Anda di halaman 1dari 16

LAMPIRAN SURAT KEPUTUSAN

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM (RSU) MUTIA SARI


Nomor : 173/SK-DIR/RSU-MS/IV/2017

Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Gawat Darurat


Tugas pokok :
1. Mengkoordinir pekerjaan teknis pengobatan dan pelayanan pasien pada bagian
Keperawatan IGD.
2. Membantu Kepala Seksi Pelayanan Keperawatan dalam perencanaan, pembinaan,
koordinasi, dan pengawasan pada ruangan IGD.
Uraian tugas :
1. Mengkoordinir seluruh kegiatan dalam bagian IGD.
2. Mengawasi pelaksanaan pemberian pelayanan kesehatan untuk pasien IGD dengan
Standar Prosedur Operasional (SPO).
3. Mengawasi pelaksanaan peraturan atau ketentuan prosedur yang berlaku dalam
lingkungan di IGD.
4. Memimpin pelaksanaan teknis penyusunan program kerja di IGD.
5. Melaporkan pertanggung jawaban dan evaluasi seluruh kegiatan di IGD secara berkala.
6. Memberikan saran dan pertimbangan kebijaksanaan kepada Kepala Seksi Pelayanan
Keperawatan.
7. Memperlancar hubungan kerja antara keperawatan IGD dengan unit kerja lainnya di
lingkungan Rumah Sakit.
8. Menyelenggarakan pertemuan kerja dalam upaya memperbaiki dan meningkatkan mutu
pelayanan keperawatan.
9. Bertanggung jawab atas terselenggaranya asuhan keperawatan.
10. Bertanggung jawab atas segala fasilitas atau inventaris yang terdapat di lingkungan IGD.
11. Bertanggung jawab atas pengelolaan ruangan IGD yang meliputi kebersihan,
kenyamanan, ketertiban dan keamanan.
12. Bertanggung jawab atas terlaksananya program pengobatan sesuai rencana dan advise
dokter.
13. Bertanggung jawab atas upaya penanggulangan kegawatan, menyangkut pelayanan dan
pelaksanaan tindakan life support.
Wewenang :
1. Mengawasi, mengevaluasi dan mengarahkan aktivitas keperawatan IGD dengan tolak
ukur asuhan keperawatan yang berlaku.
2. Memperlancar hubungan kerja dengan unit – unit kerja lainnya di lingkungan Rumah
Sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab kepada Kepala Instalasi RSU Mutia Sari.
Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Rawat Jalan
Tugas pokok :
1. Membantu Kepala Seksi Pelayanan Medis dalam perencanaan, pembinaan, koordinasi,
dan pengawasan pada unit kerja Rawat Jalan.
2. Mengkoordinir tugas perawatan dalam upaya pelaksanaan asuhan keperawatan rawat
jalan.
3. Menerima dan menempatkan pasien rawat jalan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan
oleh Kepala Seksi Pelayanan Medis.
4. Mengusahakan agar peraturan – peraturan dan prosedur dalam bidang perawatan
dilaksanakan dengan sebaik – baiknya.
5. Melaporkan pertanggungjawaban dan evaluasi seluruh kegiatan di bagian rawat jalan
secara berkala.
6. Memberikan saran dan pertimbangan kebijaksanaan kepada Kepala Seksi Pelayanan
Medis.
7. Memperlancar hubungan kerja antara perawatan rawat jalan dengan unit kerja lainnya di
lingkungan Rumah Sakit.
8. Menyelenggarakan pertemuan kerja antara perawatan rawat jalan dengan unit kerja
lainnya di Rumah Sakit.
Uraian tugas :
1. Mengkoordinir seluruh kegiatan dalam bagian rawat jalan.
2. Mengkoordinir dan mengawasi rawat jalan agar pelaksanaan perawatan berjalan lancar
dan memuaskan sesuai dengan rencana dan program yang telah ditetapkan oleh Kepala
Seksi Pelayanan Medis.
3. Mengkoordinir tugas perawatan dalam upaya pelaksanaan asuhan keperawatan
berdasarkan proses.
