Anda di halaman 1dari 5

Judul : Praktikum Penggunaan Uryxxon

Waktu Pelaksanaan

1. Hari dan Tanggal : Senin, 24 Februari 2020

2. Tempat Pelaksanaan : Ruang Laboratorium Bakteriologi

3. Waktu : 13.00 – 14.40 WIB

Tujuan :

Agar mahasiswa/i dapat mengoperasikan dan merawat Uryxxon dengan baik dan benar di
lingkungan kerja.

Dasar Teori :

Urine analyzer adalah alat semi-otomatis untuk pengecekan yang dilakukan diluar tubuh untuk
mendapatkan hasil pengecekan urine dengan hasil yang lebih tepat.Urine Analyzer adalah alat
fotometer reflektansi (reflectance photometer). Urine Analyzer membaca strip tes urine pada
kondisi standar, menyimpan hasil ke memori dan menampilkan hasil melalui printer built-in atau
serial interface pada alat tersebut.

Cara Kerja :

 Menghidupkan Alat

1. Tekan tombol on/off pada Stavol

2. Tekan tombol on/off pada UPS

3. Tekan tombol on/off alat Uryxxon Relax yang terletak pada body bagian belakang alat

4. Alat akan melakukan Self Test secara otomatis

5. Alat siap digunakan.

 Pengukuran Sampel

1. Celupkan Strip ke dalam sampel urin selama sekitar satu detik

2. Sentuhkan ujung Strip pada kertas tissue untuk membuang urin yang berlebih

3. Tempatkan Strip pada wadah Strip yang terdapat pada alat


4. Geser atau dorong Strip sampai ujung wadah. Jangan sentuh bantalan reagen pada Strip

5. Instrumen akan mendeteksi secara otomatis Strip yang ditempatkan pada wadah

6. Strip akan ditarik ke dalam instrumen setelah 30 detik

7. Setelah kira-kira 60 detik hasil pengukuran akan ditampilkan pada layar

8. Dengan memilih panel kembali atau no.3 pada gambar akan membuat layar kembali ke
awal permulaan (start).

9. Lakukan prosedur diatas untuk pengukuran sample selanjutnya

 Mematikan Alat

1. Posisikan layar di MAIN MENU

2. Tekan huruf (P) pada layar, maka papan sorong strip akan masuk kedalam

3. Tekan tombol on/off alat Uryxxon Relax yang terletak pada body bagian belakang alat

4. Tekan tombol on/off UPS

5. Tekan tombol on/off Stavo

Cara Perawatan :

1. Perawatan Harian
a. Bersihkan wadah strip menggunakan kapas alkohol dengan cara menggosokkan secara
perlahan

2. Perawatan Mingguan
a. Lepaskan wadah strip yang berwarna hitam pada alat dengan cara menarik ke arah depan
sampai terlepas dari plat besi
b. Wadah strip dibersihkan menggunakan air serta sabun pembersih dengan cara
menyikatkan secara perlahan
c. Keringkan wadah strip menggunakan Tissue
d. Bersihkan wadah strip menggunakan kapas alkohol dengan cara menggosokkan secara
perlahan Pasangkan wadah strip ke plat besi yang terdapat pada alat dengan cara
mendorongkan secara perlahan ke arah dalam
Kesimpulam :

Dengan praktikum ini saya jadi dapat memahami bagaimana cara penggunaan dan perawatan
Uryxxon dengan baik dan benar.

Lampiran

Pembimbing
Bagya Mujianto, S.Pd., M.Kes Tim MRK

Praktikan

Nanda Putri Hadi Suwarno

LAPORAN PRAKTIKUM INSTRUMENTASI II

“ PENGOPERASIAN URYXXON “
DOSEN PEMBIMBING :

Bagya Mujianto, S.Pd., M.Kes

Tim MRK

DISUSUN OLEH :

Nanda Putri Hadi Suwarno

P3.73.34.2.19.028

POLTEKKES KEMENKES JAKARTA 3

D-IV TEKNOLOGI LABORATORIUM MEDIK

TAHUN AKADEMIK 2019/2020

Anda mungkin juga menyukai