Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL USAHA

“SUSHI”

Disusun oleh :

Nama : Luh Putu Ayu Mia Nikan tari

No : 14

Kelas : XI MIPA 2

TUGAS PRAKARYA

SMA NEGERI 2 SEMARAPURA

TAHUN AJARAN 2020/2021


PROPOSAL USAHA

A. DESKRIPSI PERUSAHAAN
 Deskripsi Umum
Di era globalisasi ini interaksi manusia antar negara menjadi
semakin tinggi.Banyak warga negara asing yang keluar masuk ke suatu
negara. Dalam kegiatannya tersebut, tentu saja orang membutuhkan makan
untuk hidup. Bagi warga negara asing yang hidup di negara lain tentu saja
merindukan masakan khas negaranya untuk bisa menikmati di tempat
tinggal mereka saat ini. Demikian juga penduduk aslinya.Mereka juga
memiliki rasa ingin tahu yang besar untuk dapat menikmati masakan dari
negara lain. Hal ini membuka peluang usaha yang potensial untuk
membuka usaha makanan internasional. Maka dari itu disini saya berniat
untuk mendirikan sebuah usaha makanan internasional yang bersalah dari
negeri sakura Jepang yaitu sushi.

Sushi adalah salah satu makanan yang memiliki konsep


membingungkan namun juga paling lezat di seluruh dunia. Mungkin ide
menyantap ikan mentah terdengar menakutkan pada awalnya, akan tetapi
ada alasan dibalik suguhan yang menjadi santapan kesukaan masyarakat di
Jepang ini selama berabad-abad dan kenapa dalam beberapa tahun terakhir
ini sushi mejadi begitu populer di seluruh belahan dunia. 

Sushi sendiri biasanya terbuat dari daging ikan yang mentah


ataupun matang dan nantinya akan digulung menggunakan nori yang
sudah dilapisi oleh nasi.

 Visi, misi dan tujuan


 Visi
Visi dalam pembuatan makanan internasional saya ini adalah
menjadikan makanan internasional yang sehat menjadi lebih
unggul dan dikenal oleh masyarakat dalam negeri.
 Misi
Misi saya adalah dalam pembuatan makanan internasional saya ini
adalah menggembangkan dan memproduksi makanan internasional
yang tentunya tidak hanya nikmat tetapi juga menyehatkan serta
menginovasikan makanan internasional ini agar sesuai dengan
lidah masyarakat.
 Tujuan
1. Membuat makanan yang sehat dan bermanfaat bagi kesehatan
tubuh
2. Memadukan makanan internasional dengan cita rasa lokal
3. Mengenalkan kepada masyarakat bahwa sebenarnya daging
mentah itu enak dan tentunya kaya akan manfaat
4. Membuka peluang lapangan pekerjaan
5. Membuat kita menjadi lebih kreatif dan inovatif serta mampu
megolah makanan dengan tepat
 Jenis Usaha
Jadi jenis usaha yang akan saya dirikan ini adalah usaha yang
bergerak di bidang bisnis kuliner makanan internasional dengan skala
kecil. Usaha ini merupakan ajang bagi kita untuk mengembangkan salah
satu makanan internasional agar lebih dikenal di negara kita. Akan
menjadi sebuah kebanggaan jika usaha ini bisa terus berlanjut.
 Produk yang dihasilkan

Produk yang akan kami jual/hasilkan adalah produk makanan yang


terbuatdari beberapa jenis ikan segar, yaitu “sushi”.

