Anda di halaman 1dari 5

KEPERAWATAN KRITIS

TUGAS INDIVIDU “KONSEP EWSS (EARLY WARNING SCORING SYSTEM)”

DOSEN FASILITATOR :

MERINA WIDYASTUTI,S.KEP.,NS.,M.KEP

OLEH :

NAMA : ENDRA BAGAS BASWARA

NIM : 1810038

PRODI : S1 – 4B

PRODI S1 KEPERAWATAN

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN HANG TUAH SURABAYA

TAHUN AJARAN 2021/2022


A. DEFINISI
Early Warning Scoring System (EWSS) adalah sebuah sistem monitoring
dengan skoring fisiologis yang umumnya digunakan di unit medikal bedah
sebelum pasien mengalami kondisi kegawatan. Skoring 4 EWSS disertai
dengan algoritme tindakan berdasarkan hasil skoring dari pengkajian
pasien. (Duncan & McMullan, 2012; Graham M.T, 2012). Nursing
Warning Scoring System (NEWSS) adalah penerapan sistem skoring
deteksi dini terhadap kegawatan kondisi klien sebelum terjadi di suatu unit
ruang perawatan (Duncan & Mc.Mullan, 2012).

B. TUJUAN EWSS
1. Memberikan penilaian terhadap pasien dengan kondisi akut
Salah satu tujuan EWS adalah untuk untuk memberikan penilaian
terhadap pasien yang mengalami kondisi penyakit akut. Jadi
dengan melakukan tujuh parameter maka nantinya pihak rumah
sakit bisa segera mengetahui kondisi pasien yang sebenarnya.
Jadi melalui parameter tersebut bisa diketahui apakah ada
perubahan kondisi pasien.
2. Melakukan deteksi dini terhadap penurunan kondisi klinis pasien
Early Warning System rumah sakit juga bertujuan untuk
melakukan deteksi terhadap pasien. Dalam hal ini pihak rumah
sakit akan mendeteksi penurunan kondisi klinis yang mungkin saja
terjadi pada pasien. Sebab jika memang pasien mengalami
penurunan pada kondisi klinisnya maka bisa dilakukan tindakan
secepatnya.
3. Memulai respon klinik tepat waktu
Pihak rumah sakit melakukan seluruh materi EWS dengan tujuan
agar dapat memberikan respon klinik pada pasien. Penerapan
respon klinik ini juga sudah seharusnya tepat waktu. Harapannya
agar pasien yang memburuk bisa mendapatkan penanganan
secepatnya. Bahkan penanganan sebisa mungkin terjadi dalam
waktu kurang dari 1 jam.
C. MANFAAT EWSS
1. Untuk deteksi dini penyakit akut
Manfaat EWS misalnya saja untuk mendeteksi adanya penyakit
akut sedini mungkin. Jika penyakit akut sudah tampak sejak awal,
maka pasien sudah seharusnya dibawa menuju ke ruang rawat.
Sebab deteksi sendiri bisa menjadi sistem peringatan akan
semakin buruknya konsisi pasien.
2. Sebagai sistem penilaian standar
Manfaat selanjutnya dari EWS adalah untuk melakukan skoring
atau penilaian sesuai standar. Tentu saja tahapan penilaian EWS
mengacu pada hasil parameter yang dikonversikan dalam bentuk
angka. Biasanya semakin tinggi nilai skor, maka berarti semakin
besar tanda-tanda yang menyatakan kondisi pasien memburuk.
Tentu pasien membutuhkan rawat inap agar bisa mendapatkan
pertolongan secara intensif.
3. Mendukung standardisasi pelatihan
Manfaat selanjutnya dari Early Warning Score yaitu untuk semakin
mendukung standardisasi pelatihan. Memang pelatihan EWS
tetap diberikan pada para tenaga medis dengan tujuan agar
penanganan pasien bisa berjalan secepat mungkin. Early Warning
System yang saat ini juga semakin meningkat karena kondisi
pandemi. Misalnya EWS covid yang sekarang ini semakin banyak
berkembang di berbagai rumah sakit.

D. PENTINGNYA EWSS
EWS adalah suatu jenis sistem dari pihak rumah sakit yang berguna
untuk membantu staf rumah sakit dalam menjalankan tugasnya.
Beberapa hal dilakukan dalam sistem ini yang lebih jelasnya meliputi
berbagai hal. Misalnya saja meliputi proses screening kondisi kesehatan
hingga proses pengukuran tekanan darah. Dalam hal ini rumah sakit
memerlukan pula perhitungan tepat mengenai saturasi oksigen pada
pasien. Dari seluruh hasil parameter maka Anda bisa mepunyai hasil
yang akurat mengenai pasien. Hal ini memang perlu dilakukan untuk
melihat seberapa parah tingkat penyakit yang ada pada pasien. Maka
nantinya pihak rumah sakit bsia mengambil tindakan paling tepat. Early
Warning System EWS yang berjalan dengan adanya pemberian skor
pada tiap kondisi pasien sangatlah penting terutama di rumah sakit. EWS
yang baik bsia menggambarkan adanya kualitas pelayanan yang terbaik
dari pihak rumah sakit. Maka semua pasien bisa mendapatkan
penanganan yang terbaik dalam waktu yang sesegera mungkin. Dari
informasi dan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa EWS adalah
sistem yang sangat penting penerapannya. Maka dari itu, sebaiknya
rumah sakit selalu mempertimbangkan penggunaan sistem ini dalam
menjaga kondisi pasien yang lebih optimal. Sehingga tingkat keselamatan
pasien juga lebih besar, dan resiko kemungkinan yang terburuk dapat
dihindari sejak dini. Melalui penerapan sistem EWS yang benar dan tepat
maka rumah sakit juga dapat memonitor pasien lebih mudah. Tentu saja
secara tidak langsung hal ini juga membantu meringankan tugas para
pekerja kesehatan yaitu baik perawat maupun dokter di rumah sakit yang
harus selalu memperhatikan kondisi pasien sepenuhnya.
DAFTAR PUSTAKA

Zaky Soewandi Ahmad, Setyowati Soeharto, Mukhamad Fathoni. 2017.


Efektifitas Vitalpac Early Warning Scoring Sebagai Deketsi Dini Perburukan
Pasien Aces Block Di IGD Dr.ISKAK Tulungagung. Jawa Timur

Mohammad Zuhri, Devi Nurmalia. 2018. Pengaruh Early Warning System


Terhadap Kompetensi Perawat : Literatur Review. Bandung

Anda mungkin juga menyukai