Anda di halaman 1dari 3

Persahabatan yang tak mengenal jarak dan waktu

Karya:Syelomitha Keintjem

Matahari mulai memunculkan sinarnya di ufuk timur bumi,tanda bahwa


hari ini sudah pagi,ayam-ayam mulai berkokok dan mulai membangunkan
orang orang yang masih terlelap tidur
“Kring........Kring......Kringg...”alarm seseorang yang masih bergelut di selimut
mulai berbunyi,lalu dengan malasnya seseorang yang masih ngantuk itu mulai
bangun,namanya Sela dia memiliki tubuh yang berisi,berambut panjang,dan
bertubuh pendek,dia sekarang telah menjadi murid kelas XI IPA 3 di SMA N 2
Manado.Sela pun bangun dan memulai aktivitas paginya yaitu mandi dan
bersiap-siap pergi ke sekolah.Setelah bersiap Sela mulai sarapan dan
menunggu kendaraan beroda empat atau angkot untuk menjemput sela dan
mengantarnya disekolah.sampainya sela disekolah sela langsung disambut
oleh teman-temannya “sela...sela..aku liat dong PR matematika
kemarin?”teriak glory salah satu teman dekat sela di kelas,”iya,bentar glo gue
aja belum sampai di tempat duduk.tenang aja nanti diliatin kok”kata
sela.pelajaran berjalan terus sampai menunjukkan pukul 14.00 wita waktu
untuk seluruh siswa SMA N 2 Manado untuk pulang ke rumah,begitupun juga
dengan sela dia langsung pulang ke rumahnya menggunakan
angkot.sesampainya dirumah sela langsung membersikan dan merapikan
kembali peralatan sekolahnya.
“Tut....Tut...Tut...”bunyi telepon.siapakah yang ditelepon sela?
“Hallo...Sela kamu sudah pulang sekolah”tanya seseorang di telepon
“Ya saya sudah pulang,kamu sudah pulang,bagaimana keadaan disekolahmu
tadi?”tanya sela,ya ya yang sedang bertelepon adalah sela dan temannya julia
yang sedang berbicara di telepon.
Julia adalah teman dekat sela waktu smp.mereka berdua bertemu di asrama di
mana tempat tinggal sela dan julia semasa SMP,sela dan julia satu sekolah
,mereka bersekolah di SMP Kr Kotamobagu,sela dan julia begitu dekat karena
mereka sempat menjadi teman sekelas dan sekamar ,tapi mereka terpisah
kamar pada tahun ke-2 di SMP tapi walaupun begitu mereka selalu
bersama,dimana sela berada disitu juga ada julia.tapi persabatan mereka
terpisah ketika kelulusan kelas 9,karena sela harus bersekolah di manado
sedangkan julia bersekolah di kotamobagu,tapi jarak dan waktu tidak
memisahkan mereka berdua.mereka tetap saling komunikasi walaupun hanya
lewat telepon dan bertemu sekali
Pembicaraan di telepon diteruskan..
“ya saya juga sudah pulang,sekolah....em..tadi disekolah menyenangkan saya
bisa menjawab dan menyelasaikan tugas,tapi tadi saya melakukan piket osis
dan berjaga didepan gerbang sekolah untuk melihat siapa saja yang
terlambat.itu sunggu melelahkan....kamu gimana di sekolah?”tanya julia
“ya hari saya baik berjalan seperti biasa”jawab sela
“Jul..kamu tau aku kemarin mengikuti kegiatan retel dan itu sangat
menyenangkan dan aku sangat bahagia karena aku mendapat nilai tertinggi
dalam tes wawancaranya”cerita sela
“oh..wow..hebat sekali kamu,saya sangat senang dan bangga untuk
kamu.apakah susah wawancaranya?”tanya julia
“oh..menurut aku si sedikit susah..tapi itu sangat menyenangkan”jawab sela
Dan mereka pun terus bercerita di telepon dari topik yang satu menjadi topik
yang lain.pokoknya tiada hari tanpa sela melakukan percakapan di telepon
atau vidiocall dengan julia untuk menceritakan berbagai kegiatan serta
kejadian kejadian.Sela dan julia saling mendukung dan menyemangati jika ada
salah satu yang mengikuti kegiatan,merasa sedih,ataupun tidak percaya diri
Itulah gunanya memiliki seseorang sahabat,sahabat bisa selalu
menemani,mendukung,menyenangkan,dan menghibur kita disaat sedih.
Sahabat tidak mengenal waktu dan tempat,sahabat walaupun mereka terpisah
dan jauh mereka tetap bisa melanjutkan hubungan persahabatan mereka dan
saling mendukung.
Untuk itu hargailah sahabatmu,jaga sahabatmu,dukung terus dia dan jadilah
sahabat yang baik bagi sesama teman,agar disaat kita memerlukan
sahabat,sahabat kita akan datang untuk menghibur dan selalu berada dalam
susah dan senang kita.
Terimah kasih Julia karena kamu selalu ada untuk saya.

NAMA:SYELOMITHA KEINTJEM
KELAS:XI IPA 3

Anda mungkin juga menyukai