Anda di halaman 1dari 31

MAKALAH MIKROBIOLOGI TERAPAN

Mikroorganisme dan Makanan

OLEH :
Kelompok 1
Ninya Ananda Latifa / 20177010
Tomi Apra Santosa / 20177015

DOSEN PENGAMPU
Dr. Dwi Hilda Putri, M.Biomed

PROGRAM MAGISTER PENDIDIKAN BIOLOGI

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

UNIVERSITAS NEGERI PADANG

2021
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Mikrobiologi adalah sebuah cabang dari ilmu biologi yang mempelajari
mikroorganisme atau mikroba. Obyek kajiannya adalah semua makhluk (hidup)
yang perlu dilihat dengan mikroskop, khususnya bakteri, fungi, alga
mikroskopik, protozoa, archaea dan virus. Dalam mikrobiologi mempelajari sifat
organisme seperti kapang, diperlukan suatu media pertumbuhan yang dapat
menckupi nutri dan sumber energi dan kondisi lingkungan tertentu.
Peranan mikroorganisme ada yang bersifat merugikan bagi manusia.
Disamping ada juga yang menguntungkan. Mikroba yang merugikan disebut
mikroba patogen. Mikroba patogen adalah organisme atau mikroorganisme
yang menyebabkan penyakit pada organisme lain. Mikroorganisme yang
merugikan dapat menyebabkan penyakit seperti yang sering kita jumpai.
Penulisan makalah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang
mikrobiologi dan fermentasi makanan.

B. Rumusan Masalah
1. Apa yang itu mikrobiologi ?
2. Apa itu fermentasi makanan ?
3. Apa itu pembusukan makanan ?

C. Tujuan Penulisan
1. Untuk mengetahui dan memahami tentang mikrobiologi.
2. Untuk mengetahui dan memahami tentang fermentasi makanan.
3. Untuk mengetahui dan memahami tentang pembusukan makanan.
BAB II
PEMBAHASAN

A. Mikrobiologi
1.Definisi Mikrobiologi
Mikrobiologi berasal dari kata dalam Bahasa Yunani yaitu mikros artinya
kecil, bios artinya hidup, dan logos artinya ilmu. Mikrobiologi merupakan suatu
ilmu tentang organisme hidup yang berukuran mikroskopis. Mikrobiologi adalah
bidang keilmuan yang menelaah mengenai organisme hidup yang berukuran
mikroskopis (Putri et al., 2017). Dunia mikroorganisme terdiri dari lima kelompok
organisme yaitu : bakteri, protozoa, virus, algae dan cendawan mikroskopis Dalam
bidang mikrobiologi kita mempelajari berbagai segi dari mikroba atau jasad renik
dalam hal dimana keberadaannya, ciri-cirinya, kekerabatan antara sesamanya
maupun organisme yg lain, pengendaliannya, dan peranannya dalam kesehatan
dan kesejahteraan manusia. Mikrobiologi adalah ilmu yang mempelajari tentang
mikroba, jasad renik. Mikrobiologi adalah salah satu cabang ilmu dari biologi, dan
memerlukan ilmu pendukung kimia, fisika dan biokimia. Mirobiologi sering
disebut ilmu praktek dari biokimia.
Media pertumbuhan harus memenuhi persyaratan nutrisi yang dibutuhkan
oleh suatu mikroorganisme (Atlas, 2004). Nutrisi yang dibutuhkan
mikroorganisme untuk pertumbuhannya meliputi karbon, nitrogen, unsur non
logam seperti sulfur dan fosfor, unsur logam seperti Ca, Zn, Na, K, Cu, Mn, Mg,
dan Fe, vitamin, air, dan energi (Radji, 2011). Media tersebut dapat berbentuk cair,
padat, dan semipadat, tergantung mikroorganisme yang akan ditumbuhkan.

2. Sejarah Mikrobiologi
Sejarah awal kehidupan dimulai pada tahun 1674 ketika Antoni van
Leeuwenhoek (1632-1723) menemukan adanya kehidupan di dalam setetes air
danau yang diamati menggunakan lensa gelas. Benda-benda yang disebut
“animalcules” terlihat dalam berbagi bentuk, ukuran dan warna. Dialah yang
pertama tama melaporkan pengamatannya dengan keterangan dan gambar-gambar
yang teliti. Pengamatan dilakukan dengan mikroskop dan lensa yang dibuatnya
dengan pembesaran tertinggi hanya 200 sampai 300 kali (Putri et al. 2017).
Tanggal 17 September 1683 Antoni mengirimkan gambarnya yang pertama
tentang bakteri, makhluk ini didapat dalam suspensi yang diambil dari sela sketsa
bakteri dengan bentuk dan spiral (spirilum). Meskipun sejak masa Antoni telah
terjadi banyak perubahan dalam mikroskopi, sampai saat ini kita masih mengenal
ketiga bentuk umum yang sama pada bakteri. Sebelum penemuan, berlaku teori
“generatio spontanea atau abiogenesis” (abio = tidak hidup; genesis = asal). Teori
ini mengatakan bahwa makhluk hidup dapat terbentuk secara spontan dari benda-
benda mati atau bahan organik yang sudah mengalami pembusukan. Pencetus awal
adalah bangsa Yunani Kuno yang meyakini bahwa daging yang membusuk
menghasilkan belatung dan bahwa katak dan lalat muncul begitu saja dari lumpur
pada keadaan iklim tertentu. Tahun 1749 John Needham (1713-1781) melalui
percobaannya bahwa pada daging yang dimasak tetap ada mikroorganisme pada
awal percobaan sehingga disimpulkan bahwa jasad renik berasal dari daging.
Teori generasi spontan kemudian banyak ditentang oleh beberapa ilmuwan
lainnya diantaranya Fransisco Redi (1626-1697). Fransisco Redi membuat
percobaan dengan menutup daging dengan kasa halus untuk mencegah hinggapnya
lalat yang dapat bertelur diatasnya. Setelah didiamkan dalam waktu tertentu,
ternyata pada daging yang tidak ditutupi banyak tumbuh ulat yang berasal dari
telur lalat, sedang pada daging yang ditutup tidak tampak adanya ulat. Lazzaro
Spalanzani (1729-1799), melakukan percobaan dengan membuat suatu suspensi
bahan organik (kaldu daging) di dalam tabung gelas, lalu didihkan selama satu jam
dan ditutupnya rapat-rapat. Ternyata cairan tersebut tidak rusak dan tidak
mengandung sel - sel hidup. Sel hanya hidup jika tabung gelas dibuka, sehingga
cairan mengalami kontak dengan udara yang merupakan sumber kontaminasi
mikroorganisme. Hasil percobaan peneliti tersebut jelas bertentangan dengan teori
“generatio spontanea”.
Sekitar tahun 1870 Robert Koch (1842-1910) seorang dokter di Jerman juga
meneliti tentang antraks. Dialah yang mengisolasi bakteri khas berbentuk batang
dengan ujungujungnya yang agak persegi ( basilus ) dari darah biri-biri yang mati
karena penyakit antraks. Bakteri tersebut selanjutnya dinamai Bacillus anthracis.
Koch menumbuhkan bakteri tersebut pada media bernutrisi dan menyuntikkan
bakteri tersebut pada sapi yang sehat. Sapi ini kemudian menjadi sakit dan mati.
Koch mengisolasi bakteri darah sapi dan membandingkannya dengan kultur
bakteri yang lebih dahulu diisolasi dan kedua kultur berisi bakteri yang sama.
Penemuan Koch ini membuktikan bahwa bakteri adalah penyebab penyakit.
Berdasarkan penemuannya, Koch adalah orang pertama yang menemukan konsep
hubungan antara penyakit menular dan mikroorganisme yang dikenal dengan
Postulat Koch yang kini menjadi standar emas penentuan penyakit menular.

