Anda di halaman 1dari 31

th

1. Seorang laki-laki berusia 38 , petani datang memeriksakan diri ke puskesmas dengan


keluhan sering Lelah, nafsu makan menurun disertai penurunan berat badan sejak lebih dari
2bln yll. Pasien juga mengeluhkan sering kentut, perut terasa sebah (tidak nyaman).
Anamnesa lebih lanjut ditemukan Riwayat diare berdarah +, lender +. Pemeriksaan
mikroskopis sediaan tinja langsung ditemukan mikroorganisme dengan bentuk tak teratur
serta memiliki tonjolan runcing, didalamnya terdapat inti , dan bergerak cepat Nampak sebagai
berikut. Apa mikroorganisme penyebabnya?
a. Balantidium coli
b. Dientamoeba fragilis
c. Cryptosporidium parvum
d. Entamoeba hystolitica
e. Giardia Lambia

th
2. Seorang laki-laki berusia 20 datang ke UGD keluhan buah pelir nyeri sejak 3 jam yll, nyeri
dirasakan tiba-tiba saat bangun pagi. Pemeriksaan fisik ditemukan testis tampak membesar
dengan nyeri tekan (+). Dokter yang memeriksa mendiagnosis dengan torsio testis. Apakah
pemeriksaan fisik yang menunjang diagnose ini?
a. Nyeri tekan mc Burney
b. Kremaster reflex positif
c. Transiluminasi skrotum positif
d. Pada pemeriksaan phren test didapatkan nyeri menetap
e. Scrotum tampak tegang dan hiperemis
3. Seorang perempuan 52th datang ke puskesmas dengan keluhan ada benjolan pada vagina
saat berdiri . keluhan disertai perasaan berat di perut bagian bawah dan gangguan berkemih.
Pada pemeriksaan fisik didapatkan: keadaan umum baik, pada pemeriksaan tanda vital tidak
didapatkan kelainan. Pada pemeriksaan ginekologi tidak didapatkan kelainan yang lain,
didapatkan pada posisi berdiri dan mengejan seluruh organ uterus berada di luar. Diagnose
pada pasien ini?
a. Prolaps uteri derajat 0
b. Prolaps uteri derajat 1
c. Prolaps uteri derajat 2
d. Prolaps uteri derajat 3
e. Prolaps uteri derajat 4
4. Seorang perempuan 45 th dibawa temannya ke UGD RS dengan keluhan kepala didaerah
pelipis kiri berdarah karena mengalami kecelakaan 1 jam yll saat mengendarai sepeda motor.
Pasien sempat pingsan sebentar saat kejadian, namun setelah itu pasien sadar baik. Sakit
kepala mulai dialami saat pasien tiba di ruang UGD.
Pada pemeriksaan fisik didapatkan data sebagai berikut:
TD 150/100mmHg, nadi 64x/min. tanda vital yang lain dbn. Pelipis kiri mengalami robek
sepanjang 6cm tapi bersih. Pemeriksaan klinis neurologi tidak menemukan adanya kelainan.
Tidak tersedia fasilitas CT-Scan di RS ini..
Apakah Tindakan yang anda ambil selanjutnya sebagai dokter jaga UGD yg menerima pasien
ini?
a. Segera dibersihkan dan jahit luka di pelipis, lalu pulangkan pasien
b. Rapatkan luka (tanpa menjahit luka), lalu beri resep cream dan obat minum antibiotic untuk
dibawa pulang
c. Langsung MRS kan pasien
d. Langsung rujuk pasien ke RS yg mempunyai dokter spesialis bedah saraf
e. Segera buat foto skull AP/Lateral, dan apabila ada fraktur di daerah temporal, maka pasien
mutlak segera di rujuk secepatnya ke RS yang memiliki dokter spesialis Bedah saraf
th
5. Seorang perempuan 25 datang ke praktek dokter umum ingin berkonsultasi pra-nikah. Pada
saat ini pasien datang sendiri tanpa tunangannya. Pasien memang tidak mempunyai gejala
thalassemia, namun saudara sepupu pasien menderita thalassemia mayor sehingga pasien
takut. Setelah itu dokter meminta beberapa pemeriksaan dan setelah 2 hari pasien datang
dengan tunangannya dan menanyakan pemeriksaan. Apakah yang harus dilakukan oleh
dokter ini?
a. Dokter tidak memberikan informasi dan dokter meinta pasien untuk datang sendiri
b. Dokter tidak memberikan informasi dan dokter meminta pasien datang dengan keluarga
c. Dokter tidak memberikan informasi dan dokter merujuk ke ahli hematologi
d. Mrnanyakan dulunke pasien bersedia atau tidak mengetahui hasilnya di depan tunangan
e. Langsung diberitahu di depan tunangan
th
6. Seorang laki-laki berusia 48 datang berobat ke puskesmas dengan keluhan nyeri pinggang
kiri sejak 4 jam yll saat pasien sedang mengerjakan tugas di kantor. Anamnesa lebih lanjut
diketahui nyeri mulai dirasakan sejak 3 hari yll. Nyeri dirasakan tembus ke perut bawah
didaerah selangkangan kiri. Apakah jenis nyeri yang dirasakan oleh pasien ini?
a. Neurogenic
b. Vaskulogenik
c. Psikogenik
d. Viscerogenik
e. Spondilogenik
th
7. Seorang laki-laki berusia 35 datang ke puskesmas dengan keluhan keluar nanah dari
kemaluannya sejak 3 hari yll. Keluhan disertai rasa nyeri saat buang air kecil. Seminggu
sebelumnya, pasien berhubungan seksual dengan PSK tanpa menggunakan pengaman.
Pada pemeriksaan fisik TD 120/80, nadi 80x/min, RR 18x/min, T 37. Pemeriksaan status
lokalis genital didapatkan edema dan eritema pada orificium urethra eksterna serta nampak
secret berwarna kekuningan.pemeriksaan swab genital dengan pewarnaan gram ditemukan
bakteri diplokokus gram negative intraceluler dan sel PMN 20 per lapang pandang.
Penatalaksaan yang tepat untuk pasien ini?
a. Ceftadim 2x500mg selama 5 hari
b. Cefixime 400mg dosis tunggal
c. Amoxicillin 3x500mg selama 7 hari
d. Azitromicin 500mg dosis tunggal
e. Metronidazole 2x500mg selama 7 hari
8. Seorang laki-laki berusia 32th diantar penyidik menjadi korban sabetan celurit pada tangan
kananya Ketika di jambret. Pada pemeriksaan pasien terlihat pucat dengan kondisi
hemodinamik yg tidak stabil karena perdarahan massif. Dokter menganjurkan korban untuk di
rawat inap untuk observasi. Penyidik meminta dokter memberi surat keterangan untuk korban
ini. Apakah jenis surat keterangan yang dibuat oleh dokter?
a. Visum et repertum sekarang
b. Visum et repertum sementara
c. Surat rawat inap
d. Visum et repertum kelanjutan
e. Surat sakit
9. Seorang perempuan 22th diantar penyidik datang ke RS untuk memeriksana diri setelah
diperkosa 2 hari yll. Penyidik meminta dokter mengeluarkan surat visum. Apakah yang
seharusnya dokter itu lakukan?
a. Membuat visum sesuai kemauan korban
b. Membuat visum sesuai pemeriksaan saat ini
c. Membuat visum sesuai pemeriksaan saat ini
d. Tidak mengeluarkan visum
e. Menolak melakukan pemeriksaan pada korban
10. Seorang pasien di diagnose menderita ca hepar dan tim medis yang merawatnya telah
melakukan semua upaya namun kondisi nya semakin memburuk. Pasien ingin mencari
pengobatan ke dokter lain yang sedang melakukan penelitian tentang penggunaan suatu
herbal sebagai terapi kanker. Apakah yang seharusnya di lakukan oleh dokter lain tersebut?
a. Menjanjikan kesembuhan kepada pasien
b. Menawarkan keikutsertaan sebagai subjek penelitian
c. Memberikan sample herbal untuk diminum pasien
d. Menolak keinginan pasien
e. Menjelaskan keuntungan dan kerugian terapi herbal
th
11. Seorang laki-laki 37 datang ke UGD RS dengan keluhan lemah kedua tungkai sejak 20 hari
yll. Tidak ada riwayat demam maupun trauma. Pada pemeriksaan neurologis didapatkan
motori ekstremitas superior 5/5, ekstremitas inferior 1/1, refleks patologis+/+, klonus ankle +/+.
Apakah diagnose pasien ini?
a. GBS
b. Polineuropathy
c. Trauma V Thoracal
d. Myelopathy
e. Poliomyelitis
th
12. Seorang anak berusia 5 diantar ibunya memeriksakan diri ke puskesmas dengan keluhan keluar
cairan dari telinga kiri 3hari yll. Heteroanamnesa dengan ibu pasien didapatkan informasi pasien
sakit batuk pilek sebelumnya. Pemeriksaan fisik didapatkan kesadaran compos mentis ,
0
suhu 39 C, tanda vital lain dbn. Pemeriksaan otoskopi didapatkan timpani bulging dengan
adanya supurasi telinga tengah. Diagnose anak ini adalah?
a. Miringitis bulosa
b. Otitis media supurasi kronik
c. Mastoiditis akut
d. Otitis media akut
e. Mastoiditis kronis
th
13. Seorang perempuan berusia 65 ditemukan keluarganya dalam keadaan meninggal di dalam
rumahnya. Didekat korban ditemukan generator listrik yang sedang menyala. Jenazah korban
di bawa penyidik ke instalasi kedokteran forensic. Manakah pemeriksaan yang dapat
menunjukkan penyebab kematian korban?
a. Lebam mayat berwarna merah terang
b. Lebam mayat dan konjungtiva ditemuakan gambaran cherry red
c. Lebam mayat berwarna cokelat kebiruan
d. Warna kulit menjadi kuning
e. Warna kulit berubah menjadi hitam
th
14. Seorang perempuan berusia 20 datang ke dokter dengan keluhan keluar cairan putih dari
vagina sejak 2 minggu yll. Cairan berbau amis, putih kental, banyak menempel pada celana
dalam. Pasien diketahui sedang hamil dengan usia kehamilan 30 minggu. Apakah
penatalaksanaan farmakologi yg dapat diberikan pada kasus tersebut?
a. Fluconazole
b. Nystatin
c. Cefadroxil
d. Metronidazole
e. Ciprofloxacin
th
15. Seorang laki-laki berusia 30 datang ke puskesmas dengan keluhan nyeri punggung bawah yg
menjalar sampai ke tungkai kiri sejak 3 hari yg lali. Didapatkan riwayat habis mengangkat
beban berat. Pada pemeriksaan neurologis didapatkan motoric ekstrmitas superior 5/5,
0
ekstremitas inferior 5/5, reflex patologis -/-, tes laseque -/+ sudut 30 , tes Patrick -/-, kontra
Patrick -/-. Apakah diagnose pada pasien ini?
a. Osteoarthritis vertebra lumbalis
b. Sacroiliaca joint tendinitis
c. HNP lumbal
d. Sindroma piriformis
e. Urolithiasis
th
16. Seorang laki-laki berusia 34 dibawa penyidik ke instalasi forensic dalam keadaan sudah
meninggal akibat tusukan senjata tajam paska kerusuhan. Pemeriksaan luar ditemukan dua
luka terbuka di regio epigastrium sepanjang 4cm dan kedalaman luka 12cm, dan flank kiri
berdiameter 7cm dan kedalaman luka 10cm yg diduga menjadi penyebab kematian akibat
perdarahan. Polisi menahan 5 orang tersangka dengan barang bukti senjata tajam masing-
masing. Manakah dibawah ini yang paling mungkin merupakan senjata yang digunakan untuk
membunuh korban?
a. Golok dengan Panjang mata pisau 8cm, lebar mata pisau 3cm
b. Pisau belati dengan Panjang mata pisau 14cm dan lebar mata pisau 4cm
c. Badik dengan Panjang mata pisau 6cm, lebar mata pisau 3cm
d. Kujang dengan Panjang mata pisau 10cm , lebar mata pisau 4cm
e. Pisau komando dengan Panjang mata pisau 7cm lebar mata pisau 4cm
th
17. Seorang anak 5 dibawa ibunya ke UGD RS dengan keluhan lemas dan bibir tampak biru setelah
mengkonsumsi metamphiron sejak 6 jam yll. Pemeriksaan fisik, TD 60 sistolik palpatoir, denyut
nadi 140x/min, frekuensi napas 28x/min. Pemeriksaan jantung paru dbn, akral dingin, basah,
pucat. Apakah jenis immunoglobulin yg terlibat dalam pathogenesis kasus ini?
a. IgA
b. IgG
c. IgM
d. IgE
e. UGD
th
18. Seorang perempuan berusia 27 datang ke Puskesmas diantar keluarga dengan keluhan keluar
darah dari jalan lahir setelah melahirkan 2 jam yll. Pada pemeriksaan fisik didapatkan kontraksi
uterus kurang baik. Apakah penatalaksaan farmakologi yang dapat tepat pada kasus diatas?
a. Misoprostol
b. Atosiban
c. Mifeproston
d. Dinoproston
e. Ritodrine
th
19. Seorang laki-laki berusia 45 datang ke puskesmas dengan keluhan benjol di telapak kaki
kanan. Benjolan timbul sejak 3th yll tanpa disertai rasa nyeri. Pemeriksaan fisik plantar pedis
kanan:
-tumor 2,5cm
-konsistensi padat
lunak -batas jelas -
permukaan rata -tidak
nyeri tekan
Apakah diagnose paling mungkin pasien ini?
a. Lipoma Plantar Pedis
b. Fibroma Plantar Pedis
c. Fibroma Sarcoma
d. Liposarcoma
e. Dermato Fibroma
20.Seorang anak laki-laki berusia 6 bulan dibawa ibunya ke puskesmas dengan keluhan panas
tinggi sejak 5 hari yll. Keluhan di sertai muntah 4x. Kencing warna kuning keruh dan berbau.
Pemeriksaan fisik kesadaran kompos mentis tapi cengeng, nadi 110x/menit, RR 28x/min, suhu
0
40 C.
Pemeriksaan laboratorium Hb 12,3 g/dl, leukosit 20000/cmm, trombosit 203000.
Urin sedimen : eritrosit 10-15/lp, leukosit penuh, granular cast positif, kultur urin dengan
5
pengambilan urin melalui kateter trans urethra E. Coli> 10 .
Apakah diagnose pada pasien ini?
a. gastroenteritis akut
b. pyelonephritis akut
c. glomerulonephritis akut
d. cystitis akut
e. Batu saluran kemih
th
21.Seorang wanita berusia 40 datang memeriksakan diri ke puskesmas dengan keluhan mulut
mencong ke kiri dan telinga terasa sakit dan bertambah sakit bila daun telinga bergerak, keluar
cairan berwarna kuning dari telinga. Pasien diketahui menderita DM. Apakah kemungkinan
diagnose pasien ini?
a. Otitis media kronis
b. Otitis media kronis maligna
c. Otitis eksterna maligna
d. Bell’s palsy
e. Kolestatoma
th
22.Seorang laki-laki 55 diantar keluarganya ke UGD RS dengan penurunan kesadaran 4 jam yll,
reflek pupil (-). Pemeriksaan fisik ditemukan habitus tampak kurus, kedua mata kuning, spider
nevy (+), perut tampak membuncit. Bibir pasien terdapat bercak darah dan mulut bau
ammonia.
th
Riwayat alkoholisme sejak umur 30 . Sepuluh tahun yll pasien gemuk kemudian lama-lama
semakin kurus. Karena nafsu makan pasien sangat berkurang, 2 tahun terakhir pasien menjadi
semakin kurus, lemah dan mudah lelah. Heteroanamnesa kakak pasien diketahui dua hari yll
pasien muntah darah. Apakah penyebab dari serangkaian gejala yg dialami pasien ini?
a. Peningkatan badan keton dalam darah
b. Peningkatan kadar bilirubin dalam darah
c. Herniasi batang otak
d. Hiperkolesterolemia familia
e. Dengue shock Syndrome
th
23.Seorang laki-laki 20 ke puskesmas dengan keluhan utama telinga kiri keluar cairan.
th
Anamnesa lebih lanjut diketahui bahwa keluhan ini sudah mulai sejak pasien usia 10 . Semula
cairan berwarna putih kental dan tidak berbau. Sejak 2th terakhir cairan berwarna kuning kental
dan berbau busuk. Telinga kiri terasa nyeri. 1 bulan yll wajah mencong ke kanan dan canalis
auricularis externa tampak granulasi. Kemungkinan diagnose pada pasien ini?
a. Otitis media akut
b. Otitis media supuratif kronis
c. Kolesteatoma
d. Otitis eksterna akut
e. Karsinoma telinga luar
th
24.Seorang perempuan 45 ke RS dengan keluhan lemah kedua tungkai disertai gangguan
sensoris. Pada MRI ditemukan Syringomyelia. Apakah kelainan neurologis yg mungkin
didapatkan pada pasien ini?
a. Nyeri, kelemahan kedua tungkai
b. Nyeri, kelemahan kedua tungkai adanya gangguan sensoris, gangguan miksi
c. Kelemahan kedua tungkai, gangguan miksi tanpa nyeri
d. Kelemahan kedua tungkai tipe flaccid
e. Nyeri, gangguan sensoris, lemah kedua tungkai yg simetris, gangguan otonom
th
25.Laki-laki 80 diantar keluarganya ke UGD RS dengan kesadaran menurun sejak 1 jam yll.
Riwayat jatuh dari kamar mandi (+). Pemeriksaan GCS 2-2-5, TD 160/80, nadi 54x/min, RR
0
20x/min, suhu 36 C. Motoric lateralisasi sinistra, pupil bulat anisokor, reflek cahaya +/+, reflek
patologis -/+. Pada CT-Scan didapatkan area hyperdense berbentuk bulan sabit. Apakah
diagnose nya?
a. COR
b. COB
c. EDH
d. SDH
e. Diffuse brain injury
th
26.Perempuan 45 dibawa temannya ke UGD RS keluhan kepala di daerah pelipis kiri berdarah
karena mengalami kecelakaan 1 jam yll saat mengendarai sepeda motor. Pasien sempat
pingsan saat kejadian, namun setelah itu pasien sadar baik. Sakit kepala mulai dialami saat
pasien tiba di ruang UGD.
Pemfis sbb: TD 150/100, nadi 64x/min, tanda vital lain dbn. Pelipis kiri mengalami luka robek
sepanjang 6cm tapi bersih. Pemeriksaan neurologis tidak ada kelainan. Pemeriksaan radiologi
foto polos kepala (Skull X-ray) menunjukkan adanya fraktur linear di os. Temporalis kiri dibawah
luka. Apakah diagnose pasien?
a. Traumatic Intra-Cerebral Haemorrhage
b. Cerebral concussion (Comosio Cerebri)
c. Traumatic Sub Arachnoid Haemorrhage
d. EDH
e. Traumatic SDH
th
27.Perempuan 30 datang memeriksakan diri ke puskesmas dengan keluhan keluar cairan hilang
timbul, pendengaran menurun (+), panas(-), nyeri telinga (+). Pada otoskopi tidak tampak
perforasi membrane timpani, terdapat jaringan granulasi, sedikit cairan dan kolestatoma. Apa
diagnose nya?
a. Otitis media supuratif akut
b. Otitis media kronis maligna
c. Otitis media kronis benigna
d. Myringitis bulosa
e. Otitis media serosa
28. Laki-laki 32th ke puskesmas keluhan mudah lelah sejak 2 bulan terakhir. Keluhan disertai dengan
banyak keringat, mata agak melorot, nafsu makan meningkat sehingga pasien banyak makan
namun berat badan malah semakin menurun. Ujung jari sering gemetar. BB 40kg, TB 160cm, TD
0
130/90, nadi 120x/min, RR 20x/min, suhu 37,4 C. apakah pemeriksaan penunjang untuk
membantu penegakan diagnose pada pasien ini?
a. Kadar bikarbonat plasma
b. T3, T4, TSH
c. Keton urin
d. Homosistein darah
e. HbA1C
29.Laki-laki 32th ke dokter umum dengan keluhan kencing bernanah sejak 2 hari yll, keluhan
disertai dengan rasa nyeri dan panas saat BAK. Riwayat hubungan seks dengan PSK 5 hari yll,
pemfis dbn. Pemeriksaan lokalis pada ujung urethra tampak secret mukopurulen. Pemeriksaan
Lab ditemukan basil diplokokus gram negative. Apakah diagnose yg paling mungkin?
a. Chlamidiasis
b. Sifilis
c. Trichomoniasis
d. Gonorre
e. Candidiasis
th
30.Perempuan 34 keluhan pusing 1 minggu yll. Pasien diketahui hamil usia kehamilan 34-35
minggu. Pemeriksaan tanda vital TD 140/100, nadi 90x/min, RR 28x/min, edema kedua tungkai,
pemeriksaan urinalisis proteinuria +3. Pasien tidak memiliki HT sebelumnya. Diagnose?
a. Preeklampsia Berat
b. Preeklampsia Ringan
c. Eklampsia
d. Gestasional HT
e. HT kronik
th
31.Perempuan 50 ke puskesmas dengan keluhan pegal linu seluruh tubuh sejak 2 bulan yll,
memberat 3 hari terakhir. Pada lab peningkatan LDL darah, sehingga pasien mendapat terapi
oral. Setelah minum obat tersebut, pasien mengeluh nyeri otot yg diperberat terutama saat
aktivitas. Bagaimana mekanisme kerja obat yg diberikan pada pasien ini?
a. Meningkatkan asam empedu
b. Menurunkan pengikatan asam empedu
c. Menurunkan produksi LDL
d. Menurunkan aktivitas lipoprotein lipase
e. Menghambat aktivitas 3-hidroksi, 3-metilglukoronil KoA Reduktase
th
32.Anak 5 dibawa ibu nya ke UGD RS dengan keluhan lemas dan bibir tampak biru setelah
konsumsi obat metampiron sejak 6 jam yll. Pemfis TD 60 sistolik palpatoir, nadi 140x/min, RR
28x/min. Pemeriksaan jantung paru dbn, akral dingin, basah, pucat. Apakah penanganan awal
pasien ini?
a. Mempertahankan patensi jalan napas dan oksigenasi
b. Difenhidramin 1-2 mg/kgBB im
c. Adrenalin 1/10.000 0,1- 0,3 ml im
d. Infuse 10-30ml/ secepatnya
e. Dexamethasone 1mg/kgBB
th
33.Laki-laki 54 ke dokter praktek pribadi dengan keluhan sakit pinggang sebelah kanan setelah
angkat gallon aqua 3 hari yll. Dokter menyatakan suspek HNP. Apakah penunjang yang
diperlukan untuk memastikan diagnose ini?
a. Foto X-Ray Vertebra Lumbo-Sacral
b. CT-Scan Vertebra Lumbo-Sacral
c. EMG (elektro myography)
d. MRI Lumbo-Sacral (gold standar)
e. USG Abdomens
th
34. Perempuan 35 diantar keluarga ke UGD RS dalam keadaan tidak sadar sejak 2 jam yll. Keluhan
didahului panas sejak 4 hari. Pasien sudah ke dokter dan mendapat obat tetapi tidak ada perbaikan.
Didapatkan riwayat 10 hari yll baru pulang dari flores. Pemeriksaan fisik GCS 1-1-3,
0
TD 150/90, nadi 100x/min, suhu 40,8 C kaku kuduk, kelenjar limfe leher teraba 2 buah masing-
masing 1 cm, tungkai dan tangan lemah. Diagnose?
a. Stroke
b. Meningitis meningokok
c. Sistiserkosis
d. Malaria cerebral
e. Meningitis TB
35. Anak 3th dibawa ke UGD RS dengan keluhan nyeri hebat pada lutut kanan sejak 4 jam yll.
Nyeri timbul tiba-tiba disertai bengkok pada pergelangan tangan kanan. Dua minggu
sebelumnya pasien mengalami nyeri tenggorokan, batuk ringan, nyeri perut tanpa disertai
demam dan penurunan BB. Riwayat trauma (-), Suhu 37,4 nadi 80x/min, limfadenopati
servical posterior, tonsil bengkak dan merah. Jantung terdengar murmur sistolik. Ekstremitas
pergelangan dan lutut kanan teraba hangat, merah, bengkak, dengan nyeri tekan, ada ruam
ataupun nodul subkutan. Apa pemeriksaan untuk menegakan diagnose?
a. Kultur darah
b. Antistreptolysin
c. Urin lengkap
d. Swab tenggorok
e. Kultur urin
th
36. Sepasang suami istri datang ke poliklinik RS. Sudah menikah sejak 8 yll dan berusaha
memiliki keturunan. Pada lab analisis sperma didapatkan azoospermia. Istri
normal.penatalaksanaan terbaik pada kasus tersebut?
a. USG
b. Inseminasi
c. Fertilisasi invitro
d. Obat hormonal untuk istri
e. Operasi koreksi blok epididymis
th
37. Laki-laki 70 dibawa keluarga ke RS dengan keluhan sering marah marah disertai pasien sering
mengulang-ulang saat betanya. Heteroanamnesa didapatkan pasien pergi keluar rumah dan
sering nyasar saat ingin pulang, pasien jg mengalami gangguan tidur. Menurut anaknya,pasien
berperilaku seperti ini sejak 2th dan semakin parah 6 bulan terakhir ini dimana pasien sering
bicara sendiri dan tidak mengenali beberapa orang anaknya. Kemungkinan diagnose?
a. Skizophrenia paranoid
b. Demensia
c. Delirium
d. Gangguan psikotik akut
e. Gangguan depresi berat denga gejala psikotik
38. Seorang anak 2th dibawa ibunya ke UGD RS dengan keluhan penurunan kesadaran disertai
kelemahan sisi tubuh, penurunan nafsu makan dan tampak sesak sejak 2 hari yll. Keluhan
didahului demam sejak 10 hari yll, makin lama makin tinggi ketika malam hari disertai mengigau.
0
Pemfis kesadaran somnolen, suhu 40 C, napas cepat dan dalam, RR 60x/min, nadi 180x/min,
TD 70/30. Apakah pemeriksaan penunjang yang diperlukan untuk menegakkan diagnose
pada pasien ini?
a. Pemeriksaan Leukosit
b. Pemerksiaan CRP
c. Pemeriksaan Kultur Darah
d. Pemeriksaan LED
e. Pemeriksaan Procalcitonin
th
39. Perempuan 30 ke puskesmas keluhan lemah, mudah letih dan muka pucat sejak 2 bulan yll.
0 3
TD 100/80, nadi 100x/min, RR 24x/min, suhu 36,8 c, Hb 9 g/dl, leukosit 6400/mm .
Konjungtiva anemis. Pemeriksaan feses dengan direct smear dengan larutan garam fisiologis
ditemukan oval dinding transparan bersih dengan segmented ovum. Terapi yg tepat?
a. Pyrantel pamoat
b. Metronidazole
c. Mebendazole
d. Praziquantel
e. Dietylcarbamazin
40. Anak laki-laki 6 bulan di bawa kepuskesmas keluhan panas tinggi sejak 5 hari yll. Keluhan
disertai muntah 4x, kencing warna kuning keruh, dan berbau. Pemfis compos mentis tapi
0 3
cengeng, nadi 110x/min, RR 28x/min , suhu 40 c, Hb 12,3 g/dl, leukosit 20.000/cmm . Urin
sedimen: Eritrosit 10-15/lp, lekosit penuh, granular cast positif, kultur urin dengan pengambilan
5
sample urin melalui kateter trans urethra E. Coli > 10 . Apakah komplikasi yang paling sering
terjadi pada pasien ini?
a. Urosepsis
b. Gangguan ginjal akut
c. Penyakit ginjal kronik
d. Hipertensi
e. Parut ginjal
th
41. Lak-laki 47 keluhan demam menggigil 3 hari disertai nyeri pinggang kanan, nyeri ketok CVA
th
dextra +, riwayat DM 5 tidak terkontrol, mengeluh mual muntah bila merasakan nyeri.
Pemeriksaan penunjang yg dapat dilakukan untuk menegakkan diagnose?
a. Kreatinin+ urinalisi
b. Urinalisis + leukositosis
c. Gula darah sewaktu + Kreatinin
d. Urinalisis + kreatinin
e. Urinalisis + Gula darah sewaktu
th
42. Anak 5 di bawa ibu nya ke puskesmas dengan keluhan nyeri sejak 2 hari terakhir, keluhan
disertai demam, kelemahan badan dan penurunan nafsu makan. Membrane Timpani
menoonjol tidak ada perforasi. Kemungkinan diagnose?
a. Otitis media supurasi akut
b. Miringitis
c. Otitias media supuratif kronik
d. Furuncle
e. Otitis ekstrena
th
43. Laki-laki 50 ke dokter dengan keluhan nyeri dan timbul benjolan di pangkal ibu jari kanan yg
sudah di derita selama 3 bulan ini. Pemfis pangkal ibu jari kanan nyeri bila digerakkan serta
pada posisi lateralnya terdapat benjolan dengan diameter 2cm yg melekat pada dasar. Asam
urat darah 10 g/dl. Diagnose?
a. Artritis gout
b. Artritis rheumatoid (pagi )
c. Synovitis vilonodular
d. Osteoarthritis
e. Arthtritis TB
44. Laki- laki 3th dibawa ibunya ke puskesmas stelah ibu menemukan bahwa skrotum anaknya
kosong saat memandikan anaknya tersebut. Setalah dilakukan pemeriksaan didapatkan
cairan dalam scrotum dan tidak teraba testis. Pemeriksaan penunjang apakah yg dapat
dilakukan untuk menegkkan diagnose?
a. Foto BOF
b. USG scrotum
c. USG Abdomen dan inguinal
d. Intravenous pyelografi
e. Transrectal ultrasound
45. Anak 3th dibawa ibunya ke UGD RS keluhan nyeri hebat pada lutut kanan sejak 4 jam yll. Nyeri
timbul secara tiba-tiba disertai bengkak pada pergelangan tangan kanan. Dua minggu sebelumnya
pasien mengalami nyeri tenggorok, batuk ringan, nyeri perut tanpa disertai demam
0
dan penurun berat badan. Riwayat trauma (-), suhu 37,4 c, nadi 80x/min, limfadenopati
servical posterior, tonsil bengkak dan merah, jantung terdengar murmur sistolik, ekstremitas
pergelangan dan lutut kanan teraba hangat,merah bengkak, dengan nyeri tekan. Tidak ada
ruam ataupun nodul subkutan. Apakah yg termasuk kriteria mayor dalam kasus ini?
a. Nyeri perut
b. Karditis
c. Nyeri sendi
d. Penurunan berat badan
e. Penurunan nafsu makan
th
46. Anak 9 diantar ibu nya ke puskesmas keluhan hidung tersumbat. Keluhan dirasa sejak 2
bulan yll, terutama dirasakan memberat pada pagi hari, keluhan ini juga disertai bersin dan
secret hidung yg tertelan. Pemfis lain dbn. Pemeriksaan rhinoskopi anterior ditemukan mukosa
dan konka hidung yg livid (pucat) dan secret yg serous. Tatalaksana yg tepat?
a. Membiasakan pasien kontak dengan allergen dari konsentrasi rendah
b. Meningkatkan kebugaran jasmani dgn olahraga 1x/mggu
c. Obat H-1 receptor antagonist
d. Decongestan topical selama 2mgg
e. Mengupayakan pengobatan yg mampu menekan gejala pada fase cepat maupun lambat
th
47. Perempuan 50 ke puskesmas dgn keluhan kesemutan di lengan kiri disertai nyeri leher.
Pemfis didapatkan nyeri terlokalisir di daerah ulnar. Pemeriksaan neurologis didapatkan
sensoris paresthesi di ulnar sinistra, dan motoric ekstremitas superior 5/5, reflek patologis -/-,
reflek fisiologi dbn. Apakag diagnose?
a. Radiculopathy
b. CTS (Carpal Tunnel Syndrome)
c. Trigger finger
d. Polyneuropathy
e. Ulnar palsy
th
48. Perempuan 28 datang ke puskesmas dgn keluha luka di kelamin dan nyeri. Pemfis didapatkan
luka jumlah 3 buah bentuk bulat, permukaan kotor, pada pemfis regio iguinal didapatkan
pmbesaran limfonodi dan nyeri tekan positif. Pada pemeriksaan status lokalis didapatkan ulkus
kotor, menggaung, kissing ulcer, jaringan nekrotik di dasar, berbau. Kemungkinan penyebab?
a. Virus herpes simpleks tipe 1
b. Treponema pallidum
c. Human papilloma virus
d. Virus herpes simpleks tipe 2
e. Haemophillus ducreyi
49. Perempuan 21th ke psikiater dengan keluhan sering mimpi buruk 5 bulan inisetelah ia
mengalami perampokan.pasien juga mengeluh bila berhadapan atau melihat laki-laki bertubuh
besar dan berjenggot seperti penampilan orang yg merampoknya, maka dia akan merasa
sangat cemas dan ketakutan sampai-sampai menghindar. Penatalaksanaa farmakologi jangka
panjang yg tepat pada kasus diatas?
a. Haloperidol
b. Fluoxetine
c. Alprazolam
d. Asam valproate
e. Clonazepam
th
50. Perempuan 20 ke puskesmas dengan keluhan lemah dan mual sejak 2 minggu yll. Pemfis
sklera ikterik, heparteraba 1 jari bawah arcus costae, SGOT 120 IU, SGPT 110 IU, Bilirubin↑,
Anti HAV +, HBsAg-, AntiHBC-, AntiHDV-, AntiHEV-. Apakah diagnose?
a. Hepatitis A virus
b. Hepatitis B Virus
c. Hepatitis C virus
d. Hepatitis D virus
e. Hepatitis E virus
51. Jenazah bayi baru lahir ditemukan di tempat sampah lengkap dengan plasenta dibawa ke
instalasi kedokteran forensic. Pada pemeriksaan luar ditemukan luka memar pada bibir dan
leher. BB 3200 gram dan Panjang badan 51cm. Plasenta Nampak tidak terawatt. Penyidik
menduga bahwa bayi ini adalah korban pembunuhan. Pemeriksaan paling tepat untuk
menunjang dugaan tersebut?
a. Tes apung paru
b. Tes getah paru
c. Tes DNA
d. Tes serologi
e. X-ray
th
52. Laki-laki 35 KLL datang diantar polisi ke UGD RS. Pasien Nampak gelisah ingin BAK. Hasil
pemfis saluran nafas dan vital sign stabil. Pemfis lanjut didapatkan kandung kemih tampak
distensi, darah dari muara urethra, hematom perineum+. Apa Tindakan yg paling tepat untuk
menangani pasien ini?
a. Kateter dengan ukuran kecil
b. Kateter dengan ukuran sesuai
c. Businasi dan insersi kateter
d. Kateter dengan bantuan mandrani
e. Pungsi suprapubik
53. Seorang dokter puskesmas hendak megadakan penelitian tentang hubungan merokok dengan
kejadian keganasan kolon. Apakah design yg paling sesuai untuk penelitian ini?
a. Cohort
b. Cross sectional
c. Case control
d. True experimental
e. Quasi experimental
54. Laki-laki 32th datang ke dokter umum dengan keluhan kencing bernanah sejak 2 hari yll.
Keluhan disertai rasa nyeri dan panas saat BAK. Riwayat hubungan dgn PSK 5 hari yll. Pemfis
dbn. Pemeriksaan lokalis pada ujung urethra tampak secret mukopurulen. Pemeriksaan Lab
ditemukan hasil diplokokus gram negative. Pilihan terapi yg tepat?
a. Amoxicillin
b. Tetrasiklin
c. Cephalosporin
d. Thyamicin
e. Cloramphenicol
55. Dokter puskesmas ingin meneliti hubungan kejadian sembelit dgn kebiasaan makan sayur.
Dokter puskesmas ini mengumpulkan data dgn wawancara pada pasien dipoli lansia RS
Sumber Waras, serta mempelajari data rekam medis dan catatan pemeriksaan Kesehatan
pasien pengunjung poli lansia tersebut. Recall bias merupakan salah satu kelemahan
penelitian ini. Apakah design penelitian ini?
a. Cohort
b. Cross sectional
c. Case control
d. True experimental
e. Quasi experimental
56. Seorang dokter ingin mengetahui pengaruh pemberian ASI eksklusif terhadap perkembangan
anak usia 7-24 bulan. ASI di klasifikasikan menjadi ya (diberikan) dan tidak. Perkembangan
anak di pantau sejak usia 7-24 bulan menggunakan kuesioner pra skrining perkembangan
(KPSP). Apa design penelitian yg tepat digunakan oleh dokter?
a. Eksperimental
b. Deskriptif
c. Kasus control
d. Cross-sectional
e. Kohort prospektif
th
57. Perempuan 30 datang ke pkm untuk control kehamilan. Usia kehamilan saat ini 12 minggu .
th
pasien memiliki anak berusia 4 dengan keluhan terlambat bicara dengan kepala tampak
lebih kecil dibandingkan anak seusianya. Penunjang yg dianjurkan untuk pasien ini?
a. Serologi aviditas toxoplasma
b. Serologi TORCH
c. Serologi HSV
d. Serologi HCV
e. Serologi HPV
TH
58. Laki-laki 54 ke praktek pribadi keluhan sakit pinggang sebelah kanan setelah mengangkat
gallon 3 hari yll. Apakah pemeriksaan klinis yg paling tepat untuk menentukan diagnose?
a. Anamnesa pola nyerinya
b. Ukur tanda-tanda vital ( TD, nadi, RR, dan Suhu)
c. Lakukan uji provokasi seperti kerniq dan lasegue
d. Acarakan pemeriksaan MRI lumbo-sacral
e. Kombinasi anamnesa dan pemeriksaan uji provokasi
th
59. Laki-laki 50 di rawat di ICU di konsultasikan karena gelisah, kesadaran↓, bicara kacau, tidak
kooperatif dgn perawatan dan disorientasi orang dan tempat. Pasien post op kranial 1 hari yll,
tidak ada gangguan jiwa sblmnya. Penatalaksaan farmakologis yg tepat?
a. Haloperidol
b. Alprazolam
c. Diazepam
d. Chlorpromazine
e. Risperidone
th
60. Laki-laki 6 ke puskesmas dgn ibun nya dgn keluhan sakit saat kencing, kemerahan pada
ujung penis, saat kencing penis menggelembung di ujung. Diagnose?
a. Paraphimosis
b. Phimosis
c. Balanitis
d. Hipospadi
e. Epispadi
61. Perempuan 32th ke puskesmas dengan keluahan utama bitnik-bintik merah pada kedua
tungkai sejak 2 bulan yll, memberat (bertambah banyak) 2 hari terakhir. Anamnesa lebih lanjut
tidak ada riwayat perdarahan berulang di keluarga pasien. Pemfis ditemukan petekie dan
purpura di kedua tungkai. Hepatosplenomegaly (-), trombosit 48.000, leukosit 5700, hb 13,1
g/dl. Apusan darah tepi menunjukkan kesan penurunan jumlah trombosit dengan beberapa
megatrombosit. Diagnose?
a. Disseminated intravascular coagulation (DIC)
b. Idiopathic Trombocytopenia Purpura (ITP)
c. Sindrom evans
d. Purpura henoch-Schonlein
e. Sindrom hemolitik uremik
th
62. Laki-laki 26 ke dokter umum keluhan setiap kali akan maju presentasi ia merasa mual,
keringat dingin, dan cemas, sehingga menolak bila diminta untuk presentasi. Keluhan ini ia
rasakan sejak 2 th yll. Bila pasien dalam situasi biasa dan bertemu dengan teman-temannya,
ia tidak mengalami keluhan tersebut. Kemungkinan diagnose?
a. Gangguan cemas
b. Serangan panik
c. Fobia social
d. Fobia spesifik
e. Agrofobia
th
63. Perempuan 30 berobat ke UGD RS dgn keluhan sesak dan muntah. Pemfis TD 160/100,
nadi 100x/min, RR 28x/min, rales kedua lapang paru (+), edema kedua ekstremitas inferior
+/+. Hb 7,3 g/dl, MCV dan MCHC dbn. Ureum 421mg/dl. Serum kreatinin 15mg/dl. USG kedua
ginjal mengecil, densitas korteks meningkat, batas medulla korteks menjadi kabur.
Tatalaksana farmakologis yg paling tepat untuk menangani anemia pada pasien?
a. Pemberian sukfas ferrosus
b. Transfuse sel darah merah
c. Pemberian asam folat
d. Pemberian eritropoetin
e. Pemberian kortikosteroid
64. Anak 2th dibawa ke UGD dgn kesadaran↓ disertai kelemahan tubuh, nafsu makan↓, tampak
sesak sejak 2 haru yll,. Keluhan didahului demam sejak 10 hari yll, makinhari makin tinggi
0
terutama malam hari disertai mengigau. Kesadaran somnolen, suhu 40 c , napas cepat dan
dalam, RR 60x/min, nadi 180x/min, TD 70/30. Diagnose?
a. Syok
b. Sepsis
c. Ensefalitis
d. Meningitis
e. Koma
th
65. Laki-laki 68 ke UGD dalam keadaan tidak sadar 1 jam sebelum tiba di RS. Info diperoleh
bahwa penurunan kesadaran ini sudah sejak 3 hari sebelumnya. Dan selama ini kondisi
kesadaran pasien naik turun. Pemfis adanya hemiparese pada sisi kanan tubuh, riwayat jatuh
telentang karena terpleset 1 bulan yll, namun setelah kejadian itu pasien tetap sadar dan tidak
muntah. CT scan kepala menunjukkan adanya gambaran hipodensitas bikonveks diantara
bagian lateral hemisfer otak dengan kalvaria sisi kiri. Kemungkinan diagnose?
a. Perdarahan sub- dural akut
b. Perdarahan epi- dural
c. Perdarahan sub-dural kronis
d. Perdarahan sub-arachnoid
e. Sub-dural hygroma
th
66. Laki-laki 68 ke UGD dalam keadaan tidak sadar 1 jam sebelum tiba di RS. Info diperoleh
bahwa penurunan kesadaran ini sudah sejak 3 hari sebelumnya. Dan selama ini kondisi
kesadaran pasien naik turun. Pemfis adanya hemiparese pada sisi kanan tubuh, Pemeriksaan
penunjang yg perlu dilakukan untuk memastikan penyebab penurunan kesadaran dan
hemiparese pada pasien ini?
a. Foto X-ray Kepala AP/Lateral
b. EEG ( Elektro-Encephalo-Graphy)
c. Ct-scan kepala
d. Laboratorium (analisis kimia klinik darah)
e. Tidak perlu pemeriksaan penunjang diagnostik
67. Dokter puskesmas ingin mengadakan penelitian tentang hubungan anemia dalam kehamilan
dengan kejadian BBLR (Bayi Berat Lahir Rendah). Design penelitian yg paling sesuai?
a. Cohort
b. Cross sectional
c. Case control
d. True experimental
e. Quasi experimental
th
68. Anak 4 dibawa ibunya ke UGD RS dgn keluhan penurunan kesadaran sejak 1 jam yll. Keluhan
didahului dengan demam tinggi selama 4 hari dengan pola naik turun. Pasien telah berobat 2
0
hari yll. Kesadaran apatis, akral dingin, TD 80/60, RR 40x/min, nadi 120x/min, suhu 37,8 c, Hb
3
14 g/dl, lekosit 1800/m . Trombosit 110.000, hct 48%. Diagnose?
a. Dengue fever
b. Dengue Hemorrhagic fever grade III
c. Dengue Shock syndrome
d. Dengue encephalopathy
e. Infeksi virus dengue
th
69. Perempuan 65 diantar ke UGD RS karena mengalami kelumpuha ke-2 tungkainya sejak 10
hari yll, setelah jatuh terduduk karena terpleset. Pasien jg mengeluh badan mulai dari pusar ke
bawah mengalami mati rasa. Dokter yg menerima pasoen ini merencanakan pemeriksaan
penunjang radiologis foto X-ray vertebra. Proyeksi foto vertebra manakah yg paling tepat
dikerjakan pada pasien ini?
a. Cervical
b. Cervico-thoracal
c. Thoracal
d. Thoraco-lumbal
e. Lumbo-sacral
th
70. Perempuan 20 ke dokter dgn keluhan keluar cairan putih dari vagina sejak 2 minggu yll.
Cairan berbau amis, putih kental, banyak menempel pada celana dalam. Riwayat koitus di
sangkal. Kemungkinan mikroorganisme yg menjadi etiologi kasus diatas?
a. Gardnerella vaginalis
b. Trichomonas vaginalis
c. Candida albicans
d. Mycoplasma hominis
e. Bacteriodes sp.
th
71. Perempuan 58 ke puskesmas dengan keluhan tidak mampu menahan air kencing. Keluhan
terjadi pada saat batuk dan tertawa. KU baik, tanda vital dbn. Pemeriksaan ginekologi normal.
Dimanakah di bawah ini yg paling tepat menyebabkan keadaan tersebut?
a. Stress inkontinentia
b. Hipereflexi otot-otot destrusor
c. Overflow inkontinensia
d. Fistula vesicovaginal
e. Diverticulum uretra
th
72.Perempuan 25 tidak sadar diri karena cedera kepala akibat kecelakaan lalu lintas. Pasien
telah menggunakan ventilator selama 1 th dan berada dalam persisten vegetative state. Dokter
memberikan diuretic sistemik tanpa memperhatikan balans cairan pasien. Apakah yg seharunya
dilakukan oleh supervisior untuk mengevaluasi kasus ini?
a. Memeriksa kelengkapan rekam medis pasien
b. Melaporkan polisi karena kemungkinan adanya tindak pidana
c. Melaporkan kasus ini ke komisi etik dan hukum RS
d. Menegur teman sejawat tersebut agar jangan mengulangi kesalahannya
e. Konsultasi dengan kuasa hukum rs mengenai resiko hukum yg mungkin di hadapi
th
73. Laki-laki 25 diantar temannya ke UGD RS dengan kesadaran ↓ sejak 2 jam yll setelah
mengalami kecelakaan lalu lintas. GCS 2-2-3, TD 170/80, nadi 50x/min, RR 20x/min, suhu
0
36 C, motoric lateralisasi dextra, pupil bulat anisokor. Reflex patologi +/-, CT-scan tampak
area hyperdense berbentuk bikonveks. Diagnose?
a. COR
b. COB
c. COS
d. EDH
e. ICH
th
74. Perempuan 26 ke puskesmas keluhan timbul benjolan di kemaluan sebelah kiri sejak 1 minggu
yll. Benjolan dirasakan semakin membesar. Pada pemfis didapatkan benjolan pada arah
jam 5 pada labium minus posterior, warna hiperemis, ukuran 3cmx2cm, permukaan rata dan
licin dan terdapat nyeri bila ditekan. Kemungkinan diagnose?
a. Kista polisebasea
b. Kista Bartholin
c. Hidrokel kanalis nuck
d. Polip fibroepiteleal
e. Fibroma
th
75. Laki-laki 40 datang ke praktek pribadi keluhan demam sejak 3 hari yll. Keluhan disertai nyeri
saat membuka mulut, air ludah banyak, nyeri tenggorokan terutama sebelah kiri sakit saat
menelan. Pemeriksaan faring didapatkan tonsila palatina kiri membesar T3, hiperemis, uvula
tampak mendorong ke kanan. Diagnose?
a. Faringitis kronis
b. Tumor nasofaring
c. Abses peritonsiler
d. Laryngitis
e. Sinusitis
76. Perempuan 21th dibawa ke puskesmas dgn keluhan sering murung sejak 3 minggu terakhir,
keluhan juga disertai mudah menangis tanpa sebab yg jelas dan beberapa kali bercerita pada
suaminya tentang dirinya yg merasa tidak berharga dan tidak ingin hidup lagi. Pasien baru
saja melahirkan anak pertamanya1 bulan yll dgn operasi SC. Pasien jg tidak mau mengurus
bayi karena takut menyakitinya. Pasien lebih banyak mngurung diri di kamar. Pemfis KU dan
Vital sign dbn. Afek depresif, orientasi tempat dan waktu baik, isi dan arus pikiran baik, tidak
ada waham dan halusinasu. Neurotransmitter yg berperan pada patofisiologi kasus diatas?
a. Dopamine
b. Gamma amino butyric acid
c. Norephinephrine
d. Serotonin
e. Acethylcholin
th
77. Perempuan 30 dtg ke puskesmas keluhan keputihan sejak 3 minggu yll, keputihan berwarna
kuning, tidak gatal, tidak bau, , pemeriksaan servix speculum didapatkan discharge
mukopurulen . Pemeriksaan lab dgn pewarnaan gram diperoleh diplokokus gram negative.
Komplikasi yg sering terjadi pada pasien ini?
a. Servisitis
b. Endometriosis
c. Infeksi radang panggul
d. Infertilitas
e. Ca cervix
th
78. Anak 4 dibawa ke puskesmas oleh ibunya dengan keluhan terlambat bicara. Pasien sering
menunjukkan respon yg kurang saat dipanggil. Pada antropometri lingkar kepala dibawah
batas normal. Penyebab paling sering pada kasus anak ini?
a. Keracuna timbal
b. Infeksi kehamilan
c. Nutrisi ibu hamil yg kurang
d. Kelahiran kurang bulan
e. IUGR (intra Uterine Growth Retardation)
79.Anak 30 bulan dibawa ibunya ke UGD RS keluhan kejang sejak 1 jam yll. Keluhan didahului
demam tinggi selama 5 hari dengan pola demam makin hari makin tinggi disertai menggigil.
Pasien lebih banyak tidur, terkadang disertai muntah. Riwayat bepergian ke Papua. Kesadaran
0
apatis, TD 100/70, nadi 120x/min, RR 48x/min, suhu 40 c, rangsang meningeal (-), Hb 8 gr/dl,
3
lekosit 4500/m . Trombosit 160.000. Pemeriksaan tetes tebal sebagai berikut
Apa penyebab kelainan tersebut?
a. Plasmodium Ovale
b. Plasmodium knowlesi
c. Plasmodium Falciparum
d. Plasmodium Malariae
e. Plasmodium Vivax
80. Anak usia 30 bulan dibawa ke ibunya ke UGD RS keluhan kejang 1 jam yll. Diketahui demam
tinggi selama 5 hari dengan pola demam makin hari makin tinggi disertai menggigil. Pasien
lebih banyak tidur, riwayat bepergian ke Papua, KU lemah, kesadaran apatis, TD 100/70, nadi
0 3
120x/min, RR 48x/min, suhu 40 c, rangsang meningeal (-), Hb 8 g/dl, lekosit 4500/m ,
2
trombosit 160.000/mm . Tatalaksana awal yg tepat adalah?
a. Obat suportif
b. Pemeriksaan penunjang
c. Pungsi lumbal
d. Atasi kegawatan
e. Edukasi orang tua
81.Anak usia 30 bulan dibawa ke ibunya ke UGD RS keluhan kejang 1 jam yll. Diketahui demam
tinggi selama 5 hari dengan pola demam makin hari makin tinggi disertai menggigil. Pasien
lebih banyak tidur, riwayat bepergian ke Papua, KU lemah, kesadaran apatis, TD 100/70, nadi
0 3
120x/min, RR 48x/min, suhu 40 c, rangsang meningeal (-), Hb 8 g/dl, lekosit 4500/m , trombosit
2
160.000/mm . Apakah diagnose pada pasien ini?
a. Kejang demam sederhana
b. Status epilepticus
c. Malaria cerebral
d. Meningoencephalitis
e. Epilepsy
th
82.Laki-laki 45 datang memeriksakan diri ke puskesmas dgn keluhan nyeri punggung bawah
sejak 1 bulan yll, keluhan disertai rasa kesemutan dan mati rasa pada daerah perineum dan
anus disertai gangguan miksi. Pemeriksaan neurologis ditemuakn reflex achilles -/-. Diagnose?
a. Tumor myelum daerah thoracal
b. Tumor otak
c. Sindrom kauda equina
d. Sindrom konus medularis
e. Tumor daerah panggul
th
83.Perempuan 34 keluhan pusing sejak 1 minggu yll. Diketahui hamil usia kehamilan 34-35
minggu. TD 140/100, nadi 90x/min, RR 28x/min, edema kedua tungkai, urinalisis protein +3.
Pasien tidak memiliki riwayat HT sebelumnya. Diagnose?
a. Pre Eklampsia berat
b. Pre Eklampsia Ringan
c. Eclampsia
d. Gestasional hipertensi
e. Hipertensi kronik
84.Perempuan 33th datang ke UGD RS dengan keluhan keluar darah dari kemaluan sedikit sedikit
sejak 3 hari yll. Pasien terlambat haid 2 bulan. Keluhan disertai rasa sakit yang terus menerus
pada perut bagian bawah. Pasien diketahui pernah melahirkan 4x dan abortus 1x dengan 4
orang anak hidup. Pemfis didapatkan fundus uteri tidak teraba, pemeriksaan dalam didapatkan
ostium tertutup disertai nyeri goyang portio. Pemeriksaan lab teskehamilan (+). Diagnose?
a. Abortus iminens
b. Mola hidatidosa
c. KET
d. Kehamilan blighted ovum
e. Abortus inkomplet
85.Anak 2th dibawa ibuny ke UGD RS dengan keluhan penurunan kesadaran disertai kelemahan
tuuh, penurunan nafsu makan dan tampaksesak sejak 2 hari yll. Keluhan didahului demam
sejak 10 hari yll makin hari makin tinggi terutama malam hari disertai mengigau. Kesadaran
somnolen, suhu 40, napas cepat dan dalam, RR 60x/min, RR 180x/min, TD: 70/30. Bagaiaman
pemberian cairan awal pada pasien ini?
a. Cairan 20ml/kgBB/jam
b. Cairan rumatan
c. Cairan 20-40 ml/kgBB/jam
d. Cairan 20-60 ml/kgBB. Secepatnya
e. Cairan elektrolit
86.Berdasarkan data dari suatu puskesmas, terdapat 1.000 pasien yg menjalani pemeriksaan BTA
sputum dan tes cepat molekuler (TCM) pada bulan September 2019. 60% diantara pasien
tersebut menunjukkan hasil tes BTA sputum positif mycobacterium tuberculosis. Fdari 200
orang yg hasil tes BTA sputumnya negative, 50 orang diantaranya menunjukkan hasil tes TCM
positif mycrobacterium tuberculosis. Beberapa sensitivitas pemeriksaan BTA sputum tersebut?
a. 600/800
b. 50/200
c. 600/1.000
d. 600/650
e. 203/350
th
87.Perempuan 50 keluhan nyeri pada daerah scapula kanan, tidak nyeri leher dan abdomen.
Setelah di USG abdomen di dapatkan cholelithiasis. Jenis nyeri yg diderita pasien?
a. Nyeri nosiseptif
b. Nyeri neuropatic
c. Nyeri campuran
d. Nyeri rujukan (reffered pain)
e. Nyeri organ
th
88.Anak 5 dibawa ibunya ke UGD RS dgn keluhan lemas dan bibir tampak biru setelah
mengkonsumsi obat metampiron sejak 6 jam yll. Pemfis TD 60 sistolik palpatoir, nadi 140x/min,
RR 28x/min. Pemeriksaan jantung paru dbn, akral dingin, basah, pucat. Diagnose?
a. Syok sepsis
b. Syok kardiogenik
c. Syok hipovolemik
d. Syok neurologic
e. Syok anafiaktik
th
89.Laki-laki 35 ke puskesmas dengan keluhan benjolan di leher kanan. Benjolan tersebut sudah
mulai timbul sejak 2 bulan yll. Benjolan bertambah besar, tidak nyeri, dan sulit di gerakkan.
Pasien juga mengeluhkan hidung dirasa tersumbat, serta mengeluarkan ingus kental namun
tidak berbau. Ingus terkadang bercampur darah. Pemfis dbn. Diagnose?
a. Ca laring
b. Ca nasofaring
c. Limfadenitis coli TB
d. Ca cavum nasi
e. Limfoma Hodgkin
th
90.Laki-laki 24 datang dibawa keluarganya ke UGD RS dengan keluhan kejang-kejang, gelisah,
demam,. Pasien diketahui baru saja pulang dari acara pesta Bersama teman-temannya. Pada
pemfis nadi 110x/min, suhu 39, lain-lain dbn. Diagnose yg paling mungkin?
a. Intoksikasi alcohol
b. Intoksikasi amfetamin
c. Intoksikasi benzodiazepine
d. Intoksikasi canabioid
e. Intoksikasi opioid
th
91.Anak 4 dibawa ibu nya ke UGD RS dikeluhkan penuruna kesadaran sejak 1 jam yll. Keluhan
didahului demam tinggi selama 4 hari dengan pola naik turun. Pasien telah berobat 2 hari yll.
Pemfis kesadaran apatis, akral dingin, TD 80/60, RR 40x/min, nadi 120x/min, suhu 37,8, Hb 14
3 3,
gr/dl, lekosit 1800/m , trombosit 110.000/m , HCT 48%. Tatalaksana yg paling tepat diberikan
pada pasien?
a. Pemberian kristaloid 10-20 ml/kgBB secepatnya
b. Pemberian koloid 10-20 ml/kgBB secepatnya
c. Pemberian Kristaloid 10-20 ml/kgBB dalam 1 jam
d. Pemberian Koloid 10-20 ml/kgBB dalam 1 jam
e. Pemvberian cairan rumatan sesuai haliday-segar
92.Perempuan 32th ke puskesmas dengan keluhan keputihan sejak 2 minggu. Pasien seorang
PSK dan menggunakan AKDR. Pada inspekulo didapatkan portio hiperemis dgn fluor putih
kekuningan. Apakah mikroorganisme yg ditemukan jika AKDR harus dilepaskan pada kasus
ini?
a. Streptococcus
b. Staphylococcus
c. Diplococcus gonorrhea
d. E. coli
e. Klebsiella
93.Perempuan 21th ke RS dgn keluhan sering mimpi buruk sejak 5 bulan ini setelah ia mengalami
perampokan. Pasien jg mengeluh bila berhadapan atau melihat laki-laki bertubuh besar dan
berjenggot seperti penampilan orang yg dulu merampoknya, maka dia akan merasa sangat
cemas dan ketakutan sampai-sampai ia menghindar. Diagnose?
a. Nightmare
b. Night terror
c. Insomnia sekunder
d. Post trauma syndrome disorder
e. Gangguan waham
th
94. Perempuan 70 ke UGD RS dgn keluhan muncul benjolan di kemaluan sejak 2 tahun. Awalanya
benjolan kencil, semakin lama semakin besar, benjolan tdk nyeri, dapat bertambah besar
terutama saat mengejan/jongkok dan menghilang saat berbaring. Benjolan dapat keluar
th
masuk dengan sendirinya. Pasien pernah bekerja sebagai buruh angkut di pasar selama 20
. TD 160/100, nadi 90x/min, RR 28x/min, suhu 36,5. Status lokalis didapatkan benjolan
keluar dari vagina diameter ±2cm , warna merah muda, palpasi lunak, nyeri tekan(-).
Penatalaksanaan?
a. Dilakukan pemasangan pesarium
b. Dilakukan operasi histerektomi
c. Dilakukan pembedahan compartement vagina anterior
d. Dilakukan pembedahan compartemen vagina posterior
e. Dilakukan reposisi manual
95.Seorang dokter membuat proposal penelitian tentang ketidakpatuhan pada terapi sebagai factor
resiko tuberculosis resisten obat. Penelitian tersebut akan dilakukan dengan design kasus
control. Bagaimana penelitian tersebut seharusnya di lakukan?
a. Kelompok perlakuan terdiri dari pasien yg diberi obat tuberculosis resisten obat
b. Kelompok kasus terdiri dari pasien yg menderita tuberculosis resisten obat
c. Kelompok control terdiri dari pasien yg tidak patuh minum obat
d. Kelompok tidak terpapar terdiri dari pasien yg tidak menderita tuberculosis resisten obat
e. Kelompok terpapar terdiri dari pasien yg menderita tuberculosis resisten obat
th th th
96.Laki-laki 45 datang Bersama istri berusia 38 ke RS. Pasien diketahui sudah menikah 7 dan
belum pernah hamil. Analisa sperma suami dbn, istri riwayat menstruasi tidak normal, USG
tidak tampak kelainan pada istri. Pemeriksaan lab didapatkan bahwa istri termasuk ovulatory
dengan kadar serum progesterone dan LH urin normal. Pemeriksaan penunjang untuk
menegakkan diagnose ?
a. Hysterosalpingografi
b. Laparotomi
c. Inseminasi
d. Pemberian clomifen sitrat
e. Konsul urologi
th
97.Laki-laki 70 datang dengan keluhan tidak bisa menahan kencing, penderita stroke (+).
Penyebab gangguan miksi yg dialami pasien?
a. Strichtur urethra
b. Neurogenic bladder
c. Ca prostat
d. Ca buli
e. Bph
98.Pasien didiagnosa GBS dan telah 3 minggu di rawat di ICU menggunakan ventilator,
tracheostomy dan PEG feeding tube. Pasien tersebut dalam keadaan koma dan kondisi nya
tidak membaik. Fasilitas medis di ICU RS terbatas dan saat itu ada pasien lain dalam keadaan
gawat dengan harapan hidup lebih besar memerlukan ventilator. Apa rekomendadi yg
seharusnya diberikan oleh tim medis?
a. Melepas ventilator
b. Memberikan terapi agresif kepada pasien GBS
c. Menolak pasien baru
d. Meneruskan penggunaan ventilator
e. Membeli ventilator baru
th
99.Perempuan 27 , hamil dgn usia kehamilan 30-32 minggu datang ke UGD RS dengan keluar
cairan merembes dari jalan lahir. Pemeriksaan obstetric tidak didapatkan tanda-tanda inpartu.
Penatalaksanaan yg tepat?
a. Terminasi kehamilan dengan sc
b. Terminasi kehamilan dengan induksi
c. Konservatif dengan pemberian tokolisis
d. Konservatif dengan pemberian uterotonika
e. Terminasi dengan pemberian dexametason
100. Perempuan 32th menderita DM tipe 1 ke UGD RS menderita gagal ginjal progresif dalam
kurun waktu 2 th terakhir. Dialysis belum dilakukan pada pasien ini. Pemfis tidak menunjukkan
tanda-tanda abnormalitas. Hb 9g/dl, HCT 28%, MCV 94. Apus darah tepi eritrosit menunjukkan
gambaran normisitter normikromik. Yang paling mungkin sebagai penyebab kondisi pasien ini?
a. Perdarahan akut
b. Defisiensi eritropoetin
c. Leukimia limfositik kronik
d. Defisiensi enzim eritrosit
e. Anemia sideroblastic

Anda mungkin juga menyukai