Anda di halaman 1dari 20

SOAL SISTEM PENCERNAAN

XI IPA 4

Kelompok 1
1.Sebutkan 5 fungsi karbohidrat dan jelaskan mengapa karbohidrat termasuk
dalam zat makanan makronutrien!
Fungsi dari karbohidrat:
1. Sebagai sumber energi
2. Membantu pencernaan
3. Mencegah kerusakan otot
4. Menyusun sel
5. Menjaga fungsi otak
Karbohidrat termasuk makronutrien karena Karbohidrat merupakan sumber
energi utama untuk tubuh, dan juga Satu gram karbohidrat menghasilkan sekitar
4,1 kilo kalori (kkal).

2. Jelaskan dan berilah contoh perbedaan asam amino essensial dan asam amino
non-essensial!
Asam amino esensial tidak dapat disintesis oleh tubuh manusia sedangkan asam
amino non esensial dapat disintesis oleh tubuh.
Asam amino esensial harus diperoleh dari makanan. Tetapi tidak perlu untuk
mendapatkan asam amino non-esensial karena tubuh dapat mensintesis mereka
sendiri.
Biasanya asam amino esensial akan tersedia dalam produk hewani, sementara
asam amino non-esensial yang tersedia baik pada produk hewan dan tumbuhan.
5. Mengapa produksi HCL yang berlebihan dapat menyebabkan terjadinya
gesekan pada dinding lambung dari usus halus sehingga menimbulkan rasa nyeri?
Produksi HCl yang berlebihan dapat menyebabkan terjadinya gesekan pada
dinding lambung dan usus halus, sehingga timbul rasa nyeri yang disebut tukak
lambung. Gesekan akan lebih parah kalau lambung dalam keadaan kosong akibat
makan tidak teratur yang pada akhirnya akan mengakibatkan pendarahan pada
lambung.

6. Jelaskan 3 contoh penyakit pada sistem pencernaan manusia


a.Patoritis
Parotitis atau gondongan terjadi akibat infeksi virus paramyxovirus yang
menyerang kelenjar liur (kelenjar parotis) di dalam mulut. Infeksi ini bisa
menyebabkan pembengkakan dan rasa nyeri pada kelenjar tersebut.
b.kolik
Kolik abdomen adalah nyeri hebat pada perut yang sifatnya hilang-timbul. Hal
yang mendasari terjadinya kolik abdomen adalah kontraksi otot, penyumbatan,
atau peradangan pada organ di dalam rongga perut, seperti usus, rektum,
kantong empedu, ginjal, atau saluran kemih.
c.diare
Diare adalah penyakit yang membuat penderitanya menjadi sering buang air
besar, dengan kondisi tinja yang encer. Pada umumnya, diare terjadi akibat
makanan dan minuman yang terpapar virus, bakteri, atau parasit.

7. Jelaskan apa saja perbedaan sistem pencernaan pada ruminansia dengan non
ruminansia!
Struktur gigi dan saluran pencernaannya. Struktur gigi hewan ruminansia hanya
terdiri dari gigi seri dan geraham dan saluran pencernannya lebih kompleks
dibandingkan dengan hewan lainnya
8. Hewan memamah biak lambungnya terdiri atas empat bagian yaitu Rumen,
retikulum, omasum, dan abosum. Jelaskan keempat struktur perut ruminansia
tersebut!
Rumen : tempat penyimpanan sementara makanan yang sudah ditelan
Retikulum : tempat makanan dicampur hingga menjadi gumpalan (bolus)
Omasum: tempat proses penghalusan makanan secara kimiawi
Abomasum. : tempat mencerna gumpalan makanan dengan enzim dan asam
klorida

Kelompok 2
1.Mengapa lemak tak jenuh lebih cepat teroksidasi daripada lemak jenuh?
Karena lemak tidak jenuh memiliki ikatan rangkap, sehingga ikatan rangkap tsb
mudah melepaskan elektron (ikatan rangkap nya putus)

2. Apakah manfaat dari makanan berserat dan apa yang bakal terjadi kalau tubuh
kita kekurangan serat?
Manfaat dari makanan berserat adalah:
A. Melancarkan pencernaan
B. Menurunkan kolesterol
C. Mencegah lapar
D. Membantu menurunkan berat badan
Yang terjadi jika kekurangan serat adalah:
A. Sembelit
B. Menyebabkan kegemukan
C. Konstipasi (susah buang air besar)
3. Jelaskan peristiwa ingesti yang berlangsung pada manusia!
Ingesti adalah masuknya makanan ke dalam tubuh melalui mulut. Pencernaan
(digesti) manusia bertujuan untuk mengolah makanan yang berupa partikel-
partikel besar menjadi lebih kecil agar mudah diserap tubuh.

