Anda di halaman 1dari 5

I PENDAHULUAN

1.1 Judul
IDENTIFIKASI DAN PREVALENSI INFEKSI CACING ENDOPARASIT
PADA IKAN KEMBUNG (Ratrelliger sp.) YANG DIPASARKAN DI
SURABAYA, JAWA TIMUR.
1.2 Latar Belakang

Ikan kembung (Rastrelliger sp.) merupakan jenis ikan ekonomis penting,

umumnya tersebar di perairan pantai (zona neritik) dan merupakan komoditi

utama pada perikanan rakyat. Ikan kembung merupakan salah satu ikan pelagis

penting di Laut Jawa (Halim dkk, 2017). Ikan kembung juga memiliki kandungan

omega 6 yang baik untuk kesehatan (Fitriana dkk, 2017).

Menurut data dari KKP (Kementerian Kelautan dan Perikanan) tingkat

pertumbuhan produksi perikanan tahun 2015-2017 sebesar 3,97% per tahun,

pertumbuhan tersebut terdiri dari pertumbuhan produksi perikanan tangkap

sebesar 1,95% per tahun dan ikan kembug merupakan salah satu ikan yang

berkontribusi pada produksi perikanan tangkap tersebut. Di sisi lain, sumberdaya

ikan semakin lama akan semakin menurun, hal ini disebabkan oleh ancaman

beberapa penyakit, salah satunya adalah parasit. Parasit merupakan organisme

yang hidup pada atau di dalam organisme lain dan mengambil makanan dari

organisme yang ditumpanginya untuk berkembang biak (Subekti dan Mahasri,

2010).
Ikan yang dijual dipasar sampai saat ini masih berasal dari tangkapan alam

dari berbagai daerah di Indonesia. Menurut Pemerintah Kota Surabaya, wilayah

Surabaya dibagi menjadi lima bagian yaitu, Surabaya Pusat, Timur, Barat, Utara

dan Selatan, Ikan yang dipasarkan di Kota Surabaya berasal dari Sidoarjo,

Lamongan, Bojonegoro, Lumajang, dan Probolinggo. Ikan yang dipasarkan di

Kota Surabaya umumnya didapatkan secara alami dari Laut, oleh sebab itu ikan

tersebut memiliki potensi yang besar terinfeksi parasit. Ikan kembung merupakan

salah satu ikan pelagis kecil yang masih didapatkan dari hasil tangkapan alam.

Ikan ini mudah diperoleh karena memiliki volume produksi yang tinggi. Volume

produksi perikanan tangkap tahun 2015 mengalami pertumbuhan sebesar 0,55

persen atau sebesar 36 ribu ton dibandingkan tahun 2014 pertumbuhan produksi

perikanan tangkap di laut sebesar 0,45 persen atau sebesar 27 ribu ton (Setiyowati

dkk.,2016)

Ikan kembung banyak dipasarkan di pasar-pasar tradisional seperti yang

ada di Surabaya yaitu di pasar pabean, pasar keputran, pasar jarak, pasar citraland,

dan pasar pacar keling. Penjualan ikan laut di Pasar Pabean ,memiliki perbedaan

antara pedagang besar dan kecil, jumlah stok ikan yang dapat terjual perharinya

untuk pedagang kecil antara 50-100 kg ikan, sedangkan untuk pedagang besar

dapat mencapai 500-1000 kg ikan (Farid, 2018).

Keberadaan endoparasit dapat menyebabkan kematian pada populasi inang

dan konsekuensinya dapat menyebabkan kerugian besar bagi industri perikanan.

Infeksi endoparasit dapat menyebabkan dampak yang dapat merugikan secara

ekonomi, yaitu ikan kehilangan berat badan, penolakan oleh konsumen karena
perubahan patologi pada inang, penurunan fekunditas ikan dan penurunan jumlah

dalam penetasan ikan dan larva (Anshary, 2008).

Perkembangan endoparasit dalam tubuh ikan dipengaruhi oleh beberapa

faktor lingkungan, diantaranya suhu dan kandungan bahan kimia suatu perairan

(Hassan, 2008). Cacing endoparasit ada yang bersifat zoonosis (Batara, 2008).

Oleh sebab itu perlu dilakukan penelitian mengenai identifikas dan

pravelensi infeksi cacing pada saluran pencernaan ikan kembung untuk

mengetahui jenis-jenis cacing yang menginfeksi ikan kembung dan untuk

mengetahui tingkat pravelensinya. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi data

acuan upaya mencegah terjadinya penyebaran infeksi cacing pada ikan kembung.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang dapat dirumuskan masalah sebagai berikut:

1. Jenis cacing apa sajakah yang ditemukan pada saluran pencernaanikan

kembung (Rastrelliger brachysoma) yang dipasarkan di kota Surabaya?

2. Berapa pravelensi cacing yang ditemukan pada saluran pencrnaan ikan

kembung (Rastrelliger brachysoma) yang dipasarkan di kota Surabaya?

1.3 Tujuan Penelitian


Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Mengetahui jenis cacing yang ditemuka pada saluran pencernaan ikan

kembung (Rastrelliger brachysoma) yang dipasarkan di Kota Surabaya


2. Mengetahui prevalensi cacing yang ditemukan pada saluran pencernaan

ikan kembung (Rastrelliger brachysoma) yang dipasarkan di Kota

Surabaya

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini adalah memberi informasi tentang cacing yang

terdapat pada saluran pencernaan ikan kembung (Rastragiller brachysoma) yang

dipasarkan di Kota Surabaya.

Anda mungkin juga menyukai