Anda di halaman 1dari 10

MANAJEMEN SUMBER DAYA ALAM AGRIBISNIS

Mata Kuliah : Manajemen Agribisnis

Dosen Pengampu : KHAFI PUDDIN S.E.,M.Si

Disusun Oleh:

KELOMPOK XI

 Christine Sari Y Siringoringo (7193510003)


 Ira Amanda Sitorus (7193510059)
 Natasha Rame Simanullang (719321002)
 Oktaviani Oppusunggu (7193210014)

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

FAKULTAS EKONOMI

JURUSAN MANAJEMEN

2021
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami ucapkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena rahmat dan
hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan makalah tentang “Manajemen Sumber Daya Alam
Agribisnis” tidak lupa pula kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak selaku Dosen
Pembimbing mata kuliah Manajemen Agribisnis yang telah memberikan masukan kepada
kami sehingga kami dapat menyelesaikan tugas ini dengan baik.

Kami menyadari sepenuhnya bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna. Karena itu
kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dari pembaca demi
kesempurnaan makalah ini di kemudian hari. Akhir kata kami memohon maaf atas segala
kekurangan dalam makalah ini. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Medan, Mei 2021

Kelompok
DAFTAR ISI
COVER .................................................................................................................................

KATA PENGANTAR ..........................................................................................................

DAFTAR ISI ........................................................................................................................

BAB I PENDAHULUAN ......................................................................................................

1.1 Latar Belakang ..............................................................................................................

1.2 Rumusan Masalah ..........................................................................................................

1.3 Tujuan Makalah .............................................................................................................

BAB II PEMBAHASAN ......................................................................................................

2.1 Pengerian Sumber Daya Alam ......................................................................................

2.2 Jenis-Jenis Sumber Daya Alam .....................................................................................

2.3 Manfaat Sumber Daya Alam .........................................................................................

BAB II PENUTUP ...............................................................................................................

3.1 Kesimpulan ....................................................................................................................

3.2 Saran .............................................................................................................................


BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Sumberdaya alam merupakan faktor yang sangat penting bagi kehidupan manusia.
Oleh karena itu pemanfaatan sumberdaya alam harus dilakukan sebaik mungkin, tidak
berlebihan dalam mengeksplorasinya namun mengoptimalkan sebaik mungkin sumberdaya
yang tersedia maka pemenuhan kebutuhan masyarakat akan terpenuhi dan perusakan
terhadap lingkungan dapat dicegah.
Indonesia memiliki sumberdaya alam yang begitu banyak. Plasma nutfah Indonesia
yang melimpah merupakan terbesar nomor dua di dunia setelah Brazil. Hal tersebut dapat kita
lihat dari berbagai macam komoditas pertanian, seperti perkebunan, peternakan, produksi
tanaman pangan yang telah dijadikan sejak lama oleh sebagian besar penduduk Indonesia
dalam memenuhi kebutuhan hidup sebagai sumber pangan dan sekaligus sebagai pendapatan
mereka.
Adapun tujuan pembuatan makalah ini adalah untuk menambah wawasan dan
tentunya untuk menambah pengetahuan tentang materi manajemen agribisnis yang berjudul
tentang sumber daya alam. Pada mata kuliah manajemen agribisnis sumber daya alam sangat
tidak asing alagi karena sumber daya ini sangat berperan penting dalam manajemen
agribisnis. Selain itu tugas ini juga dibuat untuk pemenuhan salah satu tugas wajib pada mata
kuliah manajemen agribisnis.

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa pengertian dari sumber daya alam ?
2. Apa saja jenis-jenis sumber daya alam ?
3. Bagaimana manfaat dari sumber daya alam bagi pertanian dan perkebunanan?

1.3 Tujuan Penulisan


1. Untuk menambah wawasan tentang materi sumber daya alam agribisnis.
2. Untuk memenuhi tugas mata kuliah agribisnis.
3. Untuk menambah pengetahuan dibidang mata kuliah agribisnis.
BAB II
PEMBAHASAN

SUMBER DAYA ALAM AGRIBISNIS


A. Pengertian Sumber Daya Alam
Secara umum, pengertian sumber daya alam adalah segala sesuatu yang bersumber
dari alam yang dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan dan keberlangsungan
hidup manusia. Pendapat lain mengatakan definisi sumber daya alam (SDA) adalah
semua bahan atau zat seperti mineral, hutan, air, serta tanah subur yang terdapat di
alam dan dapat digunakan untuk keuntungan ekonomi bagi manusia. Alam telah
menyediakan berbagai sumber kehidupan bagi manusia, seperti; makanan, minuman,
dan kebutuhan lainnya. Dengan kata lain, SDA adalah kekayaan alam (biotik dan
abiotik) yang dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan dan kesejahteraan
hidup manusia. Sumber Daya Alam Menurut Para Ahli, sebagai berikut :
1. J. A. Katili
Menurut J.A. Katili (1983), pengertian sumber daya alam adalah semua unsur tata
lingkungan biofisik yang nyata atau potensial dapat memenuhi kebutuhan manusia.
2. Soerianegara
Menurut Soerianegara (1977), pengertian sumber daya adalah unsur-unsur
lingkungan alam, baik fisik maupun hayati yang dibutuhkan manusia dalam
memenuhi kebutuhannya guna meningkatkan kesejahteraan hidup.
3. Valentine Jackson Chapman
Menurut Valentine Jackson Chapman (1969), pengertian SDA adalah hasil
penilaian manusia terhadap unsur-unsur lingkungan hidup yang diperlukannya,
yakni persediaan total (total stock), sumber daya (resources) dan cadangan
(reserve).
4. Walter Isard
Menurut Walter Isard (1972), pengertian sumber daya alam adalah keadaan
lingkungan dan bahan-bahan mentah yang digunakan manusia untuk memenuhi
kebutuhan dan memperbaiki kesejahteraannya.
B. Jenis-Jenis Sumber Daya Alam
Sumber daya alam dapat dibedakan menjadi beberapa jenis berdasarkan sumber, sifat,
dan penggunaannya. Adapun jenis-jenis SDA adalah sebagai berikut:
a. SDA Berdasarkan Sumbernya
Berdasarkan sumbernya, SDA dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu biotik dan
abiotik. Berikut penjelasan ringkasnya:
1. SDA Hayati (Biotik)
Sumber daya alam hayati (biotik) adalah SDA yang sumbernya berasal dari
mahluk hidup yang adalah di alam. Contohnya; tumbuh-tumbuhan, hewan, dan
mikro organisme. SDA yang berasal dari hewan, misalnya menghasilkan;
daging, ikan, telur, dan lain-lain. Sedangkan SDA nabati merupakan produsen
utama rantai makanan, menghasilkan; oksigen, rumput, daun-daunan, sayuran,
buah-buahan, kayu, rempah-rempah, dan lain sebagainya.
2. SDA Non Hayati (Abiotik)
Sumber daya alam non hayati (abiotik) adalah SDA yang sumbernya berasal
dari benda mati atau unsur-unsur alam yang tidak memiliki nyawa.
Contohnya; air, tanah, udara, sinar matahari, batuan, mineral, bahan tambang,
dan lain sebagainya.
b. SDA Berdasarkan Sifatnya
1. SDA yang Dapat Diperbaharui (Renewable)
Sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah SDA yang dapat dipakai
berulang-ulang dan tidak akan habis karena dapat diperbaharui oleh alam terus
menerus. Meskipun begitu, penggunaan SDA ini harus dilakukan dengan
bijaksana dan perlu pelestarian.
Contoh SDA yang dapat diperbaharui;
 Tumbuhan, sebagian besar mahluk hidup membutuhkan berbagai jenis
tumbuhan sebagai bahan makanan. Meskipun tumbuhan dikonsumsi
setiap hari, SDA ini dapat diproduksi terus-menerus oleh alam atau
melalui budidaya pertanian.
 Hewan, ada banyak SDA dari produk hewan yang bermanfaat bagi
manusia. Contohnya; daging, kulit, susu, bulu, bahkan kotorannya
berguna sebagi pupuk. Berbagai jenis hewan dapat bereproduksi dengan
cepat dengan cara peternakan sehingga tidak akan habis atau punah.
 Air, setiap mahluk hidup di bumi membutuhkan air untuk hidup. Alam
dapat menghasilkan air secara terus menerus sehingga mahluk hidup
tidak kekurangan air.
 Tanah, SDA ini dibutuhkan oleh tumbuh-tumbuhan untuk hidup.
Meskipun tanaman menyerap unsur hara dari tanah, kualitas dan
kesuburan tanah dapat kembali seperti semula melalui proses alami
ataupun melalui usaha manusia (pemupukan, pengairan, dan lainnya).
 Energi matahari, tumbuh-tumbuhan membutuhkan sinar matahari
untuk proses fotosintesis sehingga menghasilkan energi dan makanan.
Demikian juga dengan mahluk hidup lainnya, khususnya manusia yang
membutuhkan energi matahari untuk menghasilkan energi terbarukan.
Energi matahari merupakan salah satu sumber daya yang tidak akan
habis.
2. SDA yang Tidak Dapat Diperbaharui (Non Renewable)
Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui adalah SDA yang jumlahnya
terbatas sehingga akan habis/ punah jika digunakan secara terus-menerus.
Adapun yang termasuk dalam SDA jenis ini adalah produk tambang.
Contoh SDA yang tidak dapat diperbaharui:
 Batu Bara, batu bara merupakan hasil tambang yang dapat digunakan
manusia sebagai bahan bakar. Alam menghasilkan SDA ini dari
timbunan dan pembusukan sisa tumbuhan dimana prosesnya
membutuhkan waktu jutaan tahun.
 Logam, sumber daya ini tidak dapat diperbaharui oleh alam dengan
cepat. Beberapa jenis logan diantaranya emas, besi, aluminium,
tembaga, timah, nikel, platina. Logam tersebut diperlukan untuk
membuat berbagai jenis benda untuk kebutuhan manusia.
 Minyak bumi, minyak bumi terbentuk dari jasad renik hewan yang
tertimbun dalam waktu ribuan tahun. Dan untuk mendapatkannya
harus melalaui pengeboran sehingga manusia mendapatkan minyak
mentah untuk diolah menjadi bensin, minyak tanah, solar, parafin, dan
lain sebagainya.
3. SDA Berdasarkan Kegunaannya