4. Pada kerongkongan (esofagus) terjadi gerakan dua macam otot yaitu gerakan
peristaltik. Apakah yang terjadi apabila gerakan tersebut melebihi waktu 6 detik ?
Artinya terlalu banyak makanan yang melewati kerongkongan sehingga gerakan
peristaltik melebihi waktu 6 detik untuk mendorong makanan dari rongga mulut
ke lambung.

5. Jelaskan mengapa feses bisa mengeras ketika kita terlalu banyak


mengkonsumsi garam?
Bila kadar garam dalam tubuh cukup tinggi, tubuh akan menggunakan lebih
banyak air pada usus untuk menormalkan tekanan darah. Sayangnya, hal ini dapat
menyebabkan feses kering, lebih padat, dan susah dikeluarkan.

6. Mengapa saat diare feses kita cair ?


Penyakit Diare umumnya terjadi ketika cairan dari makanan tidak dapat diserap
usus dengan baik. Atau ada terlalu banyak cairan yang disekresikan ke usus.
Normalnya, usus besar akan menyerap cairan dari makanan yang kita konsumsi
dan meninggalkan kotoran (feses) setengah padat.
Jika cairan dari makanan tersebut tidak diserap baik, maka hasilnya feses akan
menjadi encer atau bahkan cair. Kondisi ini dipengaruhi banyak faktor sehingga
penyakit diare dapat berlangsung singkat atau lama.

7. Sebutkan urutan sistem pencernaan pada hewan ruminansia!


Proses singkat proses pencernaan hewan ruminansia yaitu makanan ⇒ mulut ⇒
kerongkongan ⇒ rumen ⇒ reticulum ⇒ kembali ke mulut ⇒ makanan dikunyah
untuk ke 2x ⇒ kerongkongan ⇒ omasum ⇒ abomasum ⇒ usus halus ⇒ usus
besar ⇒ rektum ⇒ anus.

8. Jelaskan tentang 4 buah jenis perut yang dimiliki oleh hewan/ternak


ruminansia!
1. Rumen
Makanan sementara disimpan di rumen. disini terjadi pencernaan protein,
polisakarida, dan fermentasi oleh enzim selulase yang dihasilkan bakteri dan
protozoa tertentu.
2. Retikulum
Dari rumen menuji retikulum, makanan dicerna secara kimiawi dan mekanis
untuk dibentuk menjadi gumpalan-gumpalan kasar yang disebut bolus. Pada saat
istirahat, bolus dikeluarkan lagi ke mulut untuk dikunyah lagi.
3. Omasum
Makanan yang sudah dicerna untuk kali kedua ini akan masuk ke omasum
melewati rumen dan retikulum. Bolus akan dicerna secara mekanis bercampur
dengan enzim yang dihasilkan oleh kelenjar.
4. Abomasum
Setelah dihaluskan, di dalam abomasum makanan akan dicerna oleh enzim dan
asam klorida.

Kelompok 3
1.Ketika melakukan uji makanan dengan biuret, tampak muncul warna ungu pada
bahan makanan. Hal ini menunjukkan ?
Menunjukkan bahwa makanan tersebut mengandung protein

2. Bahan makanan yang dikonsumsi setiap hari harus mengandung sejumlah besar
bahan?
Bahan makanan yang dikonsumsi setiap hari harus mengandung sejumlah besar
bahan Karbohidrat dan protein.
Hal ini berkaitan dengan fungsi karbohidrat sebagai sumber tenaga utama dan
protein sebagai zat pertumbuhan, perbaikan dan pemeliharaan jaringan tubuh

