Anda di halaman 1dari 1

Definisi Penggerindaan

Penggerindaan adalah proses mengasah suatu benda kerja menggunakan batu


berputar yang mengikis permukaan benda.

Fungsi Mesin Gerinda Silindris Universal


Mesin Gerinda Silindris Universal adalah sebuah mesin gerinda untuk
mengerjakan atau menggerinda benda kerja yang memiliki diameter luar dan
diameter dalam yang berbentuk silindris dan tirus.

Bagian dan Fungsi dari Mesin Gerinda Silindris Universal


Pada setiap bagian Mesin Gerinda Silindris Universal pasti memiliki fungsinya
masing-masing. Berikut Fungsi dari bagian Mesin Gerinda Silindris Universal:
1. Kepala Utama : Menghasilkan gerak putar batu gerinda
2. Spindle Utama : Mengatur kecepatan putar dan pencekaman benda kerja
3. Kaki Mesin : Pendukung Mesin
4. Panel Kontrol : Pengatur proses kerja mesin
5. Meja Bawah : Dudukan meja atas
6. Meja Atas : Dudukan kepala lepas di Spindle utama benda
7. Kepala Lepas (Tail Stock) : Menyanggah benda kerja pada pencekaman diantara
Dua centre
8. Perlengkapan Pendingin : Tempat mengatur aliran cairan pendingin

Perlengkapan Mesin Gerinda Silindris Universal


Selain memiliki bagian utama, Mesin Gerinda Silindris Universal memiliki
bagian perlengkapan. Berikut Fungsi dari bagian perlengkapan Mesin Gerinda
Silindris Universal:
1. Cekam rahang tiga : Mencekam benda kerja pada saat penggerindaan
2. Collet : Mencekam benda kerja dengan permukaan halus
3. Face Plat : Menggerinda permukaan diameter dalam benda kerja
4. Pembawa : Mencekam benda kerja pada pencekama dua centre
5. Centre dengan ulir : Penyangga dan dipasang pada Spindle
6. Centre tanpa ulir : Penumpu benda kerja

Anda mungkin juga menyukai