Anda di halaman 1dari 90

LAPORAN

PENDAHULUAN

Kegiatan Monitoring Kekeringan Kab. Merauke; 1 Lap;1


lap; NF;S;SYC

No. Kontrak : 07/SPK/OP.SDAI/VII/2022


Tanggal 22 Juni 2022
Tanggal 15 April 2015

Disusun Oleh :
Wahyu Setiyono, ST



LEMBAR PENGESAHAN

Yang bertanda tangan dibawah ini menyatakan:

LAPORAN PENDAHULUAN

Disahkan sebagai salah satu laporan:

Pekerjaan : Kegiatan Monitoring Kekeringan Kab. Merauke; 1 Lap;1 lap;


NF;S;SYC
Nama Unit Pelaksana : Satker Operasi dan Pemeliharaan Sumber Daya Air Papua
Merauke Provinsi Papua
Pemberi Pekerjaan : PPK Operasi dan Pemeliharaan Sumber Daya Air I
Tanggal Kontrak : 22 Juni 2022
Tahun Anggaran : 2022

Disahkan di Merauke
Tanggal : Juli 2022

Dibuat: Disetujui:
Penyedia Jasa Direksi Pekerjaan

Wahyu Setiyono, ST Stenly Mesak Rumetna, ST, MPSDA


Tenaga Ahli NRP. C26041990092018001

Mengetahui
PPK Operasi dan Pemeliharaan Sumber Daya Air I

Vallentino Gamrin, ST
NIP. 19900227 201903 1 004






KATA PENGATAR

Berdasarkan Surat Perjanjian Nomor : 07/SPK/OP.SDAI/VII/2022 tanggal 22 Juni


2022, antara pelaksana kegiatan Operasi dan Pemeliharaan Sumber Daya Air I, Balai
Wilayah Sungai Papua Merauke dengan Wahyu Setiyono, ST untuk melaksanakan paket
pekerjaan Kegiatan Monitoring Kekeringan Kab. Merauke; 1 Lap;1 Lap; NF;S;SYC, maka
dengan ini disampaikan:

LAPORAN PENDAHULUAN

Penyusunan laporan ini sesuai dengan persyaratan administrasi yang ditetapkan, dan
dibuat sebagai laporan awal penyedia jasa dalam melaksanakan pekerjaan ini. Isi laporan ini
meliputi Pendahuluan, Gambaran Umum, Indeks Kekeringan, Metode Analisis Kekeringan,
Hasil Survey Terdahulu dan Analisis Awal, Rencana Kerja, dan Penutup.

Demikian Laporan Pendahuluan ini disampaikan, atas kerja sama dan kepercayaannya
saya ucapkan terima kasih.






DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ........................................................................................................... i


KATA PENGATAR ..................................................................................................................... ii
DAFTAR ISI .............................................................................................................................. iii
DAFTAR TABEL ........................................................................................................................ v
DAFTAR GAMBAR .................................................................................................................. vii
BAB I PENDAHULUAN ...........................................................................................................I-1
1.1 Latar Belakang ..............................................................................................................I-1
1.2 Maksud, Tujuan, dan Sasaran Kegiatan ......................................................................I-3
1.2.1 Maksud ..................................................................................................................I-3
1.2.2 Tujuan ....................................................................................................................I-3
1.2.3 Sasaran Kegiatan ..................................................................................................I-3
1.3 Lokasi Kegiatan ............................................................................................................I-3
1.4 Dasar Hukum ................................................................................................................I-6
1.5 Ruang Lingkup Kegiatan ..............................................................................................I-6
1.6 Jangka Waktu Pelaksanaan .........................................................................................I-7
1.7 Sistimatika Penyusunan Laporan .................................................................................I-7
BAB II GAMBARAN UMUM ....................................................................................................II-1
2.1 Kondisi Administrasi dan Geografis ............................................................................II-1
2.2 Kondisi Bentang Alam (Morfologi) ...............................................................................II-5
2.2.1 Wilayah Daratan ...................................................................................................II-5
2.2.2 Wilayah Kepulauan...............................................................................................II-6
2.3 Kondisi Topografi .........................................................................................................II-6
2.4 Kondisi Geologi dan Jenis Tanah ............................................................................. II-11
2.5 Kondisi Fisiografis ..................................................................................................... II-15
2.6 Kondisi Hidrologi dan Klimatologi ............................................................................. II-16
2.6.1 Iklim dan Curah Hujan ....................................................................................... II-16
2.6.2 Kondisi Perwilayahan DAS................................................................................ II-18
2.7 Kondisi Peggunaan Lahan........................................................................................ II-22
2.8 Kondisi Demografi..................................................................................................... II-25
2.9 Kondisi Pertanian ...................................................................................................... II-28
2.9.1 Tanaman Pangan .............................................................................................. II-28
2.9.2 Holtikultura ......................................................................................................... II-36






2.9.3 Perkebunan ....................................................................................................... II-38


BAB III INDEKS KEKERINGAN ........................................................................................... III-1
3.1 Indeks Kekeringan ..................................................................................................... III-1
3.2 Berbagai Jenis Indeks Kekeringan ............................................................................ III-2
3.3 Indeks Kelangkaan Air ............................................................................................... III-5
3.4 Indeks Kekeringan dan Kelangkaan Air dalam Upaya Mitigasi Kekeringan dan
Kelangkaan Air ........................................................................................................... III-6
BAB IV METODE ANALISIS KEKERINGAN ....................................................................... IV-1
4.1 Indeks Kekeringan Berdasarkan Theory of Run ....................................................... IV-1
4.2 Indeks Kekeringan SPI .............................................................................................. IV-4
4.3 Indeks Kekeringan Hidrologi untuk Debit Aliran Sungai ........................................... IV-5
4.4 Reservoir Deficit Index ............................................................................................... IV-6
4.5 Faktor-K sebagai Indeks Kelangkaan Air untuk Alokasi Air...................................... IV-7
BAB V HASIL SURVEY TERDAHULU DAN ANALISIS AWAL ............................................ V-1
5.1 Pemantauan Kondisi Pos Klimatologi ........................................................................ V-1
5.2 Hasil Survey Lapangan (Tahun 2021)........................................................................ V-4
5.3 Hasil Analisa Awal ...................................................................................................... V-7
5.2.1 Analisis Curah Hujan Bulan Mei 2022 ................................................................ V-7
5.2.2 Analisis Sifat Hujan Bulan Mei 2022 ................................................................. V-10
5.2.3 Indeks Tingkat Kekeringan dan Kebasahan ..................................................... V-12
BAB VI RENCANA KERJA ................................................................................................... VI-1
6.1 Umum ......................................................................................................................... VI-1
6.2 Detail Rencana Pelaksanaan Pekerjaan ................................................................... VI-1
6.2.1 Pekerjaan Persiapan .......................................................................................... VI-1
6.2.2 Pengumpulan Data Sekunder ............................................................................ VI-1
6.2.3 Survei Pendahuluan dan Identifikasi Lapangan ................................................ VI-2
6.2.4 Analisa Data ....................................................................................................... VI-2
6.2.5 Pelaporan dan Diskusi........................................................................................ VI-2
6.3 Diagram Alir Pekerjaan .............................................................................................. VI-3
BAB VII PENUTUP .............................................................................................................. VII-1






DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Luas Distrik, Nama dan Jumlah Kampung di Kabupaten Merauke .......................II-2
Tabel 2.2 Jarak dari Ibukota Kecamatan ke Ibukota Kabupaten di Kabupaten Merauke .....II-5
Tabel 2.3 Luas Wilayah (Km) Menurut Kelas Ketinggian dari Permukaan Laut Dirinci Per
Kecamatan ............................................................................................................II-7
Tabel 2.4 Sebaran Jenis tanah............................................................................................ II-12
Tabel 2.5 Rata-Rata Tekanan Udara, Lama Penyinaran Matahari, dan Kecepatan Angin
Menurut Bulan di Kabupaten Merauke, 2021 .................................................... II-17
Tabel 2.6 Jumlah Hari Hujan dan Curah Hujan Menurut Bulan di Kabupaten Merauke,
2021 .................................................................................................................... II-18
Tabel 2.7 Nama, Panjang, Lebar, dan Kecepatan Arus Sungai menurut Nama Sungai di
Kabupaten Merauke ........................................................................................... II-20
Tabel 2.8 Luas Lahan di Kabupaten Merauke ................................................................... II-22
Tabel 2.9 Jumlah Penduduk Menurut Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 .............. II-25
Tabel 2.10 Laju Pertumbuhan Penduduk Menurut Kecamatan di Kabupaten Merauke,
2021.................................................................................................................... II-26
Tabel 2.11 Kepadatan Penduduk Menurut Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 ...... II-27
Tabel 2.12 Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Padi Menurut Kecamatan di
Kabupaten Merauke, 2021................................................................................. II-28
Tabel 2.13 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Jagung Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 ......................................................... II-29
Tabel 2.14 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Kedelai Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 ......................................................... II-30
Tabel 2.15 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Ubi Kayu Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 ......................................................... II-31
Tabel 2.16 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Ubi Jalar Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 ......................................................... II-32
Tabel 2.17 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Talas Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 ......................................................... II-33
Tabel 2.18 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Gembili Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 ......................................................... II-34
Tabel 2.19 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Kacang Tanah
Menurut Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 ........................................... II-35






Tabel 2.20 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Kacang Hijau Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021 ......................................................... II-36
Tabel 2.21 Luas Panen Tanaman Sayuran Menurut Kecamatan dan Jenis Tanaman (ha),
2021.................................................................................................................... II-37
Tabel 2.22 Luas Areal Tanaman Perkebunan Menurut Kecamatan dan Jenis Tanaman (ha),
2021.................................................................................................................... II-39
Tabel 3.1 Indeks Kekeringan Meteorologi ............................................................................ III-3
Tabel 3.2 Indeks Kekeringan Pertanian ............................................................................... III-4
Tabel 3.3 Indeks Kekeringan Hidrologis............................................................................... III-4
Tabel 4.1 Klasifikasi Faktor-K ............................................................................................... IV-8
Tabel 5.1 Sebaran dan Kondisi Pos Hidroklimatologi di Kabupaten Merauke ..................... V-1
Tabel 5.2 Data Curah Hujan Bulan Mei 2022 ....................................................................... V-7
Tabel 5.3 Analisis Curah Hujan Bulan Mei 2022 .................................................................. V-8
Tabel 5.4 Analisis Sifat Hujan Bulan Mei 2022 ................................................................... V-10
Tabel 5.5 Analisis Tingkat Kekeringan dan KebasahanPeriode Maret - Mei 2022 ............ V-12






DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Peta Administrasi Kabupaten Merauke...............................................................I-4


Gambar 1.2 Peta WS Einlanden-Digul-Bikuma ......................................................................I-5
Gambar 2.1 Peta Digital Elevation Model (DEM) WS Einlanden-Digul-Bikuma ...................II-9
Gambar 2.2 Peta Kemiringan Lereng WS Einlanden-Digul-Bikuma .................................. II-10
Gambar 2.3 Peta Jenis Tanah WS Einlanden-Digul-Bikuma ............................................. II-13
Gambar 2.4 Peta Tipe Tanah WS Einlanden-Digul-Bikuma ............................................... II-14
Gambar 2.5 Peta Daerah Aliran Sungai pada WS Einlanden-Digul-Bikuma ..................... II-21
Gambar 2.6 Peta Daerah Aliran Sungai pada WS Einlanden-Digul-Bikuma ..................... II-24
Gambar 2.7 Grafik Jumlah Penduduk di Kabupaten Merauke Menurut Kecamatan 2021 II-26
Gambar 3.1 Berbagai Jenis Indeks Kekeringan................................................................... III-2
Gambar 3.2 Diagram Sebab-Akibat Penyebab Kekeringan dan Kelangkaan Air Serta
Upaya Mitigasinya ............................................................................................ III-6
Gambar 4.1 Analisis Kekeringan Hidrologi dan Kelangkaan Air ......................................... IV-1
Gambar 4.2 Mendefinisikan Kejadian Kekeringan ............................................................... IV-2
Gambar 4.3 Berbagai Kombinasi Pembentukan IKH Berdasarkan Debit Aliran Sungai .... IV-4
Gambar 4.4 Distribusi Frekuensi Hujan Bulanan Asli dan Setelah diubah Menjadi SPI..... IV-5
Gambar 5.1 Peta Sebaran Pos Hidroklimatologi .................................................................. V-5
Gambar 5.2 Peta Lokasi Potensi Kekeringan Kabupaten Merauke ..................................... V-6
Gambar 5.3 Peta Analisis Curah Hujan Bulan Mei 2022 Papua Wilayah Selatan ............... V-9
Gambar 5.4 Peta Analisis Sifat Hujan Bulan Mei 2022 Papua Wilayah Selatan ............... V-11
Gambar 5.5 Peta Indeks Presipitasi Terstandarisi (SPI) 3 Bulanan (Maret-Mei 2022)
Papua Wilayah Selatan................................................................................... V-13
Gambar 5.6 Peta Monitoring Hari Tanpa Hujan (HTH) Berturut-Turut Update 31 Mei
2022................................................................................................................. V-14
Gambar 6.1 Diagram Alir Pelaksanaan Pekerjaan .............................................................. VI-5






BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Kekeringan merupakan salah
satu bencana alam yang
mengancam kehidupan dan
menimbulkan kerugian besar.
Menurut Rencana Aksi Nasional
dalam Menghadapi Perubahan lklim
(2007), berdasarkan hasil
pemantauan kekeringan pada
tanaman padi selama 10 tahun
antara 1993-2002 yang dilakukan Departemen Pertanian, diperoleh angka rata-rata lahan
pertanian yang terkena dampak kekeringan, mencapai 220.380 ha dengan lahan puso
mencapai 43.434 ha atau setara dengan kehilangan 190.000 ton Gabah Kering Giling (GKG).
Data kekeringan rata-rata dari tahun 2003 – 2011 menunjukkan kenaikan luas sawah terkena
kekeringan menjadi 296.643 ha, yang berarti meningkat 35% dengan lahan puso 50.226 ha
atau meningkat 16%.

Laporan Intergovernmental Panel on Climate Change (IPCC, 2007) menyatakan bahwa


dunia semakin rawan terhadap kekeringan dalam 25 tahun terakhir, dan proyeksi iklim
menunjukkan bahwa hal ini akan semakin parah pada masa mendatang. Hal ini akan
memberikan dampak yang besar terutama untuk negara berkembang. Salah satu komponen
penting dari strategi kekeringan nasional adalah sistem pemantauan kekeringan secara
komprehensif yang dapat memberi peringatan pada awal dan berakhirnya kekeringan,
menentukan tingkat keparahan, dan menyebar-luaskan informasi pada berbagai sektor
terutama sektor pertanian, air bersih, energi, dan kesehatan.

Pengelolaan sumber daya air adalah upaya merencanakan, melaksanakan, memantau,


dan mengevaluasi penyelenggaraan konservasi sumber daya air, pendayagunaan sumber
daya air, dan pengendalian daya rusak air. Dalam kaitannya dengan ancaman bencana
kekeringan, maka perlu dilakukan analisis kekeringan untuk mengevaluasi bencana
kekeringan yang telah terjadi, untuk digunakan sebagai bahan perencanaan pengelolaan
sumber daya air strategis dalam Pola dan Rencana Pengelolaan Sumber Daya Air, serta






Rencana Alokasi Air Tahunan. Sedangkan pada tingkat operasional, untuk mengantisipasi
bencana kekeringan yang akan terjadi, maka perlu adanya pemantauan indikator kekeringan
dan analisis untuk prediksi kekeringan.

Air merupakan sumber kehidupan bagi manusia dan mahluk hidup lainnya. Sifat air
sangat berbeda dibandingkan dengan sumber daya lainnya, sebab air merupakan sumber
daya yang mengalir (flowing resources), tidak mengenal batas administrasi, dan
dibutuhkannya sangat bergantung pada waktu, uang, jumlah dan mutu.

Permasalahan air secara garis besar dapat dibagi dalam tiga buah kategori, yaitu:
1. Kekurangan banyak air, umumnya terjadi pada musim kemarau, dan kerap kali
menyebabkan bencana kekeringan;
2. Air terlalu kotor (too dirty), yaitu pencemaran air, banyak terjadi akibat limbah industri,
rumah tangga dan pertanian; dan
3. Air terlalu sedikit (too little). Kekurangan air ini menimbulkan bencana kekeringan yang
dampaknya terasa baik di pedesaan dalam penurunan produksi pangan maupun di
perkotaan mengalami kesulitan air baku. Hal ini juga menimbulkan konflik kepentingan
(conflict of interest) antar pengguna air, seperti yang sudah kerap terjadi di musim
kemarau. Kekeringan merupakan fenomena alam yang terjadi pada saat musim
kemarau tiba. Indonesia, yang masuk dalam kategori wilayah yang beriklim muson, rata-
rata selama 2 bulan akan mengalami musim hujan. Magnitute kejadian kekeringan yang
terjadi sekarang ini sudah terasa semakin lama semakin meningkat akibat kerusakan
DAS terutama di daerah hulu. Penyebab kekeringan dapat dikategorikan dalam 2
bagian, yaitu :
a. Faktor alam, yang disebabkan oleh kondisi geografis, morfologi dan klimatologis;
b. Faktor manusia, yang disebakan oleh ulah manuasia dalam merubah
keseimbangan alam, misalnya pengrusakan daerah hulu DAS, pembangunan
prasarana sungai yang tidak tepat dan lain-lain.