3. Enzim apa saja yang ada pada rongga mulut, dan berikan fungsinya!
a. Enzim Lipase
Enzim lipase membantu mencerna lipid atau lemak saat makanan mulai diproses
di mulut dan juga membantu mempermudah penyerapan lemak di lambung dan
usus halus
b. Enzim Amilase
Berfungsi menghancurkan karbohidrat kompleks ke rantai yang lebih kecil atau
bahkan gula sederhana dalam bentuk maltosa
c. Enzim Lisozim
Fungsi enzim lisozim yang bersifat antibakteri dapat melindungi dan
melumpuhkan kuman ataupun bakteri.
d. Enzim Haptocorrin
Haptocorrin berfungsi membantu penyerapan vitamin B12, Haptocorrin juga
melindungi vitamin B12 dari kerusakan yang disebabkan oleh asam lambung

4. Jelaskan perbedaan antara pencernaan mekanis dengan pencernaan kimiawi,


dan sebutkan contohnya!
Pencernaan Kimiawi adalah proses penguraian makanan menjadi molekul yang
lebih kecil lagi menggunakan bahan kimia yang terdapat secara alami di dalam
tubuh manusia.
Contoh:
Enzim ptialin terdapat di dalam air ludah, dihasilkan oleh kelenjar ludah berfungi
untuk mengubah amilum (zat tepung) menjadi glukosa.
Pencernaan Mekanis adalah proses penguraian makanan menjadi bagian yang
lebih kecil lagi menggunakan proses fisik, seperti gigi, lambung, dsb.
Contoh:
Gerakan gigi seri memotong makanan, gigi taring merobek makanan, gigi
geraham mengunyah makanan serta lambung dan usus melakukan gerakan
meremas makanan merupakan pencernaan mekanik

5.Jelaskan penyebab gangguan pencernaan yang sering kita alami, dan berikan
solusi untuk mencegahgangguan pada sistem pencernaan!
a. Kurang Konsumsi Makanan yang Mengandung Serat
Penyebab dari masalah pencernaan yang bisa melanda adalah kurangnya asupan
makanan yang mengandung serat. Makanan berserat adalah salah satu jenis
makanan yang sangat bagus untuk dikonsumsi karena dapat menjaga pencernaan
tetap sehat. Cara mencegah masalah pencernaan yang bisa dicoba adalah dengan
menjalankan pola makan tinggi serat. Bukan hanya organ pencernaan yang akan
menjadi sehat. Namun, sejumlah risiko penyakit pun bisa dicegah seperti,
diabetes, penyakit jantung koroner, wasir, dan kanker kolorektal.
Cara mencegah hal ini adalah dengan menjauhi makanan yang bisa
mengakibatkan penyakit kembung atau gas seperti, brokoli, kacang panggang,
kubis, kembang kol, dan minuman berkarbonasi. Jangan lupa juga untuk
meminum air yang banyak supaya bisa melumasi makanan di saluran pencernaan,
membantu melarutkan mineral, vitamin, dan nutrisi sehingga lebih mudah
diserap, dan agar tinja lebih lunak untuk mencegah sembelit.
b. Tidak Mengunyah Makanan dengan Baik
Mengunyah makanan adalah salah satu bagian terpenting dalam proses
pencernaan, tapi kerap diabaikan. Peran dari mengunyah tidak hanya untuk
memecah makanan saja, akan tetapi juga memberikan sinyal ke kelenjar saliva,
lambung, dan usus halus untuk mulai melepaskan enzim-enzim pencernaan. Jika
mengunyah makanan dilakukan dengan tergesa dan tidak baik, maka bisa memicu
berbagai masalah pencernaan. Cara mencegahnya adalah dengan memastikan
untuk selalu mengunyah makanan dengan baik sebelum ditelan.
c. Tidak Rajin Olahraga dan Stress
Penyebab masalah pencernaan selanjutnya adalah kurang olahraga dan sering
stress. Olahraga sangat bermanfaat untuk menjaga gaya hidup tetap sehat dan
mencegah masalah pencernaan. Kegiatan fisik sangat mampu membantu
menurunkan problem pada sistem pencernaan. Sedangkan, stres justru bisa
menyebabkan dampak negatif pada pencernaan. Cara mencegahnya adalah
dianjurkan untuk olahraga secara rutin dan jauhi stres.
d. Terlalu Berlebihan dalam Mengkonsumsi Antasida
Saat gejala maag atau naiknya asam lambung kambuh, konsumsi antasida
mungkin dapat menjadi sebuah langkah yang akan segera diambil. Antasida
merupakan jenis obat yang berfungsi untuk menetralkan kadar asam di lambung.
Di dosis tertentu, obat ini bisa saja mengatasi gejala gangguan pencernaan yang
melanda. Namun, akan berubah lain bila obat ini dipakai terlalu sering. Apabila
terlalu sering dipakai, antasida bisa menjadikan perut kehilangan fungsi dan
rentan dengan infeksi bakteri. Oleh karena itu, cara mencegahnya adalah dengan
membatasi konsumsi antasida sesuai anjuran yang telah ditetapkan saja.
e. Tidak Mengkonsumsi Suplemen Enzim Pencernaan
Enzim-enzim pencernaan yang terbuat dari tumbuhan dapat menolong untuk
menjaga kesehatan pencernaan dan memperkuat penyerapan nutrisi. Apabila
seseorang kekurangan enzim-enzim pencernaan karena diet dan kesehatan yang
kurang bagus, maka suplemen enzim ini jadi pilihan yang bagus untuk
menurunkan gejala gangguan pencernaan.

