Anda di halaman 1dari 16

STRATEGI PEMIMPIN POPULIS BARU INDONESIA MENCAPAI

KEKUASAAN

Imelda Masni Juniaty Sianipar


imelda.sianipar@uki.ac.id
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Kristen Indonesia

Abstract Abstrak
Indonesia has already had a populist leader, Ir. Indonesia pernah memiliki pemimpin populis yaitu
Soekarno. He is the first President of the Republic Ir. Soekarno, Presiden Pertama Republik Indonesia.
Indonesia. Sukarno is categorized as a populist Soekarno dikategorikan sebagai pemimpin populis
leader because He is charismatic and close to the karena memiliki gaya kepemimpinan yang
people. In 2014, Indonesia has witnessed the kharismatik dan dekat dengan rakyat. Pada tahun
presence of populist leader in national political 2014, Indonesia kembali menyaksikan hadirnya
arena. The new populist leader is Joko Widodo or pemimpin populis di kancah perpolitikan nasional.
who is wellknown as Jokowi. This figure was chosen Pemimpin populis baru tersebut adalah Joko
by the majority of the people of Indonesia as a Widodo atau akrab dikenal dengan Jokowi. Tokoh
president because it was believed that Jokowi has a ini dipilih oleh mayoritas rakyat Indonesia sebagai
populist style leadership. He is also close to the presiden karena diyakini memiliki karakter
people. This paper will specifically explain Jokowi’s kepemimpinan populis dan dekat dengan rakyat.
strategies as a new populist leader in order to gain Tulisan ini secara khusus akan membahas strategi
power. This paper argues that in order to gain Jokowi sebagai pemimpin populis Indonesia baru
power and also to get the support from Indonesian dalam rangka mencapai kekuasan. Tulisan ini
people, Jokowi relies on his organizational berargumen bahwa Jokowi mengandalkan
experiences, skills, leadership and achievements. pengalaman organisasi, skill dan leadership dan
He also built a coalition with organized society prestasi yang dimilikinya, membangun koalisi baik
especially with PDI-P participant and also dengan masyarakat terorganisir maupun yang
unorganized society who is known as Relawan tidak terorganisir serta mengedepankan kebijakan
Jokowi. The last strategy of Jokowi is to promote yang berorientasi pada demand (tuntutan) dalam
demand policy oriented. Based on those strategies, rangka mendapatkan dukungan rakyat untuk
this paper categorizes Jokowi as a rational populist mencapai kekuasaan. Karenanya, Tulisan ini
leader. mengkategorikan Jokowi sebagai pemimpin
populis rasional.
Keywords: populist leader, Jokowi, power,
Indonesia, rational populism. Kata kunci: pemimpin populis, Jokowi, kekuasaan,
Indonesia, populisme rasional

Pendahuluan Kala memperoleh suara sebesar 53,5 %,


sementara pesaingnya Prabowo
Pada pemilihan umum Presiden Subianto-Hatta Rajasa mendapat suara
dan Calon Presiden Republik Indonesia sebesar 46,85 %. Mayoritas rakyat
yang diadakan pada bulan Juli 2014 Indonesia memilih Jokowi karena
lalu, Joko Widodo dan Jusuf Kala Jokowi diyakini merupakan pemimpin
terpilih sebagai presiden dan wakil populis yaitu pemimpin yang peduli
presiden Republik Indonesia untuk pada rakyat kecil.
periode 2014-2019. Joko Widodo - Jusuf

17
18 | IMELDA MASNI JUNIATY SIANIPAR

Munculnya Jokowi sebagai yang mengklaim memiliki kedekatan


pemimpin populis baru Indonesia dengan rakyat.
merupakan sebuah fenomena yang
unik. Pasalnya, Jokowi hanyalah orang Allan Knight (1998) berpendapat
biasa yang berasal dari kalangan bawah. bahwa populisme merupakan sebuah
Jokowi bukan keturunan bangsawan, gaya politik khusus yang memperlihat-
bukan konglomerat, bukan ketua umum kan adanya kedekatan hubungan
partai politik dan bukan mantan dengan rakyat. Kenneth M. Roberts
Jenderal. Jokowi tidak memiliki (2007) menyatakan bahwa populisme
kharisma tertentu yang dapat membuat merupakan mobilisasi politik massa dari
masyarakat mengaguminya. Bahkan, atas ke bawah yang dilakukan oleh
Jokowi tidak memiliki sebuah ideologi pemimpin personalistik untuk me-
tertentu yang bisa ditawarkan sebagai nentang sekelompok elit dengan
alternatif pilihan. Kemampuan Jokowi mengatasnamakan penderitaan rakyat
sebagai politisi pun masih diragukan (the top-down political mobilization of mass
karena latar belakang pekerjaan beliau constituencies by personalistic leaders who
yang hanyalah seorang pengusaha challenge elite groups on behalf of an ill-
mebel yang notabenenya tidak berkaitan defined pueblo, or “the people”).
dengan urusan-urusan politik. Sedangkan Kurt Weyland (2001)
berargumen bahwa populisme adalah
Sebagai orang biasa yang tidak strategi politik yang digunakan oleh
memiliki kharisma atau modal tertentu pemimpin populis untuk mencapai
bukanlah hal yang mudah untuk kekuasaan dengan melakukan kontak
mendapatkan dukungan dalam rangka langsung dengan massa yang tidak
mencapai kekuasaan. Berdasarkan fakta terorganisir (a political strategy through
tersebut maka tulisan ini secara khusus which a personalistic leader seeks or
akan membahas tentang strategi yang exercises government power based on direct,
ditempuh oleh Jokowi dalam rangka unmediated uninstitutionalized support
mencapai kekuasaan tersebut. from large numbers of mostly unorganized
followers). Berdasarkan definisi Knight,
Definisi Populisme Roberts dan Weyland tersebut nampak
jelas bahwa populisme merupakan
Populisme merupakan sebuah strategi yang digunakan oleh pemimpin
istilah yang masih diperdebatkan oleh untuk mencapai kekuasaan baik itu
para sarjana. Berdasarkan pengalaman sebagai gaya politik maupun sebagai
yang terjadi di benua Amerika Latin model penggerakan (mobilisasi) massa.
pada 1940-1960an, populisme diiidentik-
kan dengan rezim personalistik yang Varian Populisme
berkembang pesat ditengah-tengah
masyarakat dimana perkembangan Dalam rangka mencapai
organisasi dan institusi telah di- kekuasaan tersebut, para pemimpin
lumpuhkan. Banyak sarjana dan analis populis menggunakan berbagai strategi.
beranggapan bahwa istilah populisme Berdasarkan strategi yang digunakan,
merujuk pada gaya rejim dimana populisme dapat dibedakan menjadi
pemimpin politiknya menggunakan dua varian yaitu populisme irasional
gaya personalistik. Istilah populisme dan populisme rasional (Imelda, 2011:
(populis dalam bahasa latin) berarti 49-52). Dalam populisme irasional,
sebuah gerakan, sebuah rejim, seorang pemimpin populis menggunakan kha-
pemimpin atau bahkan sebuah negara risma dan ideologi untuk menghipnotis

