Anda di halaman 1dari 17

LAPORAN HASIL PELAKSANAAN

KELUARGA BINAAN, SARMIL DAN SARTA

KETIDAKNYAMANAN IBU HAMIL PADA TRIMESTER II

DISUSUN OLEH :

NADIASAVIRA DIYU

NIM : PO0224220025

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTRIAN KESEHATAN PALU

PROGRAM STUDI D-III KEBIDANAN POSO

TAHUN 2022

i
LEMBAR PENGESAHAN
1. Judul Pengabdian : Ketidaknyamanan Ibu Hamil pada Trimester II
2. Bidang pengabdian : Kenyamanan Ibu Hamil
3. Ketua Tim Pelaksana
a. Nama Lengkap : Nadiasavira Diyu

b. NIM : PO0224220025

4. Lokasi Kegiatan : Rumah Warga, Kelurahan Mapane

Mengetahui,
Bidan Desa Mapane
Ketua Pelaksana,

SITI NUR AISYAH,


NADIASAVIRA DIYU
Amd.Keb
NIM PO0224220025
NIP. -

Menyetujui:
Pembimbing Institusi,
Bidan Koordinator

MARLINA FITRIYA
MADINAH, S.Tr.Keb
LAILATUL K, S.Tr.Keb
NIP. 197403192003122004
NIP. 199503132019022001

i
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL..........................................................................................................1

LEMBAR PENGESAHAN...............................................................................................2
DAFTAR ISI......................................................................................................................3

DAFTAR LAMPIRAN......................................................................................................4

BAB I PENDAHULUAN..................................................................................................5

A. Latar Belakang.........................................................................................................5
B. Tujuan......................................................................................................................5
C. Isi Materi..................................................................................................................6
D. Metode.....................................................................................................................6
E. Media.......................................................................................................................6
F. Langkah Kegiatan....................................................................................................6
G. Evaluasi...................................................................................................................7
H. Kuesioner.................................................................................................................7

BAB II TINJAUAN PUSTAKA.......................................................................................8

A. Pengertian Kehamilan..............................................................................................8
B. Keluhan Ibu Hamil pada Trimester II......................................................................8
C. Ketidaknyamanan yang Dirasakan Ibu Hamil.........................................................8
D. Perubahan yang Terjadi Saat Hamil........................................................................9
E. Upaya untuk Mengatasi Ketidaknyamanan Kehamilan..........................................9
F. Metode Promosi Kesehatan.....................................................................................9
G. Media Penyuluhan Kesehatan.................................................................................9

BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN...........................................................................10

A. Tahap Persiapan.......................................................................................................10
B. Tahap Pelaksanaan..................................................................................................10
C. Evaluasi...................................................................................................................11
D. Faktor Pendukung....................................................................................................11
E. Hambatan.................................................................................................................12

BAB IV KESIMPULAN...................................................................................................13

A. Kesimpulan..............................................................................................................13
B. Saran........................................................................................................................13
C. Dokumentasi............................................................................................................13

DAFTAR PUSTAKA........................................................................................................14

ii
iii
DAFTAR LAMPIRAN

1. SAP
2. LEAFLET
3. DAFTAR HADIR
4. SURAT KETERANGAN TELAH MENYULUH
5. DOKUMENTASI
6. KUESIONER

iv
BAB I
PENDAHULUAN

I. LATAR BELAKANG
Kehamilan melibatkan berbagai perubahan fisiologis antara lain perubahan fisik,
perubahan sistem pencernaan, sistem respirasi, sistem traktus
urinarius,muskuloskeletal dan sirkulasi. Dalam proses adaptasi tidak jarang ibu akan
mengalami ketidaknyamanan salah satunya adalah nyeri punggung, meskipun nyeri
punggung adalah hal fisiologis namun tetap perlu diberikan suatu penanganan, seperti
yoga prenatal (Rejeki and Fitriani 2019).
Pada masa kehamilan ibu hamil sering merasakan ketidaknyamanan selama hamil
baik pada trimester I, II dan III. Rasa ketidaknyamanan yang sering dirasakan oleh ibu
hamil adalah sering buang air kecil. Rasa ketidaknyamanan sering buang air kecil ini
apabila tidak segera diatasi akan berdampak tidak baik bagi ibu hamil, diantaranya
dapat mengakibatkan infeksi terutama infeksi saluran kemih apabila ibu sering
menahan kencing dan atau kondisi celana dalam selalu lembab karena bertumpuknya
kuman disaluran kemih maka hal ini dapat berisiko pada janin, kehamilan dan saat
melahirkan, bahkan bisa terjadi kelahiran premature (tidak cukup bulan) dan bayi
dengan BBLR (berat badan lahir rendah). Untuk mengatasi masalah yang mungkin
timbul maka perlu dilakukan ANC yang komprehensifoleh tenaga kesehatan atau
bidan yang berkompeten.