6.Apa yang terjadi bila produksi HCL pada lambung terlalu tinggi!
Jika produksi HCl mengalami peningkatan melebihi normal yang menyebabkan
kadar HCl dalam lambung terlalu banyak. HCl merupakan senyawa bersifat asam
yang dapat mengakibatkan kerusakan pada dinding lambung. Kerusakan pada
dinding lambung ini juga dapat berakhir dengan pecahnya pembuluh darah
sekitar yang mengakibatkan terjadinya perdarahan lambung.
7. Sebutkan struktur sistem pencernaan ruminansia!
a. Esofagus (kerongkongan)
Esofagus berfungsi sebagai jalur penghubung antara rongga mulut dengan
lambung.
b.Lambung
Makanan yang telah melewati esofagus kemudian akan menuju lambung. Proses
pencernaan pada lambung yang pertama adalah menampung makanan
sementara sebelum dikeluarkan kembali. Selain itu lambung berfungsi dalam
proses pembusukan makanan dan menghasilkan enzim selulase yang dapat
mengurai selulosa. Lambung pada hewan ruminansia terdiri dari 4 ruang yaitu
rumen, reticulum, omasum, dan abomasum
c.Usus Halus
Usus halus berfungsi menyerap sari-sari makanan yang telah diproses di dalam
lambung. Sari-sari makanan yang diserap kemudian diedarkan ke seluruh tubuh
dan diubah menjadi energi.
d.Anus
Setelah sari-sari makanan diserap oleh usus halus, sisa proses penyerapan akan
dibawa menuju anus. Sisa ampas makanan tersebut akan dikeluarkan melalui
anus

8. Jelaskan bagaimana proses sistem pencernaan ruminansia!


 Ruminansia akan mengambil makanannya dengan cara menjepit
makanannya menggunakan gigi serinya
 Makanan akan melewati esofagus menuju lambung
 Setelah melalui esofagus, makanan akan masuk ke dalam lambung
 Mula-mula makanan yang melalui kerongkongan akan masuk ke dalam
rumen.Rumen berfungsi sebagai tempat penyimpanan sementara bagi
makanan yang telah ditelan.
 Kemudian makanan dibawa ke retikulum Di reticulum, makanan diaduk-
aduk dan dicampur dengan enzim-enzim tersebut samapi menjadi
gumpalan-gumpalan kasar (bolus) kemudian didorong kembali ke rongga
mulut untuk dimamah kedua kalinya sampai lebih sempurna
 Begitu gumpalan makanan yang dikunyah lagi itu ditelan kembali, makanan
akan masuk ke dalam omasum untuk dihaluskan secara kimiawi
 Setelah dihaluskan, di dalam abomasum gumpalan makanan akan dicerna
melalui bantuan enzim dan asam klorida
 Setelah makanan tersebut telah halus dari ruang abomasums makanan
tersebut kemudian, didorong masuk ke usus halus. Di organ inilah sari-sari
makanan diserap dan diedarkan oleh darah ke seluruh tubuh. Yang
selanjutnya ampas atau sisa makanan keluar melalui anus.

Kelompok 4
1.Tidak semua zat-zat yang terd apat dalam bahan makanan akan mengalami
pencernaan. Zat apa yang apabila terdapat dalam bahan makanan tidak akan
mengalami pencernaan?
Zat vitamin dan mineral
Karena vitamin , unsur - unsur mineral , dan air tidak mengalami pencernaan oleh
enzim mineral , dan air langsung bisa diakses oleh darah di usus halus tanpa
pencernaan kimiawi

2. Apa nama zat makanan yang menghasilkan energi tertinggi untuk satuan berat
yang sama adalah?
Zat makanan yang menghasilkan energi tertinggi untuk satuan berat yang sama
adalah lemak. Dalam 1 gram lemak dapat menghasilkan energi kurang lebih 9
kalori. Adapun dalam 1 gram protein dan karbohidrat dapat menghasilkan energi
sebesar 4 kalori. Akan tetapi pertama kali tubuh mengubah karbohidarat untuk
menghasilkan energi.

3. Setelah makanan memasuki usus 12 jari, pankreas melepaskan natrium


bikarbonat sehingga terjadi peristiwa ?
Natrium bikarbonat bersifat basa sehingga dapat menetralkan suasana asam dari
makanan yang berasal dari lambung. Jadi, ketika natrium bikarbonat dilepaskan
oleh pankreas maka terjadi peristiwa penetralan makanan yang dicerna

4. Lemak dicerna secara kimiawi di usus halus dengan cara ?


Dalam usus halus, lemak akan disintesis secara kimiawi menjadi asam lemak dan
gliserol oleh suatu enzim, yaitu lipase.5. Apabila feses sangat lambat didorong
keluar dan air banyak diserap, feses menjadi keras. Apa nama peristiwa tersebut

5. Apabila feses sangat lambat didorong keluar dan air banyak diserap, feses
menjadi keras. Apa nama peristiwa tersebut?
Sembelit

6.Terjadinya radang akut atau kronis pada selaput lendir dinding lambung
merupakan gangguan sistem percernaan yang disebut ?
Gastritis

7. Mengapa sistem pencernaan manusia dan sistem pencernaan ruminansia


berbeda? jelaskan!
Perbedaan sistem pencernaan hewan ruminansia dengan manusia terletak pada
susunan dan fungsi gigi dan lambungnya

8. Apakah hewan ruminansia dan hewan lainnya memiliki sistem pencernaan yang
berbeda? jelaskan!
Sistem pencernaan ruminansia memilki struktur khusus yang berbeda dari hewan
lainnya yaitu struktur gigi dan saluran pencernaannya
Kelompok 5
1.Seperti kita ketahui Setiap makanan memiliki kandungan zat mikro, apa yang
dimaksud zat mikro jelaskan dan sebutkan?
Zat gizi mikro merupakan zat yang dibutuhkan oleh tubuh dalam jumlah yang
lebih sedikit. Namun, meskipun hanya dibuthkan sedikit, zat gizi mikro memiliki
peran yang sama pentingnya dengan zat gizi makro, jumlah asupannya pun juga
harus diperhatikan.
Contoh zat gizi mikro adalah vitamin, dan ion mineral seperti zinc, besi, dan
lainnya.

2.Lemak dapat kita temui sehari sehari di makanan kita, apa saja fungsi lemak
bagi tubuh kita ?
Beberapa fungi lemak adalah :
1. Sebagai pengahsil kalori tertinggi, yaitu setiap gramnya menghasilkan energi
9,3 kkal.
2. Sebagai pelarut vitamin A, D, E dan K serta sebagai pembawa zat makanan yang
esensial6
3. Membantu pembuatan hormon dengan membantuk bagian otak dan sistem
saraf juga membentuk membran sel di dalam tubuh
4. Sebagai pelindung alat-alat tubuh yaitu sebagai bantalan lemak.
5. Menjaga tubuh dari kedinginan atau membantu mengatur suhu tubuh

3.Jelaskan cara kerja system pencernaan pada manusia?


Dalam mulut : makanan dikunyah dibantu dengan gigi dan lidah
kerongkongan : dari mulut makanan dimasukkan ke dalam kerongkongan,
makanan di dorong masuk ke lambung dengan otot kerongkongan.
lambung : di dalam lambung makanan dicerna dengan bantuan enzim pepsin yang
berfungsi mengubah protein menjadi pepton.
usus halus : merupakan tempat penyerapan makanan
usus besar : sisa makanan disalurkan ke dalam usus besar dan akan mengalami
pembusukan, setelah terjadi pembusukkan, sisa makanan akan dikeluarkan oleh
anus dalam bentu tinja

4. Berdasarkan prosesnya, pencernaan makanan dapat dibedakan menjadi dua


macam yaitu? Jelaskan!
Berdasarkan prosesnya, pencernaan makanan dapat dibedakan menjadi dua
macam yaitu:
a.Proses mekanis, proses pengunyahan dalam mulut dan pencampuran makanan
dengan enzim pencernaan.
b.Proses kimiawi, merupakan proses perubahan makanan dari zat yang kompleks
menjadi zat-zat yang lebih sederhana dengan menggunakan enzim pencernaan

5.Mengapa produksi HCL yang berlebihan dapat menyebabkan terjadinya gesekan


pada dinding lambung dari usus halus sehingga menimbulkan rasa nyeri?
Produksi HCl yang berlebihan dapat menyebabkan terjadinya gesekan pada
dinding lambung dan usus halus, sehingga timbul rasa nyeri yang disebut tukak
lambung. Gesekan akan lebih parah kalau lambung dalam keadaan kosong akibat
makan tidak teratur yang pada akhirnya akan mengakibatkan pendarahan pada
lambung

6.Jika terjadi gangguan pergerakan sisa-sisa makanan serta penyerapan air yang
berlebih pada saluran pencernaan tersebut akan menimbulkan gangguan apa dan
mengapa ?
Konstipasi atau yang biasa disebut sembelit terjadi karena adanya penyerapan air
yang berlebihan pada sisa makanan di usus besar. Akibatnya feses menjadi kering
dan keras sehingga sulit untuk dikeluarkan. Kelainan pada sistem pencernaan ini
disebabkan oleh kebiasaan sering menahan buang air besar, emosi seperti
perasaan takut dan cemas, terlalu banyak mengkonsumsi daging, serta kurang
konsumsi makanan yang berserat.

7.Dalam proses pencernaan makanan pada lembu, proses yang terjadi di rumen
adalah?
Rumen berfungsi sebagai tempat penyimpanan sementara bagi makanan yang
telah ditelan.

8. Mengapa hewan ruminansia mengunyah sebanyak 2 kali?


Hal ini disebabkan karena lambung hewan kelompok ruminansia bukan
monograstrik atau memiliki satu ruang, tapi memiliki lebih dari satu ruang atau
poligastrik.

Kelompok 6
1.Apa yang akan terjadi apabila kelebihan protein pada tubuh manusia ?
Kelebihan protein tidak baik, karena dapat mengganggu metabolisme protein
yang berada di hati. Ginjal pun akan terganggu tugasnya, karena bertugas
membuang hasil metabolisme protein yang tidak terpakai.
Malah kalo kadar protein terlalu tinggi bisa-bisa kalsium keluar dari tubuh. Ini kan
bisa jadi penyebab osteoporosis.
Karena protein merupakan makanan pembentuk asam, kelebihan asupan protein
akan meningkatkan kadar keasaman tubuh, khususnya keasaman darah dan
jaringan. Kondisi ini disebut asidosis.

2.Bagaimanakah proses pencernaan lemak yang terjadi dalam tubuh manusia?


Kebanyakan lemak makanan dalam bentuk trasilgliserol. Pencernaan lemak
terjadi di usus kecil dan isi lemak direaksikan dengan lipase karena lipase larut
dalam air.
3. Tuliskan organ organ pencernaan pada manusia !
a.Mulut
bTenggorokan
c.Esofagus
d.Lambung
e.Usus halus
f. Usus besar
g.Rektum
h.Anus

4. Berdasarkan bentuknya, gigi manusia terdiri atas beberapa macam. Sebutkan !


a.Gigi Seri
b.Gigi Taring
c. Gigi Geraham Depan
d.Gigi Geraham Belakang

5. Gangguan konstipasi pada sistem pencernaan makanan adalah?


Konstipasi atau sering disebut sembelit adalah gangguan pada sistem pencernaan
di mana seorang manusia mengalami pengerasan tinja yang berlebihan sehingga
sulit untuk dibuang atau dikeluarkan dan dapat menyebabkan kesakitan yang
hebat pada penderitanya.

6. Makanan yang sehat adalah makanan yang bergizi dan higienis. Apa yang
dimaksud dengan makanan bergizi dan higienis?
Makanan bergizi dan higienis adalah makanan yang mengandung banyak vitamin
atau sejenisnya serta kandungannya masih utuh. higienis itu sendiri adalah
kebersihan saat makanan itu dibuat. jika makanan diolah dengan bersih, maka
bakteri dan kuman takkan bisa masuk kedalam makanan itu

7.Urutan saluran pencernaan pada Ruminansia yang benar adalah ?


mulut ⇒ kerongkongan ⇒ rumen ⇒ reticulum ⇒ kembali ke mulut ⇒ makanan
dikunyah untuk ke 2x ⇒ kerongkongan ⇒ omasum ⇒ abomasum ⇒ usus halus ⇒
usus besar ⇒ rektum ⇒ anus.

8.Apa yang di maksud dengan pencernaan ruminansia?


Ruminansia memiliki sistem pencernaan yang berbeda dengan ternak yang lain.
Sistim pencernaan ruminansia memiliki beberapa tahapan dalam mencerna
makanan

Kelompok 7
1.Mengapa piramida makanan bersifat sangat fleksibel?
Piramida makanan dengan beragam pilihan makanan dapat menjadi suatu
petunjuk dalam memilih makanan sehat. Piramida makanan ini bersifat sangat
fleksibel. Bila aktifitas anda berubah, atau usia anda bertambah, maka anda
tinggal menyesuaikan besarnya porsi makanan dari setiap kelompok makanan.

2.Buah tomat banyak mengandung vitamin A dan C yang berfungsi untuk apa?


Kombinasi vitamin a dan C dalam tomat berguna untuk memeliha kesehatan gigi
dan gusi, mempercepat sembuhnya luka, mencegah perdarahan pembuluh darah
halus, menjaga orga penglihatan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan
reproduksi.
3. Apakah fungsi dari empedu pada manusia?
1. Membantu kerja enzim pencernaan
2. Menggumpalkan lemak untuk dicerna
3.Membantu fungsi enzim lipase
4.Membunuh bakteri merugikan
5.Membantu penguraian lemak

4.Apa saja organ pada manusia yang termasuk ke dalam sistem pencernaan?
a.Mulut
bTenggorokan
c.Esofagus
d.Lambung
e.Usus halus
f. Usus besar
g.Rektum
h.Anus
5.Apabila diare berlangsung dalam waktu yang cukup lama maka akan
mengakibatkan apa?
a. Dehidrasi
Kolon merupakan bagian dari usus besar yang bertugas menyerap cairan dari
makanan saat melewati saluran pencernaan. Bila diare disebabkan oleh adanya
iritasi pada usus ataupun disebabkan oleh penyakit crohn, maka akan
menyebabkan gangguan penyerapan pada usus. Karenanya, proses penyerapan
cairan tubuh pun bisa terganggu dan akhirnya menyebabkan dehidrasi.
b. Ketidakseimbangan elektrolit
Ketika usus Anda gagal melakukan tugasnya untuk menyerap cairan, elektrolit,
dan mineral, yang terjadi yaitu diare atau feses yang encer. Padahal, tubuh
memerlukan keseimbangan elektrolit untuk menjaga komponen-komponen
darah, serta mendukung fungsi organ dan otot dalam tubuh.
Untuk memastikan elektrolit tetap seimbang, dibutuhkan asupan elektrolit yang
cukup. Sumber elektrolit yang baik di antaranya adalah buah pisang yang kaya
akan kalium.
c. Malnutrisi
Menurut penelitian yang dilakukan oleh Kenneth Brown dalam The Journal of
Nutrition, kondisi diare bisa menghambat kerja organ tubuh dalam menyerap
nutrisi. Pada akhirnya, ini bisa mengakibatkan malnutrisi atau kekurangan gizi bila
diare tidak ditangani secara tepat

