Anda di halaman 1dari 56

BUKU

PENULISAN
PANDUAN
SKRIPSI
PROGRAM STUDI KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
" Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di
antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa
derajat "

(Q.s. Al Mujadalah : 11)

" Siapa yang berUSAHA, Dia mendapatkan HASILnya "


TIM
PENYUSUN
Penanggung jawab Dr. Muhammad Hadi, SKM., M.Kep
Pengarah Dr. Irna Nursanti, M.Kep., Sp.Mat
Idriani, M.Kep., Sp.Mat
Syamsul Anwar, M.Kep., Sp.Kom

Penyunting
Ketua Ns. Slametiningsih, M.Kep., Sp.Kep.J
Anggota Wati Jumaiah, M.Kep., Sp.KMB
Ns. Diana Irawati, M.Kep., Sp.KMB
Ns. Anita Apriliawati, M.Kep., Sp.Kep.An
Ns Ninik Yunitri, M.Kep., Sp.Kep.J
Abdu Rahim Kamil, M.Sc

Hak cipta Program Studi Keperawatan FIK UMJ


© Hak cipta dilindungi Undang-undang
Dilarang memperbanyak dalam bentuk dan dengan cara apapun
tanpa ijin.
Sambutan
Kemampuan menjadi peneliti tidak hanya
menuntut kepekaan terhadap perkembangan
ilmu, namun juga harus dibarengi dengan
ketrampilan menulis yang mumpuni sesuai
dengan kaidah yang berlaku. Buku ini
menjadi panduan bagi mahasiswa
keperawatan FIK UMJ dalam menyusun
skripsi sebagai tugas akhir mendapatkan
gelar sarjana

Dr. Muhammad Hadi, SKM., M.Kep


KATA
PENGANTAR
Alhamdulillah, segala puji bagi Allah SWT atas rahmat dan hidayah
yang telah dikaruniakan sehingga kami dapat menyelesaikan buku
pedoman penulisan skripsi Program Studi Keperawatan Fakultas Ilmu
Keperawatan Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Buku ini menjadi panduan bagi mahasiswa dalam penyusunan skripsi


sebagai mata ajar wajib dalam meraih gelar Sarjana Keperawatan
sekaligus sebagai acuan bagi dosen pembimbing. Keberadaan buku ini
menjadi penting dalam memperlancar proses belajar mengajar di
lingkungan FIK UMJ.

Akhir kata, Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim yang


terlibat dalam penyusunan buku ini. Semoga keberadaan buku panduan
penulisan skripsi dapat memberikan pencerahan dan pemberdayaan
serta kemaslahatan bagi umat.
DAFTAR Halaman Sampul i

IS Muqadimah
Tim Penyusun
Sambutan Dekan
ii
iii
iv
Kata Pengantar v
SK Dekan vi
Daftar Isi vii

BAB 1 Ketentuan Umum


Deskripsi mata ajar 1
Persyaratan 2
Alur Pengusulan 3
Alur Pelaksanaan 4
Penyelesaian Skripsi 5
Penyerahan Skripsi 6

BAB 2 Tata Cara Penyusunan


Bagian Awal 1
Bagian Utama 2
Bagian Akhir 3

BAB 3 Penulisan APA

Lampiran
Buku Panduan
Penulisan
SKRIPSI

BAB I
KETENTUAN UMUM
Deskripsi mata ajar skripsi
Mata Kuliah skripsi ini merupakan mata kuliah implementasi
dari metodologi penelitian yang mewajibkan mahasiswa untuk
mengidentifikasi masalah keperawatan yang harus diselesaikan
dengan penelitian, membuat proposal penelitian dan membuat
laporan hasil penelitian dengan menggunakan metodologi
penelitian.

Mata kuliah skripsi dengan beban 4 sks, penempatan pada


semester delapan untuk program reguler dan semester tiga
untuk program transfer.

Prasyarat skripsi
Prasyarat mata kuliah skripsi untuk melaksanakan tugas akhir
selama proses akademik adalah:
1. Mahasiswa program reguler telah menempuh semua mata
kuliah dari semester 1 sampai dengan 8 dengan jumlah 145
sks dan untuk program transfer telah menempuh semua
mata kuliah dari semester 1 sampai dengan 3 dengan jumlah
85 sks.
2. Terdaftar dalam Kartu Rencana Studi

ALUR PENGAJUAN USULAN PENELITIAN

Penetapan Kelompok
1 Koordinator Mata ajar membagi mahasiswa dan
pembimbing sesuai dengan peminatan
perdepartemen mata Kuliah
(Keperawatan Medikal Bedah, Keperawatan Anak,
Keperawatan Maternitas, Keperawatan Jiwa dan
Keperawatan Komunitas)
Pengajuan Usulan Penelitian
Mahasiswa mengusulkan topik/tema kepada
pembimbing

Konsolidasi Departemen
3 Masing-masing Departemen mata kuliah
mendiskusikan untuk kelayakan topik dari
masing-masing mahasiswa

Persetujuan Pembimbing
4

ALUR BIMBINGAN PENELITIAN

Kesepakatan Jadwal
1 Dosen Pembimbing menetapkan jadwal
kesepakatan bimbingan skripsi dengan mahasiswa,
berpedoman pada kalender skripsi yang telah di
tetapakan
Aktivitas Bimbingan
Mahasiswa melakukan bimbingan dan mengisi 2
lembar bimbingan, ditandatangani oleh dosen
pembimbing minimal 8 kali

Mahasiswa melakukan perbaikan dengan


berpedoman pada buku panduan skripsi yang di
tebitkan oleh Program studi Keperawatan dan
pengarahan pembimbing

Persetujuan Pembimbing
Hasil penyusunan dan penulisan skripsi 4
mendapatkan persetujuan dosen pembimbing dan
mendapatkan persetujuan dari Ketua
Program Studi untuk di uji

ALUR UJI PROPOSAL PENELITIAN

Mengajukan uji proposal penelitian dengan


1 menyerahkan kepada bagian akademik :
1. Makalah Proposal skripsi yang telah
mendapatkan persetujuan Pembimbing dan
pengesahan dari ka prodi
2. Bukti penyelesaian administrasi
Penyusunan jadwal uji proposal penelitian oleh
2 bidang akademik

