Anda di halaman 1dari 3

INISIASI 2

Saudara mahasiswa, pada pertemuan kedua ini kita akan membahas mengenai materi
tutorial Hakikat Bahasa. Namun sebelumnya, Saudara perlu memahami tujuan tutorial yang
dirumuskan ke dalam kompetensi khusus berikut ini.

Kompetensi Khusus
Setelah mengikuti tutorial ini mahasiswa dapat memberi contoh:
1. sifat-sifat bahasa,
2. fungsi bahasa,
3. keterampilan berbahasa lisan,
4. keterampilan berbahasa tulis.

Berdasarkan kompetensi khusus tersebut, topik-topik yang akan kita bahas pada tutorial II ini
meliputi Sifat dan Fungsi Bahasa serta Keterampilan Berbahasa Lisan dan Berbahasa
Tulis. Berikut pembahasan singkat keempat topik tersebut.

SIFAT DAN FUNGSI BAHASA INDONESIA

Berdasarkan hakikatnya, bahasa memiliki sifat-sifat tertentu, di antaranya indah,


manusiawi, produktif, dinamis, variatif, konvensional, dan arbitrer.
(1) Bahasa bersifat indah karena bahasa yang berupa bunyi memiliki irama, dinamik, dan
tempo.
(2) Bahasa bersifat manusiawi karena hanya manusia yang menggunakan bahasa.
(3) Manusia memiliki kemampuan untuk menciptakan berbagai kata yang berbeda dari bunyi
bahasa yang sama, misalnya dari kata ikat dapat menjadi kita. Maka, dikatakan bahasa
bersifat produktif.
(4) Bahasa bersifat dinamis karena bahasa akan selalu berubah seiring dengan perkembangan
manusia sebagai pemakai bahasa.
(5) Bahasa itu bervariasi berarti dalam sebuah bahasa terdapat berbagai ragam sesuai dengan
perbedaan karakter pemakainya.
(6) Bahasa itu konvensional, berarti bahasa merupakan konvensi atau kesepakatan
masyarakat.
(7) Bahasa bersifat arbitrer berarti antara lambang dan yang dilambangkan bersifat
manasuka.
Bahasa berfungsi sangat penting bagi manusia, terutama sebagai sarana komunikasi.
Halliday memerikan tujuh fungsi, yaitu
(1) instrumental, alat untuk memperoleh kebutuhan fisik, melayani pengelolaan lingkungan,
(2) regulatori, alat mengendalikan orang lain,
(3) interaksional, alat untuk memantapkan kelangsungan komunikasi,
(4) personal, bahasa sebagai alat untuk berekspresi,
(5) heuristik, alat untuk memperoleh ilmu pengetahuan,
(6) imajinatif, alat untuk mencipta.
(7) informatif, bahasa sebagai alat menginformasikan, menjelaskan.

KETERAMPILAN BERBAHASA

Seperti kita ketahui bahwa fungsi bahasa yang utama adalah sebagai alat komunikasi,
baik lisan maupun tulisan. Maka, terampil berbahasa berarti terampil menggunakan bahasa
Indonesia secara lisan dan tulisan. Keterampilan berbahasa lisan meliputi keterampilan
menyimak dan berbicara. Sementara itu, keterampilan berbahasa tulis meliputi membaca dan
menulis. Keterampilan menyimak dan membaca bersifat reseptif, sedangkan keterampilan
berbicara dan menulis bersifat produktif. Namun, keempat keterampilan tersebut dikatakan
caturtunggal keterampilan berbahasa karena keempatnya saling berkaitan satu sama lain.
Keempat keterampilan diperoleh secara berurutan.
Penjelasan lebih lengkap dapat Saudara pelajari pada materi halaman 2.20.
Saudara mahasiswa, demikian ringkasan materi tutorial kita. Silakan Saudara pelajari materi ini
dalam BMP (Buku Materi Pokok) MKDU dan ikuti kegiatan diskusi pada ruang diskusi. Kami
akan membantu Saudara jika terdapat masalah dalam memahami materi ini.

Selamat Berdiskusi.
Selamat berjumpa kembali minggu depan.

Anda mungkin juga menyukai