Anda di halaman 1dari 7

BUKU JAWABAN UJIAN (BJU)

UAS TAKE HOME EXAM (THE)


SEMESTER 2020/21.1 (2020.2)

Nama Mahasiswa : ASTI NURUL

SAEFUL Nomor Induk Mahasiswa/NIM857101958

Tanggal Lahir : 18 OKTOBER 1989

Kode/Nama Mata Kuliah : IDIK 4008/PENELITIAN TINDAKAN KELAS

Kode/Nama Program Studi : 119/PGSD S1

Kode/Nama UPBJJ : 21/JAKARTA

Hari/Tanggal UAS THE : KAMIS/17 DESEMBER 2020

Tanda Tangan Peserta Ujian

Petunjuk

1. Anda wajib mengisi secara lengkap dan benar identitas pada cover BJU pada halaman ini.
2. Anda wajib mengisi dan menandatangani surat pernyataan kejujuran akademik.
3. Jawaban bisa dikerjakan dengan diketik atau tulis tangan.
4. Jawaban diunggah disertai dengan cover BJU dan surat pernyataan kejujuran akademik.

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
Surat Pernyataan
Mahasiswa
Kejujuran Akademik

Yang bertanda tangan di


bawah ini:

Nama Mahasiswa : ASTI NURUL SAEFUL

NIM 857101958

Kode/Nama Mata Kuliah : IDIK 4008/PENELITIAN TINDAKAN KELAS

Fakultas : FKIP/FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

Program Studi : 119/PGSD S1

UPBJJ-UT : JAKARTA-POKJAR JATILUHUR

1. Saya tidak menerima naskah UAS THE dari siapapun selain mengunduh dari aplikasi THE
pada laman https://the.ut.ac.id.
2. Saya tidak memberikan naskah UAS THE kepada siapapun.
3. Saya tidak menerima dan atau memberikan bantuan dalam bentuk apapun dalam pengerjaan soal
ujian UAS THE.
4. Saya tidak melakukan plagiasi atas pekerjaan orang lain (menyalin dan mengakuinya sebagai
pekerjaan saya).
5. Saya memahami bahwa segala tindakan kecurangan akan mendapatkan hukuman sesuai dengan
aturan akademik yang berlaku di Universitas Terbuka.
6. Saya bersedia menjunjung tinggi ketertiban, kedisiplinan, dan integritas akademik dengan
tidak melakukan kecurangan, joki, menyebarluaskan soal dan jawaban UAS THE melalui media
apapun, serta tindakan tidak terpuji lainnya yang bertentangan dengan peraturan akademik
Universitas Terbuka.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya. Apabila di kemudian hari terdapat
pelanggaran atas pernyataan di atas, saya bersedia bertanggung jawab dan menanggung sanksi akademik
yang ditetapkan oleh Universitas Terbuka.

