Anda di halaman 1dari 1

Senyawa Hidrokarbon

Alkana merupakan senyawa hidrokarbon yang memiliki ikatan rantai karbon tunggal. Apa itu
Senyawa hidrokarbon? adalah senyawa yang mengandung unsur hidrogen dan karbon. Atom karbon
selain membentuk rantai karbon, juga dapat membentuk ikatan kovalen tunggal, rangkap dua, dan
rangkap tiga. Sehingga senyawa hidrokarbon dapat dibagi 2 yaitu senyawa hidrokarbon jenuh dan
senyawa hidrokarbon tak jenuh.

Senyawa hidrokarbon jenuh adalah senyawa hidrokarbon yang memiliki ikatan rantai karbon jenuh
(tunggal), contohnya senyawa alkana. Sedangkan senyawa hidrokarbon tak jenuh adalah senyawa
hidrokarbon yang terdapat ikatan kovalen rangkap 2 atau 3 pada rantai karbonnya, Contohnya
seperti alkena dan alkuna.

Pengertian Alkana
Alkana atau parafin adalah senyawa kimia hidrokarbon jenuh asiklis. Alkana juga termasuk senyawa
alifatik atau dengan kata lain, Alkana adalah sebuah rantai karbon panjang dengan ikatan tunggal.

Rumus umum alkana yaitu CnH2n+2. Dari metana ke etana memiliki perbedaan –CH2–, begitu
seterusnya. Deret senyawa karbon dengan gugus fungsi sama dengan selisih sama yakni –CH2–
disebut deret homolog.

Alkana juga merupakan molekul organik paling sederhana, hanya terdiri dari karbon dan hidrogen
dan dengan hanya ikatan tunggal antara atom karbon. Alkana digunakan sebagai dasar untuk
penamaan mayoritas senyawa organik (nomenklatur-nya).

Bentuk rumus alkana antara lain

n = banyaknya atom C Rumus Molekul Nama Alkana


1 CH4 Metana
2 C2 H 6 Etana
3 C3 H 8 Propana
4 C4H10 Butana
5 C5H12 Pentana
6 C6H14 Heksana
7 C7H16 Heptana
8 C8H18 Oktana
9 C9H20 Nonana
10 C10H22 Dekana
11 C11H24 Undekana
12 C12H26 Dodekana

Anda mungkin juga menyukai