Anda di halaman 1dari 3

Izin menjawab pertanyaan diskusi sesi 5 di atas yang diberikan oleh Bapak Deni Fauzi

Ramdani selaku tutor mata kuliah Pengantar Ilmu Administrasi Negara yang membahas
tentang Birokrasi.

1. Apa peranan birokrat dalam pembuatan keputusan

Jawaban :

Birokrasi merupakan instrument pelayanan publik yang menjalankan perannya dalam


memenuhi keputusan dasar sesuai dengan hak-hak dasar setiap warga negara
terhadap barang, jasa, maupun pelayanan administrasi terkait dengan kepentingan
publik. Pelayanan publik yang professional didasarkan pada akuntabilitas dan
responsibilitas dari pemberi layanan dengan mengutamakan efektivitas dari tujuan dan
sasaran yang ingin dicapai, sederhana dan mudah dalam prosedur pelayanan, jelas
dan bersifat transparan di setiap pelayanan, serta mengedepankan kepentingan
masyarakat luas daripada individu atau golongan. Birokrat telah diperintahkan dan
diatur dalam memberikan suatu prioritas kegiatan ataupun penyelenggaraan
pembangunan nasional.

2. Mengapa dalam ilmu administrasi diperlukan adanya etika administrasi,


sebutkan dan jelaskan dengan contoh berdasarkan pendapat para ahli

Jawaban :

Etika administrasi merupakan aturan atau moral yang mengarahkan administrator


dalam memberikan pelayanan, baik itu dalam hal kepegawaian, keuangan,
ketatausahaan, maupun hubungan masyarakat. Para administrator mempunyai
kekuasaan dalam membuat keputusan yang akan mempengaruhi publik serta yang
lainnya secara keseluruhan. Dengan adanya etika administrasi maka akan menjamin
terbentuknya suatu tatanan pemerintahan yang bersih, berwibawa, bertanggungjawab,
dan dapat menjadi contoh bagi masyarakat luas.

Chandler dan Plano mendefinisikan etika sebagai ketentuan atau standar yang
mengatur perilaku moral anggota organisasi dan profesi. Oleh karena itu, dapat
dipahami bahwa etika tidak hanya diperuntukkan bagi anggota organisasi saja,
misalnya seorang wartawan tidak boleh menyiarkan berita apabila sumbernya
dikualifikasikan sebagai off the record yang artinya berita tersebut tidak boleh disiarkan.
Etika senantiasa mengatur pola perilaku manusia yang menentukan benar salahnya
atau baik buruknya suatu tindakan.

3. Hubungan antara pemerintah pusat dan daerah secara ekstrem dapat dibagi
dalam dua kutub, jelaskan bagaimana perbedaan 2 kutub tersebut!

Jawaban :
Pemerintah pusat merupakan penyelenggara pemerintahan yang terdiri dari Presiden
dan wakilnya yang dibantu dengan para menteri. Sedangkan pemerintah daerah adalah
penyelenggara pemerintahan daerah melalui otonomi daerah.

Dalam menjalankan pemerintahannya, pemerintah pusat dan daerah saling


berkontribusi satu sama lain yang terjalin dalam dua jenis hubungan secara umum,
yaitu :

 Hubungan struktural. Presiden merupakan penyelenggara pemerintahan di


tingkat pusat dan dibantu oleh oleh para menteri. Kemudian, kepala daerah
menjalankan pemerintahannya di daerah masing-masing.
 Hubungan fungsional. Didasarkan pada visi misi dan tujuan hingga fungsi
masing-masing pemerintah. Pemerintah daerah merupakan dependent dan
subordinate dari pemerintah pusat.

Hubungan antara pemerintah pusat dan daerah terdiri atas dua kutub yang berbeda,
yaitu : pertama, negara sentralistis, yang artinya seluruh kekuasaan berada di tangan
pusat. Dalam pelaksanaannya, pemerintah daerah hanya menunggu instruksi dari
keputusan pemerintah pusat. Sedangkan yang kedua yaitu negara federasi yang
artinya sebagian besar kekuasaan dipegang oleh pemerintah daerah. Sebagian fungsi
dari pemerintah pusat dialihkan ke pemerintah daerah, salah satunya fungsi pelayanan
publik dengan tujuan meningkatkan efisiensi penyelenggaraan di dalam sistem
pemerintahan.

Sumber :

https://www.academia.edu/download/65505341/
Merestorasi_Birokrasi_Pada_Lingkup_Masyarakat.pdf

https://www.scribd.com/document/434407544/peranan-birokrat

BMP APDU4130, Edisi 2, Ali Mufiz, Modul 6 (Bidang Studi Administrasi Negara), hal
6.11, Universitas Terbuka, Tangerang Selatan

https://www.kompas.com/skola/read/2020/03/27/120000669/hubungan-pemerintah-
pusat-dan-pemerintah-daerah?page=all

Demikian jawaban saya terkait diskusi di atas. Apabila dalam tulisan ini masih terdapat
kekurangan dan kesalahan, koreksi dari tutor sangan membantu penulis untuk
perbaikan dan menunjang pemahaman menjadi lebih baik ke depannya. Terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai