Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH

Dinamika Kependudukan Benua Amerika

Disusun Oleh:
Kelompok 1

A.disyon.L.
Flitzko.L.
Andini.L.
Sri.poendey.
Kelas : IX-C

SMP NEGERI 4 MORUT


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Benua Amerika berbentuk seperti dua segitiga. Kerucut pertama membentuk
Amerika Utara dan kerucut lainnya membentuk Amerika Selatan. Keduanya
dihubungkan daratan sempit yang merupakan wilayah Amerika Tengah, dikenal dengan
nama Tanah Genting Panama yang memisahkan Samudera Psifik dan Samudera Atlantik.
Benua Amerika memiliki kualitas penduduk yang bervariasi. Negara yang memiliki
kualitas penduduk yang tinggi di antaranya adalah Amerika Serikat, Kanada, Argentina,
dan Chile. Negara dengan kualitas penduduk yang tinggi adalah Meksiko, Brazil, dan
sejumlah negara Amerika Latin lain. Negara dengan kualitas penduduk sedang adalah
Paraguay, Bolivia dan sejumlah negara lain.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana Jumlah dan sebaran penduduk Benua Amerika?
2. Bagiamanakah Komposisi Penduduk Benua Amerika?
3. Apa saja budaya Penduduk Benua Amerika?

C. Tujuan
1. Menjelaskan Dinamika Kependudukan di Benua Amerika
2. Mengetahui Komposisi penduduk di Benua Amerika
3. Mengetahui kebudayaan Masyarakat di Benua Amerika
BAB II
PEMBAHASAN

A. Jumlah dan Sebaran Penduduk Benua Amerika


Penduduk Benua Amerika pada tahun 2005 mencapai angka 888.000.000 jiwa
sedangkan pada tahun 2015 mencapai 987.000.000 jiwa. Ini berarti terjadi pertambahan
penduduk sebesar 99.000.000 jiwa dalam kurun waktu 10 tahun. Laju pertumbuhan
penduduk Benua Amerika tergolong rendah, yakni 0,9% per tahun. Konsentrasi
penduduk Amerika berada di bagian timur dan barat Amerika Serikat, Amerika Tengah
dan Karibia, serta bagian barat dan timur Amerika Selatan. Bagian tengah Benua
Amerika umumnya lebih rendah kepadatan penduduknya. Laju pertumbuhan penduduk
Benua Amerika tergolong rendah, yakni 0,9% per tahun.
Pada tahun 2012 jumlah penduduk Amerika mencapai 313.914.040 jiwa.
Karena jumlah penduduk yang cukup banyak, Warga negara Amerika banyak tersebar di
50 negara bagian. Penduduk yang mendiami wilayah Amerika dapat dikatakan majemuk.
Hal tersebut disebabkan terdapat orang – orang dari segala bangsa yang hidup di
Amerika. Pada tahun 2006, jumlah penduduk yang menempati wilayah benua Amerika
berjumlah 581.449.000 jiwa. Meskipun demikian, penduduk asli benua Amerika, yaitu
suku indian. Pertumbuhan penduduk di benua Amerika, rata – rata mencapai 0,5% per
tahun. Sedangkan, pertumbuhan penduduk di Amerika Latin dan Kepulauan Karibia
sekitar 1,7% per tahun.
Keadaan penduduk yang menempati wilayah Amerika Utara antara lain Indian
Amerika, Eropa, Eskimo, Asia, dan Afika Hitam. Kemudian, bahasa yang digunakan
penduduk Amerika Utara, antara lain bahasa Spanyol, bahasa Inggris, dan bahasa
Prancis. Agama yang dianut penduduk Amerika Utara yaitu agama Kristen Protestan,
Kristen Katolik, Kristen Ortodoks Timur, dan Yahudi. Amerika Serikat merupakan
negara yang maju di Amerika. Wilayahnya yang sangat luas, dan sebagian besar
merupakan daratan, dan memiliki hutan yang luas. Di Amerika Serikat terdapat gurun
pasir yang sangat luas dan terkenal yaitu Gurun pasir Nevada dan Air Terjun Niagara.
Bangunan buatan manusia yang sangat terkenal yaitu gedung putih merupakan Istana
Presiden AS, Gedung PBB di New York, dan Patung Liberty.
B. Komposisi Penduduk Benua Amerika
Komposisi penduduk Amerika berdasarkan usia menunjukkan bahwa sebesar 24
persen dari penduduknya berusia kurang dari 15 tahun dan sekitar 10 persen berusia 65
tahun atau lebih. Ini berarti sebesar 34 persen penduduknya termasuk penduduk usia
tidak produktif. Selebihnya atau sebesar 66 persen merupakan penduduk usia produktif.
Negara yang memiliki kualitas penduduk yang tinggi di antaranya adalah Amerika
Serikat, Kanada, Argentina, dan Chile. Negara dengan kualitas penduduk yang tinggi
adalah Meksiko, Brazil, dan sejumlah negara Amerika Latin lain. Negara dengan kualitas
penduduk sedang adalah Paraguay, Bolivia dan sejumlah negara lain.
Suku Indian dan Eskio merupakan peduduk asli Amerika. Penduduk pendatang
berasal dari berbagai benua yang terdiri atas tiga ras utama, yaitu Ras Negroid dari
Afrika, ras Mongolia dari Asia, dan ras Kaukasoid yang berkulit putih dari Eropa.
Penduduk Amerika Serikat sebagian besar (83%) menganut agama Kristen.
Sisanya menganut agama Yahudi dan Islam. Amerika Selatan didominasi oleh agama
Katolik Roma. Selebihnya menganut agama Kristen Protestan, Hindu, Islam, Animisme
dan Shamanisme.Bahasa utama yang digunakan penduduknya adalah Bahasa Inggris.
Walaupun demikian, penduduk Amerika menggunakan juga Bahasa Spanyol, Mandarin,
Perancis, dan Jerman.
Amerika ini terbagi menjadi 4 wilayah. Wilayah tersebut yaitu Amerika Utara,
Amerika Selatan, Amerika Tengah, dan Kepulauan Karibia.
Amerika utara merupakan daerah dari benua Amerika yang paling kaya dan maju.
Di wilayah ini, banyak kekayaan alam dan tanah yang subur. Bahkan, sumber daya
manusia yang ada di Amerika Utara ini mampu menciptakan suatu teknologi yang
canggih.
Amerika Utara termasuk Green Land yang memiliki letak astronomis 55 0 Bujur Barat
(BB) sampai 1700 Bujur Barat (BB). Keadaan penduduk yang menempati wilayah
Amerika Utara antara lain Indian Amerika, Eropa, Eskimo, Asia, dan Afika Hitam.
Kemudian, bahasa yang digunakan penduduk Amerika Utara, antara lain bahasa Spanyol,
bahasa Inggris, dan bahasa Prancis. Agama yang dianut penduduk Amerika Utara yaitu
agama Kristen Protestan, Kristen Katolik, Kristen Ortodoks Timur, dan Yahudi.
Amerika Serikat merupakan negara yang maju di Amerika. Wilayahnya yang
sangat luas, dan sebagian besar merupakan daratan, dan memiliki hutan yang luas. Di
Amerika Serikat terdapat gurun pasir yang sangat luas dan terkenal yaitu Gurun pasir
Nevada dan Air Terjun Niagara. Bangunan buatan manusia yang sangat terkenal yaitu
gedung putih merupakan Istana Presiden AS, Gedung PBB di New York, dan Patung
Liberty.
Amerika selatan ini wilayahnya terbentang dari Terusan Panama di sebelah utara
hingga menuju Semenanjung Horn di sebelah selatan. Secara astronomi, letak Amerika
selatan, berada pada 350 Bujur Barat (BB) sampai 820 Bujur Barat (BB).
Di Amerika Selatan ini terdapat rangkaian pegunungan Rocky yang dinamakan sebagai
Cordileras de los Andes. Selain itu, di Amerika Selatan terdapat dataran rendah lembah
Amazon dan dataran tinggi Brasil yang dinamakan dengan Patagonia.
Amerika Latin merupakan julukan yang diberikan bagi Amerika Selatan. Bahasa
yang digunakan Amerika Selatan adalah bahasa Spanyol dan bahasa Portugis yang
tumbuh dari bahasa latin. Amerika Selatan ini sebenarnya memilki banyak kekayaan
alam, namun sayangnya pembangunan di negara – negara yang terdapat di Amerika
Selatan terkesan lambat. Meskipun demikian, Brasil menjadi negara yang paling cepat
perkembangan perekonomiannya, dibandingkan dengan negara – negara lain yang ada di
Amerika Selatan. Mata pencaharian sebagian penduduk Amerika Selatan yaitu bidang
pertanian, perkebunan, dan peternakan. Penghasilan utamanya terletak di hasil pertanian.
Sayangnya, pengelompokan dan diskriminasi penduduk, masih dapat dirasakan dan
dijumpai di Amerika Selatan.
Amerika tengah secara astronomi, terletak pada 770 Bujur Barat (BB) sampai 990
Bujur Barat (BB). Di kawasan ini terdapat terusan yang terkenal, dinamakan terusan
Panama. Di sekitar Amerika Tengah ini terdapat banyak pulau. Pulau Kuba, Haiti, dan
Republik Dominika menjadi pulau yang cukup besar. Meksiko menjadi negara yang
perekonomiannya paling maju di Amerika Tengah, di mana terdapat pertanian dan
perindustrian di wilayah ini.
Sebagai daratan yang sempit, penduduk asli yang mendiami wilayah Amerika
Tengah yaitu orang Indian. Agama yang dianut penduduk Amerika Tengah yaitu Katolik
dan kepercayaan – kepercayaan tradisional. Pertanian menjadi sektor penting bagi
penduduk Amerika Tengah.
Kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh penduduk benua Amerika di dominasi
oleh jasa dan industri. Sedangkan, kegiatan pertanian hanya dilakukan oleh sebagian
kecil dari penduduk di Amerika, sekitar 5% saja.
Meskipun, pengelolaan pertanian hanya dilakukan oleh sebagian kecil dari
penduduk Amerika, namun lahan yang tersedia cukup luas dan dapat dikelola dengan
baik. Jenis tanaman dalam kegiatan pertanian, antara lain gandum, jagung, kapas, barley,
sayuran, dan buah – buahan.
Kegiatan industri yang dilakukan penduduk Amerika berada di sekitar danau
Besar, Chicago, Detroit, Toronto, Montreal, Pittsburgh, dan Quebec. Wilayah – wilayah
tersebut merupakan kota industri yang utama di Amerika Utara.
Selanjutnya, kegiatan peternakan. Daerah yang digunakan untuk peternakan
penduduk Amerika berada di padang rumput atau lereng Pegunungan Rocky. Hasil
peternakan berupa susu, daging, wol, keju, dan mentega. Sedangkan, kegiatan
peternakan, berada di wilayah pantai utara, danau besar, Laut Karibia, dan Samudra
Atlantik.
Kegiatan pertambangan banyak ditemukan di Amerika Latin. Barang tambang
yang dihasilkan yaitu minyak bumi, batu bara, timah, bijih besi, nikel, uranium, dan
tembaga. Berdasarkan pendapat di atas, dapat diketahui bahwa kegiatan perekonomian
yang dilakukan oleh penduduk Amerika, meliputi pertanian, industri, jasa, peternakan,
dan pertambangan.
Negara – negara maju yang terdapat di benua Amerika ada dua. Negara – negara
tersebut, yaitu sebagai berikut.
#1 Amerika Serikat. Dikatakan maju sebab:
1. Mata pencaharian utama dari penduduk Amerika Serikat yaitu di bidang industri.
2. Penduduk asli yang mendiami wilayah Amerika yaitu bangsa Indian dan bangsa
Eskimo.
3. Wilayahnya berupa dataran rendah dan pegunungan.
#2 Kanada. Dikatakan maju sebab:
1. Negara Kanada berada di dekat Kutub Utara.
2. Kegiatan ekonomi utama yang dilakukan oleh penduduk di negara Kanada yaitu
di bidang pertanian.

C. Budaya Penduduk Benua Amerika


Budaya Amerika dapat dibedakan secara umum menjadi budaya Amerika
Utara dan Amerika Selatan. Amerika Serikat merupakan salah satu negara dengan
budaya yang sangat beragam. Budayanya dibentuk oleh budaya asli Amerika, Amerika
Latin, Afrika dan Asia. Bahkan, budaya Amerika mempengaruhi budaya di wilayah
lainnya di dunia. Budaya Amerika dapat dibedakan secara umum menjadi budaya
Amerika Utara dan Amerika Selatan.  Amerika Utara terdiri atas Amerika Serikat dan
Kanada. Amerika Serikat merupakan salah satu negara dengan budaya yang sangat
beragam. 
Budayanya dibentuk oleh budaya asli Amerika, Amerika Latin, Afrika dan Asia.
Bahkan, budaya Amerika mempengaruhi budaya di wilayah lainnya di dunia. Bahasa
utama yang digunakan penduduknya adalah Bahasa Inggris. Walaupun demikian,
penduduk Amerika menggunakan juga Bahasa Spanyol, Mandarin, Perancis, dan
Jerman.     Bahkan, Biro Sensus Amerika memperkirakan lebih dari 300 bahasa
digunakan di Amerika Serikat.
Budaya Amerika juga terlihat gaya berbusana, olah raga, dan makanan. Produk 
budaya  seperti  jeans,  sepatu,  baseball,  topi  cowboy  dan  sepatu boots merupakan
budaya Amerika. Hamburger, hotdog, keripik ketang, dan makaroni juga menjadi contoh
budaya makanan dari Amerika Serikat. Dalam bidang seni banyak karya seni yang
dijadikan kiblat bagi warga dunia seperti film dan acara televisi.
Selain budaya Amerika Utara, terdapat pula Budaya Amerika Selatan atau
Amerika Latin. Beberapa budaya menunjukkan adanya perbedaan. Dilihat dari
agamanya, penduduk Amerika Selatan didominasi oleh agama Katolik Roma. Selebihnya
menganut agama Kristen Protestan, Hindu, Islam, Animisme dan Shamanisme. 
Masyarakat Amerika Serikat mengakui mereka tidak memiliki budaya khusus
turun termurun, melainkan menganggap bahwa budaya mereka adalah budaya untuk
“berusaha menjadi yang terbaik”. Karena tidak ada faktor kasta, agama, dan budaya yang
menghalangi hal ini, masyarakat di negara tersebut mempercayai, seseorang yang
berusaha untuk menjadi yang terbaik, akan dapat menjadi yang terbaik.
Budaya Amerika Serikat telah berkembang ke seluruh dunia dalam berbagai
bentuk adaptasi dan telah memengaruhi seluruh dunia, khususnya dunia Barat. Musik di
Amerika Serikat banyak didengarkan di seluruh dunia, dan tayangan film beserta televisi
Amerika Serikat dapat dilihat di manapun. Kini sebagian besar kota di sana memiliki
musik klasik dan rakyat; pusat penelitian dan museum, pertunjukan tari, musik dan
drama; proyek seni terbuka dan arsitektur penting.
Amerika Serikat juga menjadi pusat pendidikan yang berkualitas tinggi. Negara
tersebut memiliki lebih dari 1.500 universitas, kolese, dan berbagai institusi pendidikan,
beberapa di antaranya terkenal di seluruh dunia. Di negara tersebut banyak terdapat
tempat-tempat berjudi seperti di kota Las Vegas yang dikenal sebagai Sin City (Kota
Penuh Dosa).
Amerika Serikat dikenal luas di seluruh dunia sebagai pemimpin dalam
produksi media massa, termasuk televisi dan film. Menurut Departemen
Perdagangan AS , Amerika Serikat terdiri dari sepertiga industri media dan
hiburan di seluruh dunia.
Industri penyiaran televisi menguasai Amerika Serikat pada awal 1950-
an, dan program televisi Amerika sekarang ditampilkan di seluruh
dunia.Amerika Serikat juga memiliki industri film yang semarak, berpusat di
Hollywood, California, dan film Amerika yang populer di seluruh
dunia.Industri film AS memperoleh pendapatan $ 31 miliar pada tahun 2013,
dan diperkirakan akan mencapai $ 771 miliar pada tahun 2019, menurut
Departemen Perdagangan AS.
Budaya seni Amerika Serikat melampaui film dan acara televisi. New
York adalah rumah bagi Broadway, dan orang Amerika memiliki sejarah teater
yang kaya. Seni rakyat Amerika adalah gaya artistik dan diidentifikasi dengan
selimut dan barang kerajinan lainnya. Musik Amerika sangat beragam dengan
banyak, banyak gaya, termasuk irama dan blues, jazz, gospel, country dan
western, bluegrass, rock 'n' roll dan hip hop.
Gaya busana bervariasi menurut status sosial, wilayah, pekerjaan dan
iklim. Jeans, sepatu kets, topi baseball, topi koboi dan sepatu bot adalah
beberapa item pakaian yang sangat terkait dengan orang Amerika. Ralph
Lauren, Calvin Klein, Michael Kors dan Victoria Secret adalah beberapa merek
Amerika yang terkenal.
Mode Amerika banyak dipengaruhi oleh selebriti dan media, dan
penjualan mode setara dengan $ 200 miliar per tahun, menurut sebuah makalah
yang diterbitkan oleh Harvard University pada tahun 2007. Semakin banyak
orang Amerika membeli mode, elektronik dan lebih online.Menurut Biro
Sensus, penjualan eceran e-commerce AS untuk kuartal pertama 2017
mencapai sekitar $ 98,1 miliar .
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Amerika Serikat merupakan negara dengan kepadatan penduduk terbesar ketiga
di dunia. Jumlah penduduknya pada tahun 2017 sekitar 325,7 juta orang. Kepadatan
penduduknya mencapai 20,5 orang per km2. Sedangkan laju pertumbuhan penduduknya
sekitar 0,9 % per tahun. Kawasan Amerika Serikat lebih cepat berkembang banyak
pendatang yang datang untuk mengadu nasib di negara ini. Negara ini merupakan negara
paling maju di dunia.
Penduduk Amerika terdiri atas penduduk asli, penduduk pendatang, dan
penduduk campuran. Penduduk aslinya adalah suku Eskimo dan Indian. Sedangkan
penduduk pendatangnya berasal dari berbagai benua yang terdiri atas tiga ras utama,
yaitu Ras Negroid dari Afrika, Ras Mongolia dari Asia, dan Ras Kaukasoid yang berkulit
putih dari Eropa. Dalam perkembangannya penduduk pendatang dan penduduk asli
saling berbaur hidup bersama sehingga dapat dijumpai adanya penduduk campuran.

B. Saran
Saran kami kepada para pembaca yaitu agar dapat mengambil nilai-nilai positif
dari makalah yang kami sampaikan ini.
DAFTAR PUSTAKA

https://www.mikirbae.com/2018/11/dinamika-penduduk-benua-amerika.html
https://diahayukusumastuty.wordpress.com/2011/04/02/kebudayaan-benua-amerika/
https://portal-ilmu.com/benua-amerika/
http://www.ilmusosial.id/2018/07/dinamika-penduduk-benua-amerika.html
https://abdillahhusain.blogspot.com/2017/07/budaya-amerika-tradisi-dan-adat.html

Anda mungkin juga menyukai