3. Penggolongan Mikroba
Secara klasik jasad hidup digolongkan menjadi dunia tumbuhan (plantae)
dan hewan (animalia). Jasad hidup yang ukuran besar dengan mudah dapat
digolongkan ke dalam plantae atau animalia, tetapi mikroba yang ukurannya
sangat kecil ini sulit untuk digolongkan ke dalam plantae atau animalia (Radji,
2010). Selain, karena ukurannya, sulit penggolongan juga disebabkan adanya
mikroba yang mempunyai sifat plantae dan animalia. Menurut teori evolusi, setiap
jasad akan berkembang menuju ke sifat plantae atau animalia. Hal ini digambarkan
sebagai pengelompokkan jasad berturut-turut oleh Haeckel, Whittaker, dan Woese.
Berdasarkan perbedaan organisasi selnya, Haeckel membedakan dunia tumbuhan
(plantae) dan dunia binatang (animalia), dengan protista. Protista untuk
menampung jasad yang tidak dapat dimasukkan pada golongan plantae dan
animalia. Protista terdiri dari algae/ ganggang, protozoa, jamur atau fungi, dan
bakteri yang mempunyai sifat uniseluler, sonositik atau multiseluler tanpa
berdiferensiasi jaringan (Gary, 2002).
Menurut Whittaker jasad hidup memiliki tiga tingkat perkembangan, yaitu:
1. Jasad prokariotik yaitu bakteri dan ganggang biru (divisio Monera) 2. Jasad
eukariotik uniseluler yaitu algae sel tunggal, khamir dan protozoa (Divisio
Protista) 3. Jasad eukariotik multiseluler dan multinukleat yaitu Divisio Fungi,
Divisio Plantae, dan Divisio Animalia. Sedangkan Woose menggolongkan jasad
hidup terutama berdasarkan susunan kimia makromolekul yang terdapat di dalam
sel. Pembagiannya yaitu terdiri archaebacteria, eukaryota (protozoa, fungi,
tumbuhan, dan hewan) dan eubacteria.

