Anda di halaman 1dari 1

Koneksi Antar Materi

Sosial Emosional
MUSTIKO WICAKSONO

Sosial Emosional
Pembelajaran sosial-emosional adalah proses
untuk membantu individu (anak dan dewasa)
mengembangkan kemampuan dasar untuk
hidup dengan baik. Proses belajar sosial-
emosional (Social-emotional Learning) adalah
proses belajar mengenali dan mengelola
emosi, menyelesaikan masalah,
mengembangkan relasi sosial yang baik,
dapat berempati, membuat keputusan yang
tepat, dan bertanggung jawab.

Komponen CASEL
“Collaborative for Academic, Social and
Emotional Learning” (CASEL) mengelompokkan
komponen pembelajaran sosial-emosional
menjadi 5 komponen yaitu:
Self-awareness (Kesadaran diri)
Self -management (Manajemen diri)
Responsible decision making (Pengambilan
keputusan yang bertanggung jawab)
Social awareness (kesadaran sosial)
Relationship skills (keterampilan sosial)

Strategi Penerapan SEL


Pembiasaan rutin dalam mengembangkan
sosial emosional peserta didik.
Pembelajaran sosial emosional dapat
terintegritas pada kegiatan tertentu.
Peserta didik dapat bekerja dalam
kelompok, bermain peran ataupun
melakukan aktivitas lainnya.

Relevansi Antar Materi


Relevansi antar materi dari topik social emosional
learning ini selaras dengan mtaeri pada mata
perkuliahan prinsip pembelajaran peserta didik dimana
aspek ini perlu dikemabngkan sesuai karkateristik dan
capaian anak sesuai usianya. Perkembangan sosio
emosional adalah kemampuan peserta didik untuk
berinteraksi dengan lingkungan dan bagaimana peserta
didik menyikapi hal yang terjadi di sekitarnya.
Perkembangan sosial peserta didik ditandai dengan
perluasan hubungan selain dengan anggota keluarga
dan juga dengan teman sebaya sehingga ruang gerak
hubungan sosialnya bisa bertambah. Umumnya, peserta
didik mulai mempunyai kesanggupan untuk
menyesuaikan diri dari sikap yang berpusat pada diri
sendiri.

Anda mungkin juga menyukai