Anda di halaman 1dari 4

TUGAS RUTIN

“Karakteristik dan Fungsi Karya Ilmiah”

Disusun oleh :

Indah putri dwiyanti

(1203351038)

BK D 2020

PSIKOLOGI PENDIDIKAN DAN BIMBINGAN

BIMBINGAN DAN KONSELING

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

2022
A. Karakteristik Karya Ilmiah
Pusbindiklat Peneliti LIPI (2012)merumuskan enam karakteristik karya tulis ilmiah yang
mencakup:
1.Logis
Defisini logis dalam karya tulis ilmiah ini berarti keruntutan penjelasan dari data dan
informasi yang sesuai dengan logika pemikiran kebenaran ilmu.
2.Objektif
Definisi Objektif yang dimaksud adalah kesesuaian antara data dan informasi yang disajikan
sesuai dengan fakta yang ada tidak ditambah atau dikurangi.
3.Sistematis
Definisi Sistematis yang dimaksud adalah penyajian data dan informasi yang diperoleh dari
hasill kajian harus urut,teratur,konsisten dan berkelanjutan.
4.Andal
Definisi andal yang dimaksud adalah data dan informasi yang disajikan dalam karya tulis
ilmiah harus teruji kebenarannya.
5.Desain
Definisi desain yang dimaksud adalah karya tulis ilmiah perlu didahului dengan tahap
perencanaan dan rancangan awal.
6.Akumulatif
Definisi akumulatif yang dimaksud adalah informasi yang disampaikan dalam karya tulis
ilmiah merupakan hasil pengkajian dari dari berbagai sumber terpercaya yang dijamin
kebenarannya dan keberadaannya.

Berdasarkan enam kaidah yang telah dikemukakan,karya tulis ilmiah dikemas secara khas
dengan karakteristik khusus.Terdapat 8 macam karakteristik khusus karya tulis ilmiah
diantaranya adalah:
1.Gagasan Gagasan merupakan pernyataan ilmiah penulis mengenai suatu hal/masalah
tertentu yang dijelaskan lebih lanjut dengan ilustrasi tertentu.
2.Fakta Fakta adalah sekumpulan peristiwa/kejadian nyata yang dijelaskan penulis dalam
karya ilmiah.
3.Data Penelitian Data penelitian adalah data yang diperoleh setelah melakukan penelitihan.
4.Pandangan-pandangan ahli sebelumnya Merupakan pemikiran atau pandangan ahli di
bidang tertentu baik yang sudah ataupun belum teruji mengenai suatu masalah untuk
menunjukkan bahwa penulisan karya tulis ilmiah didukung berbagai informasi relevan yang
dicetuskan oleh para ahli.
5.Teori-teori yang relevan Teori-teori yang relevan adalah penjelasan sistematis yang
komperhensif tentang suatu hal oleh pakar dibidangnya berdasarkan penelitian/gagasan
ilmiahnya.
6.Penalaran Penalaran adalah penyusunan informasi secara padu dan sistematif.
7.Bahasa Bahasa mencakup pilihan dan bentukan kata,kalimat,paragraf dan penggunaan
ejaan secara tepat.
8.Tampilan Visual Tampilan visual dalam karya tulis ilmiah bisa berupa bagan,gambar,grafik
atau lainnya.
B. Fungsi Karya Ilmiah
Fungsi karya ilmiah pada dasarnya untuk meningkatkan keterampilan membaca dan menulis.
Berlatih mengintegrasikan gagasan dan menyajikan secara sistematis, memperluas wawasan,
serta memberi kepuasan intelektual. Setiap karya ilmiah yang ditulis, memiliki fungsinya
sendiri-sendiri dalam misi penyampainnya. Miyanti (2014:37) menyebutkan tiga fungsi
utama karya ilmiah, yakni:
a)penjelasan (explanation),
b) ramalan (prediction), dan
c) kontrol(control).
1.Penjelasan (Explanation)
Sebuah karya ilmiah akan memberikan penjelasan, gambaran, serta pemahaman yang tegas
dan lugas pada sebuah permasalahan (Miyanti, 2014:37). Setiap permasalahan yang dibahas
di dalam karya ilmiah dijelaskan dengan detail dan tanpa ada yang ditutupi. Data yang dimuat
dalam karya ilmiah pun, berdasarkan data lapangan yang akurat tanpa ditambah atau
dikurangi. Setiap opini dalam karya ilmiah selalu berdasarkan pada teori yang kuat sehingga
mendukung opini tersebut.
2.Ramalan (Prediction)
Selain mengungkapkan masalah penting untuk dipecahkan saat ini juga, karya ilmiah juga
selalu meninggalkan prediksi masa yang akan datang. Miyanti 2014:37) mengatakan bahwa
karya ilmiah akan memberikan perkiraan yang akan terjadi pada masa yang akan datang
berdasarkan fakta-fakta ilmiah. Dari berbagai penelitian yang dilakukan, karya ilmiah bisa
melihat apa yang akan terjadi ke depan melalui data-data yang didapat dan teori yang
mendukungnya. Prediksi inilah yang selanjutnya menjadi PR untuk diteliti pada kemudian
hari.
3.Kontrol (Control )
Salah satu hal penting bagi karya ilmiah adalah kebendaran data dan informasi yang
terkandung di dalmnya. Untuk itu, Miyanti (2014:37) menyebutkan bahwa karya ilmiah juga
hadir untuk memeriksan dan mengawasi tulisan-tulisan lain untuk dileksi dan mampu
dianggap layak disebarluaskan kepada pembaca. Tujuan karya ilmiah yang memberikan
informasi dan pengetahuan baru, membuat setiap data yang ada di dalam karya ilmiah
haruslah benar-benar akurat. Hal ini, akan menjadi bahaya jika masyarakat mempercayai
informasi yang salah karena membaca tulisan yang memuat informasi sembarangan.
Daftar pustaka
Dalman. 2016.Keterampilan Menulis.Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Prof. Dr. Suyono, M.Pd,dkk. 2015.2015.Cerdas Menulis Karya Ilmiah.Malang :
Penerbit Gunung Samudera.

Anda mungkin juga menyukai