Anda di halaman 1dari 48

LAPORAN PRAKTEK KERJA

PROFESI PEDAGANG BESAR


FARMASI (PBF)
DI

PT. ANTARMITRA SEMBADA


CABANG MEDAN

Disusun oleh :

Hayatun Nufus
2250032

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI APOTEKER


FAKULTAS FARMASI
INSTITUT KESEHATAN MEDISTRA
LUBUK PAKAM
2022
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTEK KERJA PROFESI APOTEKER


PEDAGANG BESAR FARMASI

DI

PT. ANTARMITRA SEMBADA


CABANG MEDAN

Laporan ini disusun untuk melengkapi salah satu syarat untuk memperoleh gelar
Apoteker pada Fakultas Farmasi Institut Kesehatan Medistra Lubuk Pakam

Disusun Oleh :

Hayatun Nufus
2250032

Pembimbing
Pembimbing PKPA Pembimbing PKPA PBF
Fakultas Farmasi PT. Antarmitra Sakmbeda
Cabang Medan

apt. Romauli Anna Teresia Marbun., S.Farm., M.Si apt. Reina Fahwid Siregar, S. Farm
NPP: 06.15.12.08.1991

Disetuju Lubuk Pakam, 02 Desember 2022


Dekan Fakultas Farmasi Diketahui,
Program Studi Profesi Apoteker Penanggungjawab PKPA

Dr. apt. Samran., M.Si apt. Novidawati Boru Situmorang., S.Farm., M.K.M
NPP: 02.09.11.09.1982 NPP: 06.19.07.06.1995
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur dipanjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas
berkat rahmat dan karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan Praktik Kerja Profesi
Apoteker (PKPA) di PT. Antarmitra Sembada Cabang Medan. Periode 15
November – 2 Desember 2022 dengan baik. PKPA ini dilaksanakan sebagai salah
satu syarat yang harus dipenuhi untuk memperoleh gelar Apoteker pada Program
studi Profesi Apoteker Fakultas Farmasi Institut Kesehatan Medistra dengan
harapan agar sebagai calon Apoteker mendapatkan gambaran secara jelas
mengenai Pedagang Besar Farmasi sebagai salah satu tempat pengabdian profesi
Apoteker.
Selama melaksanakan PKPA di PT. Antarmitra Sembada Cabang Medan.
dan penyusunan laporan, penulis telah banyak mendapat dukungan motivasi,
bimbingan, arahan, serta bantuan yang sangat besar dari berbagai pihak. Oleh
karena itu, dalam kesempatan ini penulis dengan rasa hormat menyampaikan
terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :

1. 1. Drs. Johannes Sembiring, M.Pd,M.Kes selaku ketua yayasan Institut


Kesehatan Medistra Lubuk Pakam.
2. Ns. Rahmad Gurusinga, S.Kep,M.Kep selaku Rektor Institut Kesehatan
Medistra Lubuk Pakam.
3. Dr. apt. Samran ,M.Si selaku Dekan Fakultas Farmasi yang telah
memberikan fasilitas kepada penulis untuk melaksanakan PKPA.
4. apt. Yosi Darmirani, S.Farm., M.Farm selaku Ketua Program Studi
Profesi Apoteker Fakultas Farmasi Institut Kesehatan Medistra Lubuk
Pakam yang senantiasa memberikan motivasi dan nasehat selama
melaksanakan PKPA.
5. apt. Jhoti Sumitra, S.Farm.,M.K.M. selaku pembimbing Saya yang telah
memberikan fasilitas, bimbingan serta arahan kepada penulis selama
melaksanakan PKPA.
6. apt. Novidawati Boru Situmorang, S.Farm., M.K.M selaku dosen
Kordinator Kerja Profesi Apoteker (PKPA) Program Studi Pendidikan
Profesi Apoteker Institut Kesehatan Medistra Lubuk pakam yang telah
memberikan kesempatan dan fasilitas kepada penulis untuk dapat
menjalani Kerja Profesi Apoteker (PKPA).
7. apt. Reina Fahwid Siregar., S.Farm selaku apotekr di PBF PT. AntarMintra
Sembada cabang medan yang telah memberikan bimbingan dan pengarahan
kepada kami sehingga proses PKPA dapat berjalan dengan lancar.
8. Seluruh staf dan karyawan PT. Antarmitra Sembada Cabang Medan atas
bantuan dan kerjasama yang diberikan selama Praktik Kerja Profesi
Apoteker (PKPA) di PT. Antaritra Sembada Cabang Medan.

Penulis menyadari bahwa masih terdapat kekurangan dalam laporan PKPA


ini. Oleh karena itu, Penulis mengharapkan saran dan kritik untuk kesempurnaan
laporan PKPA ini. Semoga pengetahuan dan pengalaman yang didapatkan
penulis selama mengikuti PKPA dapat memberi manfaat bagi pihak yang
membutuhkan.
Akhirnya Penulis berharap semoga tulisan ini dapat memberikan manfaat
bagi kita semua.

Lubuk Pakam, 02 Desember 2022

Tim Penulis

ii
RINGKASAN

Telah selesai dilakukan Praktik Kerja Profesi Apoteker (PKPA) farmasi


Pedagang Besar Farmasi (PBF) di PT. AntarMitra Sembada cabang Medan.
PKPA ini bertujuan untuk memahami peran apoteker di PBF dalam menunjang
pelayanan kesehatan kepada masyarakat di PBF sebagai distributor farmasi.
PKPA dilaksanakan pada tanggal 15 November – 02 Desember 2022. Kegiatan
PKPA di PBF meliputi struktur organisasi yang ada di PBF, Cara Distribusi Obat
yang Baik, mengetahui peran, fungsi dan tanggung jawab Apoteker sebagai
Apoteker Penanggung Jawab (APJ) di PBF dalam melaksanakan dan mengawasi
kegiatan pengelolaan produk farmasi dan alat kesehatan, mulai dari perencanaan,
pengadaan, penerimaan, penyimpanan, pendistribusian, penarikan dan
pemusnahan, pengendalian dan administrasi di PBF, melakukan pengelolaan
Produk Psikotropika, Prekursor dan Obat-Obat Tertentu, serta ketentuan khusus
Rantai Dingin (Cold Chain Product) CCP.

iii
DAFTAR ISI

Halaman
LEMBAR PENGESAHAN
KATA PENGANTAR ............................................................................... i
RINGKASAN ............................................................................................ iii
DAFTAR ISI.............................................................................................. iv
DAFTAR GAMBAR ................................................................................. vi
DAFTAR TABEL ..................................................................................... vii
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................. viii

BAB I PENDAHULUAN................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ......................................................................... 1
1.2 Tujuan PKPA di PBF ............................................................... 2
1.3 Manfaat PKPA di PBF ............................................................. 2
1.4 Pelaksanaan Kegiatan............................................................... 2

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ......................................................... 3


2.1 Tinjauan Tentang Pedagang Besar Farmasi (PBF) .................. 3
2.1.1 Definisi Pedagang Besar Farmasi (PBF).................................. 3
2.1.2 Tugas dan Fungsi PBF ............................................................. 3
2.1.3 Pengelolahan Sediaan Farmasi................................................. 3
2.2 Kualifikasi Pemasok................................................................. 4
2.2.1 Pengadaan................................................................................. 4
2.2.2 Kualifikasi Pelangaan............................................................... 4
2.2.3 Penerimaan ............................................................................... 5
2.2.4 Penyimpanan ............................................................................ 5
2.2.5 Pemisahan Obat dan/atau Bahan Obat ..................................... 6
2.2.6 Pemusnahan.............................................................................. 7
2.2.7 Pengambilan ............................................................................. 7
2.2.8 Pengemasan.............................................................................. 7
2.2.9 Pengiriman ............................................................................... 8