SOCIAE POLITES
STRATEGI PEMIMPIN POPULIS BARU INDONESIA MENCAPAI KEKUASAAN | 19

masyarakat atau pengikutnya. Tabel 1


Pemimpin populis irasional tidak Populisme Irasional dan Populisme
memiliki basis kekuatan politik yang Rasional
kuat. Pengikutnya adalah kumpulan
masyakarat kelas bawah yang pernah Populisme Irasional Rasional
kecewa, terabaikan dan termarginalkan
Karakter Mengandalkan Mengandalkan
oleh pemimpin sebelumnya. Karenanya, Kepemimpinan kharisma dan “Track Record”
ikatan antara pemimpin populis ideologi (keahlian
leadership dan
irasional dan pengikutnya lemah. Untuk pengalaman
memperkuat hubungan antara pemim- organisasi)
pin dan pengikutnya tersebut,
Pola Kelas Atas yang Kelas Atas yang
pemimpin populis irasional akan Aliansi/Koalisi lemah kuat dan Kelas
memberikan uang, hadiah, subsidi dan Bawah yang
relatif kuat dan
proteksi kepada para pengikutnya.(ibid)
Kelas Bawah terorganisir
yang lemah dan dengan baik
Sementara itu, pemimpin populis tidak
dalam varian populisme rasional akan terorganisir
dengan baik
mengandalkan prestasi, kemampuan
leadership, skill yang dimilikinya untuk Kebijakan Bagi-bagi Menggunakan
mendapatkan dukungan dari kesejahteraan hadiah atau ekonomi dari
rezeki sisi demand
masyarakat. Pemimpin populis rasional
telah memiliki basis kekuatan politik Sumber: Imelda, 2011: 49-52
yang kuat. Pendukungnya merupakan
masyarakat yang kritis dan rasional Track Record Jokowi
karenanya pemimpin populis juga
dituntut untuk bertindak rasional. Joko Widodo merupakan
Pemimpin tidak boleh hanya seorang tokoh yang muncul dari
mengumbar janji-janji saja tetapi harus kalangan bawah menuju pentas politik
merealisasikan janji-janji kampanyenya nasional. Jokowi bukan keturunan
tersebut supaya tetap mendapat bangsawan, bukan konglomerat, bukan
dukungan dari masyarakat. Pemimpin ketua umum partai serta bukan seorang
populis rasional akan berupaya untuk mantan Jenderal. Lalu apa yang
membantu masyarakat kelas bawah membuat Jokowi menjadi popular
memiliki kemampuan daya beli bahkan kepopulerannya melebihi
(demand) sehingga mereka dapat popularitas ketua umum partai
memenuhi kebutuhan hidupnya. Hal pendukungnya, PDI-P Perjuangan, yaitu
tersebut dapat dilakukan antara lain Megawati Soekarnoputri.
dengan menciptakan lapangan
pekerjaan atau meningkatkan kualitas Pada awal keterlibatannya
pendidikan masyarakat kelas bawah dalam politik, banyak orang meragukan
sehingga masyarakat kelas bawah kemampuan Jokowi. Awalnya, Jokowi
memiliki kemampuan untuk bersaing di adalah seorang pengusaha furniture /
pasar (Ibid). Untuk memperjelas mebel yang kemudian memutuskan
pemahaman mengenai populisme untuk mencalonkan diri sebagai
irasional dan populisme rasional, lihat walikota Solo dengan mengendarai
Tabel 1. Partai Politik PDI-P pada tahun 2005.
Selama kepimimpinannya, kota Solo
banyak mengalami kemajuan. Jokowi
berhasil mengembangkan Solo yang

VOL. 16 NO. 01 JANUARI – JUNI 2015


20 | IMELDA MASNI JUNIATY SIANIPAR

buruk penataannya menjadi maju dan Jakarta (microsite.metrotvnews.com).


berkembang dan bahkan menjadikan Untuk memperbaiki kesehatan dan
Solo sebagai kajian di universitas luar pendidikan, Jokowi meluncurkan
negeri. Ide penataan kota Solo tersebut program Kartu Jakarta Sehat dan Kartu
terinspirasi oleh pengamatannya Jakarta Pintar. Kartu Jakarata Sehat
terhadap pengembangan kota-kota di memungkinkan masyarakat DKI Jakarta
Eropa yang dikunjungi dalam rangka mendapat pelayanan paling dasar tanpa
perjalanan bisnisnya. Pada Tahun 2006, harus mengeluarkan uang banyak,
Jokowi mengajukan Surakarta (Solo) sementara Kartu Jakarta Pintar adalah
menjadi anggota Organiasasi Kota-kota program terseleksi bagi murid yang
warisan Dunia. Selanjutnya, Jokowi juga tidak mampu agar mampu membeli
menjadikan Surakarta (Solo) sebagai peralatan dan kebutuhan pendidikan
Tuan Rumah Konferensi Organiasasi (Ibid).
Kota-kota warisan Dunia pada Oktober
2008 (www.pemilu.com). Prestasi demi prestasi yang
dibuat oleh Jokowi menyebabkan
Keberhasilan Jokowi menge- popularitas Jokowi semakin
mbangkan kota Solo pada 2005-2012 meningkat. Hal ini memunculkan
mendorong PDI-P mencalonkan Jokowi gagasan dari kelompok masyarakat
sebagai kandidat gubernur DKI Jakarta tertentu untuk memajukan Jokowi
bersama dengan Basuki Tjahaja sebagai calon Presiden RI pada Pemilu
Purnama. Setelah melalui pemilihan 2 2014. Berdasarkan survey CSIS yang
putaran pasangan Jokowi-Basuki dilakukan dengan wawancara tatap
berhasil menjadi Gubernur dan Wakil muka terhadap 1.180 responden di 33
Gubernur DKI Jakarta mulai dari 15 provinsi pada 13-20 November 2013,
Oktober 2012. Di Jakarta yang dukungan yang menginginkan Jokowi
merupakan ibukota negara Republik menjadi presiden datang dari berbagai
Indonesia tersebut, Jokowi kembali pihak. Pendukung Jokowi terbesar
memperlihatkan prestasinya. Jokowi masih berasal dari PDI-P yaitu sebesar
melakukan berbagai penataan terhadap 63,6%, Partai Demokrat sebesar 42,7%,
kota Jakarta antara lain dengan Partai Golkar sebesar 22,7% dan Partai
merelokasi warga di Waduk Ria Rio Gerindra sebesar 20,6%. Menurut
Pulogadung, Jakarta Timur, ke Rumah Philips J. Vermonte (nasional.kom-
Susun Sewa (Rusunawa) Pinus Elok, pas.com), ada satu hal yang menarik
Cakung (news.liputan6.com) dan warga dari hasil survey tersebut. Pertama,
sekitar Waduk Pluit, Penjaringan, pendukung Jokowi berasal dari lintas
Jakarta Utara ke Rusun Marunda partai. Kedua, dukungan terhadap
(megapolitan.kompas.com) Jokowi me- Jokowi mengalahkan dukungan
lakukan pembenahan transportasi terhadap Ketua Umum PDI-P yaitu
umum Jakarta dengan meresmikan Megawati Soekarno Poetri. Melihat
pembangunan Angkutan Massal Cepat kenyataan ini, PDI-P hanya mempunyai
(MRT) yang sebelumnya sempat satu pilihan yaitu mencalonkan Jokowi
tertunda selama bertahun-tahun dan sebagai calon presiden RI pada Pilpres
pembangunan jalur hijau Monorel 2014.
Jakarta sepanjang sebelas kilometer.
Jokowi juga berencana untuk Menurut Marcus Meitzner,
mengadakan seribu bus untuk jalur bis peneliti politik Indonesia di Australian
Transjakarta untuk mencukupi National University (tempokini.com),
kebutuhan transportasi masyarakat Jokowi menjadi tokoh dan idola

