Anda di halaman 1dari 2

Nama: Angel Gladies Manihuruk

Kelas: XII PMIA 4


A. Bagaiman pandanganmu tentang Gereja-Gereja Kristen Protestan di Indonesia?
Jawab: Gereja yang Kristus bangun sendiri ialah Gereja Katolik bukan gereja gereja dengan berbagai
denominasi atau yang kita kenal dengan berbagai gereja Protestan.Gereja Katolik di bangun oleh Yesus
sendiri sementara denominasi-denominasi gereja Protestan dicetuskan dan dibangun oleh manusia bukan
Kristus.Kepada Petrus Yesus mengatakan bahwa ialah batu yang kuat dan diatasnya Yesus akan
membangun gerejanya dan memberikan kepada Petrus kunci dari dunia baru Allah ini mengartikan bahwa
Petrus sendiri adalah paus pertama dan paus paus selanjutnya meneruskan perutusan Petrus sendiri seperti
yang Yesus katakan secara langsung kepada Petrus.Gereja Katolik memiliki 4 sifat yaitu gereja yang satu,
kudus, Katolik dan apostolik. Seperti tubuh Kristus sendiri ialah 1 maka GerejaNya (umat Allah) pun ialah
satu.
B.Apa kendala untuk gerakan ekumenis dan bagaimana mengatasinya?
Jawab :Umumnya kesatuan gereja terhalang oleh watak manusia yang tidak mau melepaskan dan
mencurigai sesuatu yang asing hal ini terlihat, dari banyaknya perbedaan dan semakin kaburnya kepastian-
kepastian yang telah ditetapak pada awal Gerakan oikumene sehingga banyak Gereja-gereja yang
memandang sebelah mata terhadap aliran baru. Perbedaan itu termasuk dalam tata ibadah, sakramen, dan
pemimpin ibadah,dan lain lain.
C.Apa arti ekumene menurut dekrit tentang ekumene?
Jawab:Oikumene berasal dari bahasa Grika ”oikoumene” artinya seluruh penghuni bumi (lihat Kisah Para
Rasul 17:6, Matius 24:14). Jadi gerakan Oikumene adalah gerakan mempersatukan seluruh Kristen yang ada
di atas dunia ini. Bahkan dalam nubuatan dikatakan bukan saja Kristen tetapi di luar Kristen akan bersatu
(Wahyu 13:3, 4) menerobos ke semua agama dan kepercayaan yang ada di bumi ini. Jadi Oikumene itu
adalah berarti kembali kepada satu gereja dunia yang permulaan di mana sudah ada yang memisahkan diri
dari gereja pertama yaitu Katolik.
D.Bagaimana gerakan ekumene di Indonesia menurut penilaianmu?
Jawab: Karena dipengaruhi oleh gerakan oikumenis, "skandal perpecahan" dan perkembangan-
perkembangan gereja di Indonesia, terbentuklah sejumlah gereja bersatu dan menyatu. Gereja-gereja yang
menyatu menamai dirinya demikian, karena mereka merasa bahwa mereka masih berada dalam perjalanan
menuju kesatuan.
E.Gereja-gereja mana yang diharapkan terlibat dalam gerakan ekumene di Indonesia pada saat ini?
Jawab: Seluruh gereja yang terdapat di Indonesia, termasuk Gereja Katolik dan gereja Kristen Protestan,
antara lain:Gereja tersebut antara lain:
Gereja Kalimantan Evangelis - GKE (memakai adat Dayak)
Gereja Kristen Jawa - GKJ (memakai adat Jawa)
Gereja Kristen Sumatera Bagian Selatan - GKSBS (memakai adat Jawa dan Melayu)
Greja Kristen Jawi Wetan - GKJW (memakai adat Jawa)
Gereja Masehi Injili di Minahasa - GMIM (memakai adat Minahasa)
Huria Kristen Batak Protestan - HKBP (memakai adat suku Batak Toba)
Gereja Toraja - GT (Memakai adat Toraja)
Gereja Batak Karo Protestan - GBKP (memakai adat suku Batak Karo)
Gereja Kristen Protestan Simalungun - GKPS (memakai adat suku Batak Simalungun)
Huria Kristen Indonesia - HKI
Banua Niha Keriso Protestan - BNKP (memakai adat Nias)
Orahua Niha Keriso Protestan - ONKP (memakai adat Nias)
Gereja Kristen Protestan Angkola - GKPA (Memakai adat Batak Angkola)
Gereja Kristen Protestan Pakpak Dairi - GKPPD (Memakai adat Batak Dairi)
Gereja Kristen Kalam Kudus - GKKK (Tionghoa)
Gereja Kebangunan Kalam Allah - GKKA (Tionghoa)
Gereja Kristen Pasundan - GKP (memakai adat Sunda)

Anda mungkin juga menyukai