4. Peranan Mikrobiologi
Di dalam mikrobiologi pertanian, sarjana-sarjana seperti; Schlosing dan
Muntz (Perancis, 1873), Hellrieger dan Wilfarth (Jerman, 1887), Winogradsky
(Rusia, 1889), Beyerinck (Belanda, 1890) menemukan bakteri yang dapat
menyusun nitrat dari amonia dari persenyawaan yang organik. Walksman
(Amerika Serikat, 1940) terkenal ia menemukan Streptomyces, suatu
mikroorganisme tanah yang menghasilkan streptomisin. Di dalam bakteriologi
kedokteran seorang ahli bernama Varro bangsa Romawi, mempunyai pendapat
bahwa penyakit tertentu itu disebabkan oleh sesuatu yang dibawa oleh udara yang
masuk ke dalam tubuh manusia melali mulut atau hidung. Holmes (1843) dan
Semmelweis (1947) berpendapat bahwa tangan atau alat yang digunakan oleh
dokter yang menolong bayi lahir atau oleh dokter mengadakan pembedahan itu
perlu sekali didesinfeksikan terlebih dulu agar supaya tidak membawakan bibit
penyakit kepada pasien.
Pollender (1843) dan Davaine (1850) menemukan adanya mikroorganisme
di dalam darah ternak yang menderita anthrax, sedang darah yang mengandung 6
mikroorganisme tersebut dapat menjangkiti ternak yang sehat. Brauell (1857)
berhasil pula menularkan penyakit anthrax kepada ternak yang sehat dengan jalan
inokulasi. Pesatnya kemajuan bakteriologi kedokteran dari hasil penelitian Robert
Koch dalam mengadakan piaraan murni. Pencegahan penyakit dengan
menggunakan vaksin (bibit penyakit yang sudah dilemahkan) serta pengobatan
dengan berbagai macam serum (serum adalah plasma darah yang dalam hal ini
mengandung zat penolak). Secara umum mikrobiologi memiliki peranan sebagai
berikut:
a. Penggunaan mikroba dibidang pembuatan makanan seperti khamir untuk
membuat anggur dan roti, bakteri asam laktat untuk yogurt dan kefir,
bakteri asam asetat untuk vinegar, jamur Aspergillus sp. Untuk kecap
dan jamur Rhizopus sp. untuk tempe.
b. Penggunaan mikroba dibidang kedokteran untuk produksi Penicillium
sp. streptomisin oleh actinomycetes Streptomyces sp.
c. Penggunaan mikroba untuk proses-proses baru misalnya karotenoid, dan
steroid oleh jamur, asam glutamat oleh mutan Corynebacterium
glutamicum pembuatan enzim amilase, proteinase, pektinase
d. Penggunaan mikroba dalam teknik genetika modern seperti untuk
pemindahan gen dari manusia, binatang, atau tumbuhan ke dalam sel
mikroba, penghasilan hormon, antigen, antibodi dan senyawa lain
misalnya insulin, interferon.
e. Penggunaan mikroba di bidang pertanian, misalnya untuk pupuk hayati
(biofertilizer), biopeptisida, pengomposan dan sebagainya.
f. Penggunaan mikroba di bidang pertambangan seperti untuk proses
leaching di tambang emas, desulfurisasi batubara maupun untuk prose
penambangan minyak bumi.
g. Penggunaan mikroba di bidang lingkungan, misalnya untuk mengatasi
pencemaran limbah organik maupun anorganik termasuk logam berat
dan senyawa xenobiotik (Pelczar et al., 1986).
B. Protein Sel Tunggal (PST)
Protein sel tunggal merupakan produk biomassa berkadar protein tinggi yang
berasal dari mikroba (Maryana et al., 2016). Menurut Tannembaum (1971), PST
juga dapat dikatakan sebagai protein murni atau protein kasar dari mikrobia bersel
tunggal atau banyak dan sederhana, seperti kapang, bakteri, khamir, protozoa dan
alga. Mikroba penghasil protein sel tunggal umumnya tumbuh pada limbah yang
memiliki unsur karbon dan nitrogen yang biasanya terdapat dalam limbah hasil
industri.Komponen utama protein sel tunggal adalah asam amino dan
mineral.Protein sel tunggal dapat digunakan sebagai pengganti protein dari sumber
konvensional seperti hasil pertanian, perikanan, dan peternakan.Selain itu, protein
sel tunggal dapat menghasilkan makanan yang sangat bergizi yang disebut sebagai
mycoprotein (Nigam, 1998; Batubara, 2009). Produksi PST perlu dikembangkan
dengan pertimbangan pertimbangan sebagai berikut:
1. Untuk memproduksi PST diperlukan areal yang lebih kecil,
dibandingkan terhadap metode pertanian konvensional .Menurut
Humprey (1964) 10% pasokan makanan didunia dapat diproduksi dalam
fermentor, yang setara dengan 0,5 mil tanah dipermukaan bumi.
2. PST tidak tergantung pada pertanian dan musim.
3. Produksi PST dari limbah tidak menimbulkan materi limbah baru,
kecuali berupa panas.
4. Produksi PST mempunyai laju pertumbuhan yang cepat, karena laju
pertumbuhan bakteri atau khamir dapat memberikan jumlah yang
berlipat ganda setiap jamnya, sedang apabila dipakai ganggang kurang
dari 1 hari.
5. Substrat yang digunakan bervariasi sesuai dengan mikrobia yang
digunakan, bahkan dapat memanfaatkan berbagai limbah organic sebagai
sumber karbon (Pudjihastuti, 2016).
C. Jamur Konsumsi
1. Definisi Jamur
Di dalam dunia mikrobia, jamur termasuk divisio Mycota (fungi). Mycota
berasal dari kata mykes (bahasa Yunani), disebut juga fungi (bahasa Latin). Ada
beberapa istilah yang dikenal untuk menyebut jamur, (a) mushroom yaitu jamur
yang dapat menghasilkan badan buah besar, termasuk jamur yang dapat dimakan,
(b) mold yaitu jamur yang berbentuk seperti benang-benang, dan (c) khamir yaitu
jamur bersel satu. Jamur merupakan jasad eukariot, yang berbentuk benang atau
sel tunggal, multiseluler atau uniseluler. Sel-sel jamur tidak berklorofil, dinding sel
tersusun dari khitin, dan belum ada diferensiasi jaringan. Jamur bersifat
khemoorganoheterotrof karena memperoleh energi dari oksidasi senyawa organik.
Jamur memerlukan oksigen untuk hidupnya (bersifat aerobik). Habitat (tempat
hidup) jamur terdapat pada air dan tanah. Cara hidupnya bebas atau bersimbiosis,
tumbuh sebagai saprofit atau parasit pada tanaman, hewan dan manusia (Mayasari,
2020).
Jamur adalah organisme yang dapat bertahan hidup pada berbagai
lingkungan dengan media yang berbeda-beda, serta memperoleh makanannya dari
media tempat jamur tersebut tumbuh. Jamur juga dapat hidup pada sisa tumbuhan
atau hidup melekat pada organisme lain. Jamur memiliki kemampuan dan fungsi
yang berbeda-beda sesuai dengan lingkungan yang ditinggalinya ( Valencia &
Meitinarti, 2017).

2. Morfologi Jamur
Jamur benang terdiri atas massa benang yang bercabang-cabang yang
disebut miselium. Miselium tersusun dari hifa (filamen) yang merupakan benang-
benang tunggal. Badan vegetatif jamur yang tersusun dari filamen-filamen disebut
thallus. Berdasarkan fungsinya dibedakan dua macam hifa, yaitu hifa fertil dan
hifa vegetatif. Hifa fertil adalah hifa yang dapat membentuk sel-sel reproduksi atau
spora-spora. Apabila hifa tersebut arah pertumbuhannya keluar dari media disebut
hifa udara. Hifa vegetatif adalah hifa yang berfungsi untuk menyerap makanan
dari substrat. Berdasarkan bentuknya dibedakan pula menjadi dua macam hifa,
yaitu hifa tidak bersepta dan hifa bersepta. Hifa yang tidak bersepta merupakan
ciri jamur yang termasuk Phycomycetes (Jamur tingkat rendah). Hifa ini
merupakan sel yang memanjang, bercabang-cabang, terdiri atas sitoplasma dengan
banyak inti (soenositik). Hifa yang bersepta merupakan ciri dari jamur tingkat
tinggi, atau yang termasuk Eumycetes (Dwidjoseputro, 2003 ).

3. Klasifikasi Jamur
Ada beberapa klasis jamur, yaitu Acrasiomycetes (Jamur lendir selular),
Myxomycetes (Jamur lendir sejati), Phycomycetes (Jamur tingkat rendah), dan
Eumycetes (Jamur tingkat tinggi). Eumycetes terdiri atas 3 klasis yaitu
Ascomycetes, Basidiomycetes, dan Deuteromycetes (Mayasari, 2020).

a) Acrasiomycetes
Jamur ini merupakan kelompok jamur lendir selular, yang hidup bebas di
dalam tanah, biasanya diisolasi dari tanah humus. Bentuk vegetatifnya berupa sel
berinti satu yang amoeboid, seperti protozoa uniselular atau merupakan amoeba
haploid, dan disebut juga pseudoplasmodium. Ciri-ciri sel jamur ini adalah dapat
bergerak diatas media padat (pseudopodia), makan dengan cara fagositosis,
misalnya dengan memakan bakteri. Sifatnya yang mirip fungi adalah adanya
stadium badan buah, dan terbentuknya spora. Struktur spora seperti bentuk kista
dari amoeba. Perkembang biakan jamur ini dimulai dari berkecambahnya spora,
kemudian sel memperbanyak diri membentuk pseudoplasmodium, selanjutnya sel-
sel beragregasi dan akan membentuk badan buah, akhirnya terbentuk sporokarp
yang menghasilkan spora kembali. Contoh jamur ini adalah Dictyostelium
mucoroides dan D. discoideum.

b) Myxomycetes
Jamur ini merupakan jamur lendir sejati. Jamur ini dapat ditemukan pada
kayu terombak, guguran daun, kulit kayu, dan kayu. Bentuk vegetatifnya disebut
plasmodium. Plasmodium merupakan masa sitoplasma berinti banyak dan tidak
dibatasi oleh dinding sel yang kuat. Sel-selnya mempunyai gerakan amoeboid
diatas substrat. Cara makan dengan fagositosis. Apabila plasmodium merayap ke
tempat yang kering, akan terbentuk badan buah. Badan buah menghasilkan spora
berinti satu yang diselubungi dinding sel. Spora berasal dari inti-inti plasmodium.
Struktur pada semua stadium sama, yaitu seperti sel soenositik dengan adanya
aliran sitoplasma.

