Anda di halaman 1dari 6

UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS)

PENGANTAR MANAJEMEN

NAMA : STELLA VIRGINIA NAOMI SAKUL

NPM : 14108 6121 210037

PRODI : MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS OTTOW GEISSLER PAPUA


JAWABAN

Bab. I

1. Menurut pendapat saya Manajemen sebagai Seni, yaitu seni kemampuan


mengelola, menciptakan,dan kreatif dalam menyelesaikan pekerjaan melalui
orang lain. Misalnya, mengerjakan suatu pekerjaan dengan bantuan
keterampilan seseorang untuk mencapai tujuan.
Contohnya, menggunakan manajer dalam suatu perusahaan untuk memimpin,
memerintah mengatur dan memastikan kinerja para karyawan atau bawahan
yang untuk mewujudkan tujuan perusahaan.

Bab. II

2. Segi Luas Dan Waktu :


A. Perencanaan Strategi atau jangka panjang
Alasannya karena dapat membentuk Organisasi sehingga harus memiliki
tujuan dalam lingkup yang luas.
B. Perencanaan Operasional Jangka Pendek
Harus mempunyai rincian mengenai strategi yang akan dilaksanakan.

Segi Kejelasan

A. Perencanaan Spesifik
Perencanaan yang nyata atau memiliki hasil (sudah jelas)
B. Perencanaan Direktif
Perencanaan yang dapat dicapai dengan fleksibel atau mudah.
Segi Frekuensi Penggunaan
A. Perencanaan sekali pakai atau perencanaan tidak tetap.
Perencanaan yang tidak tetap atau tidak digunakan berulang.
B. Perencanaan berulang pakai atau perencanaan Tetap.
Perencanaan atau tindakan yang digunakan berulang-ulang.

Bab. III

3. Dibatasi oleh TEKNOLOGI karena tidak semua orang menguasai teknologi.


Misalnya, Tukang bersih atau cleaning service akan susah jika ditugaskan untuk
mengetik surat karena kemungkinan besar ia tidak dapat mengoperasikan mesin
ketik atau juga laptop.
Sedangkan dibatasi oleh LEMBAGA yaitu adanya aturan atau batas dalam
memberikan wewenang. Misalnya, dosen dibatasi agar tidak memberikan
pelajaran saat tengah malam.
4. Prosesnya yaitu dengan melalui 5 (Lima) fungsi:
A. Fungsi Human Resource Planning yaitu merencanakan kebutuhan
Sumber Daya Manusia
B. Fungsi Personal Procurement yaitu mencari dan mendapatkan SDM
melalui perekrutan, seleksi, kontrak kerja, dan penempatan tempat kerja.
C. Fungsi Personal Development yaitu mengembangkan SDM termasuk
orientasi tempat kerja, mengembangkan pendidikan, dan pelatihan.
D. Fungsi Personal Maintenance yaitu memelihara sumber daya termasuk
penghargaan, Intensif, jaminan kesehatan, dan keselamatan tempat kerja.
E. Fungsi Utilization yaitu memanfaatkan dan mengoptimalkan Sumber
Daya termasuk promosi, demosi, dan separasi.
5. Menurut pendapat saya, Departementasi berdasar Teritoril atau Wilayah yaitu
upaya membagi-bagikan pekerjaan secara fungsional dan batasan wewenang
dalam kelompok kepemimpinan. Misalnya, dalam perusahaan telah ditetapkan
adanya TOP Manager yang menjadi kepala, adanya Middle Manager dengan
Bidang masing-masing beserta Low Manager juga para bawahannya yang
sudah memiliki tugas pekerjaan dalm bidang masing-masing.

Bab. IV

6. Komunikasi yang digunakan adalah komunikasi Vertikal, tetapi komunikasi


vertikal yang mengalir kebawah melalui tingkatan manajemen karena
pemberian perintah oleh pemimpin kepada jajarannya.
7. Pendekatan Tradisonal (Pendektan Klasik) – Frederik Taylor :
yaitu pendekatan dengan memotivasi pekerja untuk memenuhi kebutuhan
biologis atau fisik seperti makanan, pakaian dan sebagainya dengan
memberikan Insentif atau bonus kepada pekerja yang rajin atau hasil kerjanya
memuaskan dan juga memberikan gaji.
Pendekatan relasi manusia – Elton Mayo :
yaitu motivasi pekerja untuk berinteraksi dengan orang lain. Contohnya saja,
bagi pekerja diberikan ruang kerja yang juga terdapat rekan kerjanya.Agar dia
bisa bertukar pikiran atau berdiskusi.
Pendekatan Sumber Daya Manusia – Douglas MC Gregor :
yaitu terdapat 2 (dua) karakter manusia. Ada tipe X atau orang yang malas
bekerja dan ada tipe Y atau orang yang rajin bekerja.
8. Gaya kepemimpinan Paternalistik yaitu kepemimpinan yang sifatnya
menyerupai Bapak/Ayah karena cara memimpinnya dengan melindungi
bawahan, mengasuh atau merawat, dan membimbing bawahan. Jadi jika dalam
pekerjaan bawahan masih belum mengerti cara kerjanya maka akan diajarkan
atau diberitahu.
Kelebihan, Hubungan antara bawahan dengan pemimpin komunikasinya bagus
dan lancar.
Kelemahannya, bisa saja karena terlalu terbuka atau dekat maka akan ada
rahasia yang bocor.

Bab. V

9. - Perubahan Lingkungan Organisasi (LS)


- Peningkatan Organisasi (LD)
- Kesalahan: Kesalahan, karena dengan melakukan pengawasan pemimpin
dapat mengetahui apabila terjadi kesalahan dalam pekerjaan para
bawahannya.
- Pendelegasian wewenang

Bab. VI

10. A. Dominasi dan Penekanan


B. Kompromi : yaitu dengan mencari jalan tengah dari kedua belah pihak yang
berkonflik terdiri dari 3 cara.
- Pertama, pemisahan yaitu pihak yang bertentangan dipisahkan sampai
persetujuan tercapai.
- Kedua, perwasitan yaitu pihak ketiga akan diminta pendapat : pihak yang
berkonflik diminta mengikuti peraturan yang berlaku.
- Ketiga, penyuapan yaitu salah satu pihak yang bertikai dapat menerima
konpensasi untuk mencapai penyelesaian konflik.
C. Pemecahan masalah integratif

Anda mungkin juga menyukai