Anda di halaman 1dari 3

No Dok : BMI/II/QHSE/17

PROSEDUR K3L Revisi : 6


TANGGAP DARURAT BANJIR DAN Tanggal : 4 Oktober 2018
PENCEGAHAN Halaman : 1 dari 3

1.0. TUJUAN
Prosedur bertujuan memberikan petunjuk penanganan dan pencegahan darurat
banjir

2.0. RUANG LINGKUP


Prosedur ini berlaku dan diterapkan oleh seluruh personel yang bekerja di seluruh
unit kerja, dalam lingkungan PT. Bakrie Metal Industries.

3.0. TANGGUNG JAWAB


3.1. Departemen QHSE
3.1.1. Bertanggung jawab atas penanganan dan pencegahan keadaan
tanggap Darurat dibantu oleh tim tanggap darurat dan P3K

3.2. Tim Tanggap Darurat


3.2.1. Bertanggung jawab pada keadaan darurat
3.2.2. Bertanggung jawab melakukan evakuasi
3.2.3. Bertanggung jawab melakukan tindakan prentive dan represif
terhadap darurat banjir

3.3. Tim P3K


3.3.1. Bertanggung Jawab memberikan pertolongan pertama pada korban
yang mengalami cidera
3.3.2. Membantu tim tanggap darurat melakukan evakuasi terhadap korban
No Dok : BMI/II/QHSE/17
PROSEDUR K3L Revisi : 6
TANGGAP DARURAT BANJIR DAN Tanggal : 4 Oktober 2018
PENCEGAHAN Halaman : 2 dari 3

4.0. Uraian Prosedur


4.1. Persiapan
4.1.1. Koordinator tim tanggap darurat bertanggung jawab untuk menyusun
prosedur tindak darurat untuk keadaan banjir.
4.1.2. Tim tanggap darurat bertanggung jawab untuk memberikan
penjelasan mengenai langkah-langkah yang harus dilakukan dalam
menghadapi kondisi darurat banjir, serta penjelasan pencegahan
kepada seluruh karyawan

4.2. Mekanisme Pencegahan Banjir


4.2.1. Sumber banjir di lingkungan PT Bakrie Metal Industries berasal dari
Aliran air drainase warga.
4.2.2. Secara rutin harus dilakukan upaya pembersihan saluran drainase,
untuk dipastikan tidak adanya sampah atau benda lain yang
menghambat drainase.

4.3. Identifikasi Darurat Banjir


Matriks Identifikasi Banjir
Tingkat Bahaya Identifikasi Keterangan
Banjir ringan Tidak tersedia
Banjir besar Sirine evakuasi total Evakuasi total
(Banjir melanda keseluruhan area) (tower)

4.4. Tanggap Darurat Banjir


4.4.1. Bila terjadi keadaan banjir yang datang secara perlahan-lahan,
semua karyawan harus mengamankan lingkungan sekitarnya dari
kemungkinan bahaya banjir yang lebih besar, yang dapat terjadi
disamping harus memperhatikan keselamatan dirinya,
4.4.1.1. Menyingkirkan benda, sampah yang dapat menghambat
jalannya air.
4.4.1.2. Mematikan arus listrik yang dapat terendam air.
No Dok : BMI/II/QHSE/17
PROSEDUR K3L Revisi : 6
TANGGAP DARURAT BANJIR DAN Tanggal : 4 Oktober 2018
PENCEGAHAN Halaman : 3 dari 3

4.4.1.3. Memindahkan file / dokumen beserta peralatan kerja


kantor maupun pabrik mesin2 yang dapat diangkat dengan
jarak 30 cm lebih tinggi dari lantai (di lokasi yang
berpotensi kebanjiran) sebelum meninggalkan ruangan.

4.4.2. Bila hal tersebut tidak bisa ditangani sendiri, minta bantuan orang
lain yang berwenang.
4.4.3. Untuk menunggu keadaan selanjutnya, kepala bagian harus
memonitor dan melakukan tindakan pencegahan lainnya di lapangan
dengan meminta bantuan kepada bawahannya.
4.4.4. Koordinator tanggap darurat bertanggung jawab membuat laporan
terjadinya banjir termasuk kerusakan dan korban bila ada kepada
pihak-pihak terkait.

5.0. Dokumen Terkait


5.1. Prosedur kesiapan respon terhadap kondisi darurat BMI/II/QHSE/06
5.2. Safety Maaping APAR BMI/IV/QHSE/06/02
5.3. Struktur organisasi Tim tanggap darurat dan P3K BMI/IV/QHSE/06/03
5.4. No Tlp dan alamat penting BMI/IV/QHSE/06/04
5.5. Safety Mapping Eye Wash, Kotak P3K, Drum
BMI/IV/QHSE/06/05
serbuk gergaji
5.6. Safety Mapping Alarm dan Smoke Detector BMI/IV/QHSE/06/06

6.0. Referensi
OHSAS 18001:2007, Clause 4.4.7

Anda mungkin juga menyukai