Anda di halaman 1dari 49

SISTEM PENGELOLAAN TRANSAKSI KONTRAK KHUSUS

PADA KBM PENJUALAN PERUM PERHUTANI DIVISI


REGIONAL JAWA TENGAH

LAPORAN MAGANG KERJA


Dosen Pembimbing

Ratih Hesty Utami P.S.E., M.M

Disusun Oleh:

INOVIA RIZKA AMALINA

(18810033)

PROGRAM STUDI MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS PGRI SEMARANG

2021
LEMBAR PENGESAHAN

(SISTEM MEKANISME TRADING GOLD PT VALBURY ASIA


FUTURES SEMARANG
Disusun Oleh:

INOVIA RIZKA AMALINA

(18810033)

Telah dinyatakan lulus ujian magang pada

Hari ……………., Tanggal …………………2021

Sebagai persyaratan Program Studi Manajemen

Dosen Pembimbing Pembimbing Lapangan

Ratih Hesty Utami P.S.E., M.M Muchamad Nuralidin

Mengetahui,

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Dr. Ir. Efriyani Sumastuti, MP.


NPP. 146501457
[Type text] [Type text] [Type text]

KATA PENGANTAR

Puji syukur saya sebagai penulis panjatkan atas kehadirat Allah SWT yang
telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan
laporan magang kerja yang telah dilaksanakan di Perum Perhutani Divisi

Regional Jawa Tengah yang berlokasi di Jl. Pahlawan No. 15-17, Mugassari,
Kec. Semarang Selatan., Kota Semarang, Jawa Tengah 50429. Dalam proses
pembuatan laporan ini tidak lupa penulis haturkan ucapan terima kasih kepada
kedua orang tua yang telah banyak memberikan dorongan semangat mulai dari
persiapan hingga selesainya pelaksanaan kegiatan magang kerja ini hingga
laporan ini dapat diselesaikan dengan se-baik bainya. Tidak lupa juga penulis
mengucapkan terimah kasih kepada:
1. Bapak Dr. Muhdi, S.H., M.Hum. selaku Rektor Universitas PGRI Semarang.
2. Ibu Dr.Ir. Efriyani Sumastuti, M.P selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas PGRI Semarang.
3. Ibu Ika Indriasari,S.E.,Akt.,M.Si selaku Ketua Program Studi Manajemen
sekaligus Dosen Pembimbing Magang Kerja Universitas PGRI Semarang.
4. Ibu Ratih Hesty Utami P.S.E., M.M selaku dosen pembimbing Magang Kerja
Universitas PGRI Semarang.
5. Bapak Dr Ir Budi Widodo selaku Kepala Divisi Perum Perhutani Divisi
Regional Jawa Tengah.
6. Bapak Ir. Eka Wahyu Sukartiko,M.P selaku Kepala Divisi Komersial Hasil
Hutan Kayu & Biomasa.
7. Bapak Prihono Mardi, S Hut selaku General Manager Komersial Kayu.
8. Bapak Muchammad Nuralidi selaku Asman Keuangan serta Pembimbing
Lapangan yang telah meluangkan waktu untuk membimbing penulis dalam
pelaksanaan kegiatan magang kerja serta penyelesaian laporan magang kerja
ini.
9. Seluruh staff dan karyawan Perum Perhutani Dirve Jateng terkhusus staff dan
karyawan KBM Penjualan Komersial Kayu Jawa Tengah.

1
[Type text] [Type text] [Type text]

10. Beserta Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu, yang
telah membantu dalam peenyelesaian laporan ini.
Penulis menyadari bahwa dalam pembuatan dan penulisan laporan ini masih
jauh dari kata sempurna, untuk itu penulis mengharapkan adanya kritik dan saran
dari semua pihak demi kesempurnaan laporan magang ini. Akhir kata penulis
berharap, semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi rekan-rekan mahasiswa dan
pembaca sekaligus demi menambah pengetahuan tentang Magang Kerja.

Semarang, 25 September 2021

Penulis

2
[Type text] [Type text] [Type text]

DAFTAR ISI

Contents
KATA PENGANTAR.....................................................................................................................1
DAFTAR ISI...................................................................................................................................3
BAB I...............................................................................................................................................7
PENDAHULUAN.......................................................................................................................7
1.1.1 Latar Belakang........................................................................................................7
1.1.2 Tujuan.......................................................................................................................8
1.2 Profil Organisasi..........................................................................................................9
1.2.1 Logo Perusahaan...........................................................................................................10
1.2.2 Makna Logo Perusahaan..............................................................................................11
1.3 Ruang Lingkup Magang Kerja.................................................................................11
1.4 Tujuan Dan Manfaat Magang Kerja............................................................................15
1.4.1 TUJUAN :......................................................................................................................15
1.4.2 MANFAAT.............................................................................................................15
BAB II...........................................................................................................................................17
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN....................................................................................17
2.1. Sejarah Dan Kegiatan Operasional Perusahaan....................................................17
2.2. Struktur Organisasi Dan Deskripsi Tugas..............................................................19
2.3. Gambaran Transaksi Kontrak Khusus...................................................................23
BAB III..........................................................................................................................................27
PELAKSANAAN MAGANG KERJA.........................................................................................27
3.1 Bentuk Kegiatan Magang Kerja...............................................................................27
3.2 Prosedur Kerja...........................................................................................................28
3.3 Kendala Kerja dan Pemecahannya..........................................................................28
BAB IV..........................................................................................................................................29
PENUTUP....................................................................................................................................29
1.1 Kesimpulan.........................................................................................................................29
1.2 Saran...................................................................................................................................30
DAFTAR PUSTAKA..................................................................................................................30
LAMPIRAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN.....................................................31

3
[Type text] [Type text] [Type text]