4. Menerima dan menempatkan pasien rawat jalan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan
oleh Kepala Seksi Pelayanan Medis.
5. Mengusahakan agar peraturan – peraturan dan prosedur dalam bidang perawatan
dilaksanakan dengan sebaik – baiknya.
6. Melaporkan pertanggungjawaban dan evaluasi seluruh kegiatan di bagian rawat jalan
secara berkala.
7. Memberikan saran dan pertimbangan kebijaksanaan kepada Kepala Seksi Pelayanan
Medis.
8. Memperlancar hubungan kerja antara perawatan rawat jalan dengan unit kerja lainnya di
lingkungan Rumah Sakit.
9. Menyelenggarakan pertemuan kerja antara perawatan rawat jalan dengan unit kerja
lainnya di lingkungan Rumah Sakit.
10. Bertanggungjawab atas terselenggara asuhan keperawatan.
11. Bertanggungjawab atas segala fasilitas atau inventaris yang terdapat di lingkungan rawat
jalan.
12. Bertanggungjawab atas pengelolaan ruangan yang meliputi kebersihan, kenyamanan,
ketertiban dan keamanan.
Wewenang :
1. Mengawasi, mengevaluasi dan mengarahkan aktivitas keperawatan rawat jalan dengan
tolak ukur asuhan keperawatan yang berlaku.
2. Memperlancar hubungan kerja dengn unit – unit kerja lainnya di lingkungan Rumah
Sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Instalasi.
Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Rawat Inap Dewasa
Tugas pokok :
1. Mengkoordinir pekerjaan teknis pengobatan dan pelayanan pasien pada bagian perawatan
ruangan.
2. Membantu Kepala Seksi Pelayanan Keperawatan dalam perencanaan, pembinaan,
koordinasi, dan pengawasan pada ruang Rawat Inap
Uraian tugas :
1. Mengkoordinir seluruh kegiatan dalam bagian Rawat Inap.
2. Mengkoordinir dan mengawasi ruangan agar pelaksanaan perawatan berjalan lancar dan
memuaskan sesuai dengan rencana dan program yang telah ditetapkan oleh Kepala Seksi
Pelayanan Keperawatan.
3. Mengkoordinir tugas perawatan dalam upaya pelaksanaan asuhan keperawatan
berdasarkan proses.
4. Menerima dan menempatkan pasien rawat jalan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan
oleh Kepala Seksi Pelayanan Keperawatan.
5. Mengadakan kunjungan keliling ke ruangan perawatan untuk mengetahui keadaan pasien
dan kebutuhan personil perawatan.
6. Mengusahakan agar peraturan – peraturan dan prosedur dalam bidang perawatan
dilaksanakan dengan sebaik – baiknya.
7. Melaporkan pertanggung jawaban dan evaluasi seluruh kegiatan di bagian Rawat Inap
secara berkala.
8. Memberikan saran dan pertimbangan kebijaksanaan kepada Kepala Seksi Pelayanan
Keperawatan.
9. Memperlancar hubungan kerja antara perawatan rawat jalan dengan unit kerja lainnya di
lingkungan Rumah Sakit.
10. Menyelenggarakan pertemuan kerja antara perawatan rawat jalan dengan unit kerja
lainnya di lingkungan Rumah Sakit.
11. Bertanggung jawab atas terselenggaranya asuhan keperawatan.
12. Bertanggung jawab atas segala fasilitas atau inventaris yang terdapat di lingkungan
Rawat Inap.
13. Bertanggung jawab atas pengelolaan ruangan yang meliputi kebersihan, kenyamanan,
ketertiban dan keamanan.
14. Bertanggung jawab atas terpenuhinya kebutuhan pasien selama dalam asuhan
keperawatan.
15. Bertanggung jawab atas terlaksananya program perawatan dan pengobatan sesuai dengan
rencana dan advice Dokter.
Wewenang :
1. Mengawasi, mengevaluasi dan mengarahkan aktivitas keperawatan dengan tolak ukur
asuhan keperawatan yang berlaku.