Menyerahkan 3 eksemplar naskah proposal skripsi


3 yang telah disetujui dan ditandatangani oleh dosen
pembimbing kepada Ketua Program Studi paling
lambat 3 hari sebelum pelaksanaan skripsi

Mengikuti ujian proposal Skripsi sesusai dengan


4 jadwal yang telah ditetapkan oleh Ketua Program
Studi

Adapun tata tertib uji proposal penelitian adalah:


1. Mahasiswa menggunakan pakaian atasan putih dan bawahan
hitam (Mahasiswi wajib menggunakan bawahan rok)
2. Menggunakan almamater UMJ
3. Mengajukan peminjaman ruangan dan perlengkapan lainnya ke
bidang administrasi akademik 1 hari sebelum pelaksanaan
ujian
4. Mempersiapkan materi presentasi di komputer yang telah
dipersiapkan

TATA CARA UJIAN PROPOSAL DAN HASIL


PENELITIAN

1 Ujian dibuka oleh Ketua pembimbing Penguji


2 Pembacaan ayat suci alquran oleh peserta ujian

3 Penyajian Presentasi oleh mahasiswa selama 15 menit

Sesi pertanyaan oleh team penguji masing-masing


4 penguj 15 menit

Selesai ujian, tim dosen penguji dan doesn


5 pembimbing mendiskusikan penentuan kelulusan

Tim dosen penguji mengisi nilai ujian dan


6 mengumpulkan nilai kepada ketua tim penguji

Ketua tim penguji merekap nilia ujian skripsi dan


7 nilai diserahkan sekretaris Prodi

Bagi Mahasiswa yangdinyatakanbelum lulus skripsi


8 dapat diberikan kesempatan mengikuti ujian skripsi
sebanyak 1 kali

ALUR PENYELESAIAN M.A SKRIPSI

Langkah 1
Mahasiswa yang telah diyatakan lulus dengan perbaikan diwajibkan
memperbaiki skripsi batas waktu 1 minggu , apabila dalam waktu
yang telah ditentukan tidak menyelesaikan perbaikan maka tidak
diikutsertakan dalam yudisium

Langkah 2
Mahasiswa yang telah menyelesaikan perbaikan skripsi harus
meminta tanda tangan tim penguji pada format lembar persetujuan
perbaikan skripsi

Langkah 3
Mahasiswa menyerahkan format persetujuan perbaikan kepada
Ketua Program Studi

Langkah 4
Lembar Pengesahan skripsi disahkan oelh tim penguji ( sesusi
dengan Format terlampir)

Langkah 5
Mahasiswa menyerahkan laporan skripsi kepada perpustakaan
masing-masing 1 exemplar hard copy dan 3 softcopy
(1 pembimbing, 1 penguji dan 1 perpustakaan)

Langkah 6
Bagian Akademik memasukkan nilai ke PD Dikti

BAB II
TATA CARA PENYUSUNAN
BAGIAN AWAL

Bagian awal merupakan bagian pembuka yang tidak termasuk isi


utama dari proposal atau laporan hasil penelitian. Bagian awal terdiri
atas:

Halaman sampul depan


1. Gambar
2. Judul
3. Jenis Laporan
4. Nama Mahasiswa
5. Nomor Pokok Mahasiswa
6. Nama Program Studi
7. Nama Fakultas
8. Nama Universitas
9. Tahun

Halaman Judul
Halaman Persetujuan Dosen Pembimbing
Halaman Pengesahan
Halaman Kata pengantar
Abstrak
Halaman Daftar Isi
Halaman Daftar Tabel
Halaman Daftar Gambar
Halaman Daftar Lampiran
Arti/lambang singkatan (bila diperlukan)

BAGIAN UTAMA

BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Latar belakang merupakan pengantar informasi tentang
keseluruhan permasalahan penelitian, yang di tulis secara
sistematis dan terarah dalam kerangka logika dan menjelaskan
tentang justifikasi terhadap dasar pemikiran, pendekatan
metode analisis dan interpretasi untuk sampai pada tujuan dan
kegunaan penelitian. Latar belakang juga harus dapat
mengemukakan dengan jelas argumentasi tentang penelitian
tersebut dan diuraikan tentang proses identifikasi masalah,
kejelasan masalah yang diteliti, derajat pentingnya masalah,
apakah sudah diteliti atau belum dan bagaimana solusinya.

1.2 Rumusan Masalah


Merupakan suatu pertanyaan penelitian yang akan dicarikan
jawabannya melalui pengumpulan data. Rumusan masalah
hendaknya relevan dengan maksud dan tujuan penelitian,
kerangka konsep dan metode penelitian. Penulisan rumusan
masalah dapat berupa pernyataan masalah atau pertanyaan
masalah. Umumnya merupakan hasil identifikasi masalah
yang ada berupa asumsi dasar dan nilai dalam penelitian.

1.3 Tujuan Penelitian


Tujuan penelitian diperoleh dari rumusan masalah
penelitianyang telah ditetapkan sebagai indikator terhadap
hasil yang di harapkan. Tujuan dituliskan secara ringkas, jelas
dalam bentuk kalimat aktif. Tujuan penelitian di bedakan
menjadi 2 yaitu a) tujuan umum yang dilakukan untuk
mempelajari atau menjelaskan tujuan yang hendak di capai
secara umum dan b) tujuan khusus yang merupakan langkah –
langkah untuk mencapai tujuan umum.

1.4 Manfaat Penelitian


Manfaat penelitian diuraikan secara singkat dan jelas yang
menunjukkan manfaat untuk institusi pelayanan, institusi
pendidikan dan pengembangan ilmu keperawatan. (mengikuti
yang sudah dibahas, oleh klompok)
BAB II LANDASAN TEORI
Landasan teori merupakan uraian singkat dan jelas dan merupakan
dasar untuk menyusun kerangka atau konsep yang digunakan dalam
penelitian. Landasan teori berisi tentang dasar – dasar teoritis
berdasarkan permasalahan penelitian. Berisi kumpulan pustaka
dalam 5 tahun terakhir dan hasil telaah jurnal ilmiah terbaru. Dengan
komposisi 80% merupakan artikel penelitian dan 20% buku cetak.
Di akhir bab 2 menyusun kerangka teori yang dilengkapi dengan
sumber atau referensi.

BAB III KERANGKA KONSEP PENELITIAN dan


HIPOTESIS
3.1 Kerangka Konsep
Kerangka konsep merupakan justifikasi ilmiah terhadap
penelitian yang dilakukan dan merupakan landasan kuat
terhadap topik yang dipilih. Kerangka konsep mengacu pada
konsep yang sudah ada yang disesuaikan dengan permasalahan
dan tujuan penelitian.

3.2 Hipotesis
Hipotesis merupakan asumsi hasil penelitian. pada bagian ini
berisi hipotesis nol dan hipotesis alternatif.

3.3 Definisi Operasional


Definisi operasional merupakan definisi variabel secara
operasional berdasarkan karakteristik yang di amati,
memungkinkan peneliti untuk melakukan observasi atau
pengukuran secara cermat terhadap suatu objek atau fenomena.
Definisi operasional juga berisikan tentang cara pengukuran
yang dapat diukur dan di tentukan karakteristiknya. Hipotesis
merupakan jawaban sementara penelitian, harus dalam bentuk
pernyataan ilmiah yaitu mengandung hubungan dua variabel
atau lebih.
BAB IV METODOLOGI PENELITIAN
4.1 Desain penelitian
Uraian tentang rencana penelitian yang disusun oleh peneliti
untuk memperoleh jawaban penelitian. Desain mengacu pada
jenis penelitian untuk mencapai tujuan penelitian. Desain
penelitian terdiri dari a) eksperimental (cross-sectional dan
quasi eksperimen) dan b) Observasional yang terdiri dari
deskriptif (sensus, survey dan studi kasus).

4.2 Populasi dan sampel


Populasi merupakan objek atau subjek yang mempunyai
kuantitas dan menggambarkan karakteristik tertentu yang
ditetapkan oleh peneliti. Sampel merupakan bagian populasi
yang akan diteliti atau sebagian jumlah dari karakteristik yang
dimiliki oleh populasi. Kriteria sampel meliputi kriteria inklusi
dan eksklusi.

4.3 Tempat penelitian


Penetapan lokasi penelitian dan harus disertai dengan alasan
pemelihan tempat penelitian tersebut serta penjelasan mengenai
karakteristik tempat penelitian.

4.4 Waktu penelitian


Penetapan waktu penelitian yang diuraikan dari penyusunan
proposal penelitian, pengumpulan data dan pengolahan serta
penyusunan hasil penelitian.

4.5 Etika penelitian


Uraian tentang etika penelitian yang berisi tentang prinsip
manfaat, prinsip menghormati manusia dan prinsip keadilan.
Prinsip tersebut berisi tentang informed consent, anonimity dan
kerahasiaan (confidentiality).

4.6 Alat pengumpulan data


Berisikan uraian cara peneliti untuk mengumpulkan data dalam
penelitian . Alat ukur tersebut dapat berupa kuisioner/angket,
observasi, wawancara atau gabungan ketiganya. Alat
pengumpulan data tersebut harus melalui uji validitas dan
reliabilitas instrumen penelitian.

4.7 Prosedur pengumpulan data


Uraikan langkah – langkah penelitian yang didwali dari tahap
persiapan, tahap pelaksanaan (fase orientasi, fase kerja dan fase
terminasi) dan penulisan hasil penelitian.

4.8 Pengolahan data


Berisi uraian tentang proses editing, coding, entry data, dan
cleaning.

4.9 Rencana analisa data


Uraikan bagaimana analisa hasil penelitiaan yang sudah
dilaksanakan. Analisa dilakukan berdasarkan ilmu statistik
terapan yang disesuaikan dengan tujuan yang hendak dianalisis.
Analisis uji yang dapat digunakan adalah univariate dan
bivariate.

BAGIAN AKHIR

Daftar Pustaka
Referensi penulisan di susun berdasarkan abjad sesuai dengan
ketentuan yang berlaku.

Lampiran
Lampiran bersisikan semua dokumen yang berkaitan dengan
penelitian mahasiswa.

BAB III
TATA CARA PENULISAN APA
KERTAS, UKURAN, DAN PENGETIKAN

Kertas dan Ukuran


Skripsi diketik pada kertas HVS berwarna putih ukuran A4 (21 x
29,7 cm), dengan berat 70 miligram untuk sidang proposal dan
hasil. 1 eksemplar laporan akhir skripsi diserahkan ke bagian
perpustakaan menggunakan kertas A4 dengan berat 80 miligram.

Sampul depan dan penjilidan


Skripsi dijilid softcover untuk uji proposal dan sidang hasil akhir.
Format cover seperti telah ditentukan sebelumnya. Halaman cover
ditulis dengan tipe huruf Times New Roman dengan ukuran 14. 1
eksemplar laporan akhir skripsi diserahkan ke bagian perpustakaan
menggunakan hardcover berwarna ungu.

Spasi pengetikan
Bagian isi skripsi (dimulai dari BAB 1) ditulis dengan jarak antar
baris adalah dua spasi, sedangkan bagian awal berjarak satu spasi
(kecuali cover). Khusus untuk judul tabel dan judul gambar yang
terdiri atas dua baris atau lebih, jarak antar baris adalah satu spasi.
Pada daftar pustaka, jarak antarbaris dalam satu pustaka adalah
satu spasi sedangkan jarak antar pustaka adalah dua spasi.

Margin pengetikan
Pada setiap awal bab berjarak 5 cm dari atas kertas, 4 cm dari sisi
kiri, dan 2.54 cm dari sisi kanan dan bawah. Skripsi diketik rata
kanan-kiri dengan margin pengetikan sebagai berikut:
Margin atas : 2,54 cm
Margis bawah : 2,54 cm
Margin kiri : 3 cm
Margin kanan : 2,54 cm

Pengetikan alinea baru


Di spasi satu kali enter (dengan jarak spasi 2)

Pengetikan dan penomoran Bab dan sub-bab


Nama bab diketik dengan huruf kapital dengan jarak 2,54 cm dari
tepi atas kertas. Nomor urut bab ditulis dengan angka dan ditulis
ditengah-tengah kertas di atas nama bab. Pengetikan nama sub-bab
dan nomor sub-bab dimulai dari tepi kiri dengan menggunakan
angka. Nama bab dan sub-bab ditulis dengan huruf tebal (bold) dan
memiliki ketentuan tertentu. Setiap bab tidak boleh lebih dari tiga
anak sub-bab atau empat digit. Contoh penomoran bab dan sub-bab
sebagai berikut

PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
1.1.1. Pasien dengan hemodialisis.
1.1.1.1. Dampak kualitas tidur buruk pada pasien dengan
hemodialisis.
1.2. Tujuan
1.2.1. Tujuan umum.
1.2.2. Tujuan khusus.

BAB 2
LANDASAN TEORI
2.1. Hemodialisis
2.1.1. Pengertian hemodialisis.
2.1.1.1. Perubahan fisik pasien dengan hemodialisis.
2.1.1.2. Gejala fisik pada pasien dengan hemodialisis.

Keterangan contoh diatas,sebagai berikut:


Pada penulisan “BAB 1” dan “PENDAHULUAN” yang merupakan
heading 1, digunakan huruf tebal dan huruf besar pada seluruh kata
tanpa diakhiri tanda baca apapun.

Pada penulisan “Latar Belakang” yang merupakan heading 2,


digunakan huruf tebal, sedangkan huruf kapital hanya digunakan di
awal kata pada setiap kata, tanpa diakhiri tanda baca apapun.
Pada penulisan “Pasien dengan hemodialisis.”, yang merupakan
heading 3, digunakan huruf tebal, huruf besar digunakan hanya
pada kata pertama di awal kalimat, lalu diakhiri dengan tanda baca
titik (.)
Pada penulisan “Dampak kualitas tidur buruk pada pasien dengan
hemodialisis.”, yang merupakan heading 4, digunakan huruf tebal
dan miring (italic), huruf besar hanya digunakan pada kata pertama
di awal kalimat, diakhiri dengan tanda baca titik (.)

Demikian seterusnya untuk penulisan pada bab dan sub-bab


selanjutnya mengikuti format seperti telah dicontohkan di atas.

Penggunaan Huruf
Skripsi ditulis dengan menggunakan tipe huruf Times New Roman
ukuran 12 pt.

Angka
Penulisan angka dalam skripsi menggunakan pembulatan dua
angka di belakang koma atau disesuaikan dengan kebutuhan.
Penulisan angkat dibawah 10 dan di awal kalimat, ditulis
menggunakan huruf, kecuali angka yang memiliki desimal atau di
dalam tabel. Contoh:
1. Rata-rata berat badan responden adalah 52,473 kg, ditulis
sebagai 52,47 kg.
2. Dari hasil analisa bivariate menggunakan Spearman rank,
didapat nilai 0,003.
3. Seratus tujuh puluh tiga responden didapatkan, tiga
orang memilih untuk tidak melanjutkan proses penelitian,
dan 12 orang tidak mengisi data diri.

Penomoran
Nomor halaman diletakkan di tengah bagian bawah, nomor
halaman ditulis dengan angka latin dimulai dari bab pendahuluan.
Halaman-halaman sebelumnya menggunakan angka romawi kecil
(seperti i, iii, iv, xii), cover tidak dituliskan halaman. Jenis huruf
yang digunakan sama seperti naskah, tidak memakai hiasan dan
tambahan lain.
Huruf Miring
Penggunaan huruf miring pada bagian isi skripsi mengikuti aturan
bahasa Indonesia yang baik dan benar. Penggunaan huruf miring

Penulisan Ilustrasi
Ilustrasi merupakan bentuk penyajian informasi dalam bentuk
tabel, grafik, diagram, bagan, foto, peta dan gambar. Tujuan
digunakannya ilustrasi adalah untuk kemudahan penyampaian
informasi seperti contohnya penggunaan tabel dalam penyampaian
data demografik dari responden. Ilustrasi berupa tabel dinyatakan
sebagai Tabel, sedangkan ilustrasi dalam bentuk grafik, diagram,
foto dan gambar dinyatakan sebagai Gambar.

Dalam penulisan judul tabel dan gambar, hal yang harus


diperhatikan, adalah:
1. Judul tabel atau gambar merupakan frase pernyataan
tentang tabel dan gambar secara ringkas.
2. Memberikan informasi singkat yang dapat dipahami oleh
pembaca tanpa perlu membaca tubuh tulisan.
3. Menyatakan informasi-informasi kunci saja.

Penomoran tabel dan gambar berdasarkan bab dimana tabel atau


gambar tersebut berada.

Contoh:
Tabel 4.1.
Data Demografik Pasien Hemodialisis
N = 202
Variabel Kategori n Persentase (%)
Jenis Kelamin Pria 98 48,5
Wanita 104 51,5

Keterangan contoh tabel:


1. Tabel 4.1. maka tabel ini berada di bab 4, dan angka 1 setelah
titik menunjukkan bahwa tabel ini merupakan tabel pertama di
bab ini.
2. Penulisan nama tabel di bawah nomor tabel, menggunakan
font ukuran 10 dan jenis font yang sama dengan naskah
skripsi. Nama tabel ditulis dengan huruf besar setiap katanya.
Spasi dari nomor tabel dan nama tabel adalah 1 spasi.
3. Tulisan di dalam tabel menggunakan font dan ukuran yang
sama dengan naskah skripsi.
4. Tabel dibuat dengan hanya menggunakan 3 garis saja. Yaitu
garis atas, bawah, dan garis di bawah bagian tabel.
5. Spasi di dalam tabel berukuran 1 spasi.

Untuk penggunaan gambar, nomor dan judul gambar ditulis di


bawah gambar, contoh penulisannya sebagai berikut: Gambar 3.1.
Kerangka Konsep Penelitian

Aturan Penulisan Pustaka dalam Tubuh Tulisan


Gunakan rujukan APA (American Psychology Association) edisi
ke-enam, yang merupakan format penulisan yang paling popular
untuk penulisan ilmiah. Ketentuan yang digunakan adalah sebagai
berikut:
1. Nama belakang penulis sumber dan juga tahun publikasi harus
tercatat dalam sitasi di dalam naskah skripsi. Sedangkan
referensi lengkap termasuk judul, halaman, dll, dicantumkan
dalam daftar pustaka, pada akhir skripsi.
2. Gunakan penggunaan huruf kapital dengan benar, selalu
gunakan huruf kapital pada penulisan nama sumber.
3. Penggunaan data primer sangat dianjurkan, namun apabila
penulis hanya bisa mengakses data sekunder, maka
diperbolehkan.

Contoh-contoh penulisan kutipan dari sumber artikel penelitian:


1. Penulisan kutipan dengan satu penulis (pengarang):
Contoh di awal kalimat: Johnson (2010) menemukan bahwa
kehilangan konsentrasi..
Contoh di akhir kalimat: kerusakan jaringan disebabkan
infeksi (Stark, 2013).

2. Tulisan (penelitian) karya dua orang: kedua nama


dicantumkan setiap melakukan kutipan pada skripsi:
Contoh di awal kalimat: Muller dan Lindeloff (2008)
menemukan bahwa..
Contoh di akhir kalimat: ..konsistensi dari bahan tersebut tidak
sesuai (Muller & Lindeloff, 2008).
3. Ketika mengutip sebuah tulisan yang memiliki tiga, empat, atau
lima penulis. Tulis semua nama penulis (selalu nama belakang)
saat pertama kali mengutip, namun untuk kutipan kedua dan
selanjutnya, cukup tulis nama belakang penulis utama ditambah
et al. dan tahun publikasi.
Contoh di awal kalimat penulisan pertama: Rodgers,
Hodgson, Carneiro, Mendes, dan Ferguson (2011) melaporkan
bahwa…
Contoh awal kalimat penulisan kedua dan selanjutnya:
Seperti yang dilaporkan Rodgers et al. (2011) bahwa…
Contoh di akhir kalimat kutipan pertama: …bahwa kualitas
tidur mempengaruhi tingkat depresi (Rodgers, Hodgson,
Carneiro, Mendes & Ferguson, 2011).
Contoh di akhir kalimat kutipan kedua dst.: bahwa kualitas tidur
mempengaruhi tingkat depresi (Rodgers et al., 2011).

4. Ketika mengutip tulisan yang memiliki enam atau lebih penulis,


kutip hanya nama belakang dari penulis utama, ditambah et al.
dan tahun, tapi pada daftar pustaka harus ditulis semua
penulisnya.

5. Ketika mengutip dengan menggunakan dua sumber atau lebih.


Gunakan titik koma (;) sebagai pemisah, dan urutkan
berdasarkan abjad.
Contoh: …tidur seseorang dapat mempengaruhi kualitas
hidupnya (Horikita, 2011; Nagano, 2010; Malayaman, 2012).

6. Ketika mengutip tulisan dengan nama penulis yang memiliki


nama belakang yang sama, gunakan inisial nama pertama dan
nama belakang untuk membedakan.
Contoh: (B. Kasami, 2014; K. Kasami, 2012).

7. Ketika mengutip beberapa tulisan yang memiliki penulis yang


sama dan diterbitkan pada tahun yang sama, gunakan huruf
kecil sebagai penanda (a, b, c) setelah penulisan tahun
publikasi, untuk mengurutkan pada daftar pustaka.
Contoh: (Smith, 1989a)
Penulisan Pustaka pada Daftar Pustaka
Pada bagian akhir sebuah skripsi, harus dicantumkan daftar
pustaka. Keberadaan daftar pustaka sangat penting dalam penulisan
sebuah karya ilmiah, karena berkaitan dengan reliabilitas tulisan
dan integritas penulis. Penulisan daftar pustaka yang baik akan
memudahkan pembimbing dan penguji menelusuri sumber tulisan
dan memberikan penilaian. Format penulisan daftar pustaka
disusun berdasarkan urutan abjad nama penulis (pengarang).
Unsur-unsur yang penting dalam penulisan daftar pustaka termasuk
nama pengarang, tahun terbit, judul artikel, nama jurnal, volume,
nomor, dan halaman didapatkannya acuan atau kutipan yang
dipakai. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam penulisan daftar
pustaka adalah:
1. Daftar pustaka ditulis di halaman baru dengan judul “Daftar
Pustaka”, bukan sumber kutipan atau bibliography.

2. Pastikan memasukkan semua sumber yang dipakai dalam


penulisan skripsi, dan hanya memasukkan sumber yang
memang dipakai.

3. Atur daftar pustaka sesuai abjad dari nama penulis utama.

4. Penulisan judul ARTIKEL pada daftar pustaka tidak


menggunakan huruf kapital kecuali pada huruf pertama di
awal judul dan semua huruf pertama dari kata setelah titik dua
(:), dan juga tidak dimiringkan (italic).

5. Penulisan nama JURNAL menggunakan


Uppercase/Lowercase, yang mana setiap kata menggunakan
huruf besar di awal dan juga dimiringkan (italic).
6. nomor di dalam kurung () tanpa spasi dan tidak dimiringkan,
diakhiri dengan koma (,) lalu satu spasi dan dilanjutkan dengan
nomor halaman.
7. Penulisan judul buku dimiringkan (italic) dan tidak
menggunakan huruf kapital kecuali pada huruf pertama di awal
judul dan semua huruf pertama dari kata setelah titik dua (:).

8. Penulisan daftar pustaka pada penulis utama yang sama tapi


dengan tahun berbeda, diurutkan berdasarkan tahunnya.
Contoh:
Jones, C. (2002)
Jones, C. (2008)

9. Pencantuman DOI (Digital Object Identifiers) dianjurkan


apabila memang artikel yang digunakan memiliki DOI. DOI
merupakan rangkaian angka unik untuk mengidentifikasi
konten dan memberikan link yang langsung menuju pada artikel
yang dimaksud.

