Anda di halaman 1dari 2

2.

2 Treatment Planning System(TPS)


Pengertian dan Tujuan TPS
Treatment Planning System atau dapat pula disebut dengan Sistim Perencanaan Radiasi
merupakan suatu proses yang sistematik dalam membuat rencana strategi terapi radiasi.
Meliputi sekumpulan instruksi dari prosedur radioterapi dan mengandung deskripsi fisik,
serta distribusi dosis berdasar pada informasi geometrik/topografi yang ada pada pencitraan
(imajing) agar terapi radiasi dapat diberikan secara tepat. TPS ini dalam tampilannya bisa 2D
bisa juga 3D.
Tujuan sistem perencanaan radiasi 2D dan 3D adalah untuk menyesuaikan dosis pada
volume target dan mengurangi dosis untuk jaringan normal atau organ beresiko yang ada
disekitarnya. Hal ini meliputi :
a. Posisi pasien terapi
b. Imobilisasi
c. Mengumpulkan data pencitraan pasien
d. Menetapkan volume target dan organ-organ beresiko berdasarkan kumpulan data
bentuk-bentuk sinar yang didesain secara grafis dan orientasi sinar
e. Bentuk lapangan yang dipilih menggunakan BEV
f. Distribusi dosis 3 dimensi
g. Kalkulasi menggunakan algoritma tiga dimensi dan perbandingan informasi yang
didapat dari Histogram Dosis Volume (DHV)

Komponen Treatment Planning System (TPS)


TPS terdiri dari 3 komponen pokok, yaitu:
1. Hardware. Komponen hardware terdiri dari CPU, High resolution graphics, mass
storage (hard disc), disks/CD-ROM, keyboard & mouse, high resolution graphics
monitor, digitizer, laser/color printer, backup storage facility, network connections.
2. Software. Komponen software terdiri dari:
a. Input routines
b. Bentuk dari anatomi
c. beam geometry (virtual simulation)
d. kalkulasi dosis
e. dosis volume histogram
f. digital recontruction radiographic.
3. Image Aquisition
Faktor yang Berperan pada TPS
Ada 2 faktor yang sangat berperan pada pembuatan TPS antara lain:
1. Simulasi atau lokalisasi daerah radiasi
Pelaksanaan simulasi ini dilakukan di ruang simulator, di sini seolah-olah pasien dilakukan
radiasi. Untuk itu jarak sumber sinar ke kulit dan posisi pasien harus sama, baik itu di ruang
simulator maupun diruang sinar/linac.
2. CT.Planning/CT Simulator
CT.Scan/CT.Planning penting untuk perencanaan terapi dan merupakan kebutuhan utama
data imajing untuk 3 Dimention Radiation Therapy Treatment Planning (3D
RTTP/Perencanaan Terapi Tiga Dimensi). Perencanaan CT Scan ádalah melokalisasi tumor
dengan jumlah irisan yang sangat banyak dan ketebalan 2–10 mm. Semakin tipis irisan maka
jumlah irisan akan semakin banyak dengan demikian kualitas pencitraan dapat meningkat.

Kalkulasi Dosis / Distribusi Dosis


Metode kalkulasi dosis secara tradisional didasarkan pada parameter distribusi dosis yang
diukur dalam Water Phantom dalam kondisi dibawah standar tertentu. Dengan adanya
beberapa faktor koreksi:
· Permukaan kontur tidak rata
· Kemiringan oblique dari jaringan
· Heterogenitas jaringan
· Modifikasi sinar seperti: blok, wedge dan kompensator.

http://puskaradim.blogspot.com/2007/12/treatment-planning-system.html

Anda mungkin juga menyukai