BAB III TINJAUAN KHUSUS............................................................ 9


3.1 Sejarah PBF PT. Antarmitra Sembada..................................... 9
3.2 Visi dan Misi PBF PT. Antarmitra Sembada ........................... 9
3.2.1 Visi ........................................................................................... 9
3.2.2 Misi........................................................................................... 9
3.3 Logo PBF PT. Antarmitra Sembada ........................................ 10
3.4 Lokasi PBF PT. AntarMitra Sembada...................................... 10
3.5 Operasional PBF PT. AntarMitra Sembada ............................. 10
3.6 Struktur Organisasi PBF PT. AntarMitra Sembada ................. 10
3.7 Pengelolaan Perbekalan Farmasi.............................................. 10
3.8 Perencanaan.............................................................................. 11
3.9 Pengadaan................................................................................. 11
3.10 Penerimaan ............................................................................... 12
3.11 Penyimpanan ............................................................................ 12
3.12 Pendistribusian ......................................................................... 14

iv
3.13 Laporan..................................................................................... 14
3.13.1 Laporan Bulanan 14
3.13.2 Laporan Triwulan 15
3.13.3 Laporan Semester 16
3.13.4 Laporan Tiap Kejadian 16
3.14 Inpeksi Diri............................................................................... 16
3.15 Transportasi.............................................................................. 17
3.16 Dokumentasi............................................................................. 17

BAB IV PEMBAHASAN ..................................................................... 18


4.1 Pengadaan................................................................................. 19
4.2 Penerimaan ............................................................................... 19
4.3 Penyimpanan ............................................................................ 20
4.4 Penyaluran................................................................................ 22
4.5 Keluhan obat berdasarkan recall .............................................. 22
4.6 Dokumentasi............................................................................. 23

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN .............................................. 24


5.1 Kesimpulan............................................................................... 24
5.2 Saran......................................................................................... 24

DAFTAR PUSTAKA......................................................................................25
LAMPIRAN.....................................................................................................26

v
DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 3.1. Logo PT. AntarMitra Sembada..................................................10

vi
DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 3.1. Laporan APJ .......................................................................... 15


Tabel 3.2. Contoh Laporan Triwulan...................................................... 15
Tabel 3.3. Contoh Laporan Semester...................................................... 16
Tabel 3.4. Contoh Laporan Tiap Kejadian.............................................. 16

vii
DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran 1. Struktur Organisasi PT. AntarMitra Sembada (AMS)


Cabang Medan..................................................................... 26
Lampiran 2. Sertifikat CDOB PT. AntarMitra Sembada (AMS)
Cabang Medan..................................................................... 27
Lampiran 3. Izin PBF PT. AntarMitra Sembada (AMS) Cabang
Medan.................................................................................. 31
Lampiran 4. SIPA Apoteker Penanggung Jawab Obat-obatan................ 34
Lampiran 5. STRA Apoteker Peanggung Jawab Logistik ....................... 35
Lampiran 6. Contoh Surat Pengantaran Barang....................................... 36
Lampiran 7. Daftar Kebijakan Retur Barang dari Masing-masing
Principal............................................................................... 37
Lampiran 8. Lanjutan Daftar Masa Retur Barang dari Masing-masing
Principal............................................................................... 38

viii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kesehatan masyarakat memiliki peran penting dalam upaya meningkatkan
kualitas sumber daya manusia, Penanggulangan kemiskinan dan pembangunan
ekonomi. Manusia meletakkan Kesehatan sebagai salah satu komponen utama
pengukuran selain Pendidikan dan Pendapatan. Upaya pembangunan kesehatan
yang merata melibatkan banyak pihak, salah satunya adalah tenaga kesehatan.
Dalam UU 36 tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan adalah setiap orang yang
mengabdikan diri dalam bidang kesehatan serta memiliki pengetahuan dan/atau
keterampilan melalui pendidikan di bidang kesehatan yang untuk jenis tertentu
memerlukan kewenangan untuk melakukan upaya kesehatan.
Salah satu tenaga Kesehatan yang berperan dalam melakukan upaya
Kesehatan dalam pekerjaan kefarmasian adalah Apoteker. Pekerjaan kefarmasian
adalah pembuatan termasuk pengendalian mutu sediaan farmasi, pengamanan,
pengadaan, penyimpanan dan pendistribusian atau penyaluran obat, pengelolaan
obat, pelayanan obat atas resep dokter, pelayanan informasi obat, serta
pengembangan obat, bahan obat dan obat tradisional (Peraturan Pemerintah No.
51, 2009).
Apoteker sebagai salah satu tenaga kesehatan berperan dalam melakukan
upaya kesehatan dengan melaksanakan pekerjaan kefarmasian. Dalam Peraturan
Pemerintah No. 51 Tahun 2009, Pemerintah mengkategorikan Pekerjaan
Kefarmasian dalam berbagai kegiatan, meliputi pengendalian mutu sediaan
farmasi, pengamanan, pengadaan, penyimpanan dan pendistribus informasi obat,
serta pengembangan obat, bahan obat, dan obat tradisional. Dalam
pelaksanaannya, salah satu fasilitas tempat melaksanakan pekerjaan kefarmasian
dalam distribusi atau penyaluran sediaan farmasi adalah di Pedagang Besar
Farmasi (PBF).Berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 51
tahun 2009 tentang Pekerjaan Kefarmasian pasal 14 menjelaskan bahwa seorang
Apoteker sebagai penanggung jawab pada fasilitas distribusi atau penyaluran
sediaan farmasi.

1
2

1.2 Tujuan PKPA di PBF


Adapun Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) di fasilitas distibusi
Pedagang Besar Farmasi (PBF) bertujuan untuk:
1. Untuk mengetahui dan memahami Praktik pendistribusian obat secara
langsung di Pedagang Besar Farmasi (PBF).
2. Untuk meningkatkan pemahaman calon apoteer tentan peran, fungsi dan
tanggung jawab apoteker di PBF

1.3 Manfaat PKPA di PBF


Adapun manfaat Praktek Kerja Profesi Apoteker (PKPA) di fasilitas
distibusi Pedagang Besar Farmasi (PBF) adalah:
1. Memahami dan mampu melaksanakan peran, fungsi, posisi, tugas dan
tanggung jawab Apoteker dalam menjalankan pekerjaan kefarmasian di
bidang distribusi perbekalan farmasi.
2. Memahami aspek – aspek penerapan Cara Distribusi Obat yang Baik (CDOB)
yang di terapkan di PT. Antarmitra Sembada Cabang Medan.
3. Memahami kegiatan pendistribusian obat yang dilaksanakan oleh PT.
Antarmitra Sembada Cabang Medan, serta memahami alur kegiatan
manajerial lainnya.

1.4 Pelaksanaan Kegiatan


Praktik Kerja Profesi Apoteker (PKPA) di PBF PT. Antarmitra Sembada
dilaksanakan pada tanggal 15 November sampai 02 Desember 2022.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Tinjauan Tentang Pedagang Besar Farmasi (PBF)


2.1.1 Definisi Pedagang Besar Farmasi (PBF)
Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 1148
/Menkes/Per/VI tahun 2011 tentang Pedagang Besar Farmasi, yang dimaksud
Pedagang Besar Farmasi (PBF) adalah perusahaan berbentuk badan hukum yang
memiliki izin untuk pengadaan, penyimpanan, penyaluran obat dan/atau bahan
obat dalam jumlah besar sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
Dalam pelaksanaan kegiatannya, PBF harus mengacu kepada Cara
Distribusi Obat yang Baik (CDOB). CDOB adalah cara distribusi/penyaluran obat
dan/atau bahan obat yang bertujuan untuk memastikan mutu sepanjang jalur
distribusi/penyaluran sesuai persyaratan dan tujuan penggunaannya (BPOM,
2017).
2.1.2 Tugas dan Fungsi PBF
Berdasarkan peraturan menteri kesehatan RI No.1148/MENKES/PER/VI/2
011 tentang PBF, tugas dan fungsi PBF yaitu:
a. Penyelenggarakan pengadaan, penyimpanan dan penyaluran obat
b. Sebagai tempat pendidikan dan pelatihan

2.1.3 Pengelolahan Sediaan Farmasi


Semua tindakan yang dilakukan oleh fasilitas distribusi harus dapat
memastikan bahwa identitas obat dan/atau bahan obat tidak hilang dan distribusinya
ditangani sesuai dengan spesifikasi yang tercantum pada kemasan. Fasilitas
distribusi harus menggunakan semua perangkat dan cara yang tersedia untuk
memastikan bahwa sumber obat dan/atau bahan obat yang diterima berasal dari
industri farmasi dan/atau fasilitas distribusi lain yang mempunyai izin sesuai
peraturan perundang-undangan untuk meminimalkan risiko obat dan/atau bahan
obat palsu memasuki rantai distribusi resmi.