Wilayah Sungai di Kabupaten Merauke sebagaimana ketentuan dalam Peraturan


Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 04/PRT/2015 Tentang Kriteria dan
Penetapan Wilayah Sungai merupakan wilayah sungai strategis nasional. Wilayah Sungai
Merauke terdiri dari 3 (tiga) DAS yaitu DAS Maro yang mencakup 5339,53 km², DAS Kumbe
yang mencakup 4997,21 km² dan DAS Bian mencakup 9578,32 km². Semua wilayah
pertanian di Kabupaten Merauke terdapat di sepanjang 3 (tiga) DAS ini, dan sebagian besar
kebutuhannya di suplay oleh ketiga sungai tersebut. Sedangkan kawasan pertanian di
Kabupaten Merauke sebagian besar berada pada Lahan Rawa di sepanjang Muara sungai






sehingga butuh pemetaan dan analisa tentang kerawanan kekeringan, serta rekomendasi
penanggulangan. Untuk mengetahui seberapa jauh dampak tersebut dan upaya penanganan
yang tepat, maka diperlukan adanya data dari hasil monitoring kekeringan. Untuk menjaga
keberlangsungan kinerja yang optimal dalam mengatasi masalah kekeringan pada Tahun
Anggaran 2022 ini Kegiatan Operasi dan Pemeliharaan Sumber Daya Air I, Satker Operasi
dan Pemeliharaan Sumber Daya Air Papua Merauke Provinsi Papua mengadakan kegiatan
Monitoring Kekeringan Kabupaten Merauke.

1.2 Maksud, Tujuan, dan Sasaran Kegiatan


1.2.1 Maksud
Maksud dari kegiatan ini adalah melakukan survei dan memetakan daerah dampak
kekeringan di Kabupaten Merauke.

1.2.2 Tujuan
Tujuan dari kegiatan ini adalah menentukan tingkat kerusakan yang disebabkan oleh
kekeringan.

1.2.3 Sasaran Kegiatan


Sasaran dari kegiatan ini adalah:
1. Survey dan mendata kondisi eksisting daerah dampak kekeringan;
2. Menganalisa dan mengolah data;
3. Menyusun laporan pendahuluan, laporan bulanan, dan laporan akhir;
4. Melakukan diskusi dan presentasi laporan;
5. Dokumentasi.

1.3 Lokasi Kegiatan


Lokasi Kegiatan berada di Kabupaten Merauke.






Sumber : petatematikindo.files.wordpress.com

Gambar 1.1 Peta Administrasi Kabupaten Merauke






Sumber : Lampiran Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 04/PRT/M/2015

Gambar 1.2 Peta WS Einlanden-Digul-Bikuma






1.4 Dasar Hukum


1. Undang-undang SDA Nomor : 17 Tahun 2019;
2. Undang-undang Nomor : 37 Tahun 2014 tentang konservasi tanah dan air
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor : 32 Tahun 2009 tetang Perlindungan dan
Pengelolaan Lingkungan Hidup;
4. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor : 42 Tahun 2008 tentang Pengelolaan
Sumber Daya Air;
5. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 13/PRT/M/2012 tentang Pedoman
Pengelolaan Aset Irigasi;
6. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 6/PRT/M/2011 tentang Pedoman
Penggunaan Sumber Daya Air;
7. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 22/PRT/M/2009 tentang Pedoman Teknis
dan Tata Cara Penyusunan Pola Pengelolaan Sumber Daya Air;
8. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 22/PRT/M/2008 tentang Pedoman
Pelaksanaan Kegiatan Departemen Pekerjaan Umum Yang Merupakan Kewenangan
Pemerintah Dan Dilaksanakan Sendiri;

Pelaksana Tugas
1. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 1/PRT/M/2008 tentang Organisasi dan Tata
Kerja Departemen Pekerjaan Umum;
2. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 11/PRT/M/2008 tentang Organisasi dan
Tata Kerja Sekretariat Dewan Sumber Daya Air;
3. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor : 1/3PRT/M/2006 tentang Organisasi dan
Tata Kerja Balai Wilayah Sungai;

1.5 Ruang Lingkup Kegiatan


Lingkup pekerjaan Kegiatan Monitoring Kekeringan Kabupaten Merauke; 1 Lap;1 lap;
NF;S;SYC, meliputi:
1. Melakukan pekerjaan persiapan, antara lain:
a. Administrasi pekerjaan;
b. Penyusunan program kerja;
c. Mobilasi personil.
2. Melakukan pengumpulan data dan analisis data sekunder;
3. Melakukan survey pendahuluan dan mendata kondisi eksisting daerah dampak
kekeringan;
4. Melakukan analisa dan evaluasi data terhadap daerah dampak kekeringan;






5. Melakukan penyusunan laporan (laporan pendahuluan, laporan bulanan, dan laporan


akhir);
6. Melakukan diskusi laporan (laporan pendahuluan dan laporan akhir) dalam rangka
memperoleh arahan dan masukan dalam pelaksanaan pekerjaan Kegiatan Monitoring
Kekeringan Kabupaten Merauke; 1 Lap;1 lap; NF;S;SYC. Setiap diskusi dibuat notulen
yang memuat secara lengkap pokok pembahasan serta kesimpulan. Notulen tersebut
merupakan bagian dari laporan pelaksanaan pekerjaan;
7. Melakukan dokumentasi setiap tahapan kegiatan pelaksanaan pekerjaan.

1.6 Jangka Waktu Pelaksanaan


Jangka waktu pelaksanaan pekerjaan ini adalah selama 6 (enam) bulan atau 180
(seratus delapan puluh) hari kalender.

1.7 Sistimatika Penyusunan Laporan


Sistematika Penyusunan Laporan Pendahuluan Pekerjaan Kegiatan Monitoring
Kekeringan Kab. Merauke; 1 Lap;1 lap; NF;S;SYC meliputi :
1. Bab I Pendahuluan
Pada Bab ini diuraikan tentang Latar Belakang, Maksud, Tujuan, dan Sasaran Kegiatan,
Lokasi Kegiatan, Dasar Hukum, Ruang Lingkup Kegiatan, Jangka Waktu Pelaksanaan,
dan Sistematika Penyusunan Laporan.
2. Bab II Gambaran Umum
Pada Bab ini diuraikan tentang Kondisi Administrasi dan Geografis, Kondisi Bentang
Alam (Morfologi), Kondisi Topografi, Kondisi Geologi dan Jenis Tanah, Kondisi
Fisiografis, Kondisi Hidrologi dan Klimatologi, Kondisi Penggunaan Lahan, Kondisi
Demografi, dan Kondisi Pertanian.
3. Bab III Indeks Kekeringan
Pada Bab ini diuraikan tentang Indeks Kekeringan, Berbagai Jenis Indeks Kekeringan,
Indeks Kelangkaan Air, Indeks Kekeringan dan Kelangkaan Air dalam Upaya Mitigasi
Kekeringan dan Kelangkaan Air.
4. Bab IV Metode Analisis Kekeringan
Pada Bab ini diuraikan tentang Indeks Kekeringan Berdasarkan Theory of Run, Indeks
Kekeringan SPI, Indeks Kekeringan Hidrologi untuk Debit Aliran Sungai, Reservoir
Deficit Index, dan Faktor-K sebagai Indeks Kelangkaan Air untuk Alokasi Air.
5. Bab V Hasil Survey Terdahulu dan Analisis Awal
Pada Bab ini diuraikan tentang Pemantauan Kondisi Pos Klimatologi, Hasil Survey
Lapangan (Tahun 2021), dan Hasil Analisa Awal.






6. Bab VI Rencana Kerja


Pada Bab ini diuraikan tentang Umum, Detail Rencana Pelaksanaan Pekerjaan, dan
Diagram Alir Pekerjaan.
7. Bab VII Penutup






BAB II
GAMBARAN UMUM
2.1 Kondisi Administrasi dan Geografis
Kabupaten Merauke merupakan salah
satu kabupaten di Provinsi Papua. Menempati
wilayah seluas 46.791,63 Km². Atau14,67
persen dari keseluruhan wilayah Provinsi
Papua, menjadikan Kabupaten Merauke
sebagai kabupaten terluas tidak hanya di
Provinsi Papua namun juga di antara kabupaten
lainnya di Indonesia. Sejak tahun 2002, Kabupaten Merauke yang lama dimekarkan menjadi
4 (empat) kabupaten, yaitu Kabupaten Merauke (baru), Kabupaten Asmat, Kabupaten Mappi
dan Kabupaten Boven Digoel. Kemudian pada tahun 2007 ini Distrik dari Kabupaten Merauke
yang semula berjumlah 11 Distrik dimekarkan menjadi 20 Distrik yang dirinci menjadi 160
kampung, dan 8 (delapan) kelurahan. Secara astronomis, Kabupaten Merauke terletak antara
1370-1410 Bujur Timur dan 50-90 Lintang Selatan.

Kabupaten Merauke memiliki letak geografis yang berbatasan langsung dengan:

➢ Sebelah Utara : Kabupaten Mappi dan Kabupaten Boven Digoel


➢ Sebelah Timur : Negara Papua New Guinea (PNG)
➢ Sebelah Selatan : Laut Arafuru
➢ Sebelah Barat : Laut Arafuru

Kabupaten Merauke berada diujung timur bagian selatan Negara Indonesia, berbatasan
langsung dengan Negara Papua Nugini dan Australia. Kabupaten Merauke terdiri dari 20
kecamatan yaitu: Kimaam, Ilwayab, Tabonji, Waan, Okaba, Tuban, Ngguti, Kaptel, Kurik,
Malind, Animha, Merauke, Semangga, Tanah Miring, Naukenjerai, Sota, Muting, Jagebob,
Eligobel dan Ulilin. Dimana Distrik Tabonji merupakan distrik yang terluas yaitu mencapai
5.416,84 km² sedangkan Distrik Tanah miring adalah distrik yang terkecil dengan luas hanya
mencapai 326,95 km² atau hanya 0,70 persen dari total luas wilayah Kabupaten Merauke.
Sementara luas perairan di Kabupaten Merauke mencapai 5.089,71 km².

Wilayah administratif Kabupaten Merauke dibentuk oleh tiga bentukan permukaan, yaitu
ekosistem pulau, rawa serta perairan sungai. Secara keseluruhan dapat disebutkan, bahwa






komposisi daratan dan perairan di Kabupaten Merauke adalah 11 : 1 atau 4.679.163,26 Ha


luas daratan (terdiri dari 20 distrik) dan 508.970,503 Ha luas wilayah perairan (RTRW
Kabupaten Merauke 2010-2030).

Tabel 2.1 Nama, Luas Kecamatan dan Jumlah Kampung di Kabupaten Merauke

No. Kecamatan Luas (Ha) Perairan (Ha) Jumlah

Kampung: Kimaam, Kiworo,


Mambun, Woner, Deka, Sabudom,
1 Kimaam 463.030,36
Teri, Turiram, Kalilam, Kumbis,
Komolom
Kampung: Wanam, Bibikem,
2 Ilwayab 199.908,19 50.174.856
Padua, Wogikel.
Kampung: Tabonji, Bamol I, Bamol
3 Tabonji 541.684,48 66.698.772 II, Yamuka, Iromoro, Wanggambi,
Yeraha, Konjom Bando.
Kampung: Waan, Konorau,
4 Waan 286.806,98 13.8374.026 Sibenda, Wetau, Kawe, Toor,
Sabon, Kladar.
Kampung: Okaba, Alaku, Alatep,
5 Okaba 156.049,89 37.644.561 Makaling, Iwol, Wambi, Sanggase,
Dufmira
Kampung: Yowied, Dokib, Wamal,
6 Tubang 278.117,58 28.622.088
Woboyo, Dodalim, Welbuti.
Kampung: Yawimu, Poepe,
7 Ngguti 355.461,64
Tagaepe, Nakias, Salamepe.
Kampung: Kaptel, Ihalik,
8 Kaptel 238.404,75
Kaniskobat, Kwemsid.
Kampung: Harapan Makmur,
Kaliki, Telaga Sari, Sumber Rejeki,
9 Kurik 97.704,64
Salor Indah, Ivimahad, Jaya
Makmur, Sumber Mulya, Kurik.
Kampung: Kumbe, Rawa Sari,
10 Malind 146.560,59 3.0619.747 Padang Raharja, Suka Maju,
Kaiburse, Onggari, Domande.






No. Kecamatan Luas (Ha) Perairan (Ha) Jumlah

Kampung: Wayau, Koa, Kaisah,


11 Animha 49.060,29
Baad, Senegi.
Kampung: Nasem, Wasur.
Kelurahan: Rimba Jaya, Seringgu
12 Merauke 144.562,68 18.893.132 Jaya, Maro, Karang Indah,
Samkai, Mandala, Kelapa Lima,
Bambu Pemali.
Kampung: Marga Mulia,
Waninggap Kai, Muram Sari,
13 Semangga 90.586,06 9.207.476 Semangga Jaya, Kuper, Kuprik,
Sidomulyo, Urumb, Matara,
Waninggap Nanggo.
Kampung: SermayamIndah, Soa,
Ngguti Bob, Tambat, Bersehati,
Yaba Maru, Isano Mbias, Amun
14 Tanah Miring 32.950,25
Kai, Waninggap Miraf, Hidup Baru,
Waninggap Sai, Yasa Mulia,
Sumber Harapan.
Kampung: Onggaya, Kuler, Tomer,
15 Naukenjerai 284.321,37 51.747.665
Tomerau, Kondo.
Kampung: Sota, Erambu, Torai,
16 Sota 136.496,73
Yanggandur, Rawa Biru.
Kampung: Muting, Pahas, Sigabel
Jaya, Seed Agung, Enggal Jaya,
17 Muting 350.167,49 Afkab Makmur, Andaito, Wan
Waibob, Selow, Waan, Boha,
Kolam.
Kampung: Kartini, Jemunain Jaya,
Obatrow, Melin Megikar, Blandin
Kakayo, Nalkin, Makarti Jaya,
18 Jagebob 151.667,13
Angger Permegi, Poo, Jagebob
Raya, Gurinda Jaya, Wenda Asri,
Mimi Baru, Kamno Sari.






No. Kecamatan Luas (Ha) Perairan (Ha) Jumlah

Kampung: Bupul, Bumun,


Bunggay, Bupul Indah, Bouwer,
19 Eligobel 166.623,50 Mentaat Makmur, Gerisar, Enggal
Jaya, Tof-Tof, Sipias, Tanas,
Kweel.
Kampung: Kumaaf,
Kindiki,Rawahayu, Mandekman,
20 Ulilin 509.256,65 Belbelan, Kir-Ely, Baidub,
Kafyamke, Nggayu, Selil, Kandra-
Kai.
Merauke 4.679.163,26 508.970,503
5.188.133,76
Sumber : RTRW Kabupaten Merauke, 2010-2030






Tabel 2.2 Jarak dari Ibukota Kecamatan ke Ibukota Kabupaten di Kabupaten Merauke
Satuan
No. Kecamatan Ibukota Distrik Jarak Tempuh
(Km)
1 Kimaam Kimaam 145 Km
2 Tabonji Tabonji 165 Km
3 Waan Waan 170 Km
4 Ilwayab Wanam 149 Km
5 Okaba Okaba 112 Km
6 Tubang Yowied 116 Km
7 Ngguti Po Epe 120 Km
8 Kaptel Kaptel 125 Km
9 Kurik Harapan Makmur 83 Km
10 Animha Wayau 92 Km
11 Malind Kaiburse 70 Km
12 Merauke Merauke - Km
13 Naukenjerai Onggaya 76 Km
14 Semangga Muram Sari 40 Km
15 Tanah Miring Hidup Baru 32 Km
16 Jagebob Kartini 50 Km
17 Sota Sota 99 Km
18 Muting Muting 247 Km
19 Eligobel Bupul 240 Km
20 Ulilin Kumaaf 244 Km
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022

2.2 Kondisi Bentang Alam (Morfologi)


Kabupaten Merauke terdiri atas dua bagian, yaitu wilayah darat dan kepulauan. Wilayah
darat merupakan bagian dari Pulau Papua, sedangkan kepulauan adalah bagian dari
kepulauan sebelah barat Kabupaten Merauke dengan Pulau Kimaam dan Komolom sebagai
pulau terbesarnya.

2.2.1 Wilayah Daratan


Secara umum kondisi morfologi dari Kabupaten Merauke adalah datar dan datar
berombak. Bentangan alam datar tersebar di pesisir utara Kabupaten Merauke, bagian Barat
sampai ke Pulau Kimaam dan Komolom. Sedangkan datar-berombak terdapat di bagian
tengah wilayah Kabupaten Merauke, dimana wilayah tersebut merupakan bagian wilayah
rawa dan bagian hulu dari DAS 3 (tiga) sungai besar di Merauke (Bian-Kumbe-Maro).






