Anda di halaman 1dari 10

I

KATA PENGANTAR

Rasa syukur kami hanturkan kepada tuhan yang maha kuasa, karena berkat karunianya
kami dapat menyusun makalah ini dengan baik, dan selesai tepat pada waktunya. Makalah ini
berjudul tentang “Kewirausahaan makanan awetan (opak gulung)”
Penyusunan makalah ini bertujuan untuk memenuhi tugas PKWU dari Bu. Dyah
aprianing. Selain itu, makalah ini bertujuan untuk memberikan tambahan wawasan tentang
kewirausahaan makanan awetan berupa opak gulung
Kami menyadari bahwa dalam penulisan makalah ini tidak terlepas dari bantuan banyak
pihak dengan tulus memberikan do’a,saran,dan kritikan sehingga makalah ini dapat
terselesaikan.
Kami menyadari sepenuhnya bahwa makalah ini masih jauh dari kesempurnaan,baik dari
cara penulisannya,maupun isinya. Oleh karena itu,kami mengharapkan segala bentuk saran,
dan kritikan yang membangun demi kesempurnaan makalah ini. Kami berharap semoga
makalah ini bermanfaat bagi para pembaca, dan bagi kami.

Rogojampi, 01 Februari 2022

Tim Penyusun
II

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL…………………………………………………………I
KATA PENGANTAR………………………………………………………II
DAFTAR ISI………………………………………………………………..III
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang………………………………………………………. 1
B. Rumusan Masalah…………………………………………………….2
C. Tujuan Makalah………………………………………………..……...2
BAB II PEMBAHASAN
A. Ide Usaha………………………………………………………….…..3
B. Sumber Daya (6M)………………………………………….……...…4
C. Analisis SWOT…………………………………..……………………5
D. Dokumentasi Observasi Opak Gulung…………………………….….6
BAB III PENUTUP
A. Kesimpulan penulisan………………………………………………...7
B. Saran penulisan…………………………………………………….….7
III

BAB I
PENDAHULUAN
A.Latar Belakang
INDONESIA adalah salah satu negara yang kaya dengan sebuah keberagaman,mulai
dari keberagaman suku,keberagaman budaya,keberagaman ras,agama dan masih banyak lagi
keberagaman unik yang dimiliki Bangsa Indonesia. Salah satu yang tidak kalah menarik
adalah keberagaman makanan kuliner khas Indonesia yang sudah sangat populer di lidah
masyarakat Indonesia bahkan sampai manca negara. Setiap daerah memiliki ciri khas
kulinernya masing masing dengan berbagai olahan,berbagai rasa,dan berbagai bahannya.
Dengan keberagaman kuliner khas Indonesia kita patut bangga karena dengan adanya hal itu
kita bisa mencicipi berbagai nikmat kuliner yang merupakan warisan turun temurun nenek
moyang kita. Indonesia memiliki kuliner dengan berbagai rasa mulai gurih,manis,pedas,asam
dan pastinya banyak masyarakat yang mulai cocok dengan kuliner khas setiap daerah
Indonesia.
Soal Kuliner khas Indonesia tidak lupa kita membahas kuliner khas dari masyarakat
suku JAWA yang biasanya kaya akan rempah rempah yang khas dan berbagai bumbu yang
menjadi satu dalam sebuah hidangan, Terutama di Kabupaten kita sendiri yaitu
BANYUWANGI yang juga tidak kalah populer dalam bidang kulinernya yang mulai diolah
dengan proses tradisional maupun modern. Banyuwangi banyak sekali memiliki makanan
khas yang sudah banyak dijual di berbagai tempat,mulai dari warung,tempat wisata,atau di
pinggir jalan sekalipun banyak orang orang yang menjual makanan khas Banyuwangi. Sego
Tempong adalah salah satu makanan khas Banyuwangi yg sudah sangat terkenal di berbagai
daerah dengan ciri khas sambalnya yg gurih dan memiliki rasa pedas membuat banyak turis
lokal maupun non lokal ingin mencicipi makanan turun temurun tersebut.
Tetapi disini ada sebuah cemilan yang cukup populer di Banyuwangi,tepatnya di
dusun lemahbang yang sangat ramai digemari oleh masyarakat sekitar yaitu cemilan Opak
Gulung,opak gulung sendiri adalah cemilan yang berbahan dasar tepung. Cemilan ini ternyata
masih diolah secara tradisional sehingga aroma makanan ini sangat harum dan biasanya
cemilan ini berbentuk panjang membentuk sebuah gulungan. Makanan ini sangat populer di
lemahbang sampai satu desa hampir semua adalah produsen opak gulung yang memiliki
keunikan masing masing,dan pastinya makanan ini memiliki tekstur yang gurih,renyah,manis
dan bisa dinikmati masyarakat Banyuwangi dengan harga terjangkau
1
B. RUMUSAN MASALAH
Rumusan masalah pembuatan makanan awetan adalah:
1) Bagaimana ide usaha makanan awetan opak gulung di
warung safira?
2) Bagaimana sumberdaya yang dibutuhkan untuk makanan
awetan opak gulung di warung safira (6M)?
3) Bagaimana analisis SWOT usaha opak gulung di warung
safira?

C.TUJUAN OBSERVASI
Tujuan dari pembuatan makanan awetan adalah:
1) Untuk mengetahui ide usaha opak gulung di warung safira
2) Untuk mengetahui sumber daya yang dibutuhkan untuk
makanan opak gulung di warung safira (6M)
3) Untuk mengetahui analisis SWOT makanan awetan opak
gulung di warung safira
2

BAB II
PEMBAHASAN
(OPAK GULUNG)

1. Ide Usaha

Salah satu kunci kesuksesan memulai suatu usaha adalah adanya kemampuan
menuangkan ide atau gagasan cemerlang yang kreatif dan inovatif dan mempunyai
nilai ekonomi tinggi. Banyak orang mengatakan bahwa “Ide atau gagasan” mahal
harganya. Tentunya tidak sembarang ide, hanya ide yang mempunyai nilai komersial
saja yang masuk dalam kategori mahal itu. Sebuah ide akan ditulis dalam suatu
rencana usaha atau rencana bisnis yang merupakan langkah awal membangun sebuah
usaha. Sebenarnya, banyak orang mempunyai ide cemerlang, ide yang hebat dan
bernilai tinggi, namun ide itu akan tetap menjadi ide atau bahkan hanya sekadar
impian yang numpang lewat, karena ide yang hebat tadi tidak pernah ditulis atau
dikomunikasikan kepada pihak lain ataupun diimplementasikan.Ide merupakan
konsep, pikiran dan pengetahuan, sebuah mental, pandangan, keyakinan atau rencana
dari kegiatan-kegiatan usaha. Ide merupakan produk berfkir kreatif yang melibatkan
penggunaan indra pendengar, penglihat dan perasa. Interaksi dari ketiga indera ini
mendorong daya pikir seorang wirausahawan untuk menghasilkan ide. Sebuah ide
bisnis harus rasional, artinya menurut pikiran yang sehat dan pertimbangan yang
logis, serta masuk di akal.Wirausahawan yang sukses salah satunya mampu
menemukan ide melalui berbagai teknik yang ada. Penemuan ide bisnis tersebut
diperoleh dari pencarian ide bisnis melalui cara berfkir terhadap suatu hal. Ide akan
tercipta jika seseorang memandang sesuatu sebagai hal yang positif sehingga dapat
tercipta tujuan yang diinginkan. Harapan yang kuat terhadap suatu hal akan
mempengaruhi otak seseorang untuk melihat apa yang seseorang harapkan untuk
melahirkan suatu ide.
Nah pada kewirausahaan produksi opak gulung di warung Safira menurut ibu
yang kita wanwancarai mereka murni menggunakan ide sendiri atau bisa disebut oleh
kreatif sendiri, akan tetapi menurut ibunya juga memang didaerah sekitar tersebut
terdapat ciri khas atau mayoritas penduduk masyarakatnya berkerja sebagai produksi
opak gulung, jadi pada pekerjaan opak gulung di rumah safira ide usaha tersebut bisa
juga dikatakan inisiatif dari warga sekitar.

3
2. Sumber Daya yang Dibutuhkan dalam opak gulung 6M
1) MANUSIA
Pada produksi opak gulung ini untuk hari biasanya terdapat beberapa
karyawan(10) yang membantu membuat opak gulung, akan tetapi opak gulung
ini diproduksi secara mandiri
2)MONEY (MODAL)
Modal untuk produksi opak gulung ini Rp150.000 biasanya mendapatkan
10 kg opak gulung perharinya
3)MATERIAL
1) Terigu 6.) Kelapa
2) Mentega 7.) Tepung Ketan
3) Gula 8.) Ragi
4) Tepung Beras
5) Wijen
4)MESIN
Menggunakan alat pembuat opak gulung
5)METODE
1) Masukkan telur, gula, garam, dan vanili dalam satu wadah kemudian
mixer hingga mengental.
2) Tambahkan tepung terigu dan tepung sagu lalu mixer hingga merata.
3) Jika sudah merata tambahkan santan dan msrgarin cair dan aduk rata.
4) Panaskan cetakan dan olesi dengan margarin. Tuang adonan 1 sdm
lalu tekan cetakan dan bolak balik hingga kuning kecoklatan.
Kemudian lipat dan sajikan 4
6)MARKET
Dipasarkan sendiri oleh produsennya dan juga ada seles atau orang yang
mengambil untuk dijual

3.Analisis SWOT Pada Makanan Awetan Opak Gulung


INTERNAL EKSTERNAL
1) KEKUATAN (S)
-Karena makanan ini bertahan lama sehingga kurang lebih 3 bulan
oleh karena itu banyak disukai oleh kalangan masyarakat
-Komunikasi internal yang baik
-Harga produk terjangkau dan toko yang nyaman
-Tingginya tingkat konsumtif tehadap opak gulung pada kalangan
masyarakat maupun maha siswa

2) KELEMAHAN (W)
-Banyak pesaing opak gulung karena didaerah sekitar juga banyak
yang memproduksi opak gulung
-Mulai banyak bermunculan penjual opak gulung secara daring
dengan harga lebih murah

3) PELUANG (O)
-Karena sudah mempunyai pelanggan tetap dan didaerah tersebut
sangat mendukung produksi opak gulung
-Pelanggan yang loyal
-Produk yang seharusnya ada dipasaran saat hari raya
-Media social membantub pemasaran dengan cepat
4) ANCAMAN (T)
-Banyaknya pesaing pembuat opak gulung didaerah sekitar
-Harga dari supplier makin mahal
-Variasi rasa dari pesaing lebih menarik meski kualitas bahan rendah
-Lokasi opak gulung lain cukup dekat
-Kenaikan harga barang baku
5
DOKUMENTASI OBSERVASI OPAK GULUNG
6

BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan Penulisan

Kesimpulannya adalah opak gulung merupakan jajanan yg mudah


ditemukan di daerah observasi di kabupatan banyuwangi karena harganya
terjangkau dan memiliki rasa renyah,sehingga banyak pedagang dan
produsen opak gulung di daerah Banyuwangi yang membuat banyak
sekali variasi bentuk dan cara pembuatan opak gulung sehingga mambuat
masyarakat tidak bosan untuk mengonsumsi makanan renyah satu
ini.Makanan ini berbahan dasar telur,tepung,mentega,dan wijen yang
membuat rasa menjadi gurih,renyah,dan sedikit rasa manis. Di zaman
sekarang ini sudah banyak tempat produsen opak gulung yang beredar
dengan variasi dan rasa yang berbeda.

B. Saran Penulisan

Adapun saran yang harus diberikan berdasarkan makalah ini adalah:

Penulis menyadari bahwa makalah ini belum sempurna, dan


penelitian(observasi) ini masih bisa untuk dikembangkan lebih lanjut
dengan penelitian yang lebih umum maupun lebih detail. Karena itu
untuk menambah wawasan yang lebih tentang kewirausahaan khususnya
yang kita bahas kali ini yaitu opak gulung, penulis menyarankan untuk
membaca lebih banyak buku atau sumber referensi lainnya.

Anda mungkin juga menyukai