3
4

2.2 Kualifikasi Pemasok


Fasilitas distribusi harus memperoleh pasokan obat dan/atau bahan obat
dari pemasok yang mempunyai izin sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
Jika obat dan/atau bahan obat diperoleh dari fasilitas distribusi lain, maka fasilitas
distribusi wajib memastikan bahwa pemasok tersebut mempunyai izin serta
menerapkan prinsip dan Pedoman CDOB. Jika obat dan/atau bahan obat diperoleh
dari industri farmasi, maka fasilitas distribusi wajib memastikan bahwa pemasok
tersebut mempunyai izin serta menerapkan prinsip dan Pedoman CPOB.
Jika bahan obat diperoleh dari industri non-farmasi yang memproduksi
bahan obat dengan standar mutu farmasi, maka fasilitas distribusi wajib
memastikan bahwa pemasok tersebut mempunyai izin serta menerapkan prinsip
CPOB. Pemilihan pemasok harus dikendalikan dengan prosedur tertulis dan
hasilnya didokumentasikan serta diperiksa ulang secara berkala (BPOM RI,
2012).
2.2.1 Pengadaan
Pengadaan obat dan/atau bahan obat harus dikendalikan dengan prosedur
tertulis dan rantai pasokan harus diidentifikasi serta di dokumentasikan. Harus
dilakukan kualifikasi yang tepat sebelum pengadaan dilaksanakan. Pemilihan
pemasok, termasuk kualifikasi dan persetujuan penunjukannya, merupakan hal
operasional yang penting. Harus tersedia prosedur tertulis yang mengatur kegiatan
administrative dan teknis terkait wewenang pengadaan dan pendistribusian, guna
memastikan bahwaobat hanya diperoleh dari pemasok yang memiliki izin dan
didistribusikan oleh fasilitas distribusi resmi (BPOM RI, 2012).
2.2.2 Kualifikasi Pelangaan
Fasilitas distribusi harus memastikan bahwa obat dan/atau bahan obat
hanya disalurkan kepada pihak yang berhak atau berwenang untuk menyerahkan
obat ke masyarakat. Bukti kualifikasi pelanggan harus didokumentasikan dengan
baik.
Pemeriksaan dan pemeriksaan ulang secara berkala dapat mencakup tetapi
tidak terbatas pada permintaan salinan surat izin pelanggan. Fasilitas distribusi
harus memantau tiap transaksi yang dilakukan dan melakukan penyelidikan jika
ditemukan penyimpangan pola transaksi obat dan/atau bahan obat yang berisiko
5

terhadap penyalahgunaan, serta untuk memastikan kewajiban pelayanan distribusi


obat dan/atau bahan obat kepada masyarakat terpenuhi (BPOM RI, 2012).
2.2.3 Penerimaan
Proses penerimaan bertujuan untuk memastikan bahwa kiriman obat
dan/atau bahan obat yang diterima benar, berasal dari pemasok yang disetujui,
tidak rusak atau tidak mengalami perubahan selama transportasi. Obat dan/atau
bahan obat tidak boleh diterima jika kedaluwarsa, atau mendekati tanggal
kedaluwarsa sehingga kemungkinan besar obat dan/atau bahan obat telah
kedaluwarsa sebelum digunakan oleh konsumen. Obat dan/atau bahan obat yang
memerlukan penyimpanan atau tindakan pengamanan khusus, harus segera
dipindahkan ke tempat penyimpanan yang sesuai setelah dilakukan pemeriksaan.
Nomor bets dan tanggal kedaluwarsa obat dan/atau bahan obat harus dicatat pada
saat penerimaan, untuk mempermudah penelusuran.
Jika ditemukan obat dan/atau bahan obat diduga palsu, bets tersebut harus
segera dipisahkan dan dilaporkan ke instansi berwenang, dan ke pemegang izin
edar. Pengiriman obat dan/atau bahan obat yang diterima dari sarana transportasi
harus diperiksa sebagai bentuk verifikasi terhadap keutuhan kontainer/sistem
penutup, fisik danfitur kemasan serta label kemasan (BPOM RI, 2012).
2.2.4 Penyimpanan
Kondisi penyimpanan untuk obat dan/atau bahan obat harus sesuai dengan
rekomendasi dari industri farmasi atau non-farmasi yang memproduksi bahan obat
standar mutu farmasi. Volume pemesanan obat dan/atau bahan obat harus
memperhitungkan kapasitas sarana penyimpanan. Obat dan/atau bahan obat harus
disimpan terpisah dari produk selain obat dan/atau bahan obat dan terlindung dari
dampak yang tidak diinginkan akibat paparan cahaya matahari, suhu, kelembaban
atau faktor eksternal lain. Perhatian khusus harus diberikan untuk obat dan/atau
bahan obat yang membutuhkan kondisi penyimpanan khusus.
Kontainer obat dan/atau bahan obat yang diterima harus dibersihkan
sebelum disimpan. Kegiatan yang terkait dengan penyimpanan obat dan/atau
bahan obat harus memastikan terpenuhinya kondisi penyimpanan yang
dipersyaratkan dan memungkinkan penyimpanan secara teratur sesuai
kategorinya; obat dan/atau bahan obat dalam status karantina, diluluskan, ditolak,
6

dikembalikan, ditarik atau diduga palsu. Harus diambil langkah-langkah untuk


memastikan rotasi stock sesuai dengan tanggal kedaluwarsa obat dan/atau bahan
obat mengikuti kaidah First Expired First Out (FEFO).
Obat dan/atau bahan obat harus ditangani dan disimpan sedemikian rupa
untuk mencegah tumpahan, kerusakan, kontaminasi dan campur-baur. Obat
dan/atau bahan obat tidak boleh langsung diletakkan di lantai. Obat dan/atau
bahan obat yang kedaluwarsa harus segera ditarik, dipisahkan secara fisik dan
diblokir secara elektronik. Penarikan secara fisik untuk obat dan/atau bahan obat
kedaluwarsa harusdilakukan secara berkala. Untuk menjaga akurasi persediaan
stok, harus dilakukan stock opname secara berkala berdasarkan pendekatanrisiko
Perbedaan stok harus diselidiki sesuai dengan prosedur tertulis yang
ditentukan untuk memeriksa ada tidaknya campur-baur, kesalahan keluar-masuk,
pencurian, penyalahgunaan obat dan/atau bahan obat. Dokumentasi yang
berkaitan dengan penyelidikan harus disimpan untuk jangka waktu yang telah
ditentukan.Pedagang Besar Farmasi yang menyalurkan Psikotropika harus
memiliki tempat penyimpanan Psikotropika berupa gudang khusus atau ruang
khusus. Tempat penyimpanan harus terdiri dari :
a. Gudang khusus atau ruang khusus Psikotropika dalam bentuk bahan baku
b. Gudang khusus atau ruang khusus Psikotropika dalam bentuk obat jadi
Gudang khusus atau ruang khusus untuk tempat penyimpanan
Psikotropika berada dalam pengawasan Apoteker penanggungjawab. Pedagang
Besar Farmasi yang menyalurkan prekursor farmasi dalam bentuk bahan baku
harus memiliki tempat penyimpanan prekursor farmasi berupa gudang khusus atau
ruang khusus. Gudang khusus atau ruang khusus tersebut berada dalam
pengawasan Apoteker penanggungjawab. Pedagang besar farmasi yang
menyalurkan prekursor farmasi dalam bentuk obat jadi harus menyimpan prekursor
farmasi dalam bentuk obat jadi dalam gudang penyimpanan obat yang aman
berdasarkan analisis risiko (BPOM RI, 2012).
2.2.5 Pemisahan Obat dan/atau Bahan Obat
Jika diperlukan, obat dan/atau bahan obat yang mempunyaipersyaratan
khusus harus disimpan di tempat terpisah dengan label yang jelas dan akses
masuk dibatasi hanya untuk personil yang berwenang. Sistem komputerisasi yang
7