Perkembang biakan jamur ini dimulai dari sel vegetatif haploid hasil
perkecambahan spora. Sel tersebut setelah menggandakan diri akan mengadakan
plasmogami dan kariogami yang menghasilkan sel diploid. Sel diploid yang
berkembang menjadi plasmodium yang selnya multinukleat tetapi uniselular,
selanjutnya membentuk badan buah yang berbentuk sporangium. Sporangium
tersebut menghasilkan spora haploid. Contoh jamur ini adalah Lycogala
epidendron, Cribraria rufa , dan Fuligo septica.

c) Phycomycetes
Jamur ini termasuk jamur benang yang mempunyai hifa tidak bersepta, sel
vegetatif multinukleat, atau disebut thalus soenositik. Secara vegetatif dapat
memperbanyak diri dengan potongan-potongan hifa, dan menghasilkan spora
aseksual dalam sporangium (sporangiospora). Perkembang biakan secara generatif
denganmembentuk spora seksual. Berdasarkan cara terbentuknya spora dibagi
menjadi 2 macam, (a) Oospora, hasil peleburan antara gamet-gamet yang tidak
sama besarnya, dan (b) Zygospora, hasil peleburan gamet-gamet yang sama
besarnya. Berdasarkan tipe sporanya maka jamur ini juga dapat dikelompokkan
dalam Oomycetes dan Zygomycetes (Mayasari, 2020).
Contoh jamur yang termasuk kelas Oomycetes adalah Saprolegnia sp. (jamur
air). dan jamur patogen seperti Phytophthora infestans (penyebab penyakit potato
blight), Plasmopora viticola (penyebab penyakit embun tepung pada tanaman).
Jamur yang termasuk Zygomycetes ada 3 order, yaitu Mucorales,
Entomophthorales, dan Zoopagales. Jamur yang penting dari kelompok Mucorales
adalah Mucor sp. Dan Rhizopus sp. Rhizopus nigricans adalah jamur roti, R.
oryzae, R. olygosporus, dan R. stolonifer adalah jamur yang biasa digunakan pada
fermentasi tempe.
d) Ascomycetes
Ciri jamur ini mempunyai hifa bersepta, dan dapat membentuk konidiofor.
Secara vegetatif dapat berkembang biak dengan potongan hifa, dan pada beberapa
jenis dapat menghasilkan konidia secara aseksual. Fase konidi jamur ini disebut
juga fase imperfect. Fungi yang hanya dalam bentuk fase imperfect disebut fungi
imperfecti (Deuteromycetes). Secara generatif dapat membentuk badan buah yang
disebut askokarp, yang di dalamnya terdapat askus (kantong) yang menghasilkan
askospora.Askospora merupakan hasil kariogami dan meiosis.
Contoh jamur ini yang penting adalah genus Aspergillus dan Penicillium.
Jamur ini umumnya dapat menghasilkan pigmen hitam, coklat, merah, dan hijau.
Pigmen tersebut dapat digunakan untuk mengidentifikasi jenis-jenis jamur
tersebut. Jamur ini umumnya dapat merombak bahan organik seperti kayu, buah,
kulit, dan sisa-sisa tanaman. Spesies seperti P. roqueforti dan P. camemberti dapat
digunakan untuk flavour (aroma). Penicillium notatum dan Penicillium
chrysogenum untuk produksi antibiotik penisilin. Jamur Aspergillus niger untuk
fermentasi asam sitrat, Aspergillusoryzae dan Aspergillus wentii untuk fermentasi
kecap.
e) Basiodiomycetes
Ciri khusus jamur ini yaitu mempunyai basidium yang berbentuk seperti
gada, tidak bersekat, dan mengandung 4 basidiospora di ujungnya. Pada jamur
tertentu mempunyai hymenium atau lapisan-lapisan dalam badan buah. Hymenium
terdapat pada mushroom, maka disebut juga Hymenomycetes. Hymenium terdiri
dari basidia, hifa steril, parafisa, dan cysts. Basidia berasal dari hifa dikariotik, sel
ujungnya membesar, inti ikut membesar, 2 inti melebur menghasilkan 1 inti
diploid, kemudian membelah reduksi menjadi 4 inti haploid yang menjadi inti
basidiospora. Tipe kelamin basidiospora terdiri atas 2 negatif dan 2 positif.
Akumulasi basidiospora dapat dilihat dari warnanya, yaitu seperti tepung 24 halus
berwarna coklat, hitam, ungu, kuning, dan sebagainya. Contoh jamur ini adalah
Pleurotus sp (Jamur Tiram), Cyantus sp., dan khamir Sporobolomyces sp.
f) Deuteromycetes
Semua jamur yang tidak mempunyai bentuk (fase) seksual dimasukkan ke
dalam kelas Deuteromycetes. Jamur ini merupakan bentuk konidial dari klas
Ascomycetes, dengan askus tidak bertutup atau hilang karena evolusi. Jamur ini
juga tidak lengkap secara seksual, atau disebut paraseksual. Proses plasmogami,
kariogami dan meiosis ada tetapi tidak terjadi pada lokasi tertentu dari badan
vegetatif, atau tidak terjadi pada fase perkembangan tertentu. Miseliumnya bersifat
homokariotik. Contoh jamur ini adalah beberapa spesies Aspergillus, Penicillium,
dan Monilia

4. Jenis-Jenis Jamur Konsumsi


Jamur konsumsi adalah jamur (fungi) yang dapat memberikan manfaat bagi
manusia. Jamur konsumsi dapat dijadikan makanan, fermentasi, obat dan lain
sebagainya. Adapun jenis jamur yang dapat dikonsumsi oleh manusia yaitu
sebagai berikut:
a. Jamur tiram (Pleurotus ostreatus)
Jamur tiram adalah jenis jamur yang cukup populer dan digemari
oleh masyarakat karena memberikan manfaat dapat mengatasi untuk
mengatasi penyakit diabetes, liver dan sebagainya ( Puspitasari et al.,
2014). Jamur ini merupakan jenis jamur kayu yang tumbuh berderet
menyamping pada batang kayu lapuk dan memiliki tubuh mekar
membentuk corong seperti kulita kerang ( Astuti & Kuswitary, 2013).
Secara morfologi jamur tiram (Pleurotus ostreatus) memiliki tudung
(pileus) dan tangkai ( stipe atau stalk). Pileus berbentuk mirip cangkang
tiram atau telinga dengan ukuran diameter 5-15 cm dan permukaan
bawah berlapis-lapis seperti insang ( lamella atau giling).