Terdapat 16 dari 20 distrik yang berada wilayah daratan utama Pulau Papua. Wilayah
ini memiliki luasan sebesar 3.402.135,2 Hektar. Dataran dan bentang alam dari wilayah ini
berupa daerah rawa, sungai dan hamparan dataran rendah dimana ketinggian maksimum
yang didapati hanya ± 60 m dpl. Topografi datar sampai agak datar ini terutama bahkan
memanjang sampai ke Utara di bagian Kabupaten Boven Digoel, Kabupaten Asmat dan
Kabupaten Mimika. Daerah rawa tersebar di seluruh distrik Kabupaten Merauke, dari Distrik
Ulilin didaerah Utara sampai Distrik Kimaam di Wilayah paling Barat Kabupaten Merauke.
Rawa-rawa itu antara lain Rawa Gudang Arang-Serapu, Rawa Wasur-Nasem, Rawa Burung,
Rawa Salor dan lain-lain.

Kendala secara umum yang dapat terjadi karena topografi ini adalah banjir pada tiga
DAS Bikuma dan bentang alam rawa, dimana kemungkinan terjadi penyusupan air laut akibat
arus pasang naik air laut sangat besar. Aliran air permukaan relatif sangat lambat dan mudah
tercampur dengan air payau (dari rawa) dan air laut.

2.2.2 Wilayah Kepulauan


Pulau adalah daratan yang terbentuk secara alamiah dan yang tidak terendam pada
saat air surut. Sedangkan pulau kecil adalah pulau dengan ukuran luas kurang dari atau sama
dengan 10.000 km², jumlah penduduk kurang dari 200 ribu jiwa, terpisah dari pulau induk,
bersifat insuler, memiliki biota endemik, memiliki daerah tangkapan air yang relatif kecil dan
sempit, budaya dan ekonomi masyarakatnya bersifat khas dan berbeda dengan pulau induk.

Di Kabupaten Merauke terdapat 2 (dua) pulau, yaitu Pulau Kimaam dan Pulau
Komolom. Di dalam Pulau-pulau besar ini terdapat empat distrik, yaitu Distrik Kimaam,
Ilwayab, Waan, dan Tabonji dengan jumlah luasan sebesar 1.489.866,14 Hektar. Morfologi
wilayah ini adalah datar, seragam dengan morfologi seluruh wilayah pesisir Kabupaten
Merauke. Permasalahan yang banyak ditemui di wilayah ini adalah erosi air laut yang cukup
besar, terutama wilayah pesisir Laut Arafura. Potensi perikanan sangat tinggi di wilayah ini,
dimana penangkapan di muara sungai besar seperti Muara Sungai Digoel dan Selat Mariana
merupakan tempat-tempat penangkapan paling strategis di wilayah kepulauan tersebut. Di
sekitar 2 pulau besar itu terdapat pulau-pulau dan tanah gosong/atol, yang berjumlah sekitar
12 buah, membentang diantara selat antara pulau besar dengan daratan utama (Selat
Mariana) ke arah Selatan sampai pertemuan dengan Laut Arafura.

2.3 Kondisi Topografi


Kabupaten Merauke mayoritas merupakan daerah dataran rendah dengan ketinggian
0-100 m dari permukaan laut. Berdasarkan peta administrasi Kabupaten Merauke, terlihat
sebagian besar areal berdataran rendah (65%) dengan kemiringan 0 – 8% terletak di pesisir






pantai dengan bagian selatan berawa-rawa dan tergenang air sedangkan sisanya (35%)
memiliki kemiringan diatas 8% merupakan dataran bergelombang dan berbukit terletak di
bagian utara. Ketinggian daerah adalah antara 0 sampai dengan 100 meter diatas permukaan
laut.

Tinggi air pasang naik dan pasang surut antara 5 – 7 m. Pasang naik air laut dapat
mencapai sejauh 50 – 60 km dan beberapa tempat terinterusi air laut. Terdapat beberapa
sungai besar yang berfungsi sebagai urat nadi sarana tranportasi yang menghubungkan antar
kecamatan dan Distrik-Distrik serta menjadi sumber air yang dapat dimanfaatkan untuk
kebutuhan sumber air irigasi, air minum, perikanan dan pariwisata.

Tabel 2.3 Luas Wilayah (Km) Menurut Kelas Ketinggian dari Permukaan Laut Dirinci
Per Kecamatan
Presentase Tinggi Wilayah
Luas
Kecamatan Terhadap Luas (mdpl)
(Km²)
Kabupaten (%)
Kimaam 4.630,30 9,90 4-8
Tabonji 5.416,84 11,58 5-7
Waan 2.868,06 6,13 5-7
Ilwayab 1.560,50 3,33 4-40
Okaba 1.560,50 3,33 4-40
Tubang 2.781,18 5,94 4-40
Ngguti 3.554,62 7,60 12-35
Kaptel 2.384,05 5,10 5-44
Kurik 977,05 2,09 5-30
Animha 490,60 1,05 4-12
Malind 1.465,60 3,13 6-44
Merauke 1.445,63 3,09 3-25
Naukenjerai 2.843,21 6,08 5-20
Semangga 905,86 1,94 4-14
Tanah Miring 326,95 0,70 4-20
Jagebob 1.516,67 3.24 6-44
Sota 1.364,96 2,92 10-25
Muting 3.501,67 7,48 40-60
Eligobel 166,23 3,56 40-60
Ulilin 5.092,57 10,88 40-60






Presentase Tinggi Wilayah


Luas
Kecamatan Terhadap Luas (mdpl)
(Km²)
Kabupaten (%)
Kabupaten 46.791,63 100,00 -
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022






Sumber : Digital Elevation Model (DEM) SRTM 30 X 30 M Tahun 2016

Gambar 2.1 Peta Digital Elevation Model (DEM) WS Einlanden-Digul-Bikuma






Sumber : Peta Rupa Bumi Indonesia Tahun 201604/PRT/M/2015 & Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Papua Tahun 2012-2032

Gambar 2.2 Peta Kemiringan Lereng WS Einlanden-Digul-Bikuma






2.4 Kondisi Geologi dan Jenis Tanah


Secara geologi regional lokasi penelitian di Kabupaten Merauke berada pada formasi
geologi Endapan Rawa Tua (Qs2) Litologi berupa klastika halus terdiri dari lumpur dan pasir
halus karbonan serta gambut.
Formasi geologi lain yang berada dilokasi penelitian berumur lebih tua dibandingkan
formasi Endapan Rawa Tua (Qs2) dan Endapan Rawa Muda (Qs1) secara berurutan dari
muda - tua adalah:
1. Batuan Sedimen Tersier-Kuarter (TmuQp), tersusun dari batuan sedimen klastika laut
dan darat, umumnya berbutir halus.
2. Batugamping Kapur-Tersier (KuTmm), tersusun dari batugamping fasies laut dalam dan
terumbu, terdiri dari batugamping pelagos berlapis baik, batugamping bioklastika,
sisipan kapur, napal, batugamping mikrokristalin.
3. Batuan Sedimen Paleozoikum-Mesozoikum (CuKu), tersusun dari batuan sedimen
klastika laut umumnya berbutir halus, terdiri dari dolomit, rijang hitam, serpih, batulanau,
batupasir kuarsa gampingan dan glaukonitan, konglomerat, grewake, napal,
batugamping pasiran, batulumpur merah dan hijau, kalsilutit tufan, batupasir sela
feldsparan dan tufan, mikrit, arkosa merah, klastika tufa dan pirit.
4. Sedimen Paleozoikum (Pz), batuan takterpisahkan yang tersusun dari batulempung,
sisipan serpih pasiran, batupasir arkosa dan batugamping napalan. Basal dan breksi
gunungapi dengan beberapa batugamping berwarna tua pada bagian bawah.

Tanah sebagai media tumbuh tanaman adalah salah satu sumberdaya alam yang
sangat penting dijaga kelestariannya. Tanah dalam proses pembentukannya dipengaruhi oleh
lima faktor pembentuk tanah yaitu bahan induk, iklim, relief/landform, vegetasi, dan waktu.
Jenis tanah ini dapat dijelasakan sebagai berikut :
1. Aluvial (Entisol)
Tanah Aluvial/Entisol merupakan merupakan pelapukan dari material yang dikeluarkan
oleh letusan gunung berapi seperti debu, pasir, lahar, dan lapili.
2. Latosol (Inceptisol)
Tanah Latosol/Inceptisol merupakan tanah memiliki solum tanah yang agak tebal, yakni
sekitar 1 hingga 2 meter, Tanahnya berwarna hitam atau kelabu hingga coklat tua,
Tekstur tanahnya berdebu, lempung debu, dan bahkan lempung, Memiliki struktur tanah
/ lapisan tanah yang remah berkonsistensi gembur, memiliki pH 5,0 hingga 7,0, Memiliki
bahan organik sekitar 10% sampai 30%, Mengandung unsur hara yang sedang hingga
tinggi, Memiliki produktivitas tanah dari sedang hingga tinggi.






3. Podsolik (Ultisols)
Sifat atau ciri tanah Podsolik/Ultisols yaitu terdapat pengendapan liat dari lapisan A
(iluviasi) dan diendapkan di lapisan B (eluviasi), sehingga kadar liat horizon B > 1,2
kandungan liat horizon A atau disebut Horizon Argilik. Tanah ordo Ultisol merupakan
tanah penimbunan liat di horison bawah, bersifat masam, kejenuhan basa (KB) pada
kedalaman 180 cm dari permukaan tanah kurang dari 35%. KB < 35% dapat didekati
dengan mengukur pH (kemasaman tanah) < 6,5. Padanan nama tanah sistem klasifikasi
lama (FAO/Unesco, 1970) termasuk tanah Podzolik Merah Kuning, Latosol, dan
Hidromorf Kelabu. Warna tanah biasanya merah sampai kuning karena kandungan Al,
Fe dan Mn yang tinggi.
4. Spodosol
Spodosol adalah tanah berprodukivitas rendah dengan tekstur kasar dan sedikit hara
yang terbentuk dari bahan berupa pasir tunggal atau tanah liat yang kasar dan masam.
Ciri khususnya terdapat horison B spodik atau horison kumpulan dari bahan-bahan
amorf organik dan aluminium termasuk ada atau tidaknya besi.
5. Organosol (Histosol)
Jenis tanah Organosol/Histosol merupakan tanah yang sangat kaya bahan organik
keadaan kedalaman lebih dari 40 cm dari permukaan tanah. Umumnya tanah ini
tergenang air dalam waktu lama sedangkan didaerah yang ada drainase atau
dikeringkan ketebalan bahan organik akan mengalami penurunan (subsidence).

Tabel 2.4 Sebaran Jenis tanah


No. Jenis Tanah Sebaran
Dsitrik Anim Ha, Muting, Ulilin, Tanah Miring, Sota, Merauke,
1 Histosol
dan Naukenjerai
Dsitrik Elikobel, Ulilin, Muting, Semangga, Kurik, Malind,
2 Entisol
Tubang, Waan, Kimaam, Tabonji, Ilwayab, dan Okaba
Distrik Kaptel, Ngguti, Tabonji, Kimaam, Waan, Sota,
3 Inceptisols Semangga, Tanah Miring, Jagebob, Elikobel, Muting, dan
Ilwayab
4 Spodosol Dsitrik Merauke
Distrik Ulilin, Elikobel, Muting, Kaptel, Ngguti, Tanah Miring,
5 Ultisols
dan Kurik
Sumber : Strategi Perencanaan Tata Guna Lahan Kab. Merauke, 2017






Sumber : Litnbang Pertanian dan Peta Rupa Bumi Indonesia, BIG 2016

Gambar 2.3 Peta Jenis Tanah WS Einlanden-Digul-Bikuma






Sumber : Litnbang Pertanian dan Peta Rupa Bumi Indonesia, BIG 2016

Gambar 2.4 Peta Tipe Tanah WS Einlanden-Digul-Bikuma






2.5 Kondisi Fisiografis


Sebagian besar wilayah Kabupaten Merauke terdiri dari dataran rendah dan berawa,
luas areal rawa 1.425.000 Ha dan dataran tinggi dibeberapa distrik pedalaman bagian utara.
Umumnya berdataran rendah, kemiringan 0-8%, pesisir pantai berawa-rawa tergenang air,
bagian Utara dan Timur agak tinggi/bergelombang dengan sedikit berbukit. Rata-rata tinggi
air pasang surut 5-7 m, sedangkan air pasang laut yang masuk ke daratan bisa mencapai 50-
60 km.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh WWF (2005), Kabupaten Merauke
memiliki 2 (dua) ekoregion yang merupakan bagian ekoregion Pulau Papua secara
keseluruhan. Kedua ekoregion tersebut adalah ekoregion hutan rawa tawar dan gambut
Papua Selatan (Southern New Guinea Peat and Freshwater Swamp Forest) dan ekoregion
savanna dan padang rumput (Trans-Fly/Trans-Fly Savanna and Grassland). Kemudian di
bagian wilayah Merauke masih termasuk ke dalam kawasan lindung batas bersama-sama
dengan Tonda Wildlife Management Area Papua New Guinea.

Ekoregion hutan rawa tawar dan gambut Papua Selatan (Southern New Guinea Peat
and Freshwater Swamp Forest) seluas 52,7 ribu km² terdiri dari dua kawasan lindung kecil,
yaitu Cagar Alam Kumbe-Merauke dan habitat lahan basah, SM Danau Rawa Biru.
Sedangkan ekoregion darat lainnya adalah Savanna dan Padang Rumput (Trans-Fly/Trans-
Fly Savanna and Grassland) seluas 8,4 ribu km² yang terdiri dari Taman Nasional Wasur dan
Cagar Alam Rawa Biru. Trans Fly Ecoregion adalah suatu wilayah yang memiliki beraneka
ragam tumbuhan dan hewan yang terpusat. Disebut terpusat karena seluruh jenis burung
yang ada di Pulau Papua New Guinea atau pulau Papua setengah bagian atau 50% terdapat
dalam wilayah ini. PNG menetapkan wilayah ini sebagai suatu kawasan lindung, mulai dari
Sungai Fly ke bawah hingga cagar alam Tonda Wild Life Management Area yang berbatasan
langsung dengan Taman Nasional Wasur.

Dengan kesamaan geografis dan perwilayahan ekoregion ini, Indonesia melalui


Pemerintah Kabupaten Merauke dan PNG bisa memulai suatu kerja sama regional untuk
pelestarian alam. Kepentingan pelestarian alam kedua ekoregion ini tidak hanya menjadi
permasalahan kedua negara saja, akan tetapi juga dunia. Organisasi-organisasi di dunia
untuk pelestarian alam seperti WWF, Green Peace juga memandang penting hal ini. Mereka
melalui PBB dan organisasinya mulai menetapkan wilayah-wilayah di dunia ini menjadi apa
yang disebut dengan “Global 200 Ecoregion”, dimana tentu saja Trans-Fly/Trans-Fly Savanna
and Grassland dan Southern New Guinea Peat and Freshwater Swamp Forest termasuk ke
dalam perhatian badan dunia tersebut. PBB kemudian memulai usaha pelestarian ekoregion-






ekoregion di dunia tersebut melalui persetujuan untuk memelihara alam dengan suatu
kesepakatan yang disebut “Kesepakatan Ramsar”. Kesepakatan Ramsar merupakan
perjanjian antar pemerintahan yang memberikan kerangka untuk setiap negara untuk
melakukan usaha perlindungan habitat lahan basah dan kerjasama internasional untuk
pengelolaan. Persetujuan tersebut pertama kali ditandatangani di Kota Ramsar, Irian tahun
1971.

Oleh karena itu, dalam aspek lingkungan hidup, Kabupaten Merauke juga mempunyai
peran untuk turut serta melestarikan keanekaragaman hayati dan non hayati tidak hanya
untuk wilayah kabupaten saja, tetapi jugaseluruh Pulau Papua dan Papua New Guinea,
bahkan bagian dari ekoregion dunia.

2.6 Kondisi Hidrologi dan Klimatologi


2.6.1 Iklim dan Curah Hujan
Kabupaten Merauke memiliki iklim yang sangat tegas antara musim penghujan dan
musim kemarau. Menurut Oldeman (1975), wilayah Kabupaten Merauke berada pada zona
Agroclimate Zone C yang memiliki masa basah antara 5-6 bulan. Dataran Merauke
mempunyai karakteristik iklim yang agak khusus yang mana curah hujan yang terjadi
dipengaruhi oleh Angin Muson, baik Muson Barat - Barat Laut (Angin Muson Basah) dan
Muson Timur – Timur Tenggara (Angin Muson Kering) dan juga dipengaruhi oleh kondisi
Topografi dan elevasi daerah setempat.

Curah hujan pertahun di Kabupaten Merauke rata-rata mencapai 1.558,7 mm. Dari
data yang ada memperlihatkan bahwa perbedaan jumlah curah hujan pertahun antara daerah
Merauke Selatan dan bagian utara. Secara umum terjadi peningkatan curah hujan pertahun
dari daerah Merauke Selatan (1000 - 1500) dibagian Muting, kemudian curah hujan dengan
jumlah 1500-2000 mm/tahun terdapat di Kecamatan Okaba dan sebagian Muting, selebihnya
semakin menuju ke Utara curah hujannya semakin tinggi. Perbedaan tersebut juga berlaku
pada jumlah bulan basah yaitu semakin kebagian utara masa basah sangat panjang
sedangkan pada bagian selatan terdapat masa basah yang relatif pendek. Kondisi iklim yang
demikian berpeluang untuk dua kali tanam. Musim hujan yang terjadi merupakan kendala
terhadap kondisi jalan-jalan tanah yang setiap tahun mengalami kerusakan.

