Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH KONSOLIDASI DALAM KEGIATAN BISNIS

( Tugas Pra Ujian Tengah Semester)

Disusun Oleh :

Nama : Nasrani Zebua


NIM : 20405743
Prodi : S1 Akuntansi (siang)
Mata Kuliah : Aspek Hukum Dalam Bisnis
Dosen Pengampu : Edy Dharma,SH, MH.

PROGRAM STUDI S1 AKUNTANSI


SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI SULTAN AGUNG
PEMATANGSIANTAR
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas
berkat AnugrahNya saya dapat menyelesaikan makalah ini tepat pada waktunya.
Tujuan dari penyusunan makalah ini adalah untuk memenuhi salah satu
tugas mata kuliah Aspek Hukum Dalam Bisnis Dalam penyusunan makalah ini,
saya banyak mendapatkan bimbingan serta bantuan dari berbagai pihak. Sehingga
saya menyadari bahwa dalam penyusunan makalah ini terdapat beberapa
kekurangan, karena terbatasnya kemampuan yang saya miliki. Untuk itu dalam
kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada
para pihak yang telah membantu dalam penyusunan makalah ini sehingga
makalah ini dapat terselesaikan.
Akhir kata saya berharap semoga makalah ini dapat bermanfaat untuk saya
khususnya dan para pembaca umumnya. Untuk itu saya mengaharapkan saran dan
kritikan agar saya dapat memperbaikinya, serta untuk bahan acuan dalam
penyusunan makalah selanjutnya.

Pematangsiantar, 25 Mei 2021

Penulis

i
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ..................................................................................................... i
DAFTAR ISI .................................................................................................................. ii
PENDAHULUAN .......................................................................................................... 1
A. LATAR BELAKANG.................................................................................................... 1
B. TUJUAN................................................................................................................... 1
1. Untuk mengetahui Pengertian konsolidasi............................................................... 1
PEMBAHASAN............................................................................................................. 2
A. PENGERTIAN KONSOLIDASI ......................................................................... 2
a) Pengertian Konsolidasi Dalam Berbagai Bidang .............................................. 2
b) Pengertian Konsolidasi Menurut Para Ahli ....................................................... 3
B. CIRI-CIRI KONSOLIDASI PERUSAHAAN ......................................................... 3
C. TUJUAN KONSOLIDASI ..................................................................................... 4
D. ALASAN MENGAPA PERUSAHAAN MELAKUKAN KONSOLIDASI ............ 5
a) Masalah Kesehatan .......................................................................................... 5
b) Masalah Permodalan........................................................................................ 5
c) Masalah Manajemen ........................................................................................ 5
d) Teknologi dan Administrasi ............................................................................. 6
e) Ingin Menguasai Pasar. .................................................................................... 6
E. KEBIJAKAN KONSOLIDASI ............................................................................... 6
BAB III .......................................................................................................................... 8
PENUTUP ...................................................................................................................... 8
A. KESIMPULAN ...................................................................................................... 8
B. SARAN.................................................................................................................. 8
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................................... 9

ii
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Tujuan utama didirikannya perusahaan adalah agar dapat survive atau


hidup terus. Adakalanya perusahaan hanya bertahan dua atau tiga tahun kemudian
bubar dan ada pula yang sampai beranak pinak dari generasi ke generasi
berikutnya. Hal ini disebabkan berbagai faktor, terutama disebabkan oleh faktor
manajemennya. Untuk mencapai tujuan agar tetap survive, memang tidak mudah.
Hal ini disebabkan banyak hal-hal yang sulit untuk diprediksi apa yang bakal
terjadi di masa depan.

Bagi perusahaan yang mengalami kesulitan dan kemudian akan


mengancam kehidupannya banyak cara yang dapat dilakukan agar tetap hidup dan
berkembang terus. Salah satu caranya adalah bergabung dengan perusahaan
lainnya. Hal ini akan lebih baik dari pada dibubarkan begitu saja.