B. PASAR DAN PEMASARAN


 Gambaran Lingkungan Usaha
Proses pemasaran usaha yang akan saya jalani yaitu, sushi ini dapat dijual
dengan cara :
1. Membuat toko online di sosial media
2. Mebuka restaurant kecil untuk memudahkan pemasaran / penjualan
usaha sushi, yaitu tempat usaha yang strategis, aman, dan nyaman.
 Kondisi Pasar
1. Pasar Sasaran
Sasaran pasar dalam usaha saya ini adalah semua kios-kios baik itu
kios kecil ataupun besar. Selain itu dengan cita rasa yang khas dan
harga yang terjangkau sangat cocok di lidah dan kantong masyarakat.
2. Peluang pasar
Dari peninjauan saya di lingkungan wilayah usaha ini memiliki
peluang pasar yang bagus sebab masih sedikit usaha makanan seperti
saya selain itu di lingkungan saya ini sering banyak dijumpai anak-
anak muda dan pegawai-pegawai kantor. Selain itu juga saya
mendirikan usaha ini diikitu dengan trend-trend yang sedang
berkembang di masyarakat saat ini. Sehingga saya yakin peluang pasar
yang saya miliki besar.
3. Estimasi pangsa pasar
Melihat peluang usaha yang saya miliki cukup besar saya yakin bisa
mengusai wilayah pemasaran makanan yang lebih luas di masa depan
serta presentase keuntungan yang saya miliki lebih tinggi
dibandingkan dengan reastauran-reastaurant lainnya.
 Rencana Pemasaran
1. Penetapan harga
Karena dalam usaha makanan ini saya memliki berbagi jenis menu
sehingga harga yang ditawarkan pastilah beragam. Tetapi disini saya
sudah menetapkan harga yang tentunya sangat terjangkau bagi kantong
remaja dan pegawai perkantoran yaitu berkisar mulai dari Rp.
10.000,00 – Rp. 50.000,00 saja.
2. Strategi pemasaran
Strategi pemasaran yang akan kami lakukan dalam proses penjualan
adalah sebagai berikut:
a.   Mengenali pelanggan
Kita harus tau pelanggan yan akan kita hadapi itu siapa apakah
anak – anak , orang dewasa ataupun lainnya kita harus tau
bagaimana cara kita menghadapinya
b.   Melakukan promosi
Yakni dengan cara membuat iklan ataupun brosur yang menarik
perhatian, sehingga masyarakat akan dapat mengetahuinya dan
mengenalnya.
c.   Memilih lokasi strategis
Kita akan mencari dan menggunakan tempat yang sekiranya mudah
di jangkau oleh masyarakat luas.
d.  Menjalin ikatan baik terhadap konsumen
Bersikap sopan baik dalam melayani konsumen sehingga
konsumen akan merasa nyaman dan tidak mersa kapok.
3. Estimasi Penjualan
Target pasar saya adalah semua kalangan masyarakat terutama anak
remaja dan pegawai perkantoran. Sebab tenpat usaha yang saya miliki
ini sangat unik dan menarik sehingga cocok baik kalngan remaja yang
senang berfoto-foto ria.

C. ASPEK PRODUKSI
 Deskripsi Lokasi Usaha
Lokasi usaha saya bertempat di wilayah Semarapura Tengah Kabupaten
Klungkung. Lokasi yang dipilih merupakan lokasi yang strategis karena
mudah dijangkau selain itu juga merupakan pusat kota Klungkung. Dan
juga disekitar sana banyak terdapat perkantoran dan sekolah –sekolah.
 Fasilitas dan Peralatan Produksi
Fasilitas dan perlatan produksi yang dibutuhkan sangatlah mudah
ditemukan. Alat yang diperlukan dalam proses pembuatan adalah
mangkok, piring, pisau, talenan, kompor, baskom, sendok, garpu, bambu,
dan pisau.
 Kebutuhan Bahan Baku
 Beras Pulen
 Beras ketan
 Cuka
 Nori
 Gula Pasir
 Garam
 Nuget
 Sosis sapi/ayam
 Daging ikan
 Air
 Kentang
 Telur Ayam
 Wortel
 Kebutuhan Tenaga Kerja
Tenaga kerja yang saya perlukan disini saya ambil dari keluarga terdekat
dan orang-orang di sekitar rumah saya serta teman-teman yang turut
bekerja sama membangun usaha ini. Karena pekerjaan yang dilakukan
tidak memerlukan banyak tenaga dan pekerjaannya tidak terlalu sulit.
 Proses Produksi
 Siapkan bahan isi, rebus wortel sampe matang , dadar telur jadi 3-4
buah.goreng nugget ,kentang dan sosis, disini saya gunakan nugget
oval dan nugget stick.
 Aron nasi sebentar setelah itu kukus sampe matang, tambahkan
campuran gula ,cuka dan garam yang telah dilarutkan dengan 3 sdm
air tambahkan kedalam nasi yang dikukus tadi, cicipi agar rasa asam
manis dan asin terasa.setelah matang angkat sisihkan.
 Ambil 1 lembar nori atur nasi panas diatasnya kurang lebih setebal 1/2
cm usahakan jangan menutup nori keseluruhan sisa kan nori di sisi
atas bawah tidak isi nasi agar saat menggulung nori dapat terekat
dengan baik.
 Atur dadar telur diatas nasi Kemudian susun isi dipinggir nasi yang
telah ditata di nori mulailah menggulung sushi dengan perlahan
sambil dipadatkan. Alasi dengan plastik dibawah nori agar lebih
gampang digulung, tidak harus dengan bambu yg biasa digunakan
untuk mengulung sushi
 Sushi sederhana siap dipotong dan disantap bersama keluarga
 Naahh jadi deh sushi sederhana yang cantik dan enak siap disantap
dengan kecap asin dan juga saos yang disediakan.
 Kapasitas Produksi
Jadi dalam usaha saya mematok kapasitas produksi sampai 200
porsi. Karena menurut saya untuk porsi yang begitu tidaklah terlalu besar
ataupun kecil.
 Biaya Produksi
Biaya yang dibutuhkan untuk menjalankan usaha ini sebagai berikut :
Nama makanan : sushi
Jumlah produk yang dihasilkan : 50 porsi/hari

