Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN HASIL PRESENTASI

SURAT LAMARAN PEKERJAAN

a. PEMBUKA
Presentasi dan diskusi dibuka dengan memperkenalkan anggota kelompok oleh
moderator. Moderator menjelaskan pembagian materi yang akan disampaikan oleh
anggota kelompok dengan menayangkan power point yang telah disiapkan dan dibuat.
Selanjutnya anggota kelompok mempresentasikan materi mengenai surat lamaran
pekerjaan.

b. ISI
 Moderator : Putu Wika Hartami
 Notulen : Ni Made Dwi Anggun Cahyani
 Pemateri pengertian surat lamaran pekerjaan : Kadek Rosa Mariana Dewi
 Pemateri tujuan membuat surat lamaran pekerjaan : Kadek Rosa Mariana Dewi
 Pemateri sistematika dan unsur surat lamaran pekerjaan :
1. Made Randika
2. Ni Made Dwi Anggun Cahyani
 Pemateri unsur kebahasaan surat lamaran pekerjaan :
1. Gusti Ayu Yuninta Hartayanti
2. I Gusti Ayu Eka Widiani
 Pemateri hal-hal yang perlu diperhatikan : I Made Bagastya Sutapa
c. TANYA JAWAB
 Penanya 1 : Luh Putu Desi Kusumawati
Pertanyaan 1 :
Mengapa dalam surat lamaran pekerjaan menggunakan sapaan “Dengan hormat”
bukan “Kepada”?
Jawaban 1 :
Seperti yang kita ketahui, bahwa surat lamaran pekerjaan merupakan surat dinas
yang berarti surat tersebut bukan untuk menyurati seseorang saja melainkan
sebuah instansi ataupun perusahaan. Oleh karena itu, surat lamaran pekerjaan
yang benar tidak akan menggunakan 'Kepada' melainkan akan menggunakan
'Dengan hormat'.
 Penanya 2 : Ni Made Hita Prawirtania
Pertanyaan 2 :
Mengapa surat lamaran pekerjaan sebagai satu kesatuan dengan riwayat hidup?
Jawaban 2 :
Riwayat hidup adalah suatu keterangan jati diri yang bersifat promosi kepada
perusahaan maupun instansi yang ingin dilamar karena persyaratan melampirkan
riwayat hidup mutlak harus dilakukan. Isi dari daftar riwayat hidup adalah
keterangan pribadi serta latar belakang pendidikan baik formal maupun non
formal. Dengan adanya daftar riwayat hidup maka perusahaan dapat mengetahui
tentang si pelamar tersebut. Serta perusahaan atau instansi dapat menindak lanjuti
terhadap surat lamaran tersebut.

d. KESIMPULAN

Surat lamaran pekerjaan merupakan surat dinas yang berarti surat tersebut bukan
untuk menyurati seseorang saja melainkan sebuah instansi atau perusahaan. Oleh sebab itu,
surat lamaran pekerjaan menggunakan sapaan “Dengan hormat” bukan “Kepada”. Surat
lamaran pekerjaan dengan riwayat hidup menjadi satu-kesatuan. Hal tersebut dikarenakan
riwayat hidup merupakan suatu keterangan jati diri yang berisi informasi pribadi,
pengalaman kerja, pendidikan terakhir, dan yang lainnya. Dengan adanya riwayat hidup,
maka suatu perusahaan dapat menindaklanjuti surat lamaran pekerjaan tersebut.
Buleleng, 27 Juli 2022

Moderator Notulen

Putu Wika Hartami Ni Made Dwi Anggun Cahyani

Anda mungkin juga menyukai