SOCIAE POLITES
STRATEGI PEMIMPIN POPULIS BARU INDONESIA MENCAPAI KEKUASAAN | 21

masyarakat karena mampu merebut Fellow Departemen Ilmu Politik


hati masyarakat yang kecewa terhadap Universitas Freiburg. Von Lübke
kepemimpinan Susilo Bambang berpendapat bahwa kehadiran Jokowi
Yudhoyono (SBY) dalam periode kedua ke pentas politik nasional merupakan
kepemimpinannya. SBY sebagai jawaban terhadap kerisauan dan
presiden yang sebelumnya diharapkan apatisme masyarakat terhadap praktek
mampu membawa gerbong reformasi politik selama ini yang sarat dengan
menuju perbaikan kehidupan berbangsa kasus-kasus pelanggaran hukum publik
dan bernegara mengalami kemunduran dan korupsi. Kehadiran Jokowi menuju
popularitas karena di era kepemim- puncak kekuasaan presiden Indonesia
pinannya sarat dengan kasus korupsi. merupakan sebuah tanda munculnya
SBY dipandang sibuk membangun citra pemimpin responsif dan partisipatif.
melalui berbagai media, dan
kepemimpinan SBY dianggap semakin Von Lübke mengamati paling
menjauh dari masyarakat. Masyarakat tidak ada tiga aset politik yang dimiliki
memperoleh jawaban dari fenomena oleh Jokowi yang dapat berkontribusi
gaya kepemimpinan Jokowi yang dalam meningkatkan popularitasnya.
berempati, dekat dengan rakyat dan Aset politik pertama adalah Jokowi bukan
tidak bekerja di belakang meja. berasal dari lingkaran penguasa masa
lalu (Oligarki) sehingga Jokowi
Kemerosostan popularitas SBY di memiliki keleluasan menjadi pemimpin
periode kedua kepemimpinannya reformis. Jokowi bisa menjadi
sebenarnya memberi peluang besar bagi pemimpin bersifat pluralis melampaui
partai politik maupun elit politik batas-batas etnis, ekonomi dan
nasional untuk memunculkan calon administrasi. Jokowi memungkinkan
presiden alternatif. Adapun calon menjadi pemimpin inklusif dan kurang
presiden alternatif tersebut antara lain partikularistik dalam membuat
adalah Megawati, Prabowo Subianto kebijakan. Aset politik kedua yang
dan Aburizal Bakrie. Dari ketiga calon dimiliki Jokowi adalah keberhasilannya
tersebut, Prabowo Subianto dianggap meluncurkan reformasi masyarakat
sebagai figur yang layak menggantikan luas. Jokowi mampu membuat
popularitas SBY dan diprediksi me- keseimbangan portofolio kebijakan yang
miliki peluang besar untuk menang seimbang antara kepentingan
pemilihan presiden karena Prabowo masyarakat kecil dengan kepentingan
memiliki gaya kepemimpinan tegas pengusaha besar. Contohnya adalah
yang mampu menggantikan gaya seperti yang dilakukannya di Solo.
kepemimpinan SBY yang dipandang Jokowi melakukan relokasi pedagang
tidak tegas. Namun demikian, Prabowo kaki lima menjadi pedagang formal dan
memiliki beberapa kelemahan. Masya- memiliki tempat yang layak di pasar
rakat meragukan kredibilitas Prabowo tradisional Solo sehingga pendapatan
karena selain merupakan bagian masa mereka meningkat. Pada saat yang
lalu dan memiliki kedekatan dengan sama, Jokowi juga memberi peluang
penguasa orde baru, juga dianggap bagi pembangunan hotel, apartemen
terlibat pelanggaran Hak Azasi Manusia dan hadirnya bisnis ritel seperti Solo
dan diberhentikan dari militer (Ibid). Paragon, Center Point, Kusuma Tower
dan Solo Square. Jokowi juga berhasil
Pendapat Meitzner tersebut memperbaiki kinerja bawahannya dan
sejalan dengan Christian Von Lübke menekan inefisiensi serta korupsi di
(Ibid) yang merupakan Peneliti Senior dalam birokrasi. Kemampuan Jokowi

VOL. 16 NO. 01 JANUARI – JUNI 2015


22 | IMELDA MASNI JUNIATY SIANIPAR

untuk memediasi berbagai kepentingan, relawan Jokowi. Berdasarkan fakta


mengurangi birokrasi administrasi dan tersebut maka dapat dikatakan bahwa
menciptakan peluang ekonomi baru dalam rangka mencapai kekuasaan,
telah melambungkan nama Jokowi ke Jokowi membangun koalisi tidak hanya
pentas politik nasional maupun dengan partai politik tetapi juga dengan
internasional dan memperkuat citranya simpatisan atau yang dikenal relawan
sebagai pemimpin yang responsif dan Jokowi yang umumnya terdiri dari
reformis, sehingga menerima peng- masyarakat menengah ke bawah.
hargaan dari Kementerian Dalam
Negeri ‘Walikota Terbaik’ pada tahun Partai Politik Pendukung Jokowi
2011, tampil sebagai runner-up
untuk ‘World Mayor Prize’ di awal tahun Dalam rangka memenangkan
2012 dan terpilih menjadi gubernur pemilihan umum, Jokowi mengandal-
Jakarta pada September 2012 (Ibid). kan partai politik sebagai kendaraan-
nya. PDI-P merupakan partai politik
Aspek ketiga yang berkontribusi pendukung utama Jokowi. PDI-P
untuk meningkatkan popularitas Jokowi kemudian membangun koalisi dengan
adalah gaya kepemimpinan partisipatif- Partai Nasional Demokrat (Nasdem)
nya. Dalam membuat keputusan dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Jokowi terlebih dahulu akan Koalisi ketiga partai tersebut yaitu PDI
mendengarkan semua kalangan. Jokowi Perjuangan (18,95 %), Partai Nasional
sabar membujuk dan bernegosiasi. Demokrat (6,7 %) dan Partai
Kegemaran Jokowi untuk blusukan ke Kebangkitan Bangsa (9,04 %) menghasil-
lapangan juga telah menghipnotis kan kekuatan suara sebesar 34,06 % dan
masyarakat dan elit politik dan memperoleh sebanyak 191 kursi di
membangkitkan antusiasme masyarakat Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) (lihat
untuk mengidolakannya. tabel 2 dan 3).

Koalisi Pendukung Jokowi Sementara itu, kekuatan partai


pengusung Prabowo Subianto-pesaing
Dalam rangka mencapai Jokowi terdiri dari Partai Gerindra
kekuasaan, Jokowi menggunakan partai (11,81 %), Partai Persatuan Pemba-
politik sebagai kendaraannya menuju ngunan (6,53 %, Partai Keadilan
panggung perpolitikan. Partai politik Sejahtera (6,7 %), dan Partai Amanat
utama pendukung Jokowi adalah PDI-P. Nasional (7,59 %). Koalisi empat partai
Selanjutnya, Jokowi mendapat tersebut akan menghasilkan suara
dukungan dari Partai Nasional sebesar 31,63 % dan memperoleh 201
Demokrat (Nasdem) dan Partai kursi (lihat tabel 2 dan 3).
Kebangkitan Bangsa (PKB). Di
penghujung pelaksanaan pemilu, Partai Tabel 2 memperlihatkan pero-
Hati Nurani Rakyat (Hanura) akhirnya lehan suara 12 parpol dan pemenuhan
turut juga memberi dukungan kepada ambang batas (parliamentary treshold) 3,5
Jokowi. Meskipun Jokowi telah persen berdasarkan perhitungan tetap
mendapat dukungan dari beberapa Komisi Pemilihan Umum. Tabel 3
partai politik besar, Jokowi masih merupakan hasil per-hitungan pada
membutuhkan dukungan lainnya. data rekapitulasi yang ditetapkan KPU
Dukungan tersebut akhirnya diperoleh dan penetapan di atas, berikut prediksi
dari masyarakat bukan kader yang perolehan kursi 10 partai politik yang
menamakan diri mereka sebagai lolos ke Senayan.