Sementara disisi lain musim kemarau yang panjang justru mengakibatkan


kekurangan air bersih dan air irigasi bagi masyarakat dan petani. Berdasarkan data iklim yamg
dikeluarkan oleh Kantor Meteorologi dan Geofisika Merauke menunjukkan bahwa kecepatan
angin hampir sama sepanjang tahun; di daerah pantai bertiup cukup kencang sekitar 4-5
m/det dan dipedalaman berkisar 2 m/det. Penyinaran matahari rata-rata di Merauke adalah






5,5 Hari/hari pada bulan Juli dan yang terbesar 8,43 Hari/hari pada bulan Oktober, dengan
rata-rata harian selama setahun sebesar 6,62 Hari. Tingkat kelembapan udara cukup tinggi
karena dipengaruhi oleh iklim Tropis Basah, kelembaban rata-rata berkisar antara 78-81%.

Tabel 2.5 Rata-Rata Tekanan Udara, Lama Penyinaran Matahari, dan Kecepatan Angin
Menurut Bulan di Kabupaten Merauke, 2021
Lama
Tekanan Rata-rata
Penyinaran
Bulan Udara Kecepatan
Matahari
(mb) (jam) (knot)
Januari 1008,2 81,8 4
Februari 1008,7 128,8 5
Maret 1010,0 144,9 4
April 1010,5 142,1 4
Mei 1011,0 184,1 6
Juni 1012,9 150,8 7
Juli 1011,8 130,5 6
Agustus 1013,0 169,3 7
September 1012,3 140,1 7
Oktober 1011,2 224,3 5
November 1009,6 203,6 5
Desember 1009,2 123,5 4
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022






Tabel 2.6 Jumlah Hari Hujan dan Curah Hujan Menurut Bulan di Kabupaten Merauke, 2021

Hari Hujan Curah Hari Hujan


Bulan

(hari) (mm)
Januari 26 296,1
Februari 25 186,8
Maret 16 377,9
April 18 174,2
Mei 18 94,5
Juni 13 11,8
Juli 12 188,2
Agustus 13 53,1
September 18 23,4
Oktober 7 37
November 16 128,3
Desember 26 375,3
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022

2.6.2 Kondisi Perwilayahan DAS


Secara umum, Kabupaten Merauke memiliki 3 (tiga) perwilayahan Daerah Aliran
Sungai (DAS), yaitu DAS Bikuma, DAS Buraka, dan DAS Dolak. DAS Bikuma sendiri terdiri
dari 3 (tiga) DAS, yaitu DAS Bian, Kumbe, dan Maro. Selain itu, ada sebagian wilayah
Kabupaten Merauke yang termasuk dalam perwilayahan DAS Digoel. Apabila perwilayahan
DAS tersebut disesuaikan dengan perwilayahan administrasi distrik di Kabupaten Merauke,
maka perwilayahan DAS tersebut dapat dibagi menjadi 6 (enam) kelompok, yaitu:
1. Distrik Ulilin, Muting, Anim Ha, Kurik, Kaptel, Distrik Malind dan Distrik Okaba tergabung
dalam DAS Bian (DAS BIKUMA) dengan luas 999.918, 9 Ha.
2. Distrik Eligobel, Muting, Tanah Miring, Jagebob, Semangga, Merauke, Kurik, Anim Ha
dan Distrik Malind tergabung dalam DAS Kumbe (DAS BIKUMA) dengan luas 465.140,1
Ha.
3. Distrik Eligobel, Muting, Tanah Miring, Jagebob, Semangga, Merauke, Kurik, Anim Ha
dan Distrik Sota tergabung dalam DAS Maro (DAS BIKUMA) dengan luas 829.112,5
Ha.
4. Distrik Ulilin, Kaptel, Ngguti, Ilwayab, Tuban dan Distrik Okaba tergabung dalam DAS
Buraka 876.627,5 Ha






5. Distrik Ilwayab, Tabonji, Kimaam dan Distrik Waan tergabung dalam DAS Dolak dengan
luas 1.246.950,8 Ha.
6. Distrik Kaptel, Ngguti, Ilwayab, Tabonji dan Distrik Kimaam tergabung dalam DAS
Digoel dengan luas 233.594,1 Ha

Dalam aspek pengelolaan wilayah DAS, umumnya satuan perwilayahan DAS


tersebut dibagi lagi ke dalam tiga bagian wilayah, yaitu wilayah hulu (upstream), sebagai
bagian wilayah yang menyimpan air, wilayah tengah (median), sebagai bagian wilayah yang
mengalirkan sekaligus menyimpan air, dan ketiga wilayah hilir (downstream), sebagai muara
dari aliran sungai. Ketiga bagian ini saling terkait dan harus saling mendukung kapasitas
sungai yang mengalirkan air tersebut tetap terjaga dan dapat meneruskan air tanpa harus
memberikan limpasan air pada daerah kiri kanan sungainya, bahkan pada saat curah hujan
tinggi.

Untuk perwilayahan DAS Bikuma, Wilayah upstream, meliputi Distrik Ulilin, Eligobel,
dan Muting; Wilayah Median, meliputi Kurik, Tanah Miring, Jagebob, dan Sota; serta Wilayah
downstream, meliputi bagian selatan-timur Distrik Okaba, Kurik, Semangga dan Merauke.

Untuk perwilayahan DAS Buraka, wilayah upstream, meliputi: Wilayah Distrik Ngguti,
Bagian barat laut distrik Kaptel, wilayah Median, meliputi Wilayah bagian utara Distrik Okaba
dan wilayah downstream, meliputi Distrik Tuban.

Untuk perwilayahan DAS Dolak, wilayah Upstreamnya meliputi: wilayah Pulau Dolak
sendiri sebagai catchment areanya dan wilayah downstreamnya berupa sungai-sungai kecil
yang tidak terhitung jumlahnya. Wilayah DAS ini dihitung sebagai satu DAS pulau
berdasarkan Kepmen 11 tahun 2005 tentang Perwilayahan Sungai. Dalam peraturan tersebut
dijelaskan bahwa Daerah Aliran Sungai dapat ditentukan oleh Sungai menurut sungainya dan
juga dapat dinamai berdasarkan Pulau. Hal tersebut terjadi pula dalam kasus Merauke,
dimana Pulau Dolak memiliki banyak sungai dan anak sungai sehingga DAS-nya dinamai
sesuai dengan nama Pulaunya.

Kabupaten Merauke memiliki 10 sungai besar yang memiliki karakteristik dan potensi
tersendiri. Sungai terpanjang adalah sungai Digul dengan panjang 800 km dan Sungai
terpendek adalah sungai Lorenz dengan lebar 120 km. Sementara Sungai dengan kecepatan
arus terbesar adalah sungai Bian yaitu 1,25 km/Hari. Untuk lebih jelasnya lihat pada tabel
berikut:






Tabel 2.7 Nama, Panjang, Lebar, dan Kecepatan Arus Sungai menurut Nama Sungai di
Kabupaten Merauke
Kecepatan
Panjang Lebar
Nama Sungai Arus
(km) (m) (km/hari)
Bian 210 117 - 1.449 1,25
Digul 800 215 - 1.200 0,27
Kouh 217 200 - 360 0,07
Kumbe 260 97 - 700 0,09
Lorenz 120 300 - 1.500 0,11
Maro 300 43 - 900 0,09
Obaa 160 70 - 400 0,07
Kawarga 218 50 - 300 0,09
Bets 240 200 - 900 -
Buraka - - -
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022






Sumber : Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 04/PRT/M/2015 & Peta Rupa Bumi Indonesia Tahun 2016
Gambar 2.5 Peta Daerah Aliran Sungai pada WS Einlanden-Digul-Bikuma






2.7 Kondisi Peggunaan Lahan


Kabupaten Merauke terdiri dari 18 jenis tutupan lahan, yaitu hutan lahan kering primer,
hutan lahan kering sekunder, hutan mangrove primer, hutan mangrove sekunder, hutan rawa
primer, hutan rawa sekunder, permukiman, sawah, pertanian lahan kering, pertanian lahan
kering bercampur semak, perkebunan, semak/belukar, semak/belukar rawa, rawa, savana,
tanah terbuka dan tubuh air. didominasi oleh tutupan lahan savanna dengan total luas
keseluruhannya adalah 1.137.320,77 Ha atau sekitar 24,45% dari total keseluruhan luas
Kabupaten Merauke. Kemudian tutupan lahan semak/belukar rawa dengan total luas
707.700,324 Ha atau 15,21% dari total keseluruhan. Selanjutnya adalah tutupan lahan hutan
lahan kering primer dan sekunder yang mendominasi hingga 13,64% dan 11,19% dari total
tutupan lahan yang ada. Karena pengambilan citra satelit pada waktu itu sedikit berawan,
maka terdapat beberapa titik dalam peta tutupan lahan yang tidak teridentifikasi datanya. Akan
tetapi data jenis tersebut hanya sekitar 0,07%, tidak mengganggu analisis yang dilakukan.
Sisanya sebesar 35,51% terdiri dari hutan mangrove primer, hutan mangrove sekunder, hutan
rawa primer, hutan rawa sekunder, perkebunan, permukiman, tanah terbuka, pertanian lahan
kering, pertanian lahan kering bercampur dengan semak rawa, sawah, semak/belukar,
semak/belukar rawa dan tubuh air.

Tutupan lahan terbesar Savana letaknya tersebar antara bagian Tenggara Kabupaten
Merauke (Distrik Sota, Jagebob dan Eligobel), bagian tengah (Distrik Okaba dan Ngguti) serta
bagian barat di Pulau Kimaam (Distrik Kimaam dan Tabonji).

Tabel 2.8 Luas Lahan di Kabupaten Merauke


No. Jenis Penggunaan Lahan Luas Lahan (Ha)

1 Hutan Lahan Kering Primer 500.338,0

2 Hutan Lahan Kering Sekunder 544.880,5

3 Hutan Mangrove Primer 282.302,1

4 Hutan Mangrove Sekunder 16.366,7

5 Hutan Rawa Primer 178.538,4

6 Hutan Rawa Sekunder 256.084,6

7 Perkebunan 16.135,7

8 Permukiman 37.614,2

9 Pertanian Lahan Kering 17.302,7






No. Jenis Penggunaan Lahan Luas Lahan (Ha)

Pertanian Lahan Kering


10 56.941,9
Bercampur dengan Semak

11 Rawa 534,653,1

12 Savana 1.103.829,5

13 Sawah 29.190,5

14 Semak Belukar 280.822,3

15 Semak/belukar rawa 699.713,6

15 Tanah Terbuka 58.241,9

15 Tidak ada data (awan) 513,2

15 Tubuh Air 37.710,2

Total luas lahan 4.651.336,0

Sumber : RTRW Kabupaten Merauke, 2010-2030






Sumber : Peta Rupa Bumi Indonesia Tahun 2016


Gambar 2.6 Peta Daerah Aliran Sungai pada WS Einlanden-Digul-Bikuma






2.8 Kondisi Demografi


Tahun 2021 jumlah penduduk Kabupaten Merauke sebanyak 231.696 jiwa dengan luas
yang mencapai hingga 46.791,63 Km², sehingga kepadatan penduduk di Kabupaten Merauke
sebesar 4,95 orang/ Km². Tahun 2021 ini laju pertumbuhan penduduk di Kabupaten Merauke
mencapai hingga 0,44 persen pertahun.

Tahun 2021 ini laju pertumbuhan penduduk di Kabupaten Merauke mencapai hingga
0,44 persen pertahun. Jika ditinjau berdasarkan jenis kelamin, rasio jenis kelamin di
Kabupaten Merauke sebesar 109,46. Hal ini menunjukkan jumlah penduduk laki-laki masih
lebih tinggi jika dibandingkan dengan penduduk perempuan. Secara lebih lanjut jumlah rumah
tangga di Kabupaten Merauke pada tahun 2021 ada sebanyak 53.728 rumah tangga,
sehingga secara rata-rata, anggota rumah tangga di masing-masing rumah tangga di
Kabupaten Merauke yaitu sebesar 4,31.

Tabel 2.9 Jumlah Penduduk Menurut Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021

Laki- Jumlah
No. Kecamatan Perempuan
Laki Penduduk

1 Kimaam 3.132 2.912 6.044


2 Tabonji 1.986 1.865 3.851
3 Waan 1.809 1.615 3.424
4 Ilwayab 2.058 1.811 3.869
5 Okaba 2.143 2.003 4.146
6 Tubang 1.375 1.313 2.688
7 Ngguti 2.229 1.401 3.63
8 Kaptel 967 835 1.802
9 Kurik 8.459 7.83 16.289
10 Animha 1.239 1.086 2.325
11 Malind 5.474 5.064 10.538
12 Merauke 52.518 50.171 102.689
13 Naukenjerai 1.305 1.203 2.508
14 Semangga 8.268 7.595 15.863
15 Tanah Miring 10.587 9.447 20.034
16 Jagebob 4.221 3.806 8.027
17 Sota 1.8 1.672 3.472
18 Muting 3.192 1.896 6.088
19 Eligobel 2.788 3.758 5.123
20 Ulilin 5.528 3.758 9.286
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022





Jumlah Penduduk

Ulilin
Eligobel
Muting
Sota
Jagebob
Tanah Miring
Semangga
Naukenjerai
Merauke
Malind
Animha
Kurik
Kaptel
Ngguti
Tubang
Okaba
Ilwayab
Waan
Tabonji
Kimaam
0 20.000 40.000 60.000 80.000 100.000 120.000

Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022


Gambar 2.7 Grafik Jumlah Penduduk di Kabupaten Merauke Menurut Kecamatan 2021

Tabel 2.10 Laju Pertumbuhan Penduduk Menurut Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021
Laju Pertumbuhan Laju Pertumbuhan
Penduduk Penduduk
No. Kecamatan
2010-2020 2020-2021
(%) (%)
1 Kimaam -0,10 0,332
2 Waan -0,34 0,332
3 Tabonji -0,35 0,339
4 Ilwayab -0,35 0,337
5 Okaba -0,26 0,339
6 Tubang 0,04 0,336
7 Ngguti 0,68 0,332
8 Kaptel -0,10 0,334
9 Kurik 0,07 0,333
10 Malind 0,04 0,333
11 Animha 0,03 0,345
12 Merauke 0,01 0,330
13 Semangga 0,08 0,329





Laju Pertumbuhan Laju Pertumbuhan


Penduduk Penduduk
No. Kecamatan
2010-2020 2020-2021
(%) (%)
14 Tanah Miring 0,04 0,331
15 Jagebob 0,01 0,325
16 Sota 0,04 0,318
17 Naukenjerai 0,16 0,320
18 Muting 0,05 0,330
19 Eligobel 0,19 0,333
20 Ulilin 0,01 0,335
Kabupaten
0,02 0,44
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022

Tabel 2.11 Kepadatan Penduduk Menurut Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021


Kepadatan Kepadatan
Penduduk Penduduk
No. Kecamatan
(Km2) (Km2)
2010 2021
1 Kimaam 1,30 1,31
2 Waan 1,19
3 Tabonji 0,71
4 Ilwayab 1,94
5 Okaba 2,66
6 Tubang 0,97
7 Ngguti 1,02
8 Kaptel 0,76
9 Kurik 16,67
10 Malind 7,19
11 Animha 4,74
12 Merauke 71,03
13 Semangga 17,51
14 Tanah Miring 61,28
15 Jagebob 5,29
16 Sota 2,54





Kepadatan Kepadatan
Penduduk Penduduk
No. Kecamatan
(Km2) (Km2)
2010 2021
17 Naukenjerai 0,88
18 Muting 1,74
19 Eligobel 3,07
20 Ulilin 1,82
Kabupaten Merauke 4,95
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022

2.9 Kondisi Pertanian


2.9.1 Tanaman Pangan
Kabupaten Merauke adalah penghasil tanaman padi terbesar di Provinsi Papua.
Pada tahun 2021 luas Panen sebanyak 61.670,25 (ha), Produksi 349.588,00 (ton) dan
Produktivitas Padi 5,67 (ton/ha) terjadi kenaikan produksi dari tahun sebelumnya.

