Anda di halaman 1dari 10

PANDUAN PENYUSUNAN KTSP KABUPATEN KEDIRI

TAHUN PELAJARAN 2022/2023

A. RUJUKAN :
1. Permendikbud No.57 Tahun 2014 tentang Kurikulum Tingkat
Satuan Pendidikan pada Pendidikan dasar dan Pendidikan
Menengah
2. Panduan Kerja Pengawas Sekolah Pendidikan Dasar dan Menengah,
Direktorat Pembinaan Tenaga KependidikanPendidikan Dasar dan
Menengah, Dirjen GTK, Kemendikbud, 2017
3. Panduan Kerja Kepala Sekolah, Direktorat Pembinaan Tenaga
Kependidikan Pendidikan Dasar dan Menengah, Dirjen GTK,
Kemendikbud, 2017
4. Surat Edaran Mendikbud No.4 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan
Kebijakan Pendidikan dalam Masa Darurat Penyebaran Coronavirus
Disease (covid-19)
5. Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri
Agama, Menteri Kesehatan, dan Menteri Dalam Negeri Nomor
01/KB/2020; Nomor 516 Tahun 2020; Nomor
HK.03.01/Menkes/363/2020; dan Nomor 440-882 Tahun 2020
tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran pada Tahun Ajaran
2020/2021 dan Tahun Akademik 2020/2021 di Masa Pandemi
Corona Virus Disease 2019 (covid-19)
6. Kepmendikbudristek no 56/M/2022/tentang Pedoman Penerapan
Kurikulum Dalam rangka Pemulihan Pembelajaran

B. PENGERTIAN MENDASAR
1. Kurikulum Tingkat satuan Pendidikan yang selanjutnya disebut
KTSP adalah kurikulum operasional yang disusun oleh dan
dilaksanakan di masing-masing satuan pendidikan.
Penjelasan: jadi KTSP dibuat oleh satuan pendidikan (dikembangkan
dan ditetapkan), dilaksanakan oleh satuan pendidikan dijadikan
sebagai pedoman pengelolaan proses pembelajaran riil di setiap
satuan pendidikan, mengacu pada SNP, Kerangka Dasar dan Struktur
Kurikulum, dan Pedoman Implemntasi Kurikulum.

2. Komponen KTSP meliputi 3 dokumen,yaitu:


a. Dokumen 1 yang disebut dengan Buku I KTSP berisi sekurang-
kurangnya visi, misi, tujuan, muatan, pengaturan beban belajar,
kalender pendidikan, Profil Pelajar pancasila (P3)
b. Dokumen 2 yang disebut dengan Buku II KTSP berisi silabus
Semua Mata Pelajaran
c. Dokumen 3 yang disebut dengan Buku III KTSP berisi rencana
pelaksanaan pembelajaran yang disusun sesuai potensi, minat,
bakat, dan kemampuan peserta didik di lingkungan belajar.

C. SISTEMATIKA KTSP DOKUMEN I


1. BAGIAN AWAL
a. Halaman Judul/ Halaman Sampul, minimal memuat:
1) Logo satuan pendidikan dan/ atau logo daerah
2) Judul (contoh KURIKULUM SEKOLAH DASAR ………;
3) Tahun Pelajaran
4) Alamat satuan pendidikan
b. Halaman Penetapan dan Pengesahan, memuat :
1) Header berisi kata PENETAPAN menggunakan huruf capital
2) Diktum penetapan (contoh: Berdasarkan hasil rapat dewan
pendidik dan pertimbangan komite sekolah, dengan ini
Kurikulum Sekolah Dasar ……… ditetapkan untuk
diberlakukan untuk Tahun pelajaran 2022/2023)
3) Kabupaten dan tanggal penetapan
4) Ditandatangani oleh Kepala Satuan Pendidikan dan Ketua
Komite Sekolah
5) Diketahui oleh pejabat Dinas Pendidikan
c. Kata Pengatar, meliputi :
1) Header KATA PENGANTAR menggunakan huruf capital
2) Cukup dibuat satu halaman
3) Paling sedikit berisi :
a) Ucapan syukur
b) Uraian singkat tentang undang-undang sisdiknas
c) Uraian singkat tentang SNP
d) Uraian singkat tentang pentingnya KTSP dalam proses
pembelajaran
e) Ucapan terima kasih kepada berbagai pihak yang terlibat
dalam penyusunan KTSP
f) Kabupaten dan tanggal penyusunan
d. Daftar Isi, memuat :
1) Header DAFTAR ISI menggunakan huruf kapital
2) Tulisan halaman sampul, halaman penetapan, kata pengantar,
daftar isi; dan glosarium, disertai halaman menggunakan
angka romawi kecil (i, ii, …)
3) Tulisan bab dan subbab; disertai halaman menggunakan
angka latin (1,2,3,…)
4) Lampiran; disertai halaman menggunakan angka latin
e. Glosarium
 Tuliskan beberapa pengertian pokok yang digunakan dalam
KSTP, diantaranya pengertian tentang:
a. Standar Nasional Pendidikan (ambil dari UU Sisdiknas)
b. Kurikulum (copas dari UU Sisdiknas)
c. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (copas dari lampiran
permendikbud 57/2014) Tentang KTSP pd Pendidikan
Dasar dan menengah
d. Pembelajaran (ambil dari UU Sisdiknas)
e. Visi (copas dari lampiran permendikbud 57/2014)
f. Misi (copas dari lampiran permendikbud 57/2014)
g. Tujuan Pendidikan (Satuan Pendidikan) (copas dari
lampiran permendikbud 57/2014)
h. Satuan Pendidikan (copas dari undang-undang Sisdiknas)
i. Pendidik (copas dari Undang-Undang Sisdiknas)
j. Guru, Kepala Sekolah (copas dari PP 19/2017)

