Anda di halaman 1dari 50

LOG BOOK LAB. KONS.

DASAR KERJA KAYU II


JURUSAN TEKNIK SIPIL
POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA
Jalan Srijaya Negara, Palembang 30139
Telp. 0711-353414 Fax. 0711-355918 E-mail. info@polsri.ac.id

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapan kepada Allah SWT , Karena berkat rahmat dan karunianya-lah
penulis dapat menyelesaikan Log Book Konstruksi Dasar Kerja Kayu II ini tepat pada waktunya.
Log Book Konstruksi Dasar Kerja Kayu II ini dibuat dalam rangka memenuhi persyaratan kuliah
Laboratorium Konstuksi Dasar Kerja Kayu II pada Jurusan Teknik Sipil Prodi D-III Teknik Sipil
Politeknik Negeri Sriwijaya Palembang.
Dalam rangka penyelesaian Log Book ini, Penulis ingin mengucapkan rasa terima kasih
kepada :
1. Yang Terhormat Bapak Drs.Yurpino Wahid, selaku Dosen Pembimbing Praktik Kerja Kayu
II.
2. Keluarga yang telah mendukung dalam pembuatan Log Book ini.
3. Serta teman-teman yang telah membantu dalam kegiatan Konstruksi Dasar Kerja Kayu II.

Log Book ini telah dibuat dengan berdasarkan data- data yang telah penulis peroleh di
lapangan dan laporan ini ditujukan kepada Mahasiswa Teknik Sipil di dalam mempelajari dan
mendalami ilmu tentang Kerja Kayu II. Namun Penulis menyadari atas ketidaksempurnaan
penyusunan Log Book Konstruksi dasar Kerja Kayu II ini. Penulis berharap Log Book ini akan
memberikan manfaat bagi para pembaca. Demi kemajuan penulis, penulis juga mengharapkan
adanya masukan berupa kritik atau saran yang berguna.
Terima kasih.

Palembang , 12 Desember 2021

Muhamad Ramadhon Zulkarnain


NPM : 062030100019

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD iv


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL…………………………………………………………………………………………………………………………………...i
HALAMAN PENULIS……………………………………………………………………………………………………………………………….ii
LEMBAR PENGESAHAN……………………………………………………………………………………………………………………….iii
KATA PENGANTAR....................................................................................................................................iv
DAFTAR ISI...................................................................................................................................................v
BAB I...............................................................................................................................................................1
PENDAHULUAN...........................................................................................................................................1
1.1. LATAR BELAKANG....................................................................................................................1
1.2. TUJUAN DAN MANFAAT...........................................................................................................2
BAB II.............................................................................................................................................................3
LANDASAN TEORI......................................................................................................................................3
2.1. Pengenalan Bahan..........................................................................................................................3
2.1.1 Klasifikasi Kayu.....................................................................................................................5
2.1.2 Persyaratan Teknis Kayu Sesuai Dengan Kegunaannya.....................................................7
2.1.3 Metode Pengergajian Kayu....................................................................................................9
2.1.4 Cacat-Cacat Pada Kayu.........................................................................................................9
2.1.5 Penyimpanan dan Pengawetan Kayu.................................................................................13
2.2 Tempat atau Lokasi Kerja...........................................................................................................14
2.3 Komponen Bangunan...................................................................................................................15
2.3.1 Kusen.....................................................................................................................................15
2.3.2 Sambungan dan Hubungan pada kayu...............................................................................20
BAB III..........................................................................................................................................................27
PENGENALAN ALAT DAN BAHAN.......................................................................................................27
3.1 Peralatan dengan Menggunakan Alat-Alat Sederhana.............................................................27
....................................................................................................................................................................... 29
3.2 Peralatan dengan Menggunakan Mesin Berlistrik.....................................................................30
3.3 Bahan.............................................................................................................................................32
BAB IV..........................................................................................................................................................35
URAIAN KERJA.........................................................................................................................................35
4.1. Pembuatan Gelagar I...................................................................................................................35
4.2. Pembuatan Kusen Untuk Pintu dan Jendela..............................................................................38

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD v


4.3. Pembuatan Kursi Sederhana.......................................................................................................42
BAB V............................................................................................................................................................45
PENUTUP.....................................................................................................................................................45
5.1 Kesimpulan...................................................................................................................................45
5.2 Saran..............................................................................................................................................45
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................................................46

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD vi


BAB I
PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG


Kayu merupakan bahan konstruksi ramah lingkungan yang memiliki peran penting
bagi kehidupan masyarakat. Kayu banyak digunakan sebagai komponen struktur maupun
non-struktural.
Kayu merupakan bahan bangunan yang banyak disukai orang atas pertimbangan
tampilan maupun kekuatan. Dari aspek kekuatan, kayu cukup kuat dan kaku walaupun
bahan kayu tidak sepadat bahan baja atau beton. Kayu mudah dikerjakan – disambung
dengan alat relatif sederhana. Bahan kayu merupakan bahan yang dapat didaur ulang.
Karena dari bahan alami, kayu merupakan bahan bangunan ramah lingkungan.
Namun, kita tidak dapat mengontrol kualitas bahan kayu. Sering kita jumpai cacat
produk kayu yang disebabkan proses tumbuh maupun kesalahan saat mengolah produk
kayu. Dibanding dengan bahan beton dan baja, kayu memiliki kekurangan terkait
dengan ketahanan-keawetan. Kayu dapat membusuk karena jamur dan kandungan air yang
berlebihan, lapuk karena serangan hama dan kayu lebih mudah terbakar jika tersulut api.
Oleh karena itu, untuk memaksimalkan kelebihan dan meminimalisir kelemahan yang ada,
diperlukan teknik serta tata cara yang benar dalam penerapannya. Untuk itu, diperlukan
suatu disiplin ilmu yang mempelajari tentang struktur kayu dan sambungan kayu serta
pengetahuan akan konstruksi kayu tersebut. Sehingga, ketika perencanaan konstruksi
dilakukan, seorang engineer mampu membuat perhitungan yang tepat dan efisien agar
mendapatkan hasil yang semaksimal mungkin.
Untuk mendapatkan keahlian tersebut dibutuhkan praktek kerja secara langsung.
Dalam hal ini, praktek langsung tersebut dilakukan pada mata kuliah Praktek Konstruksi
Kerja Kayu II yang menekankan pada praktik manual dan menggunakan alat-alat kerja
mesin.

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 1


1.2. TUJUAN DAN MANFAAT

Adapun tujuan praktik Konstruksi Dasar Kerja Kayu II ini antara lain agar mahasiswa
dapat:
a. Mengetahui konsep dasar dari pengerjaan dasar Kerja Kayu.
b. Mampu melakukan pembedaan kelas pada jenis kayu manapun.
c. Mampu menganalisa kualitas bagian-bagian kayu mana yang berkualitas baik.
d. Mampu melakukan perhitungan kebutuhan bahan kerja ( Volume ).
e. Mampu melaksanakan pekerjaan Kerja Kayu II ini sesuai arahan instruktur.
f. Mampu menggunakan alat-alat mesin kayu dengan memperhatikan K3 dengan baik.
g. Mampu bekerja sama dengan rekan tim agar melakukan pembagian tugas.
h. Mampu menggambarkan rencana sambungan pada kayu.
Adapun manfaat dari praktik Konstruksi Kerja Kayu II ini antara lain agar mahasiswa :
a. Mengembangkan potensi kerja etos, gigih, bertanggung jawab pada pekerjaan.
b. Memahami proses pembuatan gelagar I, Kusen Pintu Jendela, maupun Kursi Sederhana.
c. Mengetahui kemajuan mesin-mesin kayu dari zaman ke zaman.
d. Mengetahui cara pengerjaan manual dan pengoperasian alat-alat mesin yang bertenaga
listrik.
e. Menyadari akan keberadaan potensi dirinya serta kondisi lingkungan yang menunjang untuk
dapat dikembangkan dan berupaya menjadikan diri sebagai sumber daya manusia yang
berpandangan kedepan.