BAB I
PENDAHULUAN
1.1.1 Latar Belakang
Setiap perguruan tinggi sebagai wadah ilmu pasti mengharapkan bisa
mencetak tamatan penerus generasi bangsa yang mampu menguasai ilmu
pengetahuan secara menyeluruh. Untuk terwujudnya hal tersebut, maka
Praktek Kerja Lapangan (PKL) sangat dibutuhkan oleh mahasiswa agar dapat
mengetahui dunia kerja sehingga mampu menguasai ilmu baik itu akademik
maupun non akademik.
Praktik Kerja Lapangan merupakan salah satu kegiatan akademik
yang mengutamakan kemampuan untuk menumbuhkan ilmu yang telah
dipelajari selama masa perkuliahan berlangsung. Kegiatan ini dapat
memberikan pengalaman tambahan bagi mahasiswa khususnya di Program
Studi S1 Manajemen Universitas PGRI Semarang dan memberikan pandangan
yang lebih mendalam terkait dunia kerja sebelum tamat dari bangku kuliah.
Penyelenggaraan pendidikan keahlian professional yang memadukan
secara  sistematis dan sinkron antara program pendidikan di Universitas
PGRI Semarang dengan penguasaan keahlian yang diperoleh melalui
kegiatan  pengalaman langsung didunia kerja yang mengarah kepada
pencapaian tingkat  keahlian professional dalam sebuah pekerjaan tertentu.
Dalam mata kuliah ini  kegiatan pembelajaran dilaksanakan langsung dalam
dunia kerja. Kegiatan ini  bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan
keahlian praktis yang sesuai  dengan situasi dan kondisi kerja nyata yang
diperoleh diperguruan tinggi  sehingga mahasiswa diharapkan lebih
memahami dan memiliki keterampilan  dalam suatu disiplin ilmu.

Menimbang hal tersebut serta berdasar himbauan dari Program Study 


Manajemen Universitas PGRI Semarang, maka kami selaku pelaksana,
mahasiswa, termotivasi untuk melaksanakan praktek magang di Perum
Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah. Kami beranggapan bahwa dengan
memilih dan mengikuti  Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Perum Perhutani

4
[Type text] [Type text] [Type text]

Divisi Regional Jawa Tengah. dapat mengetahui dan  memahami kondisi dan
seluk beluk dunia perdagangan berjangka terutama  dalam bidang Penjualan.

Dari uraian di atas penulis tertarik untuk mengambil judul laporan 


magang “SISTEM PENGELOLAAN TRANSAKSI KONTRAK KHUSUS
DAN PENGAMATAN PIUTANG POTP PADA KBM PENJUALAN
PERUM PERHUTANI DIVISI REGIONAL JAWA TENGAH”

1.1.2 Tujuan
Berdasarkan latar belakang yang diuraikan, tujuan penulisan adalah
untuk: menerangkan tentang pengertian Transaksi Kontrak Khusus
dan Pengamatan Piutang POTP.

1.2 Profil Organisasi

Gambar 1.1 Kantor Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah


Perhutani adalah Badan Usaha Milik Negara berbentuk Perusahaan
Umum (Perum) yang memiliki tugas dan wewenang untuk mengelola sumberdaya
hutan negara di pulau Jawa dan Madura. Peran strategis Perhutani adalah
mendukung sistem kelestarian lingkungan, sistem sosial budaya dan sistem
perekonomian masyarakat perhutanan. Dalam mengelola perusahaan, Perhutani
menghargai seluruh aturan mandatory dan voluntary guna mencapai Visi dan Misi

5
[Type text] [Type text] [Type text]

perusahaan. Perhutani optimis akan keberhasilan masa depan pengelolaan


sumberdaya hutan dan lingkungan berdasarkan kondisi hutan yang ada, kekuatan
Visi yang ingin dicapai dan konsistensi penarapan standar internasional
pengelolaan hutan sebagai pendukung bisnis yang berkelanjutan.
Divisi Regional Jawa Tengah merupakan salah satu unit kerja dari Perum
Perhutani, yang mengelola hutan dengan kawasan hutan seluas 635.858 Ha atau
19,5% dari luas Provinsi Jawa Tengah (3,2 juta Ha). Divisi Regional Jawa Tengah
merupakan salah satu unit kerja dari Perum Perhutani, yang mengelola hutan
dengan kawasan hutan seluas 635.858 Ha atau 19,5% dari luas Provinsi Jawa
Tengah (3,2 juta Ha).
Wilayah kerja Divisi Regional Jawa Tengah terbagi dalam 20 (dua puluh)
Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) dengan 148 Bagian Kesatuan Pemangkuan
Hutan (BKPH) dan 589 Resort Pemangkuan Hutan (RPH), 4 Seksi Perencanaan
Hutan Wilayah (PHW), 2 Kesatuan Bisnis Mandiri (KBM), 4 Pabrik Gondorukem
dan Terpentin (PGT), 1 Pabrik Derivat Gondorukem Terpentin (PDGT), 1 Pabrik
Minyak Kayu Putih (PMKP), dan 1 Industri Kayu (IK PMU). Pengelolaan
produksi di Divisi Regional Jawa Tengah meliputi kayu (Jati, Pinus, Damar,
Mahoni, Sonokeling, dll), non kayu (getah pinus, daun kayu putih, damar/kopal),
agroforestry (jagung, padi, kopi, tebu, cengkeh, karet) serta pengembangan
ekowisata.

Divisi Regional Jawa Tengah memperoleh sertifikat Pengelolaan Hutan


Pelestarian Lingkungan (PHPL) yang berlaku hingga 17 mei 2021, selain itu 4
KPH di wilayah Divisi Regional Jawa Tengah sebagai pemegang sertifikat FM-
FSC yaitu KPH Cepu, KPH Randublatung, KPH Kebonharjo, dan KPH Kendal.
Perhutani melibatkan peran serta masyarakat dalam mengelola hutan.
Divisi Regional Jawa Tengah bekerjasama dengan 1.934 Lembaga Masyarakat
Desa Hutan (LMDH) serta memberikan kontribusi berupa Program Kemitraan
dan Bina Lingkungan, sharing hasil produksi sumberdaya hutan, serta penyerapan
tenaga kerja masyarakat desa hutan.

6
[Type text] [Type text] [Type text]

1.2.1 Logo Perusahaan


Logo perusahaan adalah symbol identitas dari suatu perusahaan yang
melambangkan tentang jati diri perusahaan. Logo Perum Perhutani seperti terlihat
pada gambar dibawah ini :

1.2.2 Makna Logo Perusahaan


1. Gambar Tangan memiliki makna The Steward Our Forest artinya
Pengabdi hutan kita tercinta.
Tangan melambangkan pemeliharaan Ibu Pertiwi.
2. Gambar Manusia Dan Pohon yang bermakna The Role Model of
Our People yang artinya Teladan Rakyat kita.
Manusia dan pohon melambangakn hubungan yang kuat membawa
harmoni.
3. Bnetuk Lingkaran yang bermakna The Guardian of Our Legacy
berarti Penjaga Warisan Kita.
Lingkaran kehidupan melambangkan cincin kayu jati.
4. Gambar daun pohon memilik makna The Catalist Of Our Property
artinya Katalis Kemakmuran kita.
Pohon kaya akan ragam daun mewakili kekayaan mimpi, hutan,
produk alami, dan manusia.

1.3 Ruang Lingkup Magang Kerja


Selama saya melaksanakan kegiatam magang di Perum Perhutani
Divisi Regional Jawa Tengah saya ditempatkan di bagian Penjualan atau
Pemasaran ( KBM Penjualan ). Dari KBM Penjualan sendiri ada bagian
SDM Penjualan yang bertugas mengatur dan mengkondisikan seluruh staff

7
[Type text] [Type text] [Type text]

yang ada di KBM Penjualan, namun saya diberi tugas untuk memegang
bagian Keuangan milik KBM Penjualan atau KBM Komersial Kayu Jawa
Tengah. Berikut saya lampirkan tabel kegiatan saya magang di Perum
Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah.

Tabel 1.1 Kegiatan Magang Kerja


No Tanggal Materi/Tugas Yang Diberikan
1 02 Agustus 2021 Perkenalan dan penerimaan peserta magang
2 03 Agustus 2021 Survei area sekitar magang
Membuat rekapitulasi data regular
3 04 Agustus 2021 pemasukan via transfer di e-mail, dashboard
dan excel.
Membuat rekapitulasi data regular
4 05 Agustus 2021 pemasukan via transfer di e-mail, dashboard
dan excel.
Membuat rekapitulasi data regular
5 06 Agustus 2021 pemasukan via transfer di e-mail, dashboard
dan excel.
Meneliti dan melakukan pengecekan ulang
6 09 Agustus 2021 data pemasukan di email, dashboard dan
excel.
Melakukan rekapitulasi pengamatan piutang
7 10 Agustus 2021 POTP dengan Finnet melalui website khusus
milik perhutani ke excel.
8 11 Agustus 2021 LIBUR
Melakukan input dan entry jurnal data
9 12 Agustus 2021 keuangan yang trouble menggunakan website
khusus perhutani dan safari
Melakukan pengecekan kembali mengenai
10 13 Agustus 2021 input dan entry jurnal serta data regular yang
ada pada email.
11 16 Agustus 2021 Melakukan update rekap pengamatan piutang

8
[Type text] [Type text] [Type text]

finnet serta mempelajari merekap data


Khusus (KHS)
12 17 Agustus 2021 LIBUR KEMERDEKAAN
13 18 Agustus 2021 Izin
14 19 Agustus 2021 WFH
20 Agustus 2021 Melanjutkan entry journal dan pengecekan
15 Piutang POTP Finnet, serta melakukan
rekapitulasi Persekot, perhitungan KHS.
23 Agustus 2021 WFH
16 Melakukan Pengecekan data regular dan
Khs.
24 Agustus 2021 Rekapitulasi data penginputan dan
pengcekan darta Regular, KHS, dan Piutang
17
POTP Finnet melalui website resmi, email
dan excel.
25 Agustus 2021 Rekapitulasi data penginputan dan
pengcekan darta Regular, KHS, dan Piutang
18
POTP Finnet serta membantu dalam
pengeditan surat.
26 Agustus 2021 Rekapitulasi data penginputan dan
19 pengcekan darta Regular, KHS, dan Piutang
POTP Finnet.
27 Agustus 2021 WFH
20 Melakukan Pengecekan data regular dan
Khs.
30 Agustus 2021 WFH
21 Melakukan Pengecekan data regular dan
Khs.
Melakukan rekap data KHS, dan melakukan
22 31 Agustus 2021 pengecekan dan penataan data KHS, serta
merekap data piutang POTP Finnet.
23 01 September 2021 Melakukan rekap data KHS dan data Finnet.