2. BAGIAN UTAMA
BAB I PENDAHULUAN
A. Rasional
1. Latar Belakang
 Berisi uraian singkat alasan yang melatarbelakangi
penyusunan kurikulum di satuan pendidikan. Bisa ditinjau
dari regulasi yang berlaku, tuntutan era global, kebijakan
pusat, kebijakan daerah dalam bidang pendidikan serta
kebutuhan sekolah.
2. Kondisi Nyata Satuan Pendidikan
 Berisi uraian singkat terkait kondisi riil satuan pendidikan.
Paling sedikit berisi: (1) kondisi jumlah rombel dan siswa; (2)
kertersediaan pendidik dan tenaga kependidikan; (3)
ketersediaan sarpras; (4)ketersediaan pembiayaan.

3. Kondisi Ideal Satuan Pendidikan


 Berisi uraian tentang kondisi satuan pendidikan yang
seharusnya menurut peraturan pemerintah tentang SNP.
Gunakan acuan buku indikator mutu.
4. Potensi dan Karakteristik Satuan Pendidikan
 Berisi uraian singkat tentang potensi-potensi khusus yang
ada di satuan pendidikan dan karakteristik/ciri khas
satuan pendidikan
5. Dasar Hukum
 Tuliskan semua regulasi yang berkaitan dengan bahasan
KTSP dan implemntasinya, diantaranya:
a. Undang-Undang tentang Sisdiknas
b. Peraturan Pemerintah tentang SNP
c. Peraturan Pemerintah tentang Guru (PP19/2017)
d. Peraturan Pemerintah tentang Penyelenggaraan dan
Pengelolaan Pendidikan
e. Peraturan Presiden tentang Penguatan Pendidikan
Karakter
f. Permendikbud tentang kurikulum 2013
g. Permendikbud tentang KTSP
h. Permendikbud tentang Kegiatan Ekstrakurikuler
i. Permendikbud tentang Pendidikan Kepramukaan
j. Permendikbud tentang Muatan Lokal Kurikulum 2013
k. Permendikbud tentang Bimbingan Konseling
l. Permendikbud tentang Pemberlakuan Kurikulum 2006
dan Kurikulum 2013
m. Permendikbud tentang Penumbuhan Budi Pekerti
n. Permendikbud tentang Peran Guru TIK (khusus SMP)
o. Permendikbud tentang Penilaian oleh Pendidik
p. Permendikbud tentang Kawasan Tanpa Rokok
q. Permendikbud tentang Pencegahan Kekerasan
r. Permendikbud tentang SKL
s. Permendikbud tentang Standar Isi
t. Permendikbud tentang Standar Proses
u. Permendikbud tentang Standar Penilaian
v. Permendikbud tentang KI dan KD
w. Permendikbud tentang Pengenalan Lingkungan Sekolah
x. Permendikbud tentang Layanan Pendidikan Kepercayaan
y. Permendikbud tentang Sistem Penjaminan Mutu
Pendidikan
z. Permendikbud tentang Komite Sekolah
aa. Permendikbud tentang Hari Sekolah
bb. Permendikbud tentang Pemenuhan Beban Kerja Guru,
Kepala Sekolah, dan Pengawas Sekolah
cc. Permendikbud tentang Penguatan Pendidikan Budi
Pekerti
dd. Permendikbud tentang Standar Teknis Pelayanan
Minimal Pendidikan
ee. Permendikbud tentang PPDB
ff. Permendikbud tentang Rencana Strategis Kemdikbud
Tahun 2020-2024
gg. Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan, dan
Menteri Dalam Negeri tentang Panduan Penyelenggaraan
Pembelajaran pada Tahun Ajaran 2020/2021 dan Tahun
Akademik 2020/2021 di Masa Pandemi Corona Virus
Disease 2019 (covid-19)
hh. Surat Edaran Mendikbud tentang Pelaksanaan
Kebijakan Pendidikan dalam Masa Darurat Penyebaran
Coronavirus Disease (covid-19)
ii. Peraturan Gubernur Jawa Timur tentang Mata Pelajaran
Bahasa Daerah sebagai Mulok Wajib (Pergub 19/2014)
jj. Peraturan Daerah Kabupaten Kediri tentag
Penyelenggaraan Pendidikan
kk. Peraturan lain yang relevan sesuai perkembangan
Catatan:
Mohon penulisan dasar hukum bunyinya harus lengkap
dengan nomor ….. tentang …… dst.