SOCIAE POLITES
STRATEGI PEMIMPIN POPULIS BARU INDONESIA MENCAPAI KEKUASAAN | 23

Tabel 2 Relawan Jokowi


Perolehan suara 12 parpol berdasarkan
perhitungan tetap KPU Dalam rangka mencapai
No. Partai Jumlah Persentase
kekuasaan, Jokowi tidak hanya
Suara bersandar pada dukungan dari partai
1 Nasdem 8.402.812 (6,7%) politik pendukungnya tetapi juga dari
2 PKB 11.298.957 (9,04%)
masyarakat-masyarakat yang
menyatakan diri sebagai relawan
3 PKS 8.480.204 (6,7%)
Jokowi. Masyarakat ini bukanlah kader
4 PDIP 23.681.471 (18,95%) maupun simpatisan dari PDI-P. Mereka
5 Golkar 18.432.312 (14,75%) secara spontan membentuk komunitas
6 Gerindra 14.760.371 (11,81%) untuk mencalonkan Jokowi sebagai
Presiden. Mereka pada umumnya
7 Demokrat 12.728.913 (10,19%)
adalah masyarakat yang berasal dari
8 PAN 9.481.621 (7,59%) kalangan menengah ke bawah terdiri
9 PPP 8.157.488 (6,53%) dari masyarakat petani, masyarakat
10 Hanura 6.579.498 (5,26%) nelayan, pedagang kaki lima, dan lain-
11 PBB 1.825.750 (1,46%) lain.
12 PKPI 1.143.094 (0,91%) Di Aceh, tim relawan Jenggala
Sumber: news.detik.com Center mendeklarasikan diri
mendukung Jokowi sebagai calon
Tabel 3 Presiden 2014. Deklarasi tersebut
Perolehan kursi 10 partai politik dilakukan di depan sekretariat Jenggala
No. Nama Partai Jumlah Kursi yang berada di Jalan Loeng. Deklarasi
1 PDIP 109 Kursi
ini merupakan deklarasi perdana di
Aceh untuk mendukung pasangan calon
2 Golkar 91 Kursi
Presiden dan Wakil Presiden Jokowi-JK.
3 Gerindra 73 Kursi
Menurut H. Sayed Fuad Zakaria yang
4 Demokrat 61 Kursi merupakan koordinator relawan
5 PAN 49 Kursi Jenggala Aceh dan juga anggota DPR RI
6 PKB 47 Kursi dari partai Golkar, tim Jenggala Center
7 PKS 40 Kursi Aceh adalah tim relawan yang langsung
8 PPP 39 Kursi dibentuk oleh Jusuf Kalla dan seluruh
9 NasDem 35 Kursi Surat Kerja (SK) yang diberikan kepada
10 Hanura 16 Kursi relawan langsung berasal dari Jusuf
Kalla. Tim ini mendukung pencalonan
Total 560 Kursi
Jokowi-JK karena Jokowi dianggap
Sumber: news.detik.com
sebagai orang yang merakyat dan Jusuf
Kalla dianggap sebagai orang yang
Berdasarkan data pada Tabel 2
sangat berjasa bagi Perdamaian Aceh.
dan Tabel 3 nampak jelas bahwa di DPR
Berkat peran aktif Jusuf Kalla pada
periode 2014-2019, koalisi partai
masa penjajakan, perdamaian RI dengan
pendukung Prabowo memiliki jumlah
GAM bisa diwujudkan pada tanggal 15
kursi lebih banyak dibandingkan
Agustus 2005 di Helsinki, Finlandia
dengan koalisi partai pendukung
(aceh.tribunnews.com).
Jokowi. Karenanya, jika Jokowi terpilih
sebagai presiden, besar kemungkinan Di Medan, berbagai relawan
kedua koalisi ini akan beradu kekuatan. menyatakan diri mendukung Jokowi

VOL. 16 NO. 01 JANUARI – JUNI 2015


24 | IMELDA MASNI JUNIATY SIANIPAR

(medan.tribunnews.com). Relawan- Selain di Sumatera Utara, di


relawan ini datang dari berbagai elemen Dumai, Riau pun terdapat relawan
masyarakat, mulai dari petani sampai pendukung Joko Widodo. Mereka
buruh. Paling tidak terdapat 40 relawan berasal dari non partai politik. Hampir
Jokowi yang tersebar di Sumatera Utara. seribu orang warga pendukung siap
Ke-40 relawan tersebut adalah Relawan dan berkomitmen memenangkan
Bara JP Provinsi Sumut; Relawan Bara Jokowi. Menurut Ketua Gerakan
JP Membara; Relawan Cakra Provinsi Masyarakat Dumai untuk Jokowi,
Sumut; Relawan Forum Jokowi Presiden Benny Akbar, masyarakat non partisan
Sumut; Relawan Laskar Rakyat Jokowi partai politik di Dumai berpandangan
Sumut; Relawan Sahabat Jokowi Sumut; sama terhadap calon presiden yang
Relawan Seknas Jokowi Sumut; diharapkan, sehingga disepakati siap
Relawan Seknas UKM Sumut; Relawan berjuang memenangkan Jokowi. Jokowi
Forum India Sumut; Relawan Kawan dinilai sebagai rakyat biasa yang
Jokowi Sumut; Relawan Best (Black menghendaki adanya perubahan dalam
Eagle Squad Team) Sumut; Relawan kehidupan berbangsa dan bermasya-
Pergerakan Kebangkitan Nasional rakat dinilai tepat untuk memimpin
Indonesia Sumut; Relawan Gotong Indonesia lima tahun ke depan.
Royong Sumut; Forum Relawan Jokowi Pembentukan relawan pro Jokowi-JK di
Sumut; Relawan Simpul Masyarakat Dumai ini berawal dari bincang-bincang
Jokowi (Si Mas); Relawan Simpatisan sesama dan akhirnya menyatukan suara
Jokowi; Relawan Posko Perjuangan dan tekad untuk meletakkan tonggak
Rakyat; Relawan Buruh Bersatu kepemimpinan negara kepada capres
Mendukung Jokowi (BBM); Relawan tersebut. Mereka percaya dan menaruh
Serbu Jokowi-JK; Relawan Cinta Jokowi; harapan besar kepada Jokowi-JK agar
Posko Relawan Tali Kasih Jokowi-Jusuf memenangkan kompetisi untuk Indo-
Kalla; Relawan Pos Pera Sumut; nesia yang lebih maju dan sejahtera.
Relawan Kampung Jokowi-Jusuf Kalla; Menurut Mantan Wali Kota Dumai
Relawan Forum Rakyat Peduli Zulkifli AS, sosok pemimpin ideal
Kesehatan; Komunitas Sarjana Sumatera untuk Indonesia ialah kolaborasi
Utara; Relawan Pro Jokowi Jokowi-JK yang mencerminkan kepe-
(Pematangsiantar); Relawan Pendukung mimpinan tegas, jujur dan istiqomah
Jokowi-Jusuf Kalla (Penjola); Relawan (haluanriaupress.com)
Pendukung Jokowi-Jusuf Kalla; Gerakan
Mahasiswa Relawan Jokowi (Gemar); Di Jakarta, Komunitas Pedagang
Relawan Aliansi Masyarakat Sipil Kaki Lima (PKL) Jakarta juga membuat
Untuk Indonesia Hebat (Almisbat); deklarasi untuk menyatakan dukungan
Relawan Komunitas Ahab Untuk terhadap pencalonan Jokowi sebagai
Jokowi; Relawan Peduli Kasih presiden dalam pilpres 2014. Deklarasi
Pendukung Jokowi-JK; Relawan itu diadakan di Posko Relawan Merah
Mutiara Jokowi; Famili's Relawan Putih, di jalan Cik Di Tiro 10, Menteng,
Jokowi; Relawan Elemen Nusantara Jakarta. Hampir 100 orang PKL hadir
(Elnusa) Jokowi-JK; Aliansi Masyarakat dalam deklarasi itu. Mereka merupakan
Adat Nasional Sumut; Komite Aksi anggota PKL Paguyuban Kota Tua, PKL
Korban Pelanggaran HAM Tahun 1965; Rusunawa Tambora, PKL Jembatan 5,
LLP HAM Nusantara Medan; Relawan serta PKL Pasar Senen (news.detik.com)
Rakyat Jokowi dan Keluarga
Perkumpulan Warung Kopi. Di Bogor, ratusan warga yang
menamakan diri Masyarakat Bogor

