Anda di halaman 1dari 3

Nama: Sherlina Apriliana Wati

Kelas : 6B MSDM 1
NPM: 18130210129

jawaban kuis 3

1. Apakah perubahan dapat dilakukan di seluruh perusahaan? Jelaskan alasannya?


Iya karena perusahaan perlu adanya perubahan agar bisa bertahan, kompetisi, beradaptasi dengan
perubahan di dunia. Perusahaan yang mampu beradaptasi baik secara dinamis maupun inovatif
terhadap setiap tantangan-tantangan baru. Perubahan yang berhasil diciptakan tidak lahir begitu
saja. pihak manajemen membutuhkan pendekatan-pendekatan yang terstruktur untuk perencanaan
perubahan perilaku atau SDM karyawan.

2. Bagaimana cara perusahaan melakukan perubahan secara ekspansi dari suatu wilayah ke wilayah
lain?
- membuka cabang baru
Perusahaan bisa membuka cabang di sekitar cabang yang sebelumnya dan bisa juga membuka
cabang di tempat yang jauh dari cabang sebelumnya. Keduanya sama-sama memiliki tujuan dan
bisa disesuaikan dengan kondisi perusahaan.
Cabang baru yang dekat dengan cabang lama biasa dibuka jika cabang yang sudah lama tadi kurang
bisa melayani pelanggan karena terlalu banyak pelanggannya. Daripada harus kehilangan
pelanggan karena tempat yang ramai dan mungkin ruang yang sempit, perusahaan akan melakukan
ekspansi dengan cara membuka cabang yang baru dekat dengan cabang lama.
- Menyusun rencana ekspansi bisnis
- Memaksimalkan produk dan layanan
- Menargetkan Pasar baru
Strategi ekspansi kali ini juga bisa dilakukan dan malahan cukup efektif. Arti dari mengadakan
target pasar baru adalah membuat produk atau jasa lain yang sekiranya juga dibutuhkan oleh
pelanggan. Dengan memanfaatkan brand yang bagus dari produk sebelumnya, produk yang baru ini
pasti tak akan sulit untuk bisa menarik daya beli pelanggan.
Apapun yang dilakukan oleh perusahaan tentunya harus direncanakan dengan matang
sebelumnya.
Tentunya hal ini bertujuan untuk menghindarkan perusahaan dari masalah-masalah, kerugian
misalnya.
Produk dan layanan bisa dikatakan sebagai tolak ukur performa suatu perusahaan dalam
memenuhi
kebutuhan pelanggannya. Sebenarnya, ekspansi bisnis sendiri biasa dilakukan oleh perusahaan
yang
sudah cukup besar, sudah dikenal masyarakat luas, dan sudah memiliki produk atau layanan yang
banyak dibutuhkan.

3. Jelaskan 3 (tiga) tipe perubahan menurut Anderson? Berikan contohnya? - Development Change
Tipe perubahan ini adalah yang paling sederhana diantara tipe perubahan- perubahan yang lain.
Tujuan utama dari perubahan ini adalah untuk melakukan perbaikan, baik dari sisi keterampilan,
metode, kinerja, maupun kondisi. Fokus dari perubahan ini adalah untuk memperkuat atau
memperbaiki hal yang sudah terjadi dalam organisasi untuk meningkatkan kinerja guna mencapai
target yang lebih tinggi. Perubahan ini umumnya terjadi karena perubahan kecil di dalam
lingkungan kompetisi atau dapat juga disebabkan tuntutan organisasi untuk dapat meningkatkan
kinerja operasional, oleh karenanya pada perubahan tipe ini hanya akan menimbulkan penolakan
yang kecil pula jika dibandingkan dengan 2 tipe perubahan yang lain.
- Transitional Change
Perubahan ini umumnya terjadi karena ada tuntutan perubahan yang signifikan dari lingkungan
kompetisi. Perubahan ini akan mengubah kondisi yang ada dalam organisasi menjadi sesuatu yang
berbeda. Biasanya suatu organisasi melakukan perubahan ini jika pemimpin organisasi tersebut
menyadari bahwa ada masalah atau tujuan yang tidak tercapai sehingga organisasi tersebut tidak
mampu memenuhi kebutuhan pelanggan. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka organisasi harus
meninggalkan keadaan lama melalui proses transisi menuju keadaan baru. Pada perubahan ini,
kebutuhan akan individu (SDM) dapat diprediksi atau dikelola. Perbedaaan transitional change
dengan transformational change adalah pada faktor manusia dan budaya. Pada transformational
change, kedua faktor di atas sangat dominan dan merupakan faktor kunci.
- Transformational Change
Perubahan ini adalah yang paling radikal, sehingga membutuhkan pergeseran budaya, pola pikir,
dan perilaku dari organisasi agar perubahan ini berhasil diimplementasikan dan bertahan lama.
Perubahan ini akan dilakukan jika kondisi organisasi sangat genting sehingga harus dilakukan
perubahan secara menyeluruh untuk menyelamatkan kondisi organisasi dalam kompetisi.