digunakan dalam pemisahan secara elektronik harus dapat memberikan tingkat


keamanan yang setara dan harus tervalidasi. Harus tersedia tempat khusus dengan
label yang jelas, aman dan terkunci untuk penyimpanan obat dan/atau bahan obat
yang ditolak,kedaluwarsa, penarikan kembali, produk kembalian dan obat diduga
palsu. Obat dan/atau bahan obat yang ditolak dan dikembalikan ke fasilitas
distribusi harus diberi label yang jelas dan ditangani sesuai dengan prosedur
tertulis (BPOM RI, 2012).
2.2.6 Pemusnahan
Pemusnahan dilaksanakan terhadap obat dan/atau bahan obat yangtidak
memenuhi syarat untuk didistribusikan. Obat dan/atau bahan obat yang akan
dimusnahkan harus diidentifikasi secara tepat, diberi label yang jelas, disimpan
secara terpisah dan terkunci serta ditangani sesuai dengan prosedur tertulis.
Prosedur tertulis tersebut harus memperhatikan dampak terhadap kesehatan,
pencegahan pencemaran lingkungan dan kebocoran/penyimpangan obat dan/atau
bahan obat kepada pihak yang tidakberwenang. Proses pemusnahan obat dan/atau
bahan obat termasuk pelaporannya harus dilaksanakan sesuai dengan peraturan
perundang- undangan. Dokumentasi terkait pemusnahan obat dan/atau bahan obat
termasuklaporannyaharus disimpan sesuai ketentuan (BPOM RI, 2012).
2.2.7 Pengambilan
Proses pengambilan obat dan/atau bahan obat harus dilakukan dengan
tepat sesuai dengan dokumen yang tersedia untuk memastikan obat dan/atau
bahan obat yang diambil benar. Obat dan/atau bahan obat yang diambil harus
memiliki masa simpan yang cukup sebelum kedaluwarsa dan berdasarkan FEFO.
Nomor bets obat dan/atau bahan obat harus dicatat. Pengecualian dapat diizinkan
jika ada kontrol yang memadai untuk mencegah pendistribusian obat dan/atau
bahan obat kedaluwarsa (BPOM RI, 2012).
2.2.8 Pengemasan
Obat dan/atau bahan obat harus dikemas sedemikian rupa sehingga
kerusakan, kontaminasi dan pencurian dapat dihindari. Kemasan harus memadai
untuk mempertahankan kondisi penyimpanan obat dan/atau bahan obat selama
transportasi. Kontainer obat dan/atau bahan obat yang akan dikirimkan harus
disegel (BPOM RI, 2012).
8

2.2.9 Pengiriman
Pengiriman obat dan/atau bahan obat harus ditujukan kepada pelanggan
yang mempunyai izin sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Untuk
penyaluran obat dan/atau bahan obat ke orang/pihak yang berwenang atau berhak
untuk keperluan khusus, seperti penelitian, special access dan uji klinik, harus
dilengkapi dengan dokumen yang mencakup tanggal, nama obat dan/atau bahan
obat, bentuk sediaan, nomor bets, jumlah, nama dan alamat pemasok, nama dan
alamat pemesan/penerima. Proses pengiriman dan kondisi penyimpanan harus
sesuai dengan persyaratan obat dan/atau bahan obat dari industri farmasi.
Dokumentasi harus disimpan dan mampu tertelusur. Prosedur tertulis
untuk pengiriman obat dan/atau bahan obat harustersedia. Prosedur tersebut harus
mempertimbangkan sifat obatdan/atau bahan obat serta tindakan pencegahan
khusus. Dokumen untuk pengiriman obat dan/atau bahan obat harusdisiapkan dan
harus mencakup sekurang-kurangnya informasi berikut:
• Tanggal pengiriman
• Nama lengkap, alamat (tanpa akronim), nomor telepon dan status dari
penerima (misalnya Apotek, Rumah Sakit atau Klinik)
• Deskripsi obat dan/atau bahan obat, misalnya nama, bentuksediaan dan
kekuatan (jika perlu)
• Nomor bets dan tanggal kadaluwarsa
• Kuantitas obat dan/atau bahan obat, yaitu jumlah container dan kuantitas per
kontainer (jika perlu)
• Nomor dokumen untuk identifikasi order pengiriman
• Transportasi yang digunakan mencakup nama dan alamatperusahaan
ekspedisi serta tanda tangan dan nama jelas personil ekspedisi yang menerima
(jika menggunakan jasa ekspedisi) dankondisi penyimpanan (BPOM RI,
2012).
BAB III TINJAUAN
KHUSUS

3.1 Sejarah PBF PT. Antarmitra Sembada


PT. Antarmitra Sembada didirikan pada 15 September 1990, Sebagai
distributor untuk PT. Pharos Indonesia Milik Sekelompok Pharos/ Novel/ Etercon/
Century/ Medicastore. PT. Antarmitra Sembada memberntuk dua tim pemasaran,
yaitu tim Pemasaran Layanan Kesehatan dan tim Pemasaran OTC. Seiring
berkembangnya PT. Antarmitra Sembada tidak hanya pendistribusian produk
farmasi, tetapi juga alat Kesehatan, untuk mendukung kelancaran logistiknya
perusahaan memiliki dua gudang di Jakarta (untuk mencakup wilayah Indonesia
barat) dan Surabaya (untuk mencakup wilayah Indonesia timur). Dimulai dengan
hanya satu kantor cabang, sejak Mei 2011, Perusahaan memiliki tiga puluh (30)
cabang di seluruh Indonesia.
Kantor PT. AntarMitra Sembada cabang Medan sebelumnya berlokasi di
alamat JL. Sei Belutu No. 28, Padang Bulan Selayang I, Kec Medan Selayang
kemudian pindah lokasi ke alamat JL. Sei Batang Hari No. 57, Babura Sunggal,
Kec. Medan Sunggal, Kota Medan. Dan sekarang berlokasi di Jl. Asoka No. 95/97
Kelurahan Asam kumbang, Medan Selayang, Kota Medan.

3.2 Visi dan Misi PBF PT. Antarmitra Sembada


3.2.1 Visi
Menjadi perusahaan pemasaran dan distribusi terkemuka di Indonesia.
3.2.2 Misi
Melakukan pemasaran dan distribusi produk-produk Farmasi, produk
kesehatan, dan produk consumer yang berkualitas dan membawa Manfaat atau
nilai tambah untuk semua pihak (Perusahaan, Karyawan, Masyarakat, dan
Pemerintah).

9
10

3.3 Logo PBF PT. Antarmitra Sembada

Gambar 3.1. Logo PT. AntarMitra Sembada

3.4 Lokasi PBF PT. AntarMitra Sembada


PBF (Pegang Besar Farmasi) PT.AntarMitra Sembada cabang Medan
beralamat di Jl. Asoka No. 95/97 Kelurahan Asam kumbang, Medan Selayang,
Kota Medan

3.5 Operasional PBF PT. AntarMitra Sembada


PBF PT. AntarMitra Sembada cabang Medan beraktivitas mulai hari
Senin-Jumat pukul 08.00-16.00 WIB, dan hari Sabtu pukul 08.00-14.00 WIB.

