Anda di halaman 1dari 24

MAKALAH

“TELAAH PEMBELAJARAN MATERI SKI


TINGKAT MA”
Disusun untu memenuhi salah satu tugas mata kuliah Materi SKI MTs/MA”

Disusun Kelompok 8
1. Abdurrahman Tanjung
2. Afriandi Kandau
3. Alya Fadila
4. Tiara
5. Yani Lestari

Dosen Pengampu : Ahmad Ibrahim Hasibuan, M.Pd.I

Jurusan Pendidikan Agama Islam


Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Stit Al-Hikmah Kota Tebing Tinggi
T.A 2020/2021
KATA PENGANTAR
Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang.
Kami panjatkan puji syukur atas kehadirat-Nya, yang telah melimpahkan rahmat,
hidayah dan inayah-Nya kepada kami, sehingga kami dapat menyelesaikan
makalah tentang “Telaah Pembelajaran Telaah Pembelajaran SKI Tingkat MA”
Makalah telah kami susun dengan maksimal dan mendapatkan bantuan
dari berbagai pihak sehingga dapat memperlancar pembuatan makalah ini. Untuk
itu kami menyampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah
berkontribusi dalam pembuatan makalah ini.
Terlepas dari semua itu, kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada
kekurangan baik dari susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu
dengan tangan terbuka kami menerima segala saran dan kritik dari pembaca agar
kami dapat memperbaiki makalah Materi SKI MTs/MA
Akhir kata kami berharap semoga makalah Materi SKI Tingkat MTs/MA
tentang “Telaah Pembelajaran SKI Tingkat MTs/MA”

Tebing Tinggi, Juni 2021

Penyusun

i
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR.............................................................................................i
DAFTAR ISI..........................................................................................................ii
BAB I.......................................................................................................................1
PENDAHULUAN...................................................................................................1
A. Latar Belakang............................................................................................1
B. Rumusan Masalah.......................................................................................1
C. Tujuan Masalah..........................................................................................1
BAB II.....................................................................................................................2
PEMBAHASAN.....................................................................................................2
A. PENGERTIAN PEMBELAJARAN SKI..................................................2
B. TUJUAN PEMBELAJARAN SKI MA.....................................................3
C. KISI-KISI MATERI SKI...........................................................................4
D. METODE PEMBELAJARAN SKI...........................................................7
BAB III..................................................................................................................13
PENUTUP.............................................................................................................13
A. Kesimpulan................................................................................................13
B. Saran..........................................................................................................13
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................14

ii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

 Mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) dalam Kurikulum Madrasah


Aliyah  adalah salah satu bagian dari mata pelajaran Pendidikan Agama Islam yang
diarahkan untuk menyiapkan peserta didik untuk mengenal , memahami,
menghayati sejarah kebudayaan islam, yang kemudian menjadi dasar pandangan
hidupnya (way of life) melalui kegiatan bimbingan, pengajaran, latihan,
penggunaan pengalaman, pembiasaan dan keteladanan.

B. Rumusan Masalah
1. Apa pengertian pembelajaran sejarah kebudayaan islam ?
2. Apa saja tujuan pembelajaran Sejarah kebudayaan islam MA ?
3. Apa saja kisi-kisi materi ?
4. Apa saja metode pembelajaran SKI ?

C. Tujuan Masalah
1. Untuk mengetahui pengertian pembelajaran sejarah kebudayaan islam
2. Untuk mengetahui tujuan pembelajaran sejarah kebudayaan islam tingkat
MA
3. Untuk mengetahui tentang kisi-kisi materi sejarah kebudayaan islam
4. Untuk mengetahui metode pembelajaran SKI

1
BAB II

PEMBAHASAN
A. PENGERTIAN PEMBELAJARAN SKI

Secara sederhana, istilah pembelajaran (instruction) bermakna sebagai


upaya untuk membelajarkan seseorang atau kelompok orang melalui berbagai
upaya (effort) dan berbagai strategi, metode, dan pendekatan kea rah pencapaian
tujuan yang telah direncanakan.

