Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH BIOLOGI

EVOLUSI PAUS YANG BERASAL DARI MAMALIA

Disusun Oleh :
Kelompok III:
-Muh Erbayu Ernest Azizi
-Muh Arham
-Nurul Mukhliza
-Nurhikmah
-Resky Ananda Nurdin
-Diah Ayu Puspita Sari
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT. penulis panjatkan, karena berkat


rahmat serta bimbingan-Nya penulis berhasil menyelesaikan makalah mengenai
“Teori Evolusi Paus”.

Adapun makalah ini diajukan guna memenuhi tugas makalah mata


pelajaran biologi kelas XII. Makalah ini berisikan tentang materi mengenai teori
evolusi Paus, diantaranya yaitu sejarah singkat, pengertian, prinsip, ciri, dan
macam-macam teori evolusi paus.

Semoga paper mengenai Teori Evolusi Paus ini dapat memberikan


informasi yang berguna bagi kita semua yang ingin mengetahui dan mendalami
tentang Teori Evolusi Paus.

Terima kasih kepada semua yang telah mendukung dan yang telah
berperan dalam penyusunan paper ini serta referensi dan sumber-sumber
informasi yang penulis peroleh.
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL
KATA PENGANTAR ii
DAFTAR ISI iii
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah 1
B. Rumusan Masalah 2
C. Tujuan 2
D. Manfaat 2

BAB II ISI
A. Awal mula 5
B. Sejarah Paus 6
C. Evolusi Paus 8
D. Jenis-jenis paus 9
BAB III PENUTUP
A. Kesimpulan 16
DAFTAR PUSTAKA 17
BAB I
PENDAHULUAN

A.Latar belakang masalah


Evolusi merupakan perubahan struktur tubuh makhluk hidup yang
berlangsung secara perlahan-lahan dalam waktu yang sangat lama. Evolusi
bersal dari bahasa latin yakni Evolvo yang artinya membentang. Pengertian
tentang konsep evolusi dapat timbul baik secara alam maupun secara
logika dari pengertian tentang genetika. Evolusi dalam kajian biologi
berarti perubahan pada sifat-sifat terwariskan suatu populasi organisme
dari satu generasi ke generasi berikutnya. Perubahan-perubahan ini
disebabkan oleh kombinasi tiga proses utama: variasi, reproduksi, dan
seleksi. Sifat-sifat yang menjadi dasar evolusi ini dibawa oleh gen yang
diwariskan kepada keturunan suatu makhluk hidup dan menjadi bervariasi
dalam suatu populasi.

Paus merupakan bangsa Cetaceayang berukuran besar. Paus bukan


tergolong dalam keluarga ikan. Paus mempunyai ciri-ciri sebagai berikut:
• bernapas menggunakan paru-paru
•mempunyai rambut(sedikit, kebanyakan ada di paus dewasa)
•berdarah panas
•mempunyai kelenjar susu
Evolusi didorong oleh dua mekanisme utama, yaitu seleksi alam
dan hanyutan genetik. Seleksi alam merupakan sebuah proses yang
menyebabkan sifat terwaris yang berguna untuk keberlangsungan hidup dan
reproduksi organisme menjadi lebih umum dalam suatu populasi dan
sebaliknya, sifat yang merugikan menjadi lebih berkurang.

B.Rumusan Masalah
1.Bagaimanakah sejarah evolusi ikan paus?
2.Apakah paus termasuk golongan hewan mamalia?

C.Tujuan
Adapun tujuan dalam pembuatan makalah ini adalah sebagai berikut.
1.Untuk mengetahui sejarah evolusi paus
2.Untuk mengetahui klasifikasi paus
3.Untuk mengetahui karakteristik paus
D.Manfaat

Adapun manfaat yang ingin diberikan untuk teman teman sekalian dari
kami

kelompok III sebagai penulis makalah ini adalah sebagai berikut :

1.Memberikan gambaran mengenai evolusi paus

2.Memberikan informasi kepada teman teman untuk mengetahui lebih

Tentang evolusi dan karakteristik paus

3.Menambah wawasan mengenai evolusi hewan


BAB II
ISI

A.Awal mula
Paus merupakan bangsa Cetacea yang berukuran besar.Paus bukan tergolong
dalam keluarga ikan. paus mempunyai ciri ciri sebagai berikut :
-Bernapas menggunakan paru paru
-Mempunyai Rambut(paus dewasa)
-Berdarah panas
-Mempunyai kelenjar susu
-Mempunyai jantung dengan empat ruang