3.6 Struktur Organisasi PBF PT. AntarMitra Sembada


Struktur organisasi merupakan suatu kerangka dasar tertentu yang
menunjukkan hubungan satuan organisasi dan individu - individu yang berada
didalam suatu organisasi tersebut. Melalui struktur organisasi maka tugas-tugas,
wewenang dan tanggung jawab setiap pejabat dapat diketahui dengan jelas dan
tegas, sehingga di harapkan setiap satuan-satuan organisasi dapat bekerja bersama-
sama secara harmonis. PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan dikepalai oleh
manager membawahi Apoteker penanggung jawab APJ PBF, KSL (Kepala Seksi
Logistik), APJ Alkes, KSA (Kepala Seksi Keuagan) dan lain-lain. Struktur
organisasi dapat dilihat pada lampiran.

3.7 Pengelolaan Perbekalan Farmasi


Meliputi kegiatan perencanaan, pengadaan, penerimaan, penyimpanan,
pendistribusian dan pelaporan.
11

3.8 Perencanaan
Perencanaan kebutuhan obat di Pedagang Besar Farmasi (PBF) PT.
AntarMitra Sembada Cabang Medan memakai sistem droping unit logistik sentral
yang dapat diubah sesuai ketentuan cabang. Perencanaan dilakukan berdasarkan
Forecast (rencana jual) yang dibuat 2 minggu sebelum bulan selanjutnya.
Pengadaan barang-barang dilakukan dengan memesan barang ke HO (Head
Office) yang ada di Jakarta dengan menggunakan surat pesanan (SP) elektronik
yang telah ditandatangani oleh Apoteker Penanggung Jawab (APJ) Pedagang
Besar Farmasi (PBF). Khusus untuk preparat Psikotropika, Prekusor, dan Obat-
obat Tertentu (OOT) Surat Pesanan (SP) asli wajib dikirimkan ke kantor pusat.
Stok barang-barang/obat-obat yang dipesan untuk digunakan kebutuhan
bulan berikut dan buffer stock, pemesanan selanjutnya dilihat dari stok barang,
bila stok barang sudah minimum maka akan dilakukan pemesanan 2 minggu
sebelum awal bulan, hal ini dilakukan karena pertimbangan lead time (waktu
tunggu) kedatangan barang sampai di cabang, seperti waktu penyiapan pesanan
barang-barang atau obat-obatan selama 3 hari, dan masa pengiriman barang
selama 7 hari, bila tidak ada kendala diperjalanan. Hal ini dilakukan demi
menjaga mutu obat saat berada diperjalanan mengingat penyimpanan obat harus
memerlukan penangan yang tepat. Pengiriman barang melalui jasa udara dan
darat. Contoh obat yang dikirim menggunakan jasa udara yaitu obat CCP (Cold
Chain Product). Barang/obat yang telah dipesan akan disalurkan ke Apotek,
Rumah Sakit, dan lain-lain. Obat-obat yang masuk atau yang datang harus
dibukukan dalam buku khusus gudang.

3.9 Pengadaan
Pedagang Besar Farmasi PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan
mengadakan kebutuhan obat dari kantor HO (Head Office). Pengadaan tergantung
kebutuhan obat yang dibutuhkan. Pemesanan Psikotropika, Prekursor atau Obat-
Obat Tertentu (OOT), tentunya terdapat batasan pemesanan yang harus ditaati,
sehingga pemesanan tidak boleh berlebihan hanya sesuai kepentingan. Pemesanan
alat kesehatan juga tergantung kebutuhan.
12

3.10 Penerimaan
Obat-obatan di PT. AntarMitra Sembada diterima oleh bagian penerimaan
barang yang merupakan petugas gudang, yang disaksikan oleh Apoteker dan
Kepala gudang (KSL). Pengecekan barang berdasarkan kondisi fisik barang yang
telah diterima seperti jumlah, No.batch, Expired Date (ED), No. registrasi harus
sesuai dengan Delivery order (DO) yang dikirim dari HO (Head Office).
Hal-hal penting dalam penerimaan barang :
a. Bukti pesanan barang dari gudang (untuk memastikan pesanan barang dalam
spesifikasi tepat).
b. Bukti tanda terima barang.
c. Obat-obat seperti Psikotropika, Prekursor, dan Obat-Obat Tertentu (OOT)
setelah diperiksa petugas gudang, harus diperiksa kembali oleh Apoteker
Penanggung Jawab (APJ).
d. Produk cold chain ( CCP ) dilaksanakan di dalam cool room selama maksimal
30 menit setelah nya harus langsung dimasukkan kedalam chiller.

3.11 Penyimpanan
Sistem penyimpanan barang di PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan
dilakukan dengan cara penyimpanan obat harus disesuaikan dengan suhu tertentu
sesuai jenis obatnya. Pengaturan suhu dilakukan dengan tujuan agar obat yang
disimpan digudang dalam keadaan baik sehingga kualitas terjaga. Suhu yang tidak
sesuai akan dapat merusak mutu obat. Berikut adalah rentang suhu penyimpanan
yang diterapkan di PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan:
1) Chiller = 2° - 8° C
2) Cooler = 8° - 15° C
3) Ruangan dingin (Coolroom) = 15° - 25° C
4) Suhu ruangan (ambient) = 25° - 30° C
Chiller digunakan untuk menyimpan sediaan pada rentang suhu 2οC - 8οC
yang memerlukan penanganan khusus seperti: Metvel injeksi, Acid ascorbid
injeksi, Oxyla Injeksi, dan Atracurium Injeksi.
13

PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan memiliki 2 buah Chiller 3 pintu,


yang masing-masing Chiller dilengkapi dengan Thermologger dan
Thermohygrometer yang telah dikalibrasi. Chiller yang digunakan juga telah
dikalibrasi dan dilakukan pemetaan suhu (mapping). Mapping suhu chiller
dilakukan pada pertama kali sebelum dipakai dan selanjutnya setiap setahun
sekali.
Kalibrasi chiller dilakukan oleh Apoteker Penanggung Jawab (APJ) setiap
hari pada jam 8,12, 16. Pada chiller juga dipasang alarm external yang
mendeteksi apabila kisaran suhu tidak dalam range 2-8℃ maka akan memberikan
peringatan kepada satpam dan Tim Logistik.
Cooler adalah tempat penyimpanan obat pada rentang suhu 8°-15ºC.
Contoh obatnya seperti Carbazochrom injeksi. Cooler yang dipakai di PT. AMS
adalah sejenis wine cooler. Sedangkan untuk sediaan yang disimpan di dalam
Cool room adalah seperti: sediaan kosmetik dari principal Surya Dermatologi
Medical (SDM) dan beberapa obat tablet yang disimpan pada kondisi Coolroom
dengan rentang suhu 15οC – 25οC seperti Levazide.
Pada ruangan ini juga dilengkapi dengan Thermohygrometer untuk
memonitoring suhu diruangan. Pengkondisian suhu pada coolroom dengan
menggunakan AC. Suhu ruangan (ambient) dengan rentang suhu 25οC–30οC
digunakan untuk menyimpan Produk Obat Tradisional, Alkes, beberapa sediaan
OTC dan Medical lainnya. Pengkondisian suhu ambient room juga menggunakan
AC tapi tidak sebanyak yang di coolroom.
Penyimpanan Psikotropika, Prekusor, dan Obat-Obat Tertentu (OOT)
disimpan di dalam ruangan Coolroom yang terpisah dari penyimpanan sediaan
lainnya dan diberi jeruji besi dan terkunci yang membatasi akses keluar-masuk
petugas, demi menjaga sediaan dari resiko yang tidak diinginkan.
Ruangan penyimpanan dilengkapi dengan rak. Setiap item obat disusun
berdasarkan, abjad, golongan obat nya seperti psikotropika, precursor dan obat-
obat tertentu (PPO) dan diterapkan sistem FIFO (First In First Out) dan sistem
FEFO (First Expire First Out). Setiap petugas gudang yang akan menyiapkan
orderan, harus mengambil sediaan berdasarkan no. batch yang tertera dalam
packing list.
14