Sejarah menurut bahasa berarti riwayat atau kisah. Dalam bahasa arab ,
sejarah disebut tarikh, yang mengandung arti ketentuan masa atau waktu. sebagian
orang berpendapat bahwa sejarah sepadan dengan kata syajarah yang berarti
pohon (kehidupan). Sedangkan menurut istilah, sejarah adalah kejadian atau
peristiwa yang benar-benar terjadi di masa lampau.

Menurut louis Gottschalk  sejarah dalam bahasa inggris history berasal


dari kata benda yunani istoria yang berarti ilmu. Dalam penggunaaannya filosof
yunani, Aristoteles istoria berarti suatu penjelasan sistematis mengenai
seperangkat gejala alam, baik susunan kronologi yang merupakan faktor atau

2
tidak di dalam penjelasan. Adapun secara umum, kata history kini berarti masa
lampau umat manusia.

Kebudayaan berasal dari kata dasar budaya yang berarti budi dan akal.
Secara sederhana, kebudayaan dapat diartikan sebagai hal-hal yang berkaitan
dengan gagasan, aktivitas dan artefak yang dihasilkan oleh manusia.

Edwart B. Taylor menjelaskan bahwa kebudayaan adalah seluruh sistem


yang terdiri dari pengetahuan, kepercayaan, kesenian, moral, hukum, kemampuan,
serta kebiasaan yang diperoleh seseorang sebagai anggota masyarakat

Sidi gazalba membuat definisi kebudayaan islam ialah cara berpikir dan
cara merasa islam yang menyatakan diri dalam seluruh segi kehidupan dari
segolongan manusia yang membentuk kesatuan sosial dalam suatu ruang dan
suatu waktu.

Dengan demikian, yang dimaksud dengan kebudayaan islam yaitu


kebudayaan yang berkembang dan dianut oleh masyarakat islam di lingkungan
wilayah islam.

Sejarah kebudayaan islam itu ialah kebudayaan yang berkembang pada


masa lampau yang dimiliki masyarakat islam pada waktu dahulu.

Pembelajaran sejarah kebudayaan islam ialah mempelajari kebudayaan


yang berkembang pada masa lampau yang dimiliki oleh masyarakat islam pada
waktu dahulu.1
B. TUJUAN PEMBELAJARAN SKI MA
Tujuan pembelajaran SKI di MA sebagai berikut:

1
Masjid, Abdul, Belajar dan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam.  (Bandung :Rosdakarya
Remaja, 2012)

3
1) Memberikan pengetahuan tentang sejarah islam dan kebudayaan islam
kepada para peserta didik, agar ia memberikan konsep yang objektif dan
sistematis dalam perspektif sejarah.
2) Mengambil i’tibar, nilai dan makna yang terdapat dalam sejarah
3) Menanamkan penghayatan dan kemauan yang kuat untuk mengamalkan
ajaran islam berdasarkan cermatan atas fakta sejarah yang ada.
4) Membekali peserta didik untuk membentuk kepribadiannya yang luhur.

Pembelajaran SKI ada tiga fungsi sebagai berikut:

1) Fungsi Edukatif
Sejarah menegaskan kepada pesrta didik tentang keharusan menegakkan
nilai, prinsip, sikap hidup yang luhur dan islami dalam menghadapi
kehidupan sehari-hari
2) Fungsi Keilmuan
Melalui sejarah, peserta didik memperoleh pengetahuan yang memadai
tentang masa lalu islam dan kebudayaannya.
3) Fungsi Tranformasi
Sejarah merupakan salah satu sumber yang sangat penting dalam proses
tranformasi masyarakat.
C. KISI-KISI MATERI SKI     
Kisi-kisi materi SKI kelas XII semester 1:
1. Dakwah Rasulullah SAW. Pada Periode Mekah Dan Madinah
a. Dakwah rasulullah saw di mekah
b. Dakwah rasulullah saw di madinah
2. Kepemimpinan umat islam pasca nabi wafat
a. Pengertian khulafaur Rasyidin
b. Mengenal khalifah-khalifah khulafaur Rasydin
c. Proses pengangkatan dan gaya kepemimpinan khulafaur Rasyidin
d. Kebijakan dan starategi khulafaurasydin
3. Perkembangan islam pada periode klasik (650-1250)

