Anda di halaman 1dari 2

Nama : Daud Asrun Nauw

Nim : 071002200008

Kelas : TP-A

Latihan 1 hal 21

1. Silakan saudara utarakan, tujuan umum perkuliahan bahasa Indonesia di perguruan tinggi!

Kegiatan Pembelajaran bahasa Indonesia selalu berhubungan dengan membaca, menulis, menyimak,
dan berbicara. Menyimak dan membaca merupakan awal dari setiap pembelajaran suatu bahasa.
Dengan menyimak dan membaca, dapat meningkatkan kemampuan untuk memahami setiap maksud
yang disampaikan menutur baik dalam bentuk lisan dan/atau tulisan. Dilatih mengingat, meneliti kata-
kata istilah dan memaknainya. Selain itu juga akan menentukan makna tersirat dan informasi yang
belum diketahuinya.

Dengan menulis dan berbicara, dapat merefleksikan hasil pembacaan dan pengamatannya.
Kemampuan berbahasa ekspresif yang secara produktif dapat menghasilkan tutur kata bermakna
dalam bentuk lisan dan tulisan sehingga dipahami. Mahasiswa dapat mengaktualisasikan setiap
realitas yang terlihat dalam bentuk komunikasi dengan orang lain.

2. Dapatkah Saudara bedakan, tujuan khusus dan tujuan jangka pendek kuliah bahasa Indonesia
di perguruan tinggi?

Tujuan khusus :
Mahasiswa atau calon sarjana dapat dengan terampil menggunakan bahasa Indonesia dengan baik
dan benar secara tertulis maupun secara lisan.

Tujuan jangka pendek :


• Mahasiswa mampu menyusun sebuah karya ilmiah sederhana dalam bentuk dan isi yang baik,
dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.

• Mahasiswa dapat membuat tugas-tugas (karangan ilmiah sederhana) dari dosen-dosen


dengan menerapkan dasar-dasar yang diberikan di mata kuliah bahasa Indonesia.

Tujuan jangka panjang :

• Mahasiswa mampu menyusun skripsi sebagai syarat kelulusan menjadi sarjana.


• Mahasiswa lebih terampil menyusun kertas kerja, laporan penelitian, surat, dan karya ilmiah
lainnya setelah lulus.

3. Dapatkah Anda menjelaskan beberapa indikator tentang pribadi generasi muda bangsa yang
unggul pada masa depan?

Pribadi generasi muda yang unggul di masa depan yaitu generasi yang mampu menciptakan
sebuah karya atau prestasi yang dapat berguna untuk bangsa dan negara, Sebagai generasi
penerus bangsa yang akan menjadi dasar bangsa Indonesia di masa mendatang harus dapat
mewujudkan cita-cita dan tujuan nasional dengan memiliki 3 modal dasar yang membuat kita
mampu disebut sebagai agent of change (agen perubahan) dan agent of social control (agen
pengawas sosial) yaitu kekuatan moralnya dalam berjuang karena pada intinya apa yang dibuat
adalah semata–mata berlandaskan pada gerakan moral yang menjadi idealismenya dalam
berjuang.

Latihan 2 hal 28

1. Ada dua versi butir ke-3 sumpah pemuda,yaitu kami putra dan putri indonesia menjunjung
bahasa persatuan, bahasa indonesia dan kami putra dan putri indonesia mengaku berbahasa
yang satu, bahasa indonesia? Menurut pendapat anda, pernyataan mana yang benar? berikan
alasan anda.

“Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbahasa yang satu, bahasa Indonesia”. Bunyi ikrar
ketiga Sumpah Pemuda tersebut merupakan ikrar yang salah karena seperti menyiratkan bahwa
di Indonesia hanya memiliki satu bahasa, padahal Indonesia memiliki Bahasa daerahnya masing
masing. Berdasarkan Laboratorium Kebinekaan Bahasa dan Sastra, jumlah bahasa daerah yang
dimiliki Indonesia sebanyak 718 bahasa. Secara yuridis ikrar diatas juga tidak sesuai dengan bunyi
autentik yang tercantum dalam butir ketiga Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928.

2. Bahasa Indonesia disebut juga bahasa nasional dan bahasa negara. Anda jelaskan perbedaan
kedua konsep itu.

Bahasa nasional Disebutkan sebagai bahasa nasional karena berfungsi sebagai:

• Lambang kebanggaan kebangsaan


• Lambang identitas nasional
• Alat komunikasi antarwarga,antardaerah, dan antarbudaya
• Alat pemersatu suku budaya dan bahasanya

Bahasa Negara Disebutkan sebagai bahasa negara karena berfungsi sebagai:

• Bahasa resmi kenegaraan


• Bahasa pengantar dalam dunia Pendidikan
• Bahasa komunikasi tingkat nasional
• Alat pengembangan kebudayaan, ilmu pengetahuan, dan teknologi
• Bahasa media massa

Anda mungkin juga menyukai