Anda di halaman 1dari 7

PEMERINTAH KABUPATEN MOJOKERTO DINAS

PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG


Jl. R. Wijaya No. 60 Telp. 0321 – 321958
MOJOKERTO

KERANGKA ACUAN
KERJA (KAK)

NAMA KEGIATAN : PENGELOLAAN DAN PENGEMBANGAN SISTEM PENYEDIAAN


AIR MINUM (SPAM) DI DAERAH KABUPATEN/KOTA

NAMA SUB KEGIATAN : PENYUSUNAN RENCANA, KEBIJKAN, STRATEGI DAN TEKNIS


SPAM

NAMA PEKERJAAN : DED PERENCANAAN TEKNIS PERLUASAN SPAM JARINGAN


PERPIPAAN DESA KUNJOROWESI KEC. NGORO

LOKASI PEKERJAAN : KABUPATEN MOJOKERTO

SUMBER DANA : APBDP KABUPATEN MOJOKERTO TAHUN ANGGARAN 2021

TAHUN ANGGARAN 2021


KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

URAIAN PENDAHULUAN

1. Latar Belakang : Dalam perencanaan suatu wilayah, terdapat tiga


unsur utama yang harus dipertimbangkan baik
sebagai masukan maupun unsur arahan produk
rencana, yaitu penduduk sebagai penghuni yang
akan mendapatkan manfaat atau dampak dari
pembangunan, kegiatan penduduk dan ruang
bermukim yang nyaman bagi penduduknya.
Disamping ketiga unsur tadi, sebenarnya terdapat
unsur ke empat yang tidak dapat diabaikan, yaitu
infrastruktur. Meskipun hanya bersifat sebagai
pendukung, infrastruktur memiliki posisi yang
amat penting bagi keberlangsungan kegiatan
penduduk suatu wilayah.

Keberadaan infrastruktur ini mempunyai dampak


yang sangat besar bagi mutu kehidupan
masyarakat, pola pertumbuhan dan prospek
perkembangan ekonominya. Namun sejauh ini
tidak disadari oleh masyarakat, oleh karena itu
perlunya ada program-program pemerintah
dalam peningkatan infratuktur yang memicu
masyarakat untuk memberikan perhatian dalam
hal pemeliharaannya. Program-program tersebut
dapat berupa pembangunan infrastuktur yang
berada dalam lingkup pedesaan dan menjadi
kewenangan masyarakat atau pemerintahan
desa dalam pengelolaannya. Infrastruktur
permukiman tersebut berfungsi untuk
pengembangan kehidupan ekonomi, sosial dan
budaya.

Arahan pengembangan infrastruktur jaringan air


bersih di Kabupaten Mojokerto adalah dengan
menyediakan sarana dan prasarana air bersih
yang layak di lingkungan permukiman hinggA
tercapai layanan air minum 100 %.

Sejalan dengan tugas pokoknya, Dinas Pekerjaan


Umum dan Penataan Ruang Kabupaten
Mojokerto bertanggung jawab didalam
penyelenggaraan pemenuhan kebutuhan air
bersih sebagaimana diamanatkan didalam
undang-undang tersebut. Dinas Pekerjaan Umum
dan Penataan Ruang Kabupaten Mojokerto
berupaya untuk menciptakan penyelenggaraan
sistem jaringan air bersih yang mampu
mencukupi kebutuhan air bersih pada
masyarakat. Penyediaan air bersih harus mampu
memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat
untuk keperluan sehari-hari baik untuk
keperluan rumah tangga maupun kebutuhan
aktifitas ekonomi. Penyediaan air bersih harus
mampu menjangkau rumah-rumah masyarakat
maupun sarana umum lainnya seperti sekolah,
tempat ibadah, tempat pelayanan kesehatan,
pasar dan bangunan umum lainnya.

Program-program pemerintah untuk memenuhi


kebutuhan masyarakat terhadap air minum salah
satunya adalah dengan adanya program
PAMSIMAS (Penyediaan Air Minum Berbasis
Masyarakat), program ini belum sepenuhnya
dapat memenuhi kebutuhan air di desa yang
bersangkutan karena dana dari program
Pamsimas terbatas. Untuk membantu agar
pencapaian akses air minum 100 % di desa pasca
Pamsimas dapat tercapai dengan cepat, maka
pada PABD Tahun Anggaran 2021 ini Pemerintah
Daerah Kabupaten Mojokerto menganggarkan
untuk kegiatan Pembangunan SPAM Desa
Kunjorowesi Kecamatan Ngoro.

Untuk itu maka diperlukan Jasa Konsultasi DED


Perencanaan Teknis Perluasan SPAM Jaringan
Perpipaan Desa Kunjorowesi Kec. Ngoro, dengan
harapan akan didapatkan produk perencanaan
yang secara teknis dapat
dipertanggungjawabkan.

2. Maksud dan Tujuan : Kerangka Acuan Kerja (KAK) ini sebagai


pedoman yang berisikan persyaratan dalam
Pelaksanaan DED Perencanaan Teknis Perluasan
SPAM Jaringan Perpipaan Desa Kunjorowesi Kec.
Ngoro, sehingga semua pihak yang terkait dalam
pelaksanaan kegiatan ini dapat melaksanakan
tugas dan kewajiban serta tanggung jawabnya
dengan baik, diselesaikan tepat waktu dan sesuai
dengan harapan yang diinginkan.

3. Sasaran : Tersedianya dokumen DED Perencanaan Teknis


Perluasan SPAM Jaringan Perpipaan Desa
Kunjorowesi Kec. Ngoro

4. Sub Kegiatan : Penyusunan Rencana, Kebijakan, Strategi dan


Teknis SPAM.

5. Pekerjaan : DED Perencanaan Teknis Perluasan SPAM


Jaringan Perpipaan Desa Kunjorowesi Kec. Ngoro.

6. Lokasi Kegiatan : Kabupaten Mojokerto.

7. Sumber Pendanaan : Kegiatan ini dibiayai dari sumber pendanaan


APBDP Kabupaten Mojokerto Tahun Anggaran
2021.
8. Nama dan Organisasi : Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Dinas Pekerjaan
Pejabat pembuat Komitmen Umum dan Penataan Ruang Kabupaten
(PPK) Mojokerto.

9. Data Dasar : - Untuk melaksanakan tugasnya Konsultan


harus mencari sendiri informasi yang
dibutuhkan;
- Konsultan harus memeriksa kebenaran
informasi yang digunakan dalam pelaksanaan
tugasnya. Kesalahan informasi menjadi
tanggung jawab sepenuhnya dari Konsultan.

10. Standar Teknis : - Peraturan Bupati Mojokerto Nomor 45 Tahun


2020 tentang Standar Satuan Harga Tahun
Anggaran 2021;
- Peraturan Bupati Mojokerto Nomor 46 Tahun
2020 tentang Harga Satuan Pokok Kegiatan di
lingkungan pemerintah Kabupaten Mojokerto
Tahun Anggaran 2021;
- Peraturan Bupati Mojokerto Nomor 47 Tahun
2020 tentang Standar Biaya Umum Tahun
Anggaran 2021;
- Permen PU No. 28 Tahun 2006 tentang
Pedoman Analisis Harga Satuan Pekerjaan
Bidang Pekerjaan Umum.

12. Studi-Studi Terdahulu : -

12. Referensi Hukum : - UU Nomor 18 Tahun 1999 tentang Jasa


Konstruksi;
- Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor
16 Tahun 2018 tentang Pengadaan Barang/
Jasa Pemerintah;
- Peraturan Daerah Mojokerto Nomor 10 Tahun
2021 Tentang Perubahan Anggaran
Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten
Mojokerto Tahun Anggaran 2021;
- Peraturan Bupati Mojokerto Nomor 49 Tahun
2021 Tentang Penjabaran Perubahan
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
Kabupaten Mojokerto Tahun Anggaran 2021.
RUANG LINGKUP

13. Lingkup Pekerjaan : Lingkup kegiatan perencanaan meliputi pekerjaan


pembuatan Dokumen DED Perencanaan Teknis
Perluasan SPAM Jaringan Perpipaan Desa
Kunjorowesi Kec. Ngoro.

14. Keluaran : Hasil keluaran yang didapatkan berupa produk


DED Perencanaan Teknis Perluasan SPAM
Jaringan Perpipaan Desa Kunjorowesi Kec. Ngoro.