II. TUJUAN
A. Tujuan Instruksional Umum (TIU)
Setelah diberikan penyuluhan ibu tau tentang pengertian kehamilan, Keluhan
ibu hamil trimester II, Ketidaknyamanan yang di rasakan ibu hamil, Perubahan
yang Terjadi saat kehamilan, Upaya untuk mengatasi ketidaknyamanan
kehamilan.
B. Tujuan Instruksional Khusus (TIK)
Setelah mengikuti kegiatan penyuluhan di harapkan mampu :
1. Menyebutkan apa pengertian kehamilan
2. Menyebutkan keluhan ibu hamil trimester II
3. Menyebutkan ketidaknyamanan yang di rasakan ibu hamil
4. Menyebutkan perubahan yang Terjadi saat kehamilan
5. Menyebutkan upaya untuk mengatasi ketidaknyamanan kehamilan

1
III. ISI MATERI
1. Menjelaskan tentang pengertian kehamilan
2. Menjelaskan keluhan ibu hamil trimester II
3. Menjelaskan ketidaknyamanan yang di rasakan ibu hamil
4. Menjelaskan perubahan yang Terjadi saat kehamilan
5. Menjelaskan upaya untuk mengatasi ketidaknyamanan kehamilan

IV. METODE
1. Ceramah
2. Tanya jawab

V. MEDIA
1. Leaflet
2. SAP
3. Kuesioner

VI. LANGKAH KEGIATAN

Kegiatan
No Langkah Waktu
Penyuluh Sasaran

1. Pra Mengucapkan salam Menjawab salam


Interaksi Perkenalan diri Memperhatikan dan
mendengarkan 3
Menyampaikan tujuan Menyutujui kontrak menit
kedatangan waktu yang ditetapkan
bersama
Membuat kontrak waktu
2. Interaksi Pelaksanaan : Mendengarkan dengan
Fasilitator penuh perhatian
Menanyakan hal-hal
Menyampaikan materi yang belum jelas
tentang gizi pada ibu Memperhatikan jawaban
hamil tentang : dari penyuluh
1. Menjelaskan
tentang pengertian 30
kehamilan menit
2. Menjelaskan
keluhan ibu hamil
trimester II
3. Menjelaskan
ketidaknyamanan
yang di rasakan
ibu hamil
4. Menjelaskan
perubahan yang
2
Terjadi saat
kehamilan
5. Menjelaskan
upaya untuk
mengatasi
ketidaknyamanan
kehamilan
3. Terminasi Mengucapkan Menyimak menjawab 3
terimakasih atas salam menit
partisipasi ibu
Mengucapkan salam

VII. EVALUASI
1. Menjelaskan tentang pengertian kehamilan
2. Menjelaskan keluhan ibu hamil trimester II
3. Menjelaskan ketidaknyamanan yang di rasakan ibu hamil
4. Menjelaskan perubahan yang Terjadi saat kehamilan
5. Menjelaskan upaya untuk mengatasi ketidaknyamanan kehamilan

VIII. KUESIONER
1. Apa saja keluhan ibu hamil trimester II yang mesti di ketahui?
A. Kram kaki, perut dan payudara membesar, nyeri punggung, pusing dan
keputihan
B. Sering mual, kepala terasa pusing, payudara nyeri, dan suasana hati kacau
2. Apa yang sering kalian dengar ketika seorang wanita sedang merasa bahagia
dengan kehamilannya?
A. Ibu sering marah-marah karena kehamilannya
B. Ibu sering mengatakan betapa bahagianya dia karena akan menjadi
seorang ibu dan sudah menyiapkan sebuah nama untuk bayi yang akan
dilahirkan
3. Ketidakntyamanan seperti apa yang diraskan ibu hamil pada trimester II?
A. Sulit buang air besar, perut kembung dan heartburn (maag)
B. Malas makan
4. Perubahan apa saja yang terjadi saat kehamilan?
A. Ibu sering makan
B. perubahan psikologis dan emosional
5. Kekhawatiran apa saja yang dirasakan ibu hamil?
A. Ibu khawatir jika makan ibu akan memuntahkan makanannya
B. Khawatir kalau terjadi masalah dalam kehamilannya
6. Upaya apa saja yang dilakukan ibu hamil untuk mengatasi ketidaknyamanan
tersebut?
A. Mengatasi ketidaknyamanan pada ibu hamil yaitu dengan olah raga,
disarankan wanita hamil tanpa risiko/komplikasi kehamilan
3
B. Mengatasi ketidaknyamanan pada ibu hamil yaitu dengan cara tidur dan
beristirahat
7. Keluhan apa yang sering dirasakan ibu hamil trimester II pada malam?
A. Gaangguan kurang tidur
B. Gangguan Pencernaan
8. Apa saja yang dilihat dari fisiknya jika ibu hamil mengalami gangguan kurang
tidur?
A. Itu akan menyebabkan muka pucat, badan lemas dan daya tahan tubuh
menurun
B. Ibu terlihat sehat dan tidak lemas
9. Dari segi psikisnya, apa yang dirasakan ibu hamil ketika mengalami
gangguan kurang tidur?
A. Akan menyebabkan timbulnya perubahan suasana kejiwaan, sehingga
penderita akan menjadi lesu, lamban menghadapi rangsangan dan sulit
berkonsentrasi
B. Itu akan menyebabkan muka pucat, badan lemas dan daya tahan tubuh
menurun
10. Apa saja ketidaknyamanan fisiologis yang dirasakan ibu hamil?
A. Nyeri punggung
B. Sering buang air kecil

No Pertanyaan Benar Salah


1. Kram kaki, perut dan payudara membesar ini adalah
satu keluhan yang dirasakan ibu hamil saat trimester II
2. Yang sering kalian dengar ketika seorang wanita sedang
hamil, Ibu sering mengatakan betapa bahagianya dia
karena akan menjadi seorang ibu dan sudah
menyiapkan sebuah nama untuk bayi yang akan
dilahirkan
3. Ketidakntyamanan seperti apa yang diraskan ibu hamil
pada trimester II adalah Sulit buang air besar, perut
kembung dan heartburn (maag)
4. Perubahan yang terjadi saat kehamilan adalah
perubahan psikologis dan emosional
5. Kekhawatiran yang dirasakan ibu hamil yaitu,
kekhawatiran kalau terjadi masalah dalam
kehamilannya
6. Mengatasi ketidaknyamanan pada ibu hamil yaitu
dengan cara olah raga, yang disarankan wanita hamil
tanpa risiko/komplikasi kehamilan
7. Keluhan yang sering dirasakan ibu hamil trimester II
pada malam yaitu gaangguan kurang tidur
8. Gangguan kurang tidur akan menyebabkan muka pucat,
badan lemas dan daya tahan tubuh menurun
9. Dari segi psikisnya, ketika ibu hamil mengalami
gangguan kurang tidur, ini akan menyebabkan
timbulnya perubahan suasana kejiwaan, sehingga
4
penderita akan menjadi lesu, lamban menghadapi
rangsangan dan sulit berkonsentrasi
10. Ketidaknyamanan fisiologis yang sering dirasakan ibu
hamil yaitu nyeri punggung

5
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengertian Kehamilan
Kehamilan menjadi suatu proses yang terjadi antara kumpulan sel sperma serta
ovum sehingga terjadi konsepsi sampai lahirnya janin, lamanya hamil normal adalah
280 hari atau 40 minggu dihitung berasal Hari Pertama Haid Terakhir (HPHT).
Semasa kehamilan acapkali terjadi gangguan atau persoalan dilema kehamilan yg
mengakibatkan terjadinya Angka Kematian Ibu (AKI) (Chairunnisa and Sukmasary
2022).

B. Keluhan Ibu Hamil Pada Trimester II


1) Kram kaki, keluhan ini sering di alami pada malam hari. Meskipun tergolong
umum terjadi sebetulnya hingga kini penyebabnya belum di ketahui. Namun,
para ahli menduga kelelahan pemicunya.
2) Perut dan payudara membesar, saat rahim membesar untuk menyesuaikan
dengan ukuran janin yang terus bertambah, perut tentu akan semakin
membuncit.
3) Ambeien, atau wasir juga kerap di alami pada trimester kedua. Kondisi tersebut
di sebabkan oleh pembuluh darah balik yang mengalami pelebaran, serta adanya
peningkatan tekanan di daerah anus karena pertambahan ukuran rahim.
4) Nyeri punggung, berat badan yang meningkat dapat menekan bagian punggung.
Saat bagian punggung tertekan, akan timbul nyeri dan ketidaknyamanan.
5) Rambut di tubuh semakin banyak, bertambah banyak bulu-bulu ditubuh di
sebabkan oleh peningkatan hormon, yang akhirnya membuat lengan, wajah, dan
punggung akan di tumbuhi rambut halus.
6) Pusing, kehamilan menyebabkan perubahan sirkulasi, sehingga bisa
menimbulkan keluhan pusing.
7) Gusi berdarah, merupakan salah satu keluhan yang sering di alami oleh ibu
hamil, yang bisa merupakan tanda adanya gingivitis atau radang gusi.
8) Preeklamsia, memang bisa terjadi pada trimester ketiga kehamilan. Namun,
gangguan kesehatan ini juga bisa terjadi pada sebagian ibu hamil pada trimester
kedua.
9) Keputihan, jika muncul keputihan yang lengket, bening, atau berwarna putih
itumasih normal.

C. Ketidaknyamanan Yang Dirasakan Ibu Hamil


Pada trimester kedua, ketidaknyamanan yang dirasakan lebih mengarah pada
gangguan pencernaan seperti sulit buang air besar, perut kembung dan heartburn. Jika
tidak ditangani secara benar, maka gangguan ini akan bertambah buruk, misalnya

3
pada heartburn dapat mengganggu saat ibu tidur sehingga ibu tidak dapat beristirahat
dengan baik (Elba and Putri 2019).

D. Perubahan Yang Terjadi Saat Kehamilan


Selama kehamilan kebanyakan wanita mengalami perubahan psikologis dan
emosional. Seringkali kita mendengar seorang wanita mengatakan betapa bahagianya
dia karena akan menjadi seorang ibu dan dan bahwa dia sudah memilih dan
menyiapkan sebuah nama untuk bayi yang akan dilahirkannya. Namun tidak jarang
ada wanita yang merasa khawatir kalau terjadi masalah dalam kehamilannya,
khawatir kalau ada kemungkinan dia kehilangan kecantikannya, atau bahwa ada
kemungkinan bayinya tidak normal. Wanita hamil secara ekstrim rentan. Dia takut
mati baik dirinya maupun bayinya, ini membuat banyak wanita lebih bergantung dan
menuntut (Lestari, Aulia, and Suryati 2021).
Kurang tidur yang berkepanjangan dapat mengganggu kesehatan fisik dan
psikis. Kurang tidur dari segi fisik, akan menyebabkan muka pucat, badan lemas dan
daya tahan tubuh menurun sehingga mudah terserang penyakit. Kurang tidur dari segi
psikis, akan menyebabkan timbulnya perubahan suasana kejiwaan, sehingga penderita
akan menjadi lesu, lamban menghadapi rangsangan dan sulit berkonsentrasi
(Marwiyah and Sufi 2018).

E. Upaya Untuk Mengatasi Ketidaknyamanan Kehamilan


Salah satu untuk mengatasi ketidaknyamanan pada ibu hamil yaitu dengan
olah raga, Untuk mempertahankan kondisi tubuh tetap fit selama kehamilan, wanita
hamil tanpa risiko/komplikasi kehamilan dianjurkan untuk olahraga/gerak tubuh
(Lestari and Winarsih 2022; Wulandari, Mustagfiroh, and Darsono 2022).

Olahraga yang dapat dilakukan ibu hamil salah satunya adalah :

1. Yoga hamil
2. Senam hamil
3. Aerobik ringan

F. Metode Promosi Kesehatan


Metode yang di gunakan saat melakukan konseling/penyuluhan, di Desa Mapane
adalah:
1. Ceramah

G. Media Penyuluhan Kesehatan


1. Materi SAP
2. Leaflet

4
BAB III
HASIL DAN PEMBAHASAN

A. TAHAP PERSIAPAN

Tahap persiapan dari kegiatan ini adalah

1. Pembuatan preplanning (SAP) pada hari Sabtu, 27 Agustus 2022

2. Persiapan penyajian (leaflet, kuesoner dan SAP) pada hari Minggu-Selasa 28-30
Agustus 2022

3. Berkordinasi dengan bidan desa terkait dengan konseling/penyuluhan pada hari


Rabu 31 Agustus 2022

4. Alat-alat yang di butuhkan disiapkan oleh masing-masing mahasiswa sesuai dengan


yang dibutuhkan. Pemberitahuan penyuluhan dilakukan pada hari Selasa 30 Oktober
2022 di Kelurahan Mapane.

B. TAHAP PELASANAAN
1. Pelaksanaan kegiatan
Hari/Tanggal : Rabu, 31 Agustus 2022
Waktu : 14.00 WITA
Tempat : Rumah Warga, Kelurahan Mapane
Jumlah peserta : 2 Orang
2. Rangkaian Kegiatan
a. Pembukaan (Mengucapkan salam)
Penyuluhan dimulai pada pukul 14.16 WITA di Rumah warga, kelurahan
Mapane. Ibu mengisi kuesioner Pre-test yang diberikan
b. Perkenalkan diri
Menyebutkan nama, dan berasal dari kampus mana
c. Menyampaikan tujuan
Memberitahu ibu waktu yang dibutuhkan untuk menyampikan materi
penyuluhan
d. Membuat kontrak waktu
Memberitahu ibu minimal waktu yang dibutuhkan untuk konseling/penyuluhan

8
e. Interaksi (menyampaikan materi penyuluhan)
Penyaji memberikan penyuluhan tentang keluhan ibu hamil trimester II,
ketidaknyamanan yang dirasakan ibu hamil, perubahan yang terjadi saat
kehamilan, masalah dari kurang tidur, upaya untuk mengatasi ketidaknyamanan
kehamilan. Setelah diberikan materi tentang ketidaknyamanan ibu hamil
trimester II, ibu kembali diberi kesempatan untuk mengisi kuesioner setelah
penyuluhan dan bertanya seputaran materi yang disampaikan. Setelah itu
pemateri menjawab pertanyaan yang diberikan.
f. Penutup
Acara penutup di akhiri dengan mengucapkan terima dan salam

C. EVALUASI
1. Struktur
Jumlah ibu yang mengikuti konseling/penyuluhan hanya satu orang saja,
Teknik penyuluhan yang kami lakukan seperti konseling. Penggunaan bahasa
sudak komunikatif dalam penyampaian matri serta mudah dipahami.
2. Proses
Pelaksanaan kegiatan dimulai pukul 14.16 WITA sampai selesai
3. Hasil
a. 90% ibu mengerti tentang pengertian ketidaknyamanan ibu hamil pada
trimester II, ketidaknyamanan yang dirasakan ibu hamil, perubahan yang
terjadi saat kehamilan, upaya untuk mengatasi ketidaknyamanan kehamilan.
b. 95 % ibu sering merasakan keluhan yang sering terjadi pada ibu hamil

D. FAKTOR PENDUKUNG
Ibu sangat antusias ketika yang diberikan penyuluhan di Kelurahan Mapane untuk
mengikuti konsering/penyuluhan tentang “Ketidaknyamanan Ibu Hamil Trimester II”
yang dilaksankan pada hari Rabu, 31 Agustus 2022. Hal ini ditunjukkan dengan
pertanyaan yang diajukan. Pertanyaan yang muncul:
1. Trimester kedua itu kapan?
Trimester II dimulai dari usia kehamilan 13 minggu sampai 27 minggu (4 bulan-6
bulan)

9
E. HAMBATAN
Dari kegiatan penyuluhan yang telah di lakukan, ibu yang mengikuti penyuluhan
ketidaknyamanan ibu hamil pada trimester II sangat antusias dalam menerima materi,
hambatan saat penyluhan yaitu saat kami akan melakukan konseling/penyuluhan ibu
tidak ada dirumah, dan kami menunggu beberapa menit diluar baru ibunya datang.

10
BAB IV
PENUTUP

A. KESIMPULAN
Berdasarkan pemaparan seluruh kegiatan penyluhan Ketidaknyamanan Ibu Hamil
Trimester II di rumah warga, Kelurahan Mapane maka dapat disimpulkan bahwa
target yang sudar tercapai diantaranya:
1. Ibu hamil mampu memahami materi penyuluhan tentang Ketidaknyamanan Ibu
Hamil Trimester II
2. Adanya peningkatan pengetahuan ibu tentang Ketidaknyamanan Ibu Hamil
trimester II antara sebelum dan setelah konseling/penyuluhan.

B. SARAN
Ketidaknyamanan ibu selama kehamilan sangat penting untuk diketahui, karena
ketidaknyamanan itu membuat ibu kurang sehat dan bersemangat untuk beraktivitas.

C. DOKUMENTASI

11
DAFTAR PUSTAKA

Chairunnisa, Wina, and Fanny Sukmasary. 2022. “Hubungan Pengetahuan Ibu Hamil
Tentang Tablet Fe Dengan Kepatuhan Mengonsumsi.” Jurnal Health Society 11(1):38–
45.
Elba, Fadila, and Vega Ramadhina Putri. 2019. “Gambaran Kebiasaan Ibu Hamil Dalam
Mengatasi Ketidaknyamanan Selama Kehamilan Di RSUD R. Syamsudin, SH.” Jurnal
Kesehatan Ilmiah Indonesia 4(2):22–28. doi: 10.38037/jsm.v12i1.53.
Lestari, Pratiwi Puji, Fika Aulia, and Suryati Suryati. 2021. “Penanganan Ketidaknyamanan
Kehamilan Selama Pandemi Covid-19.” Jurnal Pengabdian Masyarakat Nusantara
(JPMN) 1(2):1–6.
Lestari, Yusri Dwi, and Sulis Winarsih. 2022. “Yoga Hamil Untuk Mengatasi Keluhan
Dalam Kehamilan Di Puskesmas Glagah, Pakuniran, Probolinggo.” 2(2):44–51.
Marwiyah, Nila, and Fitria Sufi. 2018. “Pengaruh Senam Hamil Terhadap Kualitas Tidur Ibu
Hamil Trimester II Dan III Di Kelurahan Margaluyu Wilayah Kerja Puskesmas
Kasemen.” Faletehan Health Journal 5(3):123–28. doi: 10.33746/fhj.v5i3.34.
Rejeki, Sri Tanjung, and Yuni Fitriani. 2019. “Pengaruh Yoga Prenatal Terhadap Nyeri
Punggung Pada Ibu Hamil Trimester II Dan III Di Lia Azzahra Mom Dan Baby SPA
Tegal.” 3(2):67–72.
Wulandari, Dita, Lailatul Mustagfiroh, and Darsono. 2022. “Efektivitas Senam Hamil Untuk
Mengurangi Derajat Oedem Ekstremitas Bawah Pada Ibu Hamil Trimester Iii Di Desa
Wates Undaan Kudus 1,2,3.” Jurnal Ilmiah Ilmu Kebidanan Dan Kesehatan Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama 13(2):33–37.

12

Anda mungkin juga menyukai