SOCIAE POLITES
STRATEGI PEMIMPIN POPULIS BARU INDONESIA MENCAPAI KEKUASAAN | 25

Raya (MBR) menyatakan dukungannya mendukung Jokowi karena berbagai visi


untuk Jokowi. Mereka menyatakan dan misi Jokowi segaris dengan
kebulatan tekad siap mendukung keinginan nelayan Pantura. Mereka
Jokowi menjadi Presiden RI melalui aksi berharap potensi kelautan dan lahan
sejuta tanda tangan di halaman Gedung pertanian bisa tergali. Selama ini nasib
PPMKP, Kecamatan Ciawi, Kabupaten nelayan dan petani di Indonesia masih
Bogor. Ketua MBR, Nursiwan butuh bantuan karena kehidupan
berpendapat bahwa aksi sejuta tanda mereka kurang mampu, harapannya
tangan ini merupakan bentuk kebijakan Jokowi-JK bisa merubah.
spontanitas reaksi atas penunjukan
Jokowi sebagai Capres PDI-P. Mereka Ikatan Petani Pengendalian Hama
menyatakan diri siap mengawal Jokowi Terpadu Indonesia (IPPHTI), Asosiasi
sebagai presiden pilihan baru rakyat Petani dan Nelayan Nusantara
meskipun mereka bukan kader maupun (ASTANU) dan Asosiasi Petani
simpatisan dari PDI-P. Dukungan Pengusaha Indonesia (APPI) juga
terhadap Jokowi muncul karena mereka menyatakan diri mendukung calon
merasa bahwa Jokowi adalah presiden dan wakil presiden Joko
pemimpin yang lahir dari rakyat dan Widodo Jusuf Kalla. Ketiga organisasi
mau melayani rakyat. Sehingga tersebut membuat Gerakan Jokowi
meskipun Jokowi merupakan capres untuk Petani dan Nelayan Nusantara
usungan PDI-P, tapi sebagai rakyat kecil (GJPNN). Menurut Hermanu
yang bukan dari orang parpol, mereka Triwidodo, Koordinator GJPNN,
akan merasa puas, karena tokoh yang terdapat lebih dari 750 ribu petani yang
mereka idolakan diberi kesempatan tersebar di 152 kabupaten dan 15
maju (indonesia-baru.liputan6.com) provinsi yang siap memberikan
dukungan. Mereka mendukung
Komunitas nelayan di Indonesia pencalonan Jokowi karena Jokowi
juga siap mendukung Jokowi-JK. dipandang memiliki karakteristik yang
Mereka membentuk Gerakan Nelayan diinginkan petani yaitu sakti, budi,
Sahabat Jokowi-JK. Gernas Jokowi-JK bakti. Pertanian Indonesia
meliputi nelayan Gebang Kabupaten membutuhkan pemimpin yang punya
Cirebon, DPD HNSI Jawa Barat, DPC komitmen untuk mengangkat harkat
HNSI Karawang, Bekasi, Subang, dan martabat kaum petani. Saat ini,
Indramayu, Kabupaten Cirebon, Kota pemerintah membuat kekeliruan
Cirebon, Pangandaran dan Garut. dengan mengabaikan petani. Petani
Dukungan dari nelayan lain berasal dari seharusnya menjadi subyek utama
Serikat Nelayan Tradisional (SNT), pembangunan sehingga kedaulatan
Front Nelayan Bersatu (FNB), Serikat pangan terwujud dan potensi pertanian
Nelayan Indonesia (SNI), Serikat Tani nusantara dari Sabang sampai Merauke
Nelayan (SETAN), Paguyuban Nelayan yang beragam dapat terajut. Jokowi
Kota Tegal (PNKT), Paguyuban Nelayan pemimpin petani dan nelayan yang
Mina Santosa, Pengurus Koperasi tepat karena memliki karakter pribadi
Perikanan/KUD Mina, Asosiasi yang nguwongke, sederhana, apa adanya
Nelayan Saya Sumitra (ANESTRA), tidak dibuat-buat, rendah hati dan mau
Forum Komunikasi Kelompok Usaha mendengar tapi berani dan tegas
Bersama (KUB) dan Himpunan mengambil keputusan
Nahkoda dan ABK Kapal Perikanan (bisnis.liputan6.com).
Indonesia (HIMNAKAPI)
(www.republika.co.id). Para Nelayan

VOL. 16 NO. 01 JANUARI – JUNI 2015


26 | IMELDA MASNI JUNIATY SIANIPAR

Di Yogyakarta dan sekitarnya, rakyat merdeka. Mereka mendukung


masyarakat mendeklarasikan gerakan pencalonan Jokowi dan karena
gotong royong mendukung Jokowi atau diianggap mampu mensejahterahkan
disingkat Gong Jokowi di titik nol masyarakat di masa mendatang
kilometer depan kantor pos besar (indonesia-baru.liputan6.com).
Yogyakarta. Puluhan masyarakat yang
tergabung di Gong Jokowi ini berasal Di Papua, relawan yang mengatas
dari beberapa elemen masyarakat dari namakan relawan Honai Jokowi-JK,
Kabupaten Bantul, Sleman, Kulonprogo, mendeklarasikan dukungannya untuk
Gunungkidul, Kota Yogyakarta, memenangkan pasangan calon Presiden
Kabupaten, Magelang, Temanggung Jokowi Widodo di Kabupaten Mimika.
Purwokerto, dan Klaten. Deklarasi Deklarasi relawan pemenangan Jokowi-
dilakukan sebagai bentuk semangat JK, diadakan di posko Honai Jokowi-JK.
gotong royong mereka mendukung Menurut Anastasia Tekege, koordinator
Jokowi sebagai Capres. Mereka tim relawan Honai Jokowi-JK, relawan
mengklaim bahwa gerakan mereka ini yang dibentuk dalam wadah tim Honai
adalah gerakan murni masyarakat Jokowi-JK, merupakan relawan-relawan
pendukung Jokowi dan bukan partai yang terdorong secara sukarela untuk
politik. Menurut masyarakat membantu Jokowi-JK dalam
Yogyakarta, Jokowi merupakan sosok memenangkan Pilpres 2014. Relawan
yang cocok memimpin Indonesia 2014 yang ada di Papua kebanyakan dari
mendatang. Track record Jokowi sebagai kaum muda yang merupakan jurnalis,
pemimpin Jakarta dan Surakarta telah pekerja LSM, pegawai negeri sipil, dan
membuktikan bahwa Jokowi adalah juga masyarakat adat setempat. Mereka
sosok pemimpin yang mau dan bisa mendukung Jokowi karena Jokowi
bekerja. (republika.co.id ) merupakan orang kecil dan program-
program yang dicanangkan pasangan
Di Bali, relawan Aliansi Jokowi-JK merupakan program yang
Masyarakat Sipil untuk Indonesia Hebat disukai dan dianggap mampu dalam
(Almisbat) mendeklarasikan menjalankan roda pembangunan
dukungannya terhadap pencalonan Bangsa Indonesia kedepannya
Joko Widodo. Menurut Wayan Tirja, (www.salampapua.com).
Koordinator Almisbat Bali, mereka
mendukung Jokowi karena Jokowi Kebijakan Populis Jokowi
adalah seorang pemimpin yang tidak
saja mau mendengarkan rakyat, tetapi Seperti yang telah disinggung
juga mau bekerja sepenuh hati untuk sebelumnya bahwa Jokowi dipilih oleh
kepentingan rakyat mayoritas rakyat Indonesia karena
(m.tribunnews.com). Jokowi dinilai sebagai pemimpin yang
memiliki gaya kepemimpinan populis.
Di Kota Ambon, Maluku, Berdasarkan hal tersebut maka perlu
komunitas pemuda dan mahasiswa Pela diketahui kebijakan populis seperti apa
Gandong, mengelar aksi deklarasi yang ditawarkan oleh Jokowi.
mendukung Jokowi, sebagai calon
presiden tahun 2014. Dukungan datang Menurut Burhanuddin Muhtadi,
dari berbagai elemen masyarakat yang Direktur Eksekutif Indikator Politik,
terdiri dari kelompok buruh, Pedagang dalam tiga tahun pertama
kaki lima, serta kelompok kaum miskin pemerintahannya, Jokowi justru harus
kota yang tergabung dalam aliansi