Gambar.1 Jamur Tiram (Pleurotus ostreatus)

2. Jamur Kancing (Agaricus bisporus)


Jamur kancing putih (Agaricus bisporus) adalah salah satu
jamur yang paling popular yang diambil dari alam dan dari budidaya
komersial (Suhaenah & Nuryanti, 2017). Agaricus bisporus kaya akan
protein, asam amino bebas, polifenol, polisakarida ergothionin,
vitamin. Jamur ini juga mengandung asam linoleat yang tingi dan
enzim aromatase yang berperan mengkatalisis hormone seks pada
manusia. Agaricus bisporus memiliki banyak fungsi seperti
antioksidan, anti bakteri, anti inflamasi, anti tumor, dan sistem
pertahanan tubuh manusia. Agaricus bisporus memiliki banyak fungsi
seperti antioksidan, dan anti bakteri (Falguera et al., 2011; Suhaenah et
al., 2019).

Gambar.2 Jamur Kancing (Agaricus bisporus)


Sumber: http://wikipidia.com/

3. Jamur Tempe ( Rhizopus sp.)


Rhizopus sp adalah jamur yang berperan penting dalam fermentasi
tempe. Rhizopus sp pada tempe berperan sebagai pengepak butiran kacang
kedelai menjadi bentuk padat degan anyaman miselium (Virgianti, 2015).

Gambar. 3 Jamur Tempe ( Rhizopus sp.)


D. Fermentasi Makanan

Arti kata fermentasi selama ini berubah-ubah. Kata fermentasi berasal dari
Bahasa Latin “fervere” yang berarti merebus (to boil). Arti kata dari Bahasa
Latin tersebut dapatdikaitkan dengan kondisi cairan bergelembung atau
mendidih. Keadaan ini disebabkan adanya aktivitas ragi pada ekstraksi buah-
buahan atau biji-bijian.Gelembung-gelembungkarbondioksida dihasilkan dari
katabolisme anaerobik terhadapkandungan gula. Fermentasi mempunyai arti yang
berbeda bagi ahli biokimia dan mikrobiologi industri. Arti fermentasi pada
bidangbiokimia dihubungkan dengan pembangkitan energi oleh katabolisme
senyawa organik. Pada bidang mikrobiologi industri, fermentasi mempunyai arti
yang lebih luas, yang menggambarkan setiap proses untuk menghasilkan produk
dari pembiakan mikroorganisme.
Perubahan arti kata fermentasi sejalan dengan hasilpenelitian yang
dilakukan oleh para ahli. Arti kata fermentasi berubah pada saat Gay Lussac
berhasil melakukan penelitian yang menunjukkan penguraian gula menjadi
alkohol dan karbondioksida. Selanjutnya Pasteur melakukan penelitian
mengenai penyebab perubahan sifat bahan yang difermentasi, sehingga
dihubungkan dengan mikroorganisme dan akhirnyadengan enzim.Untuk
beberapa lama fermentasi terutama dihubungkan dengan karbohidrat, bahkan
sampai sekarang pun masih sering digunakan. Padahal pengertian fermentasi
tersebut lebih luas lagi, menyangkut juga perombakan protein dan lemak
oleh aktivitas mikroorganisme. Untuk hidup semua mikroorganisme membutuhkan
sumberenergi yang diperoleh dari metabolisme bahan pangan dimana
mikroorganisme berada di dalamnya.
Bahan baku energi yangpaling banyak digunakan oleh mikroorganisme
adalah glukosa. Dengan adanya oksigen beberapa mikroorganisme mencerna
glukosa dan menghasilkan air, karbondioksida, dan sejumlah besar energi
(ATP) yang digunakan untuk tumbuh. Ini adalah metabolisme tipe aerobik.
Akan tetapi beberapa mikroorganisme dapat mencerna bahan baku energinya
tanpa adanya oksigendan sebagai hasilnya bahan baku energi ini hanya sebagian
yang dipecah. Bukan air, karbondioksida, dan sejumlah besar energi yang
dihasilkan, tetapi hanya sejumlah kecil energi, karbondioksida, air dan produk
akhir metabolik organik lain yang dihasilkan. Zat-zat produk akhir ini termasuk
sejumlah besar asam laktat, asam asetat, dan etanol, serta sejumlah kecil
asamorganik volatil lainn ya, alkohol dan ester dari alkohol tersebut.
Pertumbuhan yang terjadi tanpa adanya oksigen sering dikenal sebagai fermentasi.
Fermentasi merupakan suatu cara untuk mengubah substrat menjadi produk
tertentu yang dikehendaki dengan menggunakan bantuan mikroba. Produk-produk
tersebut biasanya dimanfatkan sebagai minuman atau makanan. Fermentasi suatu
cara telah dikenal dan digunakan sejak lama sejak jaman kuno. Sebagai suatu
proses fermentasi memerlukan: 1. Mikroba sebagai inokulum 2. Tempat (wadah)
untuk menjamin proses fermentasi berlangsung dengan optimal. 3. Substrat
sebagai tempat tumbuh (medium) dan sumber nutrisi bagi mikroba.
Prinsip-prinsip Fermentasi Agar fermentasi dapat berjalan dengan optimal,
maka harus memperhatikan faktor-faktor berikut ini:
- Aseptis: bebas kontaminan.
- Komposisi medium pertumbuhan.
- Penyiapan inokulum
- Kultur
- Tahap produksi akhir