Nama Bahan Jumlah Harga

Beras ketan/Beras 10 kg Rp 120.000,-

Nori 300 pcs Rp 80.000,-

Cuka 1 botol Rp 50.000,-

Garam 1 kg Rp  20.000,-

Gula Pasir 1 kg Rp. 20.000,-

Sosis Ayam/Sapi 5 bngks Rp. 100.000,-

Kentang 5 kg Rp. 100.000,-

Nugget 5 bngks Rp. 150.000,-

Telur Ayam 3 kg Rp. 70.000,-

Wortel 5 kg Rp. 70.000,-

Total biaya bahan Rp.780.000,-


Biaya Pro

Biaya Produksi

Biaya bahan Rp.780.000.00,-


Biaya tenaga produksi Rp. 100.000.00.,-
Biaya tidak tetap lain Rp. 40.000.00,-
Biaya tetap Rp. 40.000.00,-
Total biaya produksi Rp. 960.000.00,-

D. ASPEK KEUANGAN
 Biaya pemasaran,administrasi dan umum
a. Biaya pemasaran
Metode pemasaran yang digunakan berupa pamphlet/brosur, dan
melakukan promosi di media sosial.
Pembuatan pamphlet/brosur : Rp. 65.000
Promosi media sosial : Rp. 100.000
b. Biaya Administrasi
Biaya administrasi yang dibutuhkan untuk mendirikan usaha ini yaitu
Rp. 40.000
c. Biaya Umum
Biaya umum yang dibuhkan sebesar Rp. 45.000
 Sumber pembiayaan dan penggunaan dana
a. Sumber pembiyaan
Biaya yang digunakan bersumber dari modal iuran bersama yang
dilakukan dan beberapa pinjaman dana yang diberikan oleh investor
kuliner. Setelah usaha ini berjalan maka pembiayaan didapat dari hasil
pejualan.
b. Penggunaan dana
Dana yang didapat digunakan kembali untuk membuat produk atau
sajian makanan selajutnya dan sebagai modal produksi selanjutnya.

 Perhitungan harga pokok produksi

Biaya bahan Rp.780.000


Biaya tenaga produksi Rp.100.000
Biaya tidak tetap lain Rp.40.000
Biaya tetap Rp.40.000
Harga pokok produksi Rp.960.000
Biaya pemasaran (10% Rp.30.5000
total)
Total HPP Rp.990.500

 Perhitungan Harga Jual

Total HPP Rp.990.500


Jumlah produk 50 porsi
HPP/unit Rp.19.810
Laba (%margin) 10% Rp.1.981
Harga jual Rp. 21.791

 Proyeksi laba rugi

a.Pendapatan
Penjualan Rp. 1.000.000
Pendapatan lain Rp.220.000

Rp.1.220.000
b.HPP Rp.990.500

Rp. 229.500
c.Biaya-biaya
Gaji tenaga produksi Rp.100.000
Biaya tetap Rp.40.000
Biaya tidak tetap Rp.40.000

Rp. 190.000

Rp.39.500

Anda mungkin juga menyukai