Anda di halaman 1dari 2

Nama : Silvia ulmiyah

Kelas : 3A7

Npm : 202010415178

Pada hari Minggu, 3 Oktober 2021 yang lalu, terjadi kepadatan pengunjung di Jalan raya
Puncak dengan didominasi oleh penduduk Jawa Barat yang merasa bosan dirumah, dan perlu
Liburan Singkat karena keadaan selama pandemic yang menyebabkan masyarakat membutuhkan
liburan ke destinasi yang terdekat yaitu Puncak, puncak merupakan tempat wisata terdekat dan
banyak dikunjungi oleh masyarakat Jabodetabek yang ingin melakukan liburan singkat, Maka
dari itu pagi yang lalu banyak sekali masyarakat yang pergi liburan sehingga jalan Raya Puncak
mengalami Kepadatan.

Pukul 09.00 WIB kemarin diberitakan dari situs instragram Resmi @1nfo_jakarta
memberitakan di Jalan Raya Puncak terdapat Death locking area dikarenakan padatnya motor
serta mobil yang berada di jalan raya tersebut, walaupun pemerintah sudah melakukan kebijakan
Ganjil Genap dan buka-tutup di Jalan Raya Puncak ini nyatanya tidak menyurutkan keinginan
penduduk Jawa Barat ini untuk melakukan Liburan singkat, Masyarakat yang memenuhi Jalan
raya Puncak ini didominasi Oleh Plat Nomer B yang berarti Penduduk DKI Jakarta, Kota dan
Kabupaten Bekasi, Kota Depok, serta Kota dan Kabupaten Tangerang.

Mengapa Kepadatan Jalan Raya puncak ini dapat terjadi meskipun Pemerintah telah
melakukan banyak kebijakan ketat terhadap destinasi wisata seperti mempunyai Kartu Vaksinasi,
protocol ketat, Ganjil Genap serta Buka Tututp Jalan. dapat masih terjadinya kepadatan jalanan.
Dikarenakan banyak jalan Tikus / Jalan Tembus lainnya yang dapat dilalui oleh Pengguna
Kendaraan sehingga mereka tidak menjumpai Aparat Kepolisian yang telah berjaga Dititik
Tertentu untuk membatasi keramaian dan kerumunan masyarakat di dalam Wisata Destinasi
tersebut.

Hal ini diperburuk dengan adanya Joki penunjuk jalan yang mengarahkan para wisatawan
untuk mencapai destinasinya dengan lebih cepat sehingga, seakan- akan penduduk setempat
tidak membantu pemerintah untuk mengurangi tingkat kepadatan destinasi di wilayah wisata
dan tidak membantu untuk mencegah tingginya angka Covid di era pandemic seperti ini.
Dengan hal yang terjadi ini penduduk setempat seperti tidak mengindahkannya kebijakan yang
telah dibuat dan ditugaskan dari pemerintah kepada aparat kepolisian dan mengambil
Kesempatan dalam kesmpitan.

Dengan Terjadinya Kepadatan yang terjadi di puncak ini, maka kita sebagai masyarakat
juga harus membantu pihak Pemerintah dalam mengatasi angka covid yang tinggi sehingga dapat
tercapainya kehidupan tanpa covid yang diinginkan, meskipun kita juga harus tetap berjalan
dengan Pandemi Covid ini ada baiknya pemerintah mengeluarkan kebijakan yang lebih inovatif
lagi agar masyarakat juga ikut peduli dengan keadaaan yang sedang kita hadapi bersama ini
sehingga kepadatan Masyarakat di Jalan Raya Puncak Ini tidak terulang lagi dan penduduk
setempat juga harus lebih mematuhi Protokol kesehatan dalam menjalankan Pekerjaan mereka.

Anda mungkin juga menyukai