4
a. Islam  di andalusia
b. Pemerintahan Islam di Andalusia
c. Pemerintahan Islam Dinasti Al-muwahhidun
4. Pada Periode Pertengahan (1250-1800)
a. Kemunduran Islam Pada Periode Pertengahan
b. Perkembangan Islam Pada Periode Pertengahan
c. Meneladani Perkembangan Islam Pada Periode Pertengahan

       Kisi-kisi materi ski kelas XII semester 2:

1. Perkembangan Islam Pada Masa Modern


A. Penjajahan Dunia Barat Atas Dunia Islam

            1. Keadaan Dunia Islam Saat Datangnya Penjajah Barat

            2. Masuknya Imperialisme Barat Ke Dunia Islam

            3. Dampak Penjajahan Bangsa Barat

            4. Ibrah Dari Imperialisme Barat        

B. Gerakan Pembaharuan Dunia Islam


2. Perkembangan Islam Di Indonesia
A. Masuknya Islam Ke Indonesia

            1. Waktu Masuknya Islam Ke Indonesia

            2. Teori Asal Islam Di Indonesia

            3. Faktor Penyebab Islam Cepat Meluas Di Indonesia

5
            4. Saluran Islamisasi Di Indonesia

            5. Proses Masuknya Dan Perkembangan Islam Di Indonesia

B. Pengaruh Islam Terhadap Peradaban Bangsa Indonesia2

            1. Pengaruh Adat Istiadat

            2. Pengaruh Kesenian

            3. Pengaruh Sastra

            4. Pengaruh Bahasa Dan Nama

            5. Pengaruh Politik Dan Pemerintahan

C. Kerajaan-Kerajaan Islam Awal Di Indonesia

            1. Kerajaan Samudera Pasai

            2. Kerjaan Aceh

            3. Kerajaan Islam Demak

            4. Kesultanan Pajang

            5. Kerajaan Mataram (1575-1757)

2
Hasjmy, A. Sejarah Peradaban Islam. (Bandung: Pustaka Setia,2008)

6
            6. Kesultanan Banten

            7. Kerajaan Goa Tallo

            8. Kerajaan Banjar

D. Ulama-Ulama Awal Dan Perannya Dalam Penyebaran Islam Di Indonesia 

            1. Hamzah Fansury

            2. Syamsuddin As-Sumaterani

            3. Nuruddin Ar-Raniri

            4. Nawawi Al Bantani

            5. Syekh Ahmad Khotib As Sambasi

E. Wali Songo Dan Peranannya Dalam Dakwah Islam Di Indonesia

            1. Sunan Gresik

            2. Sunan Ampel (Campa, Aceh 1401-Ampel, Surabaya 1481)

            3. Sunan Bonang

            4. Sunan Giri

            5. Sunan Drajat

7
            6. Sunan Kalijaga

            7. Sunan Kudus

            8. Sunan Muria

            9. Sunan Gunung Jati                                                 

3. Perkembangan Islam Di Dunia


A. Perkembangan Islam Di Asia Tenggara

            1. Islam Di Indonesia

            2. Islam Di Malaysia

            3. Islam Di Singapura

            4. Islam Di Thailand

            5. Islam Di Kampuchea/ Kamboja

            6. Islam Di Laos

            7. Islam Di Vietnam

            8. Islam Di Myanmar

            9. Islam Di Filipina

            10. Islam Di Brunei

8
B. Perkembangan  Islam Di Eropa

            1. Komunitas Islam Lama Di Eropa

            2. Komunitas Islam Baru di Eropa

C. Perkembangan Islam Di Amerika


D. Organisasi-Organisasi Islam Internasional

            1. Salafiyah

            2. Ikhwanul Muslimin

            3. Nurculuk

            4. Jama’ah Islami

            5. Jama’ah Tablig

            6. Ahmadiyah

            7. Darul Arqam

E. Kerjasama Antar Negara Islam          

            1. Organisasi Konferensi Islam

            2. Bank Pembangunan Islam

            3. Liga Arab

9
            4. Dewan Kerjasama Teluk (Gcc)

            5. Liga Dunia Islam/Rabitah Al’alam Al-Islami

D. METODE PEMBELAJARAN SKI

Dalam pembelajaran ski perlu menggunakan dengan metode, berikut ini adalah
beberapa metode-metode yang bisa digunakan dalam pembelajaran ski3:

1. Metode Ceramah

Metode ceramah ialah penerangan dan penuturan secara lisan oleh guru terhadap
kelas. Dengan kata lain dapat pula dimaksudkan, bahwa metode ceramah atau
lecturing itu adalah suatu cara penyajian atau penyampaian informasi melalui
penerangan dan penuturan/ penyajiannya, guru dapat menggunakan alat-alat
bantú, seperti: bendanya, gambarannya, sket, peta dan sebagainya.

