Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : SMA Karangturi


Mata Pelajaran : Kimia
Kelas/Semester : X / Ganjil
Materi Pokok : Struktur Atom dan Tabel Periodik
Alokasi Waktu : 12 JP (6 x pertemuan)

A. Kompetensi Inti
 KI-1 dan KI-2:Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. Menghayati dan
mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai),
bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan
anak di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan
regional, dan kawasan internasional”.
 KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan
metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab
fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai
dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
 KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta
mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator
3.3 Menjelaskan konfigurasi elektron dan pola  Menjelaskan prinsip dan aturan penulisan konfigurasi
konfigurasi elektron terluar untuk setiap elektron
golongan dalam tabel periodik  Menuliskan konfigurasi elektron dalam bentuk diagram
orbital
 Menentukan bilangan kuantum dari setiap elektron.
 Menjelaskan perkembangan sistem periodik unsur
dikaitkan dengan letak unsur dalam Tabel Periodik
Unsur berdasarkan konfigurasi elektron.
4.3 Menentukan letak suatu unsur dalam tabel  Menyimpulkan letak unsur dalam tabel periodik
periodik berdasarkan konfigurasi elektron berdasarkan konfigurasi elektron
 Membuat model Tabel Periodik Unsur dari barang-
barang bekas

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui model pembelajaran Discovery Learning dengan memahami menggali informasi dari berbagai sumber
belajar, penyelidikan sederhana dan mengolah informasi, diharapkan siswa terlibat aktif selama proses
pembelajaran berlangsung, memiliki sikap ingin tahu, jujur dan bertanggung jawab dalam menyampaikan
pendapat, serta bekerja sama dalam melakukan praktikum dan diskusi. Selain itu, diharapkan siswa dapat
menganalisis perkembangan model atom dari model atom, menjelaskan fenomena alam atau hasil percobaan
menggunakan model atom, menjelaskan konfigurasi elektron dan pola konfigurasi elektron terluar untuk setiap
golongan dalam tabel periodik, menentukan letak suatu unsur dalam tabel periodik berdasarkan konfigurasi
elektron, menganalisis kemiripan sifat unsur dalam golongan dan keperiodikannya, dan menyajikan hasil
analisis data-data unsur dalam kaitannya dengan kemiripan dan sifat keperiodikan unsur dengan tepat.

D. Materi Pembelajaran
Struktur Atom dan Tabel Periodik
 Partikel penyusun atom
 Nomor atom dan nomor massa
 Isotop
 Perkembangan model atom
 Konfigurasi elektron dan diagram orbital
 Bilangan kuantum dan bentuk orbital.
 Hubungan Konfigurasi elektron dengan letak unsur dalam tabel periodik
 Tabel periodik dan sifat keperiodikan unsur

E. Metode Pembelajaran
Model Pembelajaran : Discovery Learning
Metode : Tanya jawab, wawancara, diskusi dan bermain peran

F. Media Pembelajaran
Media :
 Worksheet atau lembar kerja (siswa)
 Lembar penilaian
 LCD Proyektor

Alat/Bahan :
 Penggaris, spidol, papan tulis
 Laptop & infocus

G. Sumber Belajar
 Buku Kimia Siswa Kelas X, Kemendikbud, Tahun 2016
 Buku refensi yang relevan,
 Lingkungan setempat

H. Langkah-Langkah Pembelajaran
PERTEMUAN 1 (Bilangan Kuantum)
Alokasi
NO Kegiatan Guru Kegiatan siswa
Waktu
1 Apersepsi Apersepsi 10’
1) Guru meminta siswa untuk membersihkan 1) Siswa membersihkan tempat belajarnya
lingkungan belajar sekitar sebelum memulai sebelum memulai pelajaran
aktivitas belajar mengajar 2) Siswa menjawab salam dari guru
2) Guru memberi salam, mengabsen dan dan dilanjutkan berdoa
bertanya kondisi siswa hari itu. 3) Siswa mendengarkan penjelasan yang
3) Apersepsi : Menanyakan beberapa model disampaikan oleh guru
atom
4) Guru menjelaskan KD dan tujuan
pembelajaran yang akan dicapai
5) Guru menjelaskan langkah-langkah
kegiatan yang akan dilakukan pada proses
pembelajaran
2 Kegiatan Inti Kegiatan Inti 70’
1) Guru menyajikan beberapa gambar 1) Siswa mendiskusikan kaitan antara
perumpamaan susunan kulit atom kedua gambar tersebut dan hubungannya
Gambar 1 dengan kedudukan suatu atom.
2) Peserta Didik membandingkan hasil
diskusi dalam kelompok dengan hasil
kelompok lain melalui kunjungan ke
masing-masing kelompok lain.
3) Masing-masing kelompok memaparkan
hasil diskusinya
4) Siswa mengerjakan latihan soal tentang
penentuan bilangan kuantum

Gambar 2

2) Guru meminta siswa untuk mengumpulkan


data tentang hubungan kulit dan sub kulit
dengan kedudukan elektron. Dengan
membagi kelompok menjadi beberapa topik.
Topik 1 : Bilangan kuamtum Utama

Topik 2 : Bilangan Kuantum azimut

Topik 3 : Bilangan Kuantum magnetik


Topik 4 : Bilangan kuantum spin

3) Guru menguatkan dan meluruskan hasil


diskusi kelas tentang penentuan bilangan
kuantum.
4) Guru memberikan latihan soal tentang
penentuan bilangan kuantum

3 Kegiatan Penutup Kegiatan Penutup 10’


1) Guru mereview hasil diskusi diskusi 1) Bersama-sama guru mereview hasil
tentang tentang bilangan kuantum diskusi diskusi tentang tentang
2) Guru menyimpulkan materi pembelajaran bilangan kuantum
tentang bilangan kuantum 2) Bersama-sama guru menyimpulkan
3) Guru memberi tugas siswa untuk materi pembelajaran tentang bilangan
dikerjakan secara mandiri di rumah. kuantum
4) Guru memberi informasi tentang materi
pelajaran pada pertemuan berikutnya.
5) Guru menutup pembelajaran dengan salam.

PERTEMUAN 2 (Bentuk Orbital)


Alokasi
NO Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Waktu
1 Apersepsi Apersepsi 10’
1) Guru meminta siswa untuk membersihkan 1) Siswa membersihkan tempat belajarnya
lingkungan belajar sekitar sebelum memulai sebelum memulai pelajaran
aktivitas belajar mengajar 2) Siswa menjawab salam dari guru
2) Guru memberi salam, mengabsen dan dan dilanjutkan berdoa
bertanya kondisi siswa hari itu. 3) Siswa mendengarkan penjelasan yang
3) Guru menjelaskan KD dan tujuan disampaikan oleh guru
pembelajaran yang akan dicapai
4) Guru menjelaskan langkah-langkah
kegiatan yang akan dilakukan pada proses
pembelajaran
2 Kegiatan Inti Kegiatan Inti 70’
1) Siswa diminta membentuk kelompok sesuai 1) Guru memerintahkan setiap siswa
arahan guru. secara berkelompok membuat bentuk
2) Guru mengajukan pertanyaan berkaitan orbital s,p dan d dengan bahan
dengan bentuk orbital s, p, d dan f plastisin dan cotton bud
3) Guru memerintahkan setiap siswa secara 2) Siswa menganalisis masing-masing
berkelompok membuat bentuk orbital s,p bentuk orbital
dan d dengan bahan plastisin dan cotton bud 3) Siswa mempresentasikan hasil
4) Guru menilai hasil pekerjaan setiap praktikumnya dengan menggunakan
kelompok tata bahasa yang benar.
5) Guru menunjuk salah satu kelompok untuk 4) Siswa dengan bimbingan guru
mempresentasikan hasil praktikumnya merumuskan dan membuat kesimpulan
dengan menggunakan tata bahasa yang hasil diskusi tentang bentuk orbital
benar.
6) Guru membimbing siswa untuk
merumuskan dan membuat kesimpulan hasil
diskusi tentang bentuk orbital

3 Kegiatan Penutup Kegiatan Penutup 10’


1) Guru mereview hasil diskusi diskusi 1) Bersama-sama guru mereview hasil
tentang bentuk orbital diskusi diskusi tentang bilangan
2) Guru memberi informasi tentang materi kuantum
pelajaran pada pertemuan berikutnya. 2) Bersama-sama guru menyimpulkan
3) Guru menutup pembelajaran dengan materi pembelajaran tentang bilangan
salam. kuantum

PERTEMUAN 3 DAN 4 (Konfigurasi Elektron dan Diagram Orbital)


Alokasi
NO Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Waktu
1 Apersepsi Apersepsi 10’
1) Guru meminta siswa untuk membersihkan 1) Siswa membersihkan tempat belajarnya
lingkungan belajar sekitar sebelum memulai sebelum memulai pelajaran
aktivitas belajar mengajar 2) Siswa menjawab salam dari guru
2) Guru memberi salam, mengabsen dan dan dilanjutkan berdoa
bertanya kondisi siswa hari itu. 3) Siswa mendengarkan penjelasan yang
3) Guru memberikan penjelasan kepada siswa disampaikan oleh guru
bahwa pada pertemuan minggu ini akan
bersama-sama mempelajari
materi mengenai konfigurasi elektron dan
diagram orbital.
4) Guru menjelaskan langkah-langkah
kegiatan yang akan dilakukan pada proses
pembelajaran

2 Kegiatan Inti Kegiatan Inti 70’


1) Guru memberikan penjelasan materi tentang 1) Siswa memperhatikan penjelasan
konfigurasi elektron per kulit hanya dengan materi yang disampaikan oleh guru
menggunakan peta konsep yang ditulis di 2) Salah satu siswa maju menjelaskan
papan tulis. Tujuannya agar siswa dapat mengenai asas aufbau, larangan pauli
mengonsep sendiri dan menjabarkan sendiri dan aturan hund
peta konsep tersebut berdasarkan keterangan 3) Siswa mengerjakan soal mengenai
yang diberikan oleh guru. konfigurasi elektron
2) Kemudian guru menawarkan kepada tiga
siswa adakah yang bersedia maju ke muka
kelas untuk menjelaskan materi tentang
konfigurasi elektron per sub kulit. Siswa
yang berani maju akan mendapat tambahan
nilai.
3) Siswa yang berani maju hanya perlu
menjelaskan materi tentang asas aufbau,
asas larangan Pauli dan kaidah Hund. Jika
ada siswa yang maju, guru hanya tinggal
membantu siswa tersebut untuk
menyampaikan materi secara jelas dan
mudah dipahami. Jika tidak ada, guru dapat
segera memulai pembelajarannya.
4) Guru bertanya kepada siswa apakah ada
yang belum dipahami. Jika ada pertanyaan,
guru menjelaskan bagian yang belum
dipahami siswa.
5) Untuk mengetahui seberapa dalam siswa
memahami terhadap materi yang
disampaikan, maka siswa diminta untuk
menentukan konfigurasi elektron dan
diagram orbital.
3 Kegiatan Penutup Kegiatan Penutup 10’
1) Pembelajaran minggu ini ditutup dengan 1) Bersama-sama guru mereview hasil
memberikan komentar dan kesimpulan diskusi diskusi tentang tentang
tentang materi yang baru saja didiskusikan. bilangan kuantum
2) Siswa diberikan pertanyaan lisan secara 2) Siswa menjawab pertanyaan yang
acak untuk mendapatkan umpan balik atas diberikan oleh guru
pembelajaran minggu ini.

PERTEMUAN 5 DAN 6 (Menentukan Letak Unsur)


Alokasi
NO Kegiatan Guru Kegiatan Siswa
Waktu
1 Apersepsi Apersepsi 10’
1) Guru meminta siswa untuk membersihkan 1) Siswa membersihkan tempat belajarnya
lingkungan belajar sekitar sebelum memulai sebelum memulai pelajaran
aktivitas belajar mengajar 2) Siswa menjawab salam dari guru
2) Guru mempersiapkan kelas agar lebih dilanjutkan berdoa
kondusif untuk proses belajar mengajar; 3) Siswa mendengarkan penjelasan yang
kerapian dan kebersihan ruang kelas, disampaikan oleh guru
presensi (absensi, kebersihan kelas,
menyiapkan media dan alat serta buku yang
diperlukan). Guru juga dapat memberikan
beberapa pengarahan mengenai pentingnya
kebersihan selama kegiatan belajar
mengajar, sehingga para siswa dapat
memahami materi pelajaran dengan lebih
kondusif.
3) Guru menyampaikan topik mengenai sistem
periodik unsur. Pembahasan dapat dimulai
dengan mengajukan pernyataan dan
pertanyaan sebagai apersepsi, seperti:
 Apa dasar pengelompokan unsur
dalam table periodik?
 Bagaimana hubungan konfigurasi
elektron dengan letak unsur dalam
tabel periodik?
4) Guru menyampaikan kompetensi yang harus
dicapai dalam pembelajaran ini.
2 Kegiatan Inti Kegiatan Inti 70’
1) Guru menyampaikan materi mengenai 1) Siswa mendengarkan dan
perkembangan sistem periodik. memperhatikan penjelasan dari guru
2) Guru bertanya adakah yang belum dipahami 2) Siswa menjawab pertanyaan guru
siswa. Jika tidak ada, guru melanjutkan mengenai unsur yang berbahaya bagi
penjelasan. lingkungan air, tanah, dan udara.
3) Guru memberikan ulasan singkat mengenai 3) Siswa menjawab soal yang diberikan
golongan dan periode dan cara menentukan oleh guru
letak unsur dalam system periodik unsur.
4) Guru memberi pertanyaan tentang unsur-
unsur apa saja yang berbahaya bagi
lingkungan air, tanah, dan udara
5) Guru kemudian membagikan kartu-kartu
kecil dari kertas dalam kondisi terlipat.
Siswa dilarang membuka dan membaca
tulisan yang tertera pada kartu-kartu
tersebut sebelum ada aba-aba dari guru.
6) Guru lalu menjelaskan bahwa kartu-kartu
yang dipegang siswa merupakan jawaban
dari soal-soal yang akan diberikan oleh
guru. Ketika guru menuliskan soal di papan
tulis, siswa yang memegang kartu berisi
jawaban soal tersebut diminta untuk
mengangkat tangan lalu maju ke muka kelas
untuk menjawab soal tersebut secara
lengkap di papan tulis.
7) Apabila tidak ada siswa yang mengangkat
tangan saat soal diberikan, guru
memberikan kesempatan kepada setiap
siswa untuk maju dan menjawab soal
tersebut meskipun ia tidak memegang kartu
berisi jawaban yang benar dari soal tersebut.
Apabila tidak juga ada yang berani maju,
guru menunjuk salah satu siswa untuk
menjawab soal tersebut.
8) Guru hanya mengajukan 10 butir soal. Jadi,
hanya ada 10 siswa yang memegang
jawaban yang benar dari soal-soal yang
diberikan oleh guru.
9) Setelah selesai, guru meminta siswa agar
mengumpulkan kembali kartu-kartu
tersebut.
10) Guru kemudian me-review kembali
materi pelajaran pada pertemuan kali ini.

3 Kegiatan Penutup Kegiatan Penutup 10’


1) Pembelajaran ditutup dengan memberikan 1) Bersama-sama guru mereview hasil
komentar dan kesimpulan tentang materi diskusi diskusi tentang tentang
yang baru saja didiskusikan. bilangan kuantum
2) Guru memberikan tugas untuk membuat 2) Bersama-sama guru menyimpulkan
tabel Sistem Periodik Unsur dari barang materi pembelajaran tentang bilangan
bekas kuantum
3) Sebagai refleksi pada bagian akhir pelajaran
ini, siswa diberikan tugas rumah untuk
merumuskan sikap dan tindakan sebagai
bentuk syukur kepada Tuhan Yang Maha
Esa yang telah melimpahkan kekayaan
sumber daya alam di Indonesia
I. Penilaian
1. Teknik Penilaian
a. Pengetahuan
- Tertulis Uraian
1. Konfigurasikan unsur A, B, dan C yang memiliki nomor atom 15, 23, dan 31!
2. Tentukan letak unsur yang memiliki nomor atom 6, 22, dan 35!
3. Sebutkan unsur-unsur yang ada di tanah yang berperan dalam pertumbuhan tanaman!
b. Keterampilan
- Penilaian Unjuk Kerja
Contoh instrumen penilaian unjuk kerja dapat dilihat pada instrumen penilaian produk Tabel
Periodik Unsur sebagai berikut:

Instrumen Penilaian
Sangat Kurang Tidak
N Baik
Aspek yang Dinilai Baik Baik Baik
o (75)
(100) (50) (25)

1 Estetika

2 Penggunaan barang bekas yang tepat

3 Desain

4 Keterangan Jelas

Kriteria penilaian (skor)


100 = Sangat Baik
75 = Baik
50 = Kurang Baik
25 = Tidak Baik
Cara mencari nilai (N) = Jumalah skor yang diperoleh siswa dibagi jumlah skor maksimal dikali skor
ideal (100)

Semarang, 30 Juni 2019

Mengetahui
Kepala SMA Karangturi Guru Mata Pelajaran Kimia

Drs. Susena, M.Pd Tan Kevin Kristanto, S.Pd

Catatan Kepala Sekolah


..........................................................................................................................................................................
..........................................................................................................................................................................
..........................................................................................................................................................................

Anda mungkin juga menyukai