Anda di halaman 1dari 144

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

PENINGKATAN PENGETAHUAN, KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS,


DAN KARAKTER KERJA SAMA SISWA MENGGUNAKAN METODE
PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING SISWA SMA DI DESA
NANGA LAYUNG SINTANG KALIMANTAN BARAT PADA MATERI
PEMANASAN GLOBAL

Skripsi
Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu
Syarat Memperoleh Gelar Sarjana
Pendidikan Program Studi Pendidikan Fisika

Oleh:
CHRESENSIA FEBBY VARISA
161424020

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN FISIKA


JURUSAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN
ILMU PENGETAHUAN ALAM
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU
PENDIDIKAN UNIVERSITAS SANATA DHARMA
YOGYAKARTA
2020

i
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

HALAMAN MOTTO

”Orang yang dapat dipercaya mendapat banyak berkat,


tetapi orang yang ingin cepat menjadi kaya, tidak akan luput
dari hukuman.”

Amsal 28:20

iv
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

HALAMAN PERSEMBAHAN

Skripsi ini penulis persembahkan kepada

Tuhan Yesus Kristus


Kedua Orang Tua
Sahabat Penulis

v
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ABSTRAK
PENINGKATAN PENGETAHUAN, KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS, DAN
KARAKTER KERJA SAMA SISWA MENGGUNAKAN METODE
PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING SISWA SMA DI DESA NANGA
LAYUNG SINTANG KALIMANTAN BARAT PADA MATERI PEMANASAN
GLOBAL
Chresensia Febby Varisa
Universitas Sanata Dharma
Yogyakarta
2020

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) peningkatan pengetahuan


menggunakan metode pembelajaran discovery learning siswa SMA di Desa
Nanga Layung Sintang Kalimantan Barat pada materi pemanasan global, (2)
peningkatan kemampuan berpikir kritis menggunakan metode pembelajaran
discovery learning siswa SMA di Desa Nanga Layung Sintang Kalimantan Barat
pada materi pemanasan global, (3) peningkatan kerja sama menggunakan metode
pembelajaran discovery learning siswa SMA di Desa Nanga Layung Sintang
Kalimantan Barat pada materi pemanasan global.

Penelitian ini merupakan jenis penelitian studi kasus yang menggunakan


pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 17
sampai dengan 20 April 2020 di Desa Nanga Layung Sintang Kalimantan Barat.
Subjek penelitian ini adalah siswa SMA Di Desa Nanga Layung Sintang
Kalimantan Barat yang terdiri dari 7 siswa. Treatment yang digunakan adalah
pembelajaran konstruktivisme dengan menggunakan metode discovery learning.
Instrumen yang digunakan untuk pengambilan data yaitu instrumen tes, angket
dan observasi. Instrumen tes dan angket akan dianalisis menggunakan program
SPSS dengan menggunakan Uji Peringkat Bertanda Wilcoxon pada software
SPPS, sedangkan observasi dan wawancara akan dianalisis secara kualitatif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Discovery Learning dapat


meningkatkan pengetahuan siswa SMA di Desa Nanga Layung Sintang

viii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Kalimantan Barat pada materi Pemanasan Global. (2) Discovery Learning dapat
meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa SMA di Desa Nanga Layung
Sintang Kalimantan Barat pada materi Pemanasan Global. (3) Discovery Learning
dapat meningkatkan karakter kerja sama siswa SMA di Desa Nanga Layung
Sintang Kalimantan Barat pada materi Pemanasan Global.

Kata kunci: metode discovery learning, berpikir kritis, kerja sama,


pemanasan global.

ix
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

ABSTRACT

INCREASING KNOWLEDGE ABILITY, CRITICAL THINKING ABILITY, AND


COOPERATIVE CHARACTERS OF STUDENTS USING DISCOVERY LEARNING
LEARNING METHODS OF HIGH SCHOOL STUDENTS IN NANGA LAYUNG
SINTANG KALIMANTAN BARAT IN THE GLOBAL WARMING MATERIAL
Chresensia Febby Varisa
Sanata Dharma Univesity
Yogyakarta
2020

This study aims to determine (1) the increasing knowledge using


discovery learning methods of high school students in Nanga Layung Sintang
Village, West Kalimantan on global warming material; (2) the increasing critical
thinking skills using discovery learning methods of high school students in Nanga
Layung Sintang Village, West Kalimantan on global warming material; and (3)
the increasing cooperation using discovery learning methods for high school
students in Nanga Layung Sintang Village, West Kalimantan on global warming.
This research is a case study that uses quantitative and qualitative
approach. This research was conducted in the village of Nanga Layung Sintang,
West Kalimantan. The subjects of this study were high school students in the
village of Nanga Layung Sintang, West Kalimantan, which consisted of 7 students.
The treatment used is constructivism learning by using discovery learning
methods. The instruments used for data collection were test, questionnaire and
observation instruments. Test instruments and questionnaires will be analyzed
using the Wilcoxon Signed Rank Test with the help of SPPS program, while
observations will be analyzed qualitatively.
The results showed that (1) Discovery Learning can increase the
knowledge of high school students in the Nanga Layung Sintang Village, West
Kalimantan on Global Warming material; (2) Discovery Learning can improve
the critical thinking skills of high school students in the Nanga Layung Sintang
Village, West Kalimantan on Global Warming material; and (3) Discovery

x
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Learning can improve the character of high school student cooperation in Nanga
Layung Sintang Village, West Kalimantan on Global Warming material.

Keywords: discovery learning method, critical thinking, cooperation, global


warming.

xi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL...............................................................................................i

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING......................................................ii

HALAMAN PENGESAHAN................................................................................iii

HALAMAN MOTTO.............................................................................................iii

HALAMAN PERSEMBAHAN..............................................................................v

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA.................................................................vi

LEMBAR PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH


UNTUK KEPENTINGAN AKADEMISI.............................................................vii

ABSTRAK............................................................................................................viii

ABSTRACT...............................................................................................................x

KATA PENGANTAR...........................................................................................xii

DAFTAR ISI.........................................................................................................xiv

DAFTAR TABEL.................................................................................................xvi

DAFTAR LAMPIRAN......................................................................................xviii

BAB 1 PENDAHULUAN.......................................................................................1

1.1 Latar Belakang...........................................................................................1


1.2 Rumusan Masalah......................................................................................5
1.3 Tujuan Penelitian.......................................................................................5
1.4 Manfaat Penelitian.....................................................................................6
BAB 2 LANDASAN TEORI...................................................................................7

2.1 Pembelajaran Konstruktivisme..................................................................7


2.2 Kemampuan Berpikir Kritis.......................................................................8
2.3 Karakter Kerja Sama..................................................................................9
2.4 Metode Discovery Learning....................................................................10
2.5 Pemanasan Global....................................................................................16
2.6 Anjuran Paus Fransiskus..........................................................................20
xiv
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

2.7 Kerangka Berpikir....................................................................................20


BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN................................................................22

3.1 Jenis Penelitian........................................................................................22


3.2 Desain Penelitian.....................................................................................22
3.3 Sampel dan Waktu Penelitian..................................................................23
3.4 Variabel Penelitian...................................................................................23
3.5 Treatment.................................................................................................23
3.6 Instrumen.................................................................................................24
3.7 Validitas...................................................................................................36
3.8 Teknik Analisis Data...............................................................................37
BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN.................................................................49

4.1 Pelaksanaan Penelitian.............................................................................49


4.2 Data..........................................................................................................54
4.3 Analisa Data Statistik...............................................................................55
4.4 Data Observasi.........................................................................................62
4.5 Data Wawancara......................................................................................63
4.6 Pembahasan.............................................................................................64
4.7 Keterbatasan Penelitian............................................................................68
BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN.................................................................70

5.1 Kesimpulan..............................................................................................70
5.2 Saran........................................................................................................71
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................72
LAMPIRAN...........................................................................................................74

xv
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR TABEL

Tabel 3. 1 Kisi-Kisi Soal Pre-Test Untuk Mengukur Pengetahuan.......................24


Tabel 3. 2 Kisi-Kisi Soal Post-test untuk mengukur Pengetahuan........................28
Tabel 3. 3 Kisi-Kisi Soal Pre-test untuk mengukur kemampuan berpikir kritis.. .28
Tabel 3. 4 Kisi-Kisi Soal Post-Test Untuk Mengukur Kemampuan Berpikir Kritis
............................................................................................................................... 29
Tabel 3. 5 Kisi-Kisi Karakter Kerja Sama.............................................................34
Tabel 3. 6 Observasi Karakter Kerja Sama............................................................35
Tabel 3. 7 Daftar Pertanyaan Wawancara..............................................................36
Tabel 3 8 Penskoran Pengetahuan Siswa...............................................................37
Tabel 3 .9 Rubrik Penilaian Skor Pre-Test Pengetahuan.......................................38
Tabel 3. 10 Rubrik Penilaian Skor Post-test Pengetahuan.....................................40
Tabel 3. 11 Rubrik Penilaian Pre-test Kemampuan Berpikir Kritis......................41
Tabel 3. 12 Rubrik Penilaian Post-test Kemampuan Berpikir Kritis.....................43
Tabel 3. 13 Klasifikasi Pengetahuan Dan Kemampuan Berpikir Kritis................46
Tabel 3. 14 Pedoman Penskoran Kuesioner Karakter Kerja Sama........................47
Tabel 3. 15 Klasifikasi Karakter Kerja Sama........................................................48
Tabel 4. 1 Rincian Kegiatan Pembelajaran............................................................50
Tabel 4. 2 Daftar Nilai Pre-Test, Post-Test Dan Angket Siswa............................54
Tabel 4. 3 Klasifikasi Pengetahuan Siswa.............................................................55
Tabel 4. 4 Prosentase Pengetahuan Siswa.............................................................56
Tabel 4. 5 Hasil Uji Wilcoxon pengetahuan siswa................................................56
Tabel 4. 6 Klasifikasi Kemampuan Berpikir Kritis...............................................57
Tabel 4. 7 Prosentase Kemampuan Berpikir Kritis................................................58
Tabel 4. 8 Hasil Uji Wilcoxon Kemampuan Berpikir Kritis Siswa.......................59
Tabel 4. 9 Tingkat Klasifikasi Karakter Kerja Sama.............................................60
Tabel 4. 10 Prosentase Karakter Kerja Sama.........................................................61
Tabel 4. 11 Hasil Uji Pre-test dan post-test karakter kerja sama..........................61

xvi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Proses Terjadinya Pemanasan Global...............................................17


Gambar 2. 2 Skema Langkah Penelitian...............................................................21
Gambar 3. 1 Desain Penelitian One-Grup Pre-Test Post-Test Design.................22
Gambar 4. 1 Kegiatan Hari Pertama......................................................................51
Gambar 4. 2 Kegiatan Hari Kedua.........................................................................52
Gambar 4. 3 Kegiatan Hari Ketiga........................................................................53

xvii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Surat Keterangan Telah Melaksanakan Penelitian...........................74


Lampiran 2. Surat Pernyataan Kesediaan Menjadi Responden............................75
Lampiran 3. Daftar Hadir Siswa...........................................................................76
Lampiran 4. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran.................................................77
Lampiran 5. Hasil Wawancara..............................................................................88
Lampiran 6. Jawaban Pre Test Pengetahuan Siswa.............................................91
Lampiran 7. Jawaban Post Test Pengetahuan Siswa............................................93
Lampiran 8. Jawaban Pre Test Kemampuan Berpikir Kritis Siswa.....................95
Lampiran 9. Jawaban Post Test Kemampuan Berpikir Kritis Siswa...................97
Lampiran 10. Angket Awal Karakter Kerja Sama Siswa.....................................99
Lampiran 11. Angket Akhir Karakter Kerja Sama Siswa...................................101
Lampiran 12. Lembar Kerja Siswa.....................................................................103
Lampiran 13. Poster Pemanasan Global.............................................................104
Lampiran 14. Lembar Observasi Siswa..............................................................105
Lampiran 15. Lembar Validitas Soal-soal..........................................................107

xviii
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

BAB 1

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Belajar merupakan suatu proses yang ditandai dengan adanya
perubahan dalam diri seseorang. Belajar merupakan kegiatan penting yang
harus dilakukan setiap orang secara maksimal untuk dapat menguasai atau
memperoleh sesuatu. Belajar adalah sebagai suatu usaha yang bertujuan
mengadakan perubahan dalam diri seseorang, mencakup perubahan
tingkah laku, sikap, kebiasaan, ilmu pengetahuan kemampuan (Khairani,
2013). Dengan belajar, peserta didik dapat memperoleh pengetahuan
melalui pengalaman ataupun ketika proses pembelajaran berlangsung serta
peserta didik dari yang tidak tahu dapat menjadi tahu.
Pembelajaran yang baik adalah pembelajaran yang dapat membuat
semua peserta didik belajar. Dalam proses pembelajaran peserta didik
dapat berinteraksi dengan guru dan antar peserta didik. Dengan adanya
kegiatan pembelajaran diharapkan peserta didik mampu terlibat aktif
ketika proses pembelajaran berlangsung, sehingga tujuan pembelajaran
yang akan dicapai sesuai dengan indikator pencapaian kompetensi yang
ada. Ketika proses pembelajaran berlangsung, kita harus mampu
memberikan metode belajar yang relevan dengan kebutuhan siswa.
Berdasarkan kurikulum 2013, siswa diharapkan dapat memiliki
kemampuan berpikir secara ilmiah, khususnya kemampuan berpikir kritis,
yang diperlukan siswa untuk memecahkan masalah yang dihadapi dalam
kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, kemampuan berpikir kritis perlu
mendapatkan perhatian khusus dalam pembelajaran fisika di Sekolah
Menengah Atas (SMA).
Untuk mencapai tujuan tersebut dalam pembelajaran fisika perlu
mengembangkan Higher Order Thinking Skill (HOTS) di sekolah.
Kenyataan menunjukkan bahwa kemampuan berpikir kritis siswa-siswa
Indonesia, khususnya siswa SMA, masih rendah. Hal ini terlihat dari
rendahnya siswa menjawab benar dalam Program for Internasional
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Student Assessment (PISA) 2015 dan menempati urutan 64 dari 72 negara.


Walaupun mengalami peningkatan dari tahun 2012, tetap saja Indonesia
masih menempati peringkat 10 terbawah. Dalam studi PISA (2015), siswa
Indonesia lemah dalam menyelesaikan soal-soal yang membutuhkan
Higher Order Thinking Skill (HOTS) seperti soal yang berhubungan dalam
penyelesaian masalah kehidupan nyata. Berdasarkan hal tersebut dapat
dikatakan bahwa kemampuan pemecahan masalah dan kemampuan
berpikir kritis siswa pada umumnya masih rendah terutama dalam bidang
sains.
Berdasarkan Permendikbud Nomor 20 Tahun 2018 tentang
Penguatan Pendidikan Karakter Pada Satuan Pendidikan Formal, dengan
menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam pendidikan karakter terutama
meliputi nilai-nilai religius, jujur, toleran, disiplin, bekerja keras, kreatif,
mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air,
menghargai prestasi, komunikatif, cinta damai, gemar membaca, peduli
lingkungan, peduli sosial, dan bertanggung jawab. Nilai sebagaimana yang
dimaksud merupakan perwujudan dari 5 (lima) nilai utama yang saling
berkaitan yaitu religiusitas, nasionalisme, kemandirian, gotong royong,
dan integritas yang terintegrasi dalam kurikulum.
Menurut Suparno (2015: 29-30), pendidikan karakter berarti
pendidikan yang bertujuan untuk membantu agar siswa-siswa mengalami,
memperoleh, dan memiliki karakter kuat yang diinginkan. Pendidikan
karakter dilakukan dengan keyakinan bahwa karakter seseorang itu dapat
dikembangkan dan diubah. Untuk membangun karakter bangsa, dalam
belajar fisika diperlukan sikap yang dapat menunjang dan peran guru
dalam menanamkan nilai karakter bangsa. Salah satu sikap yang perlu
adalah kerelaan bekerjasama dengan teman lain. Sikap kerelaan
bekerjasama dapat membantu siswa mampu bersosialisasi tidak hanya di
lingkungan sekolah tetapi juga di lingkungan masyarakat sehingga siswa
mampu menghadapi persaingan global, dengan demikian akan menaikkan
daya saing sebagai anggota bangsa (Suparno, 2012). Maka dari itu,
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

pendidikan karakter merupakan pendidikan yang sangat penting untuk


membangun karakter bangsa Indonesia di era globalisasi, terutama di
bidang pendidikan. Pendidikan karakter dimulai dari keluarga. Namun,
untuk saat ini pendidikan karakter di sekolah juga sangat diperlukan. Guru
harus berperan aktif dalam membangun karakter yang ada disekolah
sehingga tugas guru bukan hanya mengajar tetapi juga mendidik.
Implementasi Kurikulum 2013 menurut Permendikbud No.22
Tahun 2016 tentang Standar Proses menggunakan tiga model
pembelajaran yang diharapkan dapat membentuk perilaku saintifik, sosial
serta mengembangkan rasa keingintahuan. Ketiga model tersebut yaitu
model pembelajaran melalui penemuan/penyikapan (Discovery/Inquiry),
model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning/PBL),
dan model pembelajaran berbasis projek (Project Based Learning).
Salah satu model pe mbelajaran yang dapat meningkatkan
keterampilan berpikir kritis siswa adalah discovery learning. Dalam
metode discovery learning, siswa dituntut untuk dapat menemukan sendiri
ketika proses pembelajaran berlangsung. Discovery adalah model
pembelajaran di mana guru memberikan kebebasan siswa menemukan
sesuatu sendiri karena dengan menemukan sendiri siswa dapat lebih
mengerti secara dalam (Suparno, 2013). Maka dari itu, model
pembelajaran ini sangat sesuai digunakan untuk pembelajaran dalam
meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa.
Salah satu materi pada mata pelajaran fisika SMA adalah
pemanasan global. Pemanasan global (global warming) menjadi salah satu
isu lingkungan utama yang dihadapi dunia saat ini. Pemanasan global
berhubungan dengan proses meningkatnya suhu rata-rata permukaan bumi
(Ramli Utina, 2015). Materi pemanasan global memuat isu-isu global
yang melibatkan siswa turut memberikan keputusan terhadap isu-isu
tersebut. Kompetensi dasar menuntut siswa dapat mengidentifikasi tentang
penyebab pemanasan global, gas rumah kaca dan sumbernya, dampak
pemanasan global, upaya penanggulangan pemanasan global, menyajikan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