B. Visi, Misi dan Tujuan Pendidikan


1. Visi
Berisi rumusan visi satuan pendidikan, minimal memenuhi
kriteria:
a. Ringkas dan mudah dimengerti
b. Mengacu pada tujuan pendidikan dasar
c. Mengacu tuntutan SKL
d. Berorientasi pada potensi, perkembangan, kebutuhan, da
kepentingan peserta didik
e. Berorientasi pada kepentingan daerah, nasional, dan
internasional serta perkembangan IPTEK
f. Memberi inspirasi dan tantangan dalam meningkatkan
prestasi secara berkelanjutan
g. Mendorong semangat dan komitmen seluruh warga sekolah
h. Mengarahkan langkah-langkah startegis yang konsisten
2. Misi
Berisi rumusan misi satuan pendidikan, minimal memenuhi
kriteria :
a. Dapat memberikan arah dalam mewujudkan visi
b. Menjadi dasar program pokok sekolah
c. Menekankan pada kualitas layanan dan mutu lulusan
d. Merupakan penjabaran dari indikator visi
3. Tujuan Pendidikan
a. Fungsi dan Tujuan Pendidikan Nasional
 Ambil dari undang-undang sisdiknas
b. Fungsi dan Tujuan Pendidikan Dasar
 Ambil dari PP 17/2010
c. Tujuan Satuan Pendidikan
 Berisi tingkat mutu/ kualitas yang akan dicapai dalam 4
(empat) tahun ke depan sebagai penjabaran misi dan
mengacu pada Standar Kompetensi Lulusan serta tetap
dalam koridor visi, misi, dan tujuan pendidikan Nasional

C. Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP)


1. Acuan Koseptual (copas dari lampiran Permendikbud 57/2014)
2. Prinsip Pengembangan KTSP (copas dari lampiran
Permendikbud 61/2014)
3. Analisis Kesiapan Pembelajaran Jarak Jauh
a. Kesiapan Guru
b. Kesiapan peserta didik
(dari analisis inilah yang dapat digunakan sebagai salah satu
landasan dalam menentukan strategi/pola pembelajaran yang
bisa diterapkan di masing-masing satuan pendidikan. Apakah
luring/ daring. Kalau luring yang seperti apa dan kalau daring
yang seperti apa)

BAB II STRUKTUR DAN MUATAN KURIKULUM

 Di sini khusus untuk satuan pendidikan yang hanya melaksanakan satu


kurikulum yakni Kurikulum 2013.

A. STRUKTUR KURIKULUM
1. Kompetensi Inti (SD: copas dari lampiran Permendikbud 37/2018;
SMP: copas dari lampiran Permendikbud 35/2018)
2. Mata Pelajaran (SD: copas dari lampiran Ia Permendikbud
57/2014; SMP: copas dari lampiran Permendikbud 35/2018)
ditambah Pergub Jatim No.19/2014
B. MUATAN KURIKULUM
1. Muatan Mata Pelajaran
a. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Mata Pelajaran
Berisi Deskripsi tentang Kompetensi Inti dan Kompetensi
Dasar setiap mata pelajaran berdasarkan Permendikbud
Nomor 37 Tahun 2018
b. Kompetensi Dasar Prioritas Pembelajaran Masa Pandemi
Covid-19
Berisi hasil pemetaan KD dari masing-masing guru mapel
sebagai KD prioritas yang memungkinkan digunakan sebagai
panduan pembelajaran masa pandemi covid-19.
KD prioritas ini ada 2 kemungkinan/alternatif : (1) dari KD yang
sesuai kurikulum, dipilih beberapa yang menurut guru penting,
(2) seluruh KD diberikan tetapi cakupan materinya dipilih yang
penting. Mangga mana yang digunakan, tuangkan secara
tertulis.
c. Muatan Kecakapan Hidup pada Masa Pandemi Covid-19
Berisi tema/subtema materi terkait kecakapan hidup dalam
rangka menghadapi Pandemi Covid-19 dari masing-masing
mata pelajaran.
d. Pembelajaran Berdeferensiasi
e. Profil Pelajar Pancasila ( P3)

2. Muatan Lokal
a. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Mulok Bahasa Daerah
(Jawa)
Berisi Deskripsi tentang Kompetensi Inti dan Kompetensi
Dasar Mulok Bahasa Daerah (Jawa) sesuai Pergub No.19/2014
b. Kompetensi Dasar Prioritas Pembelajaran Masa Pandemi
Covid-19
Berisi hasil pemetaan KD dari guru mapel mulok sebagai KD
prioritas yang memungkinkan digunakan sebagai panduan
pembelajaran masa pandemi covid-19.
c. Muatan Kecakapan Hidup pada Masa Pandemi Covid-19
Berisi tema/subtema materi terkait kecakapan hidup dalam
rangka menghadapi Pandemi Covid-19 yang diberikan oleh
guru mapel mulok Bahasa Daerah (Jawa).

3. Beban Belajar
a. Beban Belajar Sesuai Kurikulum (berisi uraian beban belajar
normal; SD sesuai permendikbud 57/2014; SMP sesuai
permendikbud 35/2018)
b. Beban Belajar Masa Pandemi Covid-19
Tuliskan beban belajar peserta didik pada masa pandemic
covid-19; mengacu pada SE Mendikbud No.4/2020 dan
Keputusan Bersama 4 menteri.
c. Strategi pembelajaran (Belajar Jarak Jauh) masa Pandemi
Covid-19
Berisi pola-pola pembelajaran yang diterapkan di setiap satuan
pendidikan sesuai kondisi masing-masing (sesuai dengan
kesiapan guru, kesiapan peserta didik, dan kesiapan sarana
pendukung).
d. Strategi pembelajaran (Blendit (campuran): Tatap Muka dan
Jarak Jauh) masa Pandemi Covid-19 (seandainya zona hijau)
Uraian ini harus ada, tetapi baru digunakan seandainya nanti
sudah zona hijau dan diijinkan tatap muka. (Bisa mengadopsi
yang dijelaskan Pak Fuad yang lalu, tetapi harus masuk di
KTSP)

3. Bimbingan Konseling
Berisi tentang uraian layanan Bimbingan Konseling yang ada di
masing-masing satuan pendidikan (acuan:kondisi peserta didik,
kondisi guru BK, dan Permendikbud No.111/2014). Strategi
layanan sesuaikan dengan kondisi pandemi covid-19.

4. Pelaksanaan TIK
a. Bagi Guru Mapel Informatika
Berisi uraian tentang KD dan strategi pelaksananaan mapel
informatika pada masa Pandemi covid-19 (khusus bagi satuan
pendidikan yang sudah melaksanakan mapel informatika)
b. Bagi Guru TIK yang tidak mengampu mapel Informatika
Berisi uraian tentang strategi pelaksanaan pembimbingan TIK
pada masa Pandemi covid-19

5. Esktrakurikuler
a. Ekstrakurikuler Pramuka
Berisi uraian tentang bagaimana ekstrakurikuler Pramuka
dilaksanakan di satuan pendidikan. (acuan: kodisi riil satuan
pendidikan dan Permendikbud No. 63/2014). Strategi
pelaksanaan sesuaikan dengan kondisi pandemi covid-19.

b. Ekstrakurikuler yang lain


Berisi uraian tentang jenis, startegi pelaksanaannya, materi
pokok , penjadwalan dll. (acuan Permendikbud No.62/2014).
Jenis dan strategi pelaksanaan ssuaikan dengan kondisi
pandemi covid-19, yang mungkin bisa dilaksanakan.