15. Peralatan, Material, : Tidak ada.


Personil dan Fasilitas
dari PPK

16. Peralatan dari Penyedia : Alat Dokumentasi, Alat Ukur (GPS, Meteran dan
Jasa Konsultansi sejenisnya).

17. Lingkup dan Kewenangan : a. Persiapan penyusunan Dokumen seperti


Penyedia Jasa mengumpulkan data dan informasi
lapangan, membuat interpretasi secara
garis besar terhadap KAK dan konsultasi
dengan pemerintah daerah dan
pemerintah desa setempat mengenai
peraturan daerah/perijinan.
b. Menyusunan Laporan.
c. Penyusunan Rencana Detail antara lain
membuat :
- Gambar-gambar detail konstruksi
jaringan air bersih/Minum, sesuai
dengan gambar rencana yang telah
disetujui.
- Rencana kerja dan syarat-syarat (RKS).
- Rincian volume pelaksanaan pekerjaan
(BQ), rencana anggaran biaya (RAB)
pekerjaan konstruksi.
d. Melaporkan pelaksanaan pekerjaan secara
periodik kepada pengguna jasa.
e. Melaksanakan dan menyelesaikan
pekerjaan sesuai dengan jadwal
pelaksanaan pekerjaan yang telah
ditetapkan dalam kontrak.
f. Memberikan keterangan-keterangan yang
diperlukan untuk pemeriksaan pelaksanaan
yang dilakukan pihak pengguna jasa.

18. Jangka Waktu Penyelesaian : 45 (empat puluh lima) hari kalender.

19. Klasifikasi Usaha : Perencanaan Rekayasa.


20. Sub Klasifikasi Usaha : Jasa Desain Rekayasa untuk Pekerjaan Teknik Sipil
Air (RE103).

21. Personil : TENAGA AHLI


Tenaga Ahli
1 (satu) orang pendidikan minimal Sarjana S1
Teknik Sipil memiliki sertifikat keahlian
minimum Tenaga Ahli Teknik Sumber Daya Air
minimal 1 tahun.

TENAGA PENDUKUNG
Tenaga pendukung diperlukan dalam
penyelesaian pekerjaan baik dalam segi teknis
dan non teknis. Tenaga pendukung terdiri dari
1 (satu) orang surveyor pendidikan minimal D3
Teknik pengalaman minimal dari 1-4 tahun, 1
(satu) orang drafter pendidikan minimal D3
Teknik pengalaman minimal 1-4 tahun, 1 (satu)
orang Sekretaris/Administrasi pendidikan
minimal SMA sederajat pengalaman minimal 1
tahun.

22. Jadwal Tahapan : Jadwal tahapan pelaksanaan kegiatan


Pelaksanaan Kegiatan dipersiapkan oleh penyedia jasa konsultansi yang
menggambarkan seluruh kemajuan pekerjaan
untuk keperluan evaluasi dan monitoring kinerja
pelaksanaan pekerjaan.

LAPORAN

23. Laporan : Laporan yang harus diserahkan :


a. Laporan Pendahuluan
sebanyak 5 (lima) eksemplar dalam format
kertas F4/Folio
b. Laporan Akhir
Laporan ini dicetak sebanyak 5 (lima)
eksemplar.
c. Dokumentasi
Berupa foto/gambar sebagai pendukung
pekerjaan
d. Shop Drawing
Gambar teknik sebagai acuan pelaksanaan
pekerjaan
e. Soft Copy (flashdisk)
Merupakan laporan dalam bentuk soft copy
(flashdisk) yang berisikan semua laporan
sebanyak 2 (dua) buah dengan kapasitas
masing – masing 32 GB.
HAL LAIN-LAIN

24. Produksi Dalam Negeri : Semua kegiatan jasa konsultasi berdasarkan KAK
ini harus dilakukan didalam wilayah Negara
Republik Indonesia kecuali ditetapkan lain dalam
KAK dengan pertimbangan keterbatasan
kompetensi dalam negeri.

25. Pedoman Pengumpulan : Pengumpulan data lapangan harus memenuhi


Data Lapangan persyaratan : dapat dipertanggungjawabkan
kebenarannya.

27. Alih Pengetahuan : Jika diperlukan, Penyedia Jasa Konsultansi


berkewajiban untuk menyelenggarakan
pertemuan dan pembahasan dalam rangka alih
pengetahuan kepada personil proyek/satuan
kerja Pejabat Pembuat Komitmen.

Mojokerto, November 2021

KUASA PENGGUNA ANGGARAN


SELAKU PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN

YAYAN ERNES YOSANTO, ST


NIP. 19740613 200112 1 004

Anda mungkin juga menyukai