1. SDA Penghasil Energi


SDA penghasil energi adalah semua kekayaan alam yang dapat
menghasilkan energi yang dibutuhkan oleh manusia. Beberapa contoh
SDA yang memproduksi energi adalah:
 Sinar matahari
 Air sungai
 Udara/ angin
 Gas bumi
 Ombak laut
2. SDA Penghasil Bahan Baku
SDA penghasil bahan baku adalah semua kekayaan alam yang dapat dipakai
untuk menghasilkan suatu benda/ barang yang memiliki nilai jual/ guna.
Beberapa yang termasuk SDA yang memproduksi bahan baku adalah:
 Hasil pertanian
 Hasil hutan
 Barang tambang

C. Manfaat Sumber Daya Alam Bagi Pertanian dan Perkebunan


Secara umum, SDA memberikan banyak manfaat bagi kehidupan dan kesejahteraan
manusia. Adapun beberapa manfaat SDA adalah sebagai berikut:
 Sumber Bahan Makanan; Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, air,
hewan, dan tumbuh-tumbuhan merupakan bahan makanan/ minuman yang
dibutuhkan oleh manusia untuk bertahan hidup. Misalnya daging, sayuran,
tepung, dan bahan makanan lainnya yang berasal dari alam.
 Sumber Bahan Bakar dan Energi; Manusia telah menemukan cara untuk
mengubah SDA menjadi energi untuk memenuhi kebutuhannya. Misalnya
energi matahari yang dapat diubah menjadi energi listrik.
 Pengembangan Teknologi; Peradaban manusia di bumi selalu mengalami
perubahan dengan disertai adanya teknologi dan inovasi di berbagai bidang.
Dalam hal ini, proses inovasi tersebut tentu membutuhkan SDA alam secara
terus menerus sehingga menghasilkan teknologi terbaru yang memudahkan
manusia.
 Menjaga Keseimbangan Alam; Selain untuk menunjang kehidupan umat
manusia, SDA juga bermanfaat untuk menjaga keseimbangan alam.

Pemanfaatan sumber daya alam bagi pertanian dan perkebunan adalah sebagai berikut.
a. Pertanian
Pertanian adalah pengembangan dan pemanfaatan sumber daya alam hayati terutama
tanaman produktif yang menghasilkan dan dapat di pergunakan sebagai kehidupan manusia.
Sedangkan pengertian pertanian dalam arti sempit adalah suatu proses becocok tanam di
suatu lahan yang telah di siapkan sebelumnya dalam skala kecil pola perdagangan lokal, serta
mengunakan cara manual tanpa terlalu banyak memakai menejemen .
Sebagian besar mata pencaharian masyarakat di Indonesia adalah sebagai petani dan
perkebunan, sehingga sektor - sektor ini sangat penting untuk dikembangkan di negara kita.
Secara umum, di Indonesia terdapat beberapa bentuk pertanian sebagai berikut:
Sawah
Sawah adalah suatu bentuk pertanian yang dilakukan di lahan basah dan memerlukan banyak
air baik sawah irigasi, sawah lebak, sawah tadah hujan maupun sawah pasang surut. Yang
pada masa sekarang sudah hampir punah.
Ladang (Huma)
Ladang merupakan sistem pertanian pada lahan kering. Pada sistem pertanian ini berpindah-
pindah yaitu melakukan  pembukaan hutan dengan  cara pembakaran lahan yang telah
terbuka ditanami padi dan palawija. Hal ini merugikan karena unsur-unsur hara yang bersifat
meyuburkan tanah akan hilang akibat pengolahan tanah yang salah. Sistem ini berakibat pada
tanah longsong dan banjir.
Tegalan
Tegalan merupakan sistem pertanian lahan kering yang sudah menetap.  Jenis tanaman yang
ditanam pada lahan ini diantaranya palawija dan padi gogo. Tegalan adalah suatu daerah
dengan lahan kering (dry farming) yang bergantung pada pengairan air hujan, ditanami
tanaman musiman atau tahunan dan terpisah dari lingkungan dalam sekitar rumah.
Contoh hasil pertanian : Padi, Kacang Tanah, Jagung, Ketela Pohon, Kedelai, dan lainnya.

b. Perkebunan
Perkebunan adalah sistem pertanian dengan orientasi skala besar yang tentunya untuk
di perdagangkan dari hasil suatu komoditi hasil pertanian. Biasanya perkebunan banyak
untuk orientasi tanaman keras atau tanaman masa hidup jangka panjang yang di budi daya
kan dan menggunakan pola menejemen yang baik. Sebagai contoh: perkebunan karet,
perkebunan sawit, perkebunan tebu, perkebunan teh dan lain sebagainya.
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Sumber daya alam adalah segala sesuatu yang bersumber dari alam yang
dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan dan keberlangsungan hidup manusia.
Pendapat lain mengatakan definisi sumber daya alam (SDA) adalah semua bahan atau
zat seperti mineral, hutan, air, serta tanah subur yang terdapat di alam dan dapat
digunakan untuk keuntungan ekonomi bagi manusia.
Oleh karena itu pemanfaatan sumberdaya alam harus dilakukan sebaik
mungkin, tidak berlebihan dalam mengeksplorasinya namun mengoptimalkan sebaik
mungkin sumberdaya yang tersedia maka pemenuhan kebutuhan masyarakat akan
terpenuhi dan perusakan terhadap lingkungan dapat dicegah. Sumber daya alam
mempunyai beberapa jenis-jenis, selain itu juga sumber daya ala mini sangat
mempunyai banyak manfaat khususnya bagi sumber daya manusia.

3.2 Saran
Kami sadari dalam penyusunan makalah ini, masih banyak kekurangan yang
harus disempurnakan. Semoga makalah ini bisa memberikan manfaat dan
pengetahuan baru, sehingga kita bisa menatap cakrawala masa depan yang penuh
keyakinan dan keberkahan.

Anda mungkin juga menyukai