4. Berapa lama waktu yang ideal digunakan oleh perusahaan untuk melakukan perubahan?
Setiap saat, perubahan terus berlangsung sebagai pelaku bisnis perusahaan tidak bisa
menghindarinya, artinya untuk memenangkan persaingan bisnis perusahaan harus selalu siap
menghadapi dan melakukan yang terbaik.

5. Pemimpin organisasi harus dapat bertindak sebagai sponsor perubahan. Jelaskan maksud dari
pernyataan tersebut?
Peran sponsor diyakini berpengaruh besar dalam mengembangkan kepemimpinan di perusahaan.

6. Sedangkan lapisan bawahnya dipersiapkan untuk menjadi agen perubahan. Jelaskan maksud dari
pernyataan tersebut?
individu yang bertugas mempengaruhi target/sasaran perubahan agar mereka mengambil keputusan
sesuatu dengan arah yang organisasi kehendaki. Selain itu agen perubahan juga harus dapat
diandalkan dalam menghubungkan antara sumber perubahaan baik itu inovasi maupun kebijakan
organisasi dengan target perubahan. Untuk itu ada sejumlah peran agen perubahan yang harus
dilaksanakan sebagai pemimpin perubahan.

7. Perubahan individu dimulai dari adanya kesadaran bahwa pada dasarnya setiap orang di dalam
benaknya telah memiliki “peta mental". Apa yang dimaksud dengan peta mental?
proses yang memungkinkan seseorang mengumpulkan, mengorganisasikan, menyimpan dalam
ingatan, memanggil, dan menguraikan kembali informasi
8. Penyakit yang sering diderita oleh pemimpin perusahaan adalah pemimpin yang mempraktikkan
favoritisme. Apa yang dimaksud dengan pernyataan tersebut?
- ketika seseorang (biasanya seorang manajer) menunjukkan perlakuan istimewa kepada satu orang
di atas semua karyawan lain karena alasan yang tidak terkait dengan kinerja.

9. Sebutkan beberapa kesalahan fatal yang dilakukan pimpinan dalam memimpin suatu perubahan?
- Terlalu banyak bernegosiasi
- Hanya wacana
- Tidak menetapkan rencana jangka panjang
- Tidak menetapkan konsekuensi - Menetapkan terlalu banyak gol

10. Dalam perubahan, pemimpin memiliki “peran menjadikan pemberdayaan sebagai way of life.
Jelaskan maksud pernyataan tersebut?
-the way of life artinya pemimpin mempunyai pegangan didalam melangkah seperti rendah hati,
jujur, terbuka serta bijaksana dalam memainkan perannya. Tujuannya adalah pengabdiaannya
terhadap kepentingan umum yakni semua yang terlibat didalam kepemimpinan sang pemimpin
dimana dan kapan pun.
-Terbuka dan santai
-Bahagia dan Termotivasi
-Hambatan dan Komunikasi

Anda mungkin juga menyukai