hasil analisis data pengamatan proses terjadinya efek rumah kaca serta
menyajikan hasil analisis data pengamatan dampak pemanasan global
terhadap ekosistem dan upaya penyelesaiannya (Yaumi, 2017).
Seperti yang diketahui hutan di Indonesia masih sangat luas, salah
satunya hutan di Kalimantan Barat. Provinsi Kalimantan Barat memiliki
luas hutan 9.101.760.00 hektar dan menempatkan Kalimantan Barat
sebagai provinsi dengan hutan terluas nomor lima di Indonesia, salah
satunya di Desa Nanga Layung. Menurut data dari kantor desa setempat,
luas hutan di desa tersebut yaitu 465 hektar dan perkebunan sawit 200
hektar hampir setengah dari luas hutan yang dimiliki oleh desa tersebut.
Karena kekhawatiran peneliti, peneliti ingin menyumbangkan pengetahuan
dan wawasan kepada siswa SMA di Desa Nanga Layung Sintang
Kalimatan Barat tentang pemanasan global karena jika hutan semakin
lama semakin berkurang karena diambil alih oleh perusahan yang bergerak
dibidang perkebunan kelapa sawit, maka akan menyebabkan kerusakan
lingkungan di desa tersebut.
Ensiklik Laudato Si, yang dikeluarkan oleh Paus Fransiskus setelah
Ensiklik Lumen Fidei, memuat pandangan dan seruan Bapa Suci tentang
pentingnya mengatasi perubahan iklim dan melindungi lingkungan hidup.
Paus menyatakan bahwa kerusakan yang terus menerus dilakukan oleh
manusia terhadap lingkungan sebagai satu tanda dari krisis etika, budaya,
dan spritual modernitas. Paus mengungkapkan cara mengatasi krisis
tersebut dengan revolusi budaya dan pertobatan ekologis (Willibrordus,
2018). Hal ini tentunya sejalan dengan permasalahan tentang pemanasan
global yang dihadapi dunia saat ini untuk membina para siswa agar peduli
dengan lingkungan hidup.
Berdasarkan uraian-uraian di atas, maka penulis ingin melakukan
penelitian dengan judul “PENINGKATAN PENGETAHUAN,
KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS, DAN KARAKTER KERJA
SAMA MENGGUNAKAN METODE PEMBELAJARAN
DISCOVERY LEARNING SISWA SMA DI DESA NANGA LAYUNG
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

SINTANG KALIMANTAN BARAT PADA MATERI PEMANASAN


GLOBAL”.

1.2 Rumusan Masalah

Dari latar belakang yang telah dikemukan di atas, maka rumusan


masalah penelitian ini adalah sebagai berikut:

1) Apakah metode pembelajaran discovery learning dapat meningkatkan


pengetahuan siswa SMA di Desa Nanga Layung Sintang Kalimantan
Barat pada materi pemanasan global?
2) Apakah metode pembelajaran discovery learning dapat meningkatkan
kemampuan berpikir kritis siswa SMA di Desa Nanga Layung Sintang
Kalimantan Barat pada materi pemanasan global?
3) Apakah metode pembelajaran discovery learning dapat meningkatkan
karakter kerja sama siswa SMA di Desa Nanga Layung Sintang
Kalimantan Barat pada materi pemanasan global?

1.3 Tujuan Penelitian

Dari rumusan permasalahan yang telah dikemukakan di atas, maka


tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui:

1) Peningkatan pengetahuan siswa SMA di Desa Nanga Layung Sintang


Kalimantan Barat pada materi pemanasan global menggunakan metode
pembelajaran discovery learning.
2) Peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa SMA di Desa Nanga
Layung Sintang Kalimantan Barat pada materi pemanasan global
menggunakan metode pembelajaran discovery learning.
3) Peningkatan kerja sama siswa SMA di Desa Nanga Layung Sintang
Kalimantan Barat menggunakan metode pembelajaran discovery
learning.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

1.4 Manfaat Penelitian


1.4.1 Manfaat Bagi Guru dan Calon Guru

Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi guru dan calon guru
sebagai masukan untuk meningkatkan pengetahuan, kemampuan
berpikir kritis siswa dan menanamkan karakter kerja sama dalam diri
siswa dalam proses pembelajaran.

1.4.2 Manfaat Bagi Siswa

Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi siswa untuk


meningkatkan pengetahuan, kemampuan berpikir kritis dan kerja
sama pada materi pemanasan global.

1.4.3 Manfaat Bagi Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan dan referensi


serta berguna bagi penelitian selanjutnya.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

BAB 2
LANDASAN TEORI

2.1 Pembelajaran Konstruktivisme


Konstruktivisme adalah salah salah satu filsafat yang menekankan
bahwa pengetahuan adalah bentukan kita sendiri. Para konstruktivis
percaya pengetahuan itu ada dalam diri seseorang yang mencari tahu
pengetahuan itu. Pengetahuan tidak dapat dipindahkan dengan mudah dari
otak seorang guru ke kepala siswa kecuali siswa mengolah sendiri. Siswa
tersebut harus mandiri belajar terhadap apa yang mereka pelajari sesuai
dengan pengalaman belajar mereka (Suparno, 1997).
Bagi konstruktivisme, kegiatan pembelajaran adalah kegiatan yang
membuat siswa aktif di mana siswa harus membangun sendiri
pengetahuannya. Dalam proses ini siswa akan menyesuaikan konsep dan
ide-ide baru dengan kerangka berpikir yang telah ada dalam pikiran
mereka. Bagi kaum konstruktivis, mengajar bukanlah kegiatan
mentransfer pengetahuan dari guru ke siswa, namun kegiatan yang
membuat siswa membangun sendiri pengetahuannya. Mengajar adalah
wujud partisipasi guru dengan siswa dalam membentuk pengetahuan,
membuat makna, mencari kejelasan, bersikap kritis, dan mengadakan
justifikasi. Jadi, mengajar adalah suatu bentuk belajar sendiri (Suparno,
1997).
Menurut prinsip konstruktivis, guru hanya berperan sebagai
mediator dan fasilitator. Tugas guru adalah membantu agar siswa mampu
mengkonstruksi pengetahuannya sesuai situasinya yang nyata maka
strategi mengajar perlu juga disesuaikan dengan kebutuhan dan situasi
siswa. Oleh karena itu, guru dapat menggunakan metode pengajaran yang
sesuai dengan situasi dan gaya mengajarnya sendiri. Mengajar adalah
suatu seni yang tidak hanya menuntut penguasaan teknik, melainkan juga
pikiran (Suparno 1997).
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Pembelajaran konstruktivime adalah pembelajaran yang membuat


siswa menggali pengetahuannya sendiri lewat pengalaman yang mereka
alami. Siswa dituntut untuk dapat lebih aktif dengan tidak bergantung pada
guru. Dengan begitu, mereka akan mudah memahami segala sesuatu yang
pelajari. Guru sebagai fasilitator yang menggunakan berbagai metode
belajar yang sesuai.

2.2 Kemampuan Berpikir Kritis


Menurut Sharon, Kaye secara umum kata kritis sering dikaitkan
dengan sikap orang-orang yang mengomentari pejabat atau pemerintah.
Mereka sering disebut sebagai pemikir kritis. Gregory Bassham dkk.,
sebelumnya juga telah mengatakan apa yang dikatakan oleh Sharon Kaye
dengan mengatakan bahwa berpikir kritis sering dikaitkan dengan cara
seseorang menemukan kesalahan dan hal-hal yang negatif dari orang lain.
Dalam etimologi, kritik adalah kegiatan analisa dan evaluasi terhadap
sesuatu dengan tujuan meningkatkan pemahaman, memperluas apresiasi,
atau membantu memperbaiki pekerjaan (Sihotang, 2019).
Kategori berpikir kritis menurut Carin & Sund (dalam Dwijananti,
dkk, 2010) , yaitu:
1) mengklasifikasi, artinya menggolongkan sesuatu menurut
jenisnya;
2) mengasumsi, artinya memperkirakan atau menduga sesuatu;
3) memprediksi dan hipotesis, artinya sesuatu yg dianggap benar
untuk alasan atau pengutaraan pendapat meskipun
kebenarannya masih harus dibuktikan;
4) membuat kesimpulan;
5) mengukur, artinya menghitung ukurannya seperti panjang,
besar, luas, tinggi, dsb dengan alat tertentu;
6) merancang sebuah penyelidikan, artinya merencanakan sesuatu;
7) mengamati, artinya melihat dan memperhatikan dengan teliti;
8) membuat grafik;
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

9) meminimalkan kesalahan percobaan;


10) mengevaluasi, artinya memberikan penilaian;
11) menganalisis, artinya melakukan analisis.

2.3 Karakter Kerja Sama


Pendidikan karakter kerja sama merupakan kegiatan yang
diciptakan dalam pembelajaran untuk menanamkan, melatih dan
mengembangkan karakter kerja sama siswa dengan harapan siswa
memiliki karakter kerja sama yang tidak hanya mengandalkan kemampuan
kognitif. Dalam kurikulum 2013, karakter kerja sama tidak berdiri sendiri
melainkan tercakup dalam empat karakter dari tujuh karakter yang
dicantumkan pada pedoman penilaian kurikulum 2013, yaitu karakter
pecaya diri, santun, peduli, dan jujur. Keempat karakter tersebut mencakup
karakter kerja sama karena indikator yang dijabarkan mewakili indikator
pencapaian karakter kerja sama. Karakter kerja sama dapat dilakukan oleh
dua siswa atau lebih yang saling berinteraksi, menggabungkan ide atau
pendapat, saling menguntungkan dalam waktu tertentu untuk mencapai
tujuan pembelajaran sebagai kepentingan bersama (Yulianti, dkk, 2017).
Seorang guru fisika selain mengembangkan unsur pengetahuan,
juga membantu siswa mengembangkan proses dan sikap belajar terhadap
mata pelajaran fisika, seperti sikap jujur, disiplin, teliti, objektif, setia pada
data, daya tahan, dengan persoalan yang ada, serta kerja sama dengan
orang lain (Suparno, 2013). Saat siswa bekerja sama dalam menyelesaikan
tugas kelompok, mereka akan saling memberikan informasi, dorongan,
atau anjuran pada teman sekelompoknya. Dengan begitu, akan membantu
mereka menyelesaikan masalah dengan cara mereka sendiri. Selain itu,
dengan berinteraksi siswa memiliki kesempatan untuk menunjukkan
keterampilan berpikir dan pemecahan masalah, menerima feedback,
mampu mengkonstruksi pemahaman, pengetahuan. Dengan menjelaskan,
mereka semakin terlatih memberikan pemahaman kepada orang lain,
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

sehingga orang lain dapat memahaminya dengan mudah dan keterampilan


yang baru (Huda, 2011).
Menurut Maasawet (2011), kerja sama adalah tindakan saling
mempengaruhi sebagai anggota kelompok, maka yang perlu dilakukan
dalam bekerja sama adalah sebagai berikut:
1) membangun dan membagi suatu tujuan;
2) menyumbangkan pemahaman tentang permasalahan:
pertanyaaan, wawasan, dan pemecahan;
3) setiap anggota memperkuat yang lain untuk berbicara dan
berpartisipasi, dan menentukan sumbangan mereka;
4) bertanggung jawab terhadap yang lain; dan
5) bergantung pada yang lain.
Karakter kerja sama yang diterapkan dalam pembelajaran akan
berpengaruh terhadap sikap sosial siswa kepada orang di sekitar. Dengan
begitu, mereka akan mudah berinteraksi satu dengan yang lain, sehingga
mereka akan belajar menghargai pendapat orang lain dalam
menyampaikan suatu persoalan dan gagasan saling melengkapi satu sama
lain serta bertukar informasi.

2.4 Metode Discovery Learning


2.4.1 Pengertian Discovery Learning
Discovery adalah model pembelajaran di mana guru
memberikan kebebasan siswa untuk menemukan sesuatu sendiri
karena dengan menemukan sendiri siswa dapat lebih paham.
Menurut Bruner, pembelajaran discovery adalah pendekatan
koginitif dalam pembelajaran di mana guru menciptakan suasana
belajar sehingga siswa dapat belajar sendiri. Jadi, dalam discovery
yang sangat penting adalah siswa terlibat aktif dalam masalah
sehingga akan menemukan prinsip dan pengetahuan dirinya sendiri
lewat suatu percobaan atau pengalaman (Suparno, 2013).
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Discovery merupakan suatu model pembelajaran yang


dikembangkan berdasarkan pandangan konstruktivisme. Pengertian
discovery learning menurut Jerome Bruner adalah metode belajar
yang mendorong siswa untuk membuat siswa aktif mengajukan
pertanyaan dan menarik kesimpulan dari pengalaman belajar
mereka (Hosnan, 2014).

Pembelajaran discovery learning adalah suatu model untuk


mengembangkan cara belajar siswa aktif dengan menemukan
sendiri, menyelidiki sendiri, maka hasil yang diperoleh mereka
akan tertanam dalam ingatannya, sehingga tidak akan mudah
dilupakan siswa. Dengan penemuan sendiri, siswa juga bisa belajar
berpikir kritis dan mencoba memecahkan sendiri masalah yang
dihadapi. Kebiasaan ini akan muncul dalam kehidupan
bermasyarakat (Hosnan, 2014).

Dapat disimpulkan bahwa discovery learning adalah


metode pembelajaran di mana siswa yang menemukan sendiri
pengetahuan mereka berdasarkan pada pengalaman yang mereka
alami. Dalam metode ini siswa dituntut untuk lebih aktif dan guru
hanya sebagai fasilitator dalam proses pembelajaran. Hal ini akan
membangun suatu keterampilan berpikir kritis siswa itu sendiri.

2.4.2 Karakteristik Discovery Learning


Menurut Hosnan (2014), ada sejumlah ciri-ciri proses
pembelajaran yang ditekankan oleh teori konstruktivisme, yaitu
sebagai berikut:
1) mendorong terjadinya kemandirian dan inisiatif belajar
pada siswa;
2) memandang siswa sebagai pencipta kemauan dan tujuan
yang ingin dicapai;
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

3) berpandangan bahwa belajar merupakan suatu proses,


bukan menekankan pada hasil;
4) mendorong siswa untuk mampu melakukan penyelidikan;
5) menghargai peranan pengalaman kritis dalam belajar;
6) mendorong berkembangnya rasa ingin tahu secara alami
pada siswa;
7) penilaian belajar lebih menekankan pada kinerja dan
pemahaman siswa;
8) mendasarkan proses belajarnya pada prinsip-prinsip
kognitif;
9) banyak mengunakan terminilogi kognitif untuk
menjelaskan proses pembelajaran; seperti prediksi,
inferensi, kreasi, dan analisis;
10) menekankan pentingnya “bagaimana” siswa belajar;
11) mendorong siswa untuk berpartisipasi aktif dalam dialog
atau diskusi dengan siswa lain dan guru;
12) sangat mendukung terjadinya belajar kooperatif;
13) menekankan pentingnya konteks dalam belajar;
14) memperhatikan keyakinan dan sikap siswa dalam belajar;
15) memberikan kesempatan kepada siswa untuk membangun
pengetahuan dan pemahaman baru yang didasari pada
pengalaman nyata.

2.4.3 Proses Discovery Learning


Proses Discovery menurut Suparno meliputi:
 Mengamati. Siswa mengamati gejala atau persoalan yang
dihadapi;
 Menggolongkan. Siswa mengklasifikasi apa-apa yang
ditemukan dalam pengamatan sehingga menjadi lebih jelas;
 Memprediksi. Siswa diajak untuk memperkirakan mengapa
gejala itu terjadi atau mengapa persoalan itu terjadi;
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

 Mengukur. Siswa melakukan pengukuran terhadap yang


diamati untuk memperoleh data yang lebih akurat yang dapat
digunakan untuk mengambil kesimpulan;
 Menguraikan atau menjelaskan. Siswa dibantu untuk
menjelaskan atau menguraikan dari data pengukuran yang
dilakukan;
 Menyimpulkan. Siswa mengambil kesimpulan dari data-data
yang didapatkan.

2.4.4 Langkah-Langkah Discovery Learning


Menurut Jeromen Bruner (dalam Nursanti, 2017), model
pembelajaran discovery learning memiliki langkah-langkah seperti
berikut :
1) Stimulation (Pemberian rangsangan)
Pada tahap ini berfungsi untuk mengkondisikan
interaksi belajar yang dapat mengembangkan dan membantu
siswa untuk mengeksplorasikan materi pembelajaran. Hal ini
dapat dilakukan dengan cara mengajukan pertanyaan yang
dapat membuat siswa untuk meneksplorasi.
2) Problem Statement ( Identifikasi masalah)
Dalam tahap ini guru memberikan kesempatan kepada
siswa untuk mengidentifikasi masalah kemudian
merumuskan masalah tersebut dalam bentuk hipotesis, hal ini
berguna untuk membangun siswa terbiasa untuk menemukan
suatu masalah.
3) Data Collection ( Pengumpulan Data)
Untuk membuktikan hipotesis yang telah dibuat oleh
siswa, guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk
mengumpulkan informasi sebanyak mungkin yang relevan
untuk membuktikan hipotesis tersebut. Sehingga ini akan
membuat siswa menjadi aktif untuk menemukan sendiri
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

permasalahan tersebut dengan cara membaca literatur,


mengamati objek, melakukan uji coba sendiri, dsb.
4) Data Processing (Pengolahan Data)
Pengolahan data adalah kegiatan untuk mengolah data
atau informasi yang sudah didapatkan siswa. Dari pengolahan
data ini siswa dapat menghitung, pengkodean coding/
kategorisasi yang sebagai pembentukan konsep yang mana
siswa akan mendapatkan penyelesaian dari masalah tersebut.
5) Verification (Pembuktian)
Dalam tahap pembuktian ini guru memberikan
kesempatan kepada siswa untuk menemukan konsep, teori,
atau pemahaman yang ditemukan dalam kehidupan.
Berdasarkan hasil pengolahan dan hipotesis yang telah
dirumuskan sebelumnya kemudian di cek apakah terbukti atau
tidak.
6) Generalization (Menarik Kesimpulan)
Menarik kesimpulan adalah proses menarik sebuah
kesimpulan yang dapat dijadikan prinsip dan berlaku untuk
kejadian yang sama dengan pembuktian yang ada.

2.4.5 Kelebihan Discovery Learning


Menurut Marzano (1992 dalam Hosnan, 2014), ada
beberapa kelebihan Discovery Learning:
1) siswa dapat berpartisipasi aktif dalam pembelajaran yang
disajikan;
2) menumbuhkan sekaligus menanamkan sikap inquiry
(mencari-temukan);
3) mendukung kemampuan problem solving siswa;
4) memberikan wahana interaksi antarsiswa, maupun siswa
dengan guru, denan demikian siswa juga terlatih untuk
menggunakan bahasa indonesia yang baik dan benar;
5) siswa belajar bagaimana belajar (learn how to learn);
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

6) belajar menghargai diri sendiri;


7) memotivasi diri dan lebih mudah untuk mentransfer;
8) pengetahuan bertahan lama dan mudah diingat;
9) hasil belajar discovery mempunyai efek transfer yang lebih
baik daripada hasil lainnya;
10) meningkatkan penalaran siswa dan kemampuan untuk berpikir
bebas;
11) melatih keterampilan-keterampilan kognitif siswa untuk
menemukan dan memecahkan masalah tanpa pertolongan
orang lain.

Menurut Bruner, beberapa keuntungan dapat disebutkan


antara lain sebagai berikut (dalam Suparno, 2013):

1) Mengembangkan potensi intelektual. Siswa hanya akan


dapat mengembangkan pikirannya dengan berpikir, dengan
menggunakan pikiran itu sendiri. Dengan model discovery,
pikiran siswa digunakan, dilatih untuk memecahkan
persoalan.
2) Mengembangkan motivasi intrinsik. Dengan menemukan
sendiri dalam discovery siswa merasa puas secara intelektual.
Kepuasaan ini merupakan penghargaan dari dalam diri
sendiri yang akan lebih menguatkan untuk terus mau
mnekuni sesuatu.
3) Belajar menemukan sesuatu. Untuk terampil dalam
menemukan sesuatu, siswa hanya dapat lewat praktik
menemukan sesuatu. Discovery ini adalah praktik
menemukan sesuatu yang dapat memperkaya siswa dalam
penemuan hal-hal yang lain di kemudian hari.
4) Ingatan lebih tahan lama. Dengan menemukan sendiri, siswa
lebih ingat akan yang dipelajari; dan sesuatu yang ditemukan
sendiri biasanya tahan lama; tidak mudah dilupakan.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

5) Discovery juga menimbulkan keingintahuan siswa dan


memotivasi siswa untuk terus berusaha menemukan sesuatu
sampai ketemu.
6) Melatih keterampilan memecahkan persoalan sendiri dan
melatih siswa untuk dapat mengumpulkan dan menganalisis
data sendiri.

2.4.6 Kelemahan Discovery Learning


Menurut Hosnan (2014) kelemahan discovery learning
meliputi:
1) menyita waktu banyak. guru dituntut mengubah kebiasaan
mengajar yang umumnya sebagai pemberi informasi
menjadi fasilitator, motivator, dan pembimbing siswa dalam
belajar.
2) menyita pekerjaan guru.
3) tidak semua siswa mampu melakukan penemuan.
4) tidak berlaku bagi semua topik.

2.5 Pemanasan Global


2.5.1 Pengertian Pemanasan Global
Pemanasan global adalah meningkatnya suhu rata-rata
permukaan bumi akibat peningkatan jumlah emisi gas rumah kaca
di atmosfer (Santoso, 2011). Pemanasan bumi memiliki efek pada
siklus karbon. Hal ini akan memperburuk keadaan lingkungan
sekitar, yang akan berdampak secara langsung pada ketersediaan
sumber daya alam. Jika hal ini terus terjadi maka pada saat ini kita
dapat merasakan perubahan iklim yang luar biasa dan perusakan
ekosistem yang belum pernah terjadi sebelumnya dan menjadi
dampak serius bagi kita yang ada dibumi (Paus Fransiskus, 2015).
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Gambar 2 1 Proses Terjadinya Pemanasan Global

Proses terjadinya pemanasan global adalah matahari


memancarkan sinar ke segala arah. Sinar matahari adalah
gelombang elektromagnetik yang memiliki panjang gelombang
kontinu. Sebagian sinar matahari dipantulkan oleh atmosfer dan
sebagian sampai ke bumi. Sinar yang datang ke bumi
menyebabkan kenaikan suhu dipermukaan bumi, sehingga bumi
akan mengalami proses kesetimbangan suhu dalam jangka
panjang. Bumi meradiasikan sinar inframerah. Bumi hanya
memancarkan sinar inframerah karena suhu bumi hanya mampu
memancarkan energi yang memiliki panjang gelombang yang
sesuai dengan panjang gelombang inframerah. Sebagian sinar
inframerah akan melewati atmosfer dan sebagian sinar akan
diserap karena adanya gas rumah kaca. Sinar inframerah yang
diserap, diradiasikan kembali ke bumi sehingga menyebabkan
peningkatan suhu rata-rata di bumi.
2.5.2 Penyebab Pemanasan Global
Beberapa penyebab terjadinya pemanasan global :
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

1) Konsumsi energi bahan bakar fosil. Bahan bakar fosil


mengandung karbon, sehingga pembakaran karbon
menghasilkan gas rumah kaca karbon dioksida.
2) Sampah organik. Sampah organik menghasilkan gas rumah
kaca metana (CH4).
3) Kerusakan hutan. Salah satu fungsi tumbuhan adalah menyerap
karbon dioksida (CO2) dan mengubahnya menjadi oksigen (O2).
Dengan kerusakan hutan penyerapan karbon dioksida tidak
optimal, sehingga akan mempercepat terjadinya pemanasan
global.
4) Pertanian dan Peternakan. Sektor pertanian memberikan
kontribusi terhadap peningkatan emisi gas rumah kaca melalui
sawah-sawah yang tergenang, menghasilkan gas metana,
penggunaan pupuk, pembakaran sisa-sisa tanaman dan
pembusukan sisa-sisa pertanian.

2.5.3 Akibat Pemanasan Global


1) Perubahan iklim
Perubahan iklim merupakan masalah global dengan
dampak buruk untuk lingkungan, masyarakat, ekonomi,
perdagangan, dan politik. Misalnya, hewan dan tumbuhan yang
tidak dapat beradaptasi dengan perubahan iklim, maka hewan-
hewan tersebut akan berpindah tempat tinggal. Hal ini akan
mempengaruhi kehidupan orang yang kurang mampu yang
kemudian akan meninggalkan tempat tinggal mereka karena
kekurangan sumber daya alam sebagai mata pencarian mereka
(Paus Fransiskus, 2015).
2) Kenaikan Permukaan Air Laut
Mencairnya lapisan es di Kutub Utara dan Selatan.
Peristiwa ini mengakibatkan naiknya permukaan air laut secara
global, sehingga dapat mengakibatkan sejumlah pulau-pulau
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

kecil tenggelam. Jika ini terjadi terus menerus, akibatnya dapat


mengancam kehidupan masyarakat (Utina, 2015).
3) Keanekaragaman Hayati Berkurang
Punahnya berbagai jenis fauna. Flora dan fauna
memiliki batas terhadap suhu, kelembaban, kadar air dan
sumber makanan. Kenaikan suhu global menyebabkan
terganggunya siklus pertumbuhan pada tumbuhan. Hal ini
memberikan pengaruh buruk habitat dan kehidupanfauna
karena berkurangnya sumber makanan. Hewan dan tumbuhan
merupakan mahluk hidup yang sulit untuk menghindar efek
pemanasan global. Akibatnya, hewan akan berimigrasi dan
tumbuhan akan mengubah arah pertumbuhannya (Kanginan,
2013)
4) Kesehatan Manusia
Kenaikan suhu global dapat memicu banyaknya
penyakit yang berkaitan dengan panas dan kematian, seperti
stress, stroke, dan gangguan kardiovaskular. Penyebabnya
adalah meningkatnya suhu daerah subtropis, memungkinkan
perkembangan patogen di daerah tersebut (Kanginan, 2013).
5) Pertanian
Tanaman pangan dan hutan dapat mengalami serangan
serangga dan penyakit, karena kenaikan suhu sebesar 4⁰C
yang menyebabkan kekeringan dan meningkatnya potensi air
asin pada pertanian pesisir yang diakibatkan naiknya
permukaan air laut (Kanginan, 2013).

2.5.4 Usaha Mengurangi Pemanasan Global


Ada beberapa usaha untuk mengurangi pemanasan global yaitu:
1) Konservasi lingkungan, dengan melakukan penanaman pohon
dan penghijauan di lahan-lahan kritis.
2) Menggunakan energi alternatif guna mengurangi penggunaan
energi bahan bakar fosil seperti minyak bumi dan batu bara.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Misalnya; menggunakan energi matahari, air, angin, dan


bioenergy.
3) Daur ulang dan efisiensi energi. Biogas menjadi hal yang baik
dan perlu dikembangkan, misalnya dari sampah organik.
2.6 Anjuran Paus Fransiskus
Dalam Ensiklik Paus Fransiskus yang berjudul Laudato Si,
diberikan seruan tentang perawatan rumah bersama, yang berkaitan
dengan lingkungan hidup. Bapa Paus Fransiskus mengingatkan kita bahwa
kita harus menjaga rumah kita bersama yaitu lingkungan sekitar. Paus
Fransiskus meminta kita untuk melindungi rumah kita bersama dengan
kepedulian kita terhadap lingkungan untuk menyatukan seluruh umat
manusia demi membangun dan mengubah masa depan agar kelak di masa
yang akan datang kita tidak mengalami krisis lingkungan.
2.7 Kerangka Berpikir

Pre-test Pengetahuan dan kemampuan berpikir kritis serta angket


karakter kerja sama

Siswa Melakukan Pembelajaran Menggunakan Metode Discovery Learning:


Siswa diberikan rangsangan
Siswa mengidentifikasi masalah
Siswa mengumpulkan data
Siswa mengolah data
Observasi Karakter Kerja sama
Siswa membuktikan penemuannya
Siswa menarik kesimpulan

Post-test

Analisis
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Kesimpulan

Gambar 2 2 Skema Langkah Penelitian

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui peningkatan


keterampilan berpikir dan karakter kerja sama siswa melalui metode
discovery learning pada materi pemanasan global. Langkah pertama dalam
pelaksanaan penelitian ini adalah melakukan pre-test. Hal ini bertujuan
untuk mengetahui pemahaman awal siswa terhadap materi pemanasan
global. Langkah kedua adalah pemberian materi pemanasan global melalui
metode discovery learning. Dalam proses pembelajaran, siswa diminta
mampu menemukan sendiri pengetahuannya melalui pengalaman nyata,
siswa akan berdiskusi sesuai kelompoknya masing-masing berdasarkan
LKS yang telah dibuat oleh peneliti. Selama pembelajaran, peneliti
mengobservasi secara langsung kerjasama antar siswa didalam kelompok.
Langkah ketiga adalah post-test dan pengisian kuesioner nilai karakter
kerja sama. Hal ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman siswa setelah
diberi treatment dan melihat kerja sama siswa. Kemudian hasil dari pre-
test dan post-test, akan dibandingkan untuk melihat keberhasilan metode
discovery learning dalam pembelajaran.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

BAB 3

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian


Jenis penelitian ini adalah studi kasus yang menggunakan
pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Pendekatan kuantitatif merupakan
penelitian yang menggunakan data berupa skor atau angka dan dianalisis
menggunakan statistik. Sedangkan pendekatan kualitatif tidak
menggunakan data berupa skor dan tidak menggunakan analisis statistik
(Suparno, 2014).
Dalam penelitian ini pendekatan kuantitatif digunakan untuk
mengukur tingkat pemahaman dan keterampilan berpikir kritis siswa
dengan melakukan pre-test dan post-test serta nilai karakter kerja sama
yang dilihat berupa angket, sedangkan pendekatan kualitatif digunakan
untuk menganalisis hasil observasi dan wawancara karakter kerja sama
pada saat pembelajaran.
3.2 Desain Penelitian
Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah one-grup pre-
test post-test design:

PretestTreatmentPosttest

O1 X O2

Gambar 3 1 Desain Penelitian One-Grup Pre-Test Post-Test Design


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Keterangan:

O1 = Hasil pre-test sebelum diberi perlakuan (treatment)

O2 = Hasil post-test sebelum diberi perlakuan (treatment)

X = Perlakuan (treatment) yang diberikan.

3.3 Sampel dan Waktu Penelitian


3.3.1 Sampel Penelitian
Sampel penelitian yang digunakan adalah 7 siswa SMA di
Desa Nanga Layung Sintang Kalimantan Barat.
3.3.2 Waktu Penelitian
Penelitian dilaksanakan pada bulan 17 April-20 April 2020.
3.4 Variabel Penelitian
Variabel bebas dalam penelitian ini adalah metode pembelajaran
yang digunakan. Variabel terikat dalam penelitian adalah pengetahuan,
kemampuan berpikir kritis, dan karakter kerja sama siswa.
3.5 Treatment

Treatment adalah perlakuan khusus peneliti kepada subjek atau


sampel yang mau diteliti agar mendapatkan data yang sesuai (Suparno,
2014). Pada penelitian ini, treatment yang digunakan adalah pembelajaran
konstruktivisme melalui metode discovery learning. Siswa melakukan
pembelajaran menggunakan metode Discovery Learning dengan proses
sebagai berikut:

1) Siswa diberikan rangsangan


2) Siswa mengidentifikasi masalah
3) Siswa mengumpulkan data
4) Siswa mengolah data
5) Siswa membuktikan penemuannya
6) Siswa menarik kesimpulan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Secara lengkap, proses pembelajaran di kelas akan dibantu oleh


Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dan Lembar Kerja Siswa (LKS)
sesuai dengan yang dilampirkan.

3.6 Instrumen
Instrumen adalah alat yang digunakan untuk mengumpulkan data
dalam penelitian dapat berupa tes tertulis, angket, wawancara, dan
observasi (Suparno, 2014). Dalam penelitian ini instumen yang digunakan
adalah tes tertulis, angket, wawancara, dan observasi.
3.6.1 Instrumen Tes
Bentuk instrumen yang akan digunakan dalam penelitian
ini adalah essay. Tes tertulis ini berupa pre-test dan post-test dalam
bentuk essay. Tes essay ini berbentuk pertanyaan dengan jawaban
yang bebas (Suparno, 2014). Siswa dapat dengan bebas
mengemukakan pendapatnya, sehingga kita dapat mengetahui
sejauh mana pemahaman siswa dalam materi pemanasan global.
Kisi-kisi soal dan aspek-aspek yang akan dinilai akan dijabarkan
pada tabel 3.1 di bawah
Tabel 3. 1 Kisi-Kisi Soal Pre-Test Untuk Mengukur Pengetahuan

Indikator Soal Rumusan Soal No


Soal

Menjelaskan tentang pemanasan Jelaskan apa yang kamu 1


global ketahui tentang pemanasan
global!
Menjelaskan proses terjadinya Jelaskan bagaimana 2
pemanasan global terjadinya pemanasan
global!
Mengidentifikasi faktor-faktor Sebutkan dan jelaskan 3
penyebab terjadinya pemanasan faktor-faktor
global penyebab terjadinya
pemanasan
global!
Mengidentifikasi dampak Sebutkan dan jelaskan 3 4
pemanasan global dalam dampak pemanasan global
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

kehidupan sehari-hari dalam kehidupan sehari-


hari!
Menganalisis upaya untuk Sebutkan dan jelaskan 3 5
mengurangi dampak pemanasan upaya untuk mengurangi
global dampak pemanasan global!

Tabel 3. 2 Kisi-Kisi Soal Post-test untuk mengukur Pengetahuan

Indikator Soal Rumusan Soal No


Soal

Menjelaskan tentang pemanasan global Jelaskan pengertian 1


pemanasan global!
Menjelaskan proses terjadinya pemanasan Bagaimana proses terjadinya 2
global pemanasan global?
Mengidentifikasi faktor-faktor penyebab Sebutkan 3 faktor penyebab 3
terjadinya pemanasan global terjadinya pemanasan global!
Jelaskan!
Mengidentifikasi dampak pemanasan global Mengapa pemanasan global 4
dalam kehidupan sehari-hari dapat menyebabkan
kepunahan keanekaragaman
hayati?
Menganalisis upaya untuk mengurangi Sebutkan 3 upaya untuk 5
dampak pemanasan global mengurangi pemanasan
global?Jelaskan!

Tabel 3. 3 Kisi-Kisi Soal Pre-test untuk mengukur kemampuan berpikir kritis

Indikator Soal Rumusan Soal No


Soal

Menganalisis Seperti yang kita ketahui negara kita berada di garis 1


penyebab khatulistiwa dan beriklim tropis, yang memiliki dua musim
terjadinya yaitu musim kemarau dan musim hujan. Tetapi yang kita
pemanasan rasakan saat ini musim tersebut tidak teratur. Mengapa hal
global tersebut bisa terjadi?
Menganalisis Seperti yang kita ketahui tisu berbahan dasar kayu yang 2
usaha untuk diambil dari pohon. Jika anda pergi ke restoran, tentunya akan
mencegah disediakan tisu. Untuk mengurangi pemanasan global, apa
pemanasan yang akan anda lakukan?
global
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Menganalisis Sebuah perusahaan sawit menawarkan kepada kepala desa dan 3


dampak warga untuk menjual hutan adat di desa tersebut. Mereka
pemanasan menjanjikan kehidupan yang lebih baik dengan berbagai
global macam bantuan seperti beasiswa bagi pelajar dan perekrutan
tenaga kerja warga setempat. Tetapi, akibatnya hutan tersebut
menjadi gundul dan memicu meningkatnya pemanasan global.
Jika kamu sebagai kepala desa dan warga, apa yang akan
kamu lakukan?
Indikator Soal Rumusan Soal No
Soal

Menganalisis Pak Dirga sedang berburu di tengah hutan kalimantan, 4


usaha untuk kemudian tidak sengaja beliau melihat sebuah kebakaran
mencegah hutan yang mana apinya sudah membesar. Apakah yang harus
pemanasan dilakukan oleh Pak Dirga?
global
Menganalisis Ketika kamu berbelanja di supermarket, apa yang akan kamu 5
usaha untuk lakukan untuk mengurangi terjadinya pemanasan global?
mencegah
pemanasan
global

Tabel 3. 4 Kisi-Kisi Soal Post-Test Untuk Mengukur Kemampuan Berpikir


Kritis

Indikator Soal Rumusan Soal No


Soal

Menganalisis Seperti yang kita ketahui, negara kita berada di garis 1


penyebab khatulistiwa dan beriklim tropis, yang memiliki dua musim
terjadinya yaitu musim kemarau dan musim hujan. Tetapi, yang kita
pemanasan rasakan saat ini musim tersebut tidak teratur. Mengapa hal
global tersebut bisa terjadi?
Menganalisis Seperti yang kita ketahui tisu berbahan dasar kayu yang 2
usaha untuk diambil dari pohon. Jika Anda pergi ke restoran, tentunya
mencegah akan disediakan tisu. Untuk mengurangi pemanasan global,
pemanasan apa yang akan anda lakukan?
global
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Menganalisis Sebuah perusahaan sawit menawarkan kepada kepala desa dan 3


dampak warga untuk menjual hutan adat di desa tersebut. Mereka
pemanasan menjanjikan kehidupan yang lebih baik dengan berbagai
global macam bantuan seperti beasiswa bagi pelajar dan perekrutan
tenaga kerja warga setempat. Tetapi, akibatnya hutan tersebut
menjadi gundul dan memicu meningkatnya pemanasan global.
Jika kamu sebagai kepala desa dan warga, apa yang akan
kamu lakukan?
Indikator Soal Rumusan Soal No
Soal

Menganalisis Dezza disuruh orang tuanya membeli gula ke warung yang 4


usaha untuk jaraknya kurang lebih 500 meter. Jika kamu menjadi Dezza,
mencegah apa yang akan kamu lakukan untuk mengurangi pemanasan
pemanasan global? Jelaskan!
global
Menganalisis Jean adalah seorang pelajar yang sudah belajar tentang 5
usaha untuk pemanasan global dan dampaknya bagi kehidupan. Pekerjaan
mencegah orang tua Jean adalah seorang petani dengan melakukan
pemanasan ladang berpindah dan tentunya dengan cara pembakaran
global hutan. Jika kamu menjadi Jean, apa yang kamu lakukan?

3.6.2 Instrumen Angket


Angket adalah sejumlah pertanyaan tertulis untuk
memperoleh informasi dari responden yang ingin diketahui
(Suparno, 2014). Instrumen angket ini akan digunakan untuk
melihat adanya peningkatan karakter kerja sama setelah
melaksanakan proses pembelajaran. Instrumen ini akan meliputi
aspek-aspek yang berkaitan dengan karakter kerja sama. Angket
kerja sama secara lengkap dapat dilihat pada tabel di bawah:
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Tabel 3. 5 Kisi-Kisi Karakter Kerja Sama

Yang Unsur Utama Pernyataan


diukur
Karakter Membangun dan 1. Saya memberikan semangat kepada anggota dalam kerja
Kerja membagi suatu kelompok
Sama tujuan 2. Saya selalu memberikan motivasi kepada teman kelompok
agar cepat menyelesaikan tugas kelompok
3. Saya merasa tidak senang dalam mengerjakan tugas kelompok
4. Saya percaya kepada anggota kelompok untuk mengambil
keputusan bersama
5. Saya tidak mendengarkan pendapat teman ketika sedang
berdiskusi kerja kelompok
6. Saya akan pura-pura tidak tahu jika ada masalah dalam
kelompok
7. Saya tidak berbicara kepada semua anggota kelompok hanya
yang akrab dengan saya saja
Menyumbangkan 8. Saya selalu aktif memberikan ide saat kerja kelompok
Pemahaman 9. Saya selalu memecahkan sendiri masalah anggota kelompok
10. Saya akan berbagi pengetahuan yang saya dapatkan kepada
teman kelompok
Berpartisipasi 11. Saya selalu menerima perbedaan pendapat dalam kelompok
12. Saya tidak pernah terlibat dalam diskusi kelompok
13. Saya akan berdiskusi bersama teman saat kerja kelompok
14. Saya akan menyampaikan pendapat untuk menyelesaikan
masalah dalam kelompok
Bertanggung 15. Saya bertanggung jawab terhadap tugas saya dalam keja
jawab kelompok
16. Saya tidak pernah menyelesaikan bagian tugas saya dengan
tepat waktu
17. Saya mengetahui tugas dalam kerja kelompok
Kebergantungan 18. Saya selalu bergantung pada orang lain dalam kerja kelompok
19. Saya akan bertanya kepada teman kelompok jika saya tidak
bisa
20. Saya diam saja jika tidak tahu pemecahan masalah dalam
kelompok

3.6.3 Instrumen Observasi


Observasi merupakan kegiatan yang meliputi pemusatan
perhatian terhadap sesuatu obyek dengan menggunakan seluruh
alat indera (Suparno, 2014). Dalam penelitian ini observasi akan
digunakan untuk mengamati karakter kerja sama siswa selama
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

proses pembelajaran berlangsung. Instrumen yang digunakan


seperti pada tabel 3.6 dibawah ini:

Tabel 3. 6 Observasi Karakter Kerja Sama

No Aspek Pengamatan

1 Siswa bertanggung jawab terhadap tugas dalam kelompok

2 Siswa bertanya kepada teman kelompok

3 Siswa menyampaikan pendapat untuk menyelesaikan masalah dalam


kelompok
4 Siswa berdiskusi bersama teman kelompok

5 Siswa aktif memberikan ide saat kerja kelompok

6 Siswa menerima perbedaan pendapat dalam kelompok

7 Siswa memberikan motivasi kepada teman kelompok agar cepat


menyelesaikan tugas kelompok

8 Siswa saling memberikan semangat kepada anggota dalam kerja


kelompok

9 Siswa senang dalam mengerjakan tugas kelompok

10 Siswa saling bergantung terhadap satu sama lain dalam kelompok

3.6.4 Instrumen Wawancara


Wawancara merupakan semacam kuesioner lisan, suatu
dialog yang dilakukan oleh peneliti untuk memperoleh informasi
yang diperlukan (Suparno, 2014). Dalam penelitian ini jenis
wawancara yang digunakan adalah bebas terpimpin. Instrumen
yang digunakan seperti pada tabel 3.7 dibawah ini:
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Tabel 3. 7 Daftar Pertanyaan Wawancara

No Pertanyaan

1 Apakah anda merasa senang belajar fisika menggunakan metode


discovery learning pada materi pemanasan global? Mengapa?

2 Apakah metode discovery learning dapat membantu anda dalam


meningkatkan pengetahuan dan kemampuan berpikir kritis dalam
mempelajari materi pemanasan global? Mengapa?

3 Ketika pembelajaran berlangsung apakah anda merasa lebih aktif


dalam diskusi kelompok dan menjawab pertanyaan guru? Mengapa?

3.7 Validitas

Validitas mengukur atau menentukan apakah suatu tes sungguh


mengukur apa akan yang diukur, yaitu apakah sesuai dengan tujuan.
Validitas yang akan digunakan adalah validitas isi. Validitas isi akan
digunakan untuk mengukur apakah isi dari instrumen yang akan
digunakan sungguh mengukur isi dari domain yang akan diukur (Suparno,
2014).

Menurut Suparno (2014), untuk melihat apakah tes yang digunakan


valid secara isi dapat ditentukan dengan dua cara, yaitu:

1) Dengan minta penilaian ahli, apakah tes yang digunakan sungguh


sesuai dengan isi yang mau di tes.
2) Dengan menggunakan kisi-kisi yang menunjukkan bahwa instrumen
yang digunakan itu, memuat semua isi yang diteskan, bukan hanya
sebagian saja.
Instrumen yang divalidasi berupa soal pre-test, post-test, dan
angket karakter kerja sama. Untuk proses validasi, peneliti meminta
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

bantuan salah satu dosen untuk melakukan validasi instrumen yang


akan digunakan yaitu Bapak Rohandi, Ph.D.

3.8 Teknik Analisis Data


3.8.1. Penskoran Pre-test dan Post-test
Dalam penelitian ini, terdiri dari soal pre-test dan post-
test masing-masing soal berjumlah 5 butir soal essay untuk
mengukur pengetahuan siswa.
Skoring penilaian pre-test dan post-test pengetahuan
siswa sebagai berikut:

Tabel 3 8 Penskoran Pengetahuan Siswa

Keterangan Skor

Benar 100 % 20

Benar 75 % 15

Benar 50 % 10

Benar 25 % 5

Menjawab tetapi salah 2

Tidak Menjawab 0
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Tabel rubrik penilaian skor pre-test pengetahuan dapat dilihat pada


tabel 3.9 dibawah ini:

Tabel 3 .9 Rubrik Penilaian Skor Pre-Test Pengetahuan

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
Uraian Jelaskan apa yang kamu Pemanasan global adalah peningkatan suhu
ketahui tentang rata-rata dibumi
pemanasan global!
Uraian Bagaimana proses Proses terjadinya pemanasan global tersebut adalah
terjadinya pemanasan matahari memancar sinar ke segala arah. Sinar yang
global? datang ke bumi menyebabkan kenaikan suhu
dipermukaan bumi. Sehingga bumi akan mengalami
proses kesetimbangan suhu dalam jangka panjang.
Sinar yang datang ke bumi berubah bentuk menjadi
sinar inframerah. Sinar infamerah tersebut
diradiasikan oleh permukaan bumi. Sebagian sinar
inframerah akan dipantulkan oleh atmosfer dan
sebagian sinar akan diserap karena adanya gas
rumah kaca.Sinar inframerah yang diserap
diradiasikan kembali ke bumi sehingga
menyebabkan peningkatan suhu rata-rata di bumi.

Uraian Sebutkan 3 dan jelaskan 1) Konsumsi energi bahan bakar fosil. Bahan
bakar fosil mengandung karbon, sehingga
faktor-faktor penyebab
pembakaran karbon menghasilkan gas
terjadinya pemanasan rumah kaca karbon dioksida.
global! 2) Kerusakan hutan. Salah satu fungsi tumbuhan
adalah menyerap karbon dioksida (CO 2) dan
mengubahnya menjadi oksigen (O2).
3) Pertanian dan Peternakan. Sektor pertanian
memberikan kontribusi terhadap peningkatan
emisi gas rumah kaca melalui sawah-sawah
yang tergenang, menghasilkan gas metana,
penggunaan pupuk, pembakaran sisa-sisa
tanaman dan pembusukan sisa-sisa pertanian.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
Uraian Sebutkan dan jelaskan 3 1) Perubahan iklim
dampak pemanasan Perubahan iklim merupakan masalah global dengan
global dalam kehidupan dampak buruk untuk lingkungan, masyarakat,
sehari-hari! ekonomi, perdagangan, dan politik. Misalnya,
hewan dan tumbuhan yang tidak dapat beradaptasi
dengan perubahan iklim, maka hewan-hewan
tersebut akan berpindah tempat tinggal.

2) Kenaikan Permukaan Air Laut


Mencairnya lapisan es di kutub Utara dan Selatan.
Peristiwa ini mengakibatkan naiknya permukaan air
laut secara global, sehingga dapat mengakibatkan
sejumlah pulau-pulau kecil tenggelam. Jika ini
terjadi terus menerus maka akibatnya dapat
mengancam kehidupan masyarakat.

3) Keanekaragaman Hayati Berkurang


Punahnya berbagai jenis fauna. Flora dan fauna
memiliki batas terhadap suhu, kelembaban, kadar
air dan sumber makanan. Kenaikan suhu global
menyebabkan terganggunya siklus pertumbuhan
pada tumbuhan.

Uraian Sebutkan dan jelaskan 3 1) Konservasi lingkungan, dengan melakukan


upaya untuk mengurangi penanaman pohon dan penghijauan di lahan-
dampak pemanasan lahan kritis.
global! 2) Menggunakan energi alternatif guna
mengurangi penggunaan energi bahan bakar
fosil seperti minyak bumi dan batu bara.
Misalnya; menggunakan energi matahari, air,
angin, dan bioenergy.
3) Daur ulang dan efisiensi energi. Biogas
menjadi hal yang baik dan perlu
dikembangkan, misalnya dari sampahorganik.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Tabel rubrik penilaian skor post-test pengetahuan dapat dilihat


pada tabel 3.10 dibawah ini:

Tabel 3. 10 Rubrik Penilaian Skor Post-test Pengetahuan

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
Uraian Jelaskan apa yang kamu Pemanasan global adalah peningkatan suhu
ketahui tentang rata-rata dibumi
pemanasan global!
Uraian Bagaimana proses Proses terjadinya pemanasan global tersebut adalah
terjadinya pemanasan matahari memancar sinar ke segala arah. Sinar yang
global? datang ke bumi menyebabkan kenaikan suhu
dipermukaan bumi. Sehingga bumi akan mengalami
proses kesetimbangan suhu dalam jangka panjang.
Sinar yang datang ke bumi berubah bentuk menjadi
sinar inframerah. Sinar infamerah tersebut
diradiasikan oleh permukaan bumi. Sebagian sinar
inframerah akan dipantulkan oleh atmosfer dan
sebagian sinar akan diserap karena adanya gas
rumah kaca.Sinar inframerah yang diserap
diradiasikan kembali ke bumi sehingga
menyebabkan peningkatan suhu rata-rata di bumi.

Uraian Sebutkan 3 dan jelaskan 1) Konsumsi energi bahan bakar fosil. Bahan
faktor-faktor penyebab bakar fosil mengandung karbon, sehingga
terjadinya pemanasan pembakaran karbon menghasilkan gas rumah
global! kaca karbon dioksida.
2) Kerusakan hutan. Salah satu fungsi tumbuhan
adalah menyerap karbon dioksida (CO2) dan
mengubahnya menjadi oksigen (O2).
3) Pertanian dan Peternakan. Sektor pertanian
memberikan kontribusi terhadap peningkatan
emisi gas rumah kaca melalui sawah-sawah
yang tergenang, menghasilkan gas metana,
penggunaan pupuk, pembakaran sisa-sisa
tanaman dan pembusukan sisa-sisa pertanian
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
Uraian Mengapa pemanasan Karena pemanasan global menyebabkan kenaikan
global dapat suhu lingkungan yang berakibat pada terganggunya
menyebabkan kepunahan siklus air, kelembapan udara dan berdampak pada
keanekaragaman hayati? pertumbuhan tumbuhan sehingga menghambat laju
produktivitas produsen. Kondisi ini pun
memberikan pengaruh habitat dan kehidupan
konsumen.
Uraian Sebutkan dan jelaskan 3 1) Konservasi lingkungan, dengan melakukan
upaya untuk mengurangi penanaman pohon dan penghijauan di lahan-
dampak pemanasan lahan kritis.
global! 2) Menggunakan energi alternatif guna
mengurangi penggunaan energi bahan bakar
fosil seperti minyak bumi dan batu bara.
Misalnya; menggunakan energi matahari, air,
angin, dan bioenergy.
3) Daur ulang dan efisiensi energi. Biogas
menjadi hal yang baik dan perlu
dikembangkan, misalnya dari sampahorganik.

Tabel rubrik penilaian skor pre-test kemampuan berpikir kritis


dapat dilihat pada tabel 3.11 dibawah ini:

Tabel 3. 11 Rubrik Penilaian Pre-test Kemampuan Berpikir Kritis

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
Uraian Seperti yang kita ketahui, Hal ini terjadi karena dampak pemanasan
negara kita berada di garis global di mana keadaan atmosfer mengalami
khatulistiwa dan beriklim perubahan yang tidak wajar sehingga
tropis, yang memiliki dua mengalami perubahan keseimbangan
musim yaitu musim kemarau lingkungan. Faktor penyebab utamanya adalah
dan musim hujan. Tetapi efek rumah kaca yang banyak digunakan
yang kita rasakan saat ini untuk kegiatan industri yang mengakibatkan
musim tersebut tidak teratur. radiasi sinar matahari yang dipancarkan ke
Mengapa hal bumi terperangkap dalam rumah kaca. Hal ini
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
dapat terjadi menyebabkan konsentrasi gas rumah kaca
meningkat di atmosfer bumi dan mengalami
peningkatan suhu.

Uraian Seperti yang kita ketahui tisu Seperti yang kita ketahui, pohon merupakan
berbahan dasar kayu yang bahan dasar pembuatan tisu. Jika penggunaan
diambil dari pohon. Jika tisu berlebihan, itu sama saja kita mengurangi
Anda pergi ke restoran, jumlah pohon yang tentunya sangat berperan
tentunya akan disediakan penting bagi ketersediaan oksigen di bumi.
tisu. Untuk mengurangi Untuk mengurangi pemanasan global, yang
pemanasan, global apa yang akan saya lakukan ketika saya pergi ke
akan anda lakukan? restoran adalah membawa sapu tangan sendiri,
meminta lap yang terbuat dari kain agar tidak
menggunakan tisu. Jika tidak ada lap, maka
gunakan tisu seperlunya saja.

Uraian Sebuah perusahaan sawit Jika saya sebagai kepala desa dan warga saya
menawarkan kepada kepala akan menolak menjual hutan adat tersebut
desa dan warga untuk untuk menjaga kelestariannya. Hutan adat
menjual hutan adat di desa merupakan warisan dari nenek moyang kita
tersebut untuk dijadikan terdahulu. Dengan menjaga kelestarian hutan,
perkebunan kelapa sawit, maka akan meminimalisir terjadinya
mereka menjanjikan pemanasan global yang dapat menyebabkan
kehidupan yang lebih baik meningkatnya suhu di bumi, punahnya
dengan berbagai macam keanekaragam hayati, kurangnya oksigen, dan
bantuan seperti beasiswa terjadinya banjir.
bagi pelajar setempat dan
perekrutan tenaga kerja
warga setempat. Tetapi,
akibatnya hutan tersebut
menjadi gundul dan memicu
meningkatnya pemanasan
global. Jika kamu sebagai
kepala desa dan warga, apa
yang akan kamu lakukan?
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
Uraian Pak Dirga sedang berburu di Pak Dirga meminta bantuan kepada
tengah hutan Kalimantan, masyarakat setempat untuk memadamkan api
kemudian tidak sengaja karena api sudah membesar sehingga tidak
beliau melihat sebuah memungkinkan pak Dirga memadamkan api
kebakaran hutan yang mana tersebut sendirian. Kemudian melaporkan
apinya sudah membesar. kepada pihak yang berwenang untuk segera
Apakah yang harus memadamkan kebakaran hutan tersebut, serta
dilakukan oleh Pak Dirga yang harus dilakukan untuk mengatasi
untuk memadamkan api dan dampak kebakaran lahan tersebut agar
untuk mengatasi dampak kembali hijau yaitu dengan cara penanaman
kebakaran lahan tersebut kembali pohon-pohon yang sudah gundul
agar kembali hijau? sehingga hutan akan kembali hijau.

Uraian Ketika kamu berbelanja di Ketika saya berbelanja di supermarket, hal


supermarket, apa yang akan yang akan saya lakukan untuk mengurangi
kamu lakukan untuk terjadinya pemanasan global yaitu mengurangi
mengurangi terjadinya penggunaan kantong plastik karena kantong
pemanasan global? plastik merupakan benda yang lama terurainya
sehingga dapat merusak lingkungan. Jika
dibakar, dapat menyebabkan gangguan
kesehatan manusia, pencemaran udara dan
apabila dibuang di sungai dapat menyebabkan
terjadinya banjir.

Tabel rubrik penilaian skor post-test kemampuan berpikir kritis


dapat dilihat pada tabel 3.12 dibawah ini:

Tabel 3. 12 Rubrik Penilaian Post-test Kemampuan Berpikir Kritis

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
Seperti yang kita ketahui Hal ini terjadi karena dampak pemanasan global
negara kita berada di garis di mana keadaan atmosfer mengalami
khatulistiwa dan beriklim perubahan yang tidak wajar sehingga
mengalami perubahan
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
Uraian tropis, yang memiliki dua keseimbangan lingkungan. Faktor penyebab
musim yaitu musim utamanya adalah efek rumah kaca yang banyak
kemarau dan musim hujan. digunakan untuk kegiatan industri yang
Tetapi yang kita rasakan mengakibatkan radiasi sinar matahari yang
saat ini musim tersebut dipancarkan ke bumi terperangkap dalam rumah
tidak teratur. Mengapa hal kaca. Hal ini menyebabkan konsentrasi gas rumah
tersebut bisa terjadi? kaca meningkat di atmosfer bumi dan mengalami
peningkatan suhu.

Uraian Seperti yang kita ketahui Seperti yang kita ketahui, pohon merupakan bahan
tisu berbahan dasar kayu dasar pembuatan tisu. Jika penggunaan tisu
yang diambil dari pohon. berlebihan, itu sama saja kita mengurangi jumlah
Jika Anda pergi ke pohon yang tentunya sangat berperan penting bagi
restoran, tentunya akan ketersediaan oksigen di bumi. Untuk mengurangi
disediakan tisu. Untuk pemanasan global, yang akan saya lakukan ketika
mengurangi pemanasan saya pergi ke restoran adalah membawa sapu tangan
global apa yang akan anda sendiri, meminta lap yang terbuat dari kain agar tidak
lakukan? menggunakan tisu. Jika tidak ada lap, maka gunakan
tisu seperlunya saja.

Uraian Sebuah perusahaan sawit Jika saya sebagai kepala desa dan warga saya akan
menawarkan kepada menolak menjual hutan adat tersebut untuk menjaga
kepala desa dan warga kelestariannya. Hutan adat merupakan warisan dari
untuk menjual hutan adat nenek moyang kita terdahulu. Dengan menjaga
di desa tersebut untuk kelestarian hutan, maka akan meminimalisir
dijadikan perkebunan terjadinya pemanasan global yang dapat
kelapa sawit, mereka menyebabkan meningkatnya suhu di bumi, punahnya
menjanjikan kehidupan keanekaragam hayati, kurangnya oksigen, dan
yang lebih baik dengan terjadinya banjir.
berbagai macam bantuan
seperti beasiswa bagi
pelajar dan perekrutan
tenaga kerja warga
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

setempat. Tetapi akibatnya

Jenis Rumusan Soal Jawaban


Soal
Uraian hutan tersebut menjadi
gundul dan memicu
meningkatnya pemanasan
global. Jika kamu sebagai
kepala desa dan warga apa
yang akan kamu lakukan?

Uraian Dezza memiliki sepeda Jika saya menjadi Dezza, yang akan saya lakukan
dan kendaraan bermotor. untuk mengurangi pencemaran udara yaitu saya akan
Dia sering disuruh orang memilih tidak akan menggunakan kendaraan
tuanya membeli kebutuhan bermotor dan saya akan memilih menggunakan
pokok ke warung sepeda atau berjalan kaki saja karena jarak dari
terkadang jumlah yang rumah ke warung tidak begitu jauh. Kita harus
dibeli cukup banyak. mengurangi penggunaan kendaraan bermotor sebab
Sedangkan jarak dari pencemaran udara dari kendaraan bermotor dapat
rumah ke warung kurang merusak lingkungan. Bayangkan jika dalam 500
lebih 500 meter. Jika kamu meter tersebut, kita menggunakan sepeda motor yang
menjadi Dezza untuk terus mengeluarkan emisi gas buang. Hal ini akan
mengurangi pencemaran berdampak pada pencemaran lingkungan yang
udara apakah yang akan menyebabkan terjadinya pemanasan global.
kamu lakukan? Mengapa?
Uraian Jean adalah seorang pelajar Jika saya menjadi Jean, saya akan memberikan solusi
yang sudah belajar tentang lain agar dalam pembukaan lahan untuk berladang
pemanasan global dan tidak boleh dengan cara pembakaran. Pembakaran
dampaknya bagi hutan dapat membahayakan kelestarian hutan
kehidupan. Pekerjaan tersebut yang mana keanekaragaman hayati akan
orang tua jean adalah punah atau berpindah tempat dan menyebabkan
seorang petani dengan polusi udara dapat merusak kesehatan manusia.
melakukan ladang Kemudian dapat menyebabkan kebakaran hutan
berpindah dan tentunya secara meluas dan apinya sulit untuk dipadamkan.
dengan cara pembakaran Solusi yang akan saya berikan kepada orang tua saya
hutan. Jika kamu menjadi yaitu pembukaan lahan dengan cara ditebang karena
Jean, apa yang kamu dengan cara ditebang tidak menyebabkan polusi
lakukan?
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

udara dan tumbuhan tersebut dapat tumbuh kembali.

3.8.2 Klasifikasi Pengetahuan dan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa

Penelitian ini menggunakan uji wilcoxon karena sampel


yang digunakan kecil yaitu berjumlah 7 orang siswa. Untuk
mengukur pengetahuan dan kemampuan berpikir kritis siswa
menggunakan soal pre-test dan post-test Soal pre-test dan post-
test masing-masing soal berjumlah 5 butir soal essay untuk
mengukur kemampuan berpikir kritis siswa. Skor hasil kemampuan
berpikir kritis siswa sebagai berikut:

Skor hasil kemampuan berpikir kritis

x 100
Skor untuk setiap siswa
 Skor minimal 0
 Skor maksimal 100
 Range : 100-0=100
 Dibagi dalam 5 interval, maka lebar adalah 100 : 5 = 20
 Maka lebar interval adalah 20.
Skor nilai kemampuan berpikir kritis diklasifikasi siswa
berdasarkan interval sebagai berikut :

Tabel 3 13 Klasifikasi Pengetahuan Dan Kemampuan Berpikir Kritis

No Interval Keterangan

1. 81-100 Sangat Baik

2. 61-80 Baik

3. 41-60 Cukup

4. 21-40 Kurang
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

5. 0-20 Sangat Kurang

3.8.3 Analisis statistik non parametrik


Untuk mengetahui peningkatan pengetahuan dan
kemampuan berpikir kritis data penelitian ini dianalisis
menggunakan Uji Peringkat Bertanda Wilcoxon pada software
SPPS. Uji stastik ini digunakan karena pada penelitian ini sampel
yang digunakan jumlahnya kecil yaitu 7 responden.

3.8.4 Analisa Angket Karakter Kerja Sama


3.8.4.1 Penskoran Karakter Kerja Sama

Dalam penelitian ini untuk mengukur karakter kerja


sama siswa menggunakan angket yang dibagikan kepada
masing-masing siswa pada pertemuan terakhir pembelajaran.
Pada angket ini terdapat pernyataan positif dan pernyataan
negatif. Pedoman penskoran kuesioner atau angket karakter
kerja sama adalah sebagai berikut:

Tabel 3 14 Pedoman Penskoran Kuesioner Karakter Kerja Sama

Pertanyaan Jawaban

Selalu Seringkali Kadang- Jarang Tidak Pernah


kadang
Positif 5 4 3 2 1

Negatif 1 2 3 4 5

3.8.4.2 Klasifikasi Karakter Kerja Sama


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Kuesioner atau angket yang digunakan terdapat 20


butir pernyataan dengan 4 pilihan jawaban untuk mengukur
karakter kerja sama.
Skor untuk setiap siswa didapatkan :
 Skor Minimal = 1 x 20 = 20
 Skor Maksimal = 5 x 20 = 100
 Range = 100-20 = 80
 Dibagi dalam 4 interval, maka lebar interval
= 80 : 5= 16
 Maka dapat dibuat klasifikasi karakter kerja
sebagai berikut :

Tabel 3 15 Klasifikasi Karakter Kerja Sama

No Interval Keterangan

1. 84-100 Sangat Tinggi

2. 68-83 Tinggi

3 52-67 Cukup

4. 36-31 Rendah

5. 20-35 Sangat Rendah

Perhitungan prosentase karakter kerja sama sebagai


berikut :
x 100% = Prosentase (%)
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

BAB 4

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Pelaksanaan Penelitian

Penelitian ini seharusnya dilaksanakan di Seminari Menengah Santo


Yohanes Maria Vianney Teluk Menyurai Sintang Kalimantan Barat
dengan jumlah sampel sebanyak 30 siswa. Namun, penelitian di Seminari
Menengah Santo Yohanes Maria Vianney Teluk Menyurai Sintang
Kalimantan Barat tidak dapat dilanjutkan karena sekolah meliburkan siswa
yang disebabkan oleh pandemi covid-19. Maka dari itu, peneliti mengubah
sampel menggunakan gabungan siswa SMA di desa Nanga Layung
Sintang Kalimantan Barat.

Sampel siswa SMA ini merupakan gabungan dari beberapa sekolah


yang ada di kabupaten Sintang yang memiliki kesamaan dengan sampel
Seminari Menengah ST. Yohanes Marisa Vianney yaitu semua siswa
tersebut berasal dari Kalimantan Barat. Mereka mempunyai persoalan
yang sama dengan pemanasan global yaitu kebakaran hutan yang sering
terjadi di Kalimantan Barat. Maka dari itu, bahan ajar dan pendekatan
dalam penelitian dapat dilakukan. Tetapi dalam analisis statistik harus
menggunakan uji non-parametrik karena sampel hanya 7 orang siswa
SMA disekitar lingkungan rumah peneliti.

Peneliti hanya mendapatkan 7 orang siswa SMA yang ingin belajar


bersama mengenai pemanasan global. Siswa SMA ini berasal dari 3
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

sekolah yang berbeda di Kabupaten Sintang. Sebanyak 5 orang siswa


kelas XI MIA berasal dari sekolah SMAN 2 Sintang, 1 orang siswa kelas
XI MIA berasal dari SMA Panca Setya Sintang , dan 1 orang siswa kelas
XI MIA berasal dari SMAN 1 Sepauk.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan pengetahuan,


kemampuan berpikir kritis, dan karakter kerja sama siswa menggunakan
metode pembelajaran discovery learning siswa SMA Desa Nanga Layung
Sintang pada materi pemanasan global. Penelitian dilaksanakan di Desa
Nanga Layung pada tanggal 17 April-20 April 2020 pada siswa yang
berjumlah 7 siswa. Selama penelitian ini berlangsung menggunakan
bahasa daerah yaitu dayak seberuang. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak
tiga kali pertemuan dapat dilihat pada table 4.1 dibawah ini:

Tabel 4. 1 Rincian Kegiatan Pembelajaran

No Pertemuan Hari/Tanggal Kegiatan

1 I 17 April 2020 Perkenalan, pre-test, pengisian


angket karakter kerja sama dan
penjelasan singkat tentang
pembelajaran yang akan
dilaksanakan.

2 II 19 April 2020 Pembelajaran menggunakan


metode discovery learning.

3 III 20 April 2020 Post-test dan pengisian angket


karakter kerja sama.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

1) Pertemuan Pertama

Gambar 4. 1 Kegiatan Hari Pertama

Pertemuan pertama dilaksanakan pada Jumat (17 April 2020), pada


pukul 15.00 WIB di rumah peneliti. Pertemuan ini diawali dengan
perkenalan dan penjelasan mengenai tujuan penelitian yang akan
dilaksanakan. Setelah perkenalan, dilanjutkan dengan pembagian soal pre-
test pengetahuan, kemampuan berpikir kritis, dan angket karakter kerja
sama. Pada gambar 4.1 siswa diberi waktu untuk mengerjakan soal pre-
test pengetahuan dan kemampuan berpikir kritis selama 50 menit. Apabila
sudah selesai mengerjakan soal pre-test pengetahuan dan kemampuan
berpikir, dilanjutkan dengan pengisian angket karakter kerja sama
diberikan waktu selama 10 menit. Setelah selesai mengerjakan soal pre-
test dan angket awal karakter kerja sama, kemudian menyampaikan tujuan
pembelajaran. Kegiatan pembelajaran yang dilakukan menggunakan
metode discovery learning. Siswa diberikan stimulus berupa tayangan
video, siswa memperhatikan secara seksama. Kemudian siswa ditanya
tentang isi video tersebut dan siswa diberi kesempatan untuk
menyampaikan pendapatnya. Ada beberapa siswa yang menjawab namun
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

ada juga siswa yang diam saja. Jam sudah menunjukkan pukul 16.30 WIB
maka kegiatan pembelajaran berakhir dengan mengucapkan salam
penutup.

2) Pertemuan Kedua

Gambar 4. 2 Kegiatan Hari Kedua


Pertemuan kedua dilaksanakan pada tanggal 19 April 2020, diawali
dengan siswa ditanyai kembali pembelajaran sebelumnya. Kemudian
dilanjutkan dengan penyampaian tujuan pembelajaran dan pembagian
kelompok. Siswa diberikan stimulus dengan beberapa pertanyaan,
kemudian siswa diberikan kesempatan untuk menjawab. Ada beberapa
siswa yang aktif untuk menyampaikan pendapatnya.
Setelah itu, siswa dibagi dalam beberapa kelompok dan siswa
diarahkan untuk duduk secara kelompok dan membagikan LKS kepada
kelompok yang terbagi dalam 2 kelompok. Siswa diberikan waktu untuk
melaksanakan kegiatan diskusi dan pengisian LKS agar dapat terjawab
semua. Lalu memberikan tayangan sebuah video yang berkaitan dengan
pemanasan global. Mereka mengamati video tersebut secara seksama dan
mencatat hal-hal penting yang ada dalam video tersebut.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Namun, ada satu siswa yang mengajak temannya untuk mengobrol.