BEKASI, 17 DESEMBER 2020

Yang Membuat Pernyataan

ASTI NURUL SAEFUL


1. Melihat hasil belajar siswanya, Pak Andi terkejut karena dari 28 siswa, hanya 9
siswa yang dapat menjawab dengan benar soal-soal IPA. Pak Andi mencoba
mengingat apa yang terjadi ketika ia menjelaskan materi tentang Sumber
Daya Alam dan Pemanfaatannya kepada siswa Ia ingat, ketika memberikan
penjelasan hanya berpatokan pada buku ajar. Pak Andi juga ingat bahwa ia
tidak mengaitkan materi yang disampaikan dengan pengalaman siswa. Pak
Andi mengingat pula, bahwa ketika sedang menjelaskan, beberapa siswanya
di deretan belakang sedang asyik bermain. Siswa tidak ia beri kegiatan yang
menarik di kelas.
Dari kasus di atas, langkah PTK yang sedang dilakukan pak Andi? Berikan
penjelasan langkah tersebut!
JAWABAN :
A. Identifikasi Masalah
Melihat hasil belajar siswanya, Pak Andi terkejut karena dari 28 siswa,
hanya 9 siswa yang dapat menjawab dengan benar soal-soal IPA. Pak Andi
mengingat pula, ketika sedang menjelaskan, beberapa siswanya di deretan
belakang sedang asyik bermain dan siswa tidak ia beri kegiatan yang
menarik di kelas.
B. Menganalisis Masalah
Dalam menganalisis masalah pak Andi dapat melakukan dengan
berbagai cara, seperti mengajukan sejumlah pertanyaan yang harus dijawab
sendiri atau mengajukan pertanyaan/wawancara siswa secara langsung.
Mengajukan sejumlah pertanyaan yang harus dijawab sendiri. Seperti :
a. Apakah dalam menjelaskan materi, saya menggunakan bahasa yang
cukup jelas?
Apakah dalam menjelaskan, saya menggunakan contoh yang cukup?
Apakah dalam menjelaskan, saya menggunakan alat bantu?
Apakah siswa mendapatkan kesempatan untuk bertanya?
e. Apakah saya memberikan latihan penerapan konsep setelah
penjelasan selesai?
Mengajukan pertanyaan/wawancara siswa secara langsung. Seperti :
Mengapa nilai ulanganmu kurang bagus?
Apakah kamu mengerti apa yang dijelaskan guru?
Apakah cara guru menjelaskan kurang menarik?
Apakah materi yang diujikan pernah dijelaskan guru?
Apakah kamu merasa tidak nyaman ketika guru menjelaskan?
C. Merumuskan Masalah
Ketika Pak Andi mencoba menginagt kembali apa yang terjadi dalam setiap
pelajaran IPA, hasil analisis menunjukkan terjadinya hal-hal berikut :
1) Pak andi dalam memberikan materi hanya berpatokan pada buku
paket dengan metode ceramah, dan tidak menggunakan alat peraga
ketika
menjelaskan tentang sumber daya alam dan pemanfaatannya.
2) Pak Andi tidak mengaitkan meteri yang disampaikan dengan
pengalaman siswa.
3) Pak Andi tidak memeriksa pemahaman siswa dengan mengajukan
pertanyaan.
D. Alternatif Tindakan
Alternative tindakan perbaikan haruslah dibuat untuk menjawab masalah
yang dirumuskan, baik secara keseluruhan maupun sebagian. Berikut
dua alternative tindakan yang dapat digunakan pak Andi guna
memperbaiki proses pembelajaran IPA.
1) Pak Andi menggunakan pendekatan kontekstual dalam mengajar IPA,
dengan alasan : pendekatan mengaitkan pelajaran dengan lingkungan
siswa, menggunakan alat peraga, mengaktifkan siswa, dan memberi
balikan secara langsung.
2) Guru menjelaskan dengan menggunakan alat peraga, meminta siswa
mencari contoh dari lingkungan sekitar, dan memberikan balikan dan
penguatan.

2. Ketika Bu Mira menjelaskan materi tentang Perpangkatan dan Akar pada mata
pelajaran Matematika di kelas V SD, siswa banyak yang mengantuk dan tidak
apa memperhatikan penjelasan Bu Mira. Kemudian ia bertanya kepada siswa
“Apakah kalian sudah mengerti?” tidak seorang pun siswa yang menjawab.
Setiap proses pembelajaran yang dilakukan oleh Ibu Mira kondisi ini selalu
terjadi secara berulang hampir di setiap pelajaran Matematika. Kondisi ini
berdampak pada hasil belajar siswa yang selalu rendah.
Berdasarkan kasus tersebut,
a. Lakukanlah analisis kasus pembelajarannya, kemudian temukan akar
penyebab masalah yang dihadapi oleh Bu Mira.
Berdasarkan hasil analisis tersebut, buatlah alternatif tindakan perbaikan
yang dilakukan oleh Bu Mira.
Jawaban :
a. Seorang guru seyogianya menguasai materi Perpangkatan dan Akar pada
mata pelajaran Matematika di kelas V SD. Dari hasil analisis guru dapat
mengidentifikasi penyebab rendahnya motivasi belajar siswa antara lain :
1) Cara mengajar Bu Mira terlalu formal, tidak ada komunikasi dengan
siswa (tanya-jawab). Setelah selesai menjelaskan satu rumus, tidak
dijelaskan dan tidak ada pengantar rumus-rumus itu dengan
kehidupan nyata siswa.
Penjelasan bu Mira tidak menarik karena tidak menggunakan alat
peraga.
3) Soal latihan yang diberikan terlampau sukar.
4) Siswa merasa pelajaran matematika tidak bermanfaat.
5) Kurangnya pemahaman siswa mengenai dasar perkalian.
Penyebab/akar masalah yang merupakan gabungan dari guru dan dari
siswa sebagai berikut :
Cara mengajar Bu Mira terlalu formal, tidak ada komunikasi dengan
siswa (tanya-jawab). Setelah selesai menjelaskan satu rumus, guru tidak
menjelaskan dan tidak ada pengantar rumus-rumus itu dengan kehidupan
nyata siswa. Penjelasan bu mira pun dianggap tidak menarik karena bu mira
tidak menggunakan alat peraga, selain itu soal latihan yang diberikan
terlampau sulit bagi siswa, padahal pada dasarnya siswa belum memahami
konsep perkalian dengan baik dan siswa pun merasa pelajaran matematika
tidak bermanfaat.
b. Alternatif tindakan perbaikan yang dilakukan oleh Bu Mira, yaitu :
Apabila guru memberikan rumus, jelaskan dengan menarik, disertai contoh
yang relevan dengan kehidupan nyata siswa, yang bila perlu menggunakan
alat peraga, kemudian siswa diberi latihan soal lain dan mendiskusikan
masalah dalam kelompok maka pemahaman siswa akan meningkat dan
siswa akan terlibat aktif dalam poembelajaran.

