Anda di halaman 1dari 2

KUNCI JAWABAN PENILAIAN TENGAH SEMESTER GANJIL

TAHUN PELAJARAN 2021/2022


SMK PUI HAURGEULIS
OTK KEUANGAN XI OTKP

JAWABAN

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan administrasi keuangan!


Dalam Artian Luas suatu pedoman yang erat kaitannya dengan penggunaan dan pelaksanaan dana
yang ada dalam suatu organisasi untuk menghasilkan aktivitas organisasi. (perencanaan, regulasi,
akuntabilitas, dan pengawasan keuangan.)
Dalam Artian Sempit adalah mencakup seluruh kegiatan yang berhubungan dengan pencatatan,
pendataan, serta pengeluaran untuk pendanaan berbagai kegiatan operasional perusahaan dalam
bentuk pengelolaan keuangan dan akuntansi.
2. Jelaskan apa saja tujuan administrasi keuangan!
1. Mempermudah proses pengeluaran dan pemasukan uang pada suatu perusahaan.
2. Mempermudah kegiatan transaksi keuangan, karena setiap transaksi yang dilakukan bisa
ditunjukkan dengan bukti yang bisa dipertanggung jawabkan.
3. Mempermudah manajer dalam mengetahui kondisi keuangan perusahaan dalam kurun waktu
tertentu.
3. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Profit Sharing Function.
Profit Sharing Function adalah Administrasi keuangan akan diberikan kepercayaan untuk membuat
serta menentukan aturan di dalam urusan pembagian keuntungan yang didapatkan oleh perusahaan
4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Shopping Function.
Shopping Function adalah Administrasi keuangan diberikan kepercayaan untuk melakukan
pembelanjaan atau debit dari suatu perusahaan yang berguna untuk kebutuhan perusahaan
5. Sebutkan komponen administrasi keuangan yang kamu ketahui!
1. Perencanaan Keuangan
2. Penganggaran Keuangan
3. Pengelolaan Keuangan,
4. Pencarian Keuangan
5. Pengendalian keuangan
6. Penyimpanan Keuangan
7. Pemeriksaan Keuangan
6. Sebutkan apa saja tugas administrasi keuangan!
1. Menciptakan Rencana Keuangan
2. Membuat Laporan Keuangan
3. Mengelola Uang Tunai

Gunakan Lembar Sebaliknya Jika diperlukan


7. Jelaskan tugas dari administratur/sekretaris dalam administrasi keuangan!
1. Melakukan tanggung jawabnya atas suatu kegiatan keuangan antara pihak perusahaan dan bank,
seperti penyetoran uang di bank.
2. Melakukan akuntansi yang digunakan untuk pajak atau sumbangan dana atas pemilik
perusahaan.
3. Menangani kas kecil dengan mencatat dan juga menyediakan dana untuk keperluan rutin dengan
nilai yang cenderung kecil.
8. Jelaskan apa yang dimaksud dengan pengelolaan anggaran!
Pengelolaan Anggaran adalah kegiatan yang diawali dengan penyusunan rencana kerja,
penuangannya dalam dokumen pelaksanaan anggaran, pengawasan atas realisasinya, pencatatan
dalam sistem akuntansi pemerintah, dan penyusunan.
9. Jelaskan apa yang dimaksud dengan kebijakan pengelolaan anggaran!
Kebijakan pengelolaan anggaran/keuangan merupakan bentuk kebijakan yang dilaksanakan oleh
pelaku atau kelompok untuk melakukan pengelolaan anggaran/keuangan agar keuangan perusahaan
dapat berjalan dengan baik.
10. Sebutkan apa saja tujuan kebijakan pengelolaan anggaran!
1. Mencapai target perencanaan dengan lebih efisien
2. Membuat lebih efektif segala bentuk kegiatan
3. Membuat lingkunagn kerja yang sehat
4. Mengurangi adanya penggunaan anggaran yang tidak dinginkan
5. Meminimalisir adanya bentuk penyimpangan
6. Memaksimalkan perencanaan kegiatan dalam periode tertentu

Gunakan Lembar Sebaliknya Jika diperlukan

Anda mungkin juga menyukai