Anda di halaman 1dari 6

ACARA

LASER

I. Tujuan :
1. Mahasiswa dapat menjelaskan perbedaan antara emisi spontan dan emisi terstimulasi
2. Mahasiswa dapat melaskan cara laser menghasilkan cahaya.
3. Mahasiswa dapat menjelaskan pengaruh laser terhadap intensitas dan panjang
gelombang lampu, masa pakai, dan reflektifitas cermin.

II. Alat dan Bahan :


1. Alat tulis
2. Seperangkat laptop atau handphone.
3. Aplikasi simulasi pHet

III. Dasar Teori :


Laser (Light Amplification by Stimulated Emission of Radiation) adalah
pembesaran cahaya yang terjadi karena emisi radiasi secara terus menerus. Laser
dapat menghasilkan berkas cahaya sejajar dengan panjang gelombang tunggal yang
sangat intensif dan tidak membias. Sinar laser bersifat koheren (bergerak seirama),
monokromatik, dan unidirectional. Koheren, artinya semua gelombang selalu berada
dalam fase yang sama. Monokromatik, artinya sinar laser hanya memiliki spektrum
panjang gelombang yang sempit sehingga hanya menghasilkan 1 macam warna.
Unidirectional artinya, sinar laser hanya memancar ke satu arah sehingga dapat
menghasilkan pancaran yang sangat kuat. Terdapat tiga bentuk interaksi antara laser
dengan materi yaitu absopsi, emisi spontan, dan emisi terstimulasi.

Absopsi merupakan proses tereksitasiya elektron dari tingkat energi E1 ke E2 yang


mengakibatkan penyerapan foton. Emisi spontan merupakan proses peluruhan
elektron yang tereksitasi di E2 ke E1 yang melepas energi. Emisi terstimulasi
merupakan proses yang melibatkan elektron-elektron yang berada di E2 dirangsang
oleh foton yang datang untuk meluruh ke E1 yang memperkuat energi cahaya datang.
Molekul atau atom suatu bahan dapat ditingkatkan energinya ke tingkat
tereksistansi dengan berbagai cara, seperti dipanaskan, disinari atau ditabrak oleh
elektron. Molekul tersebut kemudian kembali ke keadaan dasar dengan melepaskan
energinya dalam bentuk foton cahaya secara acak. Terdapat tiga jenis laser, yaitu
laser yang dipompa secara elektris, laser yang dipompa secara optis dan laser semi
konduktor.
IV. Langkah Percobaan :
A. Satu atom (absorbsi dan emisi)
1. Buka google pada laptop atau pada handphone.
2. Masuk website https://phet.colorado.edu/in/simulations/category/physics pada
google.
3. Pilih materi Laser, kemudian klik play.
4. Pilih menu satu atom (absobsi dan emisi), maka tampilan akan seperti ini

5. Pindahkan kontrol lampu ke tingkat yang rendah.

Dapatkah anda mengamati emisi spontan, emisi terstimulasi atau keduanya?


Apakah yang terjadi dengan foton yang dipancarkan ?
6. Lakukan langkah 5 dan 6 pada keaadan kontrol lampu sedang dan tinggi.

7. Amati perbedaannya dan catat hasilnya pada tabel.


8. Kemudian, kurangi umur atom (waktu hidup).
Apa yang terjadi dengan emisi?
9. Kemudian ubah tingkat energi dari dua tingkat menjadi tiga tingkat energi.
10. Klik "tampilkan foton yang dipancarkan dari keadaan atas". Karakterisasi foton
tersebut.

11. Ubah kontrol lampu dari rendah, sedang, dan tinggi. Amati yang terjadi.
12. Ubah masa pakai status (waktu hidup) atas atau status (waktu hidup) bawah.
Amati yang terjadi.
13. Catat semua hasil pada tabel pengamatan.

B. Banyak atom (Penguatan)


1. Buka google pada laptop atau pada handphone.
2. Masuk pada website https://phet.colorado.edu/in/simulations/category/physics
pada google.
3. Pilih materi Laser, kemudian klik play.
4. Pilih menu banyak atom (penguatan) maka tampilan akan seperti ini
5. Ubah menjadi tiga tingkat energi.
6. Mulai 'memompa' foton ke atom dengan meningkatkan intensitas lampu.

7. Perhatikan tab lasing hanya memiliki satu sumber cahaya, sedangkan pengaturan
satu atom memiliki dua.
8. Untuk menghasilkan laser stabil yang konsisten, daya internal harus berada dalam
kisaran "penguatan" berwarna hijau.
9. Tambahkan cermin dengan mengklik 'aktifkan cermin'. Atur reflektifitas pada
100% dan kemudian coba tingkatkan kekuatan laser.
Amati yang terjadi.
10. Ubah tampilan 'transisi bawah' menjadi 'tampilan gelombang'.

11. Apa yang anda perhatikan tentang amplitudo gelombang? Jelaskan perbedaan
bagian dalam dan bagian luar cermin.
12. Catat seluruh hasil pengamatan pada tabel
V. Tabel Pengamatan
Tabel Hasil Pengamatan 1.Satu atom (absorbsi dan emisi)

Tingkat Kontrol Waktu


Hasil Percobaan
Energi Lampu Hidup
Tinggi
Rendah
Rendah
Tinggi
Dua Sedang
Rendah
Tinggi
Tinggi
Rendah
Tinggi
Rendah
Rendah
Tinggi
Tiga Sedang
Rendah
Tinggi
Tinggi
Rendah

Tabel Hasil Pengamatan 2. Banyak atom (Penguatan)

Tingkat Kontrol
Cermin Hasil Percobaan
Energi Lampu
Aktif
Rendah
Tidak
Aktif
Tiga Sedang
Tidak
Aktif
Tinggi
Tidak

Anda mungkin juga menyukai