B.Sejarah Paus
Paus purba berevolusi pada pertengahan tempo Eocene, kira-kira 50 juta
tahun yang lalu. Salah satu paus terawal yang telah punah adalah Basilosaurus
yang mempunyai kepala kecil bermoncong menonjol dan bergigi. Basilosaurus
mempunyai panjang 25 meter. Fosil menunjukkan bahwa paus berasal dari
hewan daratan berkuku, kemungkinan dari hewan seperti Mesonychid(hewan
seperti serigala yang tinggal di pesisir pantai)yang berangsur-angsur kembali
menghuni lautan untuk mengejar buruan sekitar 50 juta tahun yang lalu.

Basilosaurus Dan Mesonychid


C.Evolusi Paus
Evolusi paus dimulai sekitar 50 juta tahun silam dimana nenek moyang
paus hidup di daratan tepatnya di tepi pantai , nenek moyang paus ini bernama
pakicetus

-Pakicetus

Pakicetus adalah hewan purba yang tubuh nya mirip kadal dan kepalanya
mirip serigala dengan kaki bercakar dan ekor yang panjang dan mulut bertaring.

Pada masa 47 juta tahun silam pakicetus berevolusi menjadi Ambulocetus


-Ambulocetus

Bentuknya memanjang seperti buaya dan berhabitat di pinggir laut.


Waktu berlalu Kembali hingga 46 juta tahun silam Ambulocetus berevolusi
menjadi Maiacetus
-Maiacetus

Bentuknya udah menyerupai singalaut dengan kaki dengan yang lebih


pendek ,pada tahap ini mereka sudah betah tinggal dibawah air.Pada masa 37
juta tahun silam Maiacetus berevolusi kembali menjadi Dorudon.
-Dorudon

Tubuhnya panjang dengan sirip depan serta kaki belakang yang


mengecil serta ekor yang bersirip ,bentuknya sudah mirip dengan paus
modern.Pada 34 juta tahun silam Dorudon berevolusi kembali menjadi
Llanocetus.
-Llanocetus

Bentuknhya mirip Dorudon tetapi kaki belakang pada Llanocetus


menhilang serta terdapat sirip atas dibelakang tubuh Llanocetus. Pada 20 juta
tahun silam Llanocetus berevolusi menjadi Squalodon yang menjadi awal mula
paus bergigi
-Squalodon

(Paus bergigi)
Sedangkan paus tanpa gigi muncul dari evolusi yang bernama
Cetotherium yang muncul pada 15 juta tahun silam
-Cetotherium

(Paus tanpa gigi)


Hingga paus pun berevolusi menjadi paus modern yang kita jumpai saat ini
D.JENIS JENIS PAUS
Spesies paus memiliki beberapa jenis diantaranya sebagai berikut:
-Paus Biru(Blue Whale)
Paus ini memiliki ukuran dengan panjang mencapai 100 kaki atau sekitar 30,5
meter. Dan berat tubuh hingga 100-500 ton. Oleh karena itulah paus ini
merupakan paus terbesar sehingga menjadi hewan terbesar didunia
-Paus sirip(fin whale)
Paus ini adalah paus terbesar kedua setelah paus biru. Ukuran tubuh mampu
mencapai 27 meter
-Paus sperma(sperm whale)
-Paus pembunuh/Orca
-Paus bungkuk
-Paus narwhal(Paus bertanduk)
-Paus sikat
-Paus Abu abu
BAB III
PENUTUP
A.KESIMPULAN
Paus merupakan bangsa Cetaceayang berukuran besar. Paus bukan tergolong
dalam keluarga ikan. Paus mempunyai ciri-ciri sebagai berikut:
• bernapas menggunakan paru-paru
•mempunyai rambut(sedikit, kebanyakan ada di paus dewasa)
•berdarah panas
•mempunyai kelenjar susu
Fosil menunjukkan bahwa paus berasal dari hewan daratan berkuku,
kemungkinan dari hewan seperti Mesonychid(hewan seperti serigala yang
tinggal di pesisir pantai)
DAFTAR PUSTAKA
https://www.youtube.com/watch?v=G7Us_unouHI
https://baleinesendirect.org/en/discover/life-of-whales
https://sains.kompas.com/read/2018/11/30/180200023/fosil-paus-
prasejarah-ungkap-tahapan-evolusi-mulut-penguasa-laut-?page=all

Anda mungkin juga menyukai