3.12 Pendistribusian
Alur Distribusi obat di PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan:
Pelanggan Melakukan Pemesanan (melaui SR/telp ke
Kantor

Salesman menginput pesanan


mealui Mobile Take Order

Orderan diterima oleh APJ

Packing list

Petugas Gudang menyiapkan pesanan

Faktur dicetak dan ditanda tangan oleh APJ

Faktur dan Barang disiapkan oleh Checker

Pengeluaran barang ke ekspeditur untuk dikirim ke


pelanggan

3.13 Laporan
Pelaporan dapat dibagi menjadi 4 laporan yaitu: Laporan bulanan, Laporan
triwulan, Laporan semester dan Laporan tiap kejadian.
3.13.1 Laporan Bulanan
Pelaporan kegiatan di PT. Antarmitra Sembada dilakukan dengan cara
elektronik pada dua sistem, yaitu SIODIE (BPOM) dan E- report.
15

Tabel 3.1. Laporan APJ


No Nama laporan Frekuensi Kirim pelaporan Deadline
laporan pelaporan
1 Psikotropika, Bulanan Dinas kesehatan dan Tanggal 15

Prekursor, OOT balai pom setempat setiap bulan


2 Psikotropika, Bulanan http://e-napza.pom.go.id / Tanggal 10
Prekursor, OOT, setiap bulan
E-Napza
3 Psikotropika, Bulanan http://pbf.binfar.depkes.g Tanggal 15
Prekursor, E-PBF o.id/ setiap bulan

E-Napza untuk pelaporan Psikotropika dan OOT (Obar-Obat Tertentu)


yang diaporakan setiap bulan sebelum tanggal 10 ke BPOM. E-Report untuk
psikotropika dan prekursor yang dilaporkan setiap bulan sebelum tanggal 10 dan
melaporkan selain obat psikotropika dan prekursor yang dilaporkan setiap
triwulan.
3.13.2 Laporan Triwulan
Laporan triwulan dilakukan pertiga bulan, seperti kegiatan penerimaan dan
penyaluran obat keras, obat bebas terbatas dan obat yang dijual selama 3 bulan.
Laporan tersebut yaitu Triwulan BPOM, Triwulan E-PBF dan AHA kosmetik.
Adapun laporannya sebagai berikut:
Tabel 3.2. Contoh Laporan Triwulan
Frekuensi Deadline
No Nama laporan Kirim pelaporan
laporan Pelaporan
1 Triwulan Triwulan laporantriwulanpbf@pom.go.id Tanggal 15
BPOM / setiap
Bulan
2 Distribusi Triwulan http://pbf.binfar.kemkes.go.id/. Tanggal 20
obat setiap
(triwulan Bulan

E-PBF)
3 AHA Triwulan Dinas kesehatn & Balai POM Tanggal 15
Kosmetik setempat/Badan setiap
bulan
16

3.13.3 Laporan Semester


Tabel 3.3. Contoh Laporan Semester
No Nama Laporan Frekuensi Kirim Deadline
Laporan Pelaporan Pelaporan
1 Kendaraan Ekspedisi Semester Dinas Tanggal 15 juli
Kesehatan & dan 15 januari
Balai POM

setempat
2 Rayon salesman Semester Dinas Tanggal 15 juli
Kesehatan & dan 15 januari
Balain POM
setempat

3.13.4 Laporan Tiap Kejadian


Tabel 3.4. Contoh Laporan Tiap Kejadian
No Nama Laporan Frekuensi Kirim Deadline
Laporan Pelaporan Pelaporan
1. Recall Tiap Kejadian Dinas Sesuai
Ksehatan & klasifikasi
Balai POM penarikan
setempat

3.14 Inpeksi Diri


Inspeksi diri dilakukan oleh tim internal salah satunya adalah Apoteker
Penanggung Jawab. Inspeksi diri internal dilakukan setiap 6 bulan sekali. Jika
pada saat inspeksi diri didapatkan temuan maka langsung dibuat CAPA
(Corrective Action and Preventif Action). Kemudian temuan tersebut termasuk
dalam kategori minor, mayor, critical, atau critical absolut. Untuk kategori minor
adalah tidak mempengaruhi sistem mutu dan kualitas produk. Belum ada petunjuk
sebelum ditemukannya temuan.
Kategori mayor adalah berpengaruh pada kualitas produk/kerja dan
berpengaruh besar pada sistem mutu dan produk. Sudah ada petunjuk tetapi tidak
dijalankan oleh sebagian kecil bagian yang berkaitan.
Temuan critical adalah sangat berpengaruh pada berjalannya sistem dan
kualitas produk/kerja. Satu prosedur tidak dijalankan oleh beberapa atau semua
bagian. Kegiatan koreksi dilakukan secepatnya. Ketika proses inspeksi diri
internal akan dilakukan kembali, temuan yang sebelumnya harus sudah dikoreksi.
17

3.15 Transportasi
Kendaraan yang digunakan untuk ekspedisi di PT. AntarMitra Sembada
cabang Medan yaitu 10 motor dan 3 mobil. Kendaraan ini digunakan untuk
pengiriman dalam kota. Standar untuk kendaraan yang digunakan dan
ekspediturnya yaitu adanya SIM, STNK, kendaraan dalam kondisi baik, kebersihan
dari kendaraan itu sendiri. Untuk menjaga kondisi dari kendaraan, dilakukan
perawatan setiap hari mengenai kebersihan kendaraan dan setiap satu bulan sekali
untuk kondisi mesin kendaraan. Pada setiap kendaraan ditempel daftar produk
yang termasuk dalam produk rantai dingin, sehingga setiap ekspeditur mengetahui
produk apa saja yang harus menggunakan cool box untuk pengirimannya.
Untuk CCP pengiriman mengunakan cool box yang sudah dikondisikan
suhu nya dengan menempatkan sejumlah ice pack didalam nya, dimana jumlah ice
pack ini disesuaikan dengan volume dari cool box dan jumlah pemakaian ice pack
ini telah diuji coba kecukupan dari icek pack menjaga range suhu selama
perjalanan pengiriman.

3.16 Dokumentasi
Dokumentasi merupakan hal yang penting dari sistem manajemen yang
ditujukan untuk meminimalisir kesalahan komunikasi lisan dan untuk
memudahkan penelusuran serta dapat dipertanggung jawabkan. Dokumen
disimpan selama tiga tahun. Dokumen tersebut merupakan dokumentasi yang
terkait dengan kegiatan pengadaan barang, penyimpanan, penyaluran, dan
pelaporan. Apoteker Penanggung Jawab wajib mendokumentasikan bukti
penyaluran yaitu dengan menyimpan copy faktur yang telah ditanda tangani
pelangga. Selain itu untuk Apoteker Penanggung Jawab wajib melaporkan daftar
pendistribusian psikotropika, prekursor, dan obat-obat tertentu setiap satu bulan
sekali (maksimal pada tanggal 10) melalui sistem elektronik online yaitu E-Napza
ke BPOM.
BAB IV
PEMBAHASAN

Praktik Kerja Profesi Apoteker (PKPA) merupakan salah satu kegiatan


yang dilaksanakan bagi para calon apoteker sebagai pembekalan dari segi
keilmuan dan pengalaman praktis dalam melaksanakan tugas kefarmasian di PBF.
Dalam rangka pelaksanaan Praktik Kerja Profesi Apoteker ini, penulis
melaksanakan praktik dari tanggal 15 November sampai 02 Desember 2022 di
PBF PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan yang berlokasi di Jalan Asoka No.
95/97 Medan Kel. Asam Kumbang Kec. Medan Selayang.
Berdasarkan peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 9
Tahun 2019 tentang Pedoman Teknis Cara Distribusi Obat yang Baik, PBF dan
PBF Cabang dalam menyelenggarakan pengadaan, penyimpanan dan penyaluran
obat dan/atau bahan obat wajib menerapkan Pedoman Teknis CDOB. PT.
AntarMitra Sembada Cabang Medan telah memiliki sertifikat Cara Distribusi
Obat yang Baik Sehingga dengan adanya Sertifikat Cara Distribusi Obat yang
Baik (CDOB) ini maka PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan telah memenuhi
persyaratan Cara Distribusian Obat yang Baik (CDOB) dalam mendistribusikan
obat maupun sediaan farmasi lainnya. Dengan adanya sertifikat Cara
Distribusi Obat yang Baik (CDOB), PBF PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan
dapat memberikan jaminan terhadap masyarakat bahwa obat yang didistribusikan
terjamin keamanannya, bermanfaat dan bermutu. Sertifikat CDOB PT. AntarMitra
Sembada Cabang Medan dapat dilihat pada Lampiran 2 dan 3.
Setiap PBF (Pedagang Besar Farmasi) dan PBF Cabang harus memiliki
Apoteker Penanggung Jawab (APJ) yang bertanggung jawab terhadap
pelaksanaan ketentuan pengadaan, penyimpanan dan penyaluran obat atau bahan
obat (Permenkes, 2011). Pelaksanaan dan pengelolaan sistem manajemen mutu
yang baik serta distribusi obat yang benar sangat bergantung pada personil yang
menjalankannya. Untuk memastikan bahwa personil mampu memenuhi
kualifikasi dan kompetensi dalam melaksanakan pekerjaan sesuai dengan yang
dipersyaratkan, maka semua personil wajib mengikuti pelatihan tentang Cara
19

Distribusi Obat yang Baik (CDOB) serta menerima pelatihan dasar maupun
pelatihan lanjutan yang sesuai dengan tanggung jawabnya.
PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan melakukan penyelenggaraan
distribusi berupa perencanaan, pengadaan, penerimaan, penyimpanan,
pendistribusian, pelaporan. Pelaksanaan kegiatan operasional tersebut
memerlukan sistem manajemen yang baik sesuai dengan pedoman Cara Distribusi
Obat yang Baik (CDOB) supaya memastikan mutu obat mulai dari penerimaan
produk dari PBF cabang hingga sampai e outlet.
Pengadaan dilakukan berdasarkan forecast principal dan tim sales. Sistem
pengadaan PT. AntarMitra Sembada dilakukan dengan sistem elektronik (PO) dan
juga manual. Proses pengadaan ini divalidasi oleh APJ.
4.1 Pengadaan
Proses pengadaan pada Pengadaan barang PT.Antarmitra Sembada cabang
Medan dilakukan melalui PT. Antarmitra Sembada Pusat. Hal ini sesuai dengan
Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia NO.
1148/MENKES/PER/VI/2011 tentang PBF yang menyatakan bahwa PBF cabang
hanya dapat melaksanakan pengadaan obat dan bahan obat dari PBF Pusat.
Pengadaan dilakukan berdasarkan forecast marketing, sales, dan institusi. Dalam
hal pengadaan produk PT. Antarmitra Sembada dilakukan dengan mengirim
purchase order (PO) ke PBF pusat oleh PT. Antarmitra Sembada Cabang.

4.2 Penerimaan
Proses penerimaan pada PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan
dilakukan sesuai dengan cara distribusi obat yang baik (CDOB) dengan cara
melakukan pengecekan terhadap bukti pesanan barang dari gudang (untuk
memastikan pesanan barang dalam spesifikasi tepat), kemudian dilakukan
pengecekan fisik barang dengan dokumen pengiriman (DO). Pada proses
penerimaan akan dilakukan ceklist penerimaan barang disesuaikan dengan fisik
barang yang terdiri dari nama barang, nomor batch, NIE, tanggal kadaluwarsa dan
jumlah obat. Proses penerimaan produk ditujukan untuk memastikan bahwa
kiriman produk yang diterima benar, berasal dari pemasok yang disetujui, tidak
rusak atau tidak mengalami perubahan selama transportasi. Jika terjadi
20

ketidaksesuaian jumlah atau ditemukan adanya barang rusak maka dibuat berita
acaranya dan dilaporkan.

4.3 Penyimpanan
Berdasarkan peraturan BPOM Nomor 9 Tahun 2019 tentang Pedoman
Teknis Cara Distribusi Obat yang Baik, kondisi penyimpanan untuk obat harus
sesuai dengan rekomendasi dari industri farmasi yang memproduksi obat tersebut.
Penyimpanan produk berdasarkan kategori terbagi atas beberapa bagian yaitu:
1. Kategori suhu dingin : penyimpanan disimpan di Chiller
2. Kategori suhu sejuk : disimpan diruang yang menggunakan AC 15-250C
3. Kategori suhu kamar : di simpan diruang Ambient dan diatas pallet
4. Produk PPO : disimpan pada ruangan dan lemari khusus terkunci dan
pengawasan ketat
5. Produk beraroma keras : disimpan berjauhan dengan produk farmasi dan
makanan seperti produk pagoda, salep exsim)
6. Barang recall, barang rusak dan kadaluwarsa : dipisahkan dari produk layak
jual dan terkunci.
Adapun penyimpanan produk berdasarkan suhu terbagi atas beberapa bagian
yaitu:
a. Suhu Dingin / Cool room (2˚- 8˚C)
b. Suhu Sejuk / Cooler (8˚ - 15˚C)
c. Suhu Kamar / Ambient (20˚ -
30˚C) Prosedur penyimpanan :
1. Perhatikan suhu pada thermohygrometer ruangan
2. Catatlah formulir pemantauan suhu yang terdapat pada setiap
ruangan Laporkanlah jika ada permasalahan, diantaranya :
a. Alat pemantau tidak akurat
b. Alat pemantau belum dikalibrasi
c. Catatlah permasalahan serta penyelesaiannya pada formulir yang
tersedia
d. Laporkan kegiatan secara periodik/minimal sekali dalam sebulan
kepada atasan langsung
21

e. Gudang penyimpanan dipantau 3 kali sehari dimulai dari jam 8 pagi,


jam 2 siang, dan jam 4 sore serta data di dokumentasikan.
Kebersihan gudang penyimpanan selalu diperhatikan dengan membuat
jadwal kebersihan perhari, perminggu, dan perbulan untuk mencegah adanya
hama yang dapat merusak produk. Khusus untuk obat golongan psikotropika,
prekursor dan OOT disimpan diruang khusus dan selalu dikunci. Obat yang
masuk dan keluar selalu dicatat dikartu stok fisik, tujuannya untuk memastikan
barang-barang digudang disimpan sesuai dengan persyaratan yang ditentukan dan
peraturan pemerintah serta terjaga kualitasnya.
Penyimpanan obat di PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan dilakukan
dengan memperhatikan suhu penyimpanan ruangan dari masing-masing obat.
Gudang penyimpanan dibagi menjadi beberapa ruang, ruang Produk PPO
(Psikotropika, Prekursor dan Obat-Obat Tertentu, ruang ambient, chiller, cool
room, ruang karantina dan ruang tidak layak jual. Semua sediaan obat disusun rapi
di dalam rak dengan posisi no. batch dan tanggal kedaluwarsa dihadapkan ke
depan dengan tujuan untuk memudahkan petugas gudang dalam mengambil
barang yang dimaksud. Sediaan produk master diletakkan di atas palet sehingga
sediaan tidak berkontak langsung dengan lantai yang dapat menyebabkan
kerusakan pada obat. Untuk menjamin kesesuaian suhu dan kelembapan ruangan,
dilakukan pencatatan suhu dan kelembapan tiap tiga kali dalam sehari. Dilakukan
juga pemeliharaan ruangan dengan mengisi kartu pemeliharaan ruangan/ceklis
kebersihan setiap satu kali sehari. Inspeksi diri di PT. AntarMitra Sembada
Cabang Medan dilakukan 1 x 6 bulan. Jika ditemukan penyimpangan dalam hal
tidak sesuai dengan ceklis inspeksi diri dan Jika terjadi penyimpangan dalam hal
kondisi penyimpanan maka dilakukan Corrective Action and Preventive Action
(CAPA) untuk dapat menanggulangi penyimpangan yang terjadi.
Setiap bulan PT. AntarMitra Sembada cabang Medan juga melakukan
kecocokan atau stok opname yaitu stock opname harian, bulanan dan tahunan
antara fisik barang dengan stok elektronik agar menjaga akurasi persediaan stok di
gudang. Stock opname nasional dilakukan satu kali dalam satu tahun. Stock
opname dilakukan terhadap jumlah fisik barang dan jumlah barang pada sistem
komputer. Setiap bulan dilakukan pemeriksaan stock oleh apoteker penangggung
22

jawab dengan random barang di lokasi penyimpanan, random faktur di lokasi


outbond untuk pemeriksaan barang yang akan dikirim dengan faktur. Random
barang masuk dilokasi dan menyesuaikan barang masuk dengan dokumen
penerimaan.

4.4 Penyaluran
Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
No.1148/MENKES/PER/VI/2011 tentang PBF, PBF dan PBF Cabang hanya
dapat menyalurkan obat kepada PBF atau PBF Cabang lain dan fasilitas
pelayanan kefarmasian sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan (apotek,
instalasi farmasi rumah sakit, puskesmas, klinik dan toko obat). Proses penyaluran
pada PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan mendistribusikan obat ke Apotek,
instalasi farmasi Rumah Sakit, Klinik dan toko obat. Obat yang dikeluarkan dari
gudang disesuaikan dengan faktur penjualan dan surat pesanan dari outlet. Khusus
obat golongan-golongan psikotropika, prekursor dan OOT disiapkan dan dikemas
oleh apoteker penanggung jawab itu sendiri.
Penyaluran obat CCP menggunakan cool box dan ice pack yang
dilengkapi dengan thermometer untuk memantau suhu didalam cool box.
Pengemasan obat yang akan dikirimkan baik dalam kota maupun luar kota
diberikan pelabelan yang jelas meliputi nama outlet yang dituju, alamat tujuan dan
kota tujuan disertai dengan surat jalan atau faktur penjualan.
Untuk produk psikotropika, prekursor dan OOT, SP (surat pesanan) asli
harus diserahkan kepada APJ cabang setelah di validasi dan verifikasi. Kemudian
surat pesanan disampaikan ke Seles service (SS) Untuk proses penginputan,
setelah pesanan barang disiapkan dan diperiksa dan faktur telah divalidasi oleh
APJ cabang selanjutnya barang dikirimkan oleh pengantar barang ke alamat yang
ditujukan faktur.

4.5 Keluhan obat berdasarkan recall


Berdasarkan peraturan BPOM Nomor 9 Tahun 2019 tentang Pedoman
Teknis Cara Distribusi Obat yang Baik, keluhan obat dan/atau bahan obat harus
berdasarkan surat recall dari patner bisnis PBF barang yang melakukan penarikan
23

kembali, serta jumlah dan identifikasi obat dan/atau bahan obat kembalian harus
dicatat dalam catatan notifikasi recall ke pelanggan. Barang kembalian (return)
dari relasi kepada PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan dapat dilakukan
dengan alasan kadaluarsa, rusak, recall atau tidak sesuai pesanan. Barang yang
dikembalikan diletakkan di ruang karantina yang terpisah dengan obat lain dan
diberi label yang jelas.
Pelaporan di PT. AntarMitra Sembada Cabang Medan dilakukan dengan
menyampaikan laporan setiap satu bulan sekali untuk prekursor, obat-obat tertentu
kepada BPOM melalui E-NAPZA dan tiga bulan sekali untuk obat-obatan regular
melalui e-report. Pelaporan hasil inspeksi diri yang berupa evaluasi pelaksanaan
dan saran perbaikan berdasarkan Check List Pelaksanaan Kepatuhan CDOB
dilaporkan oleh tim inspeksi diri sekurang-kurangnya dua kali dalam satu tahun.
Laporan disampaikan kepada Manajer Unit Kerja Logistik dengan tembusan
kepada Business Improvement Compliance (BIC) Kantor Pusat.

4.6 Dokumentasi
Dokumentasi merupakan hal yang penting dari sistem manejemen yang
ditujukan untuk meminimalisir kesalahan komunikasi lisan dan untuk
memudahkan penelusuran serta dapat dipertanggung jawabkan. Dokumen
disimpan selama 3 tahun. Dokumen tersebut merupakan dokumentasi yang terkait
dengan kegiatan pengadaan barang, penyimpanan, penyaluran dan pelaporan.
Apoteker penanggung jawab wajib mendokumentasikan bukti penyaluran yaitu
dengan penyimpan copi faktur yang telah ditandatangani pelanggan dan surat
pesanan dari pelanggan. Selain itu untuk apoteker penanggung jawab wajib
melaporkan daftar pemakaian psikotropika, precursor dan obat-obat tertentu setiap
1 bulan sekali (maksimal pada tanggal 10) melalui sistem elektronik dan Napza ke
BPOM.
Seluruh kegiatan di PBF harus didokumentasikan. Dokumentasi surat
pesanan yang diterima oleh cabang disimpan dengan baik oleh APJ dan DO yang
datang dari HO disimpan bersamaan dengan SP yang dikirim oleh cabang.
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil Praktek Kerja Profesi Apoteker yang dilaksanakan di
PT. Antarmitra Sembada Cabang Medan dapat disimpulkan bahwa:

1. Calon apoteker diberi kesempatan melihat langsung serta mempelajari strategi


dan pengembangan praktik profesi Apoteker di Pedagang Besar Farmasi (PBF),
dimana dalam Sistem Operasional di PBF dibutuhkan Apoteker yang
bertanggung jawab di PBF tersebut.
2. Peran dan tugas Apoteker sebagai penanggung jawab di PBF adalah
melaksanakan dan mengawasi kegiatan pengelolaan distribusi obat yang terdiri
dari pengadaan, penerimaan dan penyaluran obat sesuai dengan Cara Distribusi
Obat yang Baik (CDOB) dan peraturan perundang-undangan.

5.2 Saran
Penulis menyarankan agar PT. Antarmitra sembada medan tetap
mempertahankan dan meningkatkan pengelolaan perbekalan farmasi dan alat
kesehatan.

24
26
DAFTAR PUSTAKA

BPOM. 2017. Peraturan Kepala BPOM RI Nomor 25 Tentang Tata cara


Sertifikasi Cara Distribusi Obat Yang Baik.

BPOM. 2012. Peraturan KepalaBPOM RI Nomor HK.03.1.34.11.12.7542Tentang Pedoman


Teknis Cara Distribusi Obat Yang Baik.

Menkes. 2009. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 51 TentangPekerjaan


Kefarmasian.

Menkes. 2011. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 1148/Menkes/Per/VI Tentang


Pedagang Besar Farmasi.

Website: https://www.mpi-indonesia.co.id/profil-perusahaan/
27

LAMPIRAN

Lampiran 1. Struktur Organisasi PT. AntarMitra Sembada (AMS) Cabang


Meda
28

Lampiran 2. Sertifikat CDOB PT. AntarMitra Sembada (AMS) Cabang Medan


29
30
31
32

Lampiran 3. Izin PBF PT. AntarMitra Sembada (AMS) Cabang Medan


33
34
35

Lampiran 4. SIPA Apoteker Penanggung Jawab Obat-obatan


36

Lampiran 5. STRA Apoteker Peanggung Jawab Logistik


37

Lampiran 6. Contoh Surat Pengantaran Barang


38

Lampiran 7. Daftar Kebijakan Retur Barang dari Masing-masing Principal


39

Lampiran 8. Lanjutan Daftar Masa Retur Barang dari Masing-masing Principal

Anda mungkin juga menyukai