3. Berikut disajikan data hasil belajar siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia
kelas V SD
No. Nama Siswa Nilai No. Nama Siswa Nilai
1 Wildan 70 11 Nengah 75
2 Antoni 75 12 Heri 75
3 Ahmad 80 13 Zalfa 80
4 Faizul 90 14 Riyana 90
5 Haris 70 15 Anandari 90
6 Yatni 90 16 Fahruddin 60
7 Kadek 65 17 Syakila 60
8 Ijal 85 18 Murad 55
9 Komang 80 19 Anton 55
10 Sadikin 80 20 Widya 60

Berdasarkan data di atas:


a. Analisi data di atas, kemudian sajikan dalam bentuk grafik
b. Hitung nilai rata-rata dari 20 siswa.
Jawaban :
a. Analisis dan penyajian data dalam bentuk grafik
Berdasarkan data hasil belajar siswa kelas V SD pada mata pelajaran Bahasa
Indonesia terdapat 6 siswa yang nilainya belum memenuhi kriteria
ketuntasan yaitu Kadek, Fahruddin, Syakila, Murad, Anton dan Widya. Yang
mana nilai mereka masih di bawah 70. Maka dari itu siswa harus
mengikuti program perbaikan/remedial secara kelompok.
Hasil analisis di atas dapat disajikan dalam bentuk tabel, seperti berikut :
Tabel 1
Distribusi Hasil Belajar Siswa
NO. SKOR (S) FREKUENSI (F) % SxF
1 90 4 20% 360
2 85 1 5% 85
3 80 4 20% 320
4 75 3 15% 225
5 70 2 10% 140
6 65 1 5% 65
7 60 3 15% 180
8 55 2 10% 110
JUMLAH 20 100% 1485

Hasil analisis dapat pula disajikan dalam bentuk grafik, seperti gambar di
bawah ini :

Analisis Hasil Latihan Siswa


4.5

3.5
Jumlah Siswa

2.5

1.5

1
55 60 65 70 75 80 85 90
0.5
Nilai/Skor
0
Dari grafik di atas jelas terlihat perbandingan jumlah siswa yang
memperoleh skor tertentu. Sangat jelas terlihat bahwa sebaran skor
berkisar antara 55 – 90. Diantara delapan sebaran skor tersebut, skor 80
dan 90 diperoleh oleh masing-masing 4 orang siswa. Dan siswa yang
mendapat skor paling rendah, skor 55 diperoleh oleh 2 orang siswa.
b. Hitung nilai rata-rata dari 20 siswa.
𝟏𝟒𝟖𝟓
𝑺𝒌𝒐𝒓 𝒓𝒂𝒕𝒂 − 𝒓𝒂𝒕𝒂 = = 𝟕𝟒, 𝟐𝟓
𝟐𝟎
Jadi, skor rata-rata 20 siswa adalah 74,25.

4. Bu Indri adalah seorang guru di kelas V SD Jati Mekar. Ia melaksanakan


Penelitian Tindakan Kelas untuk meningkatkan motivasi belajar siswa
dalam materi “Menyimak”, dengan menggunakan media audio visual.
Penggunaan media audio visual akan diterapkan pada dua topik yang
berbeda yaitu Menyimak Cerita dan Menyimak Isi Percakapan.
Bu Indri menyiapkan cerita-cerita dan percakapan yang akan diberikan ke
masing-masing siswa sebagai bahan simakan. Setelah itu siswa secara
individu menyimak cerita atau percakapan yang dipilih. Setelah selesai
menyimak, siswa diminta untuk menceritakan kembali cerita yang telah
didengarnya di depan kelas.
Berdasarkan kasus tersebut:
a. Buatlah kesimpulan terhadap hasil PTK yang berdasarkan uraian kasus
di atas!
Buatlah saran untuk menidaklanjuti hasil PTK yang dilakukan oleh Bu Indri!
Jawaban :
a. Buatlah kesimpulan terhadap hasil PTK yang berdasarkan uraian kasus di
atas!
Media audio visual dapat meningkatkan motivasi siswa saat pembelajaran
menyimak cerita dan menyimak isi percakapan, karena media yang
digunakan bu Indri menarik perhatian siswa, sehingga siswa focus
memperhatiakan materi yang disampaikan .
b. Buatlah saran untuk menidaklanjuti hasil PTK yang dilakukan oleh Bu
Indri!
Pengguanaan media audio visual sebaiknya bukan hanya pada mata
pelajaran bahasa Indonesia saja, tapi dapat diterapkan pada mata pelajaran
lainnya, seperti SBdP, Bahasa Sunda, IPA, dan IPS.

Anda mungkin juga menyukai