Keuntungan dari metode ceramah:

1) Suasana kelas berjalan dengan tenang karena murid melakukan aktivitas


yang sama, sehingga sekaligus guru dapat mengawasi murid sekaligus
2) Tidak membutuhkan tenaga yang banyak dan waktu lama  
3) Pelajaran bisa dilaksanakan dengan cepat, karena dalam waktu sedikit
dapat diuraikan bahan yang banyak.
4) Melatih murid untuk menggunakan pendengarannya
5) Sederhana, karena tidak membutuhkan alat-alat yang begitu banyak.

Kelemahan dari metode ceramah:

3
Ramyulis. Metodologi Pengajaran Agama. (Jakarta: Kalam Mulia,1994)

10
1) Interaksi cenderung bersifat teacher centered
2) Guru kurang mengetahui pasti sejauh mana siswa menguasai bahan
pelajaran
3) Pada siswa dapat terbentuk konsep-konsep lain.
4) Sulit ditangkap, bila ceramahnya mengandung istilah-istilah yang kurang
dimengerti
5) Tidak memberikan kesempatan kepada siswa untu memecahkan masalah
dan berpikir.
6) Kurang memberi kesempatan kepada siswa untuk mengembangkan
kesempatan kepada siswa untuk mengeluarkan pendapat.   
2. Metode Tanya Jawab

Metode tanya jawab ialah suatu cara mengajar dimana seorang guru mengajukan
beberapa pertanyaan kepada murid tentang bahan pelajaran yang telah mereka
baca sambil memperhatikan proses berpikir diantara murid-murid.

Keuntungan metode tanya jawab:

1) Memberi kesempatan kepada murid-murid untuk dapat menerima


penjelasan lebih lanjut
2) Guru dapat dengan segera mengetahui kemajuan muridnya dari bahan
yang telah diberikan
3) Pertanyaan-pertanyaan yang sulit dan agak baik dari murid dapat
mendorong guru memahami lebih mendalam.

Kelemahan metode tanya jawab:

1) Pemakaian waktu lebih banyak


2) Mungkin perbedaan pendapat antara guru dan murid
3) Sering terjadi penyelewangan dari masalah pokok

11
4) Apabila murid terlalu banyak tidak cukup waktu memberi giliran kepada
setiap siswa.
3. Metode Diskus

Metode diskusi dalam pendidikan adalah suatu cara penyajian/penyampaian bahan


pelajaran, dimana guru memberikan kesempatan kepada para siswa/kelompok-
kelompok siswa untuk mengadakan pembicaraan ilmiah guna mengumpulkan
pendapat, membuat kesimpulan atau menyusun berbagai alternatif pemecahan atas
sesuatu masalah.

Keuntungan Metode diskusi:

1) Membantu murid mengambil keputusan


2) Tidak terjebak kepada jalan pikirannya sendiri yang kadang-kadang salah,
3) Berbagai diskusi timbul dari percakapan guru dan murid
4) Diskusi kelas memberi motivasi terhadap berpikir dan meningkatkan
perhatian kelas terhadap apa-sapa yang sedang dipelajari,
5) Apabila dengan cermat dalam diskusi merupakan cara belajar yang
menyenangkan dan merangsang.

Kelemahannya :

1) Memerlukan waktu yang panjang,


2) Kadang-kadang ada siswa yang tidak aktif.        
4. Metode sosio Drama

Sosio drama berasal dari kata sosio  yang artinya masyarakat, dan drama yang
artinya keadaan orang atau peristiwa yang dialami orang, sifat dan tingkah
lakunya, hubungan seseorang, bermain peranan dapat dipakaikan sebagai suatu
metode dalam mengajar.