Dibawah ini merupakan contoh-contoh penulisan dari berbagai jenis


sumber, dengan disertai keterangan penulisan.

Jurnal
Satu penulis:
Unruh, M. (2006). Sleep quality and its correlates in the first year of
dialysis. Clinical Journal of The American Society of
Nephrology, 1(4), 802-810. 10.2215/cjn.00710206

Dua penulis:
Afsar, B. & Elsurer, R. (2013). The relationship between sleep
quality and daytime sleepiness and various anthropometric
parameters in stable patients undergoing hemodialysis.
Journal of Renal Nutrition, 23(4), 296-301.
dx.doi.org/10.1053/j.jrn.2012.06.006

Penulis tiga dan seterusnya:


Hamilton, N., Nelson, C., Stevens, N., & Kitzman, H. (2006).
Sleep and psychological well-being. Social Indicator
Research, 82(1), 147-163. dx.doi.org/10.1007/s11205-006-
9030-1

Penulis adalah organisasi:


Indonesia Renal Registry. (2014). 7th Report of Indonesian renal
registry. Laporan Kejadian Penyakit Ginjal, 4(1). 5-6.

Cara penulisan daftar pustaka dari buku:


Daugirdas, J. (2011). Handbook of Chronic Kidney Disease
Management. Philadelphia: Wolters Kluwer/Lippincott
Williams & Wilkins Health.
Buku dengan lembaga atau organisasi sebagai pengarang:
Departemen Pendidikan Nasional. (2001). Kamus Besar Bahasa
Indonesia. Ed ke-3. Jakarta: Balai Pustaka.

DAFTAR PUSTAKA
Fakultas Teknik. (2015). Buku Panduan Penyusunan Tugas Akhir.
Jakarta: Universitas Negeri Jakarta.

American Psychological Association. (2015). Publication manual of


the American Psychological Association. Seattle: CreateSpace
Independent Publishing Platform.

The Online Writing Lab. (2017). The Purdue OWL: APA


Style. Owl.english.purdue.edu. Retrieved 21 November 2017,
from https://owl.english.purdue.edu/owl/section/2/10/
Buku Panduan
Penulisan
SKRIPSI
Lampiran 1 : sampul
depan
SKRIPSI
JUDUL SKRIPSI XXXXXXXXXXX XXXXXXX XXXXX
XXXXXXXX XXXXX XXXXX XXXXXXXXXX
XXXXXXXXXXXXXXXX XXXXXXXX XXXX
XXXXXXXX XXXXXXXXXXXX XXXXXXXXXXXX

NAMA MAHASISWA
NPM 123456789

PROGRAM STUDI KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAHLampiran
JAKARTA1 : halaman
XXXX sampul

SKRIPSI
JUDUL SKRIPSI XXXXXXXXXXX XXXXXXX XXXXX
XXXXXXXX XXXXX XXXXX XXXXXXXXXX
XXXXXXXXXXXXXXXX XXXXXXXX XXXX
XXXXXXXX XXXXXXXXXXXX XXXXXXXXXXXX

NAMA MAHASISWA
NPM 123456789

Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana


Keperawatan (S.Kep) Pada Program Studi Keperawatan Fakultas
Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah Jakarta

PROGRAM STUDI KEPERAWATAN


FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
XXXX
Lampiran 3 : pernyataan orisinalitas

HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS

Skripsi ini adalah hasil karya sendiri, dan semua sumber baik yang
dikutip maupun dirujuk telah saya nyatakan dengan benar
Nama : ………………
NPM : ……………...
Tanda Tangan : ……………...
Tanggal : ……………...

PERNYATAAN BEBAS PLAGIARISME

Saya yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama : Xxxxxxx Xxxxxxxxx


NPM : 1234567890
Menyatakan dengan sebenarnya bahwa tesis ini saya susun tanpa
tindakan plagiarism sesuai dengan ketentuan yang berlaku di
Universitas Muhammadiyah Jakarta. Jika dikemudian hari ternyata
saya melakukan plagiarism, saya bertanggung jawab sepenuhnya
dan menerima sanksi yang dijatihkan oleh Universitas
Muhammadiyah Jakarta

Jakarta, …………………..

Xxxxxxx Xxxxxxxxxxxxx

HALAMAN PERSETUJUAN

Judul Skripsi
XXXXXXXXXX XXXXXXXXX XXXXXXXXXXXX
XXXXXXXXXXX XXXX XXXXXXXXXX XXXXXXXXX
XXXXXXX XXX XXXXXXX XXXXXX XXXXXXXXX
XXXXXXXXXXXX XXXXXXXX XXXXXXXXXX

Pembimbing I Pembimbing II

(…………………………) (……………………….)

Mengetahui,
Ka. Prodi Keperwatan

Slametiningsih, Ns., Sp.Kep.J


HALAMAN PENGESAHAN

Skripsi ini diajukan oleh


Nama :
NPM :
Program Studi :
Judul Skripsi :
Telah berhasil dipertahankan dihadapan Dewan Penguji dan diterima
sebagai bagian persyaratan yang diperlukan untuk memperoleh gelar
Sarjana Keperawatan pada Program studi Keperawatan Universitas
Muhammadiyah Jakarta

Dewan Penguji

1. Dr. …….. (…….Tanda Tangan…....)

2. …………, Sp.Kep.X (…….Tanda Tangan...….)

3. ……………………. (…….Tanda Tangan…....)

Ditetapkan :
Tanggal :

LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI TUGAS AKHIR


UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

Sebagai sivitas akademik Universitas Muhammadiyah Jakarta,


saya yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama :
NPM :
Program Studi:
Fakultas :
Jenis Karya : Skripsi

Demi membangun ilmu pengetahuan, menyetujui untuk


memberikan kepada Universitas Muhammadiyah Jakarta Hak
Bebas Royalti Nonekslusif (Non-ekslusif Royaltiy-Free Right)
atas karya ilmiah saya yang berjudul :
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
………………………………………..