2. Memperlancar hubungan kerja dengan unit-unit kerja lainnya di lingkungan Rumah
Sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Instalasi Rawat Inap Dewasa.
Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Rawat Inap Bayi dan Anak.
Tugas pokok :
1. Mengkoordinir pekerjaan teknis pengobatan dan pelayanan pasien pada bagian perawatan
ruangan.
2. Membantu Kepala Seksi Pelayanan Keperawatan dalam perencanaan, pembinaan,
koordinasi, dan pengawasan pada ruang Rawat Inap.
Uraian tugas :
1. Mengkoordinir seluruh kegiatan dalam bagian Ruangan Perinatologi dan Anak.
2. Mengawasi pelaksanaan peraturan atau ketentuan prosedur yang berlaku di lingkungan
Perinatologi dan Anak.
3. Mengawasi pelaksanaan pemberian pelayanan kesehatan untuk pasien Perinatologi dan
Anak dengan Standar Operasional Prosedur (SOP).
4. Memimpin pelaksanaan teknis penyusunan program kerja di Perinatologi dan Anak.
5. Melaporkan pertanngung jawaban dan evaluasi seluruh kegiatan di Perinatologi dan
Anak.
6. Menilai dan mengevaluasi pelaksanaan tugas setiap perawat pelaksanaan di unit
Perinatologi dan Anak.
7. Memberikan saran dan pertimbangan kebijaksanaan kepada Kepala Seksi Pelayanan
Keperawatan.
8. Memperlancar huvungan kerja antara Keperawatan Perinatologi dengan unit kerja
lainnya di lingkungan rumah sakit.
9. Menyelenggarakan pertemuan kerja dalam upaya memperbaiki dan meningkatkan mutu
pelayanan keperawatan.
10. Bertanggung jawab atas terselenggaranya asuhan keperawatan.
11. Bertanggung jawab atas segala fasilitas atau inventaris yang terdapat di lingkungan
Perinatologi dan Anak.
12. Bertanggung jawab atas pengelolaan ruang perinatologi yang meliputi kebersihan,
kenyamanan, ketertiban dan keamanan.
13. Bertanggung jawab atas terlaksananya program pengobatan sesuai rencana dan advise
dokter.
Wewenang :
1. Mengawasi, mengevaluasi dan mengarahkan aktivitas keperawatan anak / bayi dengan
tolak ukur asuhan keperawatan yang berlaku.
2. Memperlancar hubungan kerja dengan unit – unit kerja lainnya di lingkungan Rumah
Sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Instalasi Rawat Inap Bayi dan
Anak..
Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Bedah dan Pemulihan
Tugas pokok :
1. Mengkoordinir pekerjaan teknis pengobatan dan pelayanan pasien pada bagian perawatan
bedah.
2. Membantu Kepala Seksi Pelayanan Medis dalam perencanaan, pembinaan, koordinasi,
dan pengawasan pada ruangan bedah dan pemulihan.
Uraian tugas :
1. Mengkoordinir seluruh kegiatan di Instalasi Bedah dan Pemulihan.
2. Mengawasi pelaksanaan pemberian pelayanan kesehatan untuk pasien bedah dengan
Standar Prosedur Operasional (SPO).
3. Mengawasi pelaksanaan peraturan atau ketentuan prosedur yang berlaku dalam
lingkungan bagian Instalasi Bedah dan Pemulihan.
4. Memimpin pelaksanaan teknis penyusunan program kerja di Instalasi Bedah dan
Pemulihan.
5. Melaporkan pertanggung jawaban dan evaluasi seluruh kegiatan di Instalasi Bedah dan
Pemulihan secara berkala.
6. Menilai dan mengevaluasi pelaksanaan tugas setiap perawat pelaksanaan di Instalasi
Bedah dan Pemulihan secara berkala.
7. Memberikan saran dan pertimbangan kebijaksanaan kepada Kepala Seksi Pelayanan
Medis.
8. Memperlancar hubungan kerja antara keperawatan Instalasi Bedah dan Pemulihan
dengan unit kerja lainnya.
