Anda di halaman 1dari 1

NAMA :MUHAMMAD RIZKI (17)

PRODI :DIII KEPERAWATAN A

NIM :P07120121034

1. Motivasi saya masuk kuliah di Poltekkes Kemenkes Banjarmasin jurusan keperawatan


dikarenakan adanya dorongan orang tua dan merasa tertarik dengan dunia keperawatan
seperti jiwa kemanusiaannya jadi itulah motivasi dan alasan saya masuk di Poltekkes
Kemenkes Banjarmasin.
2. Presepsi saya tentang orang dengan covid-19 yaitu merasa prihatin, tetapi juga merasa
harus memberikan semangat yang tinggi kepada orang-orang dengan covid-19. Covid-19
menyerang bukan hanya di Indonesia tetapi diseluruh dunia, dengan tingkat penularan yang
tinggi dan cara penularannya bisa melalui udara, maka hanya dengan waktu yang sebentar
saja apabila terpapar atau kontak erat dengan orang positif covid-19 maka bisa langsung
menularkan kepada orang lain.
Orang dengan covid-19 tidak boleh dijauhi, baiknya kita tetap memberikan semangat kepada
orang yang sedang terpapar covid-19 dengan memberikan dukungan lewat video call atau
lewat telepon saja, karena covid-19 pasti bisa sembuh asal ornag yang terpapar covid-19
melakukan karantina serta mengkonsumsi obat antivirus, vitamin, dan rutin cek Kesehatan
dipelayanan Kesehatan terdekat.
3. Presepsi saya tentang orang dengan HIV yaitu tergantung situasi dan kondisi nya. HIV sendiri
menurut yang saya ketahui bisa menular melalui alat jarum suntik yang sengaja atau tidak
dipakai bersamaan, dari cairan darah, melakukan hubungan seks tanpa pengaman, lewat air
susu ibu, dll. Saya merasa kasihan dengan istri yang tiba-tiba saja dinyatakan positif HIV
padahal tidak pernah melakukan hubungan seks selain dengan suaminya sendiri, ternyata
setelah diselidiki suaminya positif HIV dan setelah dilakukan pengkajian ternyata suaminya
sering melakukan hubungan seks dengan orang lain selain istrinya.
Hal itu tentu saja membuat miris, tetapi alangkah baiknya apabila menemukan orang
dengan positif HIV jangan dijauhi, dikarenakan HIV tidak akan menular apabila hanya dengan
bersentuhan tangan ataupun berbicara dengan jarak dekat, ada baiknya selalu memberikan
semangat kepada orang-orang yang positif HIV.
4. Persepsi saya tentang pernikahan dini yaitu banyaknya anak anak yang menikah dibawah
kurun dari usia yang ditetapkan pemerintah karena terdesaknya ekonomi dan kurangnya
edukasi tentang pernikahan dini,padahal di umur yang masih muda dan masanya Pendidikan
terbuang karena adanya pernikahan dan tidak sedikit dari mereka yang menikah dini masih
bergantung pada orang tua,pernikahan dini sebaiknya jangan lah terjadi dikarenakan banyak
sisi negative dari pada sisi positifnya yang masa diusia yang muda sisitem reproduksi belum
siap untuk hamil dan melahirkan dan juga belum matangnya pikiran yang bisa menyebabkan
kekerasan dalam rumah tangga,perceraian dll.

Anda mungkin juga menyukai