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 2


BAB II
LANDASAN TEORI

2.1. Pengenalan Bahan

Kayu mempunyai beberapa kegunaan bagi kehidupan manusia, salah satunya adalah
dijadikan sebagai bahan bangunan. Kayu banyak digunakan dalam bangunan-bangunan sederhana
dan dalam konstruksi kuda-kuda untuk atap. Digunakannya kayu untuk bangunan disebabkan
karena kayu mempunyai beberapa kelebihan dibandingkan bahan lain seperti baja, antaran lain
karena kayu mempunyai berat volume yang lebih ringan, harga yang lebih murah, mudah diperoleh
terutama di Indonesia yang masih mempunyai kawasan hutan yang luas, dan dapat memberikan
kenampakan luar yang indah.
Kayu sampai saat ini masih banyak dicari dan dibutuhkan orang. Dari segi manfaat bagi
kehidupan manusia, kayu dinilai mempunyai sifat sifat utama yang menyebabkan kayu selalu
dibutuhkan manusia. Sifat sifat utama bahan bangunan kayu dapat diuraikan sebagai berikut.
a. Kayu merupakan kekayaan alam yang tidak akan habis-habisnya jika
dikelola/diusahakan dengan baik.
b. Kayu merupakan bahan mentah yang mudah diproses untuk dijadikan barang lain.
c. Kayu mempunyai sifat sifat spesifik yang tidak bisa ditiru oleh bahan lain buatan
manusia. Misalnya kayu mempunyai sifat elastis, ulet, tahan terhadap pembebanan yang
tegak lurus dengan seratnya atau sejajar seratnya dan berbagai sifat lainya.
Konstruksi kayu mempunyai berbagai macam kegunaan, diantaranya adalah sebagai
berikut :
a. Sebagai konstruksi berat, misalnya : jembatan, dan bangunan gedung tinggi
b. Sebagai konstruksi sedang, misalnya : bangunan rumah tinggal
c. Sebagai konstruksi komponen bangunan, misalnya : kusen pintu dan jendela, daun pintu
dan jendela, konstruksi kuda-kuda
d. Sebagai konstruksi komponen perabotan, misalnya : meja, lemari, kursi dan lainnya.

Dibawah ini beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pengerjaan konstruksi kayu, antara
lain :

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 3


a. Industri bangunan
b. Teknologi kayu dan bahan-bahan
c. Alat-alat pengokoh
d. Pengetahuan alat-alat perkakas dan peralatan mesin
e. Sambungan-sambungan kayu
f. Finishing

Sebagai pengetahuan dasar, ada beberapa hal yang harus diperhatikan guna kesuksesan
dalam pelaksanaan industri bangunan bagi ahli teknik sipil seperti diantaranya :
a. Pemahaman mengenai bahan-bahan bangunan yang digunakan
b. Pengetahuan praktis tentang konstruksi
c. Pengetahuan mengenai pelaksanaan konstruksi
d. Kemampuan dalam merencanakan bangunan
e. Menguasai berbagai peralatan yang diperdagangkan.

Kayu untuk keperluan konstruksi mempunyai sifat yang menguntungkan dan merugikan,
yaitu :
 Keuntungan kayu :
a. Mempunyai daya penahan tinggi terhadap pengaruh listrik dan bahan-bahan kimia.
b. Kekuatan yang tinggi dan berat yang rendah.
c. Mudah dalam mengerjakannya.
d. Kayu dapat meredam getaran.
e. Tidak menghantarkan panas dan listrik.

 Kerugian kayu :
a. Kurang homogen
b. Dapat memuai dan menyusut
c. Mudah terbakar
d. Perawatannya lebih sulit
e. Mudah lapuk karena serangga
f. Mudah dimakan rayap

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 4


g. Bersifat kurang awet dalam keadaan tertentu
h. Mempunyai cacat-cacat kayu
i. Kekuatan kayu tidak seragam walaupun dari jenis pohon yang sama

2.1.1 Klasifikasi Kayu


Kayu memiliki beberapa klasifikasinya, antara lain :
1. Kelas Berdasarkan Keawetan
Kelas awet kayu merupakan kemampuan daya tahan kayu terhadap situasi tertentu. Berikut
adalah tabel kelas awet kayu :
Kelas Awet I II III IV V

a. Selalu berhubungan Sangat Sangat


8 tahun 5 tahun 3 tahun
dengan tanah lembab pendek pendek

b. Hanya terbuka
terhadap angin dan
Beberapa Sangat
iklim tetapi 20 tahun 15 tahun 10 tahun
tahun pendek
dilindungi terhadap
air dan kelemasan

c. Dibawah atap tidak


terkena dengan tanah
Tak Tak Tak Tak
lembab dan Pendek
terbatas terbatas terbatas terbatas
dilindungi terhadap
kelemasan
d. Seperti poin c, tetapi
Tak Tak Tak 20
terpelihara dengan 20 tahun
terbatas terbatas terbatas tahun
baik, dicat
Agak Sangat Sangat
e. Serangan oleh rayap Tidak Jarang
cepat cepat cepat
f. Serangan oleh bubuk Tidak Sangat
Tidak Tidak Hampir
kayu kering cepat cepat

2. Kelas Berdasarkan Kekuatan atau Kelas Kuat


Kelas kuat ditentukan oleh :
a. Berat jenis kering udara kayu tersebut
b. Keteguhan lentur mutlak kayu tersebut

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 5


c. Keteguhan tekan mutlak kayu tersebut
3. Kelas Berdasarkan Berat Kayu atau Kelas Berat
Kelas berat ditentukan oleh faktor berat jenis kayu dan berat suatu benda ditentukan oleh
massa dan volume tertentu.
Kelas Berat Berat Jenis
a. Sangat berat Lebih dari 0,90
b. Berat 0,75 ± 0,90
c. Agak berat 0,69 ± 0,75
d. Ringan Lebih kecil dari 0,65

Klasifikasi kayu yang kita kenal dapat dibedakan menjadi :


a. Kayu kelas I
Digunakan untuk konstruksi berat, kayu kelas I jarang digunakan karena harganya
sangat mahal.
b. Kayu kelas II
Digunakan untuk konstruksi berat atau dapat digunakan sebagai komponen bangunan,
misalnya kusen.
c. Kayu kelas III
Kayu kelas ini juga biasa digunakan untuk komponen bangunan
d. Kayu kelas IV
Kayu jenis ini biasa digunakan sebagai konstruksi pembantu, biasanya digunakan untuk
pembuatan gudang dan bangunan darurat.

Jenis-jenis kayu yang terdapat dalam perdagangan antara lain :


a. Kayu Jati
Kayu jadi merupakan kayu berwarna coklat muda, namun jika sudah lama terkena
cahaya dan udara akan berubah menjadi sawo matang. Banyak dipergunakan untuk perabot
rumah tangga dan pada bangunan rumah seperti kusen, daun pintu, jendela, dinding, lantai,
dan sebagainya.
b. Kayu Merbau

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 6


Kayu merbau memiliki warna coklat muda dan jika telah lama akan menjadi cokelat tua.
Banyak dipergunakan untuk bangunan diluar dan atap karena kuat serta tahan terhadap
rayap, pengembangan dan penyusutan kecil. Karena tingginya kadar O 2 paku atau baut
ataupun bahan yang terbuat dari besi yang terbuhung dengan kayu tersebut. Kerugian kayu
ini adalah mudah terbakar.
c. Kayu Rasamala
Kayu rasamala memiliki warna merah dan coklat kehitam-hitaman. Banyak digunakan
untuk rangka atap, balok, loteng, tiang-tiang dan lain sebagainya. Kayu ini tahan terhadap
rayap dan jika terlindungi iklim tidak menyebabkan banyak perubahan kadar lengas tahan
terhadap bubuk. Kayu ini mengalami pengembangan dan penyusutan besar berlebih-lebih
jika kadar lengas cepat dan besar, maka dapat memilin dan banyak
d. Kayu Merawan
Kayu merawan ini mempunyai warna coklat muda yang lama-kelamaan menjadi coklat
tua. Banyak digunakan untuk bangunan rumah dan perabotan. Banyak didapatkan di daerah
Sumatera dan Kalimantan.
e. Kayu Meranti
Kayu meranti ini terdiri dari dua jenis yaitu meranti merah dan meranti putih. Kayu ini
banyak digunakan untuk kasau, reng, bangunan yang ringan, papan cetakan beton, tiang
papan cetakan, dan lain-lain.
f. Kayu Kamper
Kayu kamper ini berwarna kuning kemerah-merahan. Kayu ini tahan bubukan tetapi
tidak tahan rayap. Oleh karena itu kayu ini hanya digunakan pada bangunan-bangunan
bawah atap, seperti atap, balok loteng, papan loteng, dan sebagainya.

2.1.2 Persyaratan Teknis Kayu Sesuai Dengan Kegunaannya


Kayu mempunyai sifat yang berbeda-beda seperti tingkat kelenturan, susut muai, berat dan
sifat-sifat lain. Untuk dapat mengatur, menyesuaikan, dan menentukan perlakuan kita terhadap kayu
yang akan digunakan, kita harus dapat memperhitungkan untung ruginya, baik secara ekonomis
ataupun secara pengerjaannya.
Berikut ini adalah beberapa persyaratan teknis kayu sesuai dengan penggunaanya
1. Bangunan (Konstruksi)

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 7


a. Persyaratan teknis : kuat, kaku, keras, berukuran besar, memiliki keawetan tinggi
b. Jenis kayu : Balau, Bengkirai, Jati, Kuruing, Rasamala, dan sebagainya.
2. Finir (Biasa)
a. Persyaratan khusus : berdiameter besar, bulat, bebas cacat, berat sedang
b. Jenis kayu : Meranti, Nyatoh dan Agathis
3. Finir (Lux)
a. Persyaratan teknis : seperti finir biasa tetapi kayu bernilai dekoratif
b. Jenis kayu : Jati, Eboni, Rengas, Lasi, dan Mahoni
4. Meubel
a. Persyaratan teknis : berat sedang, dimensi stabil, dekoratif, mudah dikerjakan.
b. Jenis kayu : Jati, Eboni, Meranti, Mahoni, Suren, dan Sonokeling
5. Lantai
a. Persyaratan teknis : keras, mudah dipaku, cukup kuat, daya abrasi tinggi, dan tahan
asam.
b. Jenis kayu : Balau, Bengkirai, Belangeran, dan Jati
6. Bantalan Kereta
a. Persyaratan teknis : kuat, keras, kaku, dan awet
b. Jenis kayu : Balau, Bengkirai, Belangeran, Ulin
7. Tiang Listrik/Telepon
a. Persyaratan teknis : kuat, ringan, awet, dan bentuk lurus
b. Jenis kayu : Balau, Jati, Merbau, Lara, dan Ulin
8. Perkapalan
a. Persyaratan teknis : kuat, liat, tidak mudah pecah, tahan binatang laut
b. Jenis kayu : Ulin, Kaur, dan Bengkirai
9. Patung dan Ukiran
a. Persyaratan teknis : serat lurus, teratur, keras, tekstur halus, tidak mudah patah, warna
gelap.
b. Jenis kayu : Jati, Sonokeling, Eboni, Melur, dan Salimuli
10. Moulding
a. Persyaratan teknis : ringan, serat lurus, tekstur lurus, mudah dikerjakan dan dekoratif
b. Jenis kayu : Jaluntung, Meranti, Ramin Pulai

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 8


11. Bekisting
a. Persyaratan teknis : ringan, mudah dipaku, mudah dikerjakan
b. Jenis kayu : Terentang, Suren

2.1.3 Metode Pengergajian Kayu


Tujuan dari penggergajian kayu ini yaitu untuk mengubah kayu dolk yang panjangnya
berkisar 4 ± 5 meter menjadi ukuran-ukuran tertentu.
1. Penggergajian Langsung (Sawing Through/Tanguncut)
Kayu dolk diubah menjadi ukuran papan dengan menggergaji sejajar tanpa memutar kayu
dolk.
Keuntungannya yaitu caranya yang cepat, murah dan mudah. Kerugiannya yaitu papan akan
cenderung melengkung
2. Penggergajian Memutar (Sawing Around)
Penggergajian ini membelah kira-kira pada posisi tangensial terhadap lingkaran tahun. Cara
ini menyangkut pemutaran dolk selama proses penggergajian. Keuntungannya yaitu tidak
mudah pecah ketika dipaku dan tekstur serat kelihatan bagus. Kerugiannya ialah kayunya
cenderung untuk melengkung, cacat kayu kelihatan melintang dipermukaan kayu serta
penyusutan terjadi pada arah melebar.
3. Penggergajian Seperampat (Quarter Sawing)
Penggergajian ini bertujuan untuk mendapatkan papan yang terhindar dari melengkung dan
cocok untuk sambungan lidah dan alur. Keuntungannya yaitu kayu sedikit mengalami
perlengkungan. Kerugiannya adalah kayu banyak terbuang oleh penggergajian, cenderung
mudah pecah bila dipaku dari permukaan serta tekstur kayu kurang dekoratif.

2.1.4 Cacat-Cacat Pada Kayu


Cacat pada kayu dapat menimbulkan akibat sampingan yang serius terhadap kekuatan,
kekakuan dan keindahan kayu. Perubahan tersebut karena penyusutan, dapat kita tinjau dari tiga
arah penampang kayu, yaitu :
a. Tangensial
Penampang menyinggung arah melintang tumbuh dengan arah penyusutan bervariasi
antara 4,3 ± 14 %

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 9


b. Radial
Penampang yang melintang lingkaran tumbuh dengan besar angka penyusutan antara
2,1 ± 18 %

c. Aksial
Penampang dalam arah memanjang kayu dengan besar angka arah penyusutan antara
0,1 ± 0,3 %

Macam-macam cacat kayu setelah penggergajian akibat penyusutan antara lain sebagai
berikut :
a. Spring, yaitu perubahan bentuk melengkung arah memanjang pada bagian tepi/ sisi
kayu.
b. Bow (bentuk busur), yaitu perubahan bentuk melengkung arah memanjang pada bagian
permukaan.
c. Cup (bentuk melengkung), yaitu perubahan bentuk melengkung pada arah melebar
kayu.
d. Twist (melenting), yaitu pemutiran melenting perubahan kayu berlawanan arah pada
masing-masing ujung.
e. Pecah permukaan (Surface Checks), yaitu pecah-pecah dangkal yang meluas sepanjang
kayu baik yang dipermukaan kayu maupun di ujung-ujung kayu.
f. Pecah ujung (End Split), yaitu pecah yang mulai ujung hingga menjalar sepanjang
pohon.
Macam-macam cacat alami dari pohon, antara lain sebagain berikut :
a. Mata kayu lepas, yaitu mata kayu yang tidak dapat tumbuh rapat, biasanya pada proses
penggergajian mata kayu mudah lepas dan tidak ada gejala busuk.
b. Mata kayu busuk, yaitu mata kayu yang biasanya bergerombol pada bagian-bagian kayu
yang lunak atau rapuh berlainan dengan bagian-bagian kayu sekitarnya.
c. Rapuh, yaitu cacat kayu yang dapat terjadi karena adanya daya tahan patah kemudian
patahan ini membusuk dan menjalar terus masuk ke dalam hati.
d. Serangga perusak kayu, yaitu cacat yang terjadi oleh binatang perusak antara lain :
serangga, kumbang, ulat dan lebah.

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 10


e. Cacat kayu gubal, yaitu cacat kayu yang terjadi bila pada saat penebangan belum cukup
umur kemudian dalam jangka waktu yang lama kulitnya tidak dikupas.
Cacat-cacat kayu tersebut dapat mengakibatkan adanya perlemahan pada kayu. Untuk
mengisi perlemahan tersebut ada beberapa cara antara lain sebagai berikut :
a. Mudah terbakar diatasi dengan diberi pelapis seperti cat dan penyimpanannya jauh dari
api.
b. Kembang susut diatasi dengan pemasangan dengan cara berselang-seling.
c. Mudah lapuk karena serangga diatasi dengan merendam dalam suatu bahan yang dapat
mengawetkan serta disemprot dengan cat.
d. Tidak homogen dapat diatasi dengan sistem konveksi atau dengan pembelahan kayu.
e. Tidak tahan terhadap cuaca diatasi dengan menghindari tempat terbuka yang terlindungi
dari panas dan hujan serta penumpukan yang sesuai dengan ketentuan dan syarat-syarat.

Gambar Macam-Macam Cacat Alami dari Pohon

Gambar 2.1 Pecah permukaan

Gambar 2.2 Cacat Getah Dalam

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 11


Gambar 2.3 Mata Kayu sehat

Gambar 2.4 Mata Kayu Lepas

Gambar 2.5 Mata kayu busuk

Gambar 2.6 Mata Kayu Serangga

Gambar 2.7 Cacat Kayu Gubal

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 12


GAMBAR MACAM-MACAM CACAT KAYU AKIBAT
PENGGERGAJIAN DAN PENYUSUTAN

Gambar 2.8 Spring

Gambar 2.9 Bow

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 13


Gambar 2.10 Mengkung

2.1.5 Penyimpanan dan Pengawetan Kayu


Adapun faktor perusak kayu yang dapat digolongkan menjadi dua penyebab antara lain :
1. Penyebab non-makhluk hidup
a. Faktor fisik : suhu udara, panas, air, dan sebagainya.
b. Faktor mekanik : pukulan, gesekan, tarikan, tekanan maupun sebagainya.

2. Faktor dari makhluk hidup


a. Jenis jamur (menyebabkan pembusukan dan pelapukan)
b. Serangga
c. Binatang laut

Syarat-syarat penyusunan kayu yang baik dan benar antara lain sebagai berikut :
1. Tempat harus datar dan rata yang bebas dari genangan air.
2. Terlindung dari hujan dan cukup sirkulasi udara.
3. Sumber hama dan penyakit kayu harus dihilangkan.
4. Untuk papan kering, ganjalan boleh dipaang setiap delapan lapis dan maksimal 3 meter.
5. Jarak timbunan dari lantai 50 cm untuk sirkulasi udara.
6. Antara penumpukan harus ada pembatas untuk lalu lintas udara (sirkulasi).
7. Antara kayu yang satu dengan kayu yang lainnya harus diberi jarak lebih kurang 2-5 cm.

Adapun cara-cara penumpukan kayu :


1. Penumpukan secara vertikal
2. Penumpukan standar (End Pilling)
3. Penumpukan silang (End Racking)
4. Penumpukan secara horizontal
5. Penumpukan sejajar
6. Penumpukan persegi
7. Penumpukan bersilang
MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 14
8. Penumpukan segitiga

2.2 Tempat atau Lokasi Kerja


Adapun syarat-syarat tempat atau lokasi kerja antara lain sebagai berikut :
1. Kering
Tempat pelaksanaan kerja kayu diutamakan pada tempat yang kering apabila tempat
pelaksanaannya lembab atau basah bukan tak mungkin dapat menyebabkan dan
mempengaruhi bahan yang akan digunakan.

2. Ditutupi dengan atap


Tempat pelaksanaan juga diusahakan untuk memilih atap agar bahan-bahan dan peralatan
yang akan digunakan dapat terjaga dari kondisi cuaca.
3. Sumber listrik
Sumber listrik harus sangat diperlukan terutama untuk menjalankan alat-alat mesin yang
menggunakan listrik.
4. Alat bantu (K3)
Dalam suatu lokasi kerja harus ada kotak K3 yang dalam hal ini sangat penting mengingat
bila terjadi suatu kecelakaan.
5. Penerangan yang cukup
Penerangan sangat membantu dalam pelaksanaan kerja sehingga hasil pekerjaan kita rapi
dan baik.
6. Sirkulasi udara yang baik
Dalam lokasi kerja diperlukan udara yang cukup sehingga orang-orang yang bekerja di
dalam ruangan tidak sukar bernafas atau sesak nafas sehingga pekerjaan dapat dilaksanakan
dengan lancar.
7. Tidak menimbulkan suara yang bising
Tempat kita bekerja diusahakan untuk tidak mengeluarkan suara bising yang dapat
mengganggu lingkungn sekitar.

8. Penyedot debu

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 15


Alat ini sangat diperlukan dalam pekerjaan sehingga udaha di dalam ruangan tempat bekerja
selalu bersih dan tidak mengganggu pernafasan

2.3 Komponen Bangunan


2.3.1 Kusen
Kusen adalah suatu rangka dari balok kayu atau dari bahan lainnya,seperti plastik
aluminium yang dihubungkan sedemikian rupa sesuai dengan kaidah suatu konstruksi, fungsi serta
selera dari pemilik bangunan.
Pemasangan kusen harus baik dan benar, dalam hal ini pemasangan harus tegak lurus,
leveling dan bukaan pintu serta jendela sesuai dengan kondisi ruangan dan faktor keamanan. Pada
prinsipnya pemasangan kusen diusahakan mempunyai ketinggian yang sama dengan kusen-kusen
lainnya.
Kusen bisa kita bedakan anatara lain :
1. Kusen pintu
2. Kusen jendela
3. Kusen penerangan/ bovenlich
4. Kusen gendong
Konstruksi rangka kusen pada dasarnya dibagi dalam 4 jenis
1. Kusen gendong/ kombinasi yaitu kusen untuk pintu dan jendela dijadikan menjadi satu
konstruksi yang utuh, biasanya ditempatkan di bagian depan rumah. Pada ruangan yang
memerlukan penerangan yang lebih, seperti ruang tamu, ruang keluarga.
2. Kusen tunggal yaitu kusen untuk daun pintu saja, biasanya pada kusen tunggal bagian
atasnya terdapat lubang untuk penerangan dan sirkulasi udara.
3. Kusen jendela yaitu rangka kusen untuk jendela saja, kusen jendela juga sama dengan
kusen tunggal pada bagian atasnya ditambahkan lubang untuk penerangan dan sirkulasi
udara.
4. Kusen penerangan/ bovenlich yaitu rangka kusen untuk penempatan kaca.

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 16


Bentuk dan variasi kusen akan menambah estetika dan penampilan suatu bangunan akan
tetapi hal ini banyak bergantung pada selera pemilik bangunan dan keuangan yang tersedia,
semakin bagus bentuknya maka semakin sulit membuatnya dan semakin mahal pula harganya.
Syarat-syarat pemasangan kusen
1. Konstruki bangunan kusen harus baik dan rapat.
2. Kusen harus sudah dalam keadaan halus, rata dan siku.
3. Panjang kuping/telinga kusen minimal selebar bahan kusen.
4. Permukaan kusen yang berhubungan langsung dengan dinding/tembok harus sudah di
cat dengan meni sebagai bahan pelindung/ pengawet sebanyak dua kali.
5. Permukaan kusen yang berhubungan langsung dengan tembok/dinding harus sudah
dipasang angkur sebagai alat pengikat/pengokoh antara dinding dengan kusen.
6. Kusen yang akan dipasang sudah diberi pengaku/skor supaya kesikuan kusen terjaga.
7. Sebelum kusen dipasang, teliti dan perhatikan tipe dan jenis kusennnya serta bukaan
untuk pintu dan jendela harus benar penempatannya dengan gambar kerja.

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 17


8. Lebar bawah kusen harus sama dengan bagian atas dan diklem.

2.3.1.1 Kusen Kayu


Kayu sampai saat ini masih banyak dicari dan dibutuhkan orang. Pilihan atas suatu
bangunan tergantung pada sifat-sifat teknis ekonomis dan dari keindahan. Jika pemilihan kayu
sebagai bahan bangunan maka perlu diketahui sifat-sifat kayu, dalam hal ini kayu akan digunakan
sebagai material pembuatan konstruksi kusen. Kusen merupakan bagian dari konstruksi pada
dinding bangunan yang mempunyai fungsi perletakan dan dudukan daun pintu dan daun jendela.
Konstruksi kusen kayu mempunyai kelebihan, meskipun ada juga kelemhannya. Sifat-sifat
yang menguntungkan itu adalah :
1. Adanya beragam variasi bentuk sesuai dengan kebutuhan (tradisional, modern, klasik,
dll).
2. Kusen kayu bisa diterapkan pada desain rumah tipe apa saja.
3. Kayu memiliki keunggulan dibandingkan material lainnya yaitu tampilan natural sesuai
dengan jenis kayu.
4. Material kayu banyak yang kuat menurut jenisnya.
5. Kayu memang fleksibel untuk dirubah bentuknya sesuai desain, seperti bentuk lurus atau
melengkung, dan dapat menahan panas atau dingin dari luar ruangan.
6. Rumah akan tampil lebih alami dengan adanya ornamen/kusen kayu.

2.3.1.2 Bagian-Bagian Kusen


Adapun bagian-bagian kusen antara lain yaitu :
1. Ambang atas
Berfungsi untuk menahan beban pasangan batu bata diatasnya.
2. Tiang
Berfungsi untuk pegangan/tumpuan tempat daun pintu dipasang melalui engsel.
3. Ambang Tengah
Jika kusen tersebut digabung dengan lubang ventilasi diatasnya.
4. Ambang Bawah
Jika kusen tersebut untuk lubang jendela

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 18


a. Kaki tiang : terbuat dari campuran kedap ait (1PC : 2 PS) setinggi 10-15 cm,
berfungsi untuk melindungi bagian bawah dari air atau lembab agar tidak lekas lapuk.
b. Sponing : berfungsi untuk merapikan hubungan daun pintu/ daun jendela dengan
kusen agar tidak terjadi celah pada pertemuan keduanya. Ukuran sponing dalamnya
1-1,5 cm sedangkan lebarnya yaitu tebal daun jendela ditambah 3 mm agar tidak
terjadi gesekan pada saat pintu/ jendela dibuka/ ditutup sehingga cat tidak lekas rusak.
c. Alur kapur : pada tiang kusen bagian luar yang akan berhubungan dengan tembok
dengan jarak dari atas 15 cm dibuat alur berbentuk mulut ikan (V) atau persegi
tergantung peralatan yang ada, ukuran alur kapur ini dialamnya 1-1,5 cm lebarnya 1/3
lebar kayu, fungsi dari alur kapur ini untuk memperkuat hubungan antara kusen dan
tembok.
d. Sponing plesteran : pada sekeliling kusen bagian luar yang akan berhubungan dengan
tembuk dibuat sponing ukuran 1 x 1 cm yang berfungsi untuk memperindah
hubungan antar kusen dengan plesteran tembok, supaya tidak terjadi celah yang
tembus jika ada penyusutan, serta untuk memperkokoh kedudukan kusen pada
tembok.
e. Angker : fungsinya untuk memperkokoh kedudukan kusen terhadap tembok agar
posisinya tidak goyah/ berubah sewaktu dipasang daun pintu/ daun jendela. Angker
ini biasanya dibuat dari besi berdiameter 8-10 mm dengan panjang sama dengan
panjang batu bata dan kait setebal batu bata, namun bisa juga dipasang paku
berukuran 10-12 cm dengan jumlah yang lebih banyak. Angker ini dipasang pada
tiang pinggir bagian luar yang berhubungan dengan tembok, angker tersebut dipasang
15 cm dari ambang atas dengan jaran antar angker 50-60 cm. Selain angker yang
dipasang pada sisi tiang bagian luar juga dipasang angker lurus pada ujung bawah
tuang untuk memperkokoh hubungan tiang dengan duk (sepatu tiang).

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 19


Gambar 2.11 Bagian-Bagian Kusen Pintu

Gambar 2.12 Bagian-Bagian Kusen Jendela

Ukuran kusen biasanya dibuat disesuaikan dengan kebutuhan ruangannya atau disesuaikan
dengan keadaan komponen-komponen bangunan lainnya sehingga tetap serasi. Untuk bangunan
rumah tinggal, tinggi kusen pada umumnya 210 cm sedangkan lebarya sekitar 70-120 cm
tergantung fungsinya. Pada pintu utama umumnya 90 cm, apabila lebarnya melebihi 100 cm maka
dibuat 2 daun pintu. Sedangkan untuk kusen jendela disesuaikan dengan kusen pintu dan keadaan
suatu ruangan tertentu.

2.3.2 Sambungan dan Hubungan pada kayu


Sambungan dan hubungan kayu merupakan pengetahuan dasar mengenai konstruksi kayu yang
sangat membantu dalam penggambaran konstruksi sambungan dan hubungan kayu atau bagaimana

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 20


pemberian tanda (paring) saat melaksanakan praktik pembuatan sambungan dan hubungan kayu
sesuai dengan aturan yang berlaku.
Sambungan kayu adalah dua batang kayu atau lebih yang disambung-sambung sehingga menjadi
satu batang kayu panjang atau mendatar maupun tegak lurus dalam satu bidang datar atau bidang
dua dimensi. Sedangkan yang disebut dengan hubungan kayu yaitu dua batang kayu atau lebih yang
dihubung-hubungkan menjadi satu benda atau satu bagian konstruksi dalam satu bidang (dua
dimensi) maupun dalam satu ruang berdimensi tiga.
Sambungan memanjang digunakan untuk menyambung balok tembok, gording dan sebagainya.
Hubungan kayu banyak digunakan pada hubungan-hubungan pintu, jendela, kuda-kuda dan
sebagainya. Sedangkan sambungan melebar digunakan untuk bibir lantai, dinding atau atap.
2.3.2.1 Sambungan pada Kayu
1. Sambungan Kayu Arah Memanjang Mendatar
Sambungan memanjang ini terdiri dari sambungan mendatar dan tegak lurus.
a. Sambungan Bibir Lurus

Sambungan ini digunakan bila seluruh batang dipikul, misalnya balok tembok. Pada
sambungan ini kayunya banyak diperlemah karena masing-masing bagian ditakik separuh
kayu.
b. Sambungan Bibir Lurus Berkait

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 21


Sambungan kait lurus ini digunakan bila akan ada gaya tarik yang timbul.

c. Sambungan Bibir Miring


Sambungan bibir miring digunakan untuk menyambung gording pada jarak 2.5 - 3.50 m
dipikul oleh kuda-kuda

d. Sambungan Bibir Miring Berkait


Sambungan ini seperti pada sambungan bibir miring yang diterapkan pada gording yang
terletak 5 – 10 cm dari kaki kuda-kuda yang berjarak antara 2.50 – 3.50 m.

e. Sambungan Memanjang Balok Kunci


MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 22
Sambungan balok kunci ini digunakan pada konstruksi kuda-kuda untuk menyambung
kaki kuda-kuda maupun balok tarik. Ke dua ujung balok yang disambung harus saling
mendesak rata.

f. Sambungan Memanjang Balok Kunci Jepit

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 23


2. Sambungan Kayu Arah Memanjang Tegak
Sambungan ini biasa digunakan untuk menyambung tiang-tiang yang tinggi dimana dalam
perdagangan sukar didapatkan persediaan kayu-kayu dengan ukuran yang diinginkan

a. Hubungan Kayu Menyudut

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 24


b. Hubungan Kayu Menyudut Dengan Lubang dan Gigi

e. Hubungan Ekor Burung Layang (tidak tembus)

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 25


f. Hubungan Ekor Burung Sorong

g. Hubungan Kayu Menyudut Dengan Lubang dan Pen

h. Hubungan Loef

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 26


3. Sambungan Kayu Arah Melebar

BAB III
PENGENALAN ALAT DAN BAHAN

3.1 Peralatan dengan Menggunakan Alat-Alat Sederhana


1. Siku
Siku berguna untuk menarik garis lukisan pada kayu pekerjaan di atas permukaan
dengan garis siku (90°) terhadap bidang lain yang telah diberi tanda yang sedag diketam
apa sudah lurus, rata dan siku terhadap bidang lain.

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 27


2. Meteran
Seluruh bagian dari meteran terbuat dari baja atau plastik, di dalam rumahnya
terdapat pegas secara otomatis. Panjangnya 2 - 5 meter. Digunakan untuk ukuran dari
segala pekerjaan.

3. Palu
Ada berbagai macam jenis-jenis palu, yaitu :
 Palu Kayu
Palu kayu terdiri dari dua bagian yaitu kepala dan tangkai. Bahan untuk kepala dan
tangkainya harus dibuat dari kayu yang padat dan kenyal sehingga sukar untuk dapat dibelah.
Selain itu palu kayu digunakan untuk memukul benda kerja dar kayu.

 Palu Besi

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 28


Menurut bentuknya terdapat dua jenis palu besi, antara lain : palu pantak dan palu kuku
atau disebut dengan palu kaki kambing.

4. Perusut
Perusut tunggal digunakan untuk melukis satu garis sejajar terhadap sisi bidang kayu
memanjang yang telah diketam, sedangkan perusut kembar dapat melukis dua garis sesuai
dengan jarak dua garis yang telah ditentukan, seperti menarik garis sponing dengan perusut
tunggal sedangkan lebar lubang sambungan dengan menggunakan perusut kembar.

5. Penjepit atau Klem


Macam-macam bentuk klem yaitu :
 Penjepit Panjang
Penjepit panjang memiliki ukuran panjang sebesar ½ hingga 2½ m. Blok penahan dapat
digeser-geser dengan dipaksa oleh sepotong besi bulat ke dalam lubang-lubang yang
terdapat pada batang penjepit panjang sedangkan blok penjepit didorong oleh uliran yang
dipasang pada kepala penjepit dengan diputar menggunakan tungkai pemutar. Alat ini
digunakan untuk merapatkan suatu sambungan kayu yang lebarnya lebih dari 1 m sampai
dengan 2½ m.
 Penjepit Berbentuk Huruf F dan C
Kedua berfungsi sama sebagai alat penjepit dalam jarak pendek atau sambungan-
sambungan pendek terdiri dari blok penahan tetap dan blok penjepit yang dapat diukur
melalui batang ulir yang dihubungkan dengan tangkai pemutar.

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 29


6. Pensil
Untuk memberi tanda atau gambar kerja yang telah diukur sebelumnya untuk
memudahkan dalam mengetahui dimensi pada konstruksi yang kita buat.

3.2 Peralatan dengan Menggunakan Mesin Berlistrik


1 Gergaji Bundar Berlengan (Radial Armsaw)

Mesin ini digunakan untuk memotong kayu sesuai dengan ukuran yang telah
ditentukan, memiliki engsel putar untuk memotong kayu dengan derajat kemiringan

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 30


tertentu. Cara mengoperasikannya, pertama atur ketnggian mesin,letakan kayu yang ingin
dipotong, lalu tekan tombol on pada mesin, tarik mesin sampai kayu terpotong semua, lalu
dorong kembali mesin dan matikan mesin, kemudian ambil kayu yang telah dipotong.

2 Gergaji diatas meja (tablesaw)

Mesin ini digunakan untuk membelah kayu sesuai dengan ukuran dan kemiringan
tertentu. Cara mengoperasikannya, pertama atur ketinggian dan panjang sesuai ukuran
yang diinginkan untuk dibelah, lalu tekan tombol on pada mesin, kemudian dorong kayu
yang ingin dibelah, ambil kayu yang telah dibelah.

3 Mesin ketam penebal

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 31


Digunakan untuk mengetam dan menghaluskan permukaan kayu yang akan di
olah. Cara menggunakannya, atur ketinggian pada landasan agar kayu dapat masuk dan
mengenai pisau, lalu tekan tombol on pada mesin, kemudian masukkan kayu yang akan
diketam. Dorong kayu secara perlahan menggunakan. Ambil kayu yang telah diketam di
sisi lain mesin.

4 Mesin ketam perata (surface planer)

Pengetam yang memiliki dua sisi yang berdekatan sehingga menjadi lurus, rata,
siku. Pengetam dapat di atur naik turunnya meja. Cara menggunakannya, atur jarak ukuran
yang ingin diketam, lalu tekan tombol on pada mesin, letakkan kayu yang akan diketam
lalu dorong kayu sampai semua bagian kayu diketam, ambil kayu yang telah diketam,
tekan tombol off untuk mematikan mesin.
5 Mesin Pahat

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 32


Mesin bor yang memiliki dudukan seperti meja sebagai penahan objek atau kayu
yang di bor berfungsi untuk membuat lobang pada sambungan dan untuk memudahkan
pemahatan. Cara menggunakannya, pertama letakkan kayu dan pasang penjepit klem agar
tidak mudah berpindah posisi, lalu atur mesin bor pada kayu yang akan di bor, tekan
tombol on pada mesin, tarik/tekan pegangan pada mesin supaya mesin bisa ngebor kayu
sesuai kedalaman yang diinginkan, lakukan sampai semua kayu telah selesai di bor,
terakhir tekan tombol off.
3.3 Bahan
Bahan-bahan yang digunakan adalah sebagai berikut:
1) Kayu

Pada umumnya kayu selalu digunakan pada pekerjaan acuan dan perancah baik
dalam jumlah yang besar maupun hanya sebagian kecil. Ini tidak terbatas pada acuan dan
perancah sederhana, tetapi juga pada acuan dan perancah yang modern. Kayu olahan yang
sering dipakai dalam pekerjaan acuan dan perancah antara lain adalah papan, kaso, balok.
Penggunaan bahan kayu sebagai acuan dan perancah mempunyai keuntungan dan
kerugian.
 Keuntungannya adalah:
a. Mempunyai kekuatan yang cukup besar dengan volume dan berat sendiri yang relatif
kecil.
b. Harga relatif murah dan mudah didapat di pasaran.
c. Mudah dikerjakan dan dengan sistem sambungan serta alat sambung yang sederhana
sebagai isolasi panas yang baik.
d. Dapat menerima gaya tumbukan dan getaran-getaran serta dapat dikerjakan dengan
teknologi yang sederhana.
 Kerugiannya adalah:

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 33


a. Mempunyai sifat yang tidak sama dengan segala arah.
b. Penyebaran serat yang tidak merata.
c. Mempunyai sifat mengembang dan menyusut yang cukup besar.
d. Tidak tahan terhadap retak dan geseran.
e. Presentase kerusakan terlalu besar jika digunakan berulang-ulang.
f. Mempunyai ukuran yang terbatas banyak sambungan.
g. Jika terendam air, maka kekuatan akan berkurang.
h. Kadang-kadang karena pengaruh kayu akan memberikan warna kecoklat-coklatan
pada permukaan beton.
Bahan kayu yang dipergunakan harus tidak mudah meresap air, mudah dilepas dari beton,
sebagaimana diisyaratkan dalam Peraturan Beton Bertulang Indonesia 1971 BAB V ayat 1.
Kayu untuk bahan konstruksi acuan dan perancah harus memenuhi syarat sebagai berikut:
- Kayu yang memiliki kadar air antara 10% – 20%
- Partikel yang dikandung tidak relatif dan tidak merusak beton
- Perubahan bentuk kayu akibat cuaca setempat sekecil mungkin
- Kuat dan ekonomis
- Mudah dikerjakan dan mudah dipasang alat sambung

2) Paku

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 34


Paku merupakan salah satu bahan utama dalam kerja kayu.Paku memiliki fungsi
sebagai penguat dan alat penyambung. Pada saat pemakuan perlu diperhatikan tebal kayu
dengan dimensi paku,yang mana tebal kayu dan panjang paku harus sesuai.