12
Keuntungan :

1) Untuk mengajar anak supaya ia bisa menempatkan hal-hal yang sesuai


dengan kemampuannya
2) Guru dapat melihat kenyataan yang sebenarnya dari kemampuan anak-
anak
3) Mengerti sosial pisikologis
4) Dapat menarik minat murid
5) Melatih murid untuk berinisiatif dan berkreasi.

Kelemahan:

1) Sukar untuk memilih anak-anak yang betul-betul berwatak untuk


memecahkan masalah
2) Perbedaan adat istiadat
3) Anak-anak yang tidak mendapat giliran akan menjadi pasif
4) Guru yang kurang bijaksana tujuan yang dicapainya tidak memuaskan.
5. Metode Pemberian tugas belajar dan Resitasi

Pemberian tugas belajar dan resitasi ialah suatu cara mengajar dimana seorang
guru memberikan tugas-tugas tertentu kepada murid-murid, sedangkan hasil
tersebut diperiksa oleh guru dan murid mempertanggung jawabkannya

Keuntungan :

1) Membiasakan ntuk mengambil inisiatif


2) Meringankan tugas guru
3) Mempertebal rasa tanggung jawab
4) Memufuk anak mandiri
5) Mendorong anak-anak supaya suka berlomba-lomba  untuk mencapai
sukses

13
6) Hasil pelajaran akan tahan lama
7) Dapat memperdalam pengertian dan menambah keaktifan dan kecakapan
murid-murid
8) Waktu yang digunakan tak terbatas.

Kelemahan :

1) Ada anak yang sulit belajar


2) Kemungkinan tugas yang diberikan tapi dikerjakan oleh orang lain.
3) Kadang-kadang murid menyalin atau meniru pekerjaan temannya.
4) Kadang-kadang pembahasan kurang sempurna
5) Kalau murid terlalu banyak kadang-kadang guru tidak sanggup memeriksa
tugas-tugas murid
6. Metode perkunjungan studi

Metode perkunjungan studi adalah suatu cara menyajikan bahan pelajaran dengan
mengadakan perkunjungan ke suatu objek di luar kelas dengan maksud utama
mempelajari obyek tersebut untuk mencapai tujuan pengajaran.

Keuntungan:

1) Pelajar dapat menghayati pengalaman yang mereka lihat


2) Melalui metode ini mata pelajaran dapat diintegrasikan atau dihubungkan
misalnya dalam perkunjungan studi ke mesjid demak, maka pelajaran
sejarah islam terintegrasikan dengan mata pelajaran ilmu bumi, arsitektur
agama
3) Dapat menjawab persoalan-persoalan denagn melihat, mendengar, dan
mencoba membuktikan sendiri, memperbesar dan memperluas minat serta
perhatian terhadap tugas-tugas yang diberikan sekolah kepada mereka

Kelemahannya: perlu banyak biaya , dan waktu yang lama

14
7. Metode kerja kelompok

Metode kerja kelompok adalah penyajian materi dengan cara pemberian tugas-
tugas untuk mempelajari sesuatu kepada kelompok-kelompok belajar yang sudah
ditentukan dalam rangka mencapai tujuan.

Keuntungannya:

1) Melatih anak-anak  untuk dapat bekerja sama


2) Sifat sosial bagi anak-anak dapat dikembangkan dengan baik
3) Pelajaran lebih hidup dan menarik
4) Anak-anak yang pemalu akan lebih aktif.

Kelemahannya: kadang-kadang menimbulkan persaingan yang tidak sehat , tugas


guru akan menjadi lebih banyak.

Metode SKI yang digunakan di Madrasah Aliyah :

