Anda di halaman 1dari 2

RANGKUMAN MATERI PEMBELAJARAN PJOK

PERMAINAN BOLA KECIL ( KASTI )


Permainan kasti merupakan olahraga permainan beregu yang di mainkan oleh 2 regu.
Masing – masing regu terdiri dari 12 orang pemain. Permainan di mainkan di lapangan,
bentuk lapangan 4 persegi panjang di batasi oleh garis batas dengan lebar 5 cm.

Unsur keterampilan dasar permainan yaitu melambungkan bola, menangkap bola,


melempar bola, berlari.

1. Teknik permainan kasti antara lain :


a. Melambungkan bola
Seorang pelambung bertugas melambungkan bola ke arah pemukul dengan ayunan
dari bawah dengan satu tangan.
b. Melempar bola ke berbagai arah dan kecepatan
Melempar dapat dilakukan dengan satu tangan kiri atau kanan. Sebelum bola itu
dilemparkan, bola harus di arahkan pada sasaran lemparan yang akan di tuju dengan
arah lurus mendatar, rendah, atau melambung
Macam – macam melempar bola kasti adalah sebagai berikut :
1) Melempar bola lurus/ mendatar
2) Melempar bola melambung
3) Melempar bola rendah
4) Melempar bola menggelinding
c. Menangkap bola dari berbagai arah dan kecepatan
1) Menangkap bola mendatar
2) Menangkap bola melambung
d. Memukul bola yang di lambungkan / di lemparkan dari berbagai arah dan jarak
1) Pukulan lurus mendatar
2) Pukulan jauh melambung tinggi
3) Memukul bola dan lari
2. Bermain kasti menggunakan peraturan
a. Bermain dengan teknik gerakan bola lambung
b. Bermain dengan teknik bola di pukul dan di lambungkan dari arah samping / depan
3. Peraturan permainan kasti
a. Jumlah pemain
b. Waktu permainan 2 x 30 menit di bagi menjadi dua babak,istrahat 10 menit
c. Cara mendapatkan angka
d. Peraturan pemenang
e. Wasit
f. Pergantian tempat

TUGAS MANDIRI

1. Teknik memukul bola dalam permainan kasti yaitu .....


2. Alat – alat dalam permainan kasti di antaranya yaitu ......
3. Jumlah pemain satu regu dalam permainan kasti adalah ......
4. Permainan kasti di pimpin oleh .....
5. Panjang lapangan permainan kasti adalah....
6. Lebar lapangan permainan kasti adalah.....
7. Setiap pemain kasti berhak memukul bola sebanyak .... kali, sedangkan pemain akhir
berhak memukul sebanyak .... kali

Anda mungkin juga menyukai