Sebelum melakukan penggabungan pihak perusahaan dapat memilih


beberapa bentuk penggabungan. Masing-masing bentuk mempunyai keunggulan
dan kerugian sendiri dan tentu saja pemilihan ini didasarkan kepada tujuan
perbankan tersebut. Adapun penggabungan yang dapat dipilih atau yang bisa
dilakukan salah satunya konsolidasi.. Konsolidasi yaitu penggabungan dari dua
perusahaan atau lebih dengan cara mendirikan perusahaan baru dan membubarkan
perusahaan tersebut tanpa melikuidasi terlebih dahulu. (Harris, et al., 2016)

B. TUJUAN

1. Untuk mengetahui Pengertian konsolidasi.

2. Untuk mengetahui ciri-ciri konsolidasi perusahaan

3. Untuk mengetahui kebijakan konsolidasi

4. Untuk mengetahui alasan mengapa perusahaan melakukan konsolidasi

5. Untuk mengetahui kebijakan konsolidasi

1
BAB II

PEMBAHASAN

A. PENGERTIAN KONSOLIDASI

Konsolidasi yaitu penggabungan dari dua perusahaan atau lebih dengan


cara mendirikan perusahaan baru dan membubarkan perusahaan tersebut tanpa
melikuidasi terlebih dahulu. Saat ini dalam perkembangannya, kebutuhan
masyarakat setiap harinya menjadi tolak ukur betapa beragamnya media menjadi
tujuan utama orang-orang. Keberagaman jenis perusahaan semakin terlihat jelas,
dan banyak pula diantaranya yang memiliki orientasi keuntungan dalam berbisnis.
Integrasi yang terjadi dalam perusahaan atau pemusatan kepemilikan perusahaan,
berarti lebih sedikit perusahaan yang memiliki media. Perusahaan media menjadi
bentuk perusahaan yang lebih besar, yang memiliki bentuk perushaan lain yang
beroperasi di area bisnis berbeda. Pemusatan media telah memengaruhi hubungan
antara beberapa jenis organisasi media dengan satu orang konglomerat
didalamnya.

a) Pengertian Konsolidasi Dalam Berbagai Bidang

Terdapat beberapa pengertian mengenai konsolidasi, diantaranya yaitu:

 Konsolidasi adalah penggabungan usaha antara 2 perusahaaan atau lebih


dimana untuk meneruskan kegiatan usaha gabungan dibentuk perusahaan
baru dan semua perusahaan yang bergabung menghentikan kegiatannya.
 Konsolidasi adalah dua buah perusahaan yang bergabung bubar demi
hukum dan sebagai gantinya didirikan suatu perusahaan dengan nama
yang baru meskipun secara financial perusahaan baru tersebut mengambil
alih asset hak dan kewajiban dari 2 perusahaan yang bubar tersebut.
 Konsolidasi adalah peleburan 2 badan hokum menjadi 1 badan hokum
baru.
 Menurut Peraturan Pemerintah No. 28 Tahun 1999 tentang Merger,
Konsolidasi, dan Akuisisi Bank, yang dimaksud dengan Konsolidasi

2
adalah penggabungan dari 2 (dua) buah bank atau lebih, dengan cara
mendirikan Bank baru dan membubarkan Bank-bank tersebut tanpa
melikuidasi terlebih dahulu.
(Dosen Pendidikan, 2021)
b) Pengertian Konsolidasi Menurut Para Ahli
Nah berikut ini ialah pengertian konsolidasi menurut para ahli yang
diantaranya yaitu:
 Menurut KBBI “Kamus Besar Bahasa Indonesia”
Konsolidasi ialah meleburnya dua perusahaan atau lebih menjadi satu
perusahaan dengan visi yang sama.
Menurut Roman Nurbawa
 Konsolidasi ialah dua buah perusahaan yang bubar demi hikum dan
sebagai gantinya didirikan suatu perusahaan baru yang secara finansial
mengambil alih aset yang dimiliki dua perusahaan yang bubar tersebut.
Menurut Peraturan Pemerintah No.28 Tahun 1999
 Konsolidasi ialah penggabungan dari dua buah bank atau lebih dengan
cara mendirikan bank baru dan membubarkan bank lama tanpa
melikuidasinya terlebih dahulu.
Jadi dapat disimpulkan bahwa konsolidasi adalah suatu penggabungan satu atau
beberapa badan usaha sehingga merupakan satu kesatuan,dengan melebur pada
usaha yang bergabung, sehingga membentuk badan usaha yang baru.

B. CIRI-CIRI KONSOLIDASI PERUSAHAAN


Adapun ciri-ciri dari konsolidasi dalam perusahaan adalah:
 Ada dua atau lebih perusahaan yang meleburkan diri untuk membentuk
perusahaan baru.
 Perusahaan yang meleburkan diri, bubar demi hukum tanpa likuidasi.
 Perusahaan baru hasil peleburan harus mendapatkan status badan hukum
yang baru dari menhukham.
 Rancangan konsolidasi dan konsep akta konsolidasi wajib disetujui RUPS
di masing-masing perseroan.

3
 Konsep akta konsolidasi yang telah disetujui RUPS dituangkan dalam akta
konsolidasi yang dibuat di hadapan notaris dalam bahasa Indonesia.
 Salinan akta konsolidasi dilampirkan pada pengajuan permohonan untuk
mendapatkan keputusan Menhukham mengenai pengesahan badan hukum
perseroan hasil peleburan.
 Perseroan hasil konsolidasi memperoleh status badan hukum pada tanggal
diterbitkannya keputusan Menhukham mengenai perusahaan yang
meleburkan diri bubar demi hukum tanpa proses likuidasi.
 Aktiva dan pasiva perusahaan yang meleburkan diri demi hukum akan
beralih ke dalam perusahaan baru hasil konsolidasi berdasarkan titel
umum.

C. TUJUAN KONSOLIDASI
Adapun tujuan konsolidasi yakni sebagai berikut.
 Menyelamatkan aset perusahaan
 Memperkuat diri dengan bergabung dengan perusahaan lain
 Membentuk dan memperkuat pangsa pasar
 Memperbaharui kinerja perusahaan agar lebih menguntungkan
 Meningkatkan Efisiensi dan efektifitas
 Mengurangi Tingkat Risiko Persaingan usaha
 Memberikan Jaminan Pasokan, Penjualan, dan Distribusi
 Diversifikasi Produk Barang/Jasa
Permasalahan yang harus dipecahkan pada tahap awal konsolidasi adalah
tujuan dan sasaran bisnis yang ingin anda capai dimasa datang atau posisi seperti
apa bisnis anda lima atau sepuluh tahun mendatang.
Permasalahan dalam menetapkan sasaran bisnis adalah :
 Menarik garis antara sasaran yang ingin dicapai dimasa datang dengan
kondisi usaha dan lingkungan usaha saat ini, garis tersebut adalah sasaran
antara atau tahap-tahap pengerjaannya.
 Memperkirakan kondisi lingkungan atau peluang dan tantangan dimasa
datang sehingga sasaran yang ingin anda capai lebih realistis.

4
D. ALASAN MENGAPA PERUSAHAAN MELAKUKAN KONSOLIDASI
Untuk memutuskan bergabung dengan perusahaan lain bukan¬lah
perkara yang mudah. Keputusan bergabung diambil karena suatu alasan yang
sangat kuat. Jadi sebelum melakukan penggabungan badan usahanya, setiap
perusahaan tentu mempunyai maksud ter¬tentu yang ingin dicapainva.
Demikian pula jenis penggabungan yang akan dipilih juga dilakukan dengan
berbagai macam pertimbangan. Terdapat beberapa alasan suatu bank atau
suatu perusahaan untuk melakukan penggabungan secara Konsolidasi. Alasan
yang biasa dipakai yaitu antara lain :
a) Masalah Kesehatan
Apabila bank sudah dinyatakan tidak sehat oleh Bank Indonesia
setelah melalui beberapa perbaikan sebelumnya, maka sebaik¬nya bank
tersebut melakukan penggabungan. Pilihan pengga¬bungan tentunya
dengan bank yang sehat. Jika bank yang diga¬bungkan sama-sama dalam
kondisi tidak sehat maka sebaiknya pilihan penggabungan adalah
konsolidasi atau dapat pula diakui¬sisi oleh bank lain yang sehat.
b) Masalah Permodalan
Apabila modal suatu bank dirasakan kecil sehingga sulit untuk
melakukan perluasan usaha, maka bank dapat bergabung dengan satu atau
beberapa bank sehingga modal dimiliki menjadi besar. Sebagai contoh
Bank Maras hanva memiliki modal 5 milyar dengan 12 buah cabang
bergabung dengan Bank Mangkol yang memiliki modal 10 milyar clan
memiliki 20 cabang. Gabungan kedua bank tersebut sekarang memiliki
modal 15 milyar dan 32 cabang. Dengan adanya penggabungan atau usaha
peleburan otomatis lebih mudah untuk mengembangkan usahanya. Yang
jelas setelah melakukan penggabungan modal dan cabang dari beberapa
bank yang ikut bergabung akan bertambah besar.
c) Masalah Manajemen
Manajemen bank yang sembrawut atau kurang profesional
se¬hingga, perusahaan terus merugi dan sulit untuk berkembang. Jenis
bank inipun sebaiknya melakukan penggabungan usaha atau peleburan

5
usaha dengan bank yang lebih profesional yang terkenal dengan kualitas
manajemennya.
d) Teknologi dan Administrasi
Bank yang menggunakan teknologi yang masih tradisional sa¬ngat
menjadi masalah. Dalam perkembangan yang sedemikian cepat diperlukan
teknologi yang canggih. Untuk memperoleh teknologi yang canggih
diperlukan modal yang tidak sedikit. Ja¬Ian keluar yang dipilih adalah
melakukan penggabungan dengan bank yang sudah memiliki teknologi
yang canggih. Demikian pula bagi bank yang kurang teratur dan masih
tradisional dalam hal administrasinya, sebaiknya bank melakukan
penggabungan atau peleburan sehingga diharapkan administrasinya
menjadi lebih baik.

e) Ingin Menguasai Pasar.