         MATERI   SEMESTER I Metode

BAB I Dakwah Rasulullah Saw. Pada Periode Ceramah, Tanya jawab,


Makkah Dan   Madinah Diskusi

A. Dakwah Rasulullah Saw Di Mekah

B. Dakwah Rasulullah Saw Di Madinah

BAB II Kepemimpinan Umat Islam Pasca Nabi Ceramah,Tanya Jawab,


Wafat

A. Pengertian Khulaufaurasydin

15
B. Mengenal Khalifah-Khalifah Khulaufaudr
Rasydin

C. Proses Pengangkatan Dan Gaya Kepemimpinan


Khulaufaur Rasydin

D. Kebijakan Dan Strategi Khulaufaurasydin

BAB III Perkembangan Islam Pada Periode Tanya jawab, Diskusi,


Klasik (650-1250 M) Tugas Belajar Dan
Resitasi

A. Islam Di Andalusia

B. Pemerintahan Islam Di Andalusia

C. Pemerintahan Islam Dinasti Al-Muwahhidun

BAB VI Pada Periode Pertengahan (1250-1800 Ceramah, Diskusi, Tanya


M) Jawab

A. Kemunduran Islam Pada Periode Pertengahan

B. Perkembangan Islam Pada Periode Pertengahan

C. Meneladani Perkembangan Islam Pada Periode


Pertengahan

MATERI SEMESTER II

16
BAB I  Perkembangan Islam Pada Masa Ceramah, Tanya Jawab
Modern

A. Penjajahan Bangsa Barat Atas Dunia Islam

B. Gerakan Pembaharuan Dunia Islam

BAB II Perkembangan Islam Di Indonesia Kerja


Kelompok, Perkunjungan

A. Masuknya Islam Ke Indonesia Studi,

B. Pengaruh Islam Terhadap Peradaban Bangsa


Indonesia

C. Kerajaan-Kerajaan Islam Awal Di Indonesia

D. Ulama-Ulama Awal Dan Perannya Dalam


Penyebaran Islam Di Indonesia

E. Wali Songo Dan Perannya Dalam Dakwah


Islam Di Indonesia

BAB III Perkembangan Islam Di Dunia Diskusi, Tanya Jawab,


Tugas Belajar Dan

A. Perkembangan Islam Di Asia Tenggara Resitasi,

B. Perkembangan Islam Di Eropa

C. Perkembangan Islam Di Amerika

17
D. Organisasi Islam Internasional

E. Kerjasama Antar Negara Islam

18
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam itu ialah


mempelajari  kebudayaan yang berkembang pada masa lampau yang dimiliki
masyarakat islam pada waktu dahulu.

Adapun tujuan pembelajaran SKI :

1. Memberikan pengetahuan tentang sejarah islam


2. Mengambil i’tibar, nilai dan makna yang terdapat dalam sejarah
3. Menanamkan penghayatan dan kemauan yang kuat untuk mengamalkan
ajaran islam
4. Membekali peserta didik untuk membentuk kepribadiannya yang luhur.
Pembelajaran SKI ada tiga fungsi sebagai berikut: Fungsi edukatif, Fungsi
keilmuan, Fungsi tranformasi.

Kisi-kisi pembelajaran ski mengenai: dakwah rasulullah periode mekah dan


madinah, kepemimpinan umat islam pasca nabi wafat, perkembangan islam pada
periode klasik, pada periode pertengahan, perkembangan islam pada masa
modern, perkembangan islam di indonesia, perkembangan islam di dunia.

Metode pembelajaran SKI MA yang digunakan : ceramah, tanya jawab, diskusi,


sosiodrama, pemberian  tugas belajar dan resitasi, perkunjungan studi dan kerja
kelompok. 

19
B. Saran

Jika ada kekurangan dalam makalah ini mohon dimaklumi dengan ini
kami menerima saran dan kritik yang bersifat membangun dan menambahkan
serta memperbaiki kekurangan yang ada pada makalah ini, kami ucapkan terima
kasih.

DAFTAR PUSTAKA

Hasjmy, A. 2008. Sejarah Peradaban Islam. Pustaka setia: Bandung.

Masjid, Abdul. 2012. Belajar dan Pembelajaran Pendidikan Agama


Islam. Remaja
Rosdakarya: Bandung.
Ramyulis. 1994. Metodologi Pengajaran Agama. Kalam Mulia: Jakarta.

Supriyadi, Dedi. 2008. Sejarah Peradaban Islam. Pustaka Setia: Bandung.

Tim MGMP ski kota Madya Banjarmasin. 2010. Sejarah Kebudayaan Islam

Madrasah Aliyah kelas XII semester Ganjil. Al-Fikr: Banjarmasin.

Tim MGMP ski kota Madya Banjarmasin. 2011. Sejarah Kebudayaan Islam


Madrasah  Aliyah XII Semester Genap. Al-Fikr: Banjarmasin.

20
21

Anda mungkin juga menyukai