9. Menyelenggarakan pertemuan kerja dalam upaya memperbaiki dan meningkatkan mutu
pelayanan keperawatan.
10. Bertanggung jawab atas terselenggaranya asuhan keperawatan.
11. Bertanggung jawab atas segala fasilitas atau inventaris yang terdapat di Instalasi Bedah
dan Pemulihan.
12. Bertanggung jawab atas pengelolaan ruangan Instalasi Bedah dan Pemulihan yang
meliputi Kebersihan, Kenyamanan, Ketertiban dan Keamanan.
13. Bertanggung jawab atas terlaksananya program pengobatan sesuai rencana dan advise
dokter.
Wewenang :

1. Mengawasi, mengevaluasi dan mengarahkan aktivitas keperawatan dengan tolak ukur


asuhan keperawatan yang berlaku.
2. Memperlancar hubungan kerja dengan unit-unit kerja lainnya di lingkungan Rumah
Sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Instalasi Bedah dan Pemulihan.
Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Kebidanan dan Kandungan.
Tugas pokok :
1. Mengkoordinir pekerjaan teknis pelayanan pasien pada Instalasi Kebidanan dan
Kandungan.
2. Membantu Kepala Instalasi dalam perencanaan, pembinaan, koordinasi, dan pengawasan
pada Instalasi Kebidanan dan Kandungan.
Uraian tugas :
1. Mengkoordinir seluruh kegiatan di Instalasi Kebidanan dan Kandungan.
2. Mengawasi pelaksanaan pemberian pelayanan kesehatan untuk pasien Kebidanan dengan
Standar Operasional Prosedur (SOP).
3. Mengawasi pelaksanaan peraturan atau ketentuan prosedur yang berlaku di lingkungan
Instalasi Kebidanan dan Kandungan.
4. Memimpin pelaksanaan teknis penyusunan program kerja di Instalasi Kebidanan dan
Kandungan.
5. Melaporkan pertanggung jawaban dan evaluasi seluruh kegiatan secara berkala.
6. Menilai dan mengevaluasi pelaksanaan tugas setiap perawat pelaksana di unit kerja
Instalasi Kebidanan dan Kandungan.
7. Memberikan saran dan pertimbangan kebijaksanaan kepada Kepala Seksi Pelayanan
Keperawatan.
8. Memperlancar hubungan kerja antara keperawatan Instalasi Kebidanan dan Kandungan
dengan unit kerja lainnya di Rumah Sakit.
9. Menyelenggarakan pertemuan kerja dalam upaya memperbaiki dan meningkatkan mutu
pelayanan keperawatan.
10. Bertanggung jawab atas terselenggaranya asuhan keperawatan.
11. Bertanggung jawab atas segala fasilitas atau inventaris yang terdapat di ruangan Instalasi
Kebidanan dan Kandungan.
12. Bertanggung jawab atas pengelolaan ruangan Instalasi Kebidanan dan Kandungan yang
meliputi kebersihan, kenyamanan, ketertiban dan keamanan.
13. Bertanggung jawab atas terlaksananya program pengobatan sesuai rencana dan advise
Dokter.
Wewenang :
1. Mengawasi, mengevaluasi dan mengarahkan aktivitas keperawatan kebidanan dengan
baik, sesuai tolak ukur asuhan kebidanan yang berlaku.
2. Memperlancar hubungan kerja dengan unit – unit lainnya di lingkungan Rumah Sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Instalasi Kebidanan dan
Kandungan.
Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Laboratorium
Tugas pokok :
1. Mengkoordinir pekerjaan teknis pada Laboratorium.
2. Membantu Kepala Sub Bagian Penunjang Medis dalam perencanaan, koordinasi,
pembinaan, dan pengawasan pada Laboratorium.
3. Rujukan Laboratorium.
4. Memberikan konsultasi kepada Tim Medik.
5. Pembinaan, pengembangan Laboratorium dalam bidang :
a. Hematologi.
b. Kimia Klinik.
c. Mikrobiologi Klinik.
d. Serologi / Imunologi.
e. Toksikologi dan Drug Monitoring.