BAB IV
URAIAN KERJA

4.1. Pembuatan Gelagar I


Gelagar adalah balok mendatar yang dipasang bersaf dan bertumpu pada dinding untuk
menopang papan lantai atau langit-langit. Gelagar merupakan konstruksi bangunan yang memiliki
beragam penampang sesuai jarak bentangan mulai dari pendek hingga panjang. Beberapa jenis
meliputi, I beams, T beams, U beams dan Box beams.

1 Tujuan :

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 35


1. Mahasiswa dapat mengetahui dasar-dasar pertimbangan menentukan dimensi
gelagar pintu dan jendela
2. Mahasiswa dapat mengetahui ketentuan sambungan gelagar pintu dan jendela
3. Mahasiswa mampu menyetel dan mengoperasikan peralatan mesin-mesin kerja
kayu sesuai bentuk pekerjaan tertentu dengan benar
4. Mahasiswa dapat memahami aturan keselamatan kerja untuk tiap-tiap mesin
kerja kayu
5. Mahasiswa mampu membuat gelagar pintu dan jendela dengan hasil yang baik
(ukuran tepat, siku, halus, dan tidak baling) dengan langkah kerja yang benar

2 Keselamatan Kerja :

1. Gunakanlah pakaian kerja yang telah ditentukan


2. Mesin yang akan digunakan pastikan telah siap untuk bekerja
3. Pakailah masker hidung bila alat tidak menggunakan dust collector
4. Gunakanlah sepatu safety dan alas sepatu menggunakan karet
5. Gunakan pengaman yang ada pada mesin kayu yang benar
6. Laksanakan pengukuran kayu dengan cermat agar tidak terjadi kekeliruan

3 Alat :
1. Mesin gergaji potong
2. Mesin ketam perata (Surfacer)
3. Mesin gergaji belah
4. Palu besi
5. Klam penjepit
6. Roll meter
7. Mistar siku
8. Pensil

4 Bahan :
1. Kayu kelas III ( ukuran 3/25x400cm)
2. Paku

5 Perhitungan bahan :
 Gelagar L1

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 36


1. Badan = 2,5/12x240cm ( 4 unit ) = 0,03 m^3
2. Fleks = 2,5/3,5x240 ( 16 unit ) = 0,03 m^3
 Gelagar L2
1. Badan = 2,5/12x120cm ( 8 unit ) = 0,03 m^3
2. Fleks = 2,5/3,5x 120cm ( 32 unit ) = 0,03 m^3
Jadi, kayu yang dibutuhkan untuk membuat 4 unit gelagar L1 dan 8 unit gelagar L2
sebesar 0,12 m^3 atau 0,12/( 0,03x0,25x4) = 4 keping.

6 Langkah Kerja :
1. Hitunglah kebutuhan bahan dan rencanakan bentuk pemotongan bahan
2. Siapkan alat yang digunakan, periksa kondisi peralatan agar siap digunakan

3. Siapkan bahan yang diperlukan sesuai hasil perhitungan

4. Jika semua alat dan bahan siap, potong bahan sesuai dengan rencana
pemotongan ( pemotongan kasar adalah ukuran bersih ditambah 1±2cm )
menggunakan mesin gergaji potong

5. Setelah semua bahan dipotong, selanjutnya ketam kedua sisi tebal dan lebar
kayu hingga lurus, rata dan siku tipis-tipis saja menggunakan mesin ketam
6. Ketam sisi tebal dan lebar lainnya dengan mesin ketam perata hingga mencapai
ukuran yang diinginkan
7. Lukis benda uji tersebut sesuai dengan bentuk masing-masing dan diberi tanda
agar tidak tertukar atau salah pemotongan
8. Periksa setiap bahan dengan teliti dan hati-hati menggunakan mistar siku dan
roll meter (harus siku, rata, rapat dan rapi).
9. Jika ada yang kurang tepat, diperbaiki dahulu dengan teliti
10. Rakit semua komponen yang sudah siap dengan benar, teliti dan diperkuat
dengan paku dan perhatikan semua sambungan harus rapat, rapi dan siku.

11. Setelah semua bahan dirakit, gelagar siap untuk dinilai oleh instruktur

7 Hasil :

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 37


4.2. Pembuatan Kusen Untuk Pintu dan Jendela
Kusen adalah salah satu bagian dari konstruksi bangunan yang berfunsi untuk membentuk
hubungan, baik antara sebuah dinding pasangan bata, beton ataupun kayu dengan pintu atau jendela.
Berdasarkan fungsinya dapat dibedakan antara : kusen pintu dan kusen jendela berdasarkan
lokasinya dapat dibedakan antara : kusen dalam dan kusen luar, yang terutama dipengaruhi oleh
iklim setempat berdasarkan bahan yang digunakan dapat dibedakan antara : kusen kayu, kusen
logam dan kusen beton.
1 Tujuan :

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 38


1. Mahasiswa dapat menentukan dimensi kusen pintu dan jendela
2. Mahasiswa dapat mengetahui sambungan-sambungan pada kusen pintu dan
jendela
3. Mahasiswa dapat menentukan dan mengoperasikan mesin-mesin kerja kayu
4. Mahasiswa mampu membuat kusen pintu dan jendela sesuai dengan gambar
kerja
5. Mahasiswa dapat menghitung kebutuhan bahan
6. Mahasiswa mampu membaca gambar kerja denagn baik

2 Keselamatan Kerja :
1. Gunakan pakaian kerja (baju bengkel) dan peralatan keselamatan kerja (K3)
2. Pelajari dahulu gambar kerja, hitung jumlah kebutuhan bahan dan ikuti langkah
langkah kerja dengan seksama dan teliti.
3. Pusatkanlah perhatian atau pikiran pada waktu praktek.
4. Ikuti petunjuk-petunjuk dari Instruktur.

