Anda di halaman 1dari 1

Penutup

Kesimpulan
Kesimpulan yang dapat diambil dari makalah ini adalah:
 Yangko adalah makanan semi basah, hasil pengukusan, pengeringan,
penyangraian, penggilingan dari beras ketan, dicampur gula dengan atau
tanpa penambahan bahan makanan dan bahan tambahan makanan lain
yang diijinkan.
 Potensi yangko untuk dikembangkan perlu memperhatikan sikap
konsumen dan aspek proses pembuatan yangko. Sikap konsumen dalam
membeli produk makanan akan mempehatikan rasa, warna, kemasan,
harga, ukuran, tekstur, bentuk, umur simpan, dan lokasi penjualan.
 Jadah manten terbuat dari ketan, santan, dan daging ayam atau sapi
sebagai isian. Kelemahan dari makanan ini adalah cara pembuatannya
yang membutuhkan waktu lama, sehingga tidak banyak pembuat kue yang
memproduksinya.
 Kipo adalah makanan khas Kotagede yang terbuat dari adonan tepung
ketan yang dibentuk pipih dan diberi isi enten-enten (parutan kelapa yang
dimasak dengan gula jawa).
 Jedah tempe adalah makanan tradisional olahan khas Sleman yang
berbahan baku ketan dan pasangannya tempe atau tahu yang diolah dengan
cara dibacem (manis). Kemudian disajikan seperti burger.
 Geplak adalah makanan khas Bantul berbentuk bulat yang terbuat dari
perutan kelapa dan gula. Kelebihan geplak adalah biaya produksi yang
rendah, bahan baku yang mudah didapat, harga jual yan murah, dan
peminat yang banyak. Kekurangan dari geplak adalah lemak dan gulanya
yang tinggi serta penggunaan pewarna yang belum tentu aman.

Anda mungkin juga menyukai