Uraian Tugas :
1. Mengkoordinir seluruh kebutuhan pada Laboratorium.
2. Melaksanakan program kerja yang disusun oleh Kepala Sub Bagian Penunjang Medis.
3. Mengkoordinasikan pelaksanaan teknis pekerjaan pada Laboratorium.
4. Mengawasi pelaksanaan kegiatan, memberikan laporan dan pertanggungjawaban secara
berkala tentang kegiatan pada Kepala Sub Bagian Penunjang Medis.
5. Menilai dan mengevaluasi setiap pelaksanaan tugas di Laboratorium.
6. Mengadakan pertemuan kerja dalam upaya memperbaiki dan meningkatkan mutu
pelayanan di Laboratorium.
7. Bertanggung jawab atas penggelolaan ruangan yang meliputi kebersihan, kenyamanan,
ketertiban, dan keamanan.
8. Bertanggung jawab atas segala fasilitas di lingkungan Laboratorium/inventaris
Laboratorium.
9. Bertanggung jawab atas terselenggaranya pelayanan di Laboratorium dan menjamin
kerjasama di dalam upaya mencegah konflik.
Wewenang :
1. Mengawasi, mengevaluasi dan mengarahkan aktifitas laboratorium sesuai standar
Departemen Kesehatan.
2. Memperlancar hubungan kerja dengan unit kerja lainnya di lingkungan Rumah Sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Instalasi Laboratorium RSU
Mutia Sari.
Unit organisasi : Kepala Instalasi Radiologi
Tugas pokok :
1. Mengkoordinir pekerjaan teknis pada bagian Radiologi.
2. Membantu Kepala Sub Bagian Penunjang Medik dalam perencanaan koordinasi,
pembinaan, dan pengawasan pada unit kerja Radiologi.
Uraian tugas :
1. Mengkoordinasi seluruh kebutuhan pada unit kerja Radiologi.
2. Mengkoordinasi pelaksanaan teknis pekerjaan pada unit kerja Radiologi.
3. Melaksanakan program kerja yang disusun oleh Kepala Sub Bagian Penunjang Medik.
4. Mengawasi pelaksanaan kegiatan dan memberikan laporan dan pertanggung jawaban
secara berkala tentang kegiatan pada Kepala Sub Bagian Penunjang Medis.
5. Bertanggung jawab atas segala fasilitas – fasilitas di lingkungan Radiologi / inventaris
Radiologi.
6. Bertanggung jawab atas pengelolaan ruangan yang meliputi kebersihan, kenyamanan,
ketertiban dan keamanan.
7. Bertanggung jawab atas terselenggaranya pelayanan di Radiologi dan menjamin
kerjasama di dalam upaya mencegah konflik.
8. Menilai dan mengevaluasi setiap pelaksanaan tugas Radiologi.
9. Mengadakan pertemuan kerja dalam upaya memperbaiki dan meningkatkan mutu
pelayanan.
10. Menerima dan menjawab konsul dari dokter pengirim/penunjuk.
11. Mengusahakan perlindungan dan keselamatan kerja bagi petugas radiologi terhadap
listrik, mekanik, api dan bahan meledak.
Wewenang :
1. Mengawasi, mengevaluasi dan mengarahkan aktivitas radiologi sesuai standar
Departemen Kesehatan.
2. Memperlancar hubungan kerja dengan unit kerja lainnya di lingkungan Rumah Sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Instalasi Radiologi RSU Mutia
Sari.
Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Farmasi
Tugas pokok :
1. Merencanakan, mengelola, mengkoordinir, mengawasi, mengendalikan serta
mengevaluasi pelayanan instalasi farmasi sesuai standar dan prosedur yang berlaku.
2. Mengelola dan menjaga inventaris Farmasi.
3. Membuat kebijakan tentang tata tertib di instalasi Farmasi.
Uraian tugas :
1. Menyusun spesifikasi kebutuhan tenaga yang dibutuhkan.
2. Mengemas dan memberikan obat secara aman kepada pasien dengan penjelasan yang
dimengerti.