3 Alat :
1. Mesin gergaji potong
2. Mesin gergaji belah
3. Mesin ketam perata
4. Mesin bor pahat
5. Roll meter
6. Mistar siku
7. Palu besi
8. Palu kayu
9. Pensil
10. Klem penjepit
11. Pahat tusuk
12. Perusut
4 Bahan :
1. Kayu kulir ( ukuran 7/13x400cm)

5 Perhitungan Bahan :
 Kusen pintu
1. Ambang atas = 6/11x196cm ( 1 unit ) = 0,013 m^3 1 keping
2. Tiang = 6/11x112cm ( 2 unit ) = 0,015 m^3  ¼ keping
 Kusen jendela
1. Ambang = 6/11x82cm ( 2 unit ) = 0,01 m^3  ½ keping
2. Tiang = 6/11x132cm ( 2 unit ) = 0,02 m^3  ½ keping

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 39


Jadi, kayu yang dibutuhkan sebesar = 0,058 m^3  ± 3 keping

6 Langkah Kerja :
1. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan sesuai dengan hasil perhitungan
2. Potong semua kayu sesuai ukuran yang dibutuhkan menggunakan mesin gergaji
potong
3. Setelah semua kayu dipotong, ketam dua sisi balok dengan terlebih dahulu pada
bagian sisi lebar sampai rata kemudian sisi tepi sampai rata dan siku (dicek
dengan siku) dengan mesin ketam perata.
4. Ketam dua sisi lainnya dengan menggunakan Mesin Ketam perata sampai rata
dan licin sehingga mencapai ukuran yang diinginkan.
5. Setelah semua kayu telah sesuai ukuran dan licin, selanjutnya lukis bagian-
bagian yang akan dibuat pada Kusen Pintu sesuai pada gambar kerja, seperti :
sambungan pada kusen, sponing pintu dan jendela, sponing plester, dll
6. Buat sambungan kusen menggunakan mesin gergaji potong dan mesin bor
pahat
7. Buat sponing menggunkan mesin gergaji belah
8. Buat bagian miring pada sambungan kusen pintu dan jendela menggunakan
pahat tusukdan palu kayu
9. Setelah semua selesai, rangkai konstruksi kusen pintu dan jendela secara tepat,
sehingga tidak kelihatan rongga-rongganya. Periksa kesikuan dari konstruksi
tersebut, gunakan alat siku dan klem kayu
10. Setelah konstruksi sudah benar-benar terpasang sesuai dengan ketentuan dari
gambar, poto hasil akhir untuk menjadi bahan laporan
11. Terakhir laporkan kepada instruktur bahwa pekerjaan Konstruksi Kusen Pintu
dan jendela telah selesai dan siap untuk dinilai

7 Hasil :

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 40


MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 41
MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 42
4.3. Pembuatan Kursi Sederhana
Kursi merupakan sebuah konstruksi non struktur yang berfungsi sebagai tempat untuk
duduk. Kursi dibuat dari material kayu dengan spesifikasi yang baik. Ukuran kayu ditentukan sesuai
dengan ukuran tersendiri sesuai dengan ukuran yang diinginkan.
Bentuk kursi dibuat sedemikian rupa dengan baik. Konstruksi kursi dirangkai
dengan siku dan kokoh sehingga bila orang duduk dengan bebannya maka kursi tersebut akan tetap
kokoh dan ukurannya pun harus pas sesuai dengan ukuran yang dibutuhkan.

1. Tujuan :

1. Mahasiswa dapat menggunakan mesin-mesin kayu


2. Mahasiswa mampu membaca gambar kerja
3. Mahasiswa dapat menghitung kebutuhan bahan
4. Mahasiswa dapat mendesain bentuk kursi yang akan dibuat
5. Mahaiswa dapat menentukan dimensi kursi
6. Mahasiswa dapat mengetahui sambungan- sambungan yang ada pada kursi

2. Keselamatan Kerja :

1. Gunakan pakaian kerja ( baju bengkel ) dan peralatan keselamatan kerja (K3)
2. Pusatkan perhatian atau pikiran pada waktu praktek
3. Ikuti petunjuk-petunjuk dari instruktur
4. Gunakan alat kerja sesuai fungsinya
5. Tidak bercanda dan bermain-main saat pelaksanaan praktek

3. Alat :

1. Meteran / roll meter


2. Pensil
3. Mistar Siku
4. Palu kayu
5. Palu besi
6. Pahat tusuk
7. Mesin gergaji potong
8. Mesin gergaji belah
9. Mesin ketam penebal
10. Mesin ketam perata
11. Mesin bor pahat
MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 43
12. Kuwas 3 inchi
13. Perusut
14. Klem penjepit
4. Bahan:

1. Papan ( ukuran 6/11x400cm )


2. Lem fox
3. Paku

5. Perhitungan Bahan :

o Ambang panjang = 3,5/6x190cm (1 unit) = 0,4 m^3


o Ambang pendek = 3,5/6x45cm (2 unit) = 0,2 m^3
o Kaki = 3,5/3,5x82cm (4 unit) = 0,4 m^3
o Sandaran panjang = 3,5/3,5x190cm (1 unit ) = 0,2 m^3
o Sandaran pendek = 3,5/3,5x45cm (2 unit) = 0,1 m^3
Sehingga kayu yang dibutuhkan ±7 keping papan

6. Langkah Kerja :

1. Gunakan pakaian keselamatan kerja terlebih dahulu


2. Gambar desain kursi yang akan dibuat dan hitung kebutuhan bahan
3. Siapkan alat yang akan digunakandan periksa kondisi alat agar siap digunakan
4. Siapkan bahan sesuai hasil perhitungan
5. Setelah alat dan bahan siap, potong semua kayu sesuai ukuran yang diinginkan
mengunakan mesin gergaji potong lakukan secara hati-hati
6. Setelah semua kayu terpotong, belah kayu untuk mendapatkan hasil kayu sesuai
ukuran menggunakan mesin gergaji belah dengan ukuran yang telah ditentukan
sebelumnya
7. Setelah semua kayu sesuai dengan ukruan, selanjutnya ketam kayu
menggunakan mesin ketam untuk memperhalus dan agar kayu berbentuk siku-
siku
8. Kemudian desain dan gambar sambungan-sambungan yang diinginkan
menggunakan mistar siku dan pensil

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 44


9. Lalu, buat sambungan lobang kursi menggunakan mesin bor pahat dan buat pen
sambungan kayu menggunakan mesin gergaji belah secara perlahan
10. Gabungkan dua kayu menjadi satu untuk tempat duduk kursi menggunakan lem
fox dan dilengkapi dengan alat klam penjepit agar hasil yang didapat baik dan
kuat
11. Lalu, rangkailah semua sambungan kursi yang ada dan letakkan tempat duduk
kursi diatasnya
12. Periksa kembali kursi jika ada kesalahan segera perbaiki
13. Jika kursi sudah selesai dan siap untuk dipakai maka beritahu instruktur bahwa
kursi siap untuk dinilai.

7. Hasil :

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 45


BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Adapun kesimpulan yang dapat dipetik dalam praktikum Konstruksi Dasar Kerja Kayu II ini
antara lain sebagai berikut :
a. Mengetahui dan dapat menggunakan peralatan kerja baik tangan maupun mesin dengan baik
dan benar.
b. Mengetahui langkah-langkah kerja dalam pembuatan benda kerja kayu II
c. Ketelitian, konsentrasi dan keselamatan kerja harus benar-benar diperhatikan untuk mencapai
hasil yang maksimal.
d. Dalam menggunakan mesin, hasil yang didapat lebih baik dan lebih efisien.
e. Dalam menjalankan mesin kerja kayu tidak boleh lepas dari ketelitian dan kedisiplinan dalam
melaksanakan pekerjaan.

5.2 Saran

a. Hendaknya dalam bekerja harus mengutamakan keselamatan kerja.


b. Ikutilah prosedur yang telah ditentukan.
c. Kerjakanlah sesuai dengan instruksi dari pembimbing
d. Dalam bekerja, kita harus mengerjakannya dengan baik, rapi, teliti, serta sesuai dengan
langkah-langkah kerja yang ditentukan.
e. Dalam melaksanakan praktek kerja kayu jangan ragu untuk bertanya kepada pembimbing.

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 46


DAFTAR PUSTAKA

 Lararenjana Edelweis (2020). Contoh Kata Pengantar Laporan yang Baik dan Benar untuk
Makalah dan Karya Tulis. Diakses pada 15 Juni 2021, dari
https://www.merdeka.com/jatim/contoh-kata-pengantar-laporan-yang-baik-dan-benar-untuk-
makalah-dan-karya-tulis-kln.html?page=4

 Sukarman,ST.M.T,2021,KONSTRUKSI KAYU II ,Teknik Sipil, Politeknik Negeri


Sriwijaya .

MUHAMAD RAMADHON ZULKARNAIN (062030100019) 3SD 47

Anda mungkin juga menyukai