Dari mikroorganisme yang memfermentasi bahan pangan, yang paling


penting adalah bakteri pembentuk asam laktat, asam asetat, dan beberapa
jenis khamir penghasil alkohol. Jenis-jenis mikroorganisme yang berperan
dalam teknologi fermentasi adalah :
a. Bakteri Asam Laktat.
Dari kelompok ini termasuk bakteri yang menghasilkan sejumlah
besar asam laktat sebagai hasil akhir dari metabolisme gula (karbohidrat). Asam
laktat yang dihasilkan dengan cara tersebut akan menurunkan nilai pH dari
lingkungan pertumbuhannya dan menimbulkan rasa asam. Ini juga menghambat
pertumbuhan dari beberapa jenis mikroorganisme lainnya. Dua kelompok kecil
mikroorganisme dikenal dari kelompok ini yaitu organisme-organisme yang
bersifat homofermentative dan heterofermentative. Jenis-jenis homofermentatif
yang terpentinghanya menghasilkan asam laktat dari metabolisme gula,
sedangkan jenis-jenis heterofermentatif menghasilkan karbondioksida dan
sedikit asam-asam volatil lainnya, alkohol, dan ester disamping asam laktat.
Beberapa jenis yang penting dalam kelompok ini:
1) Streptococcus thermophilus, Streptococcus lactis dan Streptococcus
cremoris. Semuanya ini adalah bakteri grampositif, berbentuk bulat (coccus)
yang terdapat sebagai rantaidan semuanya mempunyai nilai ekonomis penting
dalamindustri susu.
2) Pediococcus cerevisae. Bakteri ini adalah gram positif
berbentuk bulat, khususnya terdapat berpasangan atau berempat (tetrads).
Walaupun jenis ini tercatat sebagai perusak bir dan anggur, bakteri ini
berperan penting dalam fermentasi daging dan sayuran.
3) Leuconostoc mesenteroides, Leuconostoc dextranicum. Bakteri ini
adalah gram positif berbentuk bulat yang terdapat secara berpasangan atau rantai
pendek. Bakteri-bakteri ini berperanan dalam perusakan larutan gula dengan
produksi pertumbuhan dekstran berlendir.Walaupun demikian, bakteri-bakteri ini
merupakan jenis yang penting dalam permulaan fermentasi sayuran dan juga
ditemukan dalam sari buah,anggur, dan bahan pangan lainnya.
4) Lactobacillus lactis, Lactobacillus acidophilus,
Lactobacillusbulgaricus, Lactobacillus plantarum, Lactobacillus
delbrueckii.Organisme-organisme ini adalah bakteri berbentuk batang, gram
positif dan sering berbentuk pasangan dan rantai dari sel-selnya. Jenis ini
umumnya lebih tahan terhadap keadaan asam dari pada jenis-jenis
Pediococcusatau Streptococcus dan oleh karenanya menjadi lebih banyak
terdapat padatahapan terakhir dari fermentasi tipe asam laktat. Bakteri-bakteri
ini penting sekali dalam fermentasi susu dan sayuran.

b. Bakteri Asam Propionat


Jenis-jenis yang termasuk kelompok ini ditemukan dalam golongan
Propionibacterium, berbentuk batang dan merupakan gram positif. Bakteri ini
penting dalam fermentasi bahan pangan karena kemampuannya memfermentasi
karbohidrat dan juga asam lakta tdan menghasilkan asam-asam propionat,
asetat, dan karbondioksida. Jenis-jenis ini penting dalam fermentasi keju Swiss.
c. Bakteri Asam asetat
Bakteri ini berbentuk batang, gram negatif dan ditemukan dalam
golongan Acetobacter sebagai contoh Acetobacter aceti. Metabolismenya lebih
bersifat aerobik (tidak seperti spesies tersebutdi atas), tetapi peranannya yang
utama dalam fermentasi bahan pangan adalah kemampuannya dalam
mengoksidasi alkohol dan karbohidrat lainnya menjadi asam asetat dan
dipergunakan dalam pabrik cuka.
d. Khamir
Khamir sejak dulu berperan dalam fermentasi yang bersifat alkohol
dimana produk utama dari metabolismenya adalah etanol. Saccharomyces
cerevisiae adalah jenis yang utama yang berperan dalam produksi minuman
beralkohol seperti bir dan anggur dan juga digunakan untuk fermentasi adonan
dalam perusahaan roti.
e. Kapang
Kapang jenis-jenis tertentu digunakan dalam persiapan pembuatan
beberapa macam keju dan beberapa fermentasi bahanpangan Asia seperti
kecap dan tempe. Jenis-jenis yang termasuk golongan Aspergillus, Rhizopus, dan
Penicillium sangat penting dalam kegiatan tersebut.
Tabel.Pemanfaatan Mikroorganisme Dalam Fermentasi

Berdasarkan sumber mikroorganisme, proses fermentasi dibagi 2 yaitu:


1. Fermentasi spontan, adalah fermentasi bahan pangandimana dalam
pembuatannya tidak ditambahkan mikroorganisme dalam bentuk
starter atau ragi, tetapi mikroorganisme yang berperan aktif dalam
proses fermentasi berkembang baik secara spontan karena lingkungan
hidupnya dibuat sesuai untuk pertumbuhannya, dimana aktivitas dan
pertumbuhan bakteri asam laktat dirangsang karena adanya garam,
contohnya padapembuatan sayur asin.
2. Fermentasi tidak spontan adalah fermentasi yang terjadi dalam bahan
pangan yang dalam pembuatannya ditambahkan mikrorganisme dalam
bentuk starter atau ragi, dimana mikroorganisme tersebut akan
tumbuh dan berkembangbiak secara aktif merubah bahan yang
difermentasi menjadi produk yang diinginkan, contohnya pada
pembuatan tempe dan oncom.
Faktor-faktor yang mempengaruhi fermentasi :
a. Kadar gula
b. Oksigen
c. Ph
d. Medium
e. Nitrogen
a. Mineral
b. Suhu
c. Tekanan udara
Fermentasi dapat digolongkan berdasar mikrobanya yaitu Homofermentasi
dan Heterofermentasi. Homofermentasi adalah fermentasi oleh satu spesies
mikroba dominan contohnya pada tempe. Sedangkan Heterofermentasi lebih dari 1
spesies mikroba, contohnya pada tape.Dengan tambahan penggolongan
Homomultifermentasi dan Polifermentasi. Homomultifermentasi adalah fermentasi
dengan penggunaan 2 strain dari 1 spesies mo yang sama, dan Polifermentasi
adalah penggunaan strain berbeda dari spesies yang berbeda.

