Anda di halaman 1dari 2

USAHA BATAGOR

Batagor merupakan masakan khas yang berasal dari Bandung – Jawa Barat, saat ini batagor sudah
menjadi kuliner khas nusantara dan menjadi peluang usaha batagor yang menjanjikan. Batagor adalah
baso tahu goreng yang di singkat menjadi batagor, terbuat dari tahu putih, ikan tenggiri dan udang yang
di goreng dengan baluran tepung tapioka. Batagor sangat enak bila di sajikan dalam keadaan panas
dalam siraman bumbu kacang dan kecap manis kental ditambah dengan saus sambal. Perasan jeruk
nipis dapat di tambahkan untuk menambah cita rasa.

Deskripsi Usaha Batagor

Bahan Baku

Bahan baku utama batagor adalah tahu, tepung kanji, tepung terigu, tepung tapioka dan ikan tenggiri.
Untuk bahan utama bumbu adalah kacang tanah. Tidak ada takaran pasti dalam membuat batagor, tiap
pedagang batagor memiliki takaran tersendiri dalam membuat batagor. Mungkin di karenakan Resep
Batagor yang berbeda inilah maka batagor yang di buat memiliki cita rasa yang berbeda antar pedagang
batagor, oleh karena itu sebaiknya sebelum anda memulai usaha batagor anda dapat mencoba terlebih
dahulu resep resep batagor dan pilihlah resep batagor terbaik menurut anda yang dapat di terima dan
sesuai dengan target pelanggan anda.

Tempat Usaha

Tempat usaha yang strategis bagi usaha batagor adalah di sekitar pemukiman padat penduduk, area
perkantoran atau kampus dan sekolah. Tempat di pinggiran jalan yang ramaipun dapat anda jadikan
tempat usaha yang bagus. Orang biasanya menjadikan batagor sebagai camilan penunda lapar sebelum
makan dengan makanan pokok, makanya anda harus pastikan tempat usaha anda mudah terjangkau.

Perlengkapan Usaha

Usaha kecil batagor biasanya merupakan usaha kaki lima, oleh karena itu anda di haruskan memiliki
gerobak atau etalase sebagai saran berjualan anda. Perlengkapan lain seperti peralatan masak,
peralatan makan dan meja kursi harus anda miliki. Berikut perkiraan perlengkapan usaha yang harus
anda keluarkan sebagai modal awal.

Perlengkapan

Harga RP

Gerobak atau Etalase

1.500.000 – 2.000.000

Kompor dan tabung gas

400.000 – 600.000

Peralatan Memasak

600.000 – 1.000.000
Peralatan Makan

300.000 – 500.000

Meja serta Kursi 400.000 – 600.000

Karyawan

Usaha batagor bisa anda lakukan sendiri, walau begitu bila usaha anda sudah ramai anda dapat
memperkerjakan seorang karyawan untuk membantu usaha anda

Promosi

Memasang Banner adalah di sekitar tempat usaha anda adalah cara ber promosi yang baik, promosi dari
mulut kemulut akan terjadi dengan sendirinya jika batagor anda memiliki kualitas yang bagus dan cita
rasa yang khas.

Harga Jual Batagor

Harga batagor biasanya berkisar antara Rp 5.000 – Rp 6.000 per porsi bagi yang di jual dengan gerobak
keliling. Sedangkan bagi yang di jual di kios batagor dapat berkisar Rp 7.000 – Rp 10.000. Anda juga
dapat menjual batagor dengan cara satuan per buahnya sesuai yang di ambil pelanggan.

Resiko Usaha

Resiko usaha yang paling besar adalah karena banyaknya persaingan, banyak orang tertarik dengan
usaha ini karena proses produksi yang mudah dan termasuk usaha modal kecil membuat banyak orang
tertarik menekuni usaha ini.

Tips Menjalankan Usaha

Salah satu kendala yang sering di hadapi para wirausaha kuliner adalah kenaikan bahan baku, jalinlah
hubungan yang baik dengan beberapa pemasok bahan baku untuk mensiasati masalah ini.

Anda mungkin juga menyukai