9
[Type text] [Type text] [Type text]

Melakukan rekap data KHS (Khusus) yang


24 02 September 2021 merupakan transaksi khusus yang telah
menjadi data pegangan setiap hari.
25 03 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet.
26 06 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet.
27 07 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
28 08 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
serta mendata ulang data Piutang POTP
30 09 September 2021
Finnet dibulan Agustus karena adanya selisih
dana.
Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
serta mendata ulang data Piutang POTP
31 10 September 2021
dibulan Agustus Finnet karena adanya selisih
dana.
32 13 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
33 14 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
serta membantu melengkapi data regular
34 15 September 2021
dengan mengisi uang tandon yang telah
ditarik.
Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
serta membantu melengkapi data regular
35 16 September 2021
dengan mengisi uang tandon yang telah
ditarik.
36 17 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet.
Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
serta mendata ulang data Piutang POTP
37 20 September 2021
dibulan September Finnet karena adanya
selisih dana.
38 21 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
serta mendata ulang data Piutang POTP

10
[Type text] [Type text] [Type text]

dibulan September Finnet karena adanya


selisih dana.
39 22 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet.
Outbond bersama di Kampoeng Kopi
40 23 September 2021
Banaran.
Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
41 24 September 2021
serta melakukan rekap data BA Aset.
Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
42 27 September 2021
serta melakukan rekap data BA Aset.
Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
43 28 September 2021
serta melakukan rekap data BA Aset.
44 29 September 2021 Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
Melakukan rekap data KHS, Reg dan Finnet
45 29 September 2021 dan menyerahkan surat penarikan serta
penyerahan kenang-kenangan.

1.4 Tujuan Dan Manfaat Magang Kerja


1.4.1 TUJUAN :

A. Tujuan Umum
Tujuan magang kerja secara umum adalah untuk memberi
persiapan kepada mahasiswa untuk dapat melatih kemampuan,
membentuk sikap professional, mengusai kompetensi kepribadian
serta menjadi tenaga terampil dan handal dibidang ekonomi dan
bisnis.

B. Tujuan Khusus
 Dapat mengetahui gambaran tentang manajemen keuangan dan sistem
praktiknya di perusahaan.
 Menerapkan ilmu-ilmu yang sudah didapatkan selama perkuliahan
dan kemudian dipraktikan di dunia kerja.

11
[Type text] [Type text] [Type text]

 Melatih mahasiswa sebagai Praktikan di lapangan dalam aspek


keuangan yang tidak tercakup di konsentrasi Manajemen Sumber
Daya Manusia
 Membuka peluang dengan perusahaan serta memperdalam
pengetahuan yang belum ada di konsentrasi Manajemen Sumber Daya
Manusia.

1.4.2 MANFAAT
Adapun beberapa Manfaat melakukan kegiatan Praketk Kerja Lapangan :
A. Bagi Mahasiswa
 Agar bisa mengetahui kemampuan yang belum dikuasai maupun di
miliki, serta kekurangan yang harus dibenahi sehingga saat
memasuki dunia kerja mahasiswa sudah memiliki pengalaman
lebih.
 Mampu mengenal dinamika kerja, kondisi dan situasi yang
sesungguhnya dalam berbagai macam unit kerja perusahaan.
 Menumbuhkan kemampuan dan keahlian mahasiswa sebagai
praktikan sesuai dengan ilmu yang didapat dan dimiliki selama
masa perkuliahan di Universitas PGRI Semarang (UPGRIS).
 Menjadi pengalaman tambahan bagi Praktikan yang berasal dari
Manajemen SDM mempelajari Manajemen Keuangan.

B. Bagi Perusahaan/Instansi
Perusahaan/instansi tempat magang diharapkan :
 Menciptakan kerjasama yang saling menguntungkan antara
Perusahaan/Instansi dengan Universitas PGRI Semarang.
 Memperoleh kesempatan untuk ikut serta dalam
menyiapkan calon tenaga kerja yang terampil, berdedikasi,
dan professional.
 Mendapatkan bantuan pemikiran, tenaga, ilmu, dan
teknologi dalam merancang serta melaksanakan
pengembangan perusahaan/instansi.

12
[Type text] [Type text] [Type text]

C. Bagi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas PGRI Semarang


 Memperkenalkan nama Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas
PGRI Semarang pada perusahahaan baik negeri maupun swasta.
 Memberikan citra baik pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas PGRI Semarang sebagai pencetak lulusan-lulusan
berkualitas.
 Menciptakan hubungan yang baik antara Fakultas Ekonomi dan
Bisnis Universitas PGRI semarang dengan Perum Perhutani Divisi
Regional Jawa Tengah

BAB II
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1. Sejarah Dan Kegiatan Operasional Perusahaan

Gambar 2.1 Logo Perum Perhutani


Perum Perhutani adalah perusahaan yang bergerak di bidang
Kehutanan (khususnya di Pulau Jawa dan Madura) dan mengemban tugas
serta wewenang untuk menyelenggarakan kegiatan pengelolaan Sumber
Daya Hutan (SDH) dengan memperhatikan aspek produksi/ekonomi, aspek
sosial dan aspek lingkungan. Dalam operasionalnya, Perum Perhutani berada
di bawah koordinasi Kementerian BUMN dengan bimbingan teknis dari
Departemen Kehutanan. Perum Perhutani mempunyai kisah panjang dalam
sejarah pengelolaan hutan di Jawa dan Madura.
Perum Perhutani mempunyai kisah panjang dalam sejarah 16

13
[Type text] [Type text] [Type text]

pengelolaanya diawali dengan dibentuknya Jawatan Kehutanan dengan


Gounverment Besluit KeputusanPemerintah) tanggal9 Februari 1897 nomor
21, termuat dalam Biji blad 5164. Hutan-hutan Jati di Jawa mulai diurus
dengan baik,dengan dimulainya afbakening (pemancangan),
pengukuran,pemetaan dan tata hutan.
Setelah kisah panjang Perum Perhutani, Pemerintah mengeluarkan
Peraturan Pemerintah RI No 73 tahun 2014 tentang Penambahan Penyertaan
Modal Negara Republik Indonesia ke Dalam Modal Perusahaan Umum
(Perum) Kehutanan Negara. Sejak 2 Oktober 2014 tersebut Perum Perhutani
ditunjuk Pemerintah selaku pemegang saham sebagai induk Holding BUMN
Kehutanan dengan anak perusahaan PT Inhutani I, PT Inhutani II, PT
Inhutani III, PT Inhutani IV, PT Inhutani V.
Penambahan penyertaan modal negara bagi Perum Perhutani berasal
dari pengalihan seluruh saham milik Negara pada perusahaan PT. Inhutani I
(didirikan berdasarkan PP No. 21/1972 di Kalimantan Timur), PT. Inhutani
II (didirikan berdasarkan PP No. 32/1974 di Kalimantan Selatan), PT.
Inhutani III (didirikan berdasarkan PP No. 31/1974 di Kalimantan Tengah),
PT. Inhutani IV (didirikan berdasarkan PP No. 22/1991 di Sumatera Utara)
dan PT. Inhutani V (didirikan berdasarkan PP No. 23/1991 di Sumatera
Selatan)

Perum Perhutani mempunyai visi, misi dan tata nilai yaitu :


A. Visi
Menjadi Perusahaan Pengelola Hutan Berkelanjutan Dan Bermanfaat
Bagi Masyarakat.

B. Misi
1. Mengelola sumber daya hutan secara lestari.
2. Peduli kepada kepentingan masyarakat dan lingkungan.
3. Mengoptimalkan bisnis kehutanan dengan prinsip Good Corporate
Governance.

14
[Type text] [Type text] [Type text]

C. Tata Nilai

Tata Nilai Perum Perhutani adalah Akhlak, Amanah, Kompeten,


Harmonis, loyal, adaptif dan Kolaboratif. Tata nilai tersebut diterapkan guna
perkembangan Perum Perhutani di seluruh Indonesia.

2.2. Struktur Organisasi Dan Deskripsi Tugas


A. STRUKTUR ORGANISASI KBM Komersial Perum Perhutani Dirve
Jateng.
B. Dalam KBM Komersial Perum Perhutani Dirve Jateng terdapat struktur
organisasi sebagai berikut:

Kepala Divisi
Komersial Hasil Hutan Kayu
& Biomasa

General Manajer Komersial


Kayu

Manager Keuangan. SDM & Manager Ansar, CRM&


Umum Pengendalian Kinerja

Asman Keuangan Asman Pengendalian


Kinerja, Kesisteman & IT
Asman SDM,
Umum & K3 Asman Perencanaan,
CRM & Analisa Pasar
Supervisor Sarpra
& Aset

Manager Manager
Komersial Kayu Komersial Kayu
Wilayah Cepu Wilayah Tegal
Wilayah Cepu
15
[Type text] [Type text] [Type text]

Supervisor Supervisor
Keuangan, SDM & Keuangan, SDM &
Umum Umum

Asman Penjualan Asman


Kayu Wilayah Penjualan Asman Asman
Randubelatung Kayu Wilayah Penjualan Penjualan
Cepu Kayu Kayu
Wilayah Wilayah
Pekalonga Purwokerto
n
C. TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB
 Kepala Divisi Komersial Hasil Hutan Kayu & Biomasa

Tugas dan tanggungjawabnya :


Melaksanakan kebijakan pemasaran kayu bundar pada wilayah
Perum Perhutani.

 General Manajer KBM Komersial Kayu


Tugas dan tanggungjawabnya :
Bertanggung jawab dalam implementasi penerapan penjualan online
toko perhutani termasuk pengamanan data, keakuratan data, fisik
dan financial serta administrasinya diwilayah kerja masing-masing.

 Manager Keuangan, SDM & Umum


1. Bekerja sama dengan manajer lainnya untuk merencanakan
serta meramalkan beberapa aspek dalam perusahaan termasuk
perencanaan umum keuangan perusahaan.
2. Mengembangkan potensi yang dimiliki oleh karyawan dan juga
organisasi.
3. mengawasi sebagian besar atau semua fungsi pemasaran dan
penjualan perusahaan, serta operasi bisnis sehari-hari.

 Manager Ansar, CRM& Pengendalian Kinerja

Memastikan perusahaan untuk tetap terhubung dengan publik

16
[Type text] [Type text] [Type text]

melalui segala channel, baik itu melalui web, call center, maupun
melalui staf pemasaran dan pelayanan di lapangan.

 Asman Keuangan, SDM & Umum

1. Bertanggung jawab untuk melakukan pencatatan keuangan


harian perusahaan.
2. Membuat laporan pengeluaran dan pendapatan perusahaan
3. Memastikan perusahaan atau juga ritel berjalan dengan
kondusif. Dalam hal ini menyangkut dalam hal mengawasi
karyawan serta penyediaan layananan (pelanggan)

 Manager Komersial Kayu


Tugas dan tanggungjawabnya :
Bertanggung jawab dalam pelaksanaan dan pengendalian atau
pengawasan implementasin penggunaan penjualan online toko
perhutani yaitu pengamanan data, keakuratan data, kewenangan
persetujuan alokasi dan pelaksanaa administrasi serta pemasaran
atau penjualan kayu bundar diwilayah kerja masing-masing,
termasuk bertanggung jawab dalam pelaksanaan CRM dan
penangan komplain dan lain.

 Asman Pengendalian Kinerja, Kesisteman & IT


Tugas dan tanggungjawabnya :
1. Mengkoordinir pelaksanaan pengelohan dan pelaporan data serta
pemecahan permasalahan yang muncul terkait penjualan online
toko perhutani.
2. Bertanggung jawab dalam pemeliharaan perangkat komputer,
printer, modem, jaringan internet pada KBM Komersial Kayu serta
menangani permasalahan yang muncul terkait pelaksanaan
Penjualan Online Toko Perhutani.

 Asman Perencanaan, CRM & Analisa Pasar

17
[Type text] [Type text] [Type text]

Tugas dan tanggungjawabnya :


Melakukan pengendalian dan pelaksanaan CRM termasuk
penanganan komplain dan claim.

 Asman Keuangan
Tugas dan tanggungjawabnya :
1. Bertanggung jawab dalam pelaksanaan entry data, upload data
penerimaan, pengaplingan, penyerahan dan pelaporan
administrasi / penatausahaan kayu pada Aplikasi ERP pemasaran di
wilayah kerjanya.
2. Bertanggung jawab untuk melakukan pemeriksaan terkait data dan
fisik kayu serta administrasi persediaan kayu di TPK pada wilayah
kerjanya.
3. Bertanggung jawab sebagai pemegang persediaan.

 Supervisor Sapra dan Aset


Tugas dan tanggungjawabnya :
Bertanggung jawab dalam pengadaan printer, modem, jaringan internet
pada KBM Penjualan.

 Supervisor Keuangan, SDM


Tugas dan tanggungjawabnya :
1. Mengkoordinasikan, merencanakan dan mengendalikan arus kas
masuk dari tagihan/AR maupun sumber lainnya
agar keuangan perusahaan tetap stabil dan terkendali.
2. Memberikan info pada manajemen mengenai kondisi bawahan,
atau menjadi perantara antara pekerja dengan manajemen.
3. Melaksanakan tugas, proyek, dan pekerjaan secara langsung.

 Asman Penjualan Kayu Wilayah


Tugas dan tanggungjawabnya :
1. Melaksanakan entry transaksi penjualan persaluran penjualan.

18
[Type text] [Type text] [Type text]

2. Mencetak bukti transaksi penjualan setelah mendapat persetujuan


(approval) kasir.
3. Membuat register transaksi penjualan persaluran penjualan
4. Melaksanakan tugas-tugasnya dengan login operator penjualan.

2.3. Gambaran Transaksi Kontrak Khusus

A. Pengertian Kontrak Khusus


Kontrak Khusus merupakan saluran transaksi pembelian kayu
online secara khusus yang terperinci dari per perusahaan milik Perhutani
terkhusus untuk KBM Komersial Kayu Jawa Tengah.

Bagi pelanggan yang ingin melakukan pembelian kayu secara


online wajib melakukan registrasi dengan melengkapi beberapa syarat
yang telah ditentukan. Apabila pelanggan telah melakukan registrasi
pelanggan dapat melakukan pembelian kayu secara online di Perum
Perhutani dengan mengirimkan uang Tandon atau Deposit terlebih dahulu.
Deposit Kontrak Penjualan Online Toko Peehutani Khusus sebesar
10% di nilai kontrak disetor langsung dan di simpan di rekening KBM,
dan uang tandon sebesar 90% dari nilai kontrak di setor langsung dan
dikelola untuk proses transaksi atas nama pemohon kontrak khusus oleh
keuangan KBM di Rekening KBM. Dan bagi mereka yang telah
memenuhi persyaratan akan mendapatkan kode booking untuk
kelengkapan data pelanggan membeli kayu secara online.

19
[Type text] [Type text] [Type text]

Pada kontrak khusus uang tandon yang telah dibayarkan dapat


sepenuhnya digunakan untuk pembelian kayu secara online, segala macam
pembelian di kontrak khusus akan ditangani oleh perusahaan menggunakan uang
tandon yang telah dibayarkan.

Deposit atau tandon milik pemebeli kontrak dapat diambil atau dipakai untuk
membayar transaksi terakhir setelah terpenuhinya volume dalam alokasi penjualan
dengan mengajukan permohonan kepada General Manager KBM Komersial
Kayu.

Deposit milik pembeli kontrak juga dapat diambil apabila pembeli kontrak
menghendaki mengakhiri kerjasama sebelum masa perjanjian jual beli kontrak
berakhir dengan mengajukan permohonan kepada General Manager KBM
Komersial Kayu, untuk prosesnya dilakukan dengan mengisi form pengambilan
Deposit, selanjutnya General Manager KBM Komersial Kayu akan memvalidasi
secara offline.

20
[Type text] [Type text] [Type text]

 Proses Registrasi
1. Pembelian kayu online Perum Perhutani dapat dilakukan setiap
hari mulai pukul 02.00 s/d 23.00 WIB, namun untuk pelayanan
dilakukan pada saat jam kerja.
2. Sebelum mengajukan registrasi baik untuk pembelian kayu retail,
pembelian kontrak maupun lelang premium.
3. Registrasi untuk tipe pembeli perseorangan data yang perlu di
isikan pada saat registrasi yaitu : Nama Lengkap, Email, Tanggal
Lahir, No Telephone, No KTP, NPWP (Tidak Wajib). Pembeli
perseorangan wajib melakukan upload foto KTP dan NPWP ke
sistem pembelian kayu online perum perhutani.
4. Registrasi untuk tipe perusahaan data yang diperlukan yaitu
Nama Lengkap, Email, tanggal lahir, no telephone, no KTP,
NPWP, Nama Perusahaan, Jabatan (owner/penerima kuasa) No
SIUP, IUIPHHK. Pembeli perusahaan wajib melakukan Upload
SIUP, IUIPHHK, KTP Pemilik perusahaan atau surat kuasa
pengurusan dan NPWP ke sistem pembelian kayu online Perum
Perhutani.
5. Pembeli yang sudah berhasil melakukan registrasi akan menerima
validasi akun / notifikasi username dan password lewat email atau

21
[Type text] [Type text] [Type text]

sms.
6. Untuk keamanan data, pembeli dianjurkan melakukan
penggantian password secara berkala dan menjaga kerahasiaan
password. Perum perhutani tidak bertanggung jawab atas
penyalahgunaan username dan password.
7. Registrasi tipe pembeli perusahaan hanya diperbolehkan 1
perusahaan 1 username dan 1 perusahaan hanya di perbolehkan
memberikan surat kuasa kepada 1 orang.
8. Untuk memastikan validasi dokumen admin Penjualan Online
Toko Perhutani wajib melakukan croscek file dokumen yang
diupload dengan isian form registrasi (KTP, NPWP, SIUP,
IUIPHHK.
 Proses Booking
1. Retail Penjualan Online Toko Perhutani.

MULAI Login Pilih Terima


Produk Invoice

SELES NO
AI
LANJUT
BAYAR YES

2. Untuk melakukan proses Booking, pembeli harus melakukan


login menggunakan username dan password yang telah diterima.
3. Pembeli dapat melakukan pemilihan produk kayu meliputi jenis
kayu, asal Tebengan, Nomor Kapling, Sortimen, Ukuran Kayu,
Mutu Kayu.
4. Pembeli akan menerima invoice setelah melakukan pemilihan
produk yang sesuai.
5. Inovice yang diterima oleh pembeli terdiri dari total harga produk
dan PPN 10% sesuai peraturan yang berlaku.
6. Saat booking sampai dengan pembayaran transaksi produk

22
[Type text] [Type text] [Type text]

terhitung sampai dengan pukul 23.00 WIB pada hari yang sama
pada saat melakukan booking, jika belum dilakukan pembayaran
sampai dengan berakhirnya batas waktu booking maka pesanan
dinyatakan batal dan menjadi persediaan bebas kembali.
7. Pembeli yang melakukan booking dan tidak melakukan
pembayaran lebih dari 3 kali akan dikenakan sanksi administratif
berupa pemblokiran username dan password.
8. Untuk mengaktifkan kembali username dan password yang
diblokir, pembeli wajib membuat suat permohonan pembukaan
blokir yang ditujukan ke Manager Komersial Kayu terkait disertai
alasan pembatalan pembokingan dan akan dibuat berita acara
kesanggupan untuk tidak mengulangi Kesalahan.

BAB III

PELAKSANAAN MAGANG KERJA

3.1 Bentuk Kegiatan Magang Kerja


1. Waktu Pelaksanaan
Pelaksanaan Magang Kerja dimulai dari tanggal 02 Agustus sampai
dengan 30 September 2021. Dengan perincian untuk magang kerja dan
penulisan laporan tanggal 25 september s.d 30 September 2021. Adapun
berikut adalah jadwal kegiatan harian selama Magang Kerja, yaitu:

Tabel 3.1 Waktu Pelaksanaan Kegiatan


Jam Kerja
No Hari
Mulai Selesai
1 Senin 08.00 16.00
2 Selasa 08.00 16.00
3 Rabu 08.00 16.00
4 Kamis 08.00 16.00

23
[Type text] [Type text] [Type text]

5 Jumat 08.00 16.00


6 Sabtu Libur
7 Minggu Libur

2. Tempat pelaksanaan
Kegiatan Magang Kerja dilaksanakan di kantor KBM Komersial Kayu Perum
Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah yang berlokasi di Jl. Pahlawan No.15-17,
Mugassari, Kec. Semarang Sel., Kota Semarang, Jawa Tengah 50249

3.2 Prosedur Kerja


1. Prosedur yang ditentukan antara lain :
1. Jam kerja
Tabel .2 Perbedaan Analisis Fundamental Dan Teknikal
Hari Jam Keterangan
08.00 – 12.00 WIB Jam Kerja
Senin –
12.00 – 13.00 WIB Istirahat
Kamis
13.00 – 16.00 WIB Jam Kerja
08.00 – 11.30 WIB Jam Kerja
Jumat 11.30 – 13.00 WIB Istirahat
13.00 – 16.00 WIB Jam kerja

1. Dresscode
Senin - Rabu : Formal
Kamis : batik
Jum’at : Bebas Sopan

3.3 Kendala Kerja dan Pemecahannya


 Kendala
1. Kurangnya pengalaman penulis dalam berkomunikasi secara langsung,
yang berimbas pada kurang maksimalnya data yang diperoleh.
2. Kurangnya pengetahuan penulis tentang produk yang dijual oleh
perusahaan
3. Banyaknya transaksi Kontrak Khusus yang memiliki peraturan dilaporkan
per 1 jam dan harus melakukan pencatatan manual mulai dari waktu

24
[Type text] [Type text] [Type text]

transaksi dan nama PT,CV dan sebagainya, menjadikan pengerjaan


memakan waktu banyak, hal tersebut dilakukan agar menghasilkan
rekapan yang maksimal. Meskipun begitu, saya menyadari akan adanya
kesalahan input data, maupun penempatan rekapan.

 Pemecahan Masalah
1. Rajin mencari referensi dari berbagai sumber, seperti artikel, leader
( pembimbing lokasi magang ) untuk memenuhi kebutuhan ilmu yang
sama sekali belum didapat.
2. Mengikuti setiap arahan yang diberikan oleh pembimbing atau staff lain.
3. Melakukan pengecekan kembali dengan membuka email transaksi
sebelum menandai bahwa transaksi tersebut telah direkap dan dinyatakan
selesai

BAB IV
PENUTUP

1.1 Kesimpulan
1. Setelah saya melakuka PKL (Praktik Kerja Lapangan ) di KBM
Komersial Kayu Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah,
Penulis mendapatkan banyak manfaat, baik itu pengalaman,
pengetahuan, dan semua yang terkait dalam dunia kerja. Sehingga
Penulis dapat menambah wawasan yang saya dapatkan selama ini,
karena hanya dengan praktek Penulis bisa mengetahui seberapa jauh
kemampuan yang sudah Penulis dapat di masa pembelajaran. Sehingga
suatu saat nanti jika penulis memasuki dunia kerja tidak akan ragu
melakukannya, karena sebelumnya sudah mempunyai pengalaman
yang baik.
2. Dalam melakukan kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL), penulis
dapat mengetahui cara kerja dan tugas dari bagian Rekap data
Keuangan.

25
[Type text] [Type text] [Type text]

3. Meskipun penulis berasal dari konsentrasi Sumber Daya Manusia dan


mendapat tugas di KBM Komersial Kayu yang bergerak di bagian
penjualan atau pemasaran dan juga mendapat tugas di bagian
keuangan, penulis tetap bersyukur karena mendapat 2 ilmu sekaligus
dalam kegiatan magang ini, dan hal tersebut dapat menjadi pegangan
penulis apabila nanti terjun di dunia kerja.
1.2 Saran
1. Sebaiknya bagi KBM Komersial Kayu Perum Perhutani Dirve Jateng
memberikan pedoman untuk pelaksanaan kegiatan magang atau PKL. Dalam
pelaksanaan kegiatan magang atau PKL seharusnya pihak perusahaan
memberikan instruksi atau pedoman kepada peserta magang tentang agenda apa
saja yang harus dilakukan peserta magang sehingga dapat menghasilkan peserta
magang yang berkualitas.
2. Sebaiknya bagi mahasiswa magang Melatih dan meningkatkan kemampuan
penunjang seperi intapersonal skill karena kemampuan ini sangat bermanfaat
dalam berinteraksi dan berkomunikasi dengan orang lain khsusnya dalam
lingkungan kerja.
3. Sebaiknya bagi Universitas PGRI Semarang menjalin kerjasama yang baik
dengan instansi pemerintahan maupun instansi swasta, agar mahasiswa tidak
mengalami kesulitan untuk mencari tempat magang dan selalu memperhatikan
dan memantau mahasiswa selama pelaksanaan magang.

DAFTAR PUSTAKA
https://www.perhutani.co.id/
https://www.perhutani.co.id/divisi-regional-jawa-tengah/
https://www.perhutani.co.id/tentang-kami/struktur-organisasi-perum-perhutani/
divisi-regional/jateng/kbm-industri-hasil-hutan/

26
[Type text] [Type text] [Type text]

PROGRAM MAGANG KERJA MAHASISWA


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS PROGRAM
STUDI MANAJEMEN
UNIVERSITAS PGRI SEMARANG

LEMBARAN PENILAIAN LAPORAN MAGANG


KERJA

27
[Type text] [Type text] [Type text]

NAMA : HERIANI PUSPA KARTIKA


NIM : 18810164
KONSENTRASI : MANAJEMEN SUMBER DAYA
MANUSIA
TEMPAT MAGANG KERJA: PERUM PERHUTANI DIRVE
JATENG SEMARANG.

No. ASPEK YANG NILAI KETERANGAN


DINILAI
1. Sistematika Penulisan
2. Isi Laporan:
a. Pendahuluan
b. Gambaran Umum
Perusahaan
c. Pelaksanaan Magang kerja
d. Kesimpulan dan Saran
3. Kelengkapan Data
4. Presentasi

Semarang,30 September
2021
Perum Perhutani Dirve Jateng
Semarang

(…………………………………)
ND = 2 SP + 4 IL + 2 KD
8

PROGRAM MAGANG KERJA MAHASISWA FAKULTAS


EKONOMI DAN BISNIS PROGRAM STUDI MANAJEMEN
UNIVERSITAS PGRI SEMARANG

AGENDA MAGANG KERJA

NAMA : HERIANI PUSPA KARTIKA


NIM : 18810164
KONSENTRASI : MANAJEMEN SUMBER DAYA
MANUSIA
TEMPAT MAGANG KERJA: PERUM PERHUTANI DIRVE
JATENG

28
[Type text] [Type text] [Type text]

RENCANA TUGAS / TAGET PEKERJAAN


MINGGU PARAF
KE INSTRUKTUR
1

10*

11*

12*

*Jika instansi mensyaratkan magang kerja selama tiga bulan.

Semarang, 30 September
2021
Perum Perhutani Dirve
Jateng Semarang

(.......................................)
A. Kritik dan saran Untuk Peserta MAGANG KERJA

Kritik :

......................................

29
[Type text] [Type text] [Type text]

Saran :

......................................

B. Kritik dan Saran untuk FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

Kritik :

......................................

Saran :

......................................

Semarang, 30 September
2021
Perum Perhutani Dirve
Jateng Semarang

(.......................................)

LAMPIRAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

30
[Type text] [Type text] [Type text]

Lampiran 1. Pencatatan manual data waktu transaksi masuk

Lampiran 2. Rekap data Kontrak Khusus dari Email ke Excel

31
[Type text] [Type text] [Type text]

Lampiran 3. Outbond perayaan pencapaian target KBM Komersial Kayu


773 M.

Lampiran 4. Syukuran Pencapaian Target KBM Komersial dengan


seluruh staff Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah

32
[Type text] [Type text] [Type text]

Lampiran 5. Laporan Rutin data KHS 1 jam sekali

Lampiran 6. Laporan Rutin data Pengamatan Piutang POTP Finnet

Lampiran 7. Data Transaksi Kontrak Khusus

33
[Type text] [Type text] [Type text]

Lampiran 8. Data Transaksi Kontrak Regular

Lampiran 9. Data Rekapan Piutang POTP Finnet

34
[Type text] [Type text] [Type text]

Lampiran 10. Presentasi hasil laporan magang dengan pembimbing

Lampiran 11. Penarikan kegiatan magang kerja.

35
[Type text] [Type text] [Type text]

36
[Type text] [Type text] [Type text]

37
[Type text] [Type text] [Type text]

38
[Type text] [Type text] [Type text]

39
[Type text] [Type text] [Type text]

40
[Type text] [Type text] [Type text]

41
[Type text] [Type text] [Type text]

42
[Type text] [Type text] [Type text]

43
[Type text] [Type text] [Type text]

44
[Type text] [Type text] [Type text]

45
[Type text] [Type text] [Type text]

46
[Type text] [Type text] [Type text]

47

Anda mungkin juga menyukai