Tabel 2.12 Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Padi Menurut Kecamatan di Kabupaten
Merauke, 2021
Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas
No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
1 Kimaam 754,00 754,00 3.151,72 4,18
2 Tabonji 450,00 450,00 1.395,00 3,10
3 Waan 390,00 390,00 994,50 2,55
4 Ilwayab 100,0 100,0 265,00 2,65
5 Okaba 240,00 240,00 744,00 3,10
6 Tubang 35,00 35,00 87,50 2,50
7 Ngguti 5,00 5,00 12,50 2,50
8 Kaptel 2,00 2,00 5,00 2,50
9 Kurik 18.129,00 18.129,00 101.341,11 5,59
10 Animha 30,00 30,00 108,60 3,62
11 Malind 9.465,00 9.465,00 53.950,50 5,70
12 Merauke 1.622,00 1.622,00 9.083,00 5,60
13 Naukenjerai 458,00 458,00 1.740,00 3,80
14 Semangga 9.704,00 9.704,00 54.633,52 5,63
15 Tanah Miring 17.840,00 17.840,00 112.927,20 6,33





Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas


No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
16 Jagebob 1.256,25 1.256,25 5.025,00 4,00
17 Sota 5,00 5,00 15,50 3,10
18 Muting 265,00 265,00 887,75 3,35
19 Eligobel 540,00 540,00 1.890,00 3,50
20 Ulilin 380,00 380,00 1.330,00 3,50
Kabupaten
61.670,25 61.670,25 349.588,00 5,67
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022

Tabel 2.13 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Jagung Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021
Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas
No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
1 Kimaam 2,00 2,00 4,40 2,20
2 Tabonji - - - -
3 Waan - - - -
4 Ilwayab - - - -
5 Okaba 43,50 43,50 108,75 2,50
6 Tubang - - - -
7 Ngguti - - - -
8 Kaptel - - - -
9 Kurik 344,70 344,70 1206,45 3,50
10 Animha 1,00 1,00 2,00 2,00
11 Malind 22,25 22,25 73,43 3,30
12 Merauke 45,50 45,50 127,40 2,80
13 Naukenjerai 47,00 47,00 112,80 2,40
14 Semangga 147,00 147,00 502,74 3,42
15 Tanah Miring 53,00 53,00 180,20 3,40
16 Jagebob 256,74 256,74 1001,29 3,90
17 Sota 7,50 7,50 16,50 2,20
18 Muting 41,50 41,50 112,05 2,70
19 Eligobel 118,75 118,75 356,25 3,00
20 Ulilin 88,00 88,00 246,40 2,80





Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas


No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
Kabupaten
1.218,44 1.218,44 4.050,66 3,32
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022

Tabel 2.14 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Kedelai Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021
Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas
No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
1 Kimaam - - - -
2 Tabonji - - - -
3 Waan - - - -
4 Ilwayab - - - -
5 Okaba - - - -
6 Tubang - - - -
7 Ngguti - - - -
8 Kaptel - - - -
9 Kurik 5,95 5,95 11,60 1,95
10 Animha - - - -
11 Malind 1,25 1,25 2,44 1,95
12 Merauke 2,50 2,50 4,75 1,90
13 Naukenjerai 0,00 0,00 0,00 0,00
14 Semangga 0,00 0,00 0,00 0,00
15 Tanah Miring 0,00 0,00 0,00 0,00
16 Jagebob 3,00 3,00 6,00 2,00
17 Sota 0,50 0,50 0,75 1,50
18 Muting - - - -
19 Eligobel - - - -
20 Ulilin - - - -
Kabupaten
13,20 13,20 25,54 1,93
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022





Tabel 2.15 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Ubi Kayu Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021
Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas
No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
1 Kimaam 77,00 77,00 1463,00 19,00
2 Tabonji 84,00 84,00 1512,00 18,00
3 Waan 27,00 27,00 486,00 18,00
4 Ilwayab 47,50 47,50 760,00 16,00
5 Okaba 44,00 44,00 660,00 15,00
6 Tubang 14,25 14,25 213,75 15,00
7 Ngguti 4,00 4,00 60,00 15,00
8 Kaptel 3,00 3,00 45,00 15,00
9 Kurik 15,00 15,00 285,00 19,00
10 Animha 36,00 36,00 540,00 15,00
11 Malind 24,50 24,50 539,00 22,00
12 Merauke 27,00 27,00 432,00 16,00
13 Naukenjerai 33,75 33,75 472,50 14,00
14 Semangga 49,00 49,00 735,00 15,00
15 Tanah Miring 35,75 35,75 643,50 18,00
16 Jagebob 77,13 77,13 1542,60 20,00
17 Sota 28,00 28,00 532,00 19,00
18 Muting 64,50 64,50 967,50 15,00
19 Eligobel 56,75 56,75 1135,00 20,00
20 Ulilin 84,50 84,50 2112,50 25,00
Kabupaten
832,63 832,63 15.136,35 18,18
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022





Tabel 2.16 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Ubi Jalar Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021
Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas
No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
1 Kimaam 50,50 50,50 606,00 12,00
2 Tabonji 37,00 37,00 481,00 13,00
3 Waan 29,00 29,00 348,00 12,00
4 Ilwayab 27,00 27,00 270,00 10,00
5 Okaba 44,00 44,00 572,00 13,00
6 Tubang 4,00 4,00 40,00 10,00
7 Ngguti 2,50 2,50 25,00 10,00
8 Kaptel 3,00 3,00 30,00 10,00
9 Kurik 14,15 14,15 183,95 13,00
10 Animha 42,00 42,00 462,00 11,00
11 Malind 20,50 20,50 246,00 12,00
12 Merauke 14,25 14,25 152,48 10,70
13 Naukenjerai 29,00 29,00 324,80 11,20
14 Semangga 17,00 17,00 204,00 12,00
15 Tanah Miring 110,25 110,25 1433,25 13,00
16 Jagebob 66,50 66,50 864,50 13,00
17 Sota 15,25 15,25 183,00 12,00
18 Muting 20,50 20,50 225,50 11,00
19 Eligobel 26,00 26,00 312,00 12,00
20 Ulilin 25,00 25,00 275,00 11,00
Kabupaten
597,40 597,40 7.238,48 12,12
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022





Tabel 2.17 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Talas Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021
Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas
No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
1 Kimaam 42,00 42,00 420,00 10,00
2 Tabonji 36,00 36,00 351,00 9,75
3 Waan 39,00 39,00 399,75 10,25
4 Ilwayab 23,00 23,00 218,50 9,50
5 Okaba 29,00 29,00 377,00 13,00
6 Tubang 1,50 1,50 12,75 8,50
7 Ngguti 3,50 3,50 29,75 8,50
8 Kaptel - - - -
9 Kurik 11,25 11,25 146,25 13,00
10 Animha 29,00 29,00 319,00 11,00
11 Malind 5,25 5,25 63,00 12,00
12 Merauke 14,50 14,50 174,00 12,00
13 Naukenjerai 17,00 17,00 190,40 11,20
14 Semangga 11,00 11,00 132,00 12,00
15 Tanah Miring 5,00 5,00 55,00 11,00
16 Jagebob 57,50 57,50 747,50 13,00
17 Sota 18,00 18,00 198,00 11,00
18 Muting 25,50 25,50 280,50 11,00
19 Eligobel 25,00 25,00 225,00 9,00
20 Ulilin 46,50 46,50 511,50 11,00
Kabupaten
439,50 439,50 4.850,90 11,04
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022





Tabel 2.18 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Gembili Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021
Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas
No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
1 Kimaam 30,50 30,50 396,50 13,00
2 Tabonji 23,50 23,50 305,50 13,00
3 Waan 8,50 8,50 102,00 12,00
4 Ilwayab 16,50 16,50 198,00 12,00
5 Okaba - - - -
6 Tubang - - - -
7 Ngguti - - - -
8 Kaptel - - - -
9 Kurik - - - -
10 Animha 10,00 10,00 100,00 10,00
11 Malind - - - -
12 Merauke 4,00 4,00 46,00 11,50
13 Naukenjerai 12,00 12,00 134,40 11,20
14 Semangga - - - -
15 Tanah Miring - - - -
16 Jagebob 2,00 2,00 22,00 11,00
17 Sota 49,50 49,50 544,50 11,00
18 Muting - - - -
19 Eligobel 3,00 3,00 30,00 10,00
20 Ulilin 2,00 2,00 21,00 10,50
Kabupaten
161,50 161,50 1.899,90 11,76
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022





Tabel 2.19 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Kacang Tanah Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021
Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas
No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
1 Kimaam - - - -
2 Tabonji - - - -
3 Waan - - - -
4 Ilwayab - - - -
5 Okaba - - - -
6 Tubang - - - -
7 Ngguti - - - -
8 Kaptel - - - -
9 Kurik 12,75 12,75 25,50 2,00
10 Animha - - - -
11 Malind 52,75 52,75 116,05 2,20
12 Merauke 1,25 1,25 2,88 2,30
13 Naukenjerai 4,00 4,00 9,60 2,40
14 Semangga 4,50 4,50 10,35 2,30
15 Tanah Miring 5,75 5,75 10,93 1,90
16 Jagebob 189,67 189,67 455,21 2,40
17 Sota 3,00 3,00 6,60 2,20
18 Muting 32,50 32,50 61,75 1,90
19 Eligobel 54,00 54,00 129,60 2,40
20 Ulilin 35,50 35,50 69,23 1,95
Kabupaten
395,67 395,67 897,70 2,27
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022





Tabel 2.20 Luas Tanam, Luas Panen, Produksi, dan Produktivitas Kacang Hijau Menurut
Kecamatan di Kabupaten Merauke, 2021
Luas Tanam Luas Panen Produksi Produktivitas
No. Kecamatan
(ha) (ha) (ton) (ton/ha)
1 Kimaam - - - -
2 Tabonji - - - -
3 Waan - - - -
4 Ilwayab - - - -
5 Okaba - - - -
6 Tubang - - - -
7 Ngguti - - - -
8 Kaptel - - - -
9 Kurik 7,00 7,00 10,50 1,50
10 Animha - - - -
11 Malind 11,00 11,00 21,45 1,95
12 Merauke 0,75 0,75 1,28 1,70
13 Naukenjerai 8,00 8,00 14,40 1,80
14 Semangga 7,00 7,00 13,30 1,90
15 Tanah Miring 5,75 5,75 10,35 1,80
16 Jagebob 14,00 14,00 28,00 2,00
17 Sota - - - -
18 Muting 1,00 1,00 1,80 1,80
19 Eligobel 15,25 15,25 27,45 1,80
20 Ulilin 13,50 13,50 24,30 1,80
Kabupaten
83,25 83,25 152,83 1,84
Merauke
Sumber : Kabupaten Merauke Dalam Angka, 2022

2.9.2 Holtikultura
Di tahun 2020 tanaman kacang Panjang/ Long Beans 1.759.80 kuintal dan
Cabai/Chili merupakan tanaman sayuran dengan produksi yaitu sebanyak 2.649.60 kuintal
menurun dari tahun sebelumnya.


                                                           
       

T a b e l 2. 2 1 L u a s P a n e n T a n a m a n S a y u r a n M e n u r ut K e c a m a t a n d a n J e ni s T a n a m a n ( h a ), 2 0 2 1

Bawang Cabe Cabe Sawi/ Kacang


No. Kecamatan Kubis Tomat Melon Terong Buncis Kangkung Bayam Ketimun Semangka
Merah Rawit Merah Petsai Panjang

1 Kimaam - 1,50 0,35 - 1,50 0,35 - 0,10 0,25 1,00 0,75 0,25 - -
2 Tabonji - 2,00 2,00 - 2,00 2,00 - 2,00 - 2,10 2,10 2,10 - -
3 Waan - - - - - - - - - - - - - -
4 Ilwayab - 1,35 0,50 - 1,35 0,50 - 0,70 - 1,00 0,75 0,50 - -
5 Okaba 1,25 0,20 0,45 1,25 0,20 0,45 - - - 0,70 5,05 0,25 - -
6 Tubang - 0,60 - - 0,60 - - - - 0,60 0,60 0,50 - -
7 Ngguti - 0,10 - - 0,10 - - 0,25 - 0,15 0,10 - - -
8 Kaptel - - 0,05 - - 0,05 - - - - 0,05 - - -
9 Kurik - 6,15 0,25 - 6,15 0,25 - 1,38 - 2,09 1,40 1,57 - -
10 Animha - 1,10 1,00 - 1,10 1,00 - 1,10 - 1,10 1,00 - - -
11 Malind 3,75 20,75 13,00 3,75 20,75 13,00 27,00 19,10 9,00 10,00 23,45 3,00 13,00 17,00
12 Merauke 8,50 18,69 5,44 8,50 18,69 5,44 - 10,56 1,00 55,50 4,66 21,60 1,87 1,00
13 Naukenjerai - 7,00 1,50 - 7,00 1,50 - - - 0,25 0,20 - - -
14 Semangga 1,00 28,00 25,00 1,00 28,00 25,00 1,00 5,00 2,00 13,00 14,00 - 12,00 4,00
Tanah
15 7,00 12,50 8,85 7,00 12,50 8,85 1,25 1,10 1,00 - 3,25 1,00 0,75 3,25
Miring
16 Jagebob 1,00 12,97 0,13 1,00 12,97 0,13 - 2,69 0,25 3,57 9,50 0,50 2,06 18,75
17 Sota 8,50 13,50 14,50 8,50 13,50 14,50 - 0,50 14,50 0,50 3,00 - 0,50 -
18 Muting - 3,25 - - 3,25 - - 0,80 - 5,30 3,15 3,50 - -
19 Eligobel - 2,75 2,75 - 2,75 2,75 0,25 2,85 0,25 2,90 3,85 2,40 0,75 0,75
20 Ulilin - 16,75 14,00 - 16,75 14,00 - 8,00 19,25 24,25 13,00 10,75 16,25 2,50
Kabupaten
31,00 149,16 89,77 31,00 149,16 89,77 29,50 56,13 47,50 124,01 89,86 47,92 47,18 47,25
Merauke
S u m b er : Ka b up aten Merauk e Dala m An gk a, 2 02 2

                           



2.9.3 Perkebunan
Pada tahun 2020 tanaman perkebunan yang banyak dihasilkan di Kabupaten
Merauke adalah tanaman kelapa Sawit. Dimana total produksi tanaman tersebut adalah
sebesar 78.211.54 ton dengan luas tanam seluas 80.200.53 ha. Secara total luas lahan
perkebunan di Kabupaten Merauke pada tahun 2020 mencapai hingga 9.622.725 ha.


                                                           
       

T a b el 2.2 2 L u a s Ar e al T a n a m a n P erk e b u n a n M e n ur ut K e c a m at a n d a n J e nis T a n a m a n (h a), 20 2 1

Kelapa Jambu Kapuk


No. Kecamatan Kelapa Karet Kopi Lada Vanila Pinang Kemiri Sagu Jahe
Sawit Mete Randu

1 Kimaam - 164,00 - - - - 141,00 6,00 48,00 - 106,50 6,00


2 Tabonji - 75,00 - - - - 5,00 - - 93,50 -
3 Waan - 150,00 - - - - - 25,00 - - 46,00 -
4 Ilwayab - 30,00 - - - - - 5,00 - - 19,00 -
5 Okaba - 3.325,00 - - - - 138,00 10,00 - 23,00 81,00 -
6 Tubang - 50,00 - - - - - 10,00 - - 11,00 -
7 Ngguti 18.693,71 45,00 - - - - - - - - 22,00 -
8 Kaptel - 55,00 - - - - - - - - 16,00 -
9 Kurik - 375,00 - - - - - 3,00 107,00 15,00 90,50 -
10 Animha - 60,00 - - - - 200,00 5,00 - - 45,00 -
11 Malind - 760,00 - - - - 100,00 8,00 - - 126,50 -
12 Merauke - 184,70 - - - - - 1,00 32,00 8,00 22,50 -
13 Naukenjerai - 505,00 - - - - 2,00 17,00 - 60,00 70,00 -
14 Semangga - 233,00 - - - - - 21,00 115,00 7,00 54,00 -
15 Tanah Miring - 52,00 35,00 - - - 5,00 3,00 84,00 5,00 175,50 -
16 Jagebob - 246,00 345,00 1,125 2,00 - 304,00 3,00 141,00 18,00 9,00 -
17 Sota - 32,00 42,00 0,125 - 6,00 10,00 2,00 1,00 60,00 21,00 7,00
18 Muting 8.618,00 127,00 173,00 0,250 9,00 1,00 - 3,00 44,00 11,00 10,00 10,00
19 Eligobel 5.004,00 85,00 197,00 - - - 2,00 9,00 - - 96,50 -
20 Ulilin 47.884,82 105,00 145,50 - 7,00 - - 4,00 - - 6,00 -
Kabupaten Merauke 80.200,53 6.658,70 937,50 1,50 18,00 7,00 902,00 140,50 572,00 207,00 1.121,50 23,00
Su m b er : Ka b u p aten M era uk e Dala m An g k a, 202 2

                           



BAB III
INDEKS KEKERINGAN
3.1 Indeks Kekeringan
lndeks kekeringan merupakan suatu
perangkat utama untuk mendeteksi,
memantau, dan mengevaluasi kejadian
kekeringan. Karena kekeringan memiliki
karakter multi-disiplin yang membuat tidak
adanya sebuah definisi yang dapat diterima
oleh semua pihak di dunia, maka tidak ada
sebuah indeks kekeringan yang berlaku
universal. Sesuai dengan jenis kekeringan,
terdapat pula indeks kekeringan meteorologi, indeks kekeringan hidrologi, dan indeks
kekeringan pertanian (Niemeyer, 2008).

lndeks kekeringan menggabungkan berbagai data mengenai curah hujan, salju, debit
aliran sungai dan berbagai indikator ketersediaan air pada sebuah gambaran yang
komprehensif. Suatu indeks kekeringan pada umumnya merupakan sebuah angka, yang jauh
lebih berguna dari banyak data mentah untuk pengambilan keputusan (Hayes, 1999).1ndeks
kekeringan mendefinisikan beberapa parameter kekeringan, yaitu intensitas, durasi,
keparahan, dan sebaran spasialnya. Skala waktu yang kerap digunakan adalah tahun dan
bulan. Untuk menyatakan kondisi kekeringan yang terkait dengan pertanian, penyediaan air,
dan air tanah, paling sesuai adalah interval waktu bulan (Panu and Sharma, 2002). Deret
waktu (time-series) dari indeks kekeringan memberikan dasar untuk mengevaluasi kejadian
kekeringan (Ashok dan Singh, 2010). lndeks kekeringan digunakan untuk mendukung
pengelolaan kekeringan.