SOCIAE POLITES
STRATEGI PEMIMPIN POPULIS BARU INDONESIA MENCAPAI KEKUASAAN | 27

mengambil kebijakan yang tidak Gerakan Melawan kemiskinan


populis. Ada tiga pekerjaan rumah yang
perlu diselesaikan Jokowi diawal Kemiskinan merupakan masalah
kepemimpinannya yaitu pertumbuhan utama yang harus dihadapi oleh para
ekonomi yang kurang berkualitas, pemimpin populis. Mereka mendapat
naiknya defisit anggaran, infrastruktur dukungan masyarakat karena dianggap
yang terbengkalai dan membengkaknya mampu menyelesaikan persoalan
subsidi bahan bakar minyak (BBM) kemiskinan yang diderita oleh rakyat
yang tidak tepat sasaran. Hal ini akan kecil. Ada dua opsi yang dapat
memaksa Jokowi untuk membuat dilakukan oleh pemimpin populis
kebijakan yang tidak populis dalam rangka mengatasi kemiskinan
tersebut. Opsi pertama adalah dengan
(news.liputan6.com).
memberikan uang dan subsidi besar-
Untuk mengatasi hal tersebut, besaran kepada masyarakat miskin.
paling tidak ada ada empat kebijakan Opsi kedua adalah dengan menciptakan
yang akan dilakukan oleh Jokowi di lapangan pekerjaan. Opsi pertama
biasanya dilakukan oleh pemimpin
awal kepemimpinannya. Pertama adalah
populis irasional. Pemimpin irasional
perbaikan sistem birokrasi dan
lebih suka mengambil jalan pintas
perizinan investasi. Jokowi-JK akan
untuk menyelesaikan masalah. Dalam
memangkas prosedur perizinan
rangka menyelesaikan masalah
investasi agar semua proses bisa
kemiskinan, pemimpin irasional akan
berjalan dengan cepat. Jokowi berjanji memberikan uang, subsidi besar-
kepada para investor akan mengurangi besaran. Hal ini tentu akan
subsidi BBM, memperbaiki menimbulkan masalah serius di masa
infrastruktur, dan menggelar reformasi yang akan datang yaitu akan
birokrasi besar-besaran. Kedua, adalah menyebabkan kemerosotan keuangan
mengubah Rencana Pembangunan negara karena dipergunakan untuk
Jangka Menengah Nasional (RPJMN) subsidi.
2015-2019. RPJMN yang disusun oleh
pemerintahan Presiden Susilo Bambang Sementara itu, pemimpin rasional
Yudhoyono (SBY) belum memasukkan biasanya melakukan kombinasi diantara
visi-misi Jokowi-JK. Karenanya, Jokowi kedua opsi tersebut. Pemimpin rasional
harus melakukan intervensi korektif. akan memberikan subsidi secara hati-
Ketiga adalah reformasi pendidikan. hati dan sekaligus berupaya
Jokowi akan mengubah aturan wajib menciptakan lapangan pekerjaan.
belajar 9 (Sembilan) tahun menjadi 12 Dengan terciptanya lapangan pekerjaan,
(dua belas) tahun. Sektor pendidikan masyarakat akan memiliki kemampuan
direncanakan juga akan bebas biaya daya beli sehingga mereka dapat
pungutan dengan adanya realokasi memenuhi kebutuhan hidup mereka.
anggaran. Saat ini dari 240 juta populasi
Jokowi sebagai pemimpin populis
Indonesia, hanya 4 juta yang sekolah
cenderung akan memilih opsi kedua.
sampai SMA. Keempat, perbaikan Jokowi tetap memberikan subsidi
penerimaan negara. Jokowi akan kepada masyarakat Indonesia sekaligus
mengejar sumber penerimaan negara berupaya menciptakan lapangan
dari pajak maupun non pajak pekerjaan. Kebijakan subsidi Jokowi
(finance.detik.com). tertuang dalam program Kartu
Indonesia Pintar (KIP) dan Kartu

VOL. 16 NO. 01 JANUARI – JUNI 2015


28 | IMELDA MASNI JUNIATY SIANIPAR

Indonesia Sehat (KIS). Bagi Jokowi, yang jadi salah satu prinsip utama
pendidikan dan kesehatan merupakan dalam prinsip SJSN, terutama Jaminan
bidang yang perlu menjadi prioritas. Kesehatan Sosial. Dengan prinsip
Apabila masyarakat Indonesia pintar portablilitas itu, seharusnya jaminan
dan sehat maka mereka akan menjadi kesehatan tidak boleh bersifat
manusia yang produktif yang berguna kedaerahan. Jaminan kesehatan sosial
bagi pembangunan bangsa. yang wajib dilakukan negara harus
bersifat nasional, bukan kedaerahan.
Sasaran program KIP adalah anak- Namun demikian, bukan berarti
anak yang kurang mampu dalam pemerintah daerah tidak boleh
pembiayaan sekolah. Mereka akan memberikan jaminan kesehatan bagi
mendapatkan bantuan biaya dari mulai masyarakatnya. Pemerintah daerah
tingkat SD hingga SMA. Anak-anak tetap dapat memberikan jaminan
Indonesia yang memiliki KIP bisa kesehatan kepada masyarakat
sekolah sampai SMA dan SMK baik di didaerahnya sebagai komitmen politik.
sekolah negeri atau swasta (indonesia- Akan tetapi, negara juga bisa
baru.liputan6.com). Selain wajib belajar melakukannya dengan memberikan
12 tahun, Jokowi juga menyiapkan peningkatan manfaat berupa
beasiswa bagi siswa-siswi yang tidak peningkatan manfaat pelayanan dan
mampu dan berprestasi untuk fasilitas kesehatan.
melanjutkan studi ke jenjang
kesarjanaan. Jokowi juga akan Mengenai sumber anggaran yang
meningkatkan program magang kerja akan dipergunakan untuk
bagi siswa-siswi serta mahasiswa agar merealisasikan Kartu Indonesia Sehat
mereka memiliki ketrampilan praktis (KIS) tersebut, akan ada dua pilihan.
yang lebih baik. Jokowi berjanji akan Pertama, dengan mengalihkan bahan
mendayagunakan dana pendidikan 20 bakar minyak ke gas tanpa perlu
% dalam APBN untuk menjalankan menaikkan harga BBM serta melakukan
program Indonesia Pintar. penghematan listrik. Dengan demikian
akan terjadi penghematan sebesar Rp 70
Sementara itu, program KIS juga triliun. Pilihan kedua, dengan menaikkan
menjadi prioritas karena Jokowi tax ratio dari 12 % menjadi 14 %.
meyakini bahwa jika warga sehat maka Menurut Rieke, dengan menaikkan 2%
mereka akan mampu bekerja maksimal pajak yang dihasilkan dari seluruh
untuk warganya. Program KIS ini barang dan jasa yang dihasikan di
mendapatkan kritik dari beberapa dalam negeri akan tercipta penerimaan
politikus. Ada kekhwatiran bahwa baru dalam APBN sebesar Rp 150
program KIS akan tumpang tindih triliun. Sementara, menurut hitungan
dengan program Jaminan Kesehatan Tim Jokowi, anggaran kesehatan yang
Nasional (JKN) dan Badan dibutuhkan ialah sebesar Rp 95 triliun.
Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS). Dengan demikian pemasukan dana
Menurut Rieke Diah Pitaloka, salah baru dari salah satu pilihan tersebut
seorang dari Tim Pemenangan Jokowi, sudah dapat terpenuhi untuk menutupi
sistem yang merupakan implementasi anggaran dana kesehatan
dari UU Sistem Jaminan Sosial Nasional (nasional.kompas.com).
(SJSN) dan UU (BPJS) harus disiapkan
terlebih dahulu. Sistem ini akan Selain fokus pada program subsidi
mengoreksi “kesalahan” JKN. Salah pendidikan dan kesehatan, kebijakan
satunya, terkait prinsip portabilitas, populis Jokowi lainnya adalah