Beserta perangkat yang ada (jika diperlukan. Dengan hak


bebas royalty noneklusif ini, Universitas Muhammadiyah
Jakarta berhak menyimpan, mengalih media/formatkan,
mengelola dalam bentuk pangkalan data dasar (database),
merawat dan mempublikasikan tugas akhir saya selama tetap
mencantumkan nama saya sebagi penulis/pencipta dan sebagai
pemilik Hak Cipta.

Demikina, pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya.


Dibuat di : Jakarta
Pada tanggal : ……
Yang menyatakan
(……………….)
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, Segala Puji Bagi Allah SWT yang telah


memberikan kekuatan ………………………………
………………………..
………………………………………….
…………………………… …………………… dst
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
PROGRAM KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN

SKRIPSI, ….Bulan 20….

Xxxxx Xxxx (Nama Mahasiswa)

(Judul skripsi) Xxx Xxxxxxxxx Xxxxxxxxxxxx


Xxxxxxxxxxxxx Xxxxxxxx Xxxxxxxxxxxxx Xxxxxxxxx
Xxxxxxxxxx Xxxxxxxxxxxxxx Xxxxxxxxxxxx
Xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
XV+….halaman+… table+…. Skema+…. Gambar+…..
lampiran

ABSTRAK
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………… (maksimal 250 kata)

Kata Kunci : ……………, ………………., ………………,


……………….., ……………..

MUHAMMADIYAH UNIVERSITY OF JAKARTA


NURSING PROGRAM
FAKULTY ON NURSING

SKRIPSI, Month …. 20….

Xxxxx Xxxx (student name)

(Title) Xxx Xxxxxxxxx Xxxxxxxxxxxx Xxxxxxxxxxxxx


Xxxxxxxx Xxxxxxxxxxxxx Xxxxxxxxx Xxxxxxxxxx
Xxxxxxxxxxxxxx Xxxxxxxxxxxx
Xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
XV+….page+… table+…. Skema+…. picture+….. attachment

ABSTRACT
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
…………………………………………………………………
……………………………………………… (maxs 250 word)

Key Word : ……………, ………………., ………………,


……………….., ……………..

DAFTAR ISI

HALAMANJUDUL …………………………………… i
HALAMAN PERSETUJUAN ………………………… ii
HALAMAN PENGESAHAN …………………………. iii
KATA PENGANTAR …………………………………. iv
LEMBAR PERNYATAAN ORISINALITAS ………... v
LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN ………... vi
DAFTAR ISI ………………….....……………………… vii
DAFTAR TABEL ……………………………………… viii
DAFTAR GAMBAR …………………………………… ix
DAFTAR LAMPIRAN ………………………………… x
ARTI LAMBANG DAN SINGKATAN ……………… xi
ABSTRAK ……………………………………………… xii

BAB 1. PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang …………………………................ 1
1.2. Rumusan Masalah ……………………................... 7
1.3. Tujuan Penelitian ………………………................. 9
1.4. Manfaat Penelitian ………………………............... 10

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA


2.1. ……………….
2.2. ……………..
2.3. ……………
Dst…………………………

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Judul Tabel ……………………………… (no hal)


Tabel 2.1 Judul Tabel …………………………….... 3
Tabel 3.1 Judul Tabel ……………………………… 10
Tabel 3.2 Judul Tabel ……………………………… 22
Tabel 4.1 Judul Tabel ……………………………… 33
Tabel 5.1 Judul Tabel ……………………………… 44
Tabel 5.2 Judul Tabel ……………………………… 55
Tabel 5.3 Judul Tabel ……………………………… 66
Dst……
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Judul Gambar …………………………………. (no hal)


Gambar 2.1 Judul Gambar …………………………………. 3
Gambar 3.1 Judul Gambar …………………………………. 10
Gambar 3.2 Judul Gambar …………………………………. 22
Gambar 4.1 Judul Gambar …………………………………. 33
Gambar 5.1 Judul Gambar …………………………………. 44
Gambar 5.2 Judul Gambar …………………………………. 55
Gambar 5.3 Judul Gambar …………………………………. 66
Dst……
DAFTAR SKEMA

Skema 1.1 Judul Skema ………………………………………... (no hal)


Skema 2.1 Judul Skema ………………………………………... 3
Skema 3.1 Judul Skema ………………………………………... 10
Skema 3.2 Judul Skema ………………………………………... 22
Skema 4.1 Judul Skema ………………………………………... 33
Skema 5.1 Judul Skema ………………………………………... 44
Skema 5.2 Judul Skema ………………………………………... 55
Skema 5.3 Judul Skema ………………………………………... 66
Dst……
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Judul Lampiran


Lampiran 2 : Judul Lampiran
Lampiran 3 : Judul Lampiran
Lampiran 4 : Judul Lampiran
Lampiran 5 : Judul Lampiran
Lampiran 6 : Judul Lampiran
Lampiran 7 : Judul Lampiran
Lampiran 8 : Judul Lampiran
Dst
LEMBAR KONSULTASI

Nama Mahasiswa : ……………………………………


NPM : ……………………………………
Judul Skripsi : ……………………………………
……………………………………………………………….
………………………………………………………………..

Tanggal Materi Konsultasi Tanda


Tangan
Pembimbing
LEMBAR CATATAN PERBAIKAN

Nama Mahasiswa : ……………………………………


NPM : ……………………………………
Tanggal Ujian (Proposal/Hasil) : ……………………………………
Judul Skripsi : ……………………………………
………………………………………………………………………..
………………………………………………………………………..

No Materi Perbaikan Halaman Halaman


Awal Perbaikan
BERITA ACARA
UJIAN PROPOSAL PENELITIAN KEPERAWATAN

Pada hari ini, ………tanggal…….bulan …….., Tahun ……., telah


dilakukan ujian Riset Keperawatan terhadap peserta Program Studi Ilmu
Keperawatan – Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Muhammadiyah
Jakarta.
Nama : ………………………………………………
No. Pokok/NIRM : ………………………………………………
Peminatan :[ ] Kep. Medikal Bedah
[ ] Kep. Maternitas
[ ] Kep. Anak
[ ] Kep. Jiwa
[ ] Kep. Komunitas/ Keluarga/ Gerontik
[ ] Kep. Gawat Darurat

Judul Riset :
……………………………………………….................................................................................
.……………………………………………………………………...................................................