6. Penguatan Pendidikan Karakter (PPK)


a. Landasan Hukum
b. Nilai-nilai dasar PPK
c. Implementasi PPK berbasis kelas
*) Sesuaikan dengan kondisi Pandemi covid-19, mana yang
bisa dimplementasikan

d. PPK berbasis sekolah/lingkungan


Berupa pengadakan sarpras yang mendukung penguatan
pendidikan karakter dan implemntasi dalam bentuk
pembiasaan.
*) Sesuaikan dengan kondisi Pandemi covid-19, mana yang
bisa dilaksanakan di satuan pendidikan.
e. Pola evaluasi pelaksanaan PPK yang diterapkan oleh satuan
pendidikan

7. Gerakan Literasi Sekolah


Berisi uraian terkait gerakan literasi sekolah yang dapat
dilaksankan di setiap satuan pendidikan. (jenis kegiatan,
penjadwalan,penciptaan lingkungan yang kaya literasi, pola
evaluasi, dll)

8. Ketuntasan Belajar
a. Kriteria Ketuntasan Minimal
 Prosedur
 Penetapan KKM yang digunakan

b. Upaya Meningkatkan KKM


 Berisi uraian tentang upaya yang ditempuh satuan
pendidikan agar KKM tahun berikutnya lebih tinggi
daripada KKM tahun berjalan
c. Pembelajaran Remidial dan Pengayaan
 Persyaratan
 Model pembelajaran yang diterapkan
 Batasan frekuensi remedial dan nilai yang digunakan
Sesuaikan dengan kondisi pandemi covid-19

9. Penilaian dan Kenaikan Kelas


a. Jenis dan cara Penilaian
Berisi jenis penilaian dan cara melaksanakannya
b. Prosedur Pengolahan Nilai Rapor
Berisi rumus pengolahan PH, PTS, dan PAS/PAT menjadi nilai
rapor
c. Kriteria Kenaikan Kelas
Sesuaikan dengan Panduan Penilaian dari Direktorat.
Catatan:
 Jenis dan prosedur …. Sesuaikan dengan kondisi pandemic
covid-19; adapun kriteria kenaikan tetap mengacu pada
Panduan Penilaian dari Direktorat.
 Jenis penilaian tetap sama dengan kondisi normal tetapi
cara pelaksanaannya yang berbeda. Hindari pengambilan
penilaian dengan soal-soal PG yang dikirim ke anak-anak.
Kita sulit memastikan kalau itu yang mengerjakan anak.
Contoh PH : diambilkan dari tugas-tugas yang diberikan guru
PTS : diambil dari tugas yang diberikan guru setelah PBm
berjalan 8-10 minggu
PAS : ……………..
PAT : ………….

10. Kelulusan
a. Ujian Sekolah
Uraikan tentang pelaksanaan ujian sekolah 2021/2022
(sementara gunakan acuan SE mendikbud No.4/2020)

b. Program Khusus Peningkatan Kualitas Lulusan


Uraikan program satuan pendidikan dalam meningkatkan
kualitas lulusan.
c. Kriteria Kelulusan
Gunakan acuan PP No.13/2015, pasal 72
d. Program Pasca Lulusan

11. Mutasi Peserta Didik


a. Mutasi Masuk
Tuliskan persyaratan siswa yang akan mutasi masuk

b. Mutasi Keluar
Tuliskan persyaratan siswa yang akan mutasi keluar

12. Pendidikan Kecakapan Hidup, Pendidikan Berbasis Keunggulan


Lokal dan Pendidikan Berwawasan Global
a. Uraian tentang pendidikan kecakapan hidup yang diterapkan
di satuan pendidikan
b. Urian tentang penyelenggaraan pendidikan berbasis
keunggulan lokal
c. Uraian tentang upaya satuan pendidikan menuju pendidikan
berwawasan global.

BAB III KALENDER PENDIDIKAN


A. Permulaan Tahun Pelajaran
Berisi uraian tentang kegiatan yang dilaksanakan satuan pendidikan
pada awal tahun pelajaran
B. Minggu Efektif
Berisi hitungan minggu efektif selama satu tahun pelajaran
berdasarkan kalender pendidikan
C. Jadwal Waktu Libur
Berisi jadwal liburan resmi selain hari minggu

BAB IV PENUTUP
A. Simpulan
B. Saran-saran

LAMPIRAN :
1. Kalender Pendidikan Satuan Pendidikan
2. SK Tim Penyusun Kurikulum
3. Dokumen Proses Penyusunan Kurikulum
4. SK Penetapan KKM
5. Contoh Hasil Penentuan KKM (satu mapel)

Catatan :
1. Mohon Bapak/Ibu KS bentuk tim kecil untuk menuangkan praktik-
praktik pembelajaran di satuan pendidikan saat ini ke dalam KTSP
2021/2022. KTSP tahun lalu bisa digunakan bahan pertimbangan
tetapi harus disesuaikan dengan situasi Pandemi Covid-19 ini)
2. Semua kegiatan harus tetap memperhatikan “Protokol Kesehatan
Covid-19”

TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai