Anda di halaman 1dari 6

ARTIKEL ILMIAH

PENGARUH MANDI MALAM TERHADAP KESEHATAN REMAJA BERUMUR 18-20


TAHUN

Diajukan oleh:
FARAH SALSABILA
195020907111005

PROGRAM STUDI KEWIRAUSAHAAN


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS BRAWIJAYA
2020
ABSTRAK
Penelitian ini di tujukan kepada remaja berumur 18 - 20 tahun yang melalukan mandi
malam. Penyebabnya karena mereka sibuk, malas mandi sore, dan panas atau gerah. Adapun
pengaruh negatif seperti pilek dan pengaruh positif seperti tidur menjadi lebih nyenyak
setelah melakukan mandi malam.
Kata Kunci : mandi malam, efek mandi malam

PENDAHULUAN

Kesehatan sangat mahal harganya, namun banyak yang baru menyadari bahwa kesehatan
itu berharga ketika mereka sudah jatuh sakit. Seringkali seseorang tidak menyadari bahwa
sakit yang dideritanya adalah akibat dia malas menjaga kebersihan tubuh. Cara yang paling
mudah untuk menjaga kesehatan tubuh adalah dengan menjaga kebersihan tubuh memalui
mandi yang bersih.

Mandi merupakan hal yang biasa dilakukan oleh manusia sebagai bagian dari kesehatan.
Di Indonesia, mandi biasa dilakukan dalam dua kali sehari. Mandi pada pagi hari dan sore
hari terkadang waktunya tergeser menjadi malam hari karena adanya kesibukan. Tujuan
mandi adalah untuk membersihkan dari kuman yang ada di luar rumah dan membuat tubuh
lebih sehat. Kegiatan ini biasa dilakukan dengan cara menyiramkan, merendam, dengan
menggunakan air dan sabun.

Kebiasaan mandi malam sudah biasa dilakukan oleh remaja umur 18 - 20 tahun karena
masih adanya kesibukan atau aktivitas di malam hari yang berarti tidak ada kesempatan
mandi di sore harinya. Mandi di malam hari adalah salah satu cara untuk menyegarkan dari
aktivitas seharian yang melelahkan. Namun mandi malam apakah menyehatkan tubuh
manusia atau malah membahayakan tubuh manusia?.

Paradigma yang beredar dimasyarakat mengenai berbagai macam penyakit yang dapat
disebabkan oleh kegiatan mandi di malam hari terkadang dapat mengurungkan niat seseorang
untuk mandi di malam hari. Sehingga dalam satu hari hanya satu kali mandi yaitu mandi di
pagi hari. Hal itu juga kurang baik bagi kesehatan karena kebersihan tubuh kurang terjaga.
Namun ada juga paradigma kebiasaan mandi malam jika menggunakan air hangat tidak ada
masalah dengan kesehatan.
TINJAUAN PUSTAKA

Banyak orangtua pasti melarang anak-anaknya untuk mandi malam, mereka bilang
mandi malam hari bisa bikin rematik namun penelitian justru menyatakan sebaliknya.
Direktur behavioral sleep medicine di New York’s Montefiore Medical Center, Shelby Harris,
mengatakan bahwa mandi malam hari bisa menurunkan suhu tubuh dan membuat tubuh cepat
mengantuk. Saat tubuh sudah tidak melakukan banyak aktivitas, menjelang sore hingga
malam hari, tubuh akan mengalami penurunan suhu sebagai bentuk penyesuaian diri sistem
sirkardian tubuh. Dengan kata lain, mempersiapkan tubuh untuk beristirahat atau tidur. Itulah
mengapa, jika kamu mandi mendekati waktu tidur, akan membantu tubuh lebih cepat tidur.

Waktu terbaik untuk mandi malam hari adalah 1,5 jam sebelum kamu pergi tidur. Saat
itulah tubuh tidak terlalu dingin setelah mandi, namun juga tidak terlalu hangat. Secara
perlahan, tubuh akan menginstruksikan diri untuk istirahat. Tidak masalah kamu
menggunakan air seperti apa untuk mandi, bisa hangat atau air dingin biasa untuk mandi,
sesuai selera asal kamu nyaman.

Lalu ada juga penelitian berdasarkan dari dermatolog, bila tujuannya untuk kesehatan
kulit, waktu terbaik untuk mandi bukanlah di pagi hari, melainkan di malam hari sesaat
sebelum tidur.Mandi di malam hari sebelum tidur dapat membersihkan kulit dari kotoran
yang menumpuk pada kulit setelah seharian beraktivitas. Terlebih bila aktivitas Anda berada
di luar ruangan yang terpapar debu dan polusi. Debu dan polusi mengandung partikel racun
dan kuman, bila dibiarkan menempel semalaman, maka mereka dapat meresap ke dalam pori-
pori dan menimbulkan sejumlah masalah pada kulit.

METODE PENELITIAN

Pengambilan data tentang pengaruh mandi malam pada kesehatan yang diambil
dengan cara memberi google form kepada 20 orang mahasiswa yang isi formulir tersebut
menanyakan seberapa sering mereka mandi malam, faktor mereka mandi malam, air yang
digunakan untuk mandi, dan efek positif negatif dari mandi malam yang mereka alami.

HASIL DAN PEMBAHASAN


Berdasarkan hasil survei yang dilakukan pada Rabu, 29 April 2020 terdapat 20
mahasiswa yang telah mengisi formulir, didapatkan hasil sebagai berikut:
Setelah membagikan formulir yang berisi seberapa sering remaja berumur 18 - 20 tahun
melakukan mandi malam, hasil survei tersebut dapat dilihat dari diagram di atas, rinciannya
adalah 65% / 13 orang memilih jarang, 30% / 6 orang memilih sering, dan 5% / 1 orang
memilih tidak pernah.

Setelah membagikan formulir yang berisi faktor remaja berumur 18 - 20 tahun


melakukan mandi malam, hasil survei tersebut dapat dilihat dari diagram di atas, rinciannya
adalah 40% / 8 orang memilih malas mandi di sore hari, 35% / 7 orang memilih sibuk, dan
25% / 5 orang memilih gerah atau badan terasa panas.

Setelah membagikan formulir yang berisi air yang digunakan remaja berumur 18 - 20
tahun saat mandi malam, hasil survei tersebut dapat dilihat dari diagram di atas, rinciannya
adalah 45% / 9 orang tidak tentu menggunakan air dingin maupun air panas, 30% / 6 orang
memilih menggunakan air dingin, dan 25% / 5 orang menggunakan air panas.
Setelah membagikan formulir yang berisi efek negatif remaja berumur 18 - 20 tahun
yang di alami akibat mandi malam, hasil survei tersebut dapat dilihat dari diagram di atas,
rinciannya adalah 70% / 14 orang memilih tidak ada efek negatif dari mandi malam, 20% / 4
orang memilih sakit pilek, dan 10% / 2 orang memilih sakit rematik.

Setelah membagikan formulir yang berisi efek positif remaja berumur 18 - 20 tahun yang
di alami akibat mandi malam, hasil survei tersebut dapat dilihat dari diagram di atas,
rinciannya adalah 65% / 13 orang memilih tidur lebih nyenyak atau pulas, 25% / 5 orang
memilih tubuh menjadi lebih segar, dan 10% / 2 orang memilih tidak ada efek positif dari
mandi malam.

KESIMPULAN

Cara paling ampuh untuk menjaga kesehatan adalah dengan cara menjaga kebersihan
tubuh melalui mandi yang bersih. Pada beberapa orang dikarenakan aktifitas dan kesibukan
hingga malam hari maupun kemalasan, mandi baru bisa dilalukan pada malam hari . Mandi
malam memberikan efek positif dengan memberikan kesegaran tubuh dan tidur menjadi lebih
nyenyak. Namun pada beberapa orang mandi malam juga memiliki efek negatif yaitu pilek
dan rematik.
Remaja yang berumur 18 - 20 tahun ada yang jarang mandi, ada juga yang sering , dan
tidak pernah melalukan mandi malam. Faktor yang menyebabkan hal ini adalah malas
melakukan mandi sore, sibuk, dan sumuk atau gerah. Lalu mereka lebih banyak memilih tidak
tentu menggunakan air dingin atau air panas saat mandi, dan mereka lebih banyak memilih
menggunakan air dingin dibandingkan dengan air panas. Pada efek negatif mandi malam
mayoritas memilih tidak ada dan pada efek positif atau manfaat dari mandi malam mayoritas
memilih tidur menjadi lebih nyenyak.

SARAN

Mandi malam sebaiknya dilakukan 1,5 jam sebelum kamu pergi tidur karena secara
perlahan, tubuh akan menginstruksikan diri untuk istirahat dan menjadikan tubuh lebih segar.
Jika kalian mandi malam dan merasa mengalami efek negatif seperti pilek dan rematik
sebaiknya menghindari mandi malam.

DAFTAR PUSAKA

Putu Elmira. 2019. 6 Dampak Mandi Malam Bagi Kesehatan, Apa Saja?
https://www.liputan6.com/lifestyle/read/3889831/6-dampak-mandi-malam-bagi-
kesehatan-apa-saja (di akses 29 april).

Risky Candra Swari. 2009.Mitos Mandi Malam Membuat Terserang Paru-Paru Basah,
Benarkah?https://nationalgeographic.grid.id/read/131818002/mitos-mandi-malam-
membuat-terserang-paru-paru-basah-benarkah?page=all (di akses 29 april).

Tidak diketahui. 2009. Mandi Malam Buat Kulit Lebih


Sehathttps://nationalgeographic.grid.id/read/131818002/mitos-mandi-malam-membuat-
terserang-paru-paru-basah-benarkah?page=all (di akses 29 april).

Anda mungkin juga menyukai