Anda di halaman 1dari 5

UNIVERSITAS NASIONAL

FAKULTAS ILMU KESEHATAN


SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER GENAP
TAHUN AKADEMIK 2020/2021

Program Studi : Ilmu keperawatan


Mata Kuliah : Kewirausahaan
Dosen Pengampu : Siti Tuti Alawiyah, S.S.,M.Hum.
Hari/Tanggal : 25, November 2021
Waktu : 18.50-20.30
Kelas : K.E
Sifat Ujian :

Jawablah soal-soal dibawah ini dengan baik , benar dan jelas. Pastikan Anda mengerjakan
soal UTS murni dari pemikiran sendiri.

Kerjakan 5 soal saja dari 7 soal yang tersedia dibawah ini.

1. Jelaskan defenisi Kewirausahaan (entrepreneurship) dan Wirausaha (entrepreneur).

2. Seorang wirausaha minimal memiliki 12 karakteristik, jelaskan masing-masing karakter tersebut


dan jelaskan juga hambatan-hambatan ketika seseorang mau memulai usaha.

3. Berfikir kreatif dalam berwirausaha adalah : - Melihat dengan sudut pandang baru - menemukan
hubungan baru - Membentuk kombinasi baru. Jelaskan pernyataan tersebut

4. Ada 4 cara untuk menilai apakah sebuah ide merupakan peluang yang baik yaituu : Pasar,
Potensi pertumbuhan pasar, Biaya, Resiko. Jelaskan !

5. Komunikasi adalah hal yang penting yang harus difahami dalam berwirausaha. Jelaskan
pengertian komunikasi, tujuan dan fungsi komunikasi.

6. Jelaskan juga apa yang anda fahami tentang Etika bisnis.

7. Kepemimpinan yang baik juga harus dipelajari dan dipraktekkan dalam berbisnis.

Coba anda terangkan apa defenisi Kepemimpinan, Keterampilan dasar apa saja yang harus
dimiliki oleh seorang entrepreneur dan apa peran kepemimpinan dalam manajemen.

JAWABAN

1
JAWABAN UTS
“KEWIRAUSAHAAN”

NAMA : ADITYA PUTRA PRATAMA


NPM : 214201416145
PROGRAM STUDI : ILMU KESEHATAN ( KEPERAWATAN ) – KELAS E
EMAIL : Adityadomble98@gmail.com

1. - Entrepreneurship (Kewirausahaan) adalah proses kegiatan kreativitas dan inovasi


menciptakan perubahan dengan memanfaatkan peluang dan sumber-sumber yang ada
untuk menghasilkan nilai tambah bagi diri sendiri dan orang lain serta memenangkan
persaingan

- Wirausaha (entrepreneur) adalah Kapasitas dan kemauan untuk mengembangkan,


mengatur dan mengelola usaha bisnis bersama dengan segala risikonya untuk
menghasilkan keuntungan.
2. 1. Disiplin

Pentingnya kekuatan disiplin, memupuk sikap disiplin sejak dini pada usia anak-anak
adalah salah satu faktor para wirausahwan menjadi sukses. Kekuatan disiplin akan
sangat berpengaruh terhadap sikap dan komitmen dan kejujuran terhadap waktu serta
akan meningkatkan sikap kemandirian juga memupuk jiwa kepemimpinan. Kerja keras
serta Kemauan pun akan didapat dikarenakan disiplin terhadap perencanaan dan waktu.

2. Mempunyai Komitmen Tinggi

Komitmen tinggi terhadap apa yang dicita-citakan, berarti teguh dalam pendirian,
disiplin dalam berusaha. Mempunyai komitmen yang tinggi adalah karakteristik seorang
wirausahawan sukses.

3. Kejujuran

Jujur dalam bekerja adalah suatu karakteristik yang wajib anda ketahui, karena dengan
bersikap jujur membawa pada sikap percaya diri, memperbanyak relasi untuk
melakukan bisnis, memudahkan bernegosiasi.

4. Mengasah Kreatifitas dan Inovatif

Kreatifitas akan mendukung suatu usaha untuk terus berjalan dan maju. Mempunyai
produk yang unik hasil dari kreatifitas dan inovatif, mempunyai keunggulan yang
berbeda dari produk lainnya.

2
5. Sikap Mandiri dan Realistis

Sikap mandiri adalah mempunyai tujuan yang mulia, ikhlas, bukan didasari karena
ambisi tapi karena Tuhan Yang Maha Esa. Realistis melihat peluang usaha dan dalam
mengerjakan usaha.

6. Berani menghadapi Resiko

Resiko untuk gagal pasti selalu menerpa, jangan takut untuk gagal tapi anda harus dapat
mengendalikan kerugian usaha anda. Bagaimanapun kegagalan adalah jalan sukses para
wirausahawan.

7. Mampu Melihat Peluang

Karakteristik seorang wirausaha berikutnya pengusaha harus mampu untuk melihat


peluang bisnis. Sudah banyak bukti seorang pengusaha yang sukses karena ia melihat
peluang yang bagus untuk dimanfaatkan sebagai bisnis. Dan menjadi pendorong untuk
terus maju dalam pengembangan usahanya.

8. Mempunyai Jiwa Kepemimpinan

Wirausaha adalah seorang pemimpin untuk dirinya sendiri dalam kedisiplinan, kejujuran
dan komitmen untuk bekerja. Serta dapat memandu dan mengelola SDM yang ada.
Pemimpin bukan hanya dapat memerintah tapi dapat mendorong jiwa setiap orang untuk
dapat maju bersama, mempengaruhi dan memotivasi bekerja. Sehingga produktivitas
kerja dapat di kendalikan.

9. Kemampuan Manajerial

Pengelolaan administrasi serta pengelolaan sumber daya adalah salah satu kemampuan
yang dapat anda gali dan mencarinya dengan cara terus belajar, entah itu dari sekolah,
seminar, pelatihan. Ini adalah mendorong bahwa setiap seorang pengusaha harus terus
belajar untuk mengendalikan diri serta mengndalikan orang-orang sekitar.

10. Sikap Percaya Diri

Kepercayaan diri mungkin akan menjadi motivasi tersendiri bagi seorang wirausahawan
muda, untuk sukses sikap percaya diri adalah salah satu yang terpenting, dengan
memupuk sikap percaya dengan ilmu dan kemempuan manajerial yang cukup akan
mengantarkan menjadi seorang wirausahawan sukses.

11. Kualitas Dasar Kewirausahaan yang meliputi kualitas daya berpikir dan daya fisik.
berpikir kreatif, berpikir inovatif, berpikir orisinil, berpikir sistem, terampil mengambil
keputusan dan selalu berpikir positif.

3
12. Kualitas Instrumental Kewirausahaan yaitu penguasaan lintas disiplin ilmu.
harus memahami bidang lain seperti matematika, ekonomi, manajemen, dll.

4. 1. Pasar : jenis produk, besar/ukuran, sasaran, pengembanga


2. potensi Pertumbuhan pasar (market growth) merujuk pada persentase perubahan
ukuran pasar selama periode tertentu
3. biaya adalah nilai moneter atau jumlah uang yang dikeluarkan oleh perusahaan untuk
menghasilkan suatu produk atau jasa
4. risiko yaitu persaingan ketat/tidak dan produk yang di jual sulid/mudah ditiru

5. A. Pengertian Komunikasi adalah proses penyampaian gagasan, harapan dan pesan yang
disampaikan melalui lambang tertentu, mengandung arti, dilakukan oleh penyampai pesan
ditujukan pada penerima pesan.

B. Tujuan Komunikasi

Pada dasarnya, tujuan komunikasi adalah untuk memberikan pengetahuan atau informasi
kepada orang lain sehingga dapat memengaruhi pemikiran, mengubah sikap, dan
mendorong orang lain untuk melakukan hal tertentu.

Tujuan komunikasi ini tentunya sangat penting dalam proses sosialisasi antar manusia.
Berikut beberapa tujuan komunikasi:

1. Agar Komunikator Dimengerti Komunikan

Tujuan komunikasi yang pertama adalah untuk memastikan informasi atau pesan dari
komunikator dapat dimengerti oleh orang lain (komunikan). Karena itu komunikator
harus menyampaikan pesan utama sejelas mungkin kepada komunikan.

2. Agar Dapat Mengenal Orang Lain

Tujuan komunikasi selanjutnya adalah agar dapat mengenal orang lain. Dengan adanya
interaksi dan komunikasi maka setiap orang dapat saling mengenali dan memahami satu
sama lain. Kemampuan mendengar/ membaca/ mengartikan pesan orang lain dengan baik
merupakan hal penting dalam aktivitas komunikasi.

3. Agar Pendapat Diterima oleh Orang Lain

Tujuan komunikasi juga dimaksudkan agar pendapat kamu diterima oleh orang lain.
Komunikasi secara persuasif sering kali dilakukan untuk menyampaikan gagasan atau ide
seseorang pada orang lain. Tujuannya adalah agar ide dan gagasan tersebut diterima.

C. Fungsi Komunikasi

Selain tujuan komunikasi, penting juga untuk mengenali fungsi-fungsinya. Ada banyak
sekali fungsi komunikasi yang dapat dirasakan manusia, baik itu secara individu maupun
4
secara organisasi. Fungsi komunikasi adalah sebagai berikut:

1. Sebagai Alat Kendali

Fungsi komunikasi yang pertama adalah sebagai alat kendali atau kontrol. Dalam hal ini
alat kendali berarti dengan komunikasi maka perilaku individu dapat dikontrol dengan
penyampaian aturan yang harus dipatuhi.

2. Sebagai Alat Motivasi

Komunikasi yang baik dan persuasif dapat meningkatkan motivasi seseorang dalam
melakukan sesuatu. Menyampaikan informasi yang dapat diraih dalam kehidupan akan
membangun motivasi seseorang.

3. Sebagai Ungkapan Emosional

Berbagai perasaan yang ada di dalam diri seseorang dapat diungkapkan kepada orang lain
dengan cara berkomunikasi. Emosi ini bisa persaan senang, marah, kecewa, gembira, dan
lain-lain.

4. Sebagai Alat Komunikasi

Dengan berkomunikasi maka kita dapat memberikan informasi yang dibutuhkan oleh
orang lain atau kelompok sehingga dengan informasi itu maka proses pengambilan
keputusan dapat dilakukan dengan baik.

6. Etika bisnis adalah segala sesuatu tentang pedoman norma bagi sebuah perusahaan dalam
mengambil keputusan

Anda mungkin juga menyukai