E. Fermentasi Asam Laktat


Lactic acid producing bacteria yang utama adalah Lactobacillus. Bakteri
lain: Leuconostoc mesenteroides, Pediococcus cerevisiae ,Streptococcus lactis,
Bifidobacterium bifidus. Beberapa produk khusus lainnya hasil Lactic acid
fermentation dilakukan oleh beberapa fungi dan bakteri.
- Western world: yoghurt, sourdough breads, sauerkraut, cucumber
pickles and olives
- Middle East: pickled vegetables
- Korea: kimchi (fermented mixture of Chinese cabbage, radishes, red
pepper, garlic and ginger)
- Russia: kefir
- Egypt: laban rayab and laban zeer (fermented milks), kishk (fermented
cereal and milk mixture)
- Nigeria: gari (fermented cassava)
- South Africa : magou (fermented maize porridge)
- Thailand : nham (fermented fresh pork)
- Philippines : balao balao (fermented rice and shrimp mixture).
F. Susu Fermentasi
Produk susu yang dibuat dari susu utuh (whole milk), skim milk, butter
milk, cream dengan kultur bakteri asam laktat atau khamir atau kombinasi
keduanya.
 Contoh susu fermentasi :
(1) Kefir (bahan : susu domba atau susu sapi)
- m.o. : Sterptococci & khamir (“kefir grain”)
- mengandung asam laktat 0.8%, etanol 1%, CO2
(2) Koumiss (bahan : susu kuda)
- m.o. : L.bulgaricus & khamir Torula
- mengandung asam laktat, alkohol, CO2
(3) Yoghurt (fluid dan semi padat)
- m.o. : L.bulgaricus & S.thermophilus (1.5 – 3%)
(1 : 1)
- Inkubasi 41 - 45ºC, selama 2-3 jam
(4) Susu Acidophilus
- m.o. : L.acidophilus (inokulum 5%)
- mengandung asam laktat 1 %
- suhu fermentasi 37.8ºC (18-24 jam)

1. Yogurt
Yogurt di negara Turki disebut yogurtmak yang berarti "mencampur”.
Ditemukan oleh Metchnikoff (eternal youth theory) dan memenangkan
penghargaan Nobel Prize. Susu difermentasi oleh Lactobacillus bulgaricus (untuk
produksi asam laktat) dan Streptococcus thermophillus (untuk menambah cita rasa
dan aroma). Lactobacillus bulgaricus mengubah laktosa dalam susu menjadi asam
laktat sedangkan Streptococcus thermophillus mengubah protein susu (kasein)
menjadi protein yang mempunyai rantai lebih pendek.
Rasa dan aroma asam disebabkan oleh terjadinya peristiwa turunnya pH
menjadi + 4,0 akibat aktivitas bakteri asam laktat. Reaksi kimia yang terjadi pada
pembuatan yoghurt:

C12H22O11 + H2O  4CH3CHOHCOOH


Laktosa air asam laktat
2. Mentega (Butter)
Mentega merupakan produk susu (cream) yang mengandung lemak susu tidak
kurang dari 80%. Starter yang memproduksi aroma : L.citrovorum,
L.dextranicum, S.diacetilactis (kadang-kadang tumbuh bersama S.lactis atau
S.cremoris).
3. Keju
Produk susu hasil penggumpalan kasein (protein susu) oleh enzim rennin (
atau pengganti rennin) atau oleh asam

4. Makanan tradisional (Indonesia)


• Oncom :
- oncom hitam : Rhizopus oligosporus
- oncom merah : Neurospora sitophila
Kontaminasi : Aspergilus flavus racun aflatoksin
• Tempe (kedelai )
- Rhizopus oryzae, R.arrhizus, R.oligosporus, banyak mengandung vit
B12
• Tempe bongkrek (ampas kelapa )
Rhizopus oligosporus, R.nodosus
Kontaminasi ;
- Pseudomonas cocovenans (racun : toksoflavin)
- Asam bongkrek
G. Pembusukan Makanan
Makanan dikategorikan rusak apabila mengalami penurunan kwalitas dari
yang telah ditentukan. Faktor dalam menentukan kualitas makanan antara lain:
warna, tekstur, citarasa yang meliputi (bau dan rasa), bentuk, dan tidak terdapat
abnormalitas. Kerusakan mikroba bisa terjadi jika mikroba masuk ke dalam
makanan, kondisi makanan (pH, aw, potensi Redoks, nutrisi)mendukung
pertumbuhan mikroba kontaminan, makanan disimpan pada suhu yang
memungkinkan mikroba tumbuh, makanan disimpan pada kondisi yang
mendukung pertumbuhan mikroba dalam jangka waktu tertentu dalam jumlah
tinggi. Sementara itu penurunan kualitas makanan dapat disebabkan oleh aktivitas
serangga dan rodentia, faktor fisika dan kimia yang tidaak diinginkan misalnya
dehidrasi pada sayuran, oksidasi lemak, degradasi autolitik saayuran (pectinase)
atau ikan (protease).
Kerusakan oleh mikroba disebabkan oleh :
a) pertumbuhan mikroba dalam makanan atau kerja enzim mikroba
(ekstraseluler dan intraseluler) yang terdapat dalam makanan,
b) parameter kerusakan makanan: warnaa, bau, tekstur, pembentukan lender,
akumulasi gas, pelepasan cairan (eksudat),
c) kerusakan oleh pertumbuhan mikroba lebih cepat dibandingkan kerusakan
akibat enzim mikroba.
Kerusakan makanan oleh mikroba terjadi apabila (a) mikroba masuk ke
dalam makanan, (b) kondisi makanan (pH, aw, potensi redoks, nutrisi) mendukung
pertumbuhan mikroba kontaminan, (c) makanan disimpan pada suhu yang
memungkinkan mikroba tumbuh, (d) makanan disimpan pada kondisi yang
mendukung pertumbuhan mikroba dalam jangka waktu tertentu dalam jumlah
tinggi.
Faktor yang mempengaruhi kerusakan makanan oleh mikroba meliputi :
(1) Tipe mikroba.
Makanan segar maupun olahan mudah ditumbuhi oleh kapang, khamir,
bakter yang mampu bermultiplikasi dan menyebabkan kerusakan. Baakteri
memilki waktu penggandaan sel yang pendek sehingga cepat menyebabkan
kerusakan. Roti, keju, dry sosis, nuah asam, sayuran tidak cocok untuk
pertumbuhan bakteri dan khamir oleh karena itu prevalensi kapang tinggi.
Makanan dalam keadaan anaerob dalam keadaan reduks dan kerusakan terutama
oleh kapang dan khamir. insiden kerusakan makanan oleh mikroba yaitu
bakterilebih besar dari khamir dan lebih besar dari kapanag (bakteri > khamir >
kapang.
(2) Jumlah mikroba.
Kerusakan terjadi apabila mikroba mencapai jumlah tertentu yaitu: (a)
kerusakan dapat terdeteksi jika jumlah mikroba 106 -108 sel/gram, mL, cm2 . (b)
terjadi pembentukan H2S, amina, H2O2 jika jumlah mikroba < 106 sel/ gram, mL,
cm2 . (c) terjadi pembentukan lender jika jumlah mikroba > 108 sel/ gram, mL,
cm2 . (d) makanan dengan jumlah awal mikroba besar serta penyimpanan yang
memungkinkan pertumbuhan mikroba dengan cepat sehingga lebih mudah rusak.
(e) mengurangi kerusakan makanan jika jumlah mikroba awal rendah dan
penyimpanan yang cepat.
(3) Mikroorganisme predominan.
Mikroba predominan pada makanan yang membusuk adalah yanag memiliki
waktu generassi yang pendek. Profil mikroba yang tumbuh dalam makanan dan
yang ditumbuhkan dalam medium laboratorium dapat berbeda. Waktu generasi
mikroba di dalam makanan umumnya lebih lama dibandikan dalam kaaldu nutrisi.
Pada kondisi penyimpanan yang sama, pertumbuhan populasi campuran mikroba
dalam makanan dapat berbeda dengan pertumbuhan di dalam kaldu nutrisi. Tipe
mikroba yang tumbuh predominan dalam makanan dan dalam kultur pemeliharaan
pada kondisi yang sama dapat berbeda.
Proses pembusukan :
Proses pembusukan makanan dapat terjadi karena penurunan kualitas
makanan yang disebabkan oleh aktivitas mikroba dan serangga. Kerusakan oleh
pertumbuhan mikroba dalam makanan atau kerja enzim dari mikroba (eksta dan
intraseluler) yang terdapat pada makanan terlihat pada parameter kerusakan
Makanan; tampak pada perubahan warna, bau, tekstur, pembentukan lendir,
akumulasi gas, pelepasan cairan (eksudat) dan kerusakan oleh pertumbuhan
mikroba lebih cepat dibandingkan kerusakan kerja enzim mikroba. Contoh
pembusukan makanan : Pada pembusukan daging, mikroorganisme yang
menghasilkan enzim proteolitik mampu merombak protein-protein atau biasa
disebut denaturasi protein. Dengan terjadinya proses denaturasi, protein secara
bertahap kehilangan kemampuannya untuk menahan cairan. Akibatnya, cairan
tubuh tersebut akan lepas dan mengalir keluar dari bahan pangan. Cairan ini kaya
akan nutrien sehingga akan digunakan oleh mikroba sebagai sumber makanan
untuk tumbuh dan berkembang.
Mekanisme pembusukan ini sangat kompleks. Bakteri berkembang pada
daging dengan memanfaatkan komponen-komponen yang terlarut dalam daging.
Konsentrasi komponen tersebut dalam daging dan penggunaannya oleh jenis
mikroba tertentu yang akan menentukan terjadinya dan jenis pembusukan. Proses
pembusukan yang kedua disebabkan oleh aktivitas mikroorganisme dan
fermentasi. Mikroorganisme penyebab utama pembusukan adalah Clostridium
Welchii yang biasanya terdapat pada usus besar. Apabila Clostridium Welchii
mulai tumbuh pada satu organ parenkim, maka sitoplasma dari organ sel tersebut
akan mengalami desintegrasi dan nukleusnya akan dirusak sehingga sel
menjadi lisis. Kemudian sel-sel menjadi lepas sehingga jaringan kehilangan
strukturnya. Secara mikroskopis bakteri dapat dilihat menggumpal pada
rongga rongga jaringan, dimana bakteri tersebut banyak memproduksi
gelembung gas.
BAB III
PENUTUP