Tujuan ingin menguasai pasar tidak diumumkan secara jelas
kepada pihak luar dan biasanya hanya diketahui oleh mereka yang hendak
ikut bergabung. Dengan adanya penggabungan dari beberapa bank, maka
jumlah cabang dan jumlah nasabah yang dimiliki bertambah. Tujuan ini
juga dilakukan untuk meng¬hilangkan atau melawan pesaing yang ada.
(Pratiwi , 2015)

E. KEBIJAKAN KONSOLIDASI
Laporan keuangan konsolidasi menyediakan berbagai informasi yang tidak
terdapat dalam laporan keuangan terpisah perusahaan induk, dan laporan
konsolidasi biasanya diwajibkan untuk menyajikan yang wajar posisi keuangan
dan hasil operasi dari suatu kelompok perusahaan-perusahaan berafiliasi. Kondisi
yang lazim untuk konsolidasi adalah kepemilikan lebih dari 50% saham berhak
suara perusahaan lain.
Berdasarkan PSAK No. 4, alasan perusahaan anak tidak dilakukan
konsolidasi :

6
 Pengendalian dimaksudkan untuk sementara, karena saham perusahaan
anak dibeli dengan tujuan untuk dijual atau dialihkan dalam jangka
pendek.
 Perusahaan anak di batas oleh suatu retriksi jangka panjang, sehingga
mempengaruhi secara signifikan kemampuannya dalam mentransfer dana
kepada perusahaan induk. Perusahaan anak yang tidak dikonsolidasikan
tersebut harus dipertanggungjawabkan oleh perusahaan induk
sebagaimana perusahaan anak lainnya.
Apabila laporan keuangan dan tanggal pelaporan yang berbeda digunakan
untuk tujuan konsolidasi, maka penyesuaian yang diperlukan harus dilakukan
untuk pengaruh yang material dari setiap peristiwa atau transaksi antar-
perusahaan, yang terjadi antara tanggal pelaporan yang berbeda tersebut dengan
tanggal pelaporan-pelaporan keuangan konsolidasi.

7
BAB III
PENUTUP
A. KESIMPULAN
konsolidasi adalah suatu penggabungan satu atau beberapa badan usaha
sehingga merupakan satu kesatuan,dengan melebur pada usaha yang bergabung,
sehingga membentuk badan usaha yang baru.
Alasan mengapa perusahaan melakukan konsolidasi:
a) Masalah kesehatan
b) Masalah permodalan
c) Masalah manajemen
d) Teknologi dan administrasi
e) Ingin menguasai pasar.

B. SARAN
Dengan adanya makalah ini kami berharap dapat membantu pembaca
untuk memperoleh informasi mengenai konsolidasi. Namun kami sadar bahwa
dalam makalah ini masih terdapat kekurangan-kekurangan. Oleh karena itu kami
mengharapkan bantuan pembaca untuk membantu kami dalam pembuatan
makalah selanjutnya dengan memberikan saran. Terima kasih atas perhatiannya,
kami tunggu saran dari pembaca

8
DAFTAR PUSTAKA

Dosen Pendidikan, 2021. Konsolidasi adalah. [Online]


Available at: https://www.dosenpendidikan.co.id/konsolidasi-adalah/
[Accessed 25 Mei 2021].

Harris, M., Dewi , M., E. & Rizal H, 2016. Makalah Merger, Konsolidasi, dan
Akusisi. [Online]
Available at: http://maulinaharris.blogspot.com/2016/12/makalah-merger-
konsolidasi-dan-akusisi.html
[Accessed 25 Mei 2021].

Pratiwi , H., 2015. MAKALAH MERGER, KONSOLIDASI, DAN AKUISIS.


[Online]
Available at: https://haniahpratiwi23.blogspot.com/2015/10/makalah-merger-
konsolidasi-dan-akuisis.html
[Accessed 25 Mei 2021].

Anda mungkin juga menyukai