Anda di halaman 1dari 4

EKONOMI

A. Konsep Ilmu Ekonomi


1. Definisi ilmu ekonomi
Ilmu ekonomi adalah cabang ilmu sosial yang mempelajari berbagai perilaku ekonomi terkait
pengambilan keputusan dalam rangka memenuhi kebutuhan hidup dengan memanfaatkan sumber daya
yang ada. Ekonomi berasal dari bahas Yunani oikonomia yang berasal dari kata oikos yang berarti
rumah tangga dan nomos yang berarti peraturan atau aturan. Jadi dengan kata lain ilmu ekonomi adalah
segala aturan management dalam rumah tangga.

2. .Manfaat ilmu ekonomi


 untuk mengatur kebutuhan manusia
 meningkatkan taraf hidup masyarakat, baik mikro maupun makro
 mengatur prinsip kebutuhan pokok sosial/masyarakat
 melatih seseorang agar berjiwa sosial & teliti serta ekonomis
 melatih seseorang mampu mengatur/mengelola nilai nominal dengan baik & bijak

3. Pembagian ilmu ekonomi


a) Ilmu Ekonomi Deskriptif
Ilmu Ekonomi deskriptif adalah analisis ekonomi yang menggambarkan keadaan ekonomi
sebenarnya berdasarkan fakta dalam perekonomian.
b) Ilmu Ekonomi Teori
Ilmu ekonomi yang berusaha menjelaskan & merumuskan pengertian, menjelaskan hubungan sebab
akibat, menjelaskan cara kerja sistem perekonomian dalam kehidupan masyarakat.

4. Kelangkaan, kebutuhan, dan keinginan


 Kelangkaan (scarcity) adalah kesenjangan antara sumber daya ekonomi yang terbatas dengan jumlah
kebutuhan hidup yang tak terbatas.inti permasalahannya adalah ketidakseimbangan antara kebutuhan
yang tak terbatas & alat pemuas kebutuhan yang terbatas.
Cara mengatasi Kelangkaan :
1.Memanfaatkan Sumber Daya dengan Bijak
2.Membuat Skala Prioritas Kebutuhan
3.Menemukan Sumber Daya Alternatif
4.Mengelola Keuangan Secara Efisien
 Kebutuhan adalah sesuatu yang dibutuhkan jika tidak terpenuhi maka akan terganggu atau terancam
kelangsungan hidunya.
 Keinginan adalah sesuatu yang diinginkan jika tidak terpenuhi maka tak akan terganggu atau
terancam kelangsungan hidupnya.

5. Macam_macam kebutuhan
1) Kebutuhan berdasarkan intensitasnya
o Kebutuhan primer => kebutuhan utama yang harus dipenuhi supaya individu dapat mempertahankan
hidupnya. Kebutuhan primer ini dapat disebut juga sebagai kebutuhan pokok. (sandang, pangan, dan
papan)
o Kebutuhan sekunder => kebutuhan yang muncul setelah kebutuhan primer terpenuhi. Dengan kata
lain, kebutuhan sekunder adalah jenis kebutuhan yang bersifat pelengkap dari kebutuhan primer.
(kulkas, laptop, televisi, make up)
o Kebutuhan tersier => pemenuhan kebutuhan setelah kebutuhan yang lain terpenuhi. (kepemilikan
alat transportasi mobil, wisata ke luar negeri, alat musik)
2) Kebutuhan berdasarkan waktu
o Kebutuhan sekarang => kebutuhan yang tidak dapat ditunda lagi pemenuhannya. (misal, saat
seseorang sakit harus membutuhkan obat atau ketika seseorang dahaga harus segera diberi minum)
o Kebutuhan akan datang => kebutuhan yang tidak berakibat fatal pada kelangsungan hidup
seseorang. (tabungan)
o Kebutuhan tidak terduga => kebutuhan yang harus dipenuhi ketika terjadi sesuatu yang sifatnya tiba-
tiba. (Misal, anak tetangga mengalami kecelakaan bersepeda, maka ia harus segera dibawa ke rumah
sakit)
o Kebutuhan sepanjang waktu, yakni sesuatu yang tidak berbatas dalam pemenuhannya, (belajar)
3) Kebutuhan berdasarkan sifat
o Kebutuhan jasmani => kebutuhan yang dirasakan oleh fisik/jasmani manusia. (berolahraga)
o Kebutuhan rohani => kebutuhan yang berkaitan dengan kejiwaan. (kasih sayang dari orang tua atau
menjalankan ibadah)
4) Kebutuhan berdasarkan subjek
o Kebutuhan individu,merupakan kepuasan pribadi. (seorang pelajar membutuhkan seragam, buku,
dan alat tulis)
o Kebutuhan sosial, yakni kebutuhan yang bisa bermanfaat untuk kelompok/orang banyak. (rumah
ibadah atau rumah sakit)
Informatika
- Definisi Kemampuan Generik dan Informatika
- Revolusi Industri
- Konsep Kolaborasi
- Hubungan IT dengan Pemerintah dan Bisnis Online
- Menghitung keteraturan Pola (Pattern Recognition)
- Urutan Algoritma dalam kehidupan sehari-hari
- Sifat Stack dan Queue
- Fungsi Operasi Stack dan Queue
- Definisi Search
- Teknik Searching (Binary Search & Sequential Search)
- Shorcut Key
- Fungsi Picture
- Fungsi Border and Shading
- Fungsi Bullet and Numbering
- Cara memasukan symbol Rupiah
- OLE (Object Linking and Ebedding)
- Fungsi Average, SUM.
- Definisi Aplikasi-aplikasi Ms. Office (Word, Excel dan Lainnya)

Anda mungkin juga menyukai