Dari penjelasan di atas dapat ditarik suau kesimpulan sebagai berikut:


a. Mikrobiologi adalah cabang ilmu biologi yang menelaah mengenai organisme
hidup yang berukuran mikroskopis.
b. Protein sel tunggal merupakan produk biomassa berkadar protein tinggi yang
berasal dari mikroba.
c. Fermentasi makanan adalah suatu proses untuk menghasilkan produk dari
pembiakan mikroorganisme pada makanan.
d. Pembusukan makanan adalah suatu proses autolisa dan aktivitas mikroorganisme
pada makanan.
DAFTAR PUSTAKA

Astuti & Kuswitasary. 2013. Efektifitas Pertumbuhan Jamur Tiram Putih (Pleurotus
ostreatus) dengan Variasi Media Kayu Sengon (Paraserianthes falcataria) dan
Sabut Kelapa (Cocos nucifera). Jurnal Sains Dan Seni Pomits. 2(2): 144-148
Dwidjoseputro, D. 2003. Dasar - Dasar Mikrobiologi. Djambatan. Jakarta.
Garry. 2002. Tobacco Mosaic Virus. In: Plant disease Facts. Departemen of
Plant Phatologhy. University of Pennsyvania State University
Kustyawati, Maria Erna. 2020. Mikrobiologi Hasil Pertanian. Lampung : Pusaka
Media.
Mayasari, Ulfayana. 2020. Mikrobiologi. Medan. UISU
Maryana et.al. 2016. Produksi Protein Sel Tunggal Dari Kultur Rhizopus Oryzae
Dengan Medium Limbah Cair Tahu. GALENIKA Journal of Pharmacy. 2(2):
131-137
Puspisari et.al, 2014. PEmanfaatan Jamur Tiram Putih (Pleurotus Ostreatus) Sebagai
Tepung, Kajian Pengaruh Suhu Dan Lama Pengeringan: 1-7
Putri et al., 2017. Mikrobiologi. Jakarta: Kemenkes
Pudjiastuti et al. 2014. Optimasi Produksi Protein Sel Tunggal Dari Bagase
Terhidrolisa Dengan Fermentasi Oleh Saccaromyces Cereviceae : 18-26
Pelczar, Michael J., dan Chan, E. C. S., 1986, 190-191, Dasar-Dasar
Mikrobiologi Universitas Indonesia, UI-Press, Jakarta.
Radji, M. 2010. Mikrobiologi : Panduan Mahasiswa Farmasi dan Kedokteran.
Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC
Suhaenah, A & Siska Nuryanti. 2017. Skrining Fitokimia Ekstrak Jamur Kancing
(Agaricus Bisporus). Jurnal Fitofarmaka Indonesia, 4(1) : 200-206
Suhaenah, A, et.al. 2019. Penentuan Nilai Spf (Sun Protecting Factor) Ekstrak Etanol
Jamur Kancing (Agaricus Bisporus) Secara In Vitro Dengan Metode
Spektrofotometri Uv-Vis. As-Syifaa Jurnal Farmasi. 11 (01): 82-87
Valencia, Putri Elvira & Viencentia Irene Meintiniarti. 2017. Isolasi Dan
Karakterisasi Jamur Ligninolitik Serta Perbandingan Kemampuannya Dalam
Biodelignifikasi. Scripta Biologica. 4(3): 171-175

Anda mungkin juga menyukai