Indeks kekeringan meteorologi telah memiliki metode yang disepakati dunia, yaitu
Standardized Precipitation Index (SPI), yang juga telah banyak digunakan dalam berbagai
studi kekeringan di Indonesia. Sedangkan untuk kekeringan hidrologi, sampai saat ini belum
diperoleh kesepakatan mengenai indeks kekeringan hidrologi yang dapat digunakan secara
global. Di Indonesia masih belum ada indeks kekeringan hidrologi yang telah diterapkan.





lndeks kekeringan hidrologi merupakan fungsi dari indikator kekeringan hidrologi, yaitu
data yang diamati di lapangan, yang berkaitan dengan kekeringan hidrologi, yaitu yang mudah
tersedia adalah : debit aliran sungai, serta muka air danau dan waduk. Semakin hari
kekeringan hidrologi menjadi semakin rumit dengan adanya campur tangan manusia berupa
infrastruktur sumber daya air, hukum dan kelembagaan.

3.2 Berbagai Jenis Indeks Kekeringan


Berbagai jenis indeks kekeringan disajikan pada Gambar 3.1, yang terdiri atas indeks
kekeringan meteorologis, hidrologis, pertanian, dan gabungan. Deskripsi dan aplikasi
berbagai indeks kekeringan tersebut disajikan secara singkat pada Tabel 3.1, Tabel 3.2, dan
Tabel 3.3.

Prosentase Normal

Desil

SPI Standardized
Meteorologi
Precipitation Index
Hujan dan Air di Waduk

Gabungan PDSI Palmer Drought


Severity Index
ADI Agregate Drought Index
KBDI Keetch-Byram
Drought Index

Indeks Kekeringan

SWSI Surface Water


Supply Index

CMI Crop Moisture Index


PHDI Palmer Hydrological
Pertanian Drought Index
NDVI Normalized Drought
Vegetation Index SRI Standardized
Runoff Index
Hidrologis
SPA Sequential Peak
Analysis

SDI Streamflow
Drought Index

Q80% dan Q90%

Sumber : Analisa Kekeringan untuk Pengelolaan Sumber Daya Air


Gambar 3.1 Berbagai Jenis Indeks Kekeringan





Tabel 3.1 Indeks Kekeringan Meteorologi

Indeks Metode Aplikasi

Prosentase Prosentase dari hujan aktual Baik untuk suatu daerah dan musim
Normal dari hujan normal. Hujan tertentu. Populer dalam menyatakan
normal dihitung dari data seri prakiraan cuaca Tidak dapat menentukan
yang panjang (minimal 30 frekuensi penyimpangan; tidak mampu
tahun) mengidentifikasi dampak kekeringan atau
untuk rencana mitigasi kekeringan, belum
mengakomodasi distribusi hujan yang tak
simetris.

Desil Desil pada curah hujan Di Australia petani mendapat bantuan


bulanan. Dibawah median pemerintah jika kekeringan desil 1 dan 2;
atau desil yang ke 50%, dibagi Baik untuk respon kekeringan
atas 5 buah desil. lndeks ini meteorologis, memberikan gambaran
banyak menggantikan statistik yang akurat Memerlukan data
prosentase normal yang panjang

SPI, Data dinormalisasi, Untuk peringatan dini kekeringan,


Standardized berdasarkan data seri yang menyatakan keparahan kekeringan,
Precipitation panjang (minimal 30 tahun) cocok untuk manajemen resiko. Dapat
Index McKee dihitung untuk berbagai skala waktu,
et al. (1993) menilai keparahan kekeringan. Relatif
Meteorologi serhana. Telah disepakati dunia sebagai
indeks kekeringan meteorologis

PDSI, Palmer Berdasarkan hujan dan suhu, Telah lama dan banyak digunakan di
Drought dihitung lengas tanah Lengas Amerika Untuk mewaspadai kekeringan
Severity tanah perlu dikalibrasi pertanian. Secara spasial tidak konsisten,
Index Palmer indeks antar wilayah tidak dapat
(1965) dibandingkan
Keetch- Berdasarkan hujan dan suhu Sistem peringatan dini kebakaran hutan
Byram
Drought
Index (KBDI)
Kalimantan,
Bappenas
(1999),
Hoffmann et
al.. (1999)
EDI (Effective Penyempurnaan SPI, dengan Menghitung tingkat kekeringan harian,
Drought menggunakan hujan efektif sesuai untuk kekeringan yang
Index) harian berlangsung singkat maupun tahunan
Sumber : Analisa Kekeringan untuk Pengelolaan Sumber Daya Air





Tabel 3.2 Indeks Kekeringan Pertanian

Indeks Metode Aplikasi

CMI, Crop Pengembangan PDSI, dengan Cocok untuk pertanian pada awal musim
Moisture memasukkan lengas tanah tanam di musim panas. Kurang sesuai
Index untuk kekeringan yang berkepanjangan
Palmer (1968)
Normalised Menyatakan stress tanaman Untuk pertanian
Difference melalui infra merah data
Vegetation satelit
Index (NDVI)
Sumber : Analisa Kekeringan untuk Pengelolaan Sumber Daya Air

Tabel 3.3 Indeks Kekeringan Hidrologis

Indeks Metode Aplikasi

SWSI, Berdasarkan probabilitas tak- Melengkapi Palmer di negara bagian


Surface terlampaui dari data debit, Colorado, dimana peranan salju
Water hujan, salju dan muka air dominan. Memonitor dampak kekeringan
Supply Index waduk hidrologi pada air baku, irigasi dan energi
Shafer and
Dezman
(1982)
SRI: Serupa SPI untuk runoff DAS Segura, Spanyol. Digabung menjadi
Standardized debit tahunan dan tampungan waduk
Runoff (CHS) yang berkorelasi erat dengan
Index SRl12. Untuk Drought Contingency Plan,
WS & D dan Drought Risk Management Plan
Expert Group
Meeting WFD
CIS
Sequential Urutan debit rendah dibawah Zimbwabe (Nyabeze, 2004). Sederhana
Peak batas tertentu
Analysis
(SPA)
PHDI, Palmer Berdasarkan PDSI untuk Digunakan NCDC untuk menentukan
Hydrological menyatakan kekeringan hujan yang mengakhiri kekeringan.
Drought hidrologi Kelemahannya respon terhadap
Index kekeringan lambat





Indeks Metode Aplikasi

Streamflow Volume debit kumulatif dalam Di Yunani. Sederhana dan efektif


Drought 3, 6, 9, dan 12 bulan menyatakan tingkat kekeringan pada titik
Index (SDI) pengukuran debit.
Nalbatis dan
Tsakiris
(2009)

Q80%,Q90% Tingkat kekeringan dinyatakan Sederhana, dan terkait dengan


Indonesia dengan debit andalan Q80% keandalan pasokan irigasi dan air bersih.
(Rancangan dan Q90% Belum dapat menyatakan durasi dan
perMenPU) tingkat keparahan kekeringan
lndeks Kombinasi hujan dan air di Di Turki
gabungan waduk
(Ceylan, 2009)
Aggregate Menggunakan data hujan, ADI bulanan dihitung dengan analisis
Drought debit, evapotranspirasi, dan komponen utama
Index (ADI) lengas tanah.
Dracup (2004)
Sumber : Analisa Kekeringan untuk Pengelolaan Sumber Daya Air

3.3 Indeks Kelangkaan Air


Kelangkaan air (water scarcity) adalah untuk kekurangan air yang disebabkan oleh
kebutuhan air manusia. lndeks Kelangkaan Air (IKA) mengkaitkan kebutuhan air dengan
ketersediaan air. lndeks Kelangkaan Air (IKA) yang biasa digunakan adalah 1) Falkenmark
Index (FI) yang merupakan jumlah air per-kapita dalam setahun; dan 2) Critically Index (CI)
yaitu rasio antara kebutuhan terhadap ketersediaan (Brown dan Matlock, 2011). Kelemahan
kedua IKA tersebut adalah tidak memperhitungkan infrastruktur sumber daya air. Untuk
mengatasi kelemahan ini diusulkan penggunaan Faktor-K yang merupakan rasio antara
pasok dan kebutuhan air pada infrastruktur sumber daya air, sehingga menyatakan tingkat
pemenuhan kebutuhan air, atau tingkat kelangkaan air pada infrastruktur sumber daya air,
misalnya pada bendung irigasi. Di Indonesia sejak zaman Belanda telah dikenal adanya
sistem pasten, yaitu alokasi air yang menggunakan Faktor-K, yang didefinisikan sebagai
ketersediaan air dibagi dengan kebutuhan air di bendung. Sampai saat ini berdasarkan
Pedoman dari Kementerian Pekerjaan Umum, di Faktor-K masih digunakan di Indonesia
untuk pemberian air di bendung dan petak tersier.

Faktor-K yang merupakan perbandingan antara penyediaan air dengan kebutuhan air
telah diterapkan di Jawa sejak jaman Belanda untuk mencapai keadilan alokasi air. Sampai
dengan saat ini Faktor-K masih digunakan di bendung irigasi dan bangunan bagi lainnya.





Faktor-K ini menyatakan keandalan pasokan air secara volume. Keandalan pasokan air jenis
lainnya adalah yang berdasarkan waktu, misalnya penyediaan air irigasi dengan tingkat
keandalan 80%.

Jika pada suatu sistem penyediaan air terdapat waduk, yang menyimpan air di musim
hujan untuk digunakan pada musim kemarau, maka tingkat keandalan sistem, yang
dinyatakan dalam Faktor-K akan meningkat. Dengan demikian Faktor-K menyatakan tingkat
pemenuhan kebutuhan air dan keandalan sistem secara volumetrik, yang dapat diterapkan
pada berbagai penggunaan air di wilayah sungai, tidak hanya terbatas pada irigasi.

Untuk mencapai keadilan alokasi air, kelompok pengguna air yang sama, misalnya
sesama irigasi, diatur untuk mencapai Faktor-K yang sama pula. Akan tetapi antar pengguna
air, misalnya untuk air bersih dan irigasi dapat memiliki Faktor-K yang berbeda sesuai dengan
prioritasnya.

3.4 Indeks Kekeringan dan Kelangkaan Air dalam Upaya Mitigasi Kekeringan dan
Kelangkaan Air
Diagram sebab akibat pada Gambar 3.2 menunjukkan bahwa indeks kekeringan
meteorologi IKM dan indeks kekeringan hidrologi IKH memiliki fungsi yang penting dalam
mitigasi bencana kekeringan, yaitu sebagai masukan utama dari pengelolaan kekeringan,
dalam memberikan evaluasi secara obyektif mengenai tingkat kekeringan yang terjadi, dan
dapat digunakan untuk deteksi dini dalam rangka antisipasi bencana kekeringan.

Gambar 3.2 Diagram Sebab-Akibat Penyebab Kekeringan dan Kelangkaan Air Serta Upaya
Mitigasinya





lndeks kelangkaan air IKA, selain menjadi masukan untuk pengelolaan kekeringan, juga
dapat digunakan sebagai masukan untuk rencana tata ruang, disamping juga untuk
pengelolaan sumber daya air, yang pada prinsipnya dimaksudkan untuk menyeimbangkan
antara kebutuhan air dengan air yang tersedia.





BAB IV
METODE ANALISIS KEKERINGAN
Analisis kekeringan dan kelangkaan air dilaksanakan sesuai dengan jenis kekeringan,
yaitu kekeringan meteorologi dari curah hujan, kekeringan hidrologi di sungai, kekeringan
hidrologi di danau dan waduk, serta kelangkaan air di pengguna air, sebagaimana disajikan
pada Gambar 4.1.

Kekurangan Air

Di Danau dan
Hujan Di Sungai Di Pengguna Air
Waduk

Indeks Kekeringan IKH untuk Danau Indeks Kelangkaan


IKH untuk Debit
Meteorologi dan Waduk Air (IKA)

SRI Reservoir Deficit


SPI Faktor-K
(SPI untuk Debit) Index (RDI)

Gambar 4.1 Analisis Kekeringan Hidrologi dan Kelangkaan Air

4.1 Indeks Kekeringan Berdasarkan Theory of Run


Banyak indeks kekeringan, termasuk
SPI (McKee, 1993) yang telah menjadi
standar di dunia untuk indeks kekeringan
meteorologi, didasarkan atas Theory of Run.
Adalah Yevjevich (1967) yang
memperkenalkan penggunaan cabang ilmu
statistika yang dinamakan theory of run
untuk mengkaji kejadian kekeringan.
Metode yang memerlukan data seri yang
urut ini dinamakan juga sebagai Sequent Peak Algorithm yang lazim digunakan dalam
menentukan kapasitas tampungan waduk berdasarkan data air masuk waduk dan air keluar
dari waduk yang diharapkan.





lndikator kekeringan seperti misalnya data runtut waktu hujan atau debit Xt dipotong
pada suatu am bang batas Xo, yang dapat berupa nilai rata-rata, median, atau persentil
tertentu, atau angka lainnya yang dapat berupa angka tetap maupun bervariasi menurut
musim. Kekeringan didefinisikan sebagai kondisi bilamana nilai indikator setelah dipotong
berada di bawah garis ambang batas, atau dengan lain perkataan jika nilainya negatif setelah
dilakukan pemotongan.

Selanjutnya Theory of Run diterapkan pada data runtut waktu (time-series) indikator
kekeringan yang telah dipotong, sebagaimana disajikan pada Gambar 4.2 (Mishra and Singh,
2010). Durasi kekeringan D (Duration) adalah panjang waktu antara garis memotong Xo
menjadi negatif sampai dengan memotong Xo menjadi positif. Tingkat kekeringan M
(magnitude) dari suatu kejadian kekeringan adalah jumlah kumulatif defisit di bawah ambang
batas Xo. Sedangkan intensitas kekeringan I (Intensity) adalah rata-rata penyimpangan dari
Xo, atau hasil bagi antara keparahan dengan durasi.

𝐼 = 𝑀/𝐷 ................................................................................................................................ (4.1)

Gambar 4.2 Mendefinisikan Kejadian Kekeringan

Gambar 4-2 menunjukkan tiga buah kejadian kekeringan.Kejadian pertama merupakan


kejadian kekeringan yang paling parah; kejadian kedua adalah kejadian kekeringan yang
paling lama durasinya,dan kejadian ketiga merupakan kekeringan dengan intensitas tertinggi.
Yevjevich (1967) menggunakan istilah run-sum, run-length, dan run-intensity untuk
menyatakan keparahan, durasi dan tingkat kekeringan (magnitude) yang digunakan oleh
Dracup et al. (1980).





Prosedur analisis run adalah: normalisasi distribusi, pemotongan batas kekeringan, dan
kajian durasi, intensitas atau magnitude, dan tingkat keparahan (severity) kekeringan.
Pembakuan data terhadap nilai tengahnya, dapat dilakukan dengan cara transformasi
menjadi prosentase rata-rata, penyimpangan dari rata-rata, atau dibuat menjadi baku normal-
z. Pembakuan debit menjadi normal-z ini tidak berdimensi, jadi dapat dibandingkan dengan
data baku normal-z. Kekeringan terjadi jika data berada dibawah tingkat potong, dan durasi
kekeringan adalah waktu selama data tetap berada di bawah ambang batas potong. SPI dan
SRI menggunakan batas potong rata-rata. Edossa et al. (2010) menggunakan batas potong
debit andalan 70%, 80% dan 95% menentukan tingkat keparahan kekeringan.

a. Transformasi Normal Baku


Agar tingkat kekeringan berlaku secara umum, tidak bergantung pada lokasi dan waktu,
serta untuk memberikan nilai kemungkinan terjadinya tingkat kekeringan tersebut, maka
dilakukan transformasi normal baku sebagai berikut:

𝑍 = (𝑄 − 𝑄𝑅𝑎𝑡𝑎)/𝑆𝑄 ............................................................................................................ (4.2)

Dengan keterangan :
Qrata = rata-rata debit Q
SQ = simpangan baku debit Q

Maka Z akan mendekati distribusi normal baku dengan rata-rata 0 dan variansi 1.

b. Ambang Batas Tetap dan Ambang Batas Musiman


Ambang batas potong (truncation threshold level) dapat berupa: a) suatu bilangan
konstan, misalnya debit rata-rata, atau debit andalan Q80%; atau b) bervariasi menurut
musim, atau bulan, misalnya debit rata-rata atau debit andalan Q80% bulan Januari sampai
dengan Desember. Ambang batas musiman ini digunakan untuk menghilangkan efek
musiman (seasonality) dalam analisis.

c. Transformasi Distribusi Statistik


Kenyataan di lapangan menunjukkan bahwa data debit aliran sungai tidak selalu
memiliki distribusi normal, Oleh karena itu dapat dilakukan transformasi distribusi statistik,
yaitu LogNormal atau Gamma pada data asli menjadi misalnya :

𝑋 = 𝐿𝑛 (𝑄) ............................................................................................................................ (4.3)

Dan selanjutnya pada variabel X dapat ditransformasi menjadi normal baku.





Dengan demikian terdapat berbagai variasi metode untuk mendapatkan indeks


kekeringan dari data asli sebagaimana disajikan pada Gambar 4.3, yaitu: a) pemotongan
dengan ambang batas yang tetap atau musiman; b) berbagai probabilitas terlampauinya
tingkat kekeringan, misalnya 50%, 80% dan 90%; dan c) penggunaan berbagai distribusi
statistik (Normal, LogNormal, atau Gamma).

Data Debit Deret


Waktu Bulanan di
Bendung

Data Asli Distribusi Distribusi Distribusi


Normal ND LogNormal LN Gamma GM

Transformasi Transformasi Transformasi


Normal Baku Normal Baku Normal Baku

Distribusi Normal ND Distribusi Normal ND Distribusi LogNormal Distribusi LogNormal Distribusi Gamma GM Distribusi Gamma GM
Ambang Batas Tetap Ambang Batas LN Ambang Batas LN Ambang Batas Ambang Batas Tetap Ambang Batas
50% 80% Musiman 50% 80% Tetap 50% 80% Musiman 50% 80% 50% 80% Musiman 50% 80%

Gambar 4.3 Berbagai Kombinasi Pembentukan IKH Berdasarkan Debit Aliran Sungai

4.2 Indeks Kekeringan SPI


Metode Standardized Precipitation Index (SPI) dikembangkan oleh Me. Kee et al. (1993)
untuk menganalisis secara kuantitatif defisit hujan dengan berbagai skala waktu. Perhitungan
SPI diawali dengan mengurangi hujan yang sebenarnya terjadi dengan hujan rata-rata
menggunakan skala waktu tertentu, dibagi dengan simpangan bakunya. Selanjutnya
mengubah data menjadi bentuk peluang kumulatif dengan jenis distribusi Gamma, untuk
kemudian diubah menjadi bentuk distribusi Normal Baku sebagai nilai indeks kekeringan SPI.
Pada dasarnya proses perhitungan SPI merupakan upaya untuk menjadikan deret data asli
menjadi seragam sehingga dapat dibandingkan dengan kawasan lain atau regionalisasi.

Kejadian kekeringan didefinisikan sebagai waktu pad a sa at SPI bertanda negatif terus
menerus sampai nilai positif terjadi lagi, tenggang waktu tersebut dinamakan durasi
kekeringan. Jika nilai SPI dijumlahkan selama tenggang waktu durasi kekeringan tersebut,
maka akan menggambarkan jumlah kekeringan atau tingkat keparahan kekeringan. lntensitas
kekeringan adalah jumlah kekeringan dibagi dengan durasi kekeringan (Hayes,1999) dan
(McKee,1993}.





Deret SPI, akhirnya merupakan deret waktu dengan distribusi frekuensi mendekati
Normal, setelah melalui proses transformasi (Gammanisasi) dan standardisasi menjadi
Normal, sebagaimana ditunjukkan pada Gambar 4.4. Nilai SPI akan positif jika hujan diatas
hujan rata-rata, dan negatif jika sebaliknya. Penyimpangan nilai SPI dari rata-rata terkait
dengan probabilitas terjadinya kekeringan, dan dapat digunakan untuk kajian resiko
kekeringan. Deret waktu SPI dapat digunakan untuk pemantauan kekeringan dengan
mendefinisikan batas untuk menentukan awal dan akhir terjadinya kekeringan. Tingkat
keparahan kekeringan dapat dianalisis melalui akumulasi nilai SPI (Adidarma et al., 2011).

Gambar 4.4 Distribusi Frekuensi Hujan Bulanan Asli dan Setelah diubah Menjadi SPI

lndeks kekeringan SPI ini sangat populer dan diterima oleh masyarakat dunia sebab
sederhana, dapat dihitung untuk berbagai selang waktu, dapat menyatakan tingkat keparahan
kekeringan, dan dapat digunakan untuk sistem peringatan dini kekeringan (Hayes, 1999).

4.3 Indeks Kekeringan Hidrologi untuk Debit Aliran Sungai


Debit aliran sungai merupakan salah satu indikator kekeringan hidrologi yang mudah
diamati dilapangan. Jika debit aliran sungai kecil, atau terjadi aliran rendah (low flow), maka
hal ini merupakan gejala adanya kejadian kekeringan. Jika kekeringan dianalisis dengan
menggunakan perangkat analisis untuk aliran rendah yaitu analisis frekuensi dan kurva durasi
aliran, maka dapat diperoleh kala ulang terjadinya kekeringan, akan tetapi tidak seperti pada
bencana banjir yang dicirikan dengan besarnya puncak banjir, untuk kekeringan yang lebih
penting adalah durasi lama terjadinya kekeringan. Kekeringan hidrologi pada aliran sungai
dapat dikatakan sebagai suatu kejadian aliran rendah dengan tingkat keparahan tertentu
(Zaidman, 2001).

lndeks kekeringan untuk debit aliran sungai yang populer adalah Standardized Runoff
Index (SRI), yang merupakan penerapan SPI untuk debit aliran sungai (Shukla dan Wood,
2008). Sebagaimana indeks kekeringan meteorologi SPI, indeks kekeringan SRI juga
berdasarkan distribusi Gamma. Pada tulisan ini digunakan SRI.GM dengan distribusi Gamma,





atau juga disebut Adidarma (2006) sebagai SPIQ; serta pengembangannya dengan distribusi
Normal dan LogNormal, yang untuk selanjutnya dinamakan SRI.ND dan SRI.LN. Serupa
dengan SPI, maka SRI dapat dibuat untuk 1 bulan, rata-rata nilai 3 bulanan, 6 bulanan, dan
12 bulanan.

Tingkat keparahan kekeringan pada suatu saat dapat dinilai berdasarkan besaran
indeks kekeringan pada bulan yang bersangkutan. Sedangkan untuk setiap tahun dapat
dihitung jumlah kekeringan atau tingkat keparahan kekeringan tahunan, serta durasi lama
kekeringan yang terjadi dalam suatu tahun. Prosedur perhitungan indeks kekeringan hidrologi
SRI ini adalah sebagai berikut:
1. Kumpulkan data debit aliran sungai bulanan. Lengkapi data debit yang kosong dengan
analisis hujan-aliran, interpolasi atau teknik melengkapi data debit lainnya;
2. Susun debit runtut waktu Q1, Q3, Q6, dan Q12, yaitu data rata-rata bulanan, 3 bulanan,
6 bulanan, dan 12 bulanan;
3. Pilih distribusi statistik yang sesuai dengan debit runtut waktu tersebut diatas, antara
lain pilihan distribusi Normal, LogNormal, dan Gamma;
4. Transformasi data sesuai dengan distribusi yang sesuai;
5. Transformasi data menjadi baku normal, dengan rata-rata nol dan variansi satu;
6. Tentukan ambang batas pemotongan, misalnya nol untuk nilai rata-rata atau QSO%, -
1,84 untuk debit andalan Q80%;
7. Transformasi data menjadi indeks kekeringan hidrologi SRI seusai dengan distribusi
statistik yang sesuai dan am bang batas potong yang ditentukan.

4.4 Reservoir Deficit Index


Kekurangan air pada danau dan waduk dapat diamati melalui tinggi muka air waduk,
yang selanjutnya dengan rumus atau tabel hubungan antara tinggi dan volume waduk dapat
dihitung volume air di waduk. lndeks Kekeringan Hidrologi Reservoir Deficit Index (RDI)
merupakan rasio antara tinggi muka air waduk pada suatu waktu, dengan median dari muka
air waduk pada bulan yang sama (Freese et al. 2011).

𝑅𝐷𝐼 = (𝑤𝑙 − 𝑀𝑤𝑙)/ 𝑀𝑤𝑙 ...................................................................................................... (4.4)

Dengan keterangan :
wl = muka air waduk
Mwl = median muka air waduk

Persamaan (4.4) ini menyatakan penyimpangan tinggi muka air waduk terhadap median
tinggi muka air waduk pada bulan yang sama, dan selanjutnya dibakukan dengan membagi





median pada bulan tersebut, sehingga RDI menyatakan berapa persen penyimpangan tinggi
muka air dari median tiap bulan. Kesederhanaan RDI yang hanya membutuhkan data tinggi
muka air waduk atau danau, memungkinkan dapat diterapkan pada setiap waduk dan danau
di Indonesia. Kategori kekeringan RDI ini adalah Prosedur perhitungan indeks kekeringan
pada waduk dan danau.
1. Kumpulkan data runtut waktu bulanan tinggi muka air atau volume air pada danau atau
waduk.
2. Hitung indeks kekeringan hidrologi untuk danau, RDI dengan berdasarkan rumus (4.4).

4.5 Faktor-K sebagai Indeks Kelangkaan Air untuk Alokasi Air


Faktor-K merupakan perbandingan antara penyediaan air dengan kebutuhan air, yang
telah diterapkan di Indonesia sejak jaman Belanda untuk mencapai keadilan alokasi air.
Sampai dengan saat ini Faktor-K masih digunakan di bendung irigasi dan bangunan bagi
lainnya. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor: 32/PRT/M/2007 tentang Pedoman
Operasi Dan Pemeliharaan Jaringan lrigasi menyatakan bahwa operasi jaringan irigasi pada
bendung dilaksanakan dengan Perhitungan faktor-K atau Faktor Palawija Relatif (FPR) yang
dicatat dan dilaporkan dalam formulir 09-0. Sedangkan untuk tingkat petak tersier diatur
dengan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 498/KPTS/M/2005 tentang Penguatan
Masyarakat Petani Pemakai Air Dalam Operasi dan Pemeliharaan Jaringan lrigasi, yang
menyatakan bahwa Rencana Pembagian Air (RPA) untuk pintu tersier dilaksanakan
berdasarkan faktor-K.

Faktor-K didefinisikan sebagai berikut :

𝐹𝑎𝑘𝑡𝑜𝑟 − 𝐾 = 𝑎𝑖𝑟 𝑡𝑒𝑟𝑠𝑒𝑑𝑖𝑎/𝑘𝑒𝑏𝑢𝑡𝑢ℎ𝑎𝑛 𝑎𝑖𝑟 ......................................................................... (4.5)

𝐽𝑖𝑘𝑎 𝐹𝑎𝑘𝑡𝑜𝑟 − 𝐾 > 1, 𝑚𝑎𝑘𝑎 𝐹𝑎𝑘𝑡𝑜𝑟 − 𝐾 = 1 ........................................................................ (4.6)

Persamaan (4.6) menyatakan bahwa jika air yang tersedia lebih banyak dari yang
dibutuhkan, maka air yang dipasok akan sama dengan kebutuhan air.

IKH dari Faktor-K diperoleh dengan mengurangi Faktor-K yang menyatakan


perbandingan antara pasok dan kebutuhan air, dengan ambang batas.

𝐼𝐾𝐻 = 𝐹𝑎𝑘𝑡𝑜𝑟 − 𝐾 − 𝑎𝑚𝑏𝑎𝑛𝑔 𝑏𝑎𝑡𝑎𝑠 ................................................................................... (4.7)

Ambang batas yang digunakan pada studi ini adalah 1, sehingga jika Faktor-K = 1 maka
IKH = 0 yang berarti tidak terjadi kekurangan air. Saat ini pada bendung irigasi biasa
diterapkan Faktor-K dengan klasifikasi seperti pada Tabel 4.1 berikut.





Tabel 4.1 Klasifikasi Faktor-K

Faktor-K Klasifikasi

Faktor-K ≥ 70% Aman


50% ≤ Faktor-K < 70% Potensi Rawan Kekeringan
30% ≤ Faktor-K < 50% Rawan Kekeringan
Faktor-K < 30% Sangat Rawan Kekeringan
Sumber : Analisa Kekeringan untuk Pengelolaan Sumber Daya Air





BAB V
HASIL SURVEY TERDAHULU DAN
ANALISIS AWAL
5.1 Pemantauan Kondisi Pos Klimatologi
Salah satu upaya untuk mendukung optimasi manajemen sumberdaya air adalah
optimalnya jaringan stasiun pencatatan hujan. Dengan jaringan yang baik maka analisis
ketersediaan air yang menggunakan data hujan menjadi lebih valid (dapat dipertanggung
jawabkan). Kesalahan dalam pemantauan data dari stasiun hujan sangat berpengaruh
terhadap data hasil yang kurang optimal. Kesalahan tersebut bermacam-macam
penyebabnya ada yang dari alatnya yang rusak ataupun error ada juga dikarenakan jarak
antar stasiun hujan yang terlalu jauh ataupun variasi penyebaran hujan secara ruang kurang
merata pada daerah aliran sungai (DAS) tersebut. Jumlah stasiun hujan yang optimal dan
pola penyebaran stasiun hujan yang optimal sangatlah diperlukan untuk kegiatan
perencanaan dan manajemen sumberdaya air ke masa depan. Dalam mendukung kegiatan
monitoring kekeringan di Kabupaten Merauke maka perlunya meninjau kondisi Pos Hujan/Pos
Klimatologi milik Satuan Kerja Balai Wilayah Sungai Papua Merauke. Adapun sebaran dan
kondisi Pos Hujan/Pos Klimatologi dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 5.1 Sebaran dan Kondisi Pos Hidroklimatologi di Kabupaten Merauke


Koordinat
Point Jenis Pos Lokasi Kondisi DAS
Latitude Longitude
1 Pos Curah Hujan Kelapa Lima -848.865 140.406.983 Baik Maro
2 Pos Curah Hujan Wasur -852.795 140.513.367 Baik Maro
3 Pos Curah Hujan Kurik -823.748 140.280.361 Baik Kumbe
4 Pos Curah Hujan Salor II -824.549 140.360.064 Baik Kumbe
Jagebob SP
5 Pos Curah Hujan -805.536 140.755.739 Baik Maro
II
6 Pos Curah Hujan Sota -842.054 141.000.328 Baik Maro
7 Pos Curah Hujan Bupul I -748.539 140.786.597 Baik Maro
8 Pos Curah Hujan Erambu -801.571 140.997.781 Baik Maro
9 Pos Curah Hujan Enggal Jaya -740.922 1.405.525 Baik Kumbe
10 Pos Curah Hujan Semangga -835.318 140.367.097 Rusak Maro
11 Pos Curah Hujan Kwell -7.729 140.885.233 Rusak Maro
Tanah
12 Pos Curah Hujan -834.617 140.491 Rusak Maro
Miring SP V
Jagebob SP
13 Pos Curah Hujan -80.205 140.738.833 Rusak Maro
VIII





Koordinat
Point Jenis Pos Lokasi Kondisi DAS
Latitude Longitude
14 Pos Klimatologi Kurik IV -823.571 140.266.844 Baik Kumbe
15 Pos Klimatologi Sermayam II -829.286 140.702.369 Baik Maro
16 Pos Klimatologi Sidomulyo -846.745 1.404.456 Rusak Maro
17 Pos Klimatologi Muting -729.625 140.654.658 Rusak Kumbe
Univ.
18 Pos Klimatologi Musamus -853.158 140.417.053 Baik Maro
Merauke
Sumber : Laporan Monitoring Kekeringan Kab. Merauke, 2020 dan 2021





Gambar 5.1 Peta Sebaran Pos Hidroklimatologi





5.2 Hasil Survey Lapangan (Tahun 2021)


Berdasarkan hasil survey lapangan yang dilakukan pada tahun 2021 diperoleh data ada
sekitar 30 kampung yang berpotensi megalami kekeringan. Ketiga puluh kampung tersebut
terbagi pada 6 distrik di Kabupaten Merauke, yaitu :
1. Distrik Kurik, terdiri dari :
a. Kampung Sumber Mulya;
b. Kampung Sumber Rejeki;
c. Kampung Anumbob;
d. Kampung Jaya Makmur;
e. Kampung Telaga Sari;
f. Kampung Harapan Makmur.
2. Distrik Merauke, terdiri dari :
a. Kampung Wasur Kampung;
b. Kampung Wasur 2;
c. Kampung Bokem.
3. Distrik Malind, terdiri dari :
a. Kampung Suka Maju;
b. Kampung Padang Raharja;
c. Kampung Rawasari.
4. Distrik Semangga, terdiri dari :
a. Kampung Waninggap Kai;
b. Kampung Muramsari;
c. Kampung Marga Mulya;
d. Kampung Sidomulyo.
5. Distrik Tanah Miring, terdiri dari :
a. Kampung Yaba Maru;
b. Kampung Amun Kay;
c. Kampung Waninggap Mirap;
d. Kampung Sumber Harapan;
e. Kampung Hidup Baru;
f. Kampung Waninggap Say;
g. Kampung Yasa Mulya;
h. Kampung Sermayam Indah.
6. Distrik Jagebob, terdiri dari :
a. Kampung Kartini;
b. Kampung Poo;
c. Kampung Wenda Asri;





d. Kampung Jagebob Raya;


e. Kampung Gurinda Jaya;
f. Kampung Kamnosari.





Sumber : Laporan Monitoring Kekeringan, Tahun 2021


Gambar 5.2 Peta Lokasi Potensi Kekeringan Kabupaten Merauke





5.3 Hasil Analisa Awal


Berdasarkan hasil Laporan Buletin Iklim Edisi Bulan Juni 2022 yang diterbitkan oleh Tim
Redaksi Stasiun Klimatologi Kelas IV Merauke diperoleh data sebagai berikut :

5.2.1 Analisis Curah Hujan Bulan Mei 2022

Tabel 5.2 Data Curah Hujan Bulan Mei 2022


ID WMO : 97980 ID WMO : 97978
Nama Stasiun : Stasiun Meteorologi Mopah Nama Stasiun : Stasiun Klimatologi Merauke
Lintang : -8.52019 Lintang : -8.38700
Bujur : 140.41568 Bujur : 140.51700
Elevasi : 5
Elevasi : 0

Tanggal RR
01-05-2022 29.4
Tanggal RR
02-05-2022 17.1 01-05-2022 31.8
03-05-2022 0.6 02-05-2022 8.6
04-05-2022 0 03-05-2022 1.6
05-05-2022 0 04-05-2022 0
06-05-2022 0 05-05-2022 1
07-05-2022 8888 06-05-2022
08-05-2022 0.4 07-05-2022
09-05-2022 8888 08-05-2022 1.4
09-05-2022 2
10-05-2022 0
10-05-2022 10.6
11-05-2022 3.6
11-05-2022
12-05-2022 10.6
12-05-2022 7
13-05-2022 24.7 13-05-2022
14-05-2022 0 14-05-2022
15-05-2022 0 15-05-2022
16-05-2022 0 16-05-2022
17-05-2022 0 17-05-2022
18-05-2022 0 18-05-2022
19-05-2022 19-05-2022
20-05-2022 0
20-05-2022
21-05-2022
21-05-2022 0
22-05-2022
22-05-2022 0
23-05-2022 8888
23-05-2022 8888
24-05-2022
24-05-2022 0 25-05-2022
25-05-2022 0 26-05-2022
26-05-2022 0.3 27-05-2022 8888
27-05-2022 0 28-05-2022
28-05-2022 0 29-05-2022
29-05-2022 0 30-05-2022
30-05-2022 0 31-05-2022 4.8
31-05-2022 1

Keterangan : Keterangan :
8888: data tidak terukur 8888: data tidak terukur
9999: Tidak Ada Data (tidak dilakukan pengukuran) 9999: Tidak Ada Data (tidak dilakukan pengukuran)
RR: Curah hujan (mm) RR: Curah hujan (mm)

Sumber : https://dataonline.bmkg.go.id/data_iklim





Berdasarkan data curah hujan bulan Mei 2022 di seluruh Wilayah Kabupaten
Merauke, analisis curah hujan untuk bulan Mei 2022 dapat dilihat pada tabel 5.3, Sedangkan
Peta analisis curah hujan untuk bulan Mei 2022 dapat dilihat pada gambar 5.3.

Tabel 5.3 Analisis Curah Hujan Bulan Mei 2022


Curah
Lokasi
Hujan (mm)

0 - 20

21 - 50

51 - 100 Kab. Merauke: Jagebob, Sota

101 - 150 Kab. Merauke: Kurik, Animha, Malind, Semangga, Ulilin

151 - 200 Kab Merauke: Okaba, Merauke, Tanah Miring, Muting

201 - 300 Kab. Merauke: Kimaam, Tabonji, Waan, Ilwayab, Tubang, Ngguti, Kaptel, Naukenjerai, Elikobel

301 - 400

401 - 500

>500

Sumber : Laporan Buletin Iklim Edisi Bulan Juni 2022

Dari hasil analisis diatas dapat dilihat bahwa curah hujan pada bulan Mei 2022 di
Kabupaten Merauke mempunyai 2 (dua) jenis kategori cuarh hujan, yaitu kategori Rendah
dan Menengah. Untuk curah hujan dengan kategori Rendah terjadi di Distrik Jagebob dan
Sota. Sedangkan untuk curah hujan dengan kategori Menengah terjadi di Distrik Kurik,
Animha, Malind, Semangga, Ulilin, Okaba, Merauke, Tanah Miring, Muting, Kimaam, Tabonji,
Waan, Ilwayab, Tubang, Ngguti, Kaptel, Naukenjerai, dan Elikobel.





Sumber : Laporan Buletin Iklim Edisi Bulan Juni 2022


Gambar 5.3 Peta Analisis Curah Hujan Bulan Mei 2022 Papua Wilayah Selatan





5.2.2 Analisis Sifat Hujan Bulan Mei 2022


Berdasarkan data curah hujan yang diterima dari stasiun/pos hujan kerja sama di
Wilayah Kabupaten Merauke, analisis sifat hujan untuk bulan Mei 2022 dapat dilihat pada
tabel 5.4. Sedangkan peta analisis sifat hujan untuk bulan Mei 2022 dapat dilihat pada gambar
5.4.

Tabel 5.4 Analisis Sifat Hujan Bulan Mei 2022


Sifat
Lokasi
Hujan
Bawah Normal

Kab. Merauke: Kurik, Animha, Malind, Jagebob, Sota, Muting, Ulilin


Normal

Kab. Merauke: Okaba, Tubang, Kaptel, Merauke, Semangga, Tanah Miring


Atas Normal

Kab. Merauke: Kimaam, Tabonji, Eaan, Ilwayab, Ngguti, Naukenjerai,


Elikobel

Sumber : Laporan Buletin Iklim Edisi Bulan Juni 2022

Dari hasil analisis diatas dapat dilihat bahwa curah hujan pada bulan Mei 2022 di
Kabupaten Merauke mempunyai 3 (tiga) jenis kategori sifat hujan, yaitu kategori Bawah
Normal, Normal, dan Atas Normal. Untuk sifat hujan dengan kategori Bawah Normal terjadi
di Distrik Kurik, Animha, Malind, Jagebob, Sota, Muting, dan Ulilin. Untuk kategori Normal
terjadi di Distrik Okaba, Tubang, Kaptel, Merauke, Semangga, dan Tanah Miring. Sedangkan
untuk ketegori Atas Normal terjadi di Distrik Kimaam, Tabonji, Eaan, Ilwayab, Ngguti,
Naukenjerai, dan Elikobel.





Sumber : Laporan Buletin Iklim Edisi Bulan Juni 2022


Gambar 5.4 Peta Analisis Sifat Hujan Bulan Mei 2022 Papua Wilayah Selatan





5.2.3 Indeks Tingkat Kekeringan dan Kebasahan


Untuk monitoring kekeringan berdasarkan analisis tingkat kekeringan dan kebasahan
periode bulan Maret sampai dengan bulan Mei 2022 untuk wilayah Kabupaten Merauke dapat
dilihat pada table 5.5.

Tabel 5.5 Analisis Tingkat Kekeringan dan KebasahanPeriode Maret - Mei 2022
Tingkat Kebasahan Tingkat Kekeringan
Kota/Kabupaten Sangat Agak Normal Sangat
Basah Kering Agak Kering
Basah Basah Kering
Seluruh
Merauke - - - - Ulilin Muting
Wilayah

Sumber : Laporan Buletin Iklim Edisi Bulan Juni 2022

Adapun kategori Indeks SPI 3 bulanan untuk periode bulan Maret sampai dengan
bulan Mei 2022 di wilayah Kabupaten Merauke memliliki tingkat kekeringan dengan kategori
Kering untuk wilayah Distrik Ulilin, kategori Agak Kering untuk wilayah Distrik Muting, dan
kategori Normal untuk sisa dari wilayah Kabupaten Merauke yang mengalami tingkat
kekeringan.

Hari Tanpa Hujan berturut-turut untuk Bulan Mei 2022 kategori menengah yakni 11
(sebelas) hari terdapat di Salor Indah, Wapeko, dan Semangga.





Sumber : Laporan Buletin Iklim Edisi Bulan Juni 2022


Gambar 5.5 Peta Indeks Presipitasi Terstandarisi (SPI) 3 Bulanan (Maret-Mei 2022) Papua Wilayah Selatan





Sumber : Laporan Buletin Iklim Edisi Bulan Juni 2022


Gambar 5.6 Peta Monitoring Hari Tanpa Hujan (HTH) Berturut-Turut Update 31 Mei 2022





BAB VI
RENCANA KERJA
6.1 Umum
Rencana kerja adalah rencana
penyelesaian masalah dalam pekerjaan secara
runtun dengan menggunakan cara/metoda yang
dapat dipertanggung jawabkan, dimana setiap
item pekerjaan mempunyai keterkaitan dengan
item pekerjaan lainnya. Pada bab ini, rencana
kerja yang disampaikan masih bersifat umum
atau berupa garis besar langkah-langkah kerja.

6.2 Detail Rencana Pelaksanaan Pekerjaan


6.2.1 Pekerjaan Persiapan
Pekerjaan persiapan ini meliputi penyelesaian administrasi, mobilisasi personil dan
peralatan, persiapan pekerjaan lapangan, dan pengumpulan data sekunder. Persiapan
pekerjaan lapangan ini meliputi penyiapan kantor di lokasi proyek dan pekerjaan persiapan
untuk survey. Sedangkan pekerjaan persiapan untuk survey meliputi pembuatan program
kerja (jadwal kerja lebih rinci) dan penugasan personil, pembuatan peta kerja, penyiapan
peralatan survey dan personil, penyiapan surat-surat ijin/keterangan, dan pemeriksaan alat-
alat survey.

Kegiatan pekerjaan persiapan ini direncanakan akan diselesaikan dalam kurun waktu
3 (tiga) minggu.

6.2.2 Pengumpulan Data Sekunder


Kegiatan pengumpulan data akan dilaksanakan dalam kurun waktu 2 (dua) minggu,
setelah kegiatan persiapan. Pengumpulan data dilaksanakan di Jayapura dan Kabupaten
Merauke terutama pada Dinas terkait di lokasi pekerjaan (Dinas Kabupaten dan Provinsi).

Pengumpulan data-data sekunder, yaitu data curah hujan, peta batas DAS, peta
administrasi, data debit, dan data ENSO.





6.2.3 Survei Pendahuluan dan Identifikasi Lapangan


Survei pendahuluan dan identifikasi lapangan dilakukan bersamaan dengan kegiatan
pengumpulan data sekunder. Kegiatan ini dilaksanakan bersama dengan Direksi Lapangan.
Sasaran utama dari kegiatan ini yaitu mengetahui kondisi eksisting kegiatan monitoring
kekeringan dan permasalahannya, identifikasi sumber-sumber air yang terdapat disekitar
wilayah studi serta ketersediaan fasilitas dan tenaga kerja lokal yang dibutuhkan untuk
menunjang pelaksanaan pekerjaan lapangan.

Kegiatan ini akan dilaksanakan selama masa pelaksanaan pekerjaan.

6.2.4 Analisa Data


1. Analisa Hidrologi
a. Uji konsistensi data menggunakan metode kurva massa ganda.
b. Uji stasioner menggunakan Uji F dan Uji T.
c. Uji persitensi menggunakan metode spearman.
d. Uji ketiadaan trend menggunakan korelasi peringkat metode spearman.
2. Analisa Indeks Kekeringan
Analisa indeks kekeringan pada studi ini dilakukan dengan menggunakan metode
Standardized Precipitation Index (SPI).
3. Pemetaan Indeks Kekeringan
Penggambaran peta sebaran indeks kekeringan menggunakan software Arc
GIS 10.8 dengan metode interpolasi IDW.

6.2.5 Pelaporan dan Diskusi


Hasil pekerjaan pada setiap tahap akan disajikan dalam laporan sebagai berikut:
1. Laporan Pendahuluan
Laporan Pedahuluan diserahkan paling lambat 30 (tiga puluh) hari kalender
setelah diterimanya Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) untuk dibahas dan
didiskusikan dengan pihak pemberi tugas. Laporan pendahuluan
disempurnakan/direvisi sesuai dengan saran dan masukan dari peserta diskusi
pendahuluan.
2. Laporan Bulanan
Laporan bulanan berisi informasi kemajuan pekerjaan, masalah yang ada, hasil
monitoring kekeringan per bulan, serta rencana kerja bulan berikutnya. Laporan
dibuat setiap bulan dan diserahkan pada akhir bulan.





3. Laporan Akhir
Sebelum laporan akhir diserahkan, konsultan harus menyerahkan Draft Laporan
Akhir yang memuat keseluruhan rencana laporan hasil akhir dari hasil pekerjaan
yang dilaksanakan sebagai bahan diskusi materi Laporan Akhir yang akan
disusun dan didiskusikan bersama dengan pihak-pihak terkait.
Laporan harus diserahkan selambat-lambatnya akhir bulan ke-6 (enam) sejak
SPMK diterbitkan.
Laporan Akhir memuat keseluruhan dari hasil laporan pekerjaan monitoring
kekeringan yang telah selesai dilaksanakan.
4. Diskusi
Selama periode pelaksanaan pekerjaan, konsultan harus mengadakan diskusi
dengan pihak pemberi tugas. Dalam hal ini PPK Operasi dan Pemeliharaan
Sumber Daya Air I dan direksi pekerjaan mengenai masalah-masalah yang ada di
lapangan agar segera mendapatkan solusinya. Diskusi dilakukan minimal 2 (dua)
kali selama pelaksanaan pekerjaan. Diskusi dilakukan pada saat Pembahasan
Laporan Pendahuluan, dan Pembahasan Konsep Laporan Akhir. Seluruh saran
dan masukan dari peserta diskusi harus dicatat guna penyempurnaan Laporan
Akhir dari pekerjaan Monitoring Kekeringan ini.

6.3 Diagram Alir Pekerjaan


Diagram alir tata cara pelaksanaan pekerjaan Kegiatan Monitoring Kekeringan Kab.
Merauke; 1 Lap;1 lap; NF;S;SYC seperti terlihat pada Gambar 5.1. di bawah ini.


                                                           
       

P1, Cek : Mulai


1. Dokumen Kontrak
2. SPMK
3. Surat Penugasan Personil
4. Identitas Personil
Dokumen Administrasi,
5. Surat Mobilisasi Personil dan
Kontrak, dan SPMK
Peralatan

Q1, Cek :
1. Kelengkapan dan Kesesuaian
P1 P2
Dokumen Kontrak dan SPMK
dengan Paket Pekerjaan Persiapan Kantor, Penyusunan Rencana
2. Kesesuaian Personil sesuai Mobiliasi Personil dan Kerja dan Pengumpulan
dengan Surat Penugasan Peralatan, Perijinan Data Sekunder
3. Kelengkapan Personil dan Tidak Tidak

Peralatan
4. Kelengkapan Surat Perijinan
Q1 Q2
P2, Cek :
1. Studi Terdahulu
2. Peta Batas DAS Ya
3. Peta Administrasi P3
4. Data Debit
5. Data ENSO Penyusunan (Konsep)
6. Surat Permohonan Data Laporan Pendahuluan
Tidak

Q2, Cek :
1. Kualitas dan Validasi Data
Sekunder Q3

P3,Cek :
1. Pendahuluan Diskusi (Konsep) Ya Laporan Pendahuluan
2. Gambaran Umum Laporan Pendahuluan
3. Indeks Kekeringan
4. Metode Analisis Kekeringan
5. Rencana Kerja
6. Penutup A

Q3, Cek :
1. Kelengkapan Penyusunan Konsep
Laporan Pendahuluan

                          
                                                           
       

P4,Cek : A
1. Analisa Hidrologi
2. Analisa Indeks Kekeringan
3. Pemetaan Indeks Kekeringan
P4 P5
Q4, Cek :
1. Kualitas Hasil Analisis Data
Kegiatan Monitoring
Analisis Data
Kekeringan
P5, Cek : Tidak Tidak
1. Mendata Lokasi Rawan Kekeringan
Per-Bulan
2. Meninjau Lokasi Rawan Kekeringan P7
Q4 Q5
Per-Bulan Penyusunan Laporan
Q5, Cek : Bulanan
1. Validitas Hasil Monitoring (1 s/d 6)
Ya
Kekeringan P6 Tidak
2. Dokumentasi
Penyusunan (Konsep) Q7
P6,Cek : Laporan Akhir
1. Rangkuman Hasil Kegiatan Ya
Tidak
Monitoring Kekeringan
2. Rangkuman Hasil Analisis Data
Q6 Laporan Bulanan
3. Pemetaan Indeks Kekeringan
(1 s/d 6)
4. Kesimpulan dan Saran

Q6, Cek :
1. Kelengkapan Penyusunan Konsep Diskusi (Konsep) Ya Laporan Akhir
Laporan Akhir Laporan Akhir

P7,Cek :
1. Hasil Laporan Kemajuan Bulanan
Selesai
2. Permasalahan Yang Ada
3. Hasil Kegiatan Monitoring
Kekeringan Per Bulan
4. Rencana Kerja Bulan Berikutnya

Q7, Cek :
1. Kelengkapan Penyusunan Laporan
Bulanan

G a m b a r 6. 1 D i a g r a m Alir P el a k s a n a a n P e k e rj a a n

                          



BAB VII
PENUTUP

Berdasarkan dokumen-dokumen dan kaidah-kaidah yang telah ditentukan, maka


konsultan akan selalu berusaha sebaik-baiknya dalam melaksanakan tugas pekerjaan
tersebut.

Laporan Pendahuluan ini disusun berdasarkan Kerangka Acuan Kerja dengan didukung
oleh data yang ada, sedangkan dalam pelaksanaan nanti akan lebih kualitatif dari apa yang
tersirat dalam Laporan Pendahuluan ini.

Dalam pelaksanaan pekerjaan Kegiatan Monitoring Kekeringan Kab. Merauke; 1


Lap;1 lap; NF;S;SYC ini, konsultan menyadari bahwa akan sangat tergantung dari dukungan
PPK Operasi dan Pemeliharaan Sumber Daya Air I, Direksi Pekerjaan, dan juga kekompakan
tim, maka dari itu dibutuhkan kerjasama yang baik dan saling mendukung demi kelancaran
dan juga validitas hasil pekerjaan ini.



Anda mungkin juga menyukai