3. Menyusun formularium obat dan menjamin pemenuhan resep dokter sesuai dengan
permintaan.
4. Menjamin terselenggaranya stok obat dan alat kesehatan yang aman dan tidak
kadaluwarsa.
5. Menjalin koordinasi yang baik dengan instalasi pelayanan lain sehingga terbentuk suatu
rantai pelayanan yang holistik dan menyeluruh.
6. Meminimalisir stok obat yang tidak efektif dipakai.
7. Melakukan proses pengadaan obat sesuai dengan alur yang benar.
8. Menyelenggarakan gudang obat dalam keadaan yang aman.
9. Mengatur dan mengendalikan pengadaan tenaga SDM dan sarana prasarana yang
mendukung pelayanan.
10. Menyusun standar pelayanan di unit kerja farmasi serta prosedur tetap yang selalu
berorientasi keakuratan pemeriksaan.
11. Melakukan evaluasi standar dan prosedur secara berkala, minimal dalam setiap akhir
tahun setiap tahunnya.
12. Menyusun dan berupaya mencapai indikator keberhasilan kinerja pelayanan farmasi.
13. Mengusulkan bentuk pelatihan keterampilan dan pengetahuan untuk memenuhi spesifikasi
masing-masing pekerjaan.
14. Memberikan rekomendasi bagi pengembangan karir karyawan.
15. Mengelola dan menjaga inventaris unit kerja farmasi.
16. Membuat kebijakan tentang tata tertib di unit kerja Farmasi.
Wewenang :
1. Menyusun dan mengoreksi rencana kerja Farmasi.
2. Melakukan pembinaan kepada karyawan dibawahnya.
3. Mengusulkan adanya penindakan terhadap pelanggaran profesi dalam pelayanan.
4. Menggunakan sarana dan prasarana milik Rumah Sakit untuk menunjang pelayanan
Farmasi.
5. Mengusulkan penerimaan karyawan dari instalasi Farmasi.
6. Menerima dan memberikan data-data pada saat inspeksi atau kunjungan pengawasan
POM.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Instalasi Farmasi RSU Mutia
Sari.
Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Gizi
Tugas pokok : Mengawasi dan mengendalikan Pelayanan di Instalasi Gizi.
Uraian tugas :
Merencanakan program kegiatan di instalasi gizi :
1. Merencanakan kebutuhan tenaga, sarana dan prasarana, anggaran.
2. Mensosialisasikan visi dan misi rumah sakit.
3. Melaksanakan penilaian terhadap kinerja staf instalasi gizi.
4. Berkomunikasi dengan pihak internal (dokter, perawat) dan pihak eksternal (rekanan
makanan).
5. Melaporkan hasil kegiatan baik lisan maupun tertulis kepada atasan.
6. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan.
Wewenang :
1. Mengusulkan kebutuhan tenaga, sarana dan prasarana.
2. Menilai kinerja staf di Instalasi Gizi.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Direktur RSU Mutia Sari.
Unit organisasi : Kepala Ruangan Instalasi Rekam Medik
Tugas pokok : Mengelola fasilitas dan penyelenggaraan di Instalasi rekam medic.
Uraian tugas :
1. Menyiapkan bahan usulan program Instalasi Rekam Medik.
2. Membantu Kepala Instalasi menyusun rencana kerja Instalasi Rekam Medik rumah sakit.
3. Menyiapkan bahan koordinasi pelaksanaan penyelenggaraan rekam medik.
4. Menyiapkan Standar Prosedur Operasional Instalasi Rekam Medik.
5. Menyusun usulan kebutuhan dan pengembangan tenaga di Instalasi Rekam Medik.
6. Menyusun usulan kebutuhan pemeliharaan sarana dan prasarana di Instalasi Rekam
Medik.
7. Menyiapkan bahan laporan internal dan eksternal.
8. Membuat laporan pelaksanaan kegiatan Instalasi rekam Medik.
9. Melaksanakan monitoring dan evaluasi kegiatan di Instalasi Rekam Medik.
Wewenang :
1. Mengusulkan kepada Kepala Instalasi kebutuhan tenaga, sarana dan prasarana.
2. Menilai kinerja staf di Instalasi Gizi.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Instalasi RSU Mutia Sari.
Unit organisasi : Kepala Instalasi Pemeliharaan Sarana dan Prasarana
Tugas pokok : menjalankan kebijakan manejemen serta pedoman pelaksanaan di instalasi
pemeliharaan sarana rumah sakit seoptimal mungkin dengan prinsip efisien dan efektif.
Uraian tugas :
1. Melakukan sosialisasi peraturan dan kebijakan rumah sakit kepada staf dengan baik dan
benar.
2. Melaksanakan pedoman pelaksanakan (petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis)
pengelolaan dan pemeliharaan sarana rumah sakit.
3. Melakukan koordinasi baik dengan staff dibawahnya maupun dengan pejabat struktural
terkait.
4. Membuat perencanaan program dan anggaran rutin di instalasi pemeliharaan sarana
rumah sakit.
5. Menyusun jadwal dinas pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit.
6. Menciptakan dan menjaga kondisi dan suasana pelayanan agar tetap nyaman, bersih,
aman dan ramah lingkungan.
7. Melakukan pengawasan dan pengendalian tugas staff serta penggunaan fasilitas dan
sarana di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit.
8. Melakukan pengamanan dan pemeliharaan fasilitas dan sarana pelayanan agar selalu siap
untuk digunakan.
9. Melakukan evaluasi dan penilaian kinerja bawahan.
10. Melakukan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan.
Wewenang :
1. Membuat penilaian pelaksanaan pekerjaan staf dibawahnya.
2. Melakukan koordinasi pelaksanaan pendidikan dan pelatihan staff di instalasi
pemeliharaan sarana rumah sakit.
3. Mengawasi dan mengendalikan langsung kegiatan pelayanan di instalasi pemeliharaan
sarana rumah sakit.
4. Mengingatkan dn memberi saran kepada petugas dan unit terkait lainnya yang kurang
memperhatikan prosedur pelayanan yang sudah ditetapkan.
5. Mengusulkan dan melaporkan kebutuhan serta masalah yang ada atau timbul dalam
pelayanan di instalasi pemeliharaan sarana rumah sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Direktur RSU Mutia Sari.
Unit organisasi : Kepala Instalasi Pengelolaan Limbah
Tugas pokok : Melaksanakan pekerjaan pembersihan di lingkungan rumah sakit.
Uraian tugas :
1. Mengkoordinir seluruh kegiatan kebersihan di lingkungan rumah sakit.
2. Mengawasi pelaksanaan peraturan atau ketentuan prosedur yang berlaku di unit kerjanya.
3. Memimpin pelaksanaan teknis penyusunan SPO.
4. Melaporkan pertanggung jawaban dan evaluasi seluruh kegiatan di unit kerjanya secara
berkala.
5. Memberikan saran dan pertimbangan kebijaksanaan kepada Kepala Sub Bagian
Penunjang Medik.
6. Memperlancar hubungan kerja antara unit sanitasi dan IPAL dengan unit kerja lainnya di
lingkungan Rumah Sakit.
7. Menyelenggarakan pertemuan kerja dalam upaya memperbaiki dan meningkatkan
Kebersihan.
8. Bertanggung jawab atas terselenggaranya kebersihan rumah sakit.
9. Bertanggung jawab atas segala fasilitas atau inventaris yang di unit kerjanya.
10. Membuat dan mengawasi jadwal dinas bawahannya dan jadawal kebersihan setiap
ruangan di rumah sakit.
Wewenang :
1. Melaksanakan evaluasi kerja.
2. Memperlancar hubungan kerja dengan unit kerja lainnya di lingkungan Rumah Sakit.
Tanggung jawab : Bertanggung jawab langsung kepada Direktur RSU Mutia Sari.

Anda mungkin juga menyukai