6.Iritasi dari duodenum dan usus halus bagian bawah dapat menyebabkan apa?
Duodenal ulcer atau ulkus duodenum adalah luka terbuka yang timbul di dinding
usus 12 jari, yaitu bagian awal dari usus halus. Luka di usus 12 jari ini dapat
menyebabkan nyeri ulu hati hingga muntah darah.

7.Kenapa usus ruminansia lebih panjang daripada hewan karnivora atau


omnivora?
Makanan hewan ini banyak mengandung selulosa yang sulit dicerna oleh hewan pada
umumnya sehingga sistem pencernaannya berbeda dengan sistem pencernaan hewan lain.

8. Kenapa pada sistem pencernaan ruminansia tidak terdapat kantung empedu?


Karena makanannya tidak mengandung lemak

Kelompok 8
1.Jenis karbohidrat yang sulit larut dalam air adalah?
Jenis karbohidrat yang sulit larut dalam air adalah serat selulosa, hemiselulosa,
dan lignin yang terdapat pada karbohidrat jenis polisakarida. Selulosa,
hemiselulosa dan lignin merupakan kerangka struktural semua tumbuh-
tumbuhan.

2.Sebutkan Vitamin-vitamin yang larut dalam lemak!


Vitamin yang larut dalam lemak diantaranya vitamin A,D,E, dan K.

3. Apa fungsi hormon kolesistokinin?


Fungsi kolesistokinin adalah memicu pengeluaran garam empedu. Garam empedu
berfungsi melarutkan lemak di usus halus agar mudah dicerna lipase.

4. Jelaskan pencernaan kimiawi dalam lambung!


Setelah dari mulut, makanan akan bergerak melewati kerongkongan menuju
lambung. Terdapat dua enzim utama dalam lambung untuk mencerna makanan
ini secara kimiawi, yaitu
a.Pepsin, yakni enzim yang mencerna protein menjadi peptida yang lebih kecil
b.Lipase lambung, yaitu enzim yang juga bertugas untuk mencerna trigliserida
5. Jelaskan hal apa saja yang dapat menyebabkan terjadinya gangguan pada
lambung!
a. Kurang Konsumsi Makanan yang Mengandung Serat
b. Tidak Mengunyah Makanan dengan Baik
c. Tidak Rajin Olahraga dan Stress
d. Terlalu Berlebihan dalam Mengkonsumsi Antasida
e. Tidak Mengkonsumsi Suplemen Enzim Pencernaan

6. Sebutkan 2 contoh infeksi pada sistem pencernaan!


· Apendiksitis
· Peritonitis
7. Apa yang dimaksud hewan ruminansia? Berikan contohnya!
Hewan ruminansia adalah hewan mamalia yang memamah biak, yaitu hewan
yang mengeluarkan kembali makanan dari perut ke mulut untuk mengunyah
kembali makanan tersebeut.
Contoh hewan ruminansia adalah sapi, kambing dan rusa

8. Proses pencernaan makanan pada hewan ruminansia terjadi berapa kali dan
terjadi dimana saja?
Hewan ruminansia mencerna makanannya sebanyak dua kali.
Proses makannya terjadi dari mulut ⇒ kerongkongan ⇒ rumen ⇒ reticulum ⇒
kembali ke mulut ⇒ makanan dikunyah untuk ke 2x ⇒ kerongkongan ⇒ omasum
⇒ abomasum ⇒ usus halus ⇒ usus besar ⇒ rektum ⇒ anus.

Anda mungkin juga menyukai