Berdasarkan Keputusan Para Penguji yang terdiri dari:


Ketua : ………………………………………………............................................
Anggota : ………………………………………………............................................

Peserta tersebut dinyatakan (pilih salah satu pernyataan dibawah ini)


[ ] Tidak lulus
[ ] Lulus Tanpa Perbaikan
[ ] Lulus Dengan Perbaikan

…………........................................................... sesuai masukan dan saran penguji


………………………………………………………………………………………….....................
………………………………………………………………………………………….....................
1. Penguji I : …………………………
2. Penguji II : …………………………
3. Penguji III : …………………............
Jakarta, …………………................
Ketua Tim Penguji

( ……………………….................... )

REKAPITULASI NILAI UJIAN PROPOSAL PENELITIAN


KEPERAWATAN

Nama : ……………………………..
No. Pokok/NIRM : ……………………………..
Mata Ajar : ……………………………..
Kasus : ……………………………..

No NAMA PENGUJI NILAI


.
1. …………………………………… …………………………
… …
2.
…………………………………… …………………………
3. … …

…………………………………… …………………………
… …

TOTAL

Total
Nilai Akhir = -------------= -----------  ]
penguji

Pembimbing / Ketua Penguji

( ………………….. )

PEDOMAN PENGGUNAAN WAKTU UJIAN SIDANG

Total pengguanaan waktu ujian siding riset keperawatan adalah


maksimal 1 (satu) jam dengan rincian sebagai berikut :

N
KEGIATAN WAKTU
O
1 Berdoa Maksimal 2’
2 Membaca Ayat Suci Al-Qur’an Maksimal 5’
3 Presentasi Maksimal 15’
4 Tanya jawab masing-masing Maksimal 30’
5 pembimbing @15 menit Maksimal 8’
Penghitungan nilai ahir
60 Menit
TOTAL

Jakarta,………………………...
Program Studi Ilmu Keperawatan
Fakultas Ilmu Keperawatan
Universitas Muhammadiyah Jakarta

Dr.Irna Nursanti, M.Kep., Sp. Mat


Ketua Program

FORMULIR PENILAIAN
UJIAN PROPOSAL PENELITIAN KEPERAWATAN

Nama :
No. Pokok/NIRM :
Peminatan :
Judul Riset :

Aspek Yang Dinilai Bobot Nilai Bobot


x Nilai
1. Penyajian Lisan:
Bagaimana pengguanaan watu untuk 1
ujian,bagaimana kejelasan serta efektifitas
pemakaian audio visual aids (AVA)
2. Sistematika Penulisan, Penggunaan Kalimat
dan Pemilihan Kata/Istilah: 2
Adakah kesinambungan antar BAB, keajegan
istilah, kesempurnaan kalimat; penulisan sumber
kutipan dan pustaka
3. Isi (Proposal Penelitian/Prototype):
Apakah proposal penelitian yang dibuat 4
dijelaskan dengan bahasa yang ilmiah, lugas,
serta jujur. Bagaimana ketetapan metodologi
yang digunakan
4. Tanya Jawab :
Bagaimana ketetapan jawaban dan 3
kemampuanargumentasi serta sikap/penampilan
pada saat menjawab pertanyaan/ menanggapi
saran yang diajukan.
TOTAL
Penjelasan Penelitian
80 – 100 A Total
68 – 79,99 B Nilai = -------- =………. ( )
56 – 67,99 C 10
45 – 55,99 D
0 – 44,99 E Jakarta, ……………………...
Penguji
(……………………………..)

REKAPITULASI NILAI UJIAN RISET KEPERAWATAN

Nama : ……………………………..
No. Pokok/NIRM : ……………………………..
Mata Ajar : ……………………………..
Kasus : ……………………………..

No NAMA PENGUJI NILAI


.

1. …………………………………… …………………………
… …
2.
…………………………………… …………………………
3. … …

…………………………………… …………………………
… …

TOTAL

Total
Nilai Akhir = -------------= -----------  ]
penguji

Pembimbing / Ketua Penguji

( ………………….. )
FORMULIR PENILAIAN UJIAN RISET KEPERAWATAN

Nama :
No. Pokok/NIRM :
Peminatan :
Judul Riset :

Aspek Yang Dinilai Nilai Bobot Nilai x


Bobot
5. Penyajian Lisan:
Bagaimana pengguanaan watu untuk
penyajian,bagaimana kejelasan serta 1
efektifitas pemakaian AVA

6. Sistematika Penulisan, Penggunaan


Kalimat dan Pemilihan Kata/Istilah:
Adakah kesinambungan antar BAB,
1
keajegan istilah, kesempurnaan kalimat
serta penulisan pustaka

7. Isi (Laporan hasil


Penelitian/Prototipe):
Apakah hasil penelitian atau rancangan
model yangbuat di jelaskan dengan
bahsa yang ilmiah lugas sertajujur.
Apakah hasil dapat mengungkapkan 3
permasalahan, tujuan yang dicapai dan
kalauada hipotesa sudah dapat
merupakan suatu model, apakah model
tersebut berhasil disimulasikan.

8. Kesimpulan dan Saran :


Apakah kesimpulan yang diajukan
sesuai dengan hasil penelitian dan saran 2
yang dibuat cukup spesifik serta dapat
dilaksanakan
9. Tanya Jawab :
Bagaimana ketetapan jawaban dan
kemampuan argumentasi serta
3
sikap/penampilan pada saat menjawab
pertanyaan yang diajukan.

TOTAL

Penjelasan Penelitian
80 – 100 A Total
68 – 79,99 B Nilai = -------- =………. ( )
56 – 67,99 C 10
45 – 55,99 D
0 – 44,99 E Jakarta, ……………………...
Penguji

(……………………………..)
JL. Cempaka Putih Tengah 1 No. 1 Jakarta Pusat 10510 Telp. +6221 42802202
www.fikumj.ac.id

Anda mungkin juga menyukai