Setelah selesai menonton video tersebut, mereka berdiskusi bersama
kelompok. Mereka saling memberikan catatan masing-masing untuk
menyampaikan informasi dan mendiskusikan hal tersebut untuk mengisi
pertanyaan yang ada di LKS. Kemudian setelah selesai mendiskusikannya,
setiap kelompok diberikan kesempatan untuk mempresentasikan hasil
diskusi dari penemuan mereka. Setelah itu, siswa diberikan kesempatan
untuk bertanya kepada kelompok lain. Ada beberapa siswa yang aktif
untuk bertanya, namun ada juga yang tidak memperhatikan kelompok lain
saat presentasi terlihat pada gambar 4.2.
Setelah semua kegiatan presentasi selesai, siswa diberi pertanyaan
dan diberi kesempatan untuk bertanya. Kemudian dilanjutkan dengan
penjelasan materi. Setelah waktu berjalan selama 1,5 jam, siswa dan guru
mengakhiri pembelajaran dan menyampaikan kepada siswa pada
pertemuan selanjutnya akan diadakan post-test dan pengisian angket akhir.

3) Pertemuan Ketiga

Gambar 4. 3 Kegiatan Hari Ketiga


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Pertemuan ketiga dilaksanakan pada tanggal 20 April 2020,


kegiatan yang dilaksanakan adalah mengisi angket akhir karakter kerja
sama, soal post-test pengetahuan dan kemampuan berpikir kritis. Sebelum
memulai kegiatan tersebut, siswa diberi tugas untuk membuat poster
mengenai pemanasan global secara berkelompok selama 20 menit.
Kemudian siswa diajak mereview selama 15 menit mengenai materi yang
telah diajarkan. Dalam hal ini, ada beberapa siswa yang aktif bertanya
tentang materi yang belum mereka pahami, kemudian menjelaskan
kembali. Setelah itu, dilanjutkan dengan pengisian angket akhir karakter
kerja sama, soal post-test pengetahuan dan berpikir kritis dapat dilihat
pada gambar 4.3. Setelah semua siswa selesai melakukan pengisian angket
akhir karakter kerja sama, soal post-test pengetahuan, berpikir kritis siswa
dan guru menutup kegiatan pembelajaran dan mengucapkan terima kasih
atas bantuan siswa dalam pelaksanaan penelitian ini

4.2 Data

Berikut adalah daftar nilai pre-test, post-tes dan angket


untuk pengetahuan, kemampuan berpikir kritis, dan karakter kerja
sama pada tabel 4.2 di bawah ini:

Tabel 4. 2 Daftar Nilai Pre-Test, Post-Test Dan Angket Siswa


No Nama Siswa Pengetahuan Kemampuan Angket
Berpikir Kritis
Pre-test Post-test Pre-test Post-test Awal Akhir

1 Siswa A 47 65 70 75 85 91

2 Siswa B 44 65 45 55 81 87

3 Siswa C 47 85 75 85 66 83

4 Siswa D 47 75 75 80 80 86

5 Siswa E 42 70 65 70 82 84
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

6 Siswa F 37 70 40 65 83 90

7 Siswa G 52 57 45 80 84 94

Rata-Rata 45,14 69,57 59,28 72,85 80,14 87.85

Berdasarkan tabel 4.2 di atas, dapat dilihat bahwa secara


umum ada peningkatan pengetahuan, kemampuan berpikir kritis
dan karakter kerja sama. Untuk mengetahui secara jelas
peningkatan tersebut maka akan dianalisis dengan uji wiloxon
menggunakan SPSS.

4.3 Analisa Data Statistik

4.3.1 Pengetahuan Siswa


1) Klasifikasi Pengetahuan Siswa
Dari data pre-test dan post-test, maka dapat diklasifikasikan
tingkat pengetahuan siswa seperti ditunjukkan pada tabel 4.3 di
bawah:

Tabel 4. 3 Klasifikasi Pengetahuan Siswa


No Nama Siswa Pengetahuan Klasifikasi Pengetahuan

Pre-test Post-test Pre-test Post-test

1 Siswa A 47 65 Cukup Tinggi

2 Siswa B 44 65 Cukup Tinggi

3 Siswa C 47 85 Cukup Sangat tinggi

4 Siswa D 47 75 Cukup Tinggi

5 Siswa E 42 70 Cukup Tinggi

6 Siswa F 37 70 Rendah Tinggi


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

7 Siswa G 52 57 Cukup Cukup

Dari data pre-test dan post-test, maka prosentase kemampuan


berpikir kritis siswa ditunjukkan pada tabel 4.4 di bawah:

Tabel 4. 4 Prosentase Pengetahuan Siswa


No Interval Sebelum Treatment Sesudah Treatment Ket

Frekuensi Prosentase Frekuensi Prosentase


(%) (%)

1 81-100 0 0 1 14,3 Sangat


tinggi

2 61-80 0 0 5 71,43 Tinggi

3 41-60 6 85,7 1 14,3 Cukup

4 21-40 1 14,3 0 0 Rendah

5 0-20 0 0 0 0 Sangat
Rendah

2) Hasil Uji
Untuk mengetahui perningkatan pada pengetahuan siswa
setelah diberikan treatment, maka dilakukan pengujian
menggunakan uji wilcoxon dengan bantuan SPSS. Hasilnya
seperti pada table 4.5 dibawah ini:

Tabel 4. 5 Hasil Uji Wilcoxon pengetahuan siswa

N Mean Rank Sum of Ranks


Postest – Negative Ranks 0a .00 .00
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Pretes Positive Ranks 7b 4.00 28.00


Ties 0c

Total 7
a. Postest < Pretes
b. Postest > Pretes
c. Postest = Pretes

Test Statisticsa
Postest – Pretes
Z -2.371b
Asymp. Sig. (2-
.018
tailed)
a. Wilcoxon Signed Ranks Test
b. Based on negative ranks.

Berdasarkan tabel 4.5, dapat dilihat bahwa hasil uji menunjukkan p


‹ α, karena p adalah 0,018 dan level signifikan yang digunakan adalah 0,05
maka signifikan. Artinya terdapat perbedaan pre-test dan post-test, karena
mean pre-test 45,14 sedangkan mean post-test 69,57, maka siswa
mengalami peningkatan pengetahuan menggunakan metode pembelajaran
discovery learning.

4.3.2 Kemampuan Berpikir Kritis Siswa


1) Klasifikasi Kemampuan Berpikir Kritis

Dari data pre-test dan post-test, maka dapat diklasifikasikan


tingkat kemampuan berpikir kritis ditunjukkan pada tabel 4.6 di
bawah:

Tabel 4. 6 Klasifikasi Kemampuan Berpikir Kritis


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

No Nama Siswa Kemampuan Berpikir Klasifikasi Kemampuan


Kritis Berpikir Kritis

Pre-test Post-test Pre-test Post-test

1 Siswa A 70 75 Tinggi Tinggi

2 Siswa B 45 55 Cukup Cukup

No Nama Siswa Kemampuan Berpikir Klasifikasi Kemampuan


Kritis Berpikir Kritis

Pre-test Post-test Pre-test Post-test

3 Siswa C 75 85 Tinggi Sangat tinggi

4 Siswa D 75 80 Tinggi Tinggi

5 Siswa E 65 70 Tinggi Tinggi

6 Siswa F 40 65 Cukup Tinggi

7 Siswa G 45 80 Cukup Tinggi

Dari data pre-test dan post-test, maka prosentase


kemampuan berpikir kritis siswa ditunjukkan pada tabel 4.7 di
bawah:
Tabel 4. 7 Prosentase Kemampuan Berpikir Kritis
No Interval Sebelum Treatment Sesudah Treatment Ket

Frekuensi Prosentase Frekuensi Prosentase


(%) (%)

1 81-100 0 0 1 14,3 Sangat tinggi

2 61-80 4 57,14 5 71,43 Tinggi

3 41-60 3 40,85 1 14,3 Cukup

4 21-40 0 0 0 0 Rendah

5 0-20 0 0 0 0 Sangat
Rendah
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

2) Hasil Uji
Untuk mengetahui peningkatan pada kemampuan berpikir
kritis siswa setelah diberikan treatment, maka dilakukan pengujian
menggunakan uji wilcoxon dengan bantuan SPSS. Hasilnya seperti
pada table 4.8 dibawah ini:

Tabel 4. 8 Hasil Uji Wilcoxon Kemampuan Berpikir Kritis Siswa

N Mean Rank Sum of Ranks

Negative
0a .00 .00
Ranks
Positive
Postest - Pretes 7b 4.00 28.00
Ranks
Ties 0c
Total 7

Postest < Pretes


Postest > Pretes
Postest = Pretes

Test Statisticsa
Postest – Pretes
Z -2.388b
Asymp. Sig. (2-tailed) .017
a. Wilcoxon Signed Ranks Test
b. Based on negative ranks.

Berdasarkan tabel 4.8, dapat dilihat bahwa hasil uji


menunjukkan Z= -2.388 dan P = 0,017 karena p<α maka
signifikan, artinya terdapat perbedaan pre-test dan post-test. Oleh
karena mean pre-test = 59,28 dan mean post-test = 72,85. Maka
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

dari itu, nilai kemampuan berpikir kritis siswa lebih tinggi setelah
diberi treatment daripada sebelum diberi treatment dan mengalami
peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa menggunakan
metode discovery learning.

4.3.3 Karakter Kerja Sama


1) Klasifikasi Karakter Kerja Sama
Dari data angket awal dan akhir dapat diklasifikasikan
tingkat karakter kerja sama siswa. Hasil klasifikasi kerja sama
seperti tabel 4.9 di bawah:

Tabel 4. 9 Tingkat Klasifikasi Karakter Kerja Sama


No Nama Siswa Angket Karakter Klasifikasi Karakter Kerja
Kerja Sama Sama

Awal Akhir Awal Akhir

1 Siswa A 85 91 Sangat Tinggi Sangat Tinggi

2 Siswa B 81 87 Tinggi Sangat Tinggi

3 Siswa C 66 83 Tinggi Tinggi

4 Siswa D 80 86 Tinggi Sangat Tinggi

5 Siswa E 82 84 Tinggi Sangat Tinggi

6 Siswa F 83 90 Tinggi Sangat Tinggi

7 Siswa G 84 94 Sangat Tinggi Sangat Tinggi


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Dari data pre-test dan post-test, maka prosentase


kemampuan berpikir kritis siswa ditunjukkan pada tabel 4.10 di
bawah:

Tabel 4. 10 Prosentase Karakter Kerja Sama


No Interval Sebelum Treatment Sesudah Treatment Ket
Frekuensi Prosentase Frekuensi Prosentase
(%) (%)

1 84-100 2 28,57 6 85,71 Sangat Tinggi

2 68-83 4 57,14 1 14,28 Tinggi

3 52-67 1 14,28 0 0 Cukup

4 36-51 0 0 0 0 Rendah

5 20-35 0 0 0 0 Sangat Rendah

2) Hasil Uji
Untuk mengetahui peningkatan pada kemampuan berpikir
kritis siswa setelah diberikan treatment, maka dilakukan pengujian
menggunakan uji wilcoxon dengan bantuan SPSS. Hasilnya
seperti pada tabel 4.11 dibawah ini:

Tabel 4. 11 Hasil Uji Pre-test dan post-test karakter kerja sama


N Mean Rank Sum of Ranks

Setelah – Negative Ranks 0a .00 .00


Sebelum Positive Ranks 7b 4.00 28.00
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Ties 0c
Total 7
a. Setelah < Sebelum
b. Setelah > Sebelum
c. Setelah = Sebelum

Test Statisticsa
Setelah – Sebelum
Z -2.384b
Asymp. Sig. (2-tailed) .017
a. Wilcoxon Signed Ranks Test
b. Based on negative ranks.

Berdasarkan tabel 4.11, dapat dilihat bahwa hasil uji menunjukkan Z =


-2,384, p = 0,017 maka p ‹ α, artinya terdapat perbedaan pre-test dan post-test.
Oleh karena mean pre-test = 80,14 dan mean post-test = 87,85, maka karakter
kerja sama siswa lebih tinggi setelah diberi treatment daripada sebelum diberi
treatment dan mengalami peningkatan karakter kerja sama menggunakan metode
pembelajaran discovery learning.

4.4 Data Observasi

Pengamatan ini dilakukan pada saat kegiatan belajar mengajar


berlangsung. Dalam pengamatan ini, terlihat ada beberapa siswa yang
bersemangat untuk belajar dan ada beberapa siswa yang tidak bersemangat
seperti tidak mendengarkan penjelasan yang diberikan. Saat siswa
diberikan pertanyaan, terlihat siswa tampak berdiskusi kepada teman di
sebelahnya kemudian menjawab pertanyaan. Kemudian ada beberapa
siswa yang bertanya jika mereka tidak paham yang dijelaskan.

Dari hasil pengamatan, ditunjukkan bahwa siswa menghargai


penyampaian pendapat dari anggota kelompok lain. Hal ini terlihat pada
saat diskusi mereka mendengarkan pendapat temannya dan saling
melengkapi jawaban diskusi. Pada saat anggota kelompok lain
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

mempresentasikan hasil diskusi, setiap anggota kelompok memperhatikan


kelompok lain yang sedang menyampaikan hasil diskusinya di depan dan
mereka juga memberikan pertanyaan kepada kelompok tersebut.

Saat diberikan tugas kelompok setiap anggota kelompok


bertanggung jawab terhadap tugasnya masing-masing dengan mencatat
beberapa hal penting dalam video yang ditayangkan. Walaupun ada satu
orang siswa yang tidak memperhatikan dan berdiam diri saja, melihat
temannya sedang berdiskusi. Tetapi dalam hal ini, secara keseluruhan
sudah menunjukkan sikap tanggung jawab untuk terlibat dalam
mengerjakan tugas. Dalam mengerjakan tugas kelompok, tampak mereka
terlihat senang dan bersemangat hal ini terbukti mereka saling bercanda
terhadap teman kelompoknya. Beberapa siswa juga aktif memberikan ide
saat berdiskusi dan juga sesekali mereka berdebat untuk mennyimpulkan
jawaban yang tepat menurut kelompok. Setiap anggota kelompok saling
bergantungan terhadap teman kelompoknya. Hal ini terlihat mereka saling
bertanya kepada temannya jika belum paham.

4.5 Data Wawancara

Peneliti mewawancarai 2 orang siswa yaitu siswa A dan siswa D.


Siswa A merasa bersemangat ketika melangsungkan kegiatan belajar
mengajar menggunakan metode discovery learning pada materi
pemanasan global. Siswa A mengatakan metode belajar yang digunakan
menarik dan tidak membuat siswa tersebut mengantuk saat pelajaran,
karena siswa aktif mencari jawaban sendiri terlebih dahulu tanpa
langsung dijelaskan oleh guru. Hal ini membantu siswa A untuk
memahami tentang materi pemanasan global. Siswa A merasa lebih aktif
dalam diskusi kelompok dan menjawab pertanyaan guru.
Selama pembelajaran menggunakan metode discovery learning
pada materi pemanasan global siswa D mengatakan lumayan
bersemangat, sama dengan siswa A. Siswa D mengungkapkan jika
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

menggunakan metode belajar dicovery learning tidak membuat ngantuk


dan menarik sehingga siswa D menjadi aktif. Namun dia merasa agak
malas jika diskusi dan diberikan tugas. Pada saat diskusi jika Siswa D
tahu jawabannya dia akan menjawab, jika tidak tahu maka dia akan diam
saja. Apabila siswa D tidak tahu atau tidak paham dia akan bertanya
kepada teman, jika teman tidak bisa menjawab maka siswa D akan
bertanya kepada guru. Siswa D merasa terbantu dengan metode tersebut
sehingga siswa D menjadi lebih banyak tahu mengenai materi
pemanasan global.

4.6 Pembahasan

4.5.1 Peningkatan Pengetahuan Siswa


Berdasarkan hasil pengamatan selama proses pembelajaran
berlangsung, pada hari pertama siswa belum menunjukkan bahwa mereka
memiliki pengetahuan yang lebih. Ketika ditanya mengenai apa yang
mereka ketahui tentang pemanasan global hanya satu orang siswa saja
yang menjawab pertanyaan, siswa yang lain hanya diam saja. Mereka
mengatakan tidak tahu karena tidak pernah diajarkan di sekolah. Pada hari
kedua setelah diberikan treatment beberapa siswa dapat menjawab
beberapa pertanyaan yang diberikan. Pada hari ketiga ketika mengulang
kembali materi yang sudah diajarkan, mereka dapat menyebutkan dan
menjelaskan mengenai pemanasan global. Hal ini membuktikan bahwa
adanya peningkatan pengetahuan sesudah diberikan treatment.

Berdasarkan pada tabel 4.2, diketahui rata-rata nilai pengetahuan


pre-test sebelum diberi treatment adalah 45,14 menunjukkan bahwa
masuk dalam kategori cukup dan post-test setelah diberikan treatment
69,57 masuk dalam kategori tinggi. Pada tabel 4.4 ditunjukkan adanya
perubahan pada kategori sangat tinggi dari 0% menjadi 14,3%, tinggi dari
0% menjadi 71,43%, cukup dari 85,7% menjadi 14,3, rendah dari 14,3%
menjadi 0%, sangat rendah dari 0% menjadi 0%.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Setelah dilakukan uji wilcoxon menggunakan SPSS, diperoleh


hasil pada tabel 4.5 nilai Z= -2,371 dan p (sign (2-tailed )= 0,018. Hal ini
menunjukkan bahwa hasil yang signifikan karena nilai signifikan (2-
tailed) lebih kecil dari level signifikan yaitu 0,018 < 0,05. Hasil tersebut
menyatakan nilai post-test lebih tingi dari nilai pre-test. Hal ini
menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan sebelum dan sesudah
diberikan treatment. Jadi secara umum, pembelajaran menggunakan
discovery learning dapat meningkatkan pengetahuan siswa.

Berdasarkan data kuantitatif dan kualitatif , secara keseluruhan


dapat dikatakan treatment yaitu discovery learning yang diberikan
berhasil karena adanya peningkatan dari hari pertama sampai dengan hari
ketiga. Hal ini menunjukkan siswa mengalami proses belajar dimana
mereka menjadi lebih tahu dengan adanya treatment yang membuat siswa
lebih aktif untuk membangun pengetahuannya sendiri, sedangkan guru
hanya sebagai fasilitator.

4.5.2 Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis


Selama proses pembelajaran berlangsung dilihat dari hasil
pengamatan pada hari pertama siswa belum menunjukkan adanya
indikator kemampuan berpikir kritis. Namun, hari kedua beberapa siswa
sudah mulai menunjukkan kemampuan berpikir kritis, sampai pada hari
terakhir hampir semua siswa menunjukkan adanya peningkatan
kemampuan berpikir kritis.

Saat pertemuan pertama, siswa G merupakan siswa yang diam


diantara siswa yang lain. Siswa G terlihat kurang bersemangat untuk
mengikuti kegiatan pembelajaran, namun siswa G yang paling pertama
kali bertanya kegiatan apa yang akan dilakukan pada hari itu. Saat
dijelaskan kegiatan apa saja akan dilakukan selama penelitian
berlangsung, siswa G ini juga tampak antusias mendengarkan.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

Pada pertemuan kedua siswa G tampak lebih bersemangat dari


hari sebelumnya, dan lebih aktif dibandingkan siswa yang lain. Meskipun
begitu terlihat bahwa kemampuan berpikir kritis siswa G masih belum
maksimal, hal ini dibuktikan dengan hasil pre-test siswa. Selama proses
pembelajaran berlangsung, ketika diberikan permasalahan perubahan iklim
yang tidak teratur saat ini, siswa G mengatakan bahwa itu terjadi akibat
adanya faktor alam. Saat semua siswa mengumpulkan dan mengolah
informasi yang didapatkan, siswa G terlihat menganggukan kepalanya
beberapa kali sambil berbicara “oh jadi karena ini” dan sesekali
berdiskusi dengan siswa A. Hal ini membuktikan bahwa siswa G sudah
mulai menunjukkan kemampuan berpikir kritis karena sudah dapat
mengasumsikan dan membuat kesimpulan berdasarkan fakta di lapangan.

Pada pertemuan ketiga terlihat siswa G sebagai salah satu siswa


yang berkembang dalam kemampuan berpikir kritis. Saat diberikan
pertanyaan untuk mengingat kembali apa yang sudah mereka pelajari
sebelum mengerjakan soal post-test, siswa G yang paling aktif menjawab
pertanyaan dengan menganalisis dan membuat kesimpulan pertanyaan
yang diberikan. Pada awal pertemuan siswa G mengatakan bahwa akan
memberikan solusi lain kepada masyarakat untuk tidak membakar lahan,
namun siswa G tidak menyebutkan solusi apa yang akan disarankan. Pada
pertemuan akhir siswa G mengatakan untuk pembukaan lahan ladang
berpindah dapat menggunakan cara lain selain dibakar yaitu dengan cara
ditebang karena dengan cara tersebut tidak akan menyebabkan kebakaran
hutan yang menimbulkan polusi udara dan setelah lahan tersebut
digunakan harus dilakukan reboisasi agar lahan tersebut hijau kembali.

Berdasarkan pada tabel 4.2, diketahui rata-rata nilai kemampuan


berpikir kritis pre-test sebelum diberi treatment adalah 59,28 masuk dalam
kategori cukup dan post-test setelah diberikan treatment 72,85 masuk
dalam kategori tinggi. Pada tabel 4.7, ditunjukkan adanya perubahan pada
kategori sangat tinggi dari 0% menjadi 14,3%, tinggi dari 57,14% menjadi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

71,43%, cukup dari 40,85% menjadi 14,3, rendah dari 0% menjadi 0%,
sangat rendah dari 0% menjadi 0%.

Setelah dilakukan uji wilcoxon dengan menggunakan SPSS,


diperoleh hasil pada tabel 4.8 nilai Z = -2,388 dan p (sign (2-tailed) adalah
0,017 < 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa hasil yang signifikan karena
nilai signifikan (2-tailed lebih kecil dari level signifikan. Hasil tersebut
menyatakan nilai post-test lebih tingi dari nilai pre-test. Hal ini
menunjukkan adanya peningkatan kemampuan berpikir kritis sebelum dan
sesudah diberikan treatment. Jadi, pembelajaran menggunakan discovery
learning dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa.

Maka dari itu berdasarkan penjelasan diatas dapat disimpulkan


bahwa siswa G mengalami peningkatan kemampuan berpikir kritis. Siswa
G mampu memprediksi suatu tindakan yang dia anggap benar dengan
membuat kesimpulan tindakan yang akan dilakukan untuk menghadapi
masalah pemanasan global. Sehingga secara keseluruhan semua siswa
mengalami peningkatan berdasarkan juga pada hasil pre-test dan post-test.

4.5.3 Peningkatan Karakter Kerja Sama


Berdasarkan pada tabel 4.2, diketahui rata-rata nilai pengetahuan
pre-test sebelum diberi treatment adalah 80,14 masuk dalam kategori
tinggi dan post-test setelah diberikan treatment 87,85 masuk dalam
kategori sangat tinggi. Pada tabel 4.10 ditunjukkan adanya perubahan pada
kategori sangat tinggi dari 28,57% menjadi 85,71%, tinggi dari 57,14%
menjadi 14,28%, cukup 14,28% menjadi 0%, rendah dari 0% menjadi 0%,
sangat rendah dari 0% menjadi 0%.

Setelah dilakukan uji wilcoxon dengan menggunakan SPSS,


diperoleh hasil pada tabel 4.11 nilai Z = -2,384 dan p (sign (2-tailed)
adalah 0,017. Hal ini menunjukkan bahwa hasil yang signifikan karena
nilai signifikan (2-tailed lebih kecil dari level signifikan yaitu 0,017 <
0,05. Hasil tersebut menyatakan nilai post-test lebih tinggi dari nilai pre-
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

test. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan karakter kerja sama


sebelum dan sesudah diberikan treatment. Jadi, pembelajaran
menggunakan discovery learning dapat meningkatkan karakter kerja sama.

Salah satu sampel yang nilainya paling rendah adalah siswa C,


nilai kerja sama pada siswa C paling rendah dari nilai siswa yang lain
karena siswa C kurang menyukai kerja kelompok yang melibatkan orang
banyak. Pada awal pertemuan siswa C mengatakan kepada siswa yang lain
dia tidak suka berbagi informasi dan menyampaikan pendapatnya kepada
orang lain, sehingga dia hanya diam saja ketika peneliti bertanya. Pada
hari kedua siswa C sudah mulai menunjukkan indikator karakter kerja
sama. Hal ini juga dibuktikan pada saat semua siswa sudah berada dalam
kelompoknya dan berbagi tugas apa saja yang akan dilakukan masing-
masing siswa. Pada saat treatment diberikan, siswa C terlihat bertanggung
jawab atas tugasnya dan dia juga menyampaikan pendapatnya apa yang
dia temukan saat mengamati tayangan video. Hal ini menandakan bahwa
siswa C sudah mulai terbuka dan mau berbagi informasi yang dia
dapatkan. Pada hari terakhir siswa C tampak bersemangat ketika diberikan
tugas untuk membuat poster didalam kelompok dan dia terlihat bercanda
bersama temannya. Siswa C ini ikut ambil bagian dalam mengerjakan
poster, dan dia menyemangati teman satu kelompoknya agar dapat
menyelesaikan poster tersebut dengan tepat waktu. Hal ini juga dibuktikan
pada test akhir nilai siswa C meningkat menjadi 83 hal ini dikarenakan
siswa C mulai terbuka untuk melakukan kerja sama dan siswa lain juga
saling mendukung dan membantu dalam melakukan diskusi dan
mengerjakan soal test. Berdasarkan data diatas, secara keseluruhan semua
siswa mengalami peningkatan karakter kerja sama.

4.7 Keterbatasan Penelitian

1) Jumlah sampel kecil. Awalnya dalam penelitian ini dirancang untuk


jumlah sampel yang banyak. Akan tetapi, sampel harus diganti karena
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

libur sekolah yang panjang akibat pandemi covid-19 yang sedang


melanda. Maka dari itu, responden diganti dengan siswa yang ada di
sekitar rumah peneliti.
2) Tidak adanya kelas kontrol. Dalam penelitian ini, tidak ada kelas
kontrol karena rendahnya sampel.
3) Kesulitan mencocokkan jadwal dikarenakan responden pada pagi hari
sampai dengan siang hari belajar secara online, sehingga penelitian
ini dilaksanakan pada malam hari.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

BAB 5

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan data dan analisis yang telah dilakukan maka dapat


disimpulkan sebagai berikut:

1) Penerapan metode discovery learning pada materi pemanasan global


dapat meningkatkan pengetahuan siswa SMA di Desa Nanga Layung.
Berdasarkan pengamatan selama proses pembelajaran berlangsung
setelah diberikan treatment adanya perubahan. Pada pertemuan
pertama hanya satu siswa saja yang tahu tentang pemanasan global.
Sedangkan pada pertemuan terakhir beberapa siswa yang tahu. Secara
statistik terdapat kenaikan nilai tes pengetahuan dilihat dari analisis
kuantitatif.
2) Penerapan metode discovery learning pada materi pemanasan global
dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa SMA di Desa
Nanga Layung. Pada pertemuan pertama semua siswa belum
menunjukkan adanya indikator kemampuan berpikir kritis, namun
sampai pada pertemuan terakhir secara keselurahan semua siswa
menunjukkan adanya peningkatan kemampuan berpikir kritis. Mereka
dapat menganalisis dan mengasumsi persoalan-persoalan dengan solusi
yang tepat mengenai pemanasan global.
3) Penerapan metode discovery learning pada materi pemanasan global
dapat meningkatkan karakter kerja sama siswa SMA di Desa Nanga
Layung. Berdasarkan pengamatan selama proses pembelajaran
karakter kerja sama yang menonjol adalah saling memberikan
informasi yang mereka dapat dan bertanggungjawab terhadap tugas
dalam kelompok.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

5.2 Saran

1) Bagi Guru
(1) Metode discovery learning dapat meningkatkan pengetahuan,
kemampuan berpikir kritis, dan karakter kerja sama. Hal ini dapat
digunakan oleh guru sebagai metode belajar alternatif untuk materi
pemanasan global karena metode ini sesuai dengan kurikulum yang
berlaku saat dimana siswa dituntut untuk lebih aktif dalam kegiatan
pembelajaran.
(2) Guru dapat menggunakan metode ini untuk bahan fisika yang lain.
2) Bagi Penelitian Selanjutnya
(1) Sebaiknya menggunakan jumlah sampel yang lebih banyak agar
data lebih akurat.
(2) Dalam penelitian selanjutnya, dianjurkan untuk menggunakan
kelas kontrol agar dapat melihat perbedaan hasil antara kelas
eksperimen dan kelas kontrol.
(3) Dianjurkan untuk melaksanakan penelitian di sekolah dan
dilakukan pada pagi hari agar konsentrasi siswa masih fokus.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

DAFTAR PUSTAKA

Dwijananti, P., & Yulianti, D. 2010. Pengembangan Kemampuan Berpikir Kritis


Mahasiswa Melalui Pembelajaran Problem Based Instruction pada Mata
Kuliah Fisika Lingkungan. Jurnal Pendidikan Fisika Indonesia, 6(2).

Fransiskus (Paus). 2016. Ensiklik Laudato Si’ (Terpujilah Engkau). Jakarta: KWI.

Hosnan, M. 2014. Pendekatan Saintifik dan Kontekstual dalam Pembelajaran

Abad 21: Kunci Sukses Implementasi Kurikulum 2013. Ghalia Indonesia.

Kanginan, M. 2013. Fisika untuk SMA Kelas XI. Jakarta: Erlangga.

Khairani, Makmun. 2014. Psikologi Belajar. Yogyakarta: Aswaja Pressindo.

Maasawet, E. T. 2011. Meningkatkan Kemampuan Kerja Sama Belajar Biologi


Melalui Penerapan Strategi Inkuiri Terbimbing Pada Siswa Kelas VII SMP
Negeri VI Kota Samarinda Tahun Pelajaran 2010/2011. BIOEDUKASI
(Jurnal Pendidikan Biologi), 2(1).

Nursanti, S. 2017. Penerapan Model Discovery Learning untuk Meningkatkan


Hasil Belajar Siswa pada Sub Tema Kekayaan Sumber Energi di
Indonesia (Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa kelas IV Tahun Ajaran
2016-2017 SDN Sadu 03 Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung.
Disertasi Doktor. Bandung, Universitas Pasundan.

Putranto, Willibrordus Bayu. 2018. Menggali Ensklik Laudato Si: Sumbangan


Pemikiran Untuk Menjaga Keutuhan Alam Ciptaan Melalui Katakese
Ekologis. Skripsi. FKIP. Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

Ramlan, M. 2002. Pemanasan Global (Global Warming). Jurnal Teknologi

Lingkungan, 3(1), 30-32.

Santoso, B. 2011. Pengembangan Materi Geografi Integrasi Pemanasan Global


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

(Global Warming) Dengan Metode Problem Based Learning pada Kelas


XI Di SMA N 1 Suruh. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran, 1(2).

Sihotang, K. 2019. Berpikir Kritis Kecakapan Hidup Di Era Digital (Edisi

Revisi). Yogyakarta: Kanisius.

Suparno, P. 1997. Filsafat konstruktivisme dalam pendidikan. Yogyakarta:


Kanisius.

Suparno, P. 2007. Metode Pembelajaran Fisika Konstruktivisme &

Menyenangkan.Yogyakarta: Kanisius.

Suparno, P. 2013. Metodologi Pembelajaran Fisika Konstruktivistik &

Menyenangkan (Edisi Revisi). Yogyakarta: Penerbit USD.

Suparno, P. 2014. Metode Penelitian Pendidikan IPA. Yogyakarta: USD.

Suparno, Paul. 2015. Pendidikan Karakter di Sekolah. Yogyakarta: Kanisius.


Utina, R. 2009. Pemanasan global: dampak dan upaya meminimalisasinya. Jurnal
SAINTEK UNG.

Yaumi, Y. 2017. Penerapan Perangkat Model Discovery Learning pada Materi


Pemanasan Global untuk Melatihkan Kemampuan Literasi Sains Siswa
SMP Kelas VII. Pensa: Jurnal Pendidikan Sains, 5(1).

Yulianti, S. D., Djatmika, E. T., & Santoso, A. 2017. Pendidikan Karakter Kerja

Sama Dalam Pembelajaran Siswa Sekolah Dasar pada Kurikulum

2013. Jurnal Teori dan Praksis Pembelajaran IPS, 1(1), 33-38.


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

74

LAMPIRAN
Lampiran 1. Surat Keterangan Telah Melaksanakan Penelitian
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

75

Lampiran 2. Surat Pernyataan Kesediaan Menjadi Responden


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

76

Lampiran 3. Daftar Hadir Siswa


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

77

Lampiran 4. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN


(RPP)

Satuan Pendidikan :SMA Di Desa Nanga Layung


Mata Pelajaran : Fisika
Kelas /Semester : XI MIPA / Genap
Program : Peminatan
Materi Pokok : Pemanasan Global
Alokasi Waktu : 3 kali Pertemuan
A. Kompetensi Inti (KI)
KI 1 dan 2
Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli
(gotong royong, kerjasama, toleran, damai), bertanggung jawab,
responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan
perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan
lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan kawasan
internasional”.
KI 3 KI 4
Memahami, menerapkan, dan Mengolah, menalar, dan menyaji
menganalisis pengetahuan faktual, dalam ranah konkret dan ranah
konseptual, prosedural, dan abstrak terkait dengan
metakognitif berdasarkan rasa ingin pengembangan dari yang
tahunya tentang ilmu pengetahuan, dipelajarinya di sekolah secara
teknologi, seni, budaya, dan mandiri, bertindak secara efektif
humaniora dengan wawasan dan kreatif, serta mampu
kemanusiaan, kebangsaan, menggunakan metode sesuai
kenegaraan, dan peradaban terkait kaidah keilmuan
penyebab fenomena dan kejadian,
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

78

serta menerapkan pengetahuan


prosedural pada bidang kajian yang
spesifik sesuai dengan bakat dan
minatnya untuk memecahkan
masalah

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


No Kompetensi Dasar No Kompetensi Dasar (KD)
(KD)
3.12 Menganalisis gejala 4.12 Mengajukan ide/gagasan
pemanasan global dan penyelesaian masalah
dampaknya bagi pemanasan global sehubungan
kehidupan serta dengan gejala dan dampaknya
lingkungan. bagi kehidupan serta
lingkungan.
Indikator Pencapaian Indikator Pencapaian
No Kompetensi No Kompetensi
(IPK) (IPK)
3.12. Mendefinisikan 4.12. Membuat poster mengenai
1 pemanasan global. 1 pemanasan global, dampak,
dan cara penanggulangan.
3.12. Menjelaskan proses 4.12. Menyampaikan saran dan
2 terjadinya pemanasan 2 pendapat dalam rangka

global. penanggulangan pemanasan


global
3.12. Mengidentifikasi faktor-
3 faktor penyebab
terjadinya pemanasan
global.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

79

3.12. Mengidentifikasi
4 dampak pemanasan
global dalam kehidupan
sehari-hari.
3.12. Menganalisis upaya
5 untuk mengurangi
dampak pemanasan
global.

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan pembelajaran berbasis Discovery Learning,
peserta didik dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan karakter
kerja sama dalam mempelajari materi gejala pemanasan global.
D. Materi Pembelajaran
a. Pengertian Pemanasan Global
Pemanasan global adalah peningkatan gas rumah kaca
di atmosfer yang disebabkan oleh kegiatan manusia yang dapat
meningkatkan efek rumah kaca. Pemanasan bumi memiliki efek
pada siklus karbon. Hal ini akan memperburuk keadaan lingkungan
sekitar, yang akan berdampak secara langsung pada ketersediaan
sumber daya alam. Jika hal ini terus terjadi maka pada saat ini kita
dapat merasakan perubahan iklim yang luar biasa dan perusakan
ekosistem yang belum pernah terjadi sebelumnya dan menjadi
dampak serius bagi kita yang ada dibumi.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

80

Matahari memancarkan sinar


ke segala arah

Sumber: pesonageografi.wordpress.com
Proses terjadinya pemanasan global adalah matahari
memancar sinar ke segala arah. Sinar yang datang ke bumi
menyebabkan kenaikan suhu dipermukaan bumi. Sehingga bumi
akan mengalami proses kesetimbangan suhu dalam jangka
panjang. Sinar yang datang ke bumi berubah bentuk menjadi sinar
inframerah. Sinar infamerah tersebut diradiasikan oleh permukaan
bumi. Sebagian sinar inframerah akan dipantulkan oleh atmosfer
dan sebagian sinar akan diserap karena adanya gas rumah
kaca.Sinar inframerah yang diserap diradiasikan kembali ke bumi
sehingga menyebabkan peningkatan suhu rata-rata di bumi.

b. Penyebab Pemanasan Global


Beberapa penyebab terjadinya pemanasan global :
1) Konsumsi energi bahan bakar fosil. Bahan bakar fosil
mengandung karbon, sehingga pembakaran karbon
menghasilkan gas rumah kaca karbon dioksida.
2) Sampah organik. Sampah organik menghasilkan gas rumah
kaca metana (CH4).
3) Kerusakan hutan. Salah satu fungsi tumbuhan adalah
menyerap karbon dioksida (CO2) dan mengubahnya menjadi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

81

oksigen (O2). Dengan kerusakan hutan penyerapan karbon


dioksida tidak optimal, sehingga akan mempercepat terjadinya
pemanasan global.
4) Pertanian dan Peternakan. Sektor pertanian memberikan
kontribusi terhadap peningkatan emisi gas rumah kaca melalui
sawah-sawah yang tergenang, menghasilkan gas metana,
penggunaan pupuk, pembakaran sisa-sisa tanaman dan
pembusukan sisa-sisa pertanian.

c. Akibat Pemanasan Global


1) Perubahan iklim
Perubahan iklim merupakan masalah global dengan
dampak buruk untuk lingkungan, masyarakat, ekonomi,
perdagangan, dan politik. Misalnya, hewan dan tumbuhan yang
tidak dapat beradaptasi dengan perubahan iklim, maka hewan-
hewan tersebut akan berpindah tempat tinggal. Hal ini akan
mempengaruhi kehidupan orang yang kurang mampu yang
kemudian akan meninggalkan tempat tinggal mereka karena
kekurangan sumber daya alam sebagai mata pencarian mereka
(Paus Fransiskus, 2015).
2) Kenaikan Permukaan Air Laut
Mencairnya lapisan es di Kutub Utara dan Selatan.
Peristiwa ini mengakibatkan naiknya permukaan air laut secara
global, sehingga dapat mengakibatkan sejumlah pulau-pulau
kecil tenggelam. Jika ini terjadi terus menerus, akibatnya dapat
mengancam kehidupan masyarakat (Utina, 2015).
3) Keanekaragaman Hayati Berkurang
Punahnya berbagai jenis fauna. Flora dan fauna
memiliki batas terhadap suhu, kelembaban, kadar air dan
sumber makanan. Kenaikan suhu global menyebabkan
terganggunya siklus pertumbuhan pada tumbuhan. Hal ini
memberikan pengaruh buruk habitat dan kehidupanfauna
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

82

karena berkurangnya sumber makanan. Hewan dan tumbuhan


merupakan mahluk hidup yang sulit untuk menghindar efek
pemanasan global. Akibatnya, hewan akan berimigrasi dan
tumbuhan akan mengubah arah pertumbuhannya (Kanginan,
2013)
4) Kesehatan Manusia
Kenaikan suhu global dapat memicu banyaknya
penyakit yang berkaitan dengan panas dan kematian, seperti
stress, stroke, dan gangguan kardiovaskular. Penyebabnya
adalah meningkatnya suhu daerah subtropis, memungkinkan
perkembangan patogen di daerah tersebut (Kanginan, 2013).
5) Pertanian
Tanaman pangan dan hutan dapat mengalami serangan
serangga dan penyakit, karena kenaikan suhu sebesar 4⁰C
yang menyebabkan kekeringan dan meningkatnya potensi air
asin pada pertanian pesisir yang diakibatkan naiknya
permukaan air laut (Kanginan, 2013).

d. Usaha Mengurangi Pemanasan Global


Ada beberapa usaha untuk mengurangi pemanasan global yaitu:
1) Konservasi lingkungan, dengan melakukan penanaman
pohon dan penghijauan di lahan-lahan kritis.
2) Menggunakan energi alternatif guna mengurangi
penggunaan energi bahan bakar fosil seperti minyak bumi
dan batu bara. Misalnya; menggunakan energi matahari, air,
angin, dan bioenergy.
3) Daur ulang dan efisiensi energi. Biogas menjadi hal yang
baik dan perlu dikembangkan, misalnya dari sampah
organik.
E. Pendekatan, Metode dan Model Pembelajaran
1. Pendekatan : Saintifik
2. Model Pembelajaran : Discovery Learning
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

83

F. Media Pembelajaran dan Sumber Belajar


Media Pembelajaran :Video, LCD,
Laptop Sumber belajar :
 Kanginan, M. 2013. Fisika untuk SMA Kelas XI. Jakarta:
Erlangga.
 e-dukasi.net
G. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan Pertama 2x45Menit
Kegiatan/ Sintak
Deskripsi Kegiatan
Alokasi Waktu pembelajaran
 Guru mengucapkan salam
pembuka.
 Guru dan siswa berdoa
Pembukaan sebelum pelajaran dimulai.
 Guru mengecek kehadiran
siswa.
 Perkenalan

 Guru menyampaikan materi


Pendahuluan pembelajaran.
(60 Menit)  Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran.
 Guru memberikan soal pre-
Orientasi test dan angket awal.
 Guru menjelaskan tujuan
pemberian soal pre-test dan
angket awal.
Siswa mengerjakan soal pre-
test dan angket awal.

Kegiatan Inti Stimulation  Guru bertanya kepada siswa


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

84

(25 Menit) (simulasi/pemberia “Mengapa akhir-akhir ini


n rangsangan) cuaca tidak menentu?”
 Siswa bersama kelompok
Problem Statemen dihadapkan pada fenomena
(pertanyaan/identif yang terjadi dalam
ikasi masalah) kehidupan sehari-hari sesuai
dengan LKS.
 Siswa secara berkelompok
mendiskusikan pengamatan
Data Collection (
sesuai dengan LKS.
pengumpulan
 Siswa mencari data dari
data)
internet dan membaca buku
terkait pemanasan global.
 Peserta didik mengolah
informasi dan
Data Processing mendiskusikan data yang
(pengolahan data) sudah dikumpulkan
berkaitan dengan
pemanasan
global.
 Mendiskusikan hasil
pengamatan pada percobaan
dengan memperhatikan
Verification
pertanyaan-pertanyaan pada
(pembuktian)
lembar kegiatan dan
membandingkan dengan
data-data pada buku sumber.
Generalization  Mempresentasikan hasil
(menarik diskusi terkait materi
kesimpulan) pemanasan global.
Penutup  Siswa diberi kesempatan untuk melakukan refleksi
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

85

(5 Menit) terhadap pengalaman belajar yang telah dilakukan.


 Guru bersama siswa menyimpulkan materi
 Guru memberikan tugas dan menginformasikan
materi pembelajaran untuk pertemuan yang akan
datang, kemudian menutup pembelajaran dengan
mengucapkan salam.

Pertemuan kedua 2x45 Menit


Kegiatan/ Sintak
Deskripsi Kegiatan
Alokasi Waktu pembelajaran
 Guru mengucapkan salam
pembuka.
 Guru dan siswa berdoa
Pembukaan
sebelum pelajaran dimulai.
 Guru mengecek kehadiran
siswa.
Pendahuluan
 Guru menanyakan kembali
(15 Menit)
Apersepsi pembelajaran pada
pertemuan sebelumnya.
 Guru menyampaikan materi
pembelajaran.
Orientasi
 Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran.
 Guru bertanya kepada siswa
a. “Apakah fungsi
Stimulation tumbuhan?”
Kegiatan Inti
(simulasi/pemberia b. “Apakah yang akan
(70 Menit)
n rangsangan) terjadi jika pohon tidak
berfungsi secara
optimal?”
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

86

 Siswa bersama kelompok


Problem Statemen dihadapkan pada fenomena
(pertanyaan/identif yang terjadi dalam
ikasi masalah) kehidupan sehari-hari sesuai
dengan LKS.
 Siswa secara berkelompok
mendiskusikan pengamatan
sesuai dengan LKS.
Data Collection (
 Siswa mencari data dari
pengumpulan
internet dan membaca buku
data)
terkait proses terjadinya dan
penyebab pemanasan global
dalam kehidupan sehari-hari.
 Peserta didik bersama
kelompok mengolah
informasi dan
Data Processing
mendiskusikan data yang
(pengolahan data)
sudah dikumpulkan
berkaitan dengan
pemanasan
global.
 Mendiskusikan hasil
pengamatan pada percobaan
dengan memperhatikan
Verification
pertanyaan-pertanyaan pada
(pembuktian)
lembar kegiatan dan
membandingkan dengan
data-data pada buku sumber.
Generalization  Mempresentasikan hasil
(menarik diskusi terkait materi proses
kesimpulan) terjadinya dan faktor
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

87

penyebab pemanasan global.


 Guru memberikan Kuis
menggunakan aplikasi
Quizizz
 Siswa diberi kesempatan untuk melakukan refleksi
terhadap pengalaman belajar yang telah dilakukan.
 Guru bersama siswa menyimpulkan materi
Penutup
 Guru memberikan tugas dan menginformasikan
(5 Menit)
materi pembelajaran untuk pertemuan yang akan
datang, kemudian menutup pembelajaran dengan
mengucapkan salam.

Pertemuan Ketiga 2x45 Menit


Kegiatan/ Sintak
Deskripsi Kegiatan
Alokasi Waktu pembelajaran
 Guru mengucapkan salam
pembuka.
 Guru dan siswa berdoa
Pendahuluan
Pembukaan sebelum pelajaran dimulai.
(20 Menit)
 Guru mengecek kehadiran
siswa.
 Siswa membuat poster
Kegiatan Inti
 Siswa Mengerjakan soal post-test dan angket akhir.
(60 Menit)
 Siswa diberi kesempatan untuk melakukan refleksi
Penutup terhadap pengalaman belajar yang telah dilakukan.
(10 Menit)  Guru mengucapkan salam dan terima kasih kepada
siswa karena telah mengikuti proses pembelajaran.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

88

Lampiran 5. Hasil Wawancara

1. Siswa A
P : Halo, siswa A.
SA : Halo bu.
P : Kita langsung wawancara ya, pertanyaan pertama. Apakah kamu
merasa bersemangat belajar fisika menggunakan metode discovery
learning pada materi pemanasan global? Mengapa?
SA : Saya semangat sih bu.
P : Kenapa kamu merasa semangat?
SA : Iya bu, karena metode belajar yang ibu ajarkan tidak membuat
saya jadi ngantuk bu dan diberikan tayangan video yaang menarik.
Namun, saat diskusi saya agak malas bu.
P : Lanjut ke pertanyaan kedua ya, apakah metode discovery learning
dapat membantu anda dalam meningkatkan pengetahuan dan
kemampuan berpikir kritis dalam mempelajari materi pemanasan
global? Mengapa?
SA : Sangat membantu bu. Karena saya merasa kurang mengetahui
tentang pemanasan global, dan ibu ngajarkannya tidak langsung
menjelaskan apa itu pemanasan global tapi kami sendiri yang lebih
aktif mencari tentang materi tersebut. Saat mengerjakan soal-soal
yang diberikan pada hari pertama saya merasa kesulitan bu
mengerjakannya, dari no 1 saja saya sudah bingung mau ngisi apa.
Jadi saya asal ngisi bu, sepengetahuan saya saja. Terlebih lagi
mengerjakan soal-soal berpikir kritis saya kebingungan
menganalisisnya bu. Tetapi setelah belajar dengan ibu, saya
menjadi lebih tahu dan bisa ngisi di test hari terakhir.
P : Ketika pembelajaran berlangsung apakah anda merasa lebih aktif
dalam diskusi kelompok dan menjawab pertanyaan guru?
Mengapa?
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

89

SA : Iya bu, saya merasa lebih aktif dan tidak takut menyampaikan
pendapat saya ketika menjawab pertanyaan guru.
P : Baik, terima kasih ya atas waktunya
SA : Sama-sama bu.

2. Siswa C
P : Halo, siswa D.
SD : Halo bu.
P : Kita langsung wawancara ya, pertanyaan pertama. Apakah kamu
merasa bersemangat belajar fisika menggunakan metode discovery
learning pada materi pemanasan global? Mengapa?
SD : Saya lumayan bersemangat bu.
P : Kenapa kamu merasa lumayan semangat?
SD : Iya bu, karena metode belajar yang ibu ajarkan tidak membuat
saya jadi ngantuk bu dan diberikan tayangan video yang menarik
sehingga kami jadi lebih aktif. Namun, saat diskusi dan
mengerjakan tugas saya agak malas bu.
P : Pertanyaan kedua ya, apakah metode discovery learning dapat
membantu anda dalam meningkatkan pengetahuan dan
kemampuan berpikir kritis dalam mempelajari materi pemanasan
global? Mengapa?
SD : Sangat membantu bu. Karena saya merasa jadi lebih banyak tahu
mengenai tentang pemanasan global, dan ibu ngajarkannya asyik
karena tidak langsung menyampaikan materinya sehingga kami
aktif untuk mencari jawaban sendiri. Pada saat test awal saya ndak
bisa ngisi apa-apa bu, jadi sembarangan aja. Tetapi setelah belajar
dan dijelaskan sama ibu saya jadi lebih paham dan mudah untuk
mengerjakan soal-soalnya bu.
P : Ketika pembelajaran berlangsung apakah anda merasa lebih aktif
dalam diskusi kelompok dan menjawab pertanyaan guru?
Mengapa?
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

90

SD : Kadang-kadang sih bu, kalau saya tahu jawabannya saya jawab


tapi kalau ndak tahu jawabannya saya diam aja bu. Saya tu paling
malas bu yang namanya kerja kelompok karena terlalu banyak
pendapat buat saya bingung bu. Tetapi pada saat ibu ngajar saya
jadi lumayan semangat pada saat kerja kelompok karena seru bu.
P : Kalau ndak tahu atau kurang paham kamu tanya sama siapa?
SD : Sama teman bu, kalau teman ndak bisa baru tanya sama guru.
P : Baik, terima kasih ya atas waktunya.
SD : Sama-sama bu.
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

91

Lampiran 6. Jawaban Pre Test Pengetahuan Siswa


1. SKOR MINIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

92

2. SKOR MAXIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

93

Lampiran 7. Jawaban Post Test Pengetahuan Siswa


1. SKOR MINIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

94

2. SKOR MAXIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

95

Lampiran 8. Jawaban Pre Test Kemampuan Berpikir Kritis Siswa


1.SKOR MINIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

96

2.SKOR MAXIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

97

Lampiran 9. Jawaban Post Test Kemampuan Berpikir Kritis Siswa


1. SKOR MINIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

98

2. SKOR MAXIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

99

Lampiran 10. Angket Awal Karakter Kerja Sama Siswa


1.SKOR MINIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10

2.SKOR MAXIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10

Lampiran 11. Angket Akhir Karakter Kerja Sama Siswa


1. SKOR MINIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10

2. SKOR MAXIMAL
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10

Lampiran 12. Lembar Kerja Siswa


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10

Lampiran 13. Poster Pemanasan Global


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10

Lampiran 14. Lembar Observasi Siswa


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10

Lampiran 15. Lembar Validitas Soal-soal


PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

10
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

11
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

12
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

13
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

13
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

13
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

13
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

13
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

13
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

13
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

13
PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK

13

Anda mungkin juga menyukai