SOCIAE POLITES
STRATEGI PEMIMPIN POPULIS BARU INDONESIA MENCAPAI KEKUASAAN | 29

menciptakan lapangan pekerjaan. Untuk muda usia kerja yang tidak masuk
itu, Jokowi berjanji akan mencari sektor kerja formal, tetapi membangun
investor sebanyak-banyaknya dan basis ekonomi melalui kreasi dan
mendorong investasi ke daerah-daerah inovasi yang dimilikinya. Kedua,
terutama ke provinsi dengan tingkat Jokowi melihat bahwa dengan kekayaan
kemiskinan besar. Investasi tidak boleh budaya Indonesia yang sangat beragam
terkonsentrasi di Jawa dan Sumatera dan didukung oleh tingginya populasi
saja. Kepada para investor, Jokowi orang muda, bangsa Indonesia
berjanji akan mengedepankan kebijakan seharusnya bisa menjadi pengekspor
yang ramah pasar dengan fokus pada ekonomi kreatif terbesar di dunia.
peningkatan kemampuan tenaga kerja Untuk mencapai tujuan tersebut
melalui pendidikan, reformasi birokrasi, pemerintah harus memberikan per-
konstruksi infrastruktur dan mendo- hatian khusus melalui pendidikan-
rong investasi energi (sp.berita- pendidikan dan keterampilan yang
satu.com). Kebijakan tersebut harus mendukung kreasi dan inovasi generasi
ditempuh oleh Jokowi dengan harapan muda Indonesia, serta memfasilitasi
akan ada banyak investor yang melalui berbagai program ekonomi
menanamkan investasinya dan lapang- kreatif untuk mendorong generasi muda
an pekerjaan baru akan tercipta di Indonesia masuk dalam industri
Indonesia. ekonomi kreatif. Menurut Jokowi,
bidang-bidang pada ekonomi kreatif
Selain meningkatkan jumlah yang perlu ditekankan adalah musik,
investor, Jokowi juga berjanji akan animasi, seni pertunjukan, video dan
memperbaiki infrastruktur di daerah desain. Selama ini, ruang-ruang
terpencil. Dengan demikian, akan ada ekonomi kreatif tersebut belum
banyak lapangan pekerjaan baru yang mendapat dukungan penuh dari peme-
dibuka di daerah yang dapat menyerap rintah. Jika pemerintah memberikan
tenaga kerja. Terkait dengan upah dukungan penuh, maka ekonomi kreatif
tenaga kerja, Jokowi mengklaim bahwa bisa dikembangkan secara optimal
kebijakannya akan pro terhadap (www.republika.co.id ).
pengupahan buruh. Hal tersebut pernah
dilakukannya ketika menjabat sebagai Jika program KIP dan KIS berjalan
Gubernur DKI Jakarta. Jokowi dengan baik serta lapangan pekerjaan
merupakan gubernur pertama yang tercipta secara besar-besaran maka
mau menaikkan upah hingga 44 % dapat diharapkan Indonesia akan
(pemilu.tempo.co). mampu mengatasi masalah kemiskinan
yang telah mengakar dalam. Jokowi
Jokowi juga ingin menjadikan harus mampu menghasilkan manusia-
ekonomi kreatif (knowledge economy) manusia Indonesia yang produktif
sebagai tulang punggung perekonomian sehingga mereka bisa bekerja dan
nasional. Menurut Jokowi, ekonomi memenuhi kebutuhan hidup mereka
kreatif merupakan salah satu sektor tanpa harus bergantung pada subsidi
perekonomian penting yang perlu pemerintah. Penderitaan rakyat harus
dikembangkan untuk meningkatkan segera diakhiri dan semuanya tersebut
pendapatan rakyat. Ada dua hal penting sangatlah bergantung pada kebijakan-
yang diamati oleh Jokowi terkait kebijakan yang akan dibuat oleh Jokowi
ekonomi kreatif. Pertama, Jokowi sebagai pemimpin populis baru
melihat bahwa ekonomi kreatif di Indonesia.
Indonesia didominasi oleh generasi

VOL. 16 NO. 01 JANUARI – JUNI 2015


30 | IMELDA MASNI JUNIATY SIANIPAR

Kesimpulan ini terabaikan oleh pemerintah. Ketiga,


Jokowi mengepankan kebijakan populis
Tulisan ini menyimpulkan bahwa yang sangat hati-hati. Jokowi berencana
dalam rangka memperoleh dukungan akan memberikan subsidi di bidang
masyarakat untuk mencapai kekuasaan, pendidikan dan kesehatan. Program ini
paling tidak ada tiga strategi yang dikenal dengan program KIP dan KIS.
dilakukan oleh Jokowi. Pertama, Jokowi Dengan menjalankan program KIP dan
mengandalkan prestasi kerja. KIS diharapkan masyarakat tidak
Keberhasilan-nya merubah kota Solo khwatir lagi akan keberlangsungan
dan Jakarta menjadi lebih baik hidup mereka. Selain itu, Jokowi juga
merupakan modal dasar bagi Jokowi akan membuka lapangan pekerjaan
untuk menarik dukungan rakyat baru bagi masyarakat. Hal ini
Indonesia terhadap dirinya. Kedua, dimungkinkan karena Jokowi telah
Jokowi menggunakan PDI-P sebagai berjanji kepada para investor akan
kendaraan politiknya menuju mengadopsi kebijakan yang ramah
pencalonan presiden RI 2014. pasar. Dengan demikian, banyak
Selanjutnya, Jokowi membangun koalisi peluang investasi akan tercipta dan
dengan partai politik lainnya seperti masyarakat dapat memiliki penghasilan.
Partai Nasdem, PKB dan Hanura. Dengan memiliki penghasilan,
Jokowi juga membangun koalisi dengan masyarakat bisa mencukupi
masyarakat non partai yang tergabung kebutuhannya tanpa harus bergantung
dalam relawan Jokowi. Para relawan ini terlalu dalam kepada subsidi
tertarik memberikan dukungan kapada pemerintah. Berdasarkan ketiga strategi
Jokowi karena mereka kecewa dengan yang digunakan oleh Jokowi tersebut
SBY. Kehadiran Jokowi di pentas politik maka tulisan ini mengkategorikan
nasional memberikan harapan baru Jokowi sebagai pemimpin populis
kepada masyarakat kecil yang selama rasional.

Daftar Rujukan

Knight, Alan. 1998. “Populism and Neopopulism in Latin America, Especially


Mexico”, Journal of Latin American Studies, Vol. 30, No. 2, (Cambridge
University Press, May).
Roberts, Kenneth M. 2007. “Latin America’s Populist Revival”, SAIS Review, Vol.
XXVII No. 1 (Winter-Spring).
Sianipar, Imelda Masni Juniaty. 2011. Kebangkitan Populisme di Amerika Latin. Tesis. .
Program Studi Hubungan Internasional, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Weyland, Kurt. 2001. “Clarifying a Contested Concept: Populism in the Study of Latin
American Politics”, Comparative Politics, Vol. 34, No. 1, (Oktober).
www.pemilu.com/profil/jokowi/. Diakses 4 November 2014.
http://news.liputan6.com/read/710305/jokowi-relokasi-warga-ria-rio-ke-rusun-
pinus-elok-rampung. Diakses 4 November 2014.
Dengan.Rusun.Jokowi.Buka.Peluang.Kehidupan.Lebih.Baik,
http://megapolitan.kompas.com/read/2014/02/06/2042403/. Diakses 4
November 2014.

SOCIAE POLITES
STRATEGI PEMIMPIN POPULIS BARU INDONESIA MENCAPAI KEKUASAAN | 31

Siapa Jokowi & JK. http://microsite.metrotvnews.com/jokowi-jk/profile. Diakses 4


November 2014.
Pendukung.Demokrat.Golkar.Gerindra.Pilih.Jokowi.Jadi.Presiden.
http://nasional.kompas.com/read/2013/12/01/1710467/. Diakses 4
November 2014.
Daud Anselmus , Jokowi Dimata Pengamat Asing,
http://www.tempokini.com/2014/05/jokowi-dimata-pengamat-asing/.
Diakses 4 November 2014.
Deklarasi tim relawan Jenggala Center Aceh untuk Jokowi-JK berjalan tertib.
http://lintasgayo.co/2014/06/20/deklarasi-tim-relawan-jenggala-center-aceh-
untuk-jokowi-jk-berjalan-tertib. Diakses 8 November 2014.
13 Relawan Pendukung Jokowi-Jusuf Kalla kuatkan Tim Pemenangan.
http://posaceh.com/index.php/sosok/item/392-13-relawan-pendukung-
jokowi-jusuf-kalla-kuatkan-tim-pemenangan Diakses 4 November 2014.
Pendukung Jokowi-JK di Aceh Deklarasikan Relawan Jenggala.
http://aceh.tribunnews.com/2014/06/21/pendukung-jokowi-jk-di-aceh-
deklarasikan-relawan-jenggala. Diakses 8 November 2014.
ini-daftar-relawan-jokowi-jk-di-sumut. http://medan.tribunnews.com/2014/06/05/.
Diakses 4 November 2014.
Deklarasi Masyarakat Pendukung Jokowi.
http://haluanriaupress.com/index.php?option=com_content&view=article&id
=12611:deklarasi-masyarakat-pendukung-jokowi&catid=70:halaman-
12&Itemid=80 Diakses 4 November 2014.
http://news.detik.com/read/2014/06/02/172959/2597573/1562/komunitas-
pedagang-kaki-lima-jakarta-deklarasi-dukung-jokowi-jk?9922022 Diakses 4
November 2014.
http://indonesia-baru.liputan6.com/read/2023215/sejuta-tanda-tangan-warga-bogor-
dukung-jokowi-presiden Diakses 4 November 2014.
Komunitas Nelayan dan Petani Dukung Jokowi-JK
http://www.republika.co.id/berita/pemilu/berita-
pemilu/14/07/06/n8adtm-komunitas-nelayan-dan-petani-dukung-jokowijk
Diakses 4 November 2014.
Tiga Organisasi Petani dan Nelayan Dukung Pasangan Jokowi-JK.
http://bisnis.liputan6.com/read/2059909/tiga-organisasi-petani-dan-nelayan-
dukung-pasangan-jokowi-jk Diakses 4 November 2014.
Dukung Capres, Puluhan Masyarakat DIY Dirikan Gong Jokowi.
http://www.republika.co.id/berita/nasional/jawa-tengah-diy-
nasional/13/11/24/mwrcsm-dukung-capres-puluhan-masyarakat-diy-dirikan-
gong-jokowi Diakses 4 November 2014.
Almisbat Bali Deklarasi Dukungan untuk Jokowi-JK.
http://m.tribunnews.com/pemilu-2014/2014/06/22/almisbat-bali-deklarasi-
dukungan-untuk-jokowi-jk. Diakses 8 November 2014.

VOL. 16 NO. 01 JANUARI – JUNI 2015


32 | IMELDA MASNI JUNIATY SIANIPAR

Dukungan Jokowi Terus Mengalir Dari Masyarakat Sebagai Capres .http://indonesia-


baru.liputan6.com/read/2020143/video-dukungan-jokowi-terus-mengalir-
dari-masyarakat-sebagai-capres-2014. Diakses 4 November 2014.
Relawan Honai Siap Menangkan Jokowi-JK di Mimika.
http://www.salampapua.com/fokus-mimika/191-relawan-honai-siap-
menangkan-jokowi-jk-di-mimika. Diakses 8 November 2014.
Jokowi Diminta Berani Ambil Kebijakan Tak Populis.
http://news.liputan6.com/read/2121242/jokowi-diminta-berani-ambil-
kebijakan-tak-populis . Diakses 4 November 2014.
Setelah Dilantik, Ini 4 Kebijakan Ekonomi Prioritas Jokowi-JK.
http://finance.detik.com/read/2014/08/27/134014/2674038/4/setelah-
dilantik-ini-4-kebijakan-ekonomi-prioritas-jokowi-jk. Diakses 4 November 2014.
Ini Kebijakan Jokowi Jika Jadi Presiden. http://sp.beritasatu.com/home/ini-kebijakan-
jokowi-jika-jadi-presiden/55383. Diakses 4 November 2014.
Jokowi Perkenalkan Kartu Indonesia Sehat dan Pintar di Medan.
http://indonesia-baru.liputan6.com/read/2061274/jokowi-perkenalkan-kartu-
indonesia-sehat-dan-pintar-di-medan. Diakses 4 November 2014.
Ini Visi dan Misi Andalan Jokowi, Kartu Indonesia Pintar.
http://www.republika.co.id/berita/pemilu/hot-politic/14/06/15/n77phf-ini-
visi-dan-misi-andalan-jokowi-kartu-indonesia-pintar. Diakses 4 November
2014.
Ini Penjelasan Timses Jokowi soal Sumber Anggaran Kartu Indonesia Sehat.
htttp://nasional.kompas.com/read/2014/06/19/1937223/Ini.Penjelasan.Tims
es.Jokowi.soal.Sumber.Anggaran.Kartu.Indonesia.Sehat. Diakses 8 November
2014.
Jokowi Siapkan Kartu Indonesia Sehat dan Pintar.
http://pemilu.tempo.co/read/news/2014/06/15/269585214/Jokowi-Siapkan-
Kartu-Indonesia-Sehat-dan-Pintar. Diakses 4 November 2014.
Timses: Jokowi Ingin Ekonomi Kreatif Jadi Tulang Punggung
Perekonomianhttp://www.republika.co.id/berita/pemilu/hot-
politic/14/06/16/n78pdg-timses-jokowi-ingin-ekonomi-kreatif-jadi-tulang-
punggung-perekonomian. Diakses 8 November